Anda di halaman 1dari 2

TUGAS 2

PENGEMBANGAN ORGANISASI

Nama : HERU GUNAWAN


NIM : 040710252
Program Studi : S1. Ilmu Administrasi Negara
Mata Kuliah : Pengembangan Organisasi

Soal tugas 2 pengembangan organisasi

1. Untuk mengembangkan organisasi perlu adanya pelaksanaan intervensi, Jelaskan


beberapa pendekatan dalam intervensi organisasi yaitu :
a. intervensi Struktural
b. Intervensi teknikal
c. Intervensi prilaku
2. Dalam intervensi organisasi apa yang menjadi tugas-tugas pokok seorang konsultan?
3. Jelaskan langkah-langkah untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia dalam
mengembangakn organisasi!

Jawaban
1. Beberapa pendekatan dalam intervensi organisasi diantaranya :
a. Intervensi Struktural merupakan intervensi yang dilakukan agar perubahan organisasi
yang dilaksanakan dapat berjalan dengan baik dan berhasil sesuai dengan yang
diharapkan. Perubahan dengan bentuk intervensi structural mencakup restrukturisasi
organisasi atau reorganisasi, penerapan sistem imbalan yang baru dan perubahan
yang menyangkut kultur organisasi.
b. Intervensi Teknikal merupakan intervensi yang dilakukan dalam rangka melakukan
perubahan pada tugas-tugas yang dilakukan oleh pegawai, penggunaan sarana kerja
serta teknologi yang digunakan untuk mendukung kelancaran tugas dan pekerjaan
yang diberikan oleh pimpinan mereka. Ada 3 aspek dalam intervensi teknikal yaitu :
rancang bangun ulang pekerjaan, system sosioteknikal, dan program peningkatan
mutu hidup kekaryaan.
c. Intervensi Perilaku merupakan intervensi yang memiliki focus atau objek manusia
dilakukan dalam rangka mengubah sikap motivasi maupun perilaku para anggota
organisasi. Pada umumnya kegiatan intervensi dilakukan melalui proses komunikasi
pemecahan masalah serta pengambilan keputusan baik secara individu dan
kelompok.
2. Tugas-tugas pokok konsultan dalam intervensi organisasi adalah membantu klien atau
perusahaan supaya mampu berperan secara partispan aktif dalam mengidentifikasikan
diri dan memecahkan masalah yang dihadapi. Dalam melaksanakan tugas tersebut
konsultan melakukan berbagai tipe-tipe intervensi sebagai berikut : Kejelasan, simpulan,
sintesis, generalisasi, mendalami, bertanya, mendengarkan, merefleksikan perasaan,
memberi dukungan, konseling, umpan balik, pembuatan model, penentuan agenda, dan
memberikan saran-saran perubahan kepada klien.

3. Langkah-langkah dalam mengembangkan Sumber Daya Manusia dalam pengembangan


organisasi antara lain :
a. Organisasi melaksanakan analisis mengenai kebutuhan organisasi, tujuan, sasaran,
serta isi dan prinsip belajar dalam perencanaan program Pendidikan dan pelatihan
dalam rangka pengembangan sumber daya manusia yang dimiliki organisasi.
b. Melaksanakan program pelatihan yang bersifat partisipatif, relevan serta
memungkinkan terjadinya pemindahan (transfer) keahlian serta memberikan umpan
balik tentang peserta pelatihan.
c. Pengembangan sumber daya manusia organisasi dilaksanakan jangka Panjang.

Anda mungkin juga menyukai