Anda di halaman 1dari 68

KURIKULUM

TAHUN PELAJARAN 2022/2023


KELOMPOK BERMAIN
BRILLIANT REGENCY PATI

YAYASAN
Alamat : Perum Panorama Nadira Regency Blok A1 No 2
Desa Muktiharjo Kec. Margorejo Kab. Pati
KATA PENGANTAR

Puji syukur mari kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan segala
Rahmat dan hidayahnya kepada kita semua. Sholawat serta salam mari kita panjatkan kepada
junjungan kita Nabi besar Muhammad SAW dan semoga kita diakui sebagai umat-Nya. Atas izin
Allah SWT dan bantuan dari berbagai pihak maka kami dapat menyelesaikan pembuatan
Kurikulum KB Brilliant Regency Pati ini menggunakan acuan Pedoman Penyusunan Kurikulum
Merdeka dengan tanpa mengabaikan Juknis penyelenggaraan PAUD Holistik Integratif dan
Merdeka Bermain
Kurikulum KB Brilliant Regency Pati dikembangkan sebagai perwujudan dari
penyempurnaan dibawah koordinasi dan supervise Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten
Pati.
Penyusun menyadari bahwa tersusunnya Kurikulum KB Brilliant Regency Pati ini adalah
berkat bantuan dan dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu kami mengucapkan banyak
terimakasih kepada :
1. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pati, yang banyak memberi dukungan
dan saran bagi tersusunnya Kurikulum Merdeka ini
2. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pati beserta penilik PAUD yang
banyak memberikan masukan kepada penyusun.
3. Penyelenggara, Komite KB, pendidik dan tenaga kependidikan KB Brilliant Regency Pati
yang ikut memberikan saran-saran khusus bagi kelengkapan dan kesempurnaan Kurikulum
ini.
Semua pihak yang memberikan dukungan dalam berbagai bentuk. Penyusun menyadari
adanya banyak keterbatasan, oleh karenanya kritik dan saran membangun sangat besar artinya bagi
kami, demi perbaikan dan kesempurnaan Kurikulum ini.

Pati, 06 Juli 2022


Penyusun,

Sulistiyoningsih, M.Pd
PEMBERLAKUAN KURIKULUM KB BRILLIANT REGENCY PATI
No. 01/PAM/VII/2023

Berdasarkan pengajuan permohonan pengesahan Kurikulum KB BRILLIANT REGENCY PATI


yang disiapkan oleh:
Nama Satuan PAUD : KB BRILLIANT REGENCY PATI
Penyelenggara : Sulistiyoningsih, M.Pd
Izin Operasional : 29 November 2019
Alamat : Perumnas Panorama Nadira Regency Blok A1 No 2
Desa Muktiharjo Kec. Margorejo Kab. Pati
Maka Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pati dengan mempertimbangkan :
1. Dasar-dasar hukum dan acuan yang digunakan dalam pengembangan KTSP di satuan
PAUD tersebut.
2. Tatacara pengembangan KTSP yang dilakukan oleh tim penyusun di satuan PAUD tersebut.
3. Bukti fisik seluruh dokumen KTSP yang telah disusun oleh Tim dari satuan PAUD tersebut.
Maka dengan ini menyatakan, bahwa Kurikulum KB Brilliant Regency Pati pada satuan PAUD
tersebut dapat diterapkan/dilaksanakan sebagaimana mestinya; dengan catatan satuan PAUD
tersebut tetap berupaya secara terus menerus dapat meningkatkan mutu Kurikulum di KB Brilliant
Regency.

Pati, 06 Juli 2022


Komite/ Penyelenggara Tim Penyusun

Sumardi Sulistiyoningsih, M.Pd

An. Kepala Disdikbud Kab. Pati


Kabid PAUD dan Dikmas

Dra.Endang Sri Mulyani, MM


NIP. 196705141993032008
DAFTAR ISI
Halaman Judul...................................................................................................................i
Halaman Pengesahan.........................................................................................................ii
Kata Pengantar..................................................................................................................iii
Daftar Isi ..........................................................................................................................iv
BAB I PROFIL LEMBAGA
A. Sejarah singkat KB Brilliant Regency Pati .......................................................... 1
B. Struktur Kepengurusan ( penyelenggara, pengelola dan guru , Uraian tugas)...... 2
C. Alamat dan peta lokasi.......................................................................................... 4
D. Status..................................................................................................................... 6
BAGIAN II DOKUMEN I
1. Latar Belakang.................................................................................................. 7
2. Dasar Operasional Penyusunan Kurikulum...................................................... 8
3. Tujuan Penyusunan Kurikulum........................................................................ 9
A. Visi, Misi danTujuan
1. Visi ............................................................................................................ 9
2. Misi ........................................................................................................... 9
3. Tujuan ..……....................................................................................................10
B. Karakteristik .........................................................................................................10
C. Program Pengembangan dan Muatan Kurikulum.................................................13
D. Kalender Pendidikan dan Program Tahunan.........................................................25
E. Standar Operasional Prosedur...............................................................................25
F. SOP........................................................................................................................36
BAGIAN III DOKUMEN II
A. Program Semester....................................................................................................
B. Rencana Pelaksanaan Program Mingguan
C. Rencana Pelaksanaan Program Harian
D. Penilaian Perkembangan Anak

BAGIAN IV. PENUTUP


BAGIAN V. LAMPIRAN
1. Kalender Pendidikan dan Program Tahunan
2. Program Semester
3. Rencana Pelaksanaan Program Mingguan (RPPM)
4. Rencana Pelaksanaan Program Harian (RPPH)
5. Penilaian Perkembangan Anak
6. Standar Operasional Prosedur (SOP) Layanan anak...............................................
HALAMAN PENGESAHAN

Setelah memperhatikan,menganalisa,menerima masukan dari berbagai pihak kemudian


mempertimbankan,maka kami memutuskan bahwa Kurikulum satuan Pendidikan KB Brilliant
Regency Pati, Kota Pati dinyatakan Sah digunakan sebagai acuan melaksanakan semua aktivitas
pendidikan selama Tahun Pelajaran 2022/2023.

Disahkan di : Pati
Pada Tanggal : 06 Juli 2022

Yayasan Brilliant Regency Pati KB Brilliant Regency Pati


Ketua Yayasan Kepala Sekolah

Drs. Suhono Erika Septiani

An. Kepala Disdikbud Kab. Pati


Kabid PAUD dan Dikmas

Dra.Endang Sri Mulyani, MM


Pembina
NIP. 196705141993032008
BAGIAN I
PROFIL LEMBAGA
A. Sejarah KB BRILLIANT REGENCY PATI

PAUD Brilliant Regency Pati terletak di Perum. Panorama Nadira Regency Blok A1 No 2 Rt.07
Rw.02 Desa Muktiharjo Kecamatan Margorejo Kabupaten Pati. PAUD Brilliant Regency Pati
terdiri dari 3 Layanan yaitu, TK (Taman Kanak Kanak), KB (Kelompok Bermain), TPA (Tempat
Penitipan Anak) yang berdiri pada tanggal 1 April 2017 dengan sarana dan prasarana yang cukup
memadai, dengan latar belakang untuk memenuhi kebutuhan pendidikan anak bagi masyarakat
khususnya di Kelurahan Muktiharjo.

Tujuan di dirikan Lembaga ini adalah untuk membantu masyarakat dan pemerintah untuk
menggarap Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) untuk segala lapisan masyarakat, karena kesan
yang timbul saat ini biasanya mereka yang memasukan Taman Kanak Kanak biasanya orang-orang
mampu saja. Padahal anggapan yang seperti itu tidak benar karena pada dasarnya seluruh lapisan
masyarakat dapat memasukkan anandanya ke Taman Kanak Kanak terutama ananda di bawah umur
6 Tahun.

Selanjutnya kami terus berbenah dan mengembangkan diri dengan mengikuti pelatihan dan
belajar mandiri. Perubahan kami lakukan dari menggunakan pembelajaran klasikal ke kelompok
hingga kini menerapkan model sentra. Kami terus berbenah dan mengembangkan diri supaya lebih
baik lagi dalam pemberian layanan kepada siswa- siswi kami dan memberikan kepercayaan kepada
orang tua untuk mendidik putra-putrinya di sekolah kami.
A. Struktur Organisasi

Pelindung/ Penasehat
Kepala Desa
Muktiharjo
Kepala Disdikbud Kab. Pati

Pembina Teknis
Penilik PAUD Kecamatan
Margorejo

Penyelenggara
Yayasan Brilliant Regency
Pati

Kepala Sekolah KB
Erika Septiani
Komite
Sumardi

Bendahara Sekretaris
Sulistyoningsih, S.Pd. Fitriatul Hidayah,S.Pd.

Pendidik Tenaga Kependidikan

Nur Lita Eka Putri Tatik Sugi Haryanti


B. Struktur Kepengurusan
Uraian Tugas dan Fungsi

1. Pelindung
 Memilliki tugas dan wewenang melindungi dan membina organisasi
 Memberi arah kebijakan, masukan, nasehat dan pertimbangan dalam suatu program
sesuai visi dan misi.
 Penampung aspirasi dalam suatu usaha pengembangan organisasi
2. Pembina Teknis
 Mengayomi organisasi
 Melakukan Pembimbingan dan pendampingan program kerja
 Memberikan saran dan ide
3. Penyelenggara bertanggung jawab dalam :
 Pengembangan pendidikan
 Melakukan pengangkatan dan pemberhentian anggota
 Bekerja sama dengan berbagai pemangku kebijakan dalam rangka optimalisasi sumber
belajar dan sumber dana.
4. Kepala KB, bertanggung jawab dalam :
 Pengembangan program
 Mengkoordinasikan guru-guru
 Mengelola Administrasi
 Melakukan evaluasi dan pembinaan terhadap kinerja guru
 Melakukan evaluasi terhadap program pembelajaran.
5. Sekretaris
 Memberikan pelayanan administratif kepada guru, orangtua dan peserta didik untuk
kelancaran penyelenggaraan program.
 Mengengola adminsitrasi peserta didik
 Mengelola sarana dan prasarana Kelompok Bermain
6. Bendahara
 Mengelola keuangan
 Melaporkan kondisi keuangan
7. Guru bertanggung jawab dalam :
 Menyusun rencana pembelajaran.
 Mengelola pembelajaran sesuai dengan kelompoknya.
 Mencatat perkembangan anak.
 Melakukan kerjasama dengan orangtua dalam program parenting
8. Komite
 Memberikan masukan RAPBS
 Menyelenggarakan rapat RAPBS
 Memberikan pertimbangan perubahan RAPBS
 Ikut mensahkan RAPBS bersama kepala KB
9. Tenaga Kependidikan
Petugas kebersihan
 Membuka dan menutup pintu KB
 Membersihkan kamar mandi anak dan guru
 Membersihkan (menyapu dan mengepel) semua ruangan
 Menyapu halaman dan menyiram bunga setiap pagi
 Membuang sampah seluruh ruangan setiap hari
 Menyimpan dengan baik dan membersihkan peralatan kebersihan setiap selesai kerja
Alamat Peta Lokasi KB Brilliant Regency Pati

PAUD Brilliant Regency Pati terletak di Perum Nadira Regency Blok AI No.2 Kelurahan
Muktiharjo Kecamatan Margorejo Kabupaten Pati Provinsi Jawa Tengah.

C. Status
Status Kelompok Bermain Brilliant Regency Pati Desa Muktiharjo Kecamatan Margorejo
Kabupaten Pati ini adalah Kelompok Bermain yang memiliki izin operasional yaitu pada
tanggal 29 November 2019. Yang telah berbadan hukum dengan nama Kelompok Bermain
Brilliant Regency Pati Status Kelompok Bermain belum terakreditasi.
BAB II
DOKUMEN I

A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Pendidikan anak usia dini diyakini menjadi dasar bagi penyiapan sumber daya manusia yang
berkualitas di masa datang. Oleh karena itu layanan PAUD harus dirancang dengan seksama dengan
memperhatikan perkembangan anak, perubahan ilmu pengetahuan dan teknologi serta budaya yang
berkembang. Memahami kondisi tersebut, maka Kelompok Bermain Brilliant Regency Pati
memandang perlu untuk mengembangkan Kurikulum Tingkat Satuan PAUD.
Kurikulum Kelompok Bermain Brilliant Regency Pati disusun oleh Kepala Kelompok
Bermain beserta dewan guru, Penyelenggara KB, Ketua Yayasan, Komite serta bimbingan dari
Dinas Pendidikan dan kebudayaan Pati, keberadaannya sangat penting karena Kurikulum sebagai
acuan penyelenggaraan dan pengelolaan keseluruhan program dan pelaksanaan pembelajaran.
Kurikulum juga dijadikan sebagai patokan untuk melaksanakan pengukuran keberhasilan
pencapaian tujuan, program dan keseluruhan kegiatan pembelajaran. Kurikulum sebagai data bagi
peningkatan dan perbaikan mutu satuan pendidikan secara bertahap dan berkesinambungan.
Perubahan paradigma penyelenggaraan pendidikan dari sentralisasi ke desentralisasi
mendorong terjadinya perubahan dan pembaruan pada beberapa aspek pendidikan, termasuk
kurikulum. Dalam kaitan ini kurikulum Kelompok Bermain dasar pun menjadi perhatian dan
pemikiran-pemikiran baru, sehingga mengalami perubahan-perubahan kebijakan.
Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan
pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran
untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003
tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 36 Ayat (2) ditegaskan bahwa kurikulum pada semua
jenjang dan jenis pendidikan dikembangkan dengan prinsip diversifikasi sesuai dengan satuan
pendidikan, potensi daerah, dan peserta didik. Atas dasar pemikiran tersebut maka perlu
dikembangkan Kurikulum Kelompok Bermain.
Kurikulum Kelompok bermain adalah kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan
oleh masing-masing KB atau PAUD. Kurikulum pada Jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)
mengacu pada Permendiknas No.146 Tahun 2014 dan berpedoman pada panduan penyusunan
KTSP PAUD.
Kurikulum Kelompok Bermain Brilliant Regency Pati dikembangkan sebagai perwujudan
dari kurikulum praKelompok Bermain. Kurikulum ini disusun oleh satu tim penyusun yang terdiri
atas unsur Kelompok Bermain dan komite Kelompok Bermain di bawah koordinasi dan supervisi
Dinas Pendidikan Kabupaten Pati, serta dengan bimbingan narasumber ahli pendidikan dan
pembelajaran.

Pengembangan kurikulum ini didasarkan pada prinsip-prinsip sebagai berikut:


1. Berpusat pada potensi, perkembangan, kebutuhan, dan kepentingan peserta didik dan
lingkungannya;
2. Beragam dan terpadu;
3. Tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni;
4. Relevan dengan kebutuhan kehidupan;
5. Menyeluruh dan berkesinambungan;
6. Belajar sepanjang hayat; dan
7. Seimbang antara kepentingan nasional dan kepentingan daerah.
Pada akhirnya kurikulum ini tetap hanya sebuah dokumen, yang akan menjadi kenyataan
apabila dilaksanakan di lapangan dalam proses pembelajaran yang baik dan benar. Pembelajaran, baik
di kelas maupun di luar kelas, hendaknya berlangsung secara efektif yang mampu membangkitkan
aktivitas dan kreativitas anak. Dalam hal ini para pelaksana kurikulum (baca: guru) yang akan
membumikan kurikulum ini dalam proses pembelajaran. Para pendidik juga hendaknya mampu
menciptakan pembelajaran yang menyenangkan dan mengasyikkan bagi anak, sehingga anak betah di
Kelompok Bermain. Atas dasar kenyataan tersebut, maka pembelajaran di Kelompok Bermain (KB)
hendaknya bersifat mendidik, mencerdaskan, membangkitkan aktivitas dan kreativitas anak, efektif,
demokratis, menantang, menyenangkan, dan mengasyikkan. Dengan spirit seperti itulah kurikulum ini
akan menjadi pedoman yang dinamis bagi penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran di KB Brilliant
Regency Pati.
2. Dasar Operasional Penyusunan Kurikulum

a. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional


b. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 60 tahun 2013 tentang Pengembangan Anak
Usia Dini Holistik Integratif.
c. Peraturan Pemerintah Nomor 32 tahun 2013 tentang Perubahan atas peraturan pemerintah no
19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.
d. Peraturan Pemerintah No 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan
Pemerintah No 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.
e. Permendiknas Nomor 146 Tentang Kurikulum 2013 Pendidikan Anak Usia Dini.
f. Permendiknas Nomor 137 Tentang Standar Nasional PAUD.
g. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No 160 tahun 2014 tentang Pemberlakuan
Kurikulum tahun 2006 dan Kurikulum 2013 pasal 7
h. Pedoman Penyusunan KTSP Direktorat Pembinaan PAUD Tahun 2014
i. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Yayasan.

3. Tujuan Penyusunan Kurikulum


a. Acuan bagi pengelola dan Pendidik dalam menyusun program layanan, kegiatan
pembelajaran dan kegiatan lain yang mendukung pencapaian perkembangan keberhasilan
belajar anak

b. Informasi tentang program layanan KB yang diberikan oleh lembaga KB kepada peserta didik

c. Dokumen program yang diperlukan untuk pemberian pembinaan

B. VISI, MISI dan TUJUAN


1. VISI PAUD Brillliant Regency Pati
“ Mewujudkan berkembangnya potensi anak yang cerdas,terampil dan berakhlak mulia “
2. MISI PAUD Brilliant Regency Pati
a. Membentuk karakter yang berkepribadian mandiri.
b. Memberikan pengasuhan layanan pendidikan anak usia dini.
c. Melaksanakan pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif, dan
inovatif.

3. TUJUAN PAUD Brilliant Regency Pati


a. Mewujudkan anak yang sehat, jujur, senang belajar, mandiri
b. Mewujdkan anak yang mampu merawat dan peduli terhadap diri sendiri, teman, dan
lingkungan sekitarnya.
c. Menjadikan anak yang mampu berfikir, berkomunikasi, bertindak produktif dan kreatif
melalui bahasa, musik, karya, dan gerakan sederhana.
d. Menjadikan anak beragama sejak dini.
e. Menciptakan iklim belajar yang kondusif bagi penyelenggaraan pendidikan, perawatan,
pengasuhan, dan perlindungan anak.
C. KARAKTERISTIK
Kurikulum sebagai jantung pendidikan memerlukan pendidikan yang sesuai dengan
karakteristik yang menjadi unggulan. Karakteristik ini yang akan menjadi daya tarik tersendiri bagi
para orangtua untuk mempercayakan pendidikan usia dini kepada anak-anaknya. KB Brilliant
Regency Pati yang mengusung pendidikan berbasis Islam dengan mengacu pada Kurikulum PAUD
Merdeka.
Sesuai dengan visi KB Brilliant Regency Pati, “Mewujudkan berkembangnya potensi anak
yang cerdas, terampil dan berakhlak mulia” Untuk mencapai hal tersebut, upaya yang dilakukan
dalam kegiatan sehari-hari adalah :
1. Pengajaran Aqidah melalui cerita
2. Anak dibiasakan dengan akhlak Islami (Adab makan, minum,dll) sesuai dengan Alqur’an
dan hadits.
3. Hafalan suroh-suroh pendek , hadits dan doa sehari-hari.
4. Melatih anak agar suka infak dan menabung.
5. Praktek wudhu dan sholat dhuha setiap hari.
6. Menumbuhkan rasa cinta pada alam dan lingkungan sejak usia dini
7. Pemeriksaan kesehatan setiap bulan sekali.
8. Penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan dan lingkar kepala
9. Pembiasaan hidup sehat dan bersih ( praktek cuci tangan dan gosok gigi)
10. Mengelola kegiatan pembelajaran yang menyenangkan, kreatif, dan partisipatif oleh
karena itu KB Brilliant Regency Pati menerapkan model pembelajaran sentra dimana
kelompok anak dalam satu hari bermain dalam satu sentra yang didalamnya berisi
berbagai aktivitas sebagai pemenuhan densitas main.

Adapun sentra yang disiapkan adalah :

Sentra Persiapan
Pusat kegiatan belajar melalui bermain untuk mengembangkan seluruh aspek perkembangan
melalui tiga jenis main (sensorimotor,main peran,main pembangunan ) dengan prioritas
pengembangan pengalaman keaksaraan.Bahan-bahan yang tersedia dadalam sentra ini misalnya :
kartu huruf,kartu kata,kartu angka dan bahan-bahan untuk untuk menyimak ,bercakap dan
persiapan menulis serta berhitung.Sentra diharapkan dapat mendorong kemampunan intelektual
anak ,gerakan otot halus,koordinasi tangan dan mata,belajar ketrampilan sosial
(berbagi,bernegosiasi,dan pemecahan masalah),efek yang diharapkan : anak dapat berpikir
teratur,senang membaca,menulis dan berhitung
Sentra Main Peran ( makro dan mikro )
Pusat kegiatan belajar melalui bermain,dimana anak dapat mengembangkan daya imajinasi
dan mengekspresikan perasaan saat ini,kemarin dan yang akan datang.Penekanan sentra ini terletak
pada alur cerita sehingga anak terbiasa berpikir sistematis. Efek yang diharapkan : anak dapt
bersosialisasi,dan berinteraksi dengan teman dan lingkungan sekitar dan mengembangkan bahasa
secara optimal.

Sentra Balok
Pusat kegiatan belajar melalui bermain untuk mengembangkan kecerdasan visual
spasial.Kegiatan yang dilaksanakan dengan membangun berbagai fasilitas bangunan untuk
mempresentasikan ide ke dalam bentuk nyata (bangunan). Efek yang diharapkan : anak dapat
berpikir topologi,mengenal ruang,dan bentuk sehingga dapat mengembangkan kecerdasan visual
spasial secara optimal.

Sentra Bahan Alam


Pusat kegiatan belajar melalui bermain untuk mengembangkan pengalaman sensorimotor
dalam rangka menguatkan tiga jari guna persiapan menulis sekaligus pengalaman sains untuk anak.
Efek yang diharapkan : anak dapat terstimulasi aspek motorik halus secara optimal,dan menganalisa
sains sejak dini.
Sentra Imtaq
Sentra imtaq ini bertujuan agar peserta didik dapat mengembangkan kemampuan beragama
sejak dini dan dapat membentul pribadi yang cerdas dan berperilaku sesuai norma agama.
Dalam sentra imtaq ini dapat disajikan buku cerita islam, miniatur bangunan ibadah, gambar-
gambar yang bernuansa islam. Sentra keimanan dan ketaqwaan merupakan pembelajaran berbagai
kegiatan yang berfungsi untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan peserta didik kepada Tuhan
Yang Maha Esa. Dalam sentra ini anak melakukan kegiatan bermain mengenal agama islam yakni
sepert rukun islam, anak diajak bermain sambil menghafal rukun islam ada 5
(syahadat,sholat,puasa,zakat dan haji), belajar tentang rukun iman , sholat , mengaji, dan
mengucapkan kalimat syahadat.
D. PROGRAM PENGEMBANGAN DAN MUATAN PEMBELAJARAN
Program Kompetensi yang Muatan Pembelajaran/Materi
Pengembangan dicapai

1.1 Mempercayai - Mengenal dan menyebutkan 6 sifat


Nilai Agama dan adanyaTuhan melalui Alloh
Moral Ciptannya a. Maha Esa (wujud)
b. Maha Pencipta ( Kholik)
c. Maha Pengasih ( Rahman)
d. Maha Penyayang ( Rahim)
e. Maha Mendengar ( Sami’)
f. Maha Melihat ( Bashar)
- Mengenal Nama Malaikat : Jibril,
Mikail, Izroil, isrofil, Munkar , Nakir,
Rokib, Atid, Malik, Ridwan.
- Mengenal dan menyebutkan 3 Rasul
Alloh
- Mengenal kalimat syahadat
- Mengenal dan menyebutkan ciptaan-
ciptaan Alloh : Langit dan seisinya,
bumi dan seisinya
- Membiasakan mengucap-kan kalimat
Thoyyibah : Hamdalah, takbir, tasbih,
Istighfar
- Membiasakan melafadzkan tahlil

1.2 Menghargai diri - Mengucapkan keagungan


sendiri, orang lain, Alloh : Allohu Akbar,
dan lingkungan Subhanalloh, Laailahaillalloh
sekitar sebagai rasa - Menyayangi hewan
syukur kepada Tuhan - Menyayangi tumbuhan
- Menyayangi teman
- Menyayangi orang tua
- Berperilaku sopan pada
semua orang
- Membiasakan berbagi dengan
orang lain
- Mengenal emosi diri
- Mengekpresikan emosi secara
wajar
- Mengucapkan salam dan
membalas salam
- Mengucapakan salam pada
guru saat bertemu dijalan
- Mengucapkan salam pada
teman
- Mengucapakan salam pada
orang tua saat hendak pergi
Kelompok Bermain / saat
pulang Kelompok Bermain
- Menjawab salam
guru,teman,orang tua dan
tamu.

2.13 Memiliki - Terbiasa berbicara sesuai fakta,


perilaku yang Tidak curang dalam perkataan dan
mencerminkan sikap perbuatan,
jujur - Tidak berbohong, menghargai
kepemilikan orang lain,
- Mengembalikan benda yang bukan
haknya, mengerti batasan yang boleh
dan tidak boleh dilakukan,
- terus terang,
- Anak senang melakukan sesuatu
sesuai aturan atau kesepakatan, dan
mengakui kelebihan diri atau temannya
3.1 Mengenal - Membiasakan bacaan syahadat
kegiatan beribadah - Ikrar sebelum belajar.
sehari-hari Meniru lafal doa- doa :
4.1. Melakukan - Doa sebelum dan sesudah
kegiatan beribadah belajar
sehari-hari dengan - Doa sebelum dan sesudah
tuntunan orang makan
dewasa - Doa mau tidur dan bangun tidur
- Doa sesudah wudhu
- Doa naik kendaraan
- Doa menutup majelis
- Doa ketika hujan
Melafadzkan suroh pendek :
- Meniru lafal Suroh Al-fatihah
- Meniru lafal Suroh An Nas
- Meniru lafal Suroh al Falaq
- Meniru lafal Suroh Al ikhlas
- Meniru lafal Suroh Al lahab
- Meniru lafal Suroh Al nasr
- Meniru lafal Suroh al Kafirun
- Meniru lafal Suroh al
Kautsar
- Meniru lafal huruf hijaiyah
( Iqro I)

-Melafadzkan hadist- hadist :


- Meniru lafal hadist
persaudaraan
- Meniru lafal hadits tentang
menutup aurat
- Meniru lafal hadits kasih
sayang
- Meniru lafal hadst tentang
senyum
- Meniru lafal hadist
kebersihan
- Meniru lafal hadits tentang
larangan marah
- Meniru lafal Cara Minum
Rosulloh
- Meniru lafal hadist puasa

- Mengenal hari-hari besar agama


Islam : Idul Fitri, Idul adha.
- Membiasakan wudhu
- Mempraktekkan sholat berjamaah
- Membiasakan sholat Sunah dhuha
- Mengenal puasa
- Mengenal infak,shodaqoh dan zakat
fitrah
- Mengenal haji
- Mengenal adab dalam beribadah :
 adab ketika mendengar adzan
 adab sholat
 adab ketika orang lain sholat
3.2 Mengenal - Mengenal sejarah Nabi Muhammad
perilakubaik sebagai SAW
cerminan akhlak - Mengenal pendiri Muhammadiyah
mulia - Mengenal lambang Aisyiyah
4.2. Menunjukkan - Berbicara sopan
periaku santun - Berpakaian rapi sesuai syariat islam
sebagai cerminan - Selalu mengucapkan terimakasih,
akhlak mulia maaf dan permisi sesuai dengan
situasi dan kondisi.
Mengucapkan salam saat bertemu
- Suka menolong
- Sayang teman
- Suka berbagi

Fisik Motorik 2.1 Memiliki perilaku - Kebiasaan anak makan makanan


yang mencerminkan bergizi seimbang, kebiasaan merawat
hidup sehat diri misalnya; mencuci tangan,
menggosok gigi,
mandi, berpakaian bersih,menjaga
kebersihan lingkungan misalnya;
kebersihan temp at belajar dan
lingkungan, menjaga
kebersihan alat main dan milik pribadi
3.3. Mengenal - Nama anggota tubuh, fungsi anggota
anggotatubuh, fungsi, tubuh, cara merawat, kebutuhan agar
dangerakannya untuk anggota tubuh tetap sehat, berbagai
pengembangan gerakan untuk melatih motorik kasar
motorik kasar dan dalam kelenturan, kekuatan,
motorik halus kestabilan,keseimbangan, kelincahan,
4.3. Menggunakan kelenturan,koordinasi tubuh.
anggota tubuh untuk Kegiatan untuk latihan motorik kasar
pengembangan antara lain merangkak, berjalan,
motorik kasar dan berlari, merayap,
halus berjinjit, melompat, meloncat,
memanjat, bergelantungan,
menendang, berguling
dengan menggunakan gerakan secara
terkontrol, seimbang dan lincah dalam
menirukan berbagai gerakan yang
teratur (misal: menirukan gerakan
benda, senam, tarian, permainan
tradisional, dll).
Keterampilan motorik halus untuk
melatihkoordinasi mata dan tangan,
kelenturanpergelangan tangan,
kekuatan dankelenturan jari-jari
tangan, melalui kegiatan antara lain;
meremas, menjumput, meronce,
menggunting, menjahit,
- Mengancingkan baju, menali sepatu,
menggambar, menempel, makan, dll
Permainan motorik kasar atau halus
denganaturan.

3.4. Mengetahui cara - Cara merawat kebersihan diri (misal:


hidup sehat mencuci tangan, berlatih toilet,
4.4 Mampu menolong merawatgigi, mulut, telinga, hidung,
diri sendiri untuk 
hidup sehat
 olahraga,mandi 2x sehari; memakai baju
bersih) ,memilih makanan dan
minuman yangsehat, makanan yang
diperlukan tubuh agar tetap sehat,
- Cara menghindarkan diri dari
bahayakekerasan (melindungianggota
tubuh yang terlarang : mulut, dada, alat
kelamin, pantat; waspada terhadap
orangasing/tidak dikenal),
-Cara menghindari diri dari benda-
bendaberbahaya misalnya pisau, listrik,
pestisida, kendaraan saat di jalan raya
- Cara menggunakan toilet dengan
benartanpa bantuan
- Kebiasaan buruk yang harus
dihindari(permen, nonton tv atau main
game lebihdari 1 jam setiap hari, tidur
terlalu larutmalam, jajan sembarang).

Kognitif 2.2 Memiliki perilaku -Membiasakan eksploratif,


yang mencerminkan - Cara bertanya
sikap ingin tahu - Cara mendapatkan jawaban.
2.3 Memiliki perilaku - Pemahaman tentang kreatif,
yang mencerminkan - Membiasakan kerja secara kreatif
sikap kreatif
3.5 Mengetahui cara - Cara mengenali masalah
memecahkanmasalah - Cara mengetahui penyebab masalah
sehari-hari dan - Cara mengatasi masalah
berperilaku kreatif - Menyelesaikan kegiatan dengan
4.5 Menyelesaikan berbagai cara untuk mengatasi masalah.
masalah sehari-hari
secara kreatif
3.6 Mengenal benda - bentuk dua dimensi (persegi, segi tiga,
benda disekitarnya bulat, segi panjang),
(nama, warna,bentuk, - besar-kecil, berat-ringan, sebentar-
ukuran, pola,sifat, lama),
suara, tekstur,fungsi,
dan ciri-cirilainnya
4.6 Menyampaikan
tentang apa dan - tekstur (kasar-halus, keras-lunak),
bagaimana - suara (cepat-lambat, keras-halus,
bendabenda di sekitar tinggirendah),
yangdikenalnya - pengelompokkan (berdasarkan warna,
(nama,warna, bentuk, bentuk, ukuran, fungsi, warna-bentuk,
ukuran, pola, sifat, warna-ukuran, ukuran-bentuk,
suara, tekstur,fungsi, warnaukuran-bentuk)
dan ciri-cirilainnya) - membandingkan benda berdasarkan
melaluiberbagai hasil ukuran ”,“paling/ter)
karya - mengurutkan benda berdasarkan seriasi
(kecil-sedang-besar)
- pola A-B-A-B berdasarkanurutan
warna, bentuk, ukuran, bunyi, warna,
fungsi, sumber, dll.
- Mencocokkan lambang bilangan
dengan jumlah benda
- Mengenal angka

3.7 Mengenal - menyebut nama diri dan jenis kelamin


lingkungan - Keluarga (hubungan dalam keluarga,
sosial (keluarga, peran,kebiasaan, garis keturunan, dst),
teman, tempat - teman (nama, ciri-ciri, kesukaan,
tinggal, tempat tempat tinggal dst),
ibadah, budaya, - kegiatan orang-orang (di pagi/sore
transportasi) hari,dst), pekerjaan (petani, buruh,
4.7 Menyajikan guru,dll),
berbagai - budaya (perayaan terkait adat,
karya yang pakaian,tarian, makanan, dst),
berhubungan dengan -tempat-tempat umum (Kelompok
lingkungan sosial Bermain, pasar, kantor pos, kantor
(keluarga, teman, polisi, terminal, dst),
tempat tinggal, - berbagai jenis transportasi (transportasi
tempat ibadah, darat, air, udara, transportasi dahulu,
budaya, transportasi) dansekarang).
dalam bentuk gambar,
bercerita, bernyanyi,
dan gerak tubuh
3.8 Mengenal - mengenal Hewan , misalnya; jenis
lingkungan alam (nama, ciri-ciri)
(hewan,tanaman, - mengenal tanaman dikenalkan dengan
cuaca, tanah, air, jenis (tanaman darat/air, perdu/batang,
batubatuan, dll) buah/hias/kayu,
4.8 Menyajikan semusim/tahunan),
berbagai karya yang - menyebutkan benda-benda yang ada
berhubungan dengan disekitar dari bentuk dan warna
lingkungan alam - cara merawat tanaman, dst,
(hewan, tanaman, - gejala alam (angin, hujan, cuaca,
cuaca, tanah, air, siangmalam, mendung, siklus air, dst),
batu-batuan, dll) tanah,batu,
dalam bentuk gambar, - menunjukkan karya yang berhubungan
bercerita, bernyanyi, dengan lingkungan alam melalui
dan gerak tubuh gambar.
bentuk),

Sosial Emosional 2.5 Memiliki perilaku - Cara memberi salam pada guru atau
yangmencerminkan teman,
sikappercaya diri - Cara untuk berani tampil di depan
teman,guru, orang tua dan lingkungan
sosial lainnya,
- Ara menyampaikan keinginan
dengansantun.

2.6 Memiliki perilaku - Aturan bermain,


yangmencerminkan - Aturan di satuan PAUD
sikaptaat terhadap - Cara mengatur diri sendiri misalnya
aturansehari-hari membuat jadwal atau garis waktu
untukmelatih - Cara mengingatkan teman bila
kedisiplinan bertindak tidak sesuai aturan
2.7 Memiliki perilaku - Cara menahan diri saat marah,
yang mencerminkan - Ciri diri dan orang lain
sikap sabar (mau - Cara antri
menunggugiliran, - Cara menyelesaikan gagasannya
maumendengar hingga tuntas,
ketikaorang lain - berusaha tidak menyakiti atau
berbicara)untuk membalas dengan kekerasan
melatihkedisiplinan
2.8 Memiliki perilaku - Pemahaman tentang mandiri,
yang mencerminkan - Perilaku mandiri,
kemandirian - Cara merencanakan, memilih,
memiliki inisiatif untuk belajar atau
melakukan sesuatu tanpa harus dibantu
atau dengan bantuan seperlunya
2.9 Memiliki perilaku - mau mengalah
yangmencerminkan - Cara menawarkan bantuan pada teman
sikap peduli dan mau - Cara menenangkan diri dan temannya
membantu jika dalam berbagai situasi,
diminta bantuannya. - senang berbagi makanan atau mainan
2.10 Memiliki - Perilaku anak yang menerima
perilakuyang perbedaan teman dengan dirinya,
mencerminkansikap - Cara menghargai karya teman,
kerjasama - Cara menghargai pendapat teman, mau
berbagi, mendengarkan dengan sabar
pendapat teman,
- Cara berterima kasih atas bantuan yang
diterima,
2.11 Memiliki - Kegiatan transisi,
perilaku - Cara menghadapi situasi berbeda
yang dapat - Cara menyesuaikan diri dengan cuaca
menyesuaikan diri dan kondisi alam.

2.12 Memiliki - Pemahaman tentang tanggung jawab


perilaku - Pentingnya bertanggung jawab
yang mencerminkan - Cara bertanggung jawab (mau
sikap tanggungjawab mengakui
kesalahan dengan meminta maaf),
- Cara merapihkan/ membereskan
mainan pada tempat semula,
- mengerjakan sesuatu hingga tuntas,
- mengikuti aturan yang telah ditetapkan
walaupun sekali-kali masih harus
diingatkan,
- senang menjalankan kegiatan yang jadi
tugasnya (misalnya piket sebagai
pemimpin harus membantu menyiapkan
alat makan, dst).

3.14 Mengenali - Cara mengungkapkan apa yang


kebutuhan, keinginan, dirasakannya (lapar ingin makan,
dan minat diri kedinginan memerlukan baju hangat,
4.14 Mengungkapkan perlupayung agar tidak kehujanan,
kebutuhan, keinginan kepanasan, sakit perut perlu obat),
dan minat diri dengan - Teknik mengambil makanan sesuai
cara yang tepat kebutuhan, menggunakan alat main
sesuai dengan gagasan yang dimilikinya,
- membuat karya sesuai dengan
gagasannya,dst
Bahasa 2.13. Memiliki - Cara berbicara secara santun,
perilaku yang menghargai teman dan orang yang lebih
mencerminkan tua usianya
sikap rendah hati dan - Pemahaman sikap rendah hati
santun kepada orang - Contoh perilaku rendah hati dan santun
tua, pendidik, dan
teman
3.10 Memahami - cara menjawab dengan tepat ketika
bahasa reseptif ditanya,
(menyimak - cara merespon dengan tepat saat
dan membaca) mendengar cerita atau buku yang
4.10 Menunjukkan dibacakan guru,
kemampuan - melakukan sesuai yang diminta dengan
berbahasa reseptif beberapa perintah,
(menyimak dan - menceritakan kembali apa yang sudah
membaca) didengarnya
3.11 Memahami - Mengungkapkan keinginannya,
bahasa ekspresif menceritakan kembali,
(mengungkapkan - bercerita tentang apa yang sudah
bahasa secara verbal dilakukannya,
dan non verbal) - mengungkapkan perasaan emosinya
4.11 Menunjukkan dengan melalui bahasa secara tepat.
kemampuan - Menggunakan buku untuk berbagai
berbahasa ekspresi kegiatan

(mengungkapkan
bahasa secara verbal
dan non verbal)

3.12 Mengenal - membaca gambar, membaca symbol,


keaksaraan awal - menjiplak huruf,
melalui bermain - mengenali huruf awal di namanya,
4.12 Menunjukkan meniru huruf-huruf namanya,
kemampuan - menuliskan pikirannya
keaksaraan awal - hubungan bunyi dengan huruf
dalam - mengucapkan kata sederhana
berbagai bentuk karya - mengenal huruf,
- mengenal hubunngan angka dan
bilangan
Seni 2.4 Memiliki perilaku - cara menjaga kerapihan diri, dan
yang mencerminkan - cara menghargai hasil karya baik
sikap estetis dalam bentuk gambar, lukisan, pahat,
gerak, atau bentuk seni lainnya,
- cara merawat kerapihan-kebersihan-
dan keutuhan benda mainan atau milik
pribadinya.
3.15 Mengenal - Membuat berbagai hasil karya dan
berbagai karya dan aktivitas seni gambar dan lukis, seni
aktivitas seni suara, seni musik, karya tangan dan
4.15 Menunjukkan lainnya
karya dan aktivitas - Menampilkan hasil karya seni
seni dengan
menggunakan
berbagai media
A. KALENDER PENDIDIKAN KB BRILLIANT REGENCY PATI
TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Program Tahunan KB Brilliant Regency Pati
N
KEGIATAN WAKTU PELAKSANAAN
O
1. Pelaksanaan Kurikulum
a. Permulaan tahun ajaran 15 juli2022
b. Kegiatan Puncak Tema Setiap habis tema minggu
terakhir tema yang diajarkan

c. Hari-hari libur 19-31 Desember2022


 Libur semester I Tahun 22 – 11 Juli2023
Pelajaran2022/2020 17 agustus2022
 Libur semester II 11-14 Agustus 2022
 Libur HUT RI 1 September2022
 Libur hari raya idul adha dan tasyrik 9 November2022
 Libur tahun baru Hijriyah 1 Januari2023
 Libur Maulid Nabi 25 Januari2023
 Libur Tahun baru 7 Maret2022
 Libur tahun baru imlek 3, 19 April 2022
 Libur Umum 1,7,21 Mei2023
1 juni2023
2. Kegiatan Pendukung
 Infaq anak Hari jumat setiap 1 minggu
15,16 agustus2022
 Lomba HUT RI 17 agustus 28 september2022
 Renang 23 November2022
 Kunjungan ke RS PKU 15 Februari 2023
 Piknik 21 April2023
 Kartini’day
3. Kegiatan Keorangtuaan
 Pertemuan wali murid Disesuaikan
4. Layanan Kesehatan dan Gizi Setiap bulan
 Pemeriksaan anak Disesuaikan
 Penimbangan berat badan, pengukuran
tinggi badan dan lingkar kepala Disesuaikan
 Imunisasi Disesuaikan
 Pemberian Makanan Tambahan
F. STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP)

Standar Operasional Prosedur (SOP)


PENYAMBUTAN KEDATANGAN ANAK

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-001


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Penyambutan Kedatangan Anak

2 Memberikan rasa senang, aman, nyaman dan


Tujuan kekeluargaan pada saat memasuki lingkungan
Kelompok Bermain

3 • Permendikbud RI No 146 tahun 2014


Referensi
• Instruksi yayasan

4 Pihak-pihak Guru piket, Kepala PAUD, pengantar siswa, Siswa


Terkait

1. Saat anak memasuki lingkungan Kelompok


Bermain, pendidik mempersiapkan diri
menyambut anak dengan posisi berdiri ditempat
yang sudah ditentukan.
2. Pendidik senyum, mengucap salam, menyapa
nama anak, menanyakan kabar anak dengan ramah
dan kasih sayang serta diupayakan menggunakan
bahasa/ kebiasaan keluarga masing-masing.
3. Pendidik mempersilahkan anak untuk menyimpan
barang pribadi di tempatnya secara mandiri.
4. Pendidik melakukan cek kondisi fisik dan
kesehatan anak secara sederhana sambil mengajak
bercakap-cakap membicarakan hal-hal ringan pagi
ini (misalnya: suhu badan, dll )
5. Pendidik membuat catatan dan mengambil
tindakan yang diperlukan bila menemukan kondisi
fisik dan kesehatan anak yang perlu penanganan.
Standar Operasional Prosedur (SOP)
UMUM

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-001


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP UMUM

2  Memberikan rasa aman, nyaman.


Tujuan
 Memudahkan kegiatan belajar mengajar

3 • Permendikbud RI No 146 tahun 2014


Referensi
• Instruksi yayasan

4 Pihak-pihak Guru piket, Kepala PAUD, pengantar siswa, Siswa


Terkait

1. Pastikan bahwa lingkungan belajar di dalam


(indoor) dan di luar (outdoor) bersih, aman,
nyaman, dan menyenangkan.
2. Kegiatan pembelajaran dilaksanakan melalui
bermain. Kegiatan bermain yang dipilih adalah
kegiatan bermain yang mampu menstimulasi dan
mengembangkan seluruh aspek perkembangan
anak. Pilihlah kegiatan main yang kaya akan
stimulasi terhadap pertumbuhan dan perkembangan
anak.
3. Alat dan bahan main yang akan digunakan sesuai
dengan kebutuhan, karakteristik, tahapan
perkembangan, dan lingkungan anak.
4. Alat dan bahan main disiapkan sebaik mungkin
sebelum kegiatan pembelajaran dilaksanakan, baik
untuk aktivitas individu, kelompok kecil, kelompok
sedang, maupun kelompok besar.
5. Alat dan bahan main serta buku ditata pada tempat
yang mudah dijangkau oleh anak.
6. Semua proses dan karya anak dikumpulkan sebagai
bahan penilaian (asesmen) ketercapaian
pertumbuhan dan perkembangan anak. Hasil karya
anak dapat dipajang sesuai dengan keperluan.
7. Untuk berjalannya seluruh kegiatan di atas, dapat
disusun aturan atau tata tertib yang penyusunannya
berdasarkan kesepakatan pendidik dan pengelola
untuk mengatur keberlangsungan kegiatan
pembelajaran dengan efektif.
8. Saat anak memasuki lingkungan Kelompok
Bermain, pendidik mempersiapkan diri menyambut
anak.
Standar Operasional Prosedur (SOP)
Penataan LIngkungan Main

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-003


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul Penataan Lingkungan Main

2  Memperlancar kegiatan belajar mengajar

Tujuan  Memberikan rasa aman dan nyaman pada


siswa

3 • Permendikbud RI No 146 tahun 2014


Referensi
• Instruksi yayasan

4 Pihak-pihak Pendidik, Kepala PAUD, Siswa


Terkait

1. Pendidik menyiapkan alat main yang akan


digunakan anak maksimal 30 menit sebelum anak
datang.
2. Pastikan bahwa lingkungan belajar di dalam
(indoor) dan di luar (outdoor) bersih, aman,
nyaman, dan menyenangkan.
3. Penataan alat main harus berdasarkan RPPH yang
sudah dibuat.
4. Alat bermain yang ditata harus mewakili 3 jenis
main yaitu main sensorimotor, main peran, dan
main pembangunan, untuk memberikan
pengalaman bermain yang beragam.
5. Alat main ditata di area yang aman. Jika bermain
yang menggunakan air, pastikan bahwa lantai
tidak licin, sehingga tidak menjadikan mudah
terpeleset.
6. Penataan alat main mendukung perkembangan
bahasa, kognitif, sosial-emosional anak.
7. Alat main yang ditata dapat digunakan dengan
berbagai cara sehingga menumbuhkan kreativitas
anak.

8. Alat main yang disiapkan dipastikan dalam


kondisi baik, lengkap setnya, tidak retak.
9. Alat dan bahan main serta buku ditata pada tempat
yang mudah dijangkau oleh anak.
10. Disiapkan tempat untuk membereskan mainan
sesuai dengan kategorinya.

.
Standar Operasional Prosedur (SOP)
Bermain Motorik Kasar

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-004


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Bermain Motorik Kasar

2  Kegiatan menjadi lebih terarah

Tujuan  Menimbulkan semangat dan gembira pada


siswa

3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Pendidik, Kepala PAUD, Siswa


Terkait

1. Pendidik mengajak anak melakukan kegiatan fisik


motorik ringan diluar kelas
2. Pendidik mengajak anak melakukan fsik motorik
sesuai dengan tahap perekmbangan anak yang
sudah dituangkan di dalam RPPH.
3. Pendidik mengajak anak yang baru datang untuk
bergabung bersama teman.
4. Pendidik mengawasi, mengamati, memotivasi dan
memberikan bantuan kepada anak yang
membutuhkan.
5. Pendidik mengajak anak minum air putih sebelum
pindah ke kegiatan berikutnya.
6. Pendidk mengajak anak untuk menata sepatu
sebelum masuk mushola.
Standar Operasional Prosedur (SOP)
Pembukaaan

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-005


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Pembukaan

2  Memberikan rasa aman dan nyaman


Tujuan  Memberi motivasi anak untuk siap mengikuti
kegiatan

3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Pendidik, Kepala PAUD, Siswa


Terkait

1. Awali dengan kegiatan berdoa dan bernyanyi.


2. Pendidik memberikan kesempatan kepada anak
untuk menceritakan pengalaman dan
mendiskusikannya.
3. Pendidik bersama anak melakukan percakapan
untuk mengecek kehadiran sambil membiasakan
anak untuk memperhatikan dan menyebutkan
temannya yang tidak masuk.
4. Biasakan selalu berbicara dengan lembut (soft
speaking communication).
5. Biasakan mengawali kegiatan dengan
membacakan buku atau bacaan lain sesuai dengan
tema (selalu menyebutkan judul buku dan nama
pengarangnya).
6. Sebelum masuk ke kegiatan hari ini, tanyakan
kembali kegiatan yang dilakukan kemarin.
7. Selalu mendiskusikan tema, lingkup materi,
kegiatan yang akandilakukan, serta kosakata
terkait di awal kegiatan.
8. Mendiskusikan aturan bermain.
9. Memberikan kesempatan kepada anak untuk
memilih mainan
Standar Operasional Prosedur (SOP)
Kegiatan Makan

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-005


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Kegiatan Makan

2 Tujuan  Pembiasaan adab – adab islami


 Pembiasaan hidup sehat dan teratur
3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Pendidik, Kepala PAUD, Siswa


Terkait

1. Kegiatan makan dilakukan secara berkelompok. setiap


kelompok didampingi guru
2. Siapkan alat makan sesuai dengan jumlah anak saat
kegiatan makan besar sesuai dengan yang hadir untuk
membangun pemahaman matematika dan kepedulian
sosial.
3. Pastikan semua anak sudah mencuci tangannya,
sebelum mereka duduk .
4. Pastikan semua anak sudah duduk di tempatnya, saat
guru mengenalkan menu makan dan kandungan gizi
yang dibutuhkan tubuh.
5. Apabila anak membawa makanan dari rumah, ceklah
apakah makanan tersebut cukup memenuhi unsur
kecukupan gizi dan anak diajak untuk berbagi.
6. Ajak anak bersyukur bahwa ada makanan yang dapat
dimakan. Awali dengan berdoa yang dipimpin oleh
anak secara bergantian setiap harinya.
7. Makan dengan tertib, tidak berceceran, dan tidak
menyisakan makanan terbuang .

8. Kenalkan pada adab makan dan minum sesuai tuntunan


Rasulullah ( makan dan minum menggunakan tangan
kanan )
9. Jika selesai ajak kembali anak berdoa, dan
mengucapkan syukur.
10. Ajak anak untuk menyimpan kembali alat makan ke
tempat semula. Jika memungkinkan biarkan anak
mencucinya.
11. Ajak anak-anak untuk membersihkan kembali tempat
yang sudah digunakan agar tidak ada sisa makanan
yang tercecer.
12. Bila anak sudah selesai merapikan kembali, ajaklah
anak untuk mengikuti kegiatan transisi
Standar Operasional Prosedur (SOP)
Toileting (Latihan Ke Kamar Mandi)

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-006


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan
1 Judul SOP Toileting
2 • Pembiasaan adab-adab islami
Tujuan • Pembiasaan hidup sehat
• Kegiatan lebih teratur dan terarah
3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Pendidik, Kepala PAUD, Siswa


Terkait
1. Pendidik mempersilahkan anak untuk ke
toilet/WC/kloset pada waktu-waktu tertentu, namun
tetap disesuaikan dengan kebutuhan individual anak.
2. Pendidik mengajari anak adab islami di kamar mandi (
masuk kaki kiri, keluar kaki kanan)
3. Pendidik mengajari anak membaca doa sebelum
masuk kamar mandi.
4. Pendidik melatih anak untuk melepas dan
mengenakan celana secara mandiri/sesuai tahap
perkembangan.
5. Pendidik melatih anak untuk menyiram
toilet/WC/kloset.
6. Pendidik mengawasi dan memberikan bantuan jika
dibutuhkan.
7. Pendidik memastikan anak mencuci tangan dengan
sabun dan air bersih yang mengalir setelah BAK dan
BAB.

8. Pendidik mengajari anak membaca doa keluar kamar


mandi.
9. Pendidik memastikan anak untuk mengeringkan
tangannya setelah cuci tangan.

Standar Operasional Prosedur (SOP)


Serah Terima Anak

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-007


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Serah Terima Anak

2  Memberikan rasa senang, aman, nyaman dan

Tujuan kekeluargaan pada saat mmeninggalkan


lingkungan Kelompok Bermain

3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Guru piket, Kepala PAUD, pengantar siswa, Siswa


Terkait

1. Pendidik membantu anak membereskan barang


pribadi yang akan dibawa pulang jika diperlukan
2. Pendidik menyerahkan anak kepada penjemputnya
3. Pendidik memastikan anak dijemput orang yang
dikenal
4. Pendidik mengucap salam dan menyuruh untuk
berhati-hati saat di jalan.
5. Pendidik mempersilhkan penjemput untuk mengisi
buku absen penjemputan anak yang sudah
disediakan.

Standar Operasional Prosedur (SOP)


Mencuci Tangan

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-008


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Mencuci Tangan

2  Pembiasaan hidup sehat


Tujuan
 Sebagai pedoman bagi pendidik

3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Pendidik, Kepala PAUD, Siswa


Terkait

1. Pendidik mengajak anak mencuci tangan sebelum


makan
2. Pendidik mengajak anak berbaris menuju kran air
yang disediakan
3. Pendidik mengajak anak untuk antri saat mau cuci
tangan
4. Pendidk memberikan sabun cuci tangan
5. Pendidik mengajari anak cuci tangan sesuai
dengan standar WHO
6. Pendidik mengajak anak untuk mengeringkan
tangan sesudah cuci tangan dengan serbet.
Pendidik megajak anak untuk berbaris lagi
sebelum masuk ruangan.

Standar Operasional Prosedur (SOP)


Pijakan Saat Main

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-009


Lembaga PATI
005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Pijakan Saat Main

2  Pembiasaan mengamati, menanya, dan


mencari tahu
 Pembiasaan membuat sesuatu dengan idenya
sendiri
 Pembiasaan melakukan kegiatan secara

Tujuan mandiri
 Bermain aktif di semua sentra dengan berbagai
alat dan bahan untuk mengenalkan budaya,
lingkungan alam dan fenomenanya,
keaksaraan awal, penggunaan alat secara
tepat, dan untuk menghasilkan karya seni

3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Guru , Kepala PAUD, Siswa


Terkait

7. Pendidik mengajak anak mencuci tangan sebelum


makan
8. Pendidik mengajak anak berbaris menuju kran air
yang disediakan
9. Pendidik mengajak anak untuk antri saat mau cuci
tangan
10. Pendidk memberikan sabun cuci tangan
11. Pendidik mengajari anak cuci tangan sesuai
dengan standar WHO
12. Pendidik mengajak anak untuk mengeringkan
tangan sesudah cuci tangan dengan serbet.
Pendidik megajak anak untuk berbaris lagi
sebelum masuk ruangan.
Standar Operasional Prosedur (SOP)
Pijakan Setelah Main

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-0010


Lembaga PATI 005
Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses

Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -


disahkan

1 Judul SOP Pijakan Setelah Main

2  Pembiasaan menghargai hasil karya diri dan


teman
Tujuan
 -Mengajak anak berbicara, mengemukakan
pendapat, pengalaman sehari-hari

3 Referensi • Permendikbud RI No 146 tahun 2014

4 Pihak-pihak Guru , Kepala PAUD, Siswa


Terkait

1. Pendidik mengajak anak untuk membereskan


mainan
2. Pendidik menanyakan kegiatan yang dilaksanakan
hari itu
3. Pendidik menanyakan perasaan anak setelah
bermain
4. Pendidik memberikan penghargaan kepada anak
sambil memperlihatkan hasil karya.
5. Pendidik memberikan motivasi agar anak mau
Kelompok Bermain lagi esok harinya.
6. Pendidik memberitahukan jadwal kegiatan besok.

Standar Operasional Prosedur (SOP)


Penutup

Nama KB BRILLIANT REGENCY Kode Dok. SOP /pros-011


Lembaga PATI 005

Unit KELOMPOK BERMAIN Standar Proses


Tgl 6 Juli 2022 Tgl revisi -
disahkan

1 Judul SOP Penutup

2  Pembiasaan bersyukur pada Tuhan


 Pengenalan doa sesudah kegiatan

Tujuan  Pembiasaan memelihara berbagai ciptaan


Tuhan
 - Menanyakan emosi yang dirasakan anak

3 • Permendikbud RI No 146 tahun 2014


Referensi
• Instruksi Yayasan

4 Pihak-pihak Guru , Kepala PAUD, Siswa


Terkait

1. Pendidik mengajak anak untuk duduk melingkar


2. Pendidik menanyakan kegiatan pada hari itu
( Recalling)
3. Pendidik menanyakan perasaan anak hari itu
4. Pendidik mengajak anak untuk membaca doa :
 Doa kedua orangtua
 Doa dunia akhirat
 Suroh Al Ashr
 Doa penutup majelis
 Doa keluar kelas, doa naik kendaraan
 Doa masuk rumah

5. Pendidik meminta maaf kepada siswa atas


kegiatan hari itu
6. Pendidik mengucapkan salam.
7. Pendidik memotivasi untuk Kelompok Bermain
besok pagi.
BAB III
DOKUMEN
PROGRAM SEMESTER I
KB BRILLIANT REGENCY PATI
TAHUN PELAJARAN2022/2020
( Juli – Desember2022)

KOMPETENSI DASAR (KD) TEMA SUB TEMA SUB-SUB TEMA ALOKASI WAKTU

1.1, 1.2, 3.1- 4.1, 3.2,- 4.2, (NAM) Diriku Identitasku - 1 minggu
2.1, 3.3- 4.3, (MOTORIK)
Tubuhku Anggota tubuh 1 minggu
2.5, 2.8. 2.12, 3.14, 4.14 (SOSEM)
3.6, 4.6, (KOG)
Panca Indera Lidah 1 minggu
3.10- 4.10, 3.11, 4.11, 3.12, 4.12,
(BAHASA) Mata 1 minggu
2.4 , 3.15-4.15(SENI)
Puncak Tema diriku

1.1, 1.2, 3.1- 4.1, 3.2- 4.2(NAM) Lingkunganku Keluargaku Anggota keluarga 1 minggu
2.1, 3.4- 4.4, (MOTORIK)
2.3, 3.5- 4.5, 3.6,-4.6, 3.7,-4.7, Rumahku 1 minggu
3.9, 4.9 (KOG)
2.4, 3.15,-4.15 (SENI) Kelompok 1 minggu
Bermain
2.6, 2.9, 2.10, 2.11, 2.14,
Puncak tema Lingkunganku

(SOSEM)
3.10-4.10, 3.12-4.12 (BAHASA)
1.1, 3.1-4.1 (NAM) Kebutuhanku Makanan Nasi 1 minggu
2.2, 3.5/4.5, 3.6/4.6 , 3.9/4.9 (KOG)
Makanan Roti 1 minggu
2.4 (SENI)
2.6, 2.7, 3.14/4.14 (SOSEM) Pakaian Seragam Kelompok 1 minggu
Bermain
3.3/4.3 (MOTORIK)
Minuman Susu 1 minggu
2.13, 2.14, 3.10/4.10 (BAHASA)
Puncak tema kebutuhanku

1.1,3.2/4.2,3.1-4.1(NAM) Binatang Binatang darat Kambing 1 minggu


2.3,3.5/4.5, 3.6/4.6 , 3.7/4.7, 3.8/4.8 Binatang yang Ikan 1 minggu
(KOG) hidup di air
2.4,3.15/4.15 (SENI) Binatang yang bisa Burung 1 minggu
terbang
2.5, 2.6, 2.9, 2.12 (SOSEM)
Punca tema binatang
2.1, 3.3/4.3 (MOTORIK)
3.10/4.10, 3.12-/4.12 (BAHASA)

- 1.1,1.2,3.2-4.2(NAM) Tanaman Sayuran Kangkung 1 minggu


- 2.1,3.4-4.4 (FM)
- 2.2,3.6-4.6,3.8-4.8,3.9-4.9(KOG)
- 3.10-4.10,3.12-4.12(BHS) Sayuran Bayam 1 minggu
- 2.8,2.12,2.9 (SOSEM) Sayuran Tomat 1 minggu
3.15-4.15(SENI)
Puncak tema Tanaman

Jumlah 17 minggu

Kepala KB Brillliant Regency Guru

Erika Septiani Nur Lita Eka Putri

KB BRILLIANT REGENCY PATI


TAHUN PELAJARAN 2022/2023
( Januari 2023 – Juni 2023 )

SUB2 TEMA
KOMPETENSI DASAR (KD) TEMA SUB TEMA ALOKASI WAKTU

1.1,1.2,3.1, 4.1 (NAM) Rekreasi Tempat rekreasi Pantai 1 minggu


2.1, 3.4 - 4.4, 3,3 – 4.3 (MOTORIK)
2.5, 2.7, 2.9, 2.11, 2.14,3.13- 4.13, Perlengkapan Payung 1 minggu
3.14-4.14 (SOSEM) Rekreasi

3.5-4.5, 3.8-4.8, 3,6-4.6 (KOG)


3.10-4.10, 3.11-4.11,3.-4.12 (BHS)
Puncak Tema Rekreasi
2.14, 3.15-4.15 (SENI)

KOMPETENSI DASAR (KD) TEMA SUB TEMA SUB2 TEMA ALOKASI WAKTU

3.2-4.2 (NAM) Kendaraan darat Truk 1 minggu


2.1, 3.3-4.3 (MOTORIK)
2.2, 3.5-4.5, 3.6-4.6, 3.7-4.7, 3.9-4.9
(KOG) Kendaraan air Kapal 1 minggu
2.5, 2.6,2.7, 2.9, 2.12, 2.14 (SOSEM)
3.11-4.11, 3.12-4.12 (BHS) Alat Transportasi
3.15-4.15 (SENI) Kendaraan udara Pesawat 1 minggu

Puncak Tema Alat Transportasi


SUB2 TEMA
KOMPETENSI DASAR (KD) TEMA SUB TEMA ALOKASI WAKTU

1.1, 1.2, 2.13. 3.1-4.1, 3.2-4.2 Pekerjaan Macam-macam Dokter 1 minggu


(NAM) pekerjaan
2.2, 3.6-4.6, 3.7-4.7, 3.9, 4.9
(KOG) Guru 1 minggu
2.6, 2.7, 2.9, 2.14, 3.14, 4.14
(SOSEM)
3.3, 4.3, (MOTORIK) Polisi 1 minggu
3.11- 4.11, 3.12-4.12 (BHS)
3.15, 4.15 (SENI)
Puncak Tema Pekerjaan

KOMPETENSI DASAR (KD) TEMA SUB TEMA SUB2 TEMA ALOKASI WAKTU

1.1, 1.2, 3.1-4.1, 3.2-4.2, (NAM) Air, Udara,Api Air 1 minggu


2.1, 3.4-4.4, (MOTORIK)
Api 1 minggu
2.2, 3.5/4.5, 3.6/4.6, 3.8/4.8 (KOG)
2.6, 2.10, 2.11, 2.12, (SOSEM)
Udara 1 minggu
3.10, 4.10, 3.12, 4.12. (BHS)
3.15, 4.15 (SENI) PuncakTemaAir, Api, Udara

KOMPETENSI DASAR (KD) TEMA SUB TEMA SUB2 TEMA ALOKASI WAKTU

1.1, 3.2-4.2 (NAM) Alat Komunikasi Alat Komunikasi Kentongan 1 minggu


2.2,2.3, 3.6-4.6, 3.9-4.9 (KOG) tradisional
2.4, 3.15-4.15. (SENI)
Alat Komunikasi Telepon 1 minggu
2.5, 2.7, 2.9, 2.12, 2.14, 3.13-4.13 moderen
(SOSEM)
3.3-4.3 (MOTORIK) Puncak temaAlat Komunikasi

3.10-4.10, 3.12-4.12 (BHS)

KOMPETENSI DASAR (KD) TEMA SUB TEMA SUB2 TEMA ALOKASI WAKTU

1.1, 1.2, 3.1-4.1 (NAM) Tanah Air Negaraku Indonesia 1 minggu


2.4, .3.15, 4.15 (SENI)
2.5, 2.6, 2.9, 2.10, 2.11, 2.14 Budaya Indonesia Pakaian adat 1 minggu
(SOSEM)
3.5-4.5, 3.6-4.6, 3.7-4.7 (KOG)
3.10, 4.10, 3.11, 4.11 (BHS)
Puncak Tema Tanah Air
KOMPETENSI DASAR SUB2 TEMA ALOKASI METODE EVALUASI
TEMA SUB TEMA
(KD) WAKTU PEMBELAJARAN PEMBELAJARAN

1.1, 1.2,3.2- 4.2 (NAM) Alam Semesta Macam-macam Bumi 1 minggu Bercerita, Catatan anekdot
2.1 (MOTORIK) planet Demonstrasi, Hasil karya
2.2, 2.3, 3.5/4.5, 3.8, 4.8 Bercakap-cakap, Unjuk kerja
(KOG) Pemberian tugas, Percakapan
2.5, 2.7, 2.9, 3.1-4.1 Main peran, proyek, Penugasan
(NAM) Eksperimen. Observasi
3.10-4.10, 3.11- 4.11 Shiroh
(BHS) Nasehat
3.13- 4.13 (SOSEM)
Matahari 1 minggu Bercerita, Catatan anekdot
Demonstrasi, Hasil karya
Bercakap-cakap, Unjuk kerja
Pemberian tugas, Percakapan
Main peran, proyek, Penugasan
Eksperimen. Observasi
Shiroh
Nasehat

Puncak tema : Alam Semesta

Jumlah 17 Minggu

Kepala KB BRILLIANT REGENCY PATI Guru

Erika Septiani Nur Lita Eka Putri


Rencana Program Pembelajaran Mingguan ( RPPM )
KB BRILLIANT REGENCY PATI
Semester 1/Bl. Agustus/Minggu 6

Tema/Sub tema : Lingkunganku/Rumahku


Sub2 tema : Rumah
Waktu : 1 Minggu (26 – 31 Agustus2022)
KD : 3.1- 4.1, 3.2- 4.2(NAM)2.1, 3.4- 4.4 (MOTORIK)3.6,-4.6, 3.7,-4.7 (KOG)2.4, 3.15,-4.15 (SENI)2.10, 2.11
(SOSEM)3.12-4.12 (BAHASA)
Usia : 3-4

Tujuan Materi Rencana kegiatan Strategi


1. Mengenal bagian-  Melafalkan doa naik kendaraan Sentra persiapan  Bercakap-cakap
bagian rumah  Berbicara sopan  Menebali gambar rumah  Penugasan
2. Mengenal perkakas  Menjaga kebersihan lingkungan  Menempel bentuk rumah dari kertas  Bercerita
rumah “rumah” lipat  Unjuk kerja
3. Mengenal bahan  Berlatih ke toilet  Bermain puzzle bentuk rumah  Main peran
pembuatan rumah   Meronce sedotan
Mencocokkan lambang bilangan  Eksperimen
 Mengenal lingkungan keluarga Sentra Bahan Alam  Proyek
 Merawat kerapihan rumah  Membuat rumah dari plastisin
“penataan ruang tamu”  Mengecap bentuk rumah
 Menujukkan aktivitas gerakan  Bermain rumah-rumahan dari kardus
senam, tari  Finger paint
 Mau bermain dengan teman Sentra Balok
 Menyesuaikan diri dengan  Membangun rumah
lingkungan  Membangun kandang hewan peliharaan
 Membaca gambar  Membangun taman rumah
 Hubungan bunyi dan huruf  Membangun tempat bermain
Sentra Main peran
 Menjadi pembantu Rumah
 Menjadi penjaga
 Menjadi tukang kebun
 Anggota keluarga
Sentra Imtaq
 Mengulas surah Al-falaq
 Mengulas doa mau makan dan sesudah
makan
 Menempel stiker
 Mewarnai huruf ‫ت‬
Sentra Olah Tubuh

 Senam
 Bermain hulahoop
 Memindahkan donat
 Meniti di papan titian

Kepala KB BRILLIANT REGENCY PATI Guru

Erika Septiani Nur Lita Eka Putri


Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian ( RPPH )
KB BRILLIANT REGENCY PATI
Semester I / Bln Juli/Minggu 6

Tema/Sub tema : Lingkunganku/Rumahku Kelompok : Pisang


Sub2 tema : Rumah Usia : 3-4 tahun
Hari/Tanggal : Senin, 26 Agustus2022 Sentra : Persiapan
Materi / KD : 3.1- 4.1, 3.2- 4.2(NAM)2.1, 3.4- 4.4 (MOTORIK)3.6,-4.6, 3.7,-4.7 (KOG)2.4, 3.15,-4.15 (SENI)2.10, 2.11
(SOSEM)3.12-4.12 (BAHASA)
Sumber yg STRATEGI
ALAT PENILAI
TAHAPAN KEGIATAN ada PEMBELAJAR KETERANGAN
DAN BAHAN AN
dilingkungan AN

Penyambutan Lihat SOP


Penyambutan

Pembukaan Lihat SOP


Pembukaan

Inti : Sentra persiapan

Pijakan  Menebali Gambar rumah, Bercakap cakap, Ceklist,


lingkungan gambar rumah krayon, kertas lipat, Penugasan, hasil karya,
main  Menempel puzzle gambar observasi, unjuk anekdot
bentuk rumah rumah, sedotan, kerja
dari kertas benang woll, piring,
lipat lem, gunting
 Bermain
puzzle bentuk
rumah
 Meronce
sedotan

Pijakan sebelum main - Berdoa bersama


Bercakap-cakap
- Tanya kabar Buku kehadiran Bercerita
- Absen kehadiran Gambar Bernyanyi

- Tanya jawab tentang


tema hari ini

- pengenalan konsep
warna, bentuk,dll

- Bernyanyi sesuai
tema

Pijakan saat main Lihat SOP pijakan


saat main

Penutup Lihat SOP Pijakan


setelah main
Pijakan setelah main
Rencana Penilaian
PROGRAM
KD INDIKATOR
PENGEMBANGAN

Nam 3.1-4.1 Anak mulai meniru ucapan dan melaksanakan ibadah

2.1 Anak mampu memiliki perilaku yang mencerminkan hidup sehat


FM

3.7-4.7 Anak mampu menyebut diri dan jenis kelamin


Kog Anak mampu menunjukkan ketertarikan untuk bermain.

Sosem 2.11 Anak mampu memiliki perilaku yang dapat menyesuaikan diri

Anak mampu mencoret berbagai bentuk (zig zag, garis, lengkung, dll)
Bahasa 3.12-4.12
Anak mampu menunjukkan benda berdasarkan simbol huruf yang dikenalinya.

Seni 2.4 Anak mampu memiliki perilaku yangmencerminkan sikap estetis


Kepala KB BRILLIANT REGENCY PATI Guru
Erika Septiani Nur Lita Eka Putri

PENILAIAN PERKEMBANGAN ANAK

CEKLIS
Nama anak : Tita
Kelompok : KB Brilliant Regency Pati
Minggu : Minggu ke-01
Bulan : Juli

LP INDIKATOR PENCAPAIAN BB MB BSH BSB

NAM Anak mulai meniru ucapan dan melaksanakan ibadah √√

FM Anak mampu memiliki perilaku yang mencerminkan hidup sehat √√√

Kog Anak mampu menyebut diri dan jenis kelamin √√√


Anak mampu menunjukkan ketertarikan untuk bermain.

Bahasa Anak mampu mencoret berbagai bentuk (zig zag, garis, lengkung, dll) √√√

Anak mampu menunjukkan benda berdasarkan simbol huruf yang


dikenalinya.

SosEm Anak mampu memiliki perilaku yang dapat menyesuaikan diri √√√

Seni Anak mampu memiliki perilaku yangmencerminkan sikap estetis √√√


PENILAIAN PERKEMBANGAN ANAK
HASIL KARYA
HASIL KARYA Hasil Pencapaian Indikator Pencapaian

3.1-4.1 Anak mau menirukan ucapan

- Keberanian menggambar Mampu melaksanakan ibadah.

- Anak berani menggunakan macam-macam 2.1 Anak mampu memiliki perilaku yang
mencerminkan hidup sehat
warna
3.7-4.7 Anak mampu menyebut diri dan
- Warna hijau, biru, ungu, pink, coklat, dan jenis kelamin
orange Anak mampu menunjukkan ketertarikan
untuk bermain.
- Gambar bunga, pohon, almari, kupu-kupu,
cangkir, baju 2.11 Anak mampu memiliki perilaku
yang dapat menyesuaikan diri
3.12-4.12 Anak mampu mencoret
berbagai bentuk (zig zag, garis, lengkung,
dll)
Anak mampu menunjukkan benda
berdasarkan simbol huruf yang
dikenalinya.
2.4 Anak mampu memiliki perilaku
yangmencerminkan sikap estetis
BAGIAN IV

PENUTUP
1. Kurikulum PAUD diharapkan sebagai pedoman dalam penyelenggaraan kegiatan
pembelajaran untuk mencapai tujuan

2. Membantu anak didik dalam mengembangkan aspek psikis maupun fisik yang meliputi nilai-
nilai agama dan moral fisik, motorik, kognitif, bahasa, sosial emosionaldanseni.

3. Memberi layanan pada masyarakat, agar anak dapat sedini mungkin memperoleh rangsangan
pendidikan

4. Membantu mengembangkan kemandirian kemampuan berkomunikasi, bersosialisasi, kreatif


serta kemampuan yang dimiliki

5. Membentuk karakter anak sejak dini agar berkembang sesuai dengan harapan dan kaidah
yang berlaku dalam kehidupan bermasyarakat

6. Menyiapkan anak untuk memasuki pendidikan lebih lanjut

Harapan kami, dengan adanya Kurikulum KB BRILLIANT REGENCY PATI ini dapat
digunakan sebagai pedoman dalam penyelenggaraan kegiatan pembelajaran dalam rangka
mencapai tujuan, membantu anak didik untuk mengembangkan aspek moral agama, bahasa,
kognitif, sosial emosional, seni dan fisik motorik sehingga anak siap untuk melanjutkan pada
jenjang pendidikan selanjutnya.

Selanjutnya, kami akan selalu melakukan perbaikan-perbaikan sehingga akan tercapai


sebuah kurikulum yang ideal dan sesuai dengan standar yang berlaku.Dan kami mohon untuk
pihak yang terkait, untuk selalu memberikan bimbingan agar kurikulum yang kami susun ini
menjadi lebih sempurna lagi.Yang terakhir, kami mohon maaf apabila banyak hal-hal yang
belum sempurna dan kami selalu mohon kritik dan sarannya.
KESIMPULAN

Anda mungkin juga menyukai