Anda di halaman 1dari 15

MESIN ARUS SEARAH

TIPE MOTOR SERI

ALDI
D1021201092
01

ARIANSYAH
02 D1021201048

HUSTAGINI
D1021201094 03

MUDASI
04 R
D1021201016

TEGUH HARIADI
D1021201086
05
LATAR BELAKANG

Mesin arus searah (motor DC) adalah mesin yang merubah enargi listrik arus searah menjadi energi mekanis yang berupa
putaran. Hampir pada semua prinsip pengoperasiannya, motor arus searah sangat identik dengan generator arus searah.
Kenyataannya mesin yang bekerja baik sebagai generator arus searah akan bekerja baik pula sebagai motor arus searah. Oleh
sebab itu sebuah mesin arus searah dapat digunakan baik sebagai motor arus searah maupun generator arus searah.

Berdasarkan fisiknya motor arus searah secara umum terdiri atas bagian yang diam dan bagian yang berputar. Pada bagian
yang diam (stator) merupakan tempat diletakkannya kumparan medan yang berfungsi untuk menghasilkan fluksi magnet
sedangkan pada bagian yang berputar (rotor) ditempati oleh rangkaian jangkar seperti kumparan jangkar, komutator dan
sikat. Motor arus searah bekerja berdasarkan prinsip interaksi antara dua fluksi magnetik. Dimana kumparan medan akan
menghasilkan fluksi magnet yang arahnya dari kutub utara menuju kutub selatan dan kumparan jangkar akan menghasilkan
fluksi magnet yang melingkar. Interaksi antara kedua fluksi magnet ini menimbulkan suatu gaya.

Motor arus searah digunakan secara luas pada berbagai motor penggerak dan pengangkut dengan kecepatan yang
bervariasi yang membutuhkan respon dinamis dan keadaan steady state. Motor arus searah mempunyai pengaturan yang
sangat mudah dilakukan dalam berbagai kecepatan dan beban yang bervariasi. Itu sebabnya motor arus searah digunakan
pada berbagai aplikasi tersebut. Pengaturan kecepatan pada motor arus searah dapat dilakukan dengan memperbesar atau
memperkecil arus yang mengalir pada jangkar menggunakan sebuah tahanan.
RUMUSAN MASALAH

1. Apakah yang dimaksud dengan motor DC?


2. Apa prinsip dan cara kerja dari motor DC ?
3. Apa jenis-jenis dari motor DC?
4. Apa aplikasi dari penggunaan motor DC?
5. Bagaimana contoh perhitungan dari motor DC?
TUJUAN

1. Mengetahui apa yang dimaksud dengan motor DC.


2. Mengetahui prinsip dan cara kerja motor DC.
3. Mengetahui jenis-jenis motor DC.
4. Mengetahui jenis motor DC tipe seri
5. Mengetahui karakteristik motor DC. tipe seri
PENGERTIAN MESIN
ARUS SEARAH

Mesin arus searah adalah mesin listrik yang memanfaatkan sumber listrik arus searah dalam prinsip
kerjanya. Jenis mesin arus searah berdasarkan prinsip kerjanya terbagi menjadi generator arus
searah dan motor arus searah. Masing-masing mengadakan transformasi energi dari energi listrik
menjadi energi mekanis (motor listrik) atau dari energi mekanis menjadi energi listrik (generator
listrik). Mesin arus searah memanfaatkan energi radiasi dari medan magnet sebagai perantara untuk
dapat mengadakan trasnformasi energi. Bagian-bagian utama dalam mesin arus searah meliputi
bagian yang diam (stator), bagian yang bergerak dan penyimpanan energi mekanis (rotor), tempat
pemindahan energi (celah udara) dan tempat penyearahan arus listrik (komutator atau cincin belah
pada rotor).Berdasarkan penguatan yang diberikan, mesin arus searah dapat dibedakan menjadi
mesin arus searah berpenguatan bebas dan mesin arus searah berpenguatan sendiri.
KONSTRUKSI MOTOR DC

1. Badan Motor (Rangka)


Rangka (frame atau yoke) mesin arus searah seperti juga mesin-mesin listrik
lainnya secara umum memiliki dua fungsi, yaitu:
- Merupakan sarana pendukung mekanik untuk mesin secara keseluruhan;
- Untuk membawa fluks magnetik yang dihasilkan oleh kutub-kutub magnet
Fungsi lainnnya adalah untuk meletakkan alat-alat tertentu dan mengelilingi
bagian-bagian dari mesin, sehingga harus terbuat dari bahan yang benar-benar kuat,
seperti dari besi tuang dan plat campuran baja.
2. Kutub
Kutub medan terdiri atas inti kutub dan sepatu kutub. Sepatu kutub yang berdekatan dengan celah udara
dibuat lebih besar dari badan inti. Adapun fungsi dari sepatu kutub adalah :
- Sebagai pendukung secara mekanis untuk kumparan medan;
- Menghasilkan distribusi fluksi yang lebih baik yang tersebar di seluruh jangkar dengan menggunakan
permukaan yang melengkung.
Inti kutub magnet dan belitan penguat magnet ini berfungsi untuk mengalirkan arus listrik agar dapat
terjadi proses elektromagnetik. Adapun aliran fluks magnet dari kutub utara melalui celah udara yang melewati
badan mesin.
3. Inti Jangkar
Inti jangkar yang terbuat dari bahan ferromagnetik, dengan maksud agar komponen-komponen (lilitan
jangkar) terletak dalam daerah yang induksi magnetnya besar, supaya ggl induksi dapat bertambah besar.
Seperti halnya inti kutub magnet maka jangkar dibuat dari bahan berlapis- lapis tipis untuk mengurangi panas
yang terbentuk karena adanya arus linier.
4. Kumparan Jangkar
Kumparan jangkar pada motor arus searah merupakan tempat dibangkitkannya ggl induksi.
Pada motor DC penguatan kompon panjang kumparan medannya diserikan terhadap kumparan
jangkar, sedangkan pada motor DC penguatan kompon pendek kumparan medan serinya
diparalel terhadap kumparan jangkar.
5. Kumparan Medan
Kumparan medan adalah susunan konduktor yang dibelitkan pada inti kutub. Rangkaian
medan yang berfungsi untuk menghasilkan fluksi utama dibentuk dari kumparan pada setiap
kutub. Pada aplikasinya rangkaian medan dapat dihubungkan dengan kumparan jangkar baik
seri maupun paralel dan juga dihubungkan tersendiri langsung kepada sumber tegangan sesuai
dengan jenis penguatan pada motor.
6. Komutator
Untuk memperoleh tegangan searah diperlukan alat penyearah yang disebut komutator dan sikat.
Komutator terdiri dari sejumlah segmen tembaga yang berbentuk lempengan-lempengan yang dirakit ke
dalam silinder yang terpasang pada poros. Dimana tiap-tiap lempengan atau segmen-segmen komutator
terisolasi dengan baik antara satu sama lainnya.
7. Sikat
Sikat-sikat berfungsi sebagai jembatan bagi aliran arus ke kumparan jangkar. Dimana permukaan sikat
ditekan ke permukaan segmen komutator untuk menyalurkan arus listrik. Besarnya tekanan pegas dapat diatur
sesuai dengan keinginan dan juga memegang peranan penting untuk terjadinya proses komutasi.
PRINSIP KERJA MOTOR
ARUS SEARAH

Sebuah konduktor yang dialiri arus mempunyai medan magnet disekelilingnya. Pada saat konduktor yang
dialiri arus listrik yang ditempatkan pada suatu medan magnet maka konduktor akan mengalami gaya
mekanik, separti diperlihatkan pada gambar:

(a) (b) (c)


Keterangan dari gambar tersebut adalah:
a) menggambarkan sebuah konduktor yang dialiri arus listrik menghasilkan medan magnet
disekelilingnya. Arah medan magnet yang dihasilkan oleh konduktor dapat diperoleh dengan
menggunakan kaidah tangan kanan. Kuat medan tergantung pada besarnya arus yang mengalir
pada konduktor.
b) menunjukkan sebuah medan magnet yang arah medan magnetnya adalah dari kutub utara menuju
kutub selatan. Pada saat konduktor dengan arah arus menjauhi pembaca ditempatkan didalam
medan magnet seragam,maka medan gabungannya akan seperti yang ditunjukkan pada gambar.
c) daerah di atas konduktor, medan yang ditimbulkan konduktor adalah dari kiri ke kanan, atau pada
arah yang sama dengan medan utama. Hasilnya adalah memperkuat medan atau menambah
kerapatan fluksi di atas konduktor dan melemahkan medan atau mengurangi kerapatan fluksi di
bawah konduktor.
Jenis –jenis
motor arus searah

Jenis-jenis motor arus searah dapat dibedakan berdasarkan jenis penguatannya, yaitu
hubungan rangkaian kumparan medan dengan kumparan jangkar. Sehingga motor
arus searah dibedakan menjadi seperti gambar berikut :
Motor Arus Searah
Penguatan Sendiri.

Motor Arus Searah Penguatan Sendiri.


Motor arus searah penguatan sendiri adalah motor arus searah yang sumber tegangan
penguatannya berasal dari motor itu sendiri. Dimana kumparan medan berhubungan langsung
dengan kumparan jangkar. Kumparan medan dapat dihubungkan secara seri maupun paralel
dengan kumparan jangkar. Dan juga dapat dihubungkan dengan keduanya,yaitu secara seri dan
paralel, tergantung pada jenis penguatan yang diberikan terhadap motor.
Motor arus searah penguatan sendiri terdiri atas:
1. Motor arus searah penguatan seri
2. Motor arus searah penguatan shunt
3. Motor arus searah penguatan kompon panjang
4. Motor arus searah penguatan kompon pendek
Motor Arus Searah
Penguatan Seri

Rangkaian ekivalen motor arus searah penguatan seri adalah sebagai berikut:

Pada motor arus searah penguatan seri, kumparan medan


dihubungkan secara seri dengan rangkaian jangkar. Oleh
sebab itu arus yang mengalir pada kumparan medan seri
sama dengan arus yang mengalir pada kumparan jangkar.

Persamaan - persamaan yang berlaku pada motor arus


searah penguatan seri adalah:
Vt = Ea + Is.Rs + Ia. Ra...................................... (2-12)
Karena, IL= Ia = Is..............................................................
(2-13)
Maka, Vt = Ea + Ia (Ra + Rs)......................................
(2-14)
Dimana :
Is = arus kumparan medan seri (Ampere)
Rs = tahanan medan seri (ohm)
IL = arus dari jala – jala (Ampere)
Kesimpulan

1. Motor DC merupakan alat yang mengubah energi listrik DC menjadi energi mekanik  putaran. Sebuah motor DC dapat difungsikan
sebagai generator atau sebaliknya generator DC dapat difungsikan sebagai motor DC
2. Jenis-jenis motor DC yaitu motor DC penguat terpisah dan motor DC dengan penguat sendiri yang terbagi lagi menjadi motor DC
Shunt, Seri, dan Kompon
3. Aplikasi dari motor seri cocok untuk penggunaan yang memerlukan torsi penyalaan awal yang tinggi, seperti derek dan alat pengangkat
hoist

4. Motor seri dapat digunakan dengan pembebanan yang membutuhkan torsi yang tinggi pada kecepatan rendah ataupun torsi yang
rendah pada kecepatan yang tinggi, hanya saja dibutuhkan biaya perawatan atau pemeliharaan yang cukup tinggi. Contoh aplikasinya
adalah mengoperasikan crane, lift, elevator, mobil elektrik, truk, dan lokomotif.

Untuk motor DC seri berdaya rendah digunakan untuk: kipas angin elektrik, pembersih debu, mesin jahit, pengering rambut, dll.
Terima kasih

Anda mungkin juga menyukai