Anda di halaman 1dari 2

TOPIK 4 – Koneksi Antar Materi

Nama : Yunika Anggreny Br Tarigan

MK : Pemahaman tentang Peserta Didik dan Pembelajarannya

Setelah mempelajari topik ini, jelaskan bagaimana menciptakan lingkungan belajar yang
aman dan nyaman bagi peserta didik dengan melibatkan tiga aspek penting, yaitu sekolah,
keluarga, dan masyarakat serta pembentukan karakter disiplin positif pada peserta didik.
Kaitkan juga dengan teori Ekologi dari Bronfenbrenner yang telah dipaparkan pada Topik I.

1. Bagaimana kondisi lingkungan dapat berpengaruh terhadap pembentukan tingkah


laku individu? Kaitkan dengan pembentukan disiplin positif di kelas.
Jawab:
Kondisi lingkungan sangat berpengaruh terhadap pembentukan tingkah laku
individu. Dimana lingkungan yang aman dan nyaman peserta didik cenderug merasa
dihargai dan diterima sehingga mereka termotivasi untuk berperilaku yang baik
sehingga terbentuknya disiplin positif di kelas. Bahkan dengan adanya dukungan dari
berbagai faktor seperti guru, orang tua masyarakat peserta diidk akan lebih
menerapkan perilaku yang positif. Sama halnya dalam teori Ekologi Bronfenbrenner
juga menggarisbawahi pentingnya interkasi berbagai faktor dalam menciptakan
lingkungan belajar yang efektif, seperti faktor mikrosistem (sekolah dan keluarga) dan
faktor makrosistem (masyarakatndan lingkungan sosial).

2. Bagaimana keadaan sosial berpengaruh terhadap kehidupan individu?


Jawab:
Keadaan sosial sangat berpengaruh terhadap kehidupan individu, seperti faktor
ekonomi, budaya, pendidikan. Dalam konteks pendidikan, keadaan sosial berpengaruh
terhadap lingkungan belajar dan pembentukan karakter peserta didik. Oleh karena itu
sangat penting memaham dan mengatasi faktor-faktor sosial yang dapat
mempengaruhi perkembangang individu dan lingkungan belajarnya sehingga dapat
menciptakan kondisi yang mendukung pertumbuhan positif dan disiplin yang baik.
3. Seberapa besar dampak dari penerapan disiplin positif pada peserta didik terhadap
pembentukan tingkah laku mereka? Jelaskan.
Jawab:
Penerapan disiplin positif pada peserta didik sangat berdampak terhadap
pembentukan tingkah laku mereka. Seperti yang dijelaskan dalam teori
Bronfenbrenner bahwa individu dikelilingi oleh beberapa lapisan lingkungan yang
berinteraksi dan setiap lapisan ini mempengaruhi perkembangan individu. Jadi
penerapan disiplin memiliki dampak positif pada terbentuknya perilaku peserta didik
melalui interaksi kompleks antara beragai lapisan lingkungan.

Anda mungkin juga menyukai