Anda di halaman 1dari 2

TUGAS LMS PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK

Nama : Allysa Gita Pramudia

NIM : 1402623069

Prodi : Pendidikan Geografi

Mata Kuliah : Perkembangan Peserta Didik

Dosen Pengampu : Dra. Evita Adnan, M.Psi

Tugas Pertemuan Ke-3

Pertanyaan :

Jika Anda memahami faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan peserta didik,


maka Anda akan melakukan?

Jawaban:

1. Membuat lingkungan pembelajaran yang mendukung. Terdapat faktor


dari luar (Nerture) yang memengaruhi perkembangan peserta didik. Dengan
membuat lingkungan yang mendukung jalannya pembelajaran, diharapkan
peserta didik menjadi berkembang dengan baik. Misalnya, Guru kelas SD
mengubah tata ruang kelasnya menjadi bentuk lingkaran untuk mendorong
diskusi dan interaksi antar siswa. Di sudut kelas, terdapat area "reading nook"
dengan beanbag dan buku-buku cerita untuk siswa yang ingin membaca
dengan tenang. Selain itu menurut, Carol Dweck (2006). Dalam karyanya
tentang "mindset", Dweck menyoroti perbedaan antara mindset yang tetap dan
mindset yang berkembang. Lingkungan yang mendukung mempromosikan
mindset yang berkembang, di mana peserta didik merasa bahwa kemampuan
mereka dapat ditingkatkan melalui usaha dan strategi pembelajaran yang
efektif.
2. Mengoptimalkan alat dan media pembelajaran. Kita sebagai pendidik
nanti dapat memvariasikan jenis/format alat dan media dalam proses
pembelajaran, dimana hal tersebut dapat membuat peserta didik merasa tidak
bosan dan membantu peserta didik untuk memperluas pemahamannya
mengenai materi yang sedang diajarkan. Misalnya, Guru IPA SMP
menggunakan model anatomi 3D untuk membantu siswa mempelajari struktur
dan fungsi organ tubuh manusia. Siswa dapat melihat dan menyentuh model
tersebut untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik.

3. Membuat peserta didik menerapkan "application and feedback". Dimana


kita sebagai pendidik nanti perlu mengajarkan bahwa ilmu yang mereka
dapatkan di sekolah dapat diterapkan di kehidupan sehari-hari (nyata) dan
memberikan umpan balik positif yang dapat mendorong mereka dan
membimbing untuk lebih berkembang. Misalnya, Guru Bahasa Inggris SMA
memberikan umpan balik kepada siswa setelah mereka melakukan presentasi.
Guru memberikan pujian atas struktur kalimat dan kosakata yang digunakan
siswa. Guru juga memberikan saran untuk meningkatkan cara penyampaian
presentasi dan penggunaan bahasa tubuh.

Anda mungkin juga menyukai