Anda di halaman 1dari 3

Acara 5.

Gerak Hewan | Biologi Dasar II 2022/2023

Nama : Gitta Ardelia Putri Romb/Kel :2


NIM : B1A022106 Tanggal : Rabu, 29 Maret 2023
Kelas : C1 Dosen :Ibu Dian Palupi. S.Si. M.Sc.
dan Ibu Dra.Anastasia
Endang Pulungsari, M.Si

Pre-Lab Exercise
Acara 5. Gerak Hewan
[dikompilasi oleh Fathimah Nurfithri Hashifah]

“Gunakan kalimat Anda sendiri untuk menghindari plagiasi, walaupun Anda


bekerja berkelompok”

1. Jelaskan perbedaan hewan vertebrata dan invertebrata berdasarkan alat geraknya ?


Jawab:
Perbedaan hewan vertebrata dan invertebrata berdasarkan alat geraknya yaitu hewan
vertebrata memiliki tulang belakang contohnya katak, jangkrik, dan kucing. Sedangkan
invertebrata tidak memiliki tulang belakang contohnya ikan, bekicot, dan ubur-ubur.
Hewan vertebrata memiliki dua sistem gerak yaitu alat gerak pasif tulang dan alat gerak
aktif otot. Kontraksi pada otot menyebabkan bergeraknya tulang untuk menggerakkan
anggota badan. Hewan vertebrata memiliki tungkai kaki untuk bergerak. Hewan
invertebrata mempunyai alat gerak yang bermacam-macam karena tidak memiliki
tungkai kaki dengan memanfaatkan bagian tubuhnya seperti silia, tentakel, dan perut.

2. Sebutkan dan jelaskan tipe-tipe lokomosi berdasarkan habitatnya ?


Jawab:
Berikut ini tipe-tipe lokomosi berdasarkan habitatnya, yaitu:
● Lokomosi darat contohnya berjalan, berlari, melompat, dan merayap. Hewan
harus bisa melawan suatu gravitasi, menggunakan resistensi udara yang relatif
sedikit. Pada lokomosi darat dibantu oleh adanya kontraksi otot atau gerakan
rangka (tulang), tendon yang dibantu oleh keseimbangan. Sedangkan bagi
hewan merayap dibantu oleh otot-otot yang mengangkat sisik dan
mendorongnya ke arah belakang seperti pada ular.
● Lokomosi air adalah salah satu tipe lokomosi pada hewan akuatik, yang terdapat
bentuk torpedo yang dapat menyebabkan berenang dengan cepat.
● Lokomosi udara/terbang, pada hewan bersayap kemampuan terbang terdapat

1
Acara 5. Gerak Hewan | Biologi Dasar II 2022/2023

sayap yang berfungsi melawan gaya gravitasi ke bawah, struktur tersebut dapat
mengubah arus udara sehingga mampu terbang.

Contoh spesifiknya, yaitu:


1) Aves adalah hewan vertebrata yang memiliki bulu dan sayap untuk terbang.
Hewan ini memiliki dua sepasang sayap untuk terbang dengan mengepakkan
kedua sayap tersebut ke atas dan ke bawah. Saat burung terbang dengan
mengepakkan sayap, maka udara akan menuju ke bagian bawah yang membuat
adanya gaya angkat sehingga burung dapat terangkat ke udara atau terbang.
2) Ikan adalah hewan yang hidup di air. Hewan ini memiliki bentuk tubuh yang
Aerodinamis (streamline) untuk mengurangi hambatan ketika berenang di air.
Sirip ekornya lebar memudahkannya untuk mendorong gerakan ikan di air lebih
cepat. Sirip tambahan akan menjaga keseimbangan agar dalam bergerak dengan
mudah. Hewan ini memiliki gelembung renang untuk mengatur gerakan
vertikal. Susunan otot dan tulang belakangnya fleksibel untuk mendorong ikan
melawan air. Ikan akan meliuk-liukkan tubuhnya agar terdorong ke depan.
3) Amphibia hidup di dua alam contohnya katak. Rangka pada katak terdiri dari
anggota gerak, tulang dan tengkorak. Hewan ini memiliki tungkai belakang
lebih besar daripada bagian tungkai depan. Fungsi tungkai belakang untuk
melompat, sehingga strukturnya lebih kokoh. Tungkai depan sebagai penahan
tubuh saat mendarat. Hewan ini dapat melompat dengan tinggi karena memiliki
tulang belakang yang panjang dan otot yang kuat. Katak dapat berenang di
dalam air karena adanya selaput renang yang akan memberikan tekanan yang
kuat.
4) Reptil adalah hewan yang melata atau merayap. Contohnya ular memiliki tulang
ekor, tulang badan, dan tengkorak. Tulang belakangnya tersusun ratusan buah
ruas dengan tulang rusuk dihubungkan dengan tulang belakang oleh otot
elastis. Ular bergerak dengan cara tubuhnya dibelok-belokkan.
5) Mamalia merupakan hewan menyusui. Kaki menjadi tumpuan utama saat
bergerak dan tungkai bagian bawah akan menopangnya. Cara mamalia berjalan
yaitu hewan yang berjalan seluruh telapak kakinya menyentuh tanah, hewan
pejalan kaki dengan jari-jari kakinya menyentuh permukaan tanah, dan hewan
pejalan ladam yang berjalan menggunakan ujung telapak yang keras.

2
Acara 5. Gerak Hewan | Biologi Dasar II 2022/2023

3. Berdasarkan rangka lokomosi manusia, memiliki 3 tipe sendi yang berbeda, sebutkan
dan berikan contohnya ?
Jawab:
1) Sendi Mati (Sinartrosis), persendian hubungan antar tulang yang tidak dapat
digerakkan. Contohnya sendi yang berada pada tulang tengkorak.
2) Sendi Kaku (Amfiartrosis), hubungan antara tulang yang dapat digerakkan,
tetapi gerakannya terbatas. Contohnya pergelangan tangan dan kaki, hubungan
tulang rusuk dan tulang dada, serta ruas-ruas tulang belakang.
3) Sendi Gerak (Diartrosis), hubungan antar tulang yang memungkinkan gerakan
tulang secara bebas, yaitu:
a) Sendi Engsel, persendian yang bergerak satu arah. Contohnya yaitu
persendian siku dan lutut.
b) Sendi Pelana, persendian yang digerakkan secara dua arah. Contohnya
persendian di tulang pangkal ibu jari.
c) Sendi Geser, persendian yang memungkinkan gerakan menggeser.
Contohnya sendi pada ruas tulang belakang.
d) Sendi Putar, persendian yang memungkinkan gerakan berputar pada
ujung tulang lain atau gerakan satu tulang pada satu poros tulang lain.
Contohnya hubungan antar tulang atlas di leher dan tulang tengkorak,
serta tulang hasta dan pegumpil
e) Sendi Peluru, persendian yang dapat bergerak ke segala arah, termasuk
gerakan memutar. Sendi ini memiliki rongga sendi dengan tulang
ujungnya membulat. Contohnya sendi antara bagian panggul dan tulang
paha, sendi antar tulang bahu dan tulang lengan.

Anda mungkin juga menyukai