Anda di halaman 1dari 6

TUGAS TUTORIAL 1

PENDIDIKAN SENI DI SD

Tutor:
Diah Rosari Syafrayuda, S.Sn., M.Sn.

Oleh :

Neno Octavia
856265724

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS TERBUKA
TAHUN 2024
SOAL:
1. Deskripsikan secara singkat pengertian seni menurut Ki Hajar Dewantara?
Jawab:
Pengertian seni menurut Ki Hajar Dewantara yaitu segala tindakan yang dilakukan oleh
manusia yang berasal dari perasaannya yang didalamnya terdapat keindahan yang dapat
menggerakkan jiwa perasaan manusia. Ia juga berpendapat bahwa seni memiliki kekuatan untuk
mempengaruhi emosional terhadap perasaan yang muncul dari melihat dan mendengar sebuah
karya.

2. Jelaskan dengan singkat fungsi seni dalam kedudukan masyarakat yaitu pada
masyarakat tradisional dan masyarakat modern, berikan contoh?
Jawab:
Fungsi seni dalam masyarakat tradisional, antara lain:
1) Pemujaan atau Ritual, berfungsi untuk pemujaan berlangsung pada masa ketika
peradaban manusia masih sangat terbelakang. Sehingga kecenderungan seni ritual pada
masa lalu lebih menekankan pada misi dari pada fisik atau bentuk. Contohnya: Tari sang
hyang jaran yang digunakan untuk mengusir roh jahat.
2) Tuntunan, yang berfungsi untuk menyentuh pada misi yang secara verbal diungkapkan
dalam menyampaikan pesan moral yang akan dicapai. Contohnya seni pada pertunjukkan
wayang.
3) berfungsi untuk hiburan tidak terikat pada misi tertentu yang mampu memberi
kesenangan pada seseorang maupun kelompok orang yang berada di sekitar
pertunjukkan. Contohnya: Tari pasambahan tari yang digunakan untuk penyambutan
tamu.
fungsi seni dalam masyarakat modern, antara lain:
1) Ekspresi atau Aktualisasi Diri, yaitu seni yang melambangkan ekspresi diri dalam
penampilannya. Dengan kebebasan lebih menekankan pada pencapaian tujuan tertentu
yang diperjuangkan. Contohnya seni pertunjukkan yang diceritakan dengan ekspresi
wajah dan gerakan tubuh dengan penuh penghayatan sehingga menghasilkan karya seni
yang mengharukan.
2) Seni sebagai pendidikan, seni yang digunakan sebagai media untuk mengedukasi
seseorang agar menambah pengetahuan dan membentuk adab serta budi pekerti yang
baik. Contohnya sebagai bahan bacaan,alat peraga dan gambar-gambar menarik sebagai
ilustrasi untuk buku bacaan anak-anak.
3) Seni sebagai industri yang berfungsi untuk mendukung satu produk tertentu yang
mampu memberi daya tarik tersendiri pada sebuah produk yang ditawarkan. Contohnya
seni pada indutri perfilman.
4) Seni sebagai terapi adalah seni yang diperuntukkan untuk memberikan kesembuhan
serta ketenangan batin seseorang yang sedang mengalami gangguan psikis. Contohnya
terapi otak dengan mendengarkan musik-musik klasik.
5) Seni sebagai komersial adalah alat yang digunakan dengan tujuan komersial yang
mendatangkan keuntungan contohnya seni periklanan dalam menjualkan sebuah produk
tertentu misalnya produk makanan atau minuman.

3. Tuliskan bagan cabang-cabang seni?


Jawab:
4. Jelaskan unsur-unsur musik!
Jawab:
Ada 3 macam unsur-unsur musik diantaranya yaitu:
1) Bunyi dan elemen- elemennya
Bunyi berasal dari getaran suatu benda. Musik merupakan bagian dari dunia bunyi.
Komponen bunyi biasanya dikelompokkan sebagai unsur irama yang mencakup bunyi
beserta propertinya seperti:
a) Pitch, yaitu tinggi rendah relative yang terdengar dari suatu bunyi.
b) Dinamik, yaitu tingkat kekerasan atau kelembutan pada musik yang berhubungan
dengan amplitudo getaran yang yang dihasilkan bunyi.
c) Warna suara, warna suara disebut juga timbre yang merupakan kualitas yang
membedakan suara.
d) Ritme, ritme adalah suatu pola pengulangan tekanan dan pelepasan. Adapun aspek
yang membagun ritme adalah ketukan atau beat, birama, aksen atau sinkop, tempo.
2) Melodi
Melodi adalah serangkaian nada- nada tunggal yang dikenali sebagai suatu kesatuan dan
menyeluruh. Unsur melodi mencakup gerak melodi, sifat melodi, dan susunan melodi
dalam sebuah lagu.
3) Harmoni
Harmoni adalah perpaduan bunyi antara dua nada atau lebih yang dibunyikan secara
bersamaan dengan tinggi rendah nada yang berbeda. Ketika seorang penyanyi
mengiringi lagunya dengan sebuah gitar, berarti dia mendukung, mengiringi dan
memperkaya melodinya, hal ini disebut sebagai harmonisasi. Harmoni meliputi unsur –
unsur akor dan jenis-jenisnya, tanda kunci dan tangga nada.
5. Gambarkan pola direksi 4/4!
6. Di dalam seni tari terdapat unsur gerak, tenaga, ruang dan waktu, di dalam penggunaan
ruang pada tari terdiri dari ruang diciptakan oleh penari dan ruang tempat penari
melakukan gerakan, coba terangkan maksud keduanya!
Jawab:
1) Ruang yang diciptakan oleh penari adalah ruang yang dibatasi oleh imajinasi penari
berupa jarak yang terjauh yang dapat dijangkau oleh tangan dan kakinya dalam posisi
tidak berpindah tempat. Misalnya gerak menirukan sayap burung terbang dengan
menggunakan kedua tangan ke atas dan ke bawah.
2) Ruang tempat penari melakukan gerak adalah suatu ruang pentas atau arena yang
digunakan oleh penari untuk menampilkan aksi panggungnya, biasanya disebut dengan
panggung.

7. Sebutkan sumber tema apa saja yang diangkat dalam sebuah karya tari!
Jawab:
Sumber tema yang dapat diangkat dalam sebuah karya tari adalah tema dramatik, non dramatik,
heroik, erotik, imitatif, romantik, komedi, dan pantomime.

8. Apa sajakah yang harus diperhatikan dalam penyusunan sebuah tari?


Jawab:
Dalam penyusunan sebuah tari yang harus diperhatikan diantaranya adalah:
1) gerak
2) tema
3) desain atas
4) desain lantai
5) desain musik
6) desain dramatik
7) desain kelompok
8) dinamika
9) desain kostum,
10) tata rias
11) tata panggung/pentas
12) tata lampu.
DAFTAR PUSTAKA

Kayam, Umar. (1981). Seni Tradisi Masyarakat. Jakarta: Sinar Harapan.


Kuswarsantyo. 2012. “Pelajaran Tari: Image dan Kontribusinya Terhadap Pembentukan Karakter
Anak”. Dalam Jurnal Seni Tari. Vol. 3, No. 1. Mei 2012: 17-23.
Mulyani. Novi. 2016. Pendidikan Seni Tari Anak Usia Dini Yogyakarta: Gava Media
Rusliana. Iyus. (1988). Pendidikan Seni Tari untuk SMTA. Pt. Angkasa. Bandung.
Sekarningsih, Frahma dan Heni Rohayani. (2006). Pendidikan Seni Tari dan Drama. Bandung :
UPI Press
Soedarso, Sp. (1991). Perkembangan Kesenian Kita. Ed. Soedarso., Yogyakarrta: BP ISI

Anda mungkin juga menyukai