Anda di halaman 1dari 2

Nama : Tisa Aulia

NPM : H1A023022
Tugas dr. Abdi Setia Kesuma, MARS

1. Knowledge
Bagaimana cara saya untuk meningkatkan pengetahuan saya?
Cara yang dapat saya lakukan adalah yaitu pertama-tama saya bisa
mendapat pengetahuan dari materi perkuliahan di kampus. Kemudian,
saya juga bisa mendapat ilmu pengetahuan dari buku-buku seperti buku
“rich dad poor dad”. Selain itu, saya juga bisa mendapatkan pengetahuan
dari mengkuti les seperti les bahasa inggris dan dengan menonton video
di youtube. Walaupun kelihatannya sederhana, menonton video di
youtube dapat meningkatkan pengetahuan kita secara signifikan jika kita
dapat memilih mana konten yang bermanfaat dan menambah
pengetahuan. Contoh konten yang daya sarankan adalah neuron. Konten
pada chanel you tube neuron berisi tentang info-info unik malasah
kesehatan yang mana konten ini sangat cocok untuk mahasiswa
kedokteran dalam menambah wawasannya.

2. Skill
A. Hard Skill
Bagaimana cara saya dalam mengembangkan hard skill saya?
Untuk masalah hard skill, biasanya di kembangkan melalui pendidikan
formal seperti sekolah dan kuliah. Jika saya adalah mahasiswa
kedokteran, maka hard skill yang saya pelajari adalah yang
berhubungan dengan dunia medis seperti skill menggunakan alat-alat
kedokteran. Dalam hal tentang hard skill, saya sebenarnya lebih
condong belajar tentang bisnis dan pemograman dibandingkan
kedokteran. Akan tetapi, karena saya sudah memulai maka saya juga
yang akan mengakhiri. Jadi untuk hard skill, rencana saya kedepannya
adalah dengan giat mempelajari atau menerapkan ilmu kedokteran
dalam usaha membantu orang lain dan menyelesaikan studi saya.

B. Soft Skill
Bagaimana cara saya dalam mengembangkan soft skill?
Untuk soft skill, saya memilki berbagai macam cara yang sudah saya
lakukan dalam mengembangkan dan meningkatkannya. Dimulai dari
saya belajar tentang public speaking, cara yang saya gunakan dalam
meningkatkan public speaking adalah dengan sering presentasi dan
menyatakan pendapat di kelas. Kemudian soft skill selanjutnya yaitu
leadership, untuk skill leadership cara yang saya gunakan adalah
mengikuti kaderisasi atau berpartisipasi dalam kegiatan kelompok.
Terakhir dan yang paling terpenting yaitu manajemen waktu, selama
ini saya sudah sangat berusaha dalam meningkatkan manajemen
waktu saya agar saya disiplin dan tidak terlambat. Akan tetapi,
mungkin karena dari kecil saya sudah biasa terlambat jadi untuk
malasah ini saya sering tidak konsisten dalam menerapkan manajemen
waktu yang baik. Untuk kedepannya saya harap, saya bisa
menerapkan manajemen waktu dengan sebaik-baiknya agar saya bisa
lebih berkompetensi sebagai seorang dokter yang baik.

3. Attitude
Bagaiamana cara saya dalam mempunyai attitude yang bagus?
Untuk masalah attitude ini sebenarnya tidak cukup hanya belajar dari
pendidikan formal tetapi lebih condong ke pendidikan di luar. Saya
mempelajari bagaimana attitude yang baik dan benar biasanya dari
beberapa video yang berseliweran di media sosial seperti tik tok. Di
media sosial tersebut dijelaskan bagaimana seseorang punya attitude yang
baik dan bagaimana cara menerapkannya di dunia nyata?. Rencana saya
untuk kedepannya dalam menerapkan attitude yang baik adalah dengan
belajar dari bagaimana interaksi dan komunikasi dengan orang lain,
belajar bagaimana cara merespon yang benar, belajar, bagaimana
berperilaku dan ber sikap dengan orang lain, dan belajar bagaimana table
manner yang benar. Ini semha bisa di dapat melalui pengalaman nyata
dan beberapa video di media sosial serta buku.

Anda mungkin juga menyukai