Anda di halaman 1dari 9

PEMBELAAN

PERKARA PIDANA ATAS NAMA AHMAD AMIRUDIN ALIAS JAMIL BIN


SUHERMAN

DALAM PERKARA PIDANA : 490/Pid.B/2020/PN Sky

DI PENGADILAN NEGERI SEKAYU

KETUA / MAJELIS HAKIM YANG KAMI MULIAKAN,

JAKSA PENUNTUT UMUM YANG KAMI HORMATI, DAN

PANITERA PENGGANTI YANG KAMI HORMATI.

Dengan hormat,

Kami Advokat: 1. Zulfatah, S.H. 2. Andi Saputra, S.H. 3. Mohammad Irham, S.H.
4. Rini Susanti Sari, S.H. 5. Ary Mukmin Istiqomah, S.H. 6. Nova Karyaji, S.H.
7. Bambang Irawan, S.H.. kesemuanya adalah advokat dari Kantor Lembaga Konsultasi &
Bantuan Hukum Muba yang beralamat Di Jalan Lingkar Randik RT.34 Rw.02 Lk III,
Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin. Yang bertindak
selaku Penasehat Hukum atas nama terdakwa AHMAD AMIRUDIN ALIAS JAMIL BIN
SUHERMAN berdasarkan Surat Kuasa tertanggal, 12 Oktober 2020. Sebelumnya kami
Penasehat Hukum menyampaikan ucapan terima kasih kepada Majelis Hakim yang
memeriksa dan mengadili perkara pidana ini. Akhirnya tibalah kami Penasehat Hukum
Terdakwa dengan ini mengajukan pembelaan sebagai berikut :

I. TENTANG SURAT DAKWAAN DAN TUNTUTAN JAKSA PENUNTUT UMUM

MAJELIS HAKIM YANG KAMI MULIAKAN,


JAKSA PENUNTUT UMUM YANG KAMI HORMATI DAN
PANITERA PENGGANTI YANG KAMI HORMATI
Pada persidangan pertama tanggal 05 Oktober 2020 Jaksa Penuntut Umum
telah membacakan surat dakwaan No. Req Pkr : PDM-106/L.6.19/Eku.2/09/2020
mendakwa Terdakwa dengan dakwaan sebagai berikut :

Terdakwa Ahmad Amirudin Alias Jamil Bin Suherman yang kami kasihani
di Persidangan ini didakwa melanggar :
Dakwaan :
Primair ;
Bahwa terdakwa AHMAD AMIRUDIN ALIAS JAMIL BIN SUHERMAN pada
hari Selasa tanggal 28 Juli 2020 sekira pukul 16.00 Wib atau setidak-tidaknya
pada waktu lain dalam bulan Juli tahun 2020 bertempat di Jalan Sekayu,
Kabupaten Musi Banyuasin atau setidak-tidaknya pada suatu tempat yang masih
termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Sekayu yang berwenang
memeriksa dan mengadili perkara, Dengan sengaja menimbulkan kebakaran,
ledakan atau banjir yang dilakukan dengan cara sebagai berikut :
- Pada waktu dan tempat seperti tersebut diatas, bermula terdakwa melihat lahan
yang tidak diurusi dan kebetulan terdakwa tidak ada pekerjaan dan rencannya
akan terdakwa gunakan untuk bertani sayuran lalu terdakwa menemui pemilik
lahan tersebut dan meminta izin untuk menumpang lahan miliknya.
- Bahwa setelah diberi izin untuk menumpang dilahan tersebut lalu terdakwa
membuka lahan tersebut yang masih ditumbuhi pohon-pohon rambutan dengan
cara diterbas tebang batang kayu dengan menggunakan mesin chainsaw dan
ranting-ranting batang kayu dipotong-potong menjadi ukuran lebih kecil
kemudian terdakwa kumpulkan menjadi beberapa tumpukan kayu dan
dikeringkan kemudian pada tanggal 27 juli 2020 terdakwa mulai membakar dan
berlanjut pada hari selasa tanggal 28 Julli 2020 .
- Bahwa saat terdakwa sedang membakar lahan pada tanggal 28 Juli 2020 tersebut
lalu saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin melihat api di tempat terdakwa
membakar membesar lalu saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin
menyuruh terdakwa untuk memadamkan api tersebut namun terdakwa tidak
menghiraukan teguran oleh saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin
sehingga saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin langsung menghubungi
ketua RT saksi Yessy untuk datang ke Lokasi menegur terdakwa.
- Bahwa setelah saksi Yessy datang ketempat terdakwa dan secara Bersama-sama
dengan saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin langsung memadankan api
tersebut dan sudah terbakar lebih kurang ¼ (seperempat) hektar api baru bisa
dipadamkan.
- Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal
187 ayat (1) KUHP.
Subsidair
- Bahwa terdakwa AHMAD AMIRUDIN ALIAS JAMIL BIN SUHERMAN pada
hari Selasa tanggal 28 Juli 2020 sekira pukul 16.00 Wib atau setidak-tidaknya
pada waktu lain dalam bulan Juli tahun 2020 bertempat di Jalan Sekayu,
Kabupaten Musi Banyuasin atau setidak-tidaknya pada suatu tempat yang masih
termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Sekayu yang berwenang
memeriksa dan mengadili perkara , karena kesalahan (kealpaan) menyebabkan
kebakaran, ledakan atau banjir,yang dilakukan dengan cara sebagai berikut :
- Bahwa terdakwa AHMAD AMIRUDIN ALIAS JAMIL BIN SUHERMAN pada
hari Selasa tanggal 28 Juli 2020 sekira pukul 16.00 Wib atau setidak-tidaknya
pada waktu lain dalam bulan Juli tahun 2020 bertempat di Jalan Sekayu,
Kabupaten Musi Banyuasin atau setidak-tidaknya pada suatu tempat yang masih
termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Sekayu yang berwenang
memeriksa dan mengadili perkara, Dengan sengaja menimbulkan kebakaran,
ledakan atau banjir yang dilakukan dengan cara sebagai berikut :
- Pada waktu dan tempat seperti tersebut diatas, terdakwa membuka lahan tersebut
yang masih ditumbuhi pohon-pohon rambutan dengan cara diterbas tebang batang
kayu dengan menggunakan mesin chainsaw dan ranting-ranting batang kayu
dipotong-potong menjadi ukuran lebih kecil kemudian terdakwa kumpulkan
menjadi beberapa tumpukan kayu dan dikeringkan kemudian pada tanggal 27 Juli
2020 terdakwa mulai membakar dan berlanjut pada hari selasa tanggal 28 Julli
2020 .
- Bahwa saat terdakwa sedang membakar lahan pada tanggal 28 Juli 2020 tersebut
lalu saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin melihat api di tempat terdakwa
membakar membesar lalu saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin
menyuruh terdakwa untuk memadamkan api tersebut namun terdakwa tidak
menghiraukan teguran oleh saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin
sehingga saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin langsung menghubungi
ketua RT saksi Yessy untuk datang ke Lokasi menegur terdakwa.
- Bahwa setelah saksi Yessy datang ketempat terdakwa dan secara Bersama-sama
dengan saksi Boby Arsanto Als Boby Bin Kamaludin langsung memadankan api
tersebut dan sudah terbakar lebih kurang ¼ (seperempat) hektar api baru bisa
dipadamkan.
- Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal
188 KUHP.

Selanjutnya pada persidangan tanggal 13 Januari 2021 Jaksa Penuntut Umum


telah membacakan Surat Tuntutannya terhadap Terdakwa yang pada pokoknya
sebagai berikut :

MENUNTUT

Supaya Majelis Hakim Pengadilan Negeri Sekayu yang memeriksa dan


mengadili perkara ini memutuskan :
1. Menyatakan Terdakwa AHMAD AMIRUDIN ALS JAMIL BIN
SUHERMAN telah terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum bersalah
melakukan tindak pidana “Karena Kelalaianya menyebabkan kebakaran”
sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 188 KUHP.
2. Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa AHMAD AMIRUDIN ALIAS JAMIL
BIN SUHERMAN dengan pidana Penjara 1 (satu) tahun dikurangi dengan masa
tahanan yang sudah dijalankan, dengan perintah terdakwa tetap ditahan.
3. Menyatakan Barang bukti berupa :
- 1 (satu) batang kayu bakar bekas jenis punting;
- Abu sisa bakar yang diambil dari TKP;
- 1 (satu) botol kosong bekas oli biru;
- 1 (satu) buah korek api gas warna hijau merk Fortis ;
- 1 (satu) unit mesin gergaji jenis chin saw tanpa merk warna orange putih;
Dirampas untuk dimusnakan
4. Menetapkan agar terdakwa dibebani membayar biaya perkara sebesar Rp.2.500,-
(dua ribu lima ratus rupiah).-

II. FAKTA PERSIDANGAN

MAJELIS HAKIM YANG KAMI MULIAKAN,


JAKSA PENUNTUT UMUM YANG KAMI HORMATI DAN
PANITERA PENGGANTI YANG KAMI HORMATI

Fakta yang terungkap selama dalam Persidangan berupa keterangan saksi – saksi dan
keterangan terdakwa sebagai berikut :

1. Keterangan Saksi
a. Keterangan saksi Yesi Dwi Oktavia Alias Yesi Bin Yasai pada Persidangan dibawah
Sumpah yang Pada pokoknya menerangkan sebagai berikut :
- Bahwa pada pukul 11.00 Wib saudari saksi tahu bahwa ada kebakaran lahan dari
saudara Bobi.
- Bahwa luas lahan yang dibakar terdakwa sekitar 15 x 30 Meter.
- Bahwa saksi tidak tahu siapa yang memadamkan apinya .
- Bahwa saksi mengetahui dari warga sekitar bahwa api telah padam.
- Bahwa terdakwa bukan warga RT saksi.
- Bahwa saksi tidak memerintahkan warga untuk mematikan api pada lahan yang
dibakar terdakwa.
- Bahwa pada hari minggu saksi telah memberitahu warga agartidak membakar
lahan.
b. Keterangan saksi Bobi Arsanto Alias Bobi Bin Kamaludin pada Persidangan
dibawah Sumpah yang pada pokoknya menerangkan sebagai berikut :
- Bahwa saksi pada pukul 11.00 Wib siang sedang bekerja jadi buruh bagunan tidak
jauh dari lokasi pembakaran lahan.
- Bahwa pada pukul 12.00 wib siang api sudah padam
- Bahwa saksi melihat terdakwa sedang melakukan pembakaran lahan kebun sawit .
- Bahwa saksi telah menegur terdakwa.
c. Keterangan saksi Sahibi Alias Bin Nurdin pada Persidangan dibawah Sumpah yang
pada pokoknya menerangkan sebagai berikut :
- Bahwa kebun saksi bersebelahan dengan kebun terdakwa.
- Bahwa saksi tidak melihat bahwa terdakwa membakar lahan tersebut.
- Bahwa terdakwa menebang pohon dengan mesin chin saw
- Bahwa lahan yang terbakar sekitar 20 x 10 meter.
- Bahwa saksi melihat terdakwa memegang korek gas.
- Bahwa didekat tempat pembakaran lahan ada sumur Bor.
- Bahwa saksi bersama saudara bobi melihat api membesar tapi tidak ada niat untuk
memadamkannya .

2. Keterangan Saksi Add. Charge


a. Keterangan saksi Mujadi pada Persidangan dibawah Sumpah yang pada pokoknya
menerangkan sebagai berikut :
- Bahwa benar saksi tetangga antara kebun terdakwa.
- Bahwa saksi tahu terdakwa sebagai petani sayur.
- Bahwa Saksi tidak tahu bahwa terdakwa membakar lahan.
- Bahwa saksi sering melihat ada selang menyebrang jalan dari arah kebun terdakwa.
- Bahwa saksi menerangkan kebiasaan masyarakat membuka lahan dengan menebas
dulu lalu membuat sekat baru membakar tumpukan kayu sedikit- sedikit agar api
tidak meluas.
- Bahwa ada perda yang mengatur tentang pelindungan dan pengelolaan lingkungan
hidup.
b. Keterangan saksi Said Khairul Asmi pada Persidangan dibawah Sumpah yang pada
pokoknya menerangkan sebagai berikut :
- Bahwa kebun saksi berbatasan dengan kebun terdakwa.
- Bahwa terdakwa menumpang tanah warga untuk membuka kebun.
- Bahwa sebelum lahan tersebut dibuka disebelah lahan tersebut ada kebun kacang
- Bahwa saksi setiap pulang kerumah selalu melewati lahan terdakwa.
- Bahwa tidak semua lahan tersebut terbakar.
- Bahwa saksi tahu bahwa lahan terdakwa terbakar dari saudara bobi.
- Bahwa tempat kejadian saksi sering melihat warga mengambil air didekat lahan.
- Bahwa saksi sering melihat ada selang menyebrang jalan dari arah lahan tempat
kejadian.
- Bahwa saksi melihat terdakwa di tangkap pada pukul 15.30 wib.

3. Keterangan Terdakwa
Keterangan dari Terdakwa Ahmad Amirudin Alias Jamil Bin Suherman di
Persidangan yang pada pokoknya menerangkan sebagai berikut :
- Bahwa yang mempunyai lahan tersebut adalah Pak Alfian Anggota DPRD Muba.
- Bahwa terdakwa Cuma menumpang pada lahan tersebut.
- Bahwa terdakwa sudah meminta izin untuk membuka lahan tersebut dari Pak Alfian.
- Bahwa terdakwa menebang pohon dan dikumpulkan lalu di bakar sedikit - sedikit.
- Bahwa lahan yang terbakar oleh terdakwa ± 40 x 30 M.
- Bahwa dalam 1 (satu) minggu terdakwa membuka lahan masih ada hujan.
- Bahwa waktu terdakwa membakar lahan tersebut api membesar sekitar 5 meter dan
sekitar ½ Jam Api mati.
- Bahwa waktu terdakwa membakar lahan datang pak Bobi dan pak Saibi menyuruh
mematikan api tersebut.
- Bahwa terdapat sungai di dekat lahan terdakwa.
- Bahwa terdakwa membakar lahan tersebut sudah ada selang air dan mesin sanyo.
- Bahwa mesin air sanyo dan selang air adalah milik saudara Sahibi yang dipinjam
terdakwa untuk persiapan memadamkan api.
- Bahwa sebelum terdakwa membakar lahan tersebut terdakwa telah membersihkan
lahan tersebut dengan garuk.
- Bahwa terdakwa sudah 3 (tiga) hari membuka lahan tesebut hari ke 3 (tiga) api nya
membesar.
- Bahwa didekat lahan terdakwa ada sumur bor yang berjarak sekitar 2 meter dari
batas lahan terdakwa
- Bahwa tidak jauh dari lahan terdakwa terdapat rumah warga.

III. PERTIMBANGAN HUKUM

Berdasarkan fakta-fakta yang terungkap dalam persidangan melalui keterangan saksi-saksi


dan keterangan terdakwa, maka kami tim Penasehat Hukum menyampaikan hal-hal untuk
menjadi pertimbangan Majelis Hakim dalam perkara ini dengan uraian sebagaimana berikut :

- Bahwa atas tuntutan tersebut kami Penasehat Hukum terdakwa AHMAD


AMIRUDIN ALIAS JAMIL BIN SUHERMAN secara hukum kami keberatan
terhadap Kwalifikasi pasal dan lamanya tuntutan pidana penjara yang dituntut
terhadap terdakwa AHMAD AMIRUDIN ALIAS JAMIL BIN SUHERMAN
dengan tuntutan pidana penjara selama 1 (satu) tahun dengan dikurangi selama
terdakwa berada dalam tahanan yang sudah dijalankan, dengan perintah terdakwa
tetap ditahan.
- Bahwa Jaksa penuntut Umum dalam menguraikan dalil – dalilnya pada Surat
Tuntutan tetanggal 13 Januari 2021, telah mengesampingkan Fakta – fakta yang
terungkap melalui keterangan saksi – saksi termasuk keterangan Saksi Add.
Charge dan keterangan terdakwa dipersidangan;
- Bahwa berdasarkan keterangan dari saksi-saksi yang menerangkan bahwa ada sumber
air dilokasi kejadian, bersesuaian dengan keterangan terdakwa yang menerangkan
bahwa terdakwa telah mempersiapkan untuk pemadaman api sebelum mulai
membakar.
- Bahwa yang memadamkan api adalah terdakwa.
- Bahwa yang dibakar terdakwa adalah tumpukan-tumpukan kayu hasil tebas tebangnya
dengan disekat-sekat bukan membakar lahan keseluruhan atau secara tidak terkendali.
- Bahwa mengenai perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup secara khusus telah
diatur oleh pemerintah dalam undang-undang Nomor.32 tahun 2009 (vide UU Nomor
32 tahun 2009)
- Bahwa mengenai pembakaran lahan secara khusus untuk diwilayah Kabupaten Musi
Banyuasin diatur oleh Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin Nomor 3 tahun 2018
tentang pengelolahan lingkungan hidup.(terlampir)
- Pasal 78 Ayat (2) Pembukaan lahan dengan cara membakar sebagaimana dimaksud
pada ayat (1) huruf j dengan memperhatikan kearifan lokal sesuai dengan ketentuan
Perundang-undangan.
- Ayat (3) Kearifan lokal sebagaimana dimaksud pada ayat (2) adalah melakukan
pembakaran lahan dengan luas lahan maksimal 1 (satu) Hektar perkepala keluarga
untuk ditanami jenis Varietas lokal dan dikelilingi oleh sekat bakar sebagai pencegah
menjalarnya api ke wilayah sekelilingnya.
- Bahwa analisa fakta dari Tim Penasehat Hukum Terdakwa ini bukan untuk
membenarkan suatu perbuatan yang bertentangan dengan hukum apalagi jika
berkaitan dengan isu perlindungan terhadap lingkungan hidup, namun juga mengajak
sidang pemeriksaan perkara ini untuk lebih obyektif mencermati perkara ini agar tidak
semata-mata terfokus hanya kepada Perbuatan Terdakwa namun juga dapat
memperhatikan hal-hal yang menjadi alasan pemaaf dari perbuatan tersebut;
- Bahwa kami tim Penasehat Hukum terdakwa juga menyampaikan Fakta-fakta
meringankan untuk menjadi pertimbangan Majelis Hakim dalam mengambil
keputusan sebagai berikut :
1. Terdakwa belum pernah dihukum.
2. Terdakwa bersikap sopan di muka persidangan.
3. Bahwa terdakwa menyesali atas perbuatannya.
4. Bahwa terdakwa memiliki 2 (dua) orang anak yang harus di nafkahi.
5. Bahwa anak terdakwa yang masih sekolah terpaksa membantu ibunya untuk
mencari nafkah.

IV. KESIMPULAN
Kami berkesimpulan bahwa unsur barang siapa melakukan kesalahan (kealfaan)
menyebabkan kebakaran ledakan atau banjir, jika karenanya dikhawatirkan terjadi
bahaya umum untuk barang-barang, jika terjadi bahaya maut atau jika hal itu
mengakibatkan matinya seseorang adalah tidak terpenuhi.

Berdasarkan dengan hal - hal yang telah kami kemukakan diatas maka kami Penasehat
Hukum terdakwa mohon kepada Ketua Pengadilan Negeri Sekayu Cq. Majelis Hakim yang
memeriksa dan mengadili perkara pidana ini, agar dapat membebaskan terdakwa dari
dakwaan penuntut umum atau mengambil Keputusan yang Seringan-ringannya dan
penuh dengan rasa Kebijaksanaan hati nurani serta Keadilan Hukum..

Demikianlah Pembelaan ini kami sampaikan, dan semoga keputusan yang diambil adalah
keputusan yang seadil-adilnya, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Sekayu, 18 Januari 2021


Hormat Kami,
Penasehat Hukum Terdakwa

Zulfatah, S.H Andi Saputra, S.H

Mohammad Irham, S.H Rini Susanti Sari, S.H Ary Mukmin Istiqomah, S.H

Nova Kayaji, S.H Bambang Irawan, S.H

Anda mungkin juga menyukai