Anda di halaman 1dari 1

KKB Papua Bakar Rumah Warga di Intan Jaya, Sebar Hoax TNI Lakukan

Pembakaran

John Roy Purba - detikSulsel


Selasa, 11 Apr 2023 22:04 WIB

Foto: KKB bakar rumah warga di Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah. (Dok. Istimewa)

Intan Jaya - Kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua membakar rumah honai milik
masyarakat di Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah. Setelah melakukan aksinya itu, KKB
menyebarkan berita bohong alias hoax jika pembakaran dilakukan aparat TNI.
"Tak terhitung, jumlah KKB melakukan pembakaran rumah Honai warga dan kemudian
melakukan teror. Lalu kemudian mereka menyebarkan ke media sosial pembakaran itu
dilakukan oleh TNI," ungkap Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Herman Taryaman
kepada wartawan, Selasa (11/4/2023).

Herman mengatakan KKB membakar rumah di Kampung Mbamonggo, Distrik Agisiga,


Intan Jaya, Selasa (11/4). Aksi teror KKB ini meresahkan warga karena diiringi kabar hoax.

"Modus dan praktek seperti itu memang identik ulah teroris. Sudah pantas masyarakat resah
dan mulai berani melaporkan kepada aparat keamanan tentang ulah pembakaran honai
warga," tegasnya.
Dia menjelaskan, KKB langsung meninggalkan lokasi usai melakukan pembakaran. Personel
TNI dari Satgas YPR 305/Tengkorak sudah turun melakukan pengecekan dan mengamankan
barang bukti milik KKB.

"Jadi di lokasi kejadian pembakaran itu kami temukan ada berupa senapan angin, beberapa
butir amunisi, bendera bintang kejora dan teropong siang," tutur Herman.

Herman menambahkan saat ini aparat TNI masih berjaga mengantisipasi aksi teror susulan
dari KKB. Pihaknya akan mengamankan warga di lokasi kejadian.

"Penegakan hukum akan terus dilakukan oleh aparat TNI Polri, termasuk melindungi dan
menyelamatkan masyarakat dari teror serta intimidasi KKB," imbuhnya.

Anda mungkin juga menyukai