Anda di halaman 1dari 21

SITA UMUM vs SITA PIDANA

PELAKSANAAN SITA UMUM DAN SITA PIDANA DALAM


PERKARA KEPAILITAN

HANAFI AMRANI, SH., MH., LL.M., Ph.D


FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
KEPAILITAN

KAPAN SESEORANG DINYATAKAN PAILIT?


1. debitor yang mempunyai dua atau lebih kreditor;
2. debitor tidak membayar lunas sedikitnya satu utang yang telah jatuh waktu dan dapat ditagih;
3. debitor dinyatakan pailit dengan putusan pengadilan;
4. baik atas permohonannya sendiri maupun atas permohonan satu atau lebih kreditornya.
5. permohonan pernyataan pailit dapat juga diajukan oleh Kejaksaan, Bank Indonesia, Badan
Pengawas Pasar Modal, Menteri Keuangan.
APA YANG BISA DILAKUKAN TERHADAP DEBITOR PAILIT: Pasal 10 UU Kepailitan:
1. Selama putusan atas permohonan pernyataan pailit belum diucapkan, setiap Kreditor, Kejaksaan,
Bank Indonesia, Badan Pengawas Pasar Modal, atau Menteri Keuangan dapat mengajukan
permohonan kepada pengadilan untuk:
1. meletakkan sita jaminan terhadap sebagian atau seluruh kekayaan debitor; atau
2. menunjuk kurator sementara untuk mengawasi:
1) pengelolaan usaha debitor; dan
2) pembayaran kepada kreditor, pengalihan, atau pengagunan
3. kekayaan debitor yang dalam kepailitan merupakan wewenang kurator.
LANGKAH APA LAGI YANG PERLU DILAKUKAN SETELAH PUTUSAN PERNYATAAN
PAILIT?
1. Mengangkat Kurator dan seorang Hakim Pengawas yang ditunjuk dari hakim pengadilan. Kurator
berwenang melaksanakan tugas pengurusan dan/atau pemberesan atas harta pailit sejak tanggal
putusan pailit diucapkan meskipun terhadap putusan tersebut diajukan kasasi atau peninjauan
kembali.
2. Dalam hal debitor, kreditor, atau pihak yang berwenang mengajukan permohonan pernyataan
pailit tidak mengajukan usul pengangkatan kurator kepada pengadilan maka Balai Harta
Peninggalan diangkat selaku Kurator.
APA AKIBAT SESEORANG DINYATAKAN PAILIT?
Kepailitan meliputi seluruh kekayaan debitor pada saat putusan pernyataan pailit diucapkan serta
segala sesuatu yang diperoleh selama kepailitan.
Debitor demi hukum kehilangan haknya untuk menguasai dan mengurus kekayaannya yang termasuk
dalam harta pailit, sejak tanggal putusan pernyataan pailit diucapkan.
SIAPA KREDITUR YANG BERHAK ATAS HARTA BOEDEL PAILIT?
Dalam kasus kepailitan, UU Kepailitan mengatur bahwa kreditor berhak atas barang-barang debitor
yang sudah dinyatakan pailit. Kreditor yang mempunyai hak terdiri dari KREDITOR KONKUREN
dan KREDITOR PREFEREN. Kreditor konkuren mempunyai hak atas barang sitaan itu sesuai dengan
proporsi utang dari debitor. Sedangkan kreditor preferen yang terdiri dari kreditor yang mempunyai
hak jaminan dan kreditor yang mempunyai hak istimewa mempunyai hak didahulukan daripada
kreditor konkuren.
SITA UMUM

APA YANG DAPAT DILAKUKAN TERHADP HARTA DEBITOR PAILIT


Dilakukan SITA UMUM, yaitu sita yang dilakukan terhadap seluruh harta debitur baik yang ada
sekarang maupun yang akan ada di kemudian hari, dengan tujuan hasil penjualan dari harta tersebut
dapat dibagikan secara adil dan proporsional diantara para kreditur sesuai dengan besarnya piutang
dari masing-masing kecuali diantara mereka mempunyai alasan untuk didahulukan.
APA DAMPAK YANG DITIMBULKAN OLEH SITA UMUM? Pasal 31 ayat (2) dan (2) UU
Kepailitan
(1) Putusan pernyataan pailit berakibat bahwa segala penetapan pelaksanaan pengadilan terhadap
setiap bagian dari kekayaan debitor yang telah dimulai sebelum kepailitan, harus dihentikan
seketika dan sejak itu tidak ada suatu putusan yang dapat dilaksanakan termasuk atau juga
dengan menyandera debitor.
(2) Semua penyitaan yang telah dilakukan menjadi hapus dan jika diperlukan Hakim Pengawas harus
memerintahkan pencoretannya.
SITA PIDANA

APA ITU SITA PIDANA?


SITA PIDANA atau disebut juga PENYITAAN adalah serangkaian tindakan penyidik untuk
mengambil alih atau menyimpan di bawah penguasaannya benda bergerak atau tidak bergerak,
berwujud atau tidak berwujud, untuk kepentingan pembuktian dalam penyidikan, penuntutan, dan
peradilan.
Penyitaan diperlukan agar benda tersebut aman, tidak dihilangkan atau dimusnahkan oleh tersangka
atau terdakwa.
(1) Yang dapat dikenakan penyitaan adalah: Pasal 39 ayat (1) dan (2) KUHAP
a. benda atau tagihan tersangka atau terdakwa yang seluruh atau sebagian diduga diperoleh dari
tindak pidana atau sebagai hasil dan tindak pidana;
b. benda yang telah dipergunakan secara Iangsung untuk melakukan tindak pidana atau untuk
mempersiapkannya;
c. benda yang dipergunakan untuk menghalang-halangi penyidikan tindak pidana;
d. benda yang khusus dibuat atau diperuntukkan melakukan tindak pidana;
e. benda lain yang mempunyai hubungan langsung dengan tindak pidana yang dilakukan.
(2) Benda yang berada dalam sitaan karena perkara perdata atau karena pailit dapat juga disita untuk
kepentingan penyidikan, penuntutan dan mengadili perkara pidana, sepanjang memenuhi
ketentuan ayat (1).
KONFLIK NORMA

TERDAPAT KONFLIK NORMA ANTARA PASAL 31 AYAT (2) UU KEPAILITAN DAN PASAL 39
AYAT (2) KUHAP.
• Hukum kepailitan mengatur bahwa sejak diucapkan putusan pailit oleh hakim, maka seluruh sita
terhadap harta pailit menjadi tidak berlaku lagi (Pasal 31 ayat (2) UU Kepailitan).
• Sedangkan hukum acata pidana menyatakan bahwa harta pailit dapat disita pidana (Pasal 39 ayat
(2) KUHAP).
• Apabila harta yang berada di dalam proses pailit dan dilakukan sita umum, kemudian disita oleh
penyidik, maka harta itu tidak bisa dibereskan dan dibagi kepada para kreditornya.
• Namun apabila tidak dilakukan penyitaan oleh penyidik, penyidik akan kesulitan dalam
melakukan penyidikan, penuntutan, dan pengajuan perkara ke pengadilan karena harta tersebut
merupakan barang bukti.
• MANAKAH YANG HARUS DIDAHULUKAN APABILA DEBITUR SUDAH DIPUTUS
PAILIT OLEH HAKIM, NAMUN TERNYATA HARTANYA JUGA TERKAIT KASUS TINDAK
PIDANA DAN DILAKUKAN SITA PIDANA OLEH PENYIDIK?
Berdasarkan uraian pengaturan SITA PIDANA menurut KUHAP maupun SITA UMUM sebagai
akibat PUTUSAN PERNYATAAN PAILIT, maka keduanya dapat sah dilakukan menurut hukum.
o PENYIDIK punya kewenangan melakukan penyitaan terhadap benda yang diduga digunakan
untuk melakukan kejahatan atau sebagai hasil dari kejahatan, dimana penyitaan tersebut dilakukan
untuk kepentingan penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan di siang pengadilan.
o KURATOR berwenang pula untuk melakukan pemberesan harta pailit yang berada dalam sita
umum untuk kemudian dilakukan penjualan dan dibagikan kepada para krediturnya menurut
prioritas haknya.
Dengan adanya SITA UMUM sebagai akibat putusan pernyataan pailit maka segala penetapan
pelaksanaan pengadilan sebelum dimulai kepailitan harus dihentikan seketika.
Namun apakah sita umum dapat menjangkau sita pidana yang didasarkan pula oleh suatu
penetapan tertulis, mengingat penyidik oleh KUHAP juga diberi kewenangan melakukan sita
terhadap benda yang disita karena PERKARA PERDATA ataupun PERKARA PAILIT, sehingga
penyitaan pidana yang dilakukan tidak terpengaruh sama sekali dengan adanya sita umum sebagai
akibat putusan pernyataan pailit.
Bagi Kurator pengaturan Pasal 31 ayat (1) dan (2) jo Pasal 1 angka 1 UU Kepailitan harus
memberikan kepastian hukum dan bermanfaat bagi para kreditur maupun debitur pailit. Sedangkan
bagi Penyidik pengaturan sita yang diatur di dalam Pasal 39 ayat (2) KUHAP harus pula memberikan
kepastian hukum bagi pencari keadilan dalam hal ini Pelapor dalam suatu perkara pidana maupun
orang yang berhak atas benda yang disita oleh penyidik.
Namun mengingat bahwa pengaturan sita pidana menurut Pasal 39 ayat (2) KUHAP maupun
pengaturan Pasal 31 ayat (1) dan (2) UU Kepailitan masing-masing dapat dijalankan oleh penyidik
maupun Kurator karena kewenangannya, maka hal tersebut berdampak kepada KETIDAKPASTIAN
HUKUM penerapan aturan tersebut yang memicu adanya konflik kewenangan berkaitan dengan
benda atau harta kekayaan baik sebagian atau seluruhnya milik debitur pailit yang telah atau akan
diletakkan sita pidana oleh penyidik berkaitan dengan perkara pidana dengan obyek sita yang sama.
ALTERNATIF SOLUSI

SITA PIDANA LEBIH DIDAHULUKAN DARIPADA SITA UMUM, BAHKAN SITA PIDANA TETAP
DAPAT DILAKUKAN MESKIPUN BARANG TERSEBUT TELAH DILAKUKAN SITA UMUM PAILIT
OLEH KURATOR. Alasannya adalah:
• KUHAP mengatur dalam Pasal 39 ayat (2) bahwa penyidik berwenang melakukan penyitaan terhadap
benda yang diduga digunakan untuk melakukan kejahatan atau diperoleh dari hasil kejahatan TERMASUK
benda yang berada dalam sitaan KARENA PERKARA PERDATA atau KARENA PAILIT.

• Penyitaan diperlukan sebagai barang bukti ketika dilakukan penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan di
sidang pengadilan. Penyitaan juga diperlukan untuk memastikan agar barang itu tidak dipindahtangankan
oleh tersangka/terdakwa dan nantinya akan memudahkan dalam eksekusi setelah putusan hakim.
• Apabila barang yang hendak disita penyidik adalah barang yang di bawah kekuasaan kurator,
barang tersebut tetap dapat disita mengingat sifat dan karakter hukum pidana sebagai hukum
publik. Namun barang yang disita tersebut (bisa saja) tidak secara otomatis diambil alih oleh
penyidik.

• Kalau di pengadilan terbukti bahwa benda itu adalah hasil dari kejahatan yang notabene
kepunyaan dari korban kejahatan, maka barang itu harus dikembalikan kepada korban. Demikian
juga halnya jika barang yang disita itu adalah keuangan negara (misalnya kasus korupsi), maka
benda itu dikembalikan/diserahkan kepada negara.
• Dengan adanya sita pidana terhadap benda yang disita umum maka eksekusi yang dilakukan oleh
kurator harus ditunda dulu sampai kedudukan benda yang telah disita umum yang dijadikan barang
bukti ditentukan oleh hakim. Oleh karena itu sita pidana harus didahulukan untuk diselesaikan,
kemudian baru penyelesaian sita perdata dengan membagikan sisa harta boedel kepada kreditor-
kreditor yang berhak.

• Terdapat dua cara yang dapat dilakukan terkait benturan kewenangan. Pertama, penyidik dapat
menyita barang tersebut, tetapi penguasaannya tetap berada pada pihak yang menyita pertama kali.
Kedua, menunggu salah satu perkara selesai.
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai