Anda di halaman 1dari 11

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2 BLORA
Jl. Rajawali No 11 Telp (0296) 531303, Tempelan Blora, Kode pos 58211, Website : Http://smk2blora.sch.id, E-
mail:smk2blora@ymail.com

PROPOSAL KEGIATAN PEMBUATAN POSTER PROYEK


PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA KURIKULUM
MERDEKA
KELAS 10 MPLB-1

PENULIS:
1.Amelia Eka Pertiwi (03)
2.Citra Tita Indriani (07)
3.Nadya Shella Febriana (22)
4.Nandya Rahmawati (24)
5.Silvia Kusuma Wulandari (31)
6.Yosi Luna Trihapsari (36)

SMK NEGERI 2 BLORA


KOMPETENSI KEAHLIAN MANAJEMEN PERKANTORAN dan
LAYANAN BISNIS
TAHUN PELAJARAN 2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, yang berkat rahmat
dan hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan Proposal Kegiatan Pembuatan
Poster Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Tak lupa penulis ucapkan terima kasih pada pihak-pihak yang telah
membantu dalam menyelesaikan proposal ini. Proposal ini sebagai bentuk untuk
menggambarkan rancangan kegiatan Pembuatan Poster Proyek Penguatan Profil
pelajar Pancasila yang akan kami selenggarakan. Di dalam proposal ini kami
memaparkan semua yang berhubungan dengan kegiatan pembuatan poster
Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Kami berusaha sebaik mungkin dalam penyusunan proposal ini. Dan


mohon maaf apabila terdapat banyak kesalahan dalam penyusunan proposal ini,
untuk itu saran dan kritik yang bersifat membangun sangat kami harapkan.

Blora,15 November 2022


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL....................................................................................................
KATA PENGANTAR………………………………………………………………
DAFTAR ISI ...............................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN ...........................................................................................
A. Latar Belakang Kegiatan........................................................................................
B. Tujuan Kegiatan .....................................................................................................
C. Tempat Pelaksanaan Kegiatan ...............................................................................
D. Waktu Pelaksanaan Kegiatan ................................................................................
E. Landasan Hukum ...................................................................................................
BAB II PEMBAHASAN .............................................................................................
A. Uraian Kegiatan .....................................................................................................
B. Rancangan Produk……………………………………………………………….
C. Pelaksanaan Kegiatan ............................................................................................
BAB IV PENUTUP .....................................................................................................
A. Simpulan ................................................................................................................
BAB 1
PENDAHULUAN PENCEGAHAN PERNIKAHAN DINI

A. LATAR BELAKANG KEGIATAN


Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila adalah proyek yang akan
menemukan jawaban atas pertanyaan mengenai peserta didik dengan kompetensi
seperti yang ingin dihasilkan oleh sistem pendidikan Indonesia. Proyek tersebut
dilakukan dengan menanamkan karakter pribadi peserta didik berdasarkan nilai-
nilai pancasila. Kompetensi Penguatan tersebut memperhatikan beberapa faktor
yang dapat memberikan pengaruh, baik faktor internal atau faktor eksternal.
Adapun contoh faktor internal yang diperhatikan adalah ideologi, sementara
contoh dari faktor eksternal adalah tantangan di era digital.
Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila berupaya menjadikan peserta
didik sebagai penerus bangsa yang unggul dan produktif. serta dapat turut
berpartisipasi dalam pembangunan global yang berkesinambungan. Visi
Pendidikan Indonesia adalah mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat,
mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya pelajar Pancasila. Sementara
Profil Pelajar Pancasila mendukung visi tersebut dengan menjadikan Pelajar
Indonesia sebagai pelajar sepanjang hayat yang kompeten, berkarakter, dan
berperilaku sesuai nilai-nilai Pancasila.
Proyek penguatan profil pelajar Pancasila adalah pembelajaran lintas disiplin
ilmu dalam mengamati dan memikirkan solusi terhadap permasalahan di
lingkungan sekitar untuk menguatkan berbagai kompetensi dalam Profil Pelajar
Pancasila. Proyek penguatan profil pelajar Pancasila merupakan kegiatan
kokurikuler berbasis projek yang dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian
kompetensi dan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang disusun
berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan.
Proyek Penguatan ini adalah serangkaian kegiatan untuk mencapai sebuah
tujuan tertentu dengan cara menelaah suatu tema menantang. Proyek didesain agar
peserta didik dapat melakukan investigasi, memecahkan masalah, dan mengambil
keputusan. Peserta didik bekerja dalam periode waktu yang telah dijadwalkan
untuk menghasilkan produk atau aksi.
Ada pun Dimensi dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yaitu:
1.Beriman dan Bertakwa kepada tuhan yang maha Esa
2.Berakhlak mulia
3.Berkebhinekaan Global
4.Gotong Royong
5.Mandiri
6.Kreatif dan Bernaral Kritis

B. TUJUAN KEGIATAN
Profil Pelajar Pancasila adalah perwujudan pelajar Indonesia sebagai pelajar
sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai nilai-
nilai Pancasila. Dalam Kurikulum Merdeka, Profil Pelajar Pancasila ini menjadi
tujuan dari berbagai strategi dan metode dalam pembelajaran.
Memberi ruang dan waktu untuk peserta didik mengembangkan kompetensi
dan memperkuat karakter. Merencanakan proses pembelajaran projek profil
dengan tujuan akhir yang jelas. Mengembangkan kompetensi sebagai pendidik
yang terbuka untuk berkolaborasi dengan pendidik dari mata pelajaran lain untuk
memperkaya hasil pembelajaran.
Tujuan Proposal yaitu: Untuk mendapatkan dukungan dari pihak yang
berkaitan dengan kegiatan tersebut serta untuk mendapatkan sponsor kegiatan.

C. TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN


Pelaksanaan kegiatan berada di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Blora.

D. WAKTU PELAKSANAAN KEGIATAN


Berdasarkan kurikulum yang berlaku di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri
2 Blora, Kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dilaksanakan selama
satu minggu.
Periode pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila adalah
tanggal 14 November 2022 sampai dengan 18 November 2022. Kegiatan Proyek
Penguatan Profil Pelajar Pancasila dilaksanakan oleh:
1.Amelia Eka Pertiwi (X MPLB-1)
2.Citra Tita Indriani (X MPLB-1)
3.Nadya Shella Febriana (X MPLB-1)
4.Nandya Rahmawati (X MPLB-1)
5.Silvia Kusuma Wulandari (X MPLB-1)
6.Yosi Luna Trihapsari (X MPLB-1)
7.Bapaknya / Kakeknya Shella (membantu dalam pembuatan penyangga poster)

E. LANDASAN HUKUM
Pelaksanaan Kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila berdasarkan pada
ketentuan-ketentuan yang tertuang dalam beberapa peraturan berikut:
1. Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2022 Tentang Perubahan Peraturan
Pemerintah Nomor 57 Tahun 2021 tentang Standar Nasional Pendidikan;
2. Permendikbudristek Nomor 5 Tahun 2022 tentang standar kompetensi lulusan
pada pendidikan anak usia dini, jenjang pendidikan dasar dan jenjang
pendidikan menengah;
3. Permendikbudristek Nomor 16 Tahun 2022 tentang standar proses pada
pendidikan anak usia dini, jenjang pendidikan dasar dan jenjang pendidikan
menengah;
4. Permendikbudristek Nomor 7 Tahun 2022 tentang standar isi pada pendidikan
anak usia dini, jenjang pendidikan dasar dan jenjang pendidikan menengah;
5. Kemendikbudristek No.56/M/2022;
6. Kalender Pendidikan SMK Negeri 2 Blora Tahun Pelajaran 2021/2022.
BAB II
PEMBAHASAN

A. URAIAN KEGIATAN
Tanggal 14 November sampai 17 November 2022
Kegiatan : Penyusunan proposal dan poster
Tempat : Di kelas 10 MPLB-1
Waktu : Jam mata pelajaran Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

Tanggal 18 November 2022


Kegiatan : Pengumpulan proposal dan poster
Tempat : Di ruang Guru
Waktu : 07.00-16.00

Tanggal 21 November sampai 24 November 2022


Kegiatan : Presentasi
Tempat : Di Lapangan SMKN 2 Blora
Waktu : Menyesuaikan

Struktur Kepengurusan
Pembimbing : Nur Yahya Aditya Putra S,Pd
Ketua : Silvia Kusuma Wulandari
Wakil : Yosi Luna Trihapsari
Sekretaris : Nadya Shella Febriana
Bendahara : Citra Tita Indriani
Pelaksana : Semua Anggota
Perlengkapan : Nandya Rahmasari
Dokumentasi : Amelia Eka Pertiwi
B. RANCANGAN POSTER

C. PELAKSANAAN KEGIATAN
Mengenai rubrik yang terdapat dalam poster ‘Proyek Penguatan Profil
Pelajar Pancasila’ ini antara lain;

1. PAI
Rubrik ini berisi tentang kalimat yang berkaitan dengan kehidupan beragama kita
di sekolah dan di masyarakat. Serta berisi dalil/hadist yang berkaitan dengan
pernikahan dini.

2. PANCASILA
Rubrik ini menyampaikan informasi mengenai kehidupan dalam berbangsa dan
bernegara, yang menyangkut dengan pasal/undang undang dasar republik
indonesia

3. MATEMATIKA
Rubrik ini berisi tentang penghitungan ukuran poster dan media tempelnya yang
berkaitan dengan matematika.

4. BAHASA INDONESIA
Rubrik ini memuat karya sastra pendek, baik berupa cerpen, puisi, pantun, dan
sebagainya.

5. PIPAS
Rubrik ini memuat hal-hal yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan dan
sosial.Seperti

6. PJOK
Rubrik ini menyampaikan informasi mengenai olahraga, pertunjukkan bakat dan
sebagainya.

ANGGARAN
1. Kertas karton manila :
2. Kertas HVS :
3. Kertas asturo :
4. Lem/puspin :
5. Stiker tempel :
6. Spidol :
7. Konsumsi redaktur :
Total :

MEDIA PUBLIKASI ( Dapat berupa blog, nama tiktok,fb,twitter,story wa,


IG)
1. Papan madding
2. Instagram kelas dan anggota kelas
3. Facebook kelas dan anggota kelas
4. Media Sosial milik anggota
BAB IV
PENUTUP

A. KESIMPULAN
Kegiatan P5 ini, Menjadikan satuan pendidikan sebagai sebuah ekosistem yang
terbuka untuk partisipasi dan keterlibatan masyarakat. Menjadikan satuan
pendidikan sebagai organisasi pembelajaran yang berkontribusi kepada
lingkungan dan komunitas di sekitarnya.
Memberi ruang dan waktu untuk peserta didik mengembangkan kompetensi
dan memperkuat karakter dan profil pelajar Pancasila. Merencanakan proses
pembelajaran projek profil dengan tujuan akhir yang jelas. Mengembangkan
kompetensi sebagai pendidik yang terbuka untuk berkolaborasi dengan pendidik
dari mata pelajaran lain untuk memperkaya hasil pembelajaran.
Memberi ruang dan waktu untuk peserta didik mengembangkan kompetensi
dan memperkuat karakter dan profil pelajar Pancasila. Merencanakan proses
pembelajaran projek profil dengan tujuan akhir yang jelas. Mengembangkan
kompetensi sebagai pendidik yang terbuka untuk berkolaborasi dengan pendidik
dari mata pelajaran lain untuk memperkaya hasil pembelajaran.

FORMAT PENULISAN :

1. PEMBUATAN TANGGAL 14 NOVEMBER 2022-17 NOVEMBER 2022


(PROPOSAL DAN PRODUK )
2. DIKUMPULKAN TGL 18 NOVEMBER 2022
3. TANGGAL 21,22,23,24 PRESENTASI
4. TEMA : PENCEGAHAN PERNIKAHAN DINI.
5. COVER WARNA SESUAI JURUSAN (BUSANA PINK, AKL BIRU MUDA,
MPLB HIJAU MUDA, BDP UNGU)
6. KERTAS A4 ATAU UKURAN 21,0 CM X 29,7 CM
7. UKURAN HURUF 12
8. MARGIN/BATAS PINGGIR TULISAN=TOP: 4 CM LEFT 4 CM BOTTON 3
CM RIGHT 3 CM

Anda mungkin juga menyukai