Anda di halaman 1dari 3

BAB III

KERANGKA KONSEP DAN HIPOTESIS PENELITIAN

3.1 KERANGKA KONSEP

Lansia

Berlatih brain age Fungsi kognitif :

Games 1. Orientasi Faktor yang mempengaruhi


2. Registrasi penurunan kognitif :
Melatih kalkulasi serta
3. Memori
memori - Usia
4. Atensi dan
Menstimulus sel pada bagian Kalkulasi - Jenis kelamin
otak : Prefrontal Kortex - Status Kesehatan
- Jiwa dan fisik
Peningkatan kecepatan - Makanan yang
proses berpikir dan memori dikonsumsi
h

Tingkat Kognitif

Keterangan : Variabel diteliti

Variabel tidak diteliti

Gambar 3.1 Bagan kerangka konsep “pengaruh terapi latihan otak (Brain age) terhadap
peningkatan fungsi kognitif pada lansia di Malang”.
Pada lanjut usia selain mengalami kemunduran fisik juga sering

mengalami kemunduran fungsi intelektual termasuk fungsi kognitif. Fungsi

kognitif ini terdiri dari fungsi orientasi, registrasi, memori dan atensi.

Penurunan fungsi kognitif tersebut dipengaruhi oleh banyak faktor antara lain

usia, jenis kelamin, status kesehatan jiwa dan fisik serta makanan yang

dikonsumsi.

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kognitif

lansia adalah dengan latihan permainan otak (Brain Age). Latihan

permainaan otak Brain Age dapat melatih otak dengan cara yang

menyenangkan. Latihan ini berisikan kalkulasi aritmatika dasar yang dapat

menstimulus otak bagian depan (prefrontal cortex). Stimulus tersebut akan

merangsang dan mengembangkan jaringan saraf dibagian tersebut .

Prefrontal cortex adalah bagian dari otak yang salah satu fungsinya adalah

mengatur sistem kerja kognitif (transfer effect). Jadi dengan adanya

rangsangan yang ditimbulkan oleh permainan Brain Age pada bagian

prefrontal cortex diharapkan fungsi saraf pada bagian tersebut menjadi baik

dan dapat meningkat fungsi kerjanya. Dengan meningkatnya sistem kerja

maka akan terjadi peningkatan kognitif pada lansia. Oleh karena itu lansia

didorong untuk rajin dan aktif dalam berlatih permainan Brain Age. Sehingga

diharapkan setelah diberikan intervensi latihan Brain Age terdapat perubahan

tingkat kognitif pada lansia.


3.2 Hipotesis Penelitian

Terapi latihan otak (Brain Age) berpengaruh positif terhadap peningkatan

fungsi kognitif pada lansia di Malang.

Anda mungkin juga menyukai