Anda di halaman 1dari 6

Alamat: Jalan Panca Usaha, Lorong Mufakat No.

2463 Kertapati Palembang


WhatsApp : 087759936115 / 087809718595 (DINI)
Facebook : Kemplang Tunu Dini
Instagram : kemplangtunudini

CLASS PEMPEK BISNIS

RESEP PEMPEK CRISPY TENGGIRI MERAH


 Bahan A
- 500gr ikan tenggiri merah
- 280gr air es
- 20gr garam halus
- 5gr vetsin (miwon plus) / gula / kaldu jamur

 Bahan B
- 30gr santan kara
- 2gr lada
- 2 butir telor ayam
- 25gr putih telur
- 1 sdm minyak bawang putih yang sudah di cincang
- 7 siung bawang merah cincang

 Bahan C
- 30gr gandum
- 25gr tepung beras
- ½ sdt baking powder
- 400gr sagu

- 1.000gr minyak goreng

 Bahan Taburan
- 250gr sagu
- 250gr tepung ketan
- 1 sdm tepung kobe crispy

 Cara Membuat:
1. Aduk Bahan A sampai adonan kental
2. Lalu masukkan Bahan B, aduk hingga tercampur rata
3. Kemudian masukkan Bahan C terlebih dahulu gandum di aduk sampai rata lalu tepung beras
diaduk kembali sampai rata lalu baking powder dan yg terkahir sagu diayak dulu,lalu aduk
hingga rata, lalu goreng menggunakan bahan taburan.
4. Cara membentuknya di tekan dan di cubit cubit
5. Goreng hingga adonan habis
Alamat: Jalan Panca Usaha, Lorong Mufakat No. 2463 Kertapati Palembang
WhatsApp : 087759936115 / 087809718595 (DINI)
Facebook : Kemplang Tunu Dini
Instagram : kemplangtunudini

RESEP PEMPEK CRISPY SUPER


 Bahan A
- 500gr ikan tenggiri
- 250gr air es
- 20gr garam halus
- 5gr vetsin (miwon plus) / gula / kaldu jamur

 Bahan B
- 30gr santan kara
- 2gr lada
- 1 butir telor ayam
- 25gr putih telur
- 1 sdm minyak bawang putih yang sudah di cincang
- 7 siung bawang merah cincang

 Bahan C
- 30gr gandum
- 25gr tepung beras
- ½ sdt baking powder
- 400gr sagu

- 1.000gr minyak goreng

 Bahan Taburan
- 250gr sagu
- 250gr tepung ketan
- 1 sdm tepung kobe crispy

 Cara Membuat:
1. Aduk Bahan A sampai adonan kental
2. Lalu masukkan Bahan B, aduk hingga tercampur rata
3. Kemudian masukkan Bahan C terlebih dahulu gandum di aduk sampai rata lalu tepung beras
diaduk kembali sampai rata lalu baking powder dan yg terkahir sagu diayak dulu,lalu aduk
hingga rata, lalu goreng menggunakan bahan taburan.
4. Cara membentuknya di tekan jangan terlalu tipis lalu agak di cubit cubit
5. Goreng hingga adonan habis
Alamat: Jalan Panca Usaha, Lorong Mufakat No. 2463 Kertapati Palembang
WhatsApp : 087759936115 / 087809718595 (DINI)
Facebook : Kemplang Tunu Dini
Instagram : kemplangtunudini

RESEP PEMPEK BETOT


 Bahan A
- 500gr ikan tenggiri daging merah
- 250gr air es
- 19gr garam halus
- 5gr vetsin/miwon plus/kaldu jamur/gula

 Bahan B
- 30gr santan kara
- 2gr lada
- 2 butir telor ayam
- 1 sdm minyak bawang putih yang sudah di cincang
- 7 siung bawang merah cincang

 Bahan C
- 30gr gandum
- ½ sdt baking powder
- 400gr sagu

- 1.000gr minyak goreng

 Untuk Bahan Taburan


- 250gr sagu
- 250gr tepung ketan

 Cara Membuat:
1. Aduk Bahan A sampai adonan kental
2. Lalu masukkan Bahan B, aduk hingga tercampur rata
3. Kemudian masukkan Bahan C terlebih dahulu gandum di aduk sampai rata lalu baking
powder dan yg terkahir sagu diayak dulu,lalu aduk hingga rata, lalu goreng menggunakan
bahan taburan.
4. Cara membentuk di tekan dengan kedua jari
5. Goreng hingga adonan habis
Alamat: Jalan Panca Usaha, Lorong Mufakat No. 2463 Kertapati Palembang
WhatsApp : 087759936115 / 087809718595 (DINI)
Facebook : Kemplang Tunu Dini
Instagram : kemplangtunudini

RESEP PEMPEK ITEM LENJER

 Bahan
 500 gr Ikan tenggiri merah
 500 gr Ikan kulit tenggiri
 525 gr Air
 40 gr Garam
 9 gr Sasa/Vetsin
 2 butir Telur ayam
 4 gr Lada
 5 siung Bawang putih cincang
 40 gr Gandum
 850gr Sagu Tani

 Cara Membuatnya:
 Air + Garam + Vetsin dijadikan satu
 Ikan + air garam diaduk jadi satu lalu aduk aduk rata pakai wixing lalu masukan telur
ayam,lada,bawamg putih aduk rata kembali pakai wixing
 Setelah rata masukkan gandum aduk rata lalu sagu yang sudah diayak
 Aduk pakai spatula hingga tercampur rata
 Adonan ini lalu di bentuk pempek lenjer berat 185gr untuk per lenjer
Alamat: Jalan Panca Usaha, Lorong Mufakat No. 2463 Kertapati Palembang
WhatsApp : 087759936115 / 087809718595 (DINI)
Facebook : Kemplang Tunu Dini
Instagram : kemplangtunudini

RESEP SAMBAL BETOT

 Bahan A
 250gr cabe merah
 50gr cabe burung
 50gr ebi yang sduah di haluskan (tumbuk)

 Bahan B
 125gr Bawang merah blender
 8gr Bawang putih blender
 250gr gula merah
 15gr asam jawa (kasih air sedikit untuk air perasan)
 10gr garam kasar
 4 gr gula pasir
 3gr vetsin
 Minyak untuk menumis

 Cara Membuat
1. Seluruh bahan A di campur kasih air sedikit lalu di blender jadi satu, blender jgn terlalu
halus.
2. Panaskan minyak goreng lalu masukan bahan A yg sudah di blender lalu campurkan
semua Bahan B masak hingga mendidih
3. Koreksi rasa
Alamat: Jalan Panca Usaha, Lorong Mufakat No. 2463 Kertapati Palembang
WhatsApp : 087759936115 / 087809718595 (DINI)
Facebook : Kemplang Tunu Dini
Instagram : kemplangtunudini

RESEP CUKO HITAM


 Bahan A :
 Air 1.250gr

 Bahan B :
 Gula batok 1kg
 Asam Jawa 35gr (kasih air sekitar 100-150gr untuk diperas)
 Parutan lobak putih 150gr ( tidak kupas kulit)

 Bahan C :
 Cabe rawit ijo 200 gram (blender halus)
 Tongcai 25 gram
 Bawang putih 200 gram (blender halus)
 Garam 25 gram
 Cuka Putih 1 sdt

 Cara Membuat:
 Air dimasak bersamaan gula merah sampai mendidih
 Setelah mendidih masukan air asam jawa dan lobak yang sudah di parut lalu aduk
sebentar dan matikan api setelah itu saring air gula.
 Diamkan sampai dingin air gula lalu masukkan bahan C
 Koreksi rasa
 Cuko siap disajikan

Catatan:
1. untuk rasa yg lbh gurih bisa di tambahkan vetsin sedikit
2. bawang putih lebih baik di blender sehari sebelum pembuatan cuka untuk mendapatkan
aroma.
3. cuka lebih meresap jika sudah beberapa hari di endapkan dalam kulkas rasanya akan jauh
lebih enak di banding baru selesai dimasak.

TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai