Anda di halaman 1dari 5

MAKALAH

PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN

Disusun Oleh :
DELILA CHAIRANI RANGKUTY
NIM : 2105092029

PROGRAM STUDI ADMINISTRASI NIAGA


JURUSAN ADMINISTRASI BISNIS
POLITEKNIK NEGERI MEDAN
2023/2024
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan kami kemudahan
sehingga saya dapat menyelesaikan makalah ini dengan tepat waktu. Tanpa
pertolonganNya tentunya saya tidak akan sanggup untuk menyelesaikan makalah
ini dengan baik. Shalawat serta salam semoga terlimpah curahkan kepada baginda
tercinta kita yaitu Nabi Muhammad SAW yang kita nanti-nantikan syafa’atnya di
akhirat nanti.

Penulis mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat


sehat-Nya, baik itu berupa sehat fisik maupun akal pikiran, sehingga penulis
mampu untuk menyelesaikan pembuatan makalah dari mata kuliah Perilaku
Konsumen dengan judul “Proses Keputusan Pembelian Konsumen”. Penulis tentu
menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna dan masih banyak
terdapat kesalahan serta kekurangan di dalamnya. Untuk itu, penulis
mengharapkan kritik serta saran dari pembaca untuk makalah ini, supaya makalah
ini nantinya dapat menjadi makalah yang lebih baik lagi. Penulis menyampaikan
ucapan terima kasih kepada Ibu Dewi Anita selaku Dosen mata kuliah Perilaku
Konsumen. Berkat tugas yang diberikan ini, dapat menambah wawasan penulis
berkaitan dengan topik yang diberikan.

Medan, 27 Oktober 2023

Delila Chairani Rangkuty


DAFTAR ISI
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

1. Pengertian Keputusan Pembelian Konsumen


Keputusan pembelian merupakan suatu keputusan final yang dimiliki
seorang konsumen untuk membeli suatu barang atau jasa dengan
berbagai pertimbangan-pertimbangan tertentu. Keputusan pembelian
yang dilakukan oleh konsumen menggambarkan seberapa jauh
pemasar dalam usaha memasarkan suatu produk ke konsumen.
Kotler (2008) mengatakan Keputusan pembelian merupakan tahap dari
proses keputusan pembeli yaitu ketika konsumen benar-benar membeli
produk. Dimana konsumen mengenal masalahnya, mencari informasi
mengenai produk atau merk tertentu dan mengevaluasi seberapa baik
masing-masing alternative tersebut dapat memecahkan masalahnya
yang kemudian mengarah kepada keputusan pembelian.
Menurut Swastha dan Irawan (2008) Keputusan pembelian adalah
pemahaman konsumen tentang keinginan dan kebutuhan akan suatu
produk dengan menilai dari sumber-sumber yang ada dengan
menetapkan tujuan pembelian serta mengidentifikasi alternatif
sehingga pengambil keputusan untuk membeli yang disertai dengan
perilaku setelah melakukan pembelian.

Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa keputusan


pembelian merupakan kegiatan pemecahan masalah yang dilakukan
individu dalam pemilihan alternatif perilaku yang sesuai dari dua
alternatif perilaku atau lebih dan dianggap sebagai tindakan yang
paling tepat dalam membeli dengan terlebih dahulu melalui tahapan
proses pengambilan keputusan. Perilaku keputusan membeli untuk
kebanyakan produk hanyalah kegiatan rutin dalam arti kebutuhan yang
telah terpenuhi akan terpuaskan melalui pembelian ulang suatu produk
yangsama. Namun apabila terjadi perubahan (harga, produk, layanan),
maka pembeli akan mengulang kembali proses keputusan .
2. Pengambilan Keputusan Konsumen

Anda mungkin juga menyukai