Anda di halaman 1dari 15

TUGAS TERSTRUKTUR

PERENCANAAN PROYEK INDUSTRI PANGAN

MINYAK KELAPA SAWIT “KASIH IBU”

Oleh:

Khairunnisa Nisrina Effendi (A1F015005)


Irham Ma’ruf Aliyudin (A1F015006)
Taslimatul Auliya
Roza Miranti Sukma

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIKAN TINGGI


UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN
FAKULTAS PERTANIAN
PURWOKERTO
2017
II. ASPEK PEMASARAN

A. Produk
1. Spesifikasi Produk
Produk yang ingin kami buat adalah minyak kelapa sawit yang
berbahan dasar daging buah kelapa sawit yang kami beri nama Minyak
Kasih Ibu. Mengapa kita memilih kelapa sawit? Karena saat ini 85%
minyak sawit dunia di produksi di Indonesia. Minyak ini diberi nama
Kasih Ibu dengan asumsi bahwa para Ibu yang sayang pada anaknya
maka akan membeli Minyak Kasih Ibu karena minyak ini mempunyai
kandungan nutrisi yang tinggi. Minyak kelapa sawit yang sudah banyak
digunakan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia ini akan kami
tambahkan sedikit Vitamin E dan Vitamin A guna memperkaya
kandungan nutrisi yang ada di dalam minyak kelapa sawit itu sendiri dan
juga Vitamin E dan Vitamin A merupakan jenis antioksidan yang akan
menghambat reaksi oksidasi sehingga ia mampu menangkal radikal
bebas. Vitamin A dan E ini juga akan menghambat pencoklatan yang
terjadi pada produk minyak kelapa sawit . Minyak ini juga mempunyai
kejernihan yang sangat tinggi karena dalam proses pembuatannya
dilakukan dengan empat kali penyaringan guna meyakinkan para
konsumen terutama Ibu-ibu bahwa minyak ini baik digunakan untuk
sehari-hari.
Berikut adalah kemasan dari minyak kelapa sawit Kasih Ibu:
Kemasan yang kami gunakan adalah plastik HDPE ( High Density
Polyethylene) dimana plasyik ini berwarna putih susu atau putih bersih.
Kami menggunakan plastik jenis HDPE karena karakteristik dari plastik
HDPE yang tahan terhadap bahan kimia, selain itu plastik HDPE
memiliki struktur yang lebih tertutup dengan rantai polimer yang lebih
rapat dan rantai bercabang yang lebih sedikit sehingga densitasnya
menjadi lebih tinggi. Untuk kemasan 1000ml kami menjual dengan
harga Rp. 13.500.
2. Keamanan Produk
Untuk menjamin keamanan produk, kami menerapkan sistem
(Good Manufacturing Production dan memiliki manajemen Quality
Assurance (QA) dan Quality Control (QC) yang dapat menajmin
keamanan produk mulai dari tahap pemilihan bahan, tata letak barang
hingga pengemasan produk yang disesuaikan dengan standar.
3. Keunggulan dari produk lain
Keunggulan dari produk kami yang pertama adalah penambahan
Vitamin A dan E sebagai antioksidan yang akan mencegah timbulnya
radikal bebas ketika minyak ini digunakan dan minyak ini menggunakan
empat kali penyaringan sehingga minyak yang dihasilkan jauh lebih
jernih.
4. Kualitas
Produk dengan konsistensi dan kualitias tinggi merupakan salah
satu aset utama produk keunggulan kami, yaitu minyak kelapa sawit.
Industri kami memenuhi standar yang telah kami buat untuk memastikan
kualitas terbaik. Dalam proses produksi mulai dari pemilihan bahan baku
untuk produksi hingga pendistribusian dilakukan dengan sistem Quality
Management khusus pada setiap aspek. Selain itu kami juga berinvestasi
pada laboratorium Quality Assurance kami untuk memastikan bahwa
semua produk kami memenuhi standar yang dibutuhkan.
B. Harga
1. Harga produk yang akan dijual
Penentuan harga produk kami ditentukan dengan membandingkan
dengan produk sejenis dan diperoleh harga 13.500 untuk kemasan
1000ml. Harga ini kami posisikan tidak terlalu tinggi dan tidak terlalu
rendah bila dibandingkan dengan produk lain.

2. Harga produk sejenis atau pengganti


No Produk Ukuran Harga Harga/ ml
1 Minyak Goreng Tropical 1 liter 12.250 12.25
2 Minyak Gotreng Frais Well 1 liter 13.000 13.00
3 Minyak Goreng Rose 1 liter 11.850 11.00
Brand
4 Minyak Goreng Tawon 1 liter 11.450 11.45
5 Minyak Goreng Sovia 1 liter 11.700 11.7
6 Minyak Goreng Fortune 1 liter 11.100 11.1
7 Minyak Goreng Sania 1 liter 15.900 15.9
8 Minyak Goreng Masku 1 liter 11.000 11.00
9 Minyak Goreng Kunci Mas 1 liter 12.200 12.2
10 Minyak Goreng Filma 1 liter 13.000 13.00
11 Minyak Goreng Sedaap 1 liter 13.500 13.5
12 Minyak Goreng Forvita 1,8 liter 23.300 12,94
13 Minyak Goreng Ikan 0,95 liter 15.300 16.11
Dorang Mas
14 Minyak Goreng Sunco 1 liter 12.644 12.64
15 Minyak Zaitun Filipo Berio 250 ml 45.000 180
EVOO
16 Minyak Zaitun filipo Berio 500 ml 75.000 150
Extra Light Olive Oil
17 Minyak Zaitun Filipo 250 ml 43.000 172
Berlio Pure Olive Oil
18 Minyak Jagung Golden 1 liter 62.500 62.5
Bridge
19 Minyak Jagung Mazola 450 ml 45.000 45
20 Minyak Canola Mazola 450 ml 42.900 95.3
21 Minyak Canola Orilia 1 liter 60.150 60.15
22 Minyak Biji Bunga 900 ml 70.000 77.78
Matahari Mazola
23 Minyak Biji Bunga 1 liter 65.650 65.65
Matahari Dougo
24 Minyak Kedelai Happy 1 liter 36.750 36.75
25 Organic VCO 250 ml 120.000 480
26 Malucocos Organic VCO 250 ml 40.000 160
27 Minyak VCO AVCOL 250 ml 45.000 180
28 Minyak Kelapa Ikan 1 liter 33.000 33
Dorang
29 Tropicana Slim Minyak 1 liter 67.300 67.3
Jagung
30 Margarin Blue Band 200 gram 5.400 27
31 Margarin Forvita 200 gram 4.400 22
32 Inti Sehat VCO 125 ml 45.000 360
33 Alkanzu VCO 125 ml 40.000 320
34 VCO VICOMA 120 ml 40.000 333.33
35 AS-SHOHWA VCO 125 ml 40.000 320
36 Kasih Ibu 1000ml 13.500 13,5
Harga Produk sejenis
Rp18,000
Rp16,000
Rp15,300
Rp14,000 Rp14,175
Rp13,750
Rp13,500
Rp13,000
Rp12,940
Rp12,275 Rp13,000
Rp12,000 Rp11,700
Rp11,450 Rp11,900
Rp11,850 Rp12,200
Rp12,100
Rp11,000 Rp13,500
Rp10,000
Rp8,000
Rp6,000
Rp4,000
Rp2,000
Rp-

C. Tempat
1. Saluran Distribusi yang digunakan oleh produk benchmark (Bimoli)
Saluran distribusi yang digunakan oleh produk Bimoli yaitu
sebagian besar produk-produk Bimoli didistribusikan melalui lebih dari
120 pusat penjualan yang tersebar di seluruh Indonesia. Produk-produk
tersebut diangkut ke pusat-pusat penjualan tersebut oleh armada truk
berukuran besar dan kemudian didistribusikan ke pedagang- pedagang
eceran oleh kendaraan distribusi yang lebih kecil. Apabila truk-truk
penjualan Bimoli ditempatkan berderet, maka akan bisa sepanjang lebih
kurang 17 km. Hal inilah yang membuat perusahaan Bimoli sebagai
salah satu perusahaan distribusi terbesar di Indonesia. Diperkirakan
lebih dari 80% produk-produk Bimoli dijual melalui para pengecer dan
grosir dimana 90% diantaranya termasuk dalam kategori pengusaha
usaha kecil, dan mereka mempekerjakan kurang dari lima karyawan
dengan omset penjualan per tahun kurang dari Rp. 1 milyar.

Tim penjualan Bimoli yang sangat besar tidak saja menjual


produk-produk Bimoli kepada para pelanggan, tetapi mereka juga
memberikan saran bagaimana sebaiknya mereka menjual produk-produk
Bimoli. Supervisor penjualan Bimoli juga teratur mengunjungi para
pelanggan dan memberikan bimbingan, serta menampung masukan yang
disampaikan para pelanggan.
Berdasarkan pengamatan sistem distribusi yang digunakan Bimoli
yaitu sistem informasi saluran distribusi yang digunakan PT. Salim
Ivomas Pratama dalam mendistribusikan produknya, sehingga bisa
sampai di tangan konsumen diseluruh area jangkauannya dan konsumen
tersebut dapat mengenal produk PT. Salim Ivomas Pratama dengan baik,
yang membuat terciptanya loyalitas pelanggan di kalangan konsumen.
Sistem informasi yang dikembangkan PT. Salim Ivomas Pratama juga
berdampak kepada kinerja Salesman yang mendistribusikan produk-
produknya, karena peningkatan kinerja sistem informasi dalam PT. C
Salim Ivomas Pratama oca-Cola membuat pekerjaan menjadi lebih
efektif dan efisien.

2. Saluran Distribusi yang akan digunakan Produk kami (Minyak Kasih


Ibu)
Salah satu aspek dari pemasaran adalah distribusi. Distribusi dapat
diartikan sebagai kegiatan pemasaran yang berusaha memperlancar dan
mempermudah penyampaian barang dan jasa dari produsen kepada
konsumen, sehingga penggunaannya sesuai dengan yang diperlukan
(jenis, jumlah, harga, tempat, dan saat yang dibutuhkan). Sulitnya
memprediksi kebutuhan pasar, serta persaingan bisnis yang semakin
ketat, khususnya pada industri minyak kelapa sawit, merupakan kendala
lain yang harus dihadapi perusahaan sehingga manajemen harus dapat
mengambil keputusan yang cepat dan tepat guna memberikan pelayanan
yang baik serta kepuasan kepada konsumen maupun menjaga konsisten
produknya di pasar.

Dalam hal ini produsen mempunyai 3 alternatif distribusi yaitu:

1) Distribusi Insentif
Distribusi ini dapat digunakan oleh para produsen yang menjual
komponen perusahaan yang berusaha menggunakan penyalur terutama
pengecer sebanyak-banyaknya untuk mendekati para konsumen. Usaha ini
dimaksudkan untuk mempercepat pemenuhan kebutuhan konsumen,
semakin cepat para konsumen terpenuhi kebutuhannya, maka semakin
cepat pula terpenuhi kepuasannya.

2) Distribusi Selektif
Perusahaan yang menggunakan distribusi ini berusaha memilih
sejumlah pedagang besar atau pengecer, agen yang terbatas dalam suatu
daerah. Saluran ini biasanya digunakan untuk memasarkan suatu produk
baru (barang special) apabila distribusi ini menguntungkan dari distribusi
insentif maka jumlah pengecer atau agen yang digunakan akan lebih
terbatas.

3) Distribusi Ekslusif
Saluran ini dilakukan oleh perusahaan dan hanya menggunakan
suatu pedagang besar atau pengecer dalam daerah tertentu. Jadi produsen
hanya menjual produknya kepada suatu pedangang besar saja dengan
mengunakan satu penyelur, maka produsen akan lebih mudah dapat
mengadakan pengawasan pada tingkat harga enceran maupun usaha kerja
sama dengan penyalur dalam periklanan. Pemilihan saluran distribusi
merupakan suatu masalah yang sangat penting sebab keterlambatan
barang-barang sampai ketangan kosumen dapat menturangi keuntungan
yang diterima oleh perusahaan.
Dari referensi diatas kami memilih metode distribusi ekslusif untuk
dapat diterapkan pada industri kami, alasannya karena industri kami
merupakan industri baru yang mana masih membutuhkan keperluan untuk
membangun indutri kedepanya dan untuk menjaga agar keabsahan harga
dari industri kami terjaga. Cakupan distribusi kami meliputi seluruh pulau
Sumatra, Kalimantan dan Jawa. Produk Minyak Kasih Ibu didistribusikan
melalui jalur darat maupun laut dan diangkut oleh container besar ketiga
pulau tersebut dan kami menargetkan agen agen besar yang akan
menyebarkan produk kami ke supermarket, retailer seperti indomaret dan
alfamart serta toko-toko khusus yang mampu kita monitoring.
Penanganan produk kami selama distribusi yaitu produk ditumpuk
maksimal 10 karton, hindarkan dari basah atau lembab, jangan dibanting,
jangan diinjak. Setelah produk kami sampai ke agen produk di simpan
ditempat yang aman dan sejuk. Kemudian produk akan menyebar ke
supermarket, retailer yang siap di jual seperti indomaret dan alfamaret
produk di simpan direfrigator sehingga produk lebih menyegarkan.
Tim penjualan produk Minyak Kasih Ibu yang sangat besar tidak
saja menjual produk-produk Minyak Kasih Ibu kepada para pelanggan,
tetapi mereka juga memberikan saran bagaimana sebaiknya mereka menjual
produk-produk Minyak Kasih Ibu. Supervisor penjualan Minyak Kasih Ibu
juga teratur mengunjungi para pelanggan dan memberikan bimbingan, serta
menampung masukan yang disampaikan para pelanggan.

D. Promosi
1. Metode promosi perusahaan produk Brenchmark Bimoli.
Kesempurnaan minyak goreng adalah tagline dari Bimoli. Metode
promosi minyak goreng Bimoli dalam berbagai bentuk dan selalu
melakukan inovasi dalam semua kegiatan promosinya untuk
menggoda konsumen untuk membeli Minyak Goreng Bimoli. Promosi
sangat erat kaitannya dengan penyebaran informasi untuk disampaikan
ke konsumen. Dalam penyampaian strategi informasi dari Bimoli
diantaranya sebagai berikut:
a. Periklanan media cetak dan elektronik. Bimoli ini melakukan
promosi dengan mengikuti perkembangan media. Salah satunya
dengan iklan dalam bentik media internet dengan selalu aktif
memberikan informasi, tips-tips menggoreng, resep makana
menggunakan Minyak Bimoli di web nya yaitu www.bimoli.com.
Selain media internet Bimoli juga masih menggunakan media iklan
TV, karena masih berasumsi bahwa semua kepala keluarga di
indonesia atau target pemasaran Bimoli memiliki TV sehingga
penyampaian informasi dan promosi tersampaikan. Promosi Bimoli
menggunakan TV commercial, print ad, editorial dan event-event
untuk mengedukasi konsumen mengenai teknologi pemrosesan
PMP (Pemurnian Multi Proses), kandungan Omega 9 dan benefit
lain dari Bimoli
Model kreativitas dalam membuat iklan di TV pun Bimoli
mengikuti perkembangan jaman nya. diperlukan kreativitas dalam
periklanan di segala media dan Bimoli melakukan hal tersebut.
b. Publisitas
Lewat hubungan masyarakatnya, event yang rutin
dilakukan sebagai brand activation Bimoli seperti lomba masak,
demo masak, bazar dan sponsorship. Beberapa kegiatan ini
dilakukan melalui kerjasama dengan berbagai media, baik off air
maupun on air. cara ini lebih condong untuk membentuk sebuah
image yang lebih positif terhadap produk yang ditawarkan.
Pembentukan image positif ini dapat dilakukan dengan iklan atau
promosi yang memiliki karakteristik tertentu yang tidak dapat
dimiliki oleh strategi pemasaran produk lainnya. Bisa saja dapat
dilakukan dengan cara menciptakan suatu produk yang memiliki
poin lebih, karakteristik unik, dan mempunyai manfaat lebih yang
dapat menjadi pemikiran positif dihadapan konsumen. Jika hal ini
dilakukan Bimoli maka image atau gambaran positif yang
berkembang di masyarakat akan terbentuk dan mendatangkan
beberapa faktor positif untuk mendongkrak penjualan.
c. Personal Selling
Promosi dengan mengutamakan penjualan yang dilakukan
secara pribadi atau lebih dikenal dengan istilah ‘Personal Selling’.
Kegiatan promosi Perusahaan Bimoli dengan Personal Selling
dikatakan sebagai ujung tombak dari kegiatan promosi. Karena
kegiatan personal selling adalah kegiatan promosi yang
mengharuskan berhadapan dengan konsumen dengan secara
langsung. Melalui kegiatan promosi personal selling secara
professional akan sangat membantu untuk tercaipanya penjualan
yang secara fantastis. Personal selling yang dilakukan secara besar
meruapakan salah satu alternative solusi yang dapat dilakukan oleh
suatu perusahaan jika memilki modal yang cukup besar.
Kemudian metode promosi penjualan (sales promotion)
Bimoli membentuk persuasi langsung melalui penggunaan
berbagai insentif yang dapat diatur untuk merangsang pembelian
produkdengan segera dan meningkatkan jumlah barang yang dibeli
pelanggan. Sales promotion dilakukan antara lain melalui program
diskon atau potongan harga disetiap pembelian produk bimoli dan
promo harga di hari hari spesial seperti hari kemerdekaan dll.Selain
itu juga bimoli memberikan hadiah langsung kepada pengguna
minyak bimoli melalui even even tertentu yang diakan oleh
perusahaan bimoli.
d. Promosi yang dilakukan dengan mengedepankan kualitas promosi
penjualan. Promosi penjualan Bimoli mengedepankan aspek
penambahan intensitas terhadap strategi dalam pemasaran produk.
Penambahan intensitas disini dalam meliputi berbagai aspek
manajemen pemasaran, meliputi peningkatan kualitas produk,
kualitas pelayanan distribusi, menambah kualitas pelayanan agar
menjadi lebih baik dan masih banyak aspek lainnya yang dapat
ditingkatkan demi tercapainya kepuasan pelanggan atas produk
yang telah dipasarkan
Bimoli mengedepankan promosi dari kualitasnya seperti
“kandungan terbaik minyak goreng Bimoli” menunjukan
menyebutkan juga bahwa proses secara higienis dan bebeas
kolesterol, di bawah pengawasan ketat sesuai standar internasional.
Dibuat dari 100% minyak sawit sehingga menghasilkan kualitas
tinggi. “Teknologi Golden Refinery” yaitu proses Golden Refinery
ini yang menghasilkan minyak dengan kilau keemasan khas
Bimoli. Membangkitkan rasa dan menjaga nutrisi makanan. Untuk
semangat yang ibu dengar, hirup, dan rasakan.

2. Metode Promosi Kasih Ibu


Minyak Kasih Ibu memiliki tagline “Minyak Goreng Selembut
Kasih Ibu” yang diasumsikan bahwa ibu-ibu rumah tangga yang
menggunakan Kasih Ibu dalam resep dapurnya. Metode yang akan
digunakan dalam mempromosikan produk Minyak Sawit Kasih Ibu ini
meliputi personal selling, periklanan, dan sales promotion.

a. Penjualan Perorangan
Promosi secara personal selling ini dilakukan dengan menyediakan
media bagi konsumen untuk menanyakan secara langsung informasi
produk maupun menyatakan keluhan, kritik, dan saran atas produk
yang dipasarkan. Media tersebut berupa nomor layanan konsumen
bebas pulsa yang dapat dihubungi selama hari kerja, tanya jawab
langsung melalui website tanpa ada batasan waktu (24 jam), dan
penggunaan media QR code pada kemasan sebagai sarana penyedia
informasi produk.
Menurut kami, personal selling ini sangat penting untuk
diberlakukan terutama bagi industri baru yang meluncurkan produk
baru. Personal selling ini akan sangat membantu dalam mengenalkan
produk kepada individu atau kelompok tertentu yang tertarik dengan
produk ini. Selain itu, adanya personal selling ini, mampu
menunjukkan perhatiaan perusahaan atas kepuasan konsumen terhadap
produk.
b. Periklanan
Promosi produk baru melalui periklanan akan dilakukan dengan 2
cara, yaitu iklan informatif dan iklan persuasif. Iklan informatif adalah
iklan yang bertujuan untuk membentuk atau menciptakan
kesadaran/pengenalan dan pengetahuan tentang produk atau fitur-fitur
baru dari produk yang sudah ada. Sedangkan iklan persuasif adalah
iklan yang bertujuan untuk menciptakan kesukaan, preferensi dan
keyakinan sehingga konsumen mau membeli dan menggunakan barang
dan jasa.
Media yang digunakan diantaranya advertensi cetak, yaitu melalui
kolom-kolom periklanan di majalah, koran, maupun percetakan
pamflet; advertensi elektronik yaitu melalui iklan-ikan yang
ditayangkan di televisi, website, radio, maupun social media ; Transit
advertising yaitu pemasangan spanduk atau poster atau umbul umbul
produk di lokasi tempat yang strategi. Menurut kami, periklanan secara
informatif dan persuasif ini akan sangat membantu mengenalkan
produk baru yang kami luncurkan. Mengingat, cukup tingginya
antusias masyarakat khususnya ibu rumah tangga untuk mencoba
produk-produk baru (bahan untuk memasak) yang gencar diiklankan di
berbagai tempat, terutama media elektronik seperti Televesi,radio dan
media elektronik lainya,dapat juga di iklankan dimedia sosial dan door
to door.
c. Promosi Penjualan
Promosi penjualan produk ini akan dilakukan dengan 3 tujuan, yaitu :
1) Customer promotion, yaitu promosi penjualan yang bertujuan
untuk merangsang/mendorong pelanggan untuk membeli.
2) Trade promotion, yaitu promosi penjualan yang bertujuan untuk
mendorong/merangsang pedagang grosir, pengecer, eksportir, dan
importir untuk memperdagangkan barang/jasa dari sponsor.
3) Business promotion, yaitu promosi penjualan yang bertujuan
untuk memperoleh pelanggan baru, mempertahanan kontak
hubungan dengan pelanggan, memperkenalkan produk baru,
menjual lebih banyak kepada pelanggan lama dan mendidik
pelanggan.
Sementara itu, media yang digunakan dalam promosi penjualan
produk ini, diantaranya :
a. Contoh produk, yaitu pembagian produk gratis pada pelanggan.
Sampel ini dibagikan ditempat-tempat yang ramai, seperti di
supermarket, pasar tradisonal, dsb. Pembagian produk gratis ini
dilakukan pada satu bulan pertama peluncuran produk.
b. Paket harga, yaitu produk harga yang memuat harga lebih rendah
daripada harga biasanya apabila pembeli membeli produk tersebut
dengan jumlah yang sudah ditentukan. Paket harga ini akan
diberlakukan selama satu bulan setelah 6 bulan peluncuran
produk.
c. Penggantian produk, yaitu penggantian produk apabila terdapat
kerusakan atau ketidaksesuaian produk dengan standar yang
sudah ditetapkan.Apabila konsumen mendapatkan produk yang
tidak layak maka akan segera diganti sesuai barang yang dibeli.
d. Promosi dagang, yaitu penawaran potongan harga atau diskon
dalam jangka waktu tertentu,misalnya 1 minggu 1 kali promo
minyak goreng Kasih Ibu di berbagai supermarket dan distribusi
distribusi lainnya.
e. Hadiah, yaitu ditujukan kepada agen produk, dan konsumen
dengan cara mengunjungi agen agen produk dan konsumen
tersebut.agen produk yang menjual atau konsumen yang
mengonsumsi produk minyak Kasih Ibu akan diberikan hadiah
berupa uang tunai atau berupa barang. Cara mendapatkan
pemenang tersebut dengan kunjungan secara acak pada setiap
kota kota di indonesia.Pemberian hadiah ini dilakukan 1 kali 1
tahun
f. Undian, yaitu ditujukan pada masyarakat yang menghadiri sebuah
event yang diselenggarakan oleh produsen minyak goreng Kasih
Ibu misalnya dalam acara lomba memasak menggunakan minyak
goreng Kasih Ibu dan event event lainnya. Undian tersebut
dilakukan minimal 2 kali dalam 1 tahun.
g. Kupon/voucher, yaitu sertifikat hak potongan kepada
pemegangnya (khusus untuk angen produk) sehingga menghemat
pembelian produk tertentu. Pembagian kupon/voucher ini
dilakukan 2 kali dalam setahun.
h. Trade show, yaitu produsen turut serta dalam acara pameran
produk untuk dapat menarik para eksportir/importir, pedagang
grosir, maupun pengecer. Perusahaan mengikuti trade show ini
minimal sekali dalam satu tahun.
Menurut kami, promosi ini sangat penting untuk diterapkan untuk
meningkatkan minat konsumen maupun agen produk terhadap produk
minyak goreng Kasih Ibu. Selain itu, sales promotion akan sangat
mendukung terjalinnya hubungan yang baik antara produsen dengan
agen maupun konsumen.

Anda mungkin juga menyukai