Anda di halaman 1dari 15

PROPOSAL

PERENCANAAN
KOMUNIKASI PEMASARAN

PISANGKEJU.45
Latar
Belakang
PISANG KEJU.45

Pada era sekarang komunikasi pemasaran terpadu (IMC)


sudah sering diterapkan oleh pelaku usaha dalam
memasarkan produk maupun jasanya. Para pelaku usaha
mulai menggunakan Integrated Marketing Communication
(IMC) beralih dengan pemasaran biasa karena dalam IMC
melibatkan berbagai elemen promosi dan aktivitas marketing
lainnya dalam komunikasi sebagai jembatan bagi pengusaha
untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

Persaingan usaha pada era saat ini semakin kompetitif


terhadap kompetitor. Salah satunya ialah Pisang Keju.45
sebagai usaha yang bergerak dibidang Food and Bevarage
tentunya harus dapat memastikan produk yang dijual dapat
diterima oleh calon konsumen dan promosi dapat berjalan
dengan efektif dan efisien. Oleh karena itu setiap pelaku
bisnis khususnya Pisang Keju.45 harus dapat
memperhatikan, memahami, serta mengimplementasikan
pada strategi yang akan dilakukan dalam merencanakan
komunikasi pemasaran terpadu terhadap produknya.

TUJUAN
Tujuan dari proposal ini adalah untuk menemukan strategi
pemasaran yang sesuai dengan usaha pisang keju dan juga
justifikasi mengenai mengapa harus menggunakan metode tersebut.
penelitian ini juga akan membahas tentang strategi komunikasi dan
media apa saja yang digunakan dalam pengembangan produk. Dan
untuk memenuhi salah satu penugasan mata kuliah Kampanye
Humas.

Tujuan dari proposal ini adalah untuk membentuk konsep yang


begitu pas dalam mempromosikan sebuah produk Pisang Keju.45
nantinya. Jika Pisang Keju.45 sudah menguasai strategi dalam IMC
kemungkinan besar perusahaan-perusahaan akan mendapatkan
keuntungan dan customer yang banyak. IMC berusaha untuk
memaksimalkan pesan positif dan meminimalkan pesan negatif dari
suatu brand, dengan sasaran menciptakan dan menyokong brand
relationship. Untuk membangun hubungan jangka panjang, IMC juga
digunakan untuk membangun dan memperkuat branding dari Pisang
Keju.45

Manfaat
Manfaat dari hasil penelitiian ini nantinya akan
membantu memberikan informasi mengenai strategi
pemasaran yang sesuai dengan uahan pisang keju dan
justifikasi mengenai kenapa harus menggunakan metode
tersebut, juga membuat strategi komunikasi dan media
apa yang digunakan.
PROFIL
PISANGKEJU.45

Deskripsi Produk
Pisang keju.45 merupakan sebuah produk makanan yang
menggunakan pisang berjenis pisang tanduk madu sebagai
bahan utamanya. Pisangkeju.45 bermitra dengan petaninya
langsung , yang mana pisang ini bisa dikatakan pisang yang
jarang digunakan untuk produksi massal, disebabkan
pemeliharaan pisang ini biayanya jauh lebih mahal sehingga
hanya beberapa petani saja yang mau menanam pisang jenis
ini sehingga bisa dikatakan langka di daerah magelang.

Sejarah
Usaha ini dimulai pada tahun 2020, ketika owner yang bernama
Muhammad Ekwa diterpa pandemi, owner menyadari bahwa
harus ada gerakan agar terus dapat hidup. Karena ketersediaan
uang mulai menipis dan tidak lagi diberi sangu (uang) oleh orang
tua, sedangkan memiliki banyak waktu yang luang karena kuliah
online dan mulai merasa bosan,membuat mas ekwa mulai
tergerak untuk membuat suatu usaha. Dengan modal awal
berjumlah 3 juta dari tabungan terakhirnya, ia mulai
berwirausaha di sela-sela kuliah onlinenya. Pada masa-masa
awal berdirinya produk pisang 45, mas Ekwa melakukan
semuanya secara mandiri, dari produksi, mendorong gerobak,
berjualan, semua dilakukan secara mandiri. bermula ketika kak
ekwa melihat peluang dari salah satu pedagang pisang goreng
yang saat itu ramai pembeli, hal tersebut mendorong kak ekwa
untuk memilih pisang goreng sebagai produknya. Dengan
berbagai riset yang dilakukan ,kak ekwa menginovasi pisang
goreng biasa menjadi pisang goreng dengan bahan dan sajian
yang lebih menarik. Nama pisang.45 sendiri diambil dari bahan
olahan utama yaitu pisang, keju dan angka 45 yang
melambangkan semangat 45 bagi anak muda.
This cuts the time
where to eat, enc
meals with their c
Foto Produk
PISANG KEJU.45
mitra profile
Muhammad Ekwa seorang mahasiswa jurusan Ilmu komunikasi di
kampus AMIKOM Yogyakarta, ia berasal dari Magelang, Jawa
Tengah. Di tengah kesibukan nya sebagai seorang mahasiswa, ia
memiliki berbagai macam usaha yang ia tekuni salah satunya
adalah usaha Pisang Keju.45. Usaha yang ia jalani ini berawal dari
tahun 2020, ketika diterpa pandemi. mas Ekwa menyadari bahwa
ia harus melakukan pergerakan dikarenakan selama pandemi ia
hanya berada dirumah dan melakukan hal-hal yang berulang
secara terus menerus, ia juga menyadari akan keuangan yang
mulai menipis sehingga ia mulai kepikiran untuk membuka
sebuah usaha kuliner.

modal awal yang ia miliki hanyalah sebesar 3 juta rupiah, di sela-


sela perkuliahan nya ia memulai usaha nya secara mandiri dari
produksi, mendorong gerobak, berjualan, semua dilakukan secara
mandiri. usaha ini terbesit di pikiran nya dikarenakan disaat ia
membeli dagangan seorang penjual pisang goreng yang cukup
ramai pembelinya. ia berfikiran untuk menjual produk yang sama
namun dengan melakukan inovasi pada produk tersebut dengan
tujuan bisa menarik minat pelanggan. siapa sangka, usaha yang
ia tekuni hingga saat ini berjalan cukup mulus dan bahkan ia
melakukan sistem kemitraan franchise yang hingga saat ini
outlet Pisang Keju 45 sudah terhitung sebanyak 11 outlet.
PISANG KEJU.45

Analisis SWOT
tools yang sangat populer untuk menganalisis situasi
adalah analisis SWOT, merupakan metode perencanaan
strategi yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan,
kelemahan, peluang, dan ancaman dalam suatu proyek
atau spekulasi bisnis. analisis ini bisa membantu memecah
situasi dengan melihat faktor internal dan eksternal yang
mungkin berkontribusi pada situasi sebelum
mengembangkan strategi. Faktor internal adalah Kekuatan
dan Kelemahan perusahaan, sedangkan Faktor eksternal
adalah Peluang dan Ancaman yang ada di lingkungan
perusahaan.
STRENGTHS Harga relatif murah
(KEKUATAN) Bahan yang digunakan terjamin kualitas
nya
Memiliki cukup banyak varian rasa/toping
Memiliki 11 outlet yang mempermudah
konsumen menemukan produk

WEAKNESSES Produk mudah untuk ditiru, sehingga


(KELEMAHAN) terdapat banyak kompetitor
Sumber bahan yang lumayan langka
Hanya bertahan 1-2 jam untuk kualitas
maksimal
Tidak cocok sebagai makanan utama

Masyarakat mulai menyukai cemilan yang


OPPORTUNITIES
memiliki berbagai macam rasa
(PELUANG)
Harga yang terjangkau dan kualitas rasa
yang enak menjadikan cocok bagi
masyarakat luas
Masyarakat luas yang tidak asing lagi
dengan olahan pisang

THREATS Mulai banyak pesaing yang muncul


(ANCAMAN) dengan ide produk yang sama
IMC
straregy
Rancangan strategi seperti
menganalisis produk, harga, tempat,
serta promosi. tentu saja promosi
yang dilakukan bermacam- macam,
mengingat target penjualan dari
produk olahan pisang keju.45 yang
sangat luas
STRATEGI
PRODUK, PLACE&PRICE
Pisang Keju.45 sendiri merupakan usaha yang bergerak dalam bidang kuliner dan
menyediakan menu-menu yang sangat sering dijumpai dan diterima oleh masyarakat
luas, cara penyajian yang berbeda dengan produk pisang lain serta bahan utama pisang
yang juga berbeda dengan produk olahan pisang lain (pisang tanduk) menjadikan sebuah
nilai plus dan juga spesial dari produk pisang keju.45 ini, ditambah lagi dengan toping
yang sangat beragam dan sangat cocok dipadukan dengan pisang.

Outlet yang cukup banyak mempermudah masyarakat luas untuk menjangkau dan
menikmati olahan pisang dari produk pisang keju.45 ini, hal ini juga memberikan
eksistensi yang berbeda bagi usaha pisangkeju.45 ini yang dimana berkat banyak nya
outlet (11 outlet) yang dimiliki dan berada di tempat-tempat yang cukup strategis,
masyarakat sudah sangat familiar dengan brand yang dimiliki. kualitas dan perbedaan
inilah yang menjadi pembeda yang sangat signifikan antara pisangkeju.45 dengan brand
olahan pisang lain yang kerap masyarakat temui.

Dari segi harga, harga yang ditawarkan oleh brand ini cukup murah dan sangat
terjangkau. melihat dari komoditas masyarakat yang cenderung memilih produk yang
memiliki harga murah, brand pisangkeju.45 ini juga menyanggupi akan permintaan
tersebut. Promosi yang dilakukan oleh brand pisangkeju.45 ini cukup beragam muali
dari memberikan promo, paket, dan juga menghadirkan produk nya di berbagai
marketplace untuk bisa memberikan kemudahan bagi para calon pembeli nya.
PISANG KEJU.45 PROPOSAL

PEMASARAN
PUBLIC RELATIONS
PR dalam pemasaran adalah proses mengembangkan,
menerapkan, dan menganalisis kampanye yang ditujukan untuk
meningkatkan penjualan daru produk Pisang Keju.45 dan
kepuasan pelanggan dengan menghadirkan image perusahaan
dan barang-barang Pisang Keju.45 secara positif dan
menghubungkannya dengan kebutuhan, keinginan, dan
kekhawatiran audiens target mereka.

Alasan menggunakan PR
Dengan memakai Pemasaran PR (Hubungan Masyarakat) dapat
membantu Pisang Keju.45 untuk meningkatkan kesadaran,
meningkatkan penjualan, memungkinkan komunikasi, dan
mengembangkan hubungan antara pelanggan dan bisnis serta
merek mereka.

MEDIA YANG
DIGUNAKAN
Media Sosial
Dengan PR media sosial dapat digunakan sebagai sarana
publisitas dalam mempromosikan produk Pisang Keju.45,
Berupaya dengan membuat konten yang menarik perhatian..

Sponsorship
Pr dapat mencari sponsorship untuk menarik minat pasar agar
membeli produk dari Pisang Keju.45. Melalui sponsorship maka
dapat membantu mengiklankan produk sehingga bisa
menjangkau konsumen lebih cepat.

Event/ Pameran/Bazzar Kuliner


Padahal ini memungkinkan kontak langsung dengan pembeli,
distributor, pengecer. maupun liputan media massa, siaran radio
dan TV tentang peristiwa itu dan yang ikut berpameran.
STRATEGI
KOMUNIKASI

strategi komunikasi merupakan kegiatan yang sangat perlu


dilakukan oleh sebuh produk untuk memperluas jaringan
nya. begitu pula halnya dengan produk pisangkeju.45 yang
juga melakukan strategi komunikasi guna meningkatkan
brand awareness dan citra yang baik mengenai produk nya

1. Melakukan Kampanye.
Dengan melakukan kampanye mengenai support
kepada para petani pisang terlebih kepada petani
pisang tanduk mengingat petani pisang tanduk yang
mulai berkurang dan jarang di temukan. hal ini bisa
dimanfaatkan untuk memberitahu dan
menginformasikan kepada masayarakat bahwa
bahan pisang yang digunakan oleh produk
pisangkeju.45 merupakan pisang tanduk madu yang
sangat berbeda dan spesial dengan bahan produk
olahan pisang lainnya.

2. Word of Mouth.
Strategi ini merupakan komunikasi personal yang
cukup efektif dalam meningkatkan penjualan
produk. Word of mouth sangat efektif dalam
mempengaruhi konsumen untuk membeli suatu
produk. Konsumen akan membeli produk yang
direkomendasikan oleh kenalannya karena
menanggap bahwa informasi produk tersebut
terpercaya dan personal. Word of mouth dianggap
lebih persuasif dibandingkan pemasaran melalui
iklan.
kesimpulan
Dalam sebuah produk sangat dibutuhkan cara pemasaran
yang baik, cara yang bisa dilakukan yaiut dengan IMC.
Dalam IMC dengan memakai Pemasaran Public Relation
kbusunya pada usaha Pisang Keju,45 diantara lain
menganalisis produk, kegiatan promosi yang dilakukan
dengan menggunakan beberapa media seperti Media Sosial,
Sponsorship, dan Event. Strategi komunikasi yang dipakai
dengan menggunakan Kampanye mengenai "support petani
lokal" dengan membeli produk Pisang Keju.45 dan juga
melakukan strategi komunikasi Word Of Mouth yang dapat
meningkatakna penjualan dan citra positif pada
produk.dan merek.
OUR TEAM GREAT TEAMWORK

YOSEF VIDI HANS RUSTANTO

Mewawancarai Owner Pisang Keju.45 Membuat Kerangka Proposal


Mencari dan Membuat Design Membuat Strategi IMC
Menganalisis SWOT Menulis Latar Belakang
Mengambil Foto Produk Menuliskan Tujuan
Menuliskan Sejarah Menuliskan Daftar Pustaka

154210092 154210011
DAFTAR PUSTAKA

Azwanil Fakhri. 2016. PROPOSAL INTEGRATED MARKETING


COMMUNICATIONSAMBAL DURIAN WAK ULONG. Universitas Sumatera
Utara.

Adityo Fajar. 2017. IMPLEMENTASI INTEGRATED MARKETING


COMMUNICATION (IMC) PADA PT TOKOPEDIA DALAM MEMPERTAHANKAN
PELANGGAN. Jurnal Komunikasi. Volume VIII. Nomor 3. Universitas BSI.

Firsto Rozi Kurniawan, Setyowati, Hanifah Ihsaniyati. 2017. STRATEGI


INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION (IMC) USAHA KEDAI SUSU
MOM MILK UNTUK

SCOTT, DAVID MEERMAN 2017. THE NEW RULES OF MARKETING AND PR:

AFIFF, ADI ZAKARIA 2014. PEMASARAN TERPADU: MEMAHAMI PERAN


KOMUNIKASI PEMASARAN DALAM BISNIS

PISANG KEJU.45

Anda mungkin juga menyukai