Anda di halaman 1dari 5

Assalamualaikum

Taklik Talak
• taklik talak menurut ketentuan pasal 1 huruf
(e) Kompilasi Hukum Islam (KHI) adalah
“perjanjian yang diucapkan calon mempelai
pria setelah akad nikah yang dicantumkan
dalam akta nikah berupa janji talak yang
digantungkan kepada suatu keadaan tertentu
yang mungkin terjadi pada masa yang akan
datang”.
Hikmah Talak
• Taklik talaq itu melindungi istri dari
kesewenang-wenangan suami, dimana jika
sang suami melanggar perjanjian yang telah
disetujui, maka sang istri berhak mengajukan
gugatan perceraian. Selain itu, taklik talak ini
dianggap sebagai solusi agar terciptanya
keluarga harmonis, dan mencegah sesuatu
yang buruk.
Shigat Talaq
• Shighat Taklik Talaq terdiri atas Sighat yang
artinya pernyataan dan Taklik talaq artinya
menggantungkan talaq. Makai Shighat taklik
talaq adalah pernyataan menggantungkan
talaq manakala terjadi kasus yang disebutkan.
Syarat Putusnya Perkawinan dengan Taklik
Talaq
• (1) Meninggalkan istri tersebut 2 tahun berturut-turut:
• (2) Jika saya tidak memberikan nafkah wajib kepada istri saya
selama 3 bulan lamanya:
• (3) Jika saya menyakiti badan/jasmani istri saya:
• (4) Jika saya membiarkan (menelantarkan) istri saya 6 bulan
lamanya. Kemudian istri saya tidak ridho dan mengadukan hal ini
kepada Pengadilan Agama atau petugas yang memberinya hak
untuk mengurus pengaduan itu dan pengaduannya dibenarkan
serta diterima oleh Pengadilan atau petugas tersebut, dan istri
saya membayar uang sebesar Rp.10.000,- (sepuluh ribu rupiah)
sebagai iwadl (pengganti) kepada saya, maka jatuhlah talaq satu
saya kepadanya.

Anda mungkin juga menyukai