Anda di halaman 1dari 6

YAYASAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH

PERSATUAN GURU RAPUBLIK INDONESIA JAWA TENGAH


SMK PGRI KARANGMALANG SRAGEN
STATUS AKREDITASI : BAIK
Program Studi : 1. Adm.Perkantoran 2. Akuntansi 3. Tata Boga 4. TKJ 5. TSM
Alamat :CandiBaru, Plumbungan, Karangmalang, Sragen Telp. (0271) 891719
Website : smkpgrikrg_sragen.sch.id, email : smkpgrikrgml.sragen@gmail.com

PENILAIAN TENGAN SEMESTER GASAL


TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Hari : Rabu, 18 September 2019 Nama :


Mata Pelajaran : Keamanan Pangan Nomer :
Jam : 09.00-10.00 Kelas :

1. Didalam dunia kuniler pasti anda selalu menemui tempat/ rumah makan yang bersih dan
nyaman, karena sang pemilik rumah makan memperhatiakan tentang Hygiene . Apa yang
anda ketahui tentang Hygiene, berikan penjelasan!

2. Agar dapur selalu bersih dan terhindar dari bakteri maupun kuman, maka dari itu setiap
rumah/ rumah makan membuat dan menyedikan Sanitasi yang baik. Berikan penjelasan
anda tentang sanitasi!

3. Berikan gambaran anda tentang sanitasi dapur yang baik dan memenuhi standart yang baik
bagi lingkungan dan kerja!

4. Didalam dunia kuliner pasti yang namanya dapur itu dibuat senyaman dan seaman mungkin,
untuk membuat lingkungan dapur yang aman, bersih, dan sehat. Oleh karena itu ada
berbagai macam hygiene dapur. Sebutkan!

5. Untuk melakukan pembersihan dan pensanitasian didunia kuliner kita perlu memilih
berbagai bahan pembersih dan bahan saniter yang cocok digunakan sesuai dengan fungsi
dan aspek efesiennya. Berikan contoh jenis/ bahan pembersih yang baik, aman dan efesien
untuk digunakan!

6. Dalam memilih bahan pembersih atau saniter yang akan kita digunakan/ kita beli, kita harus
mempertimbangkan berbagai aspek, sebutkan!

7. Personal hygiene adalah faktor yang sangat penting karena diri kita merupakan penghantar
vector penyakit dan dalam makanan merupakan penyebab penyakit. Sebutkan hal-hal yang
perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan dan penampilan pribadi!

8. Dalam upaya pemeliharaan personal hygiene harus didukung dengan ketersedianya fasilitas
yang dapat menjaga tubuh kita bersih dan sehat, sebutkan fasilitas-fasilitas pendukung
tersebut!

9. Didalam memasak air kita harus memperhatikan unsur-unsur yang terkandung didalam air
tersebut, karena tidak semua air bisa dimasak. Berikan penilaian dan penjelasan anda kenapa
tidak semua air bisa dimasak!

10. Ketika anda hendak makan disebuah restoran, anda melihat ruang dapurnya yang kotor dan
peralatan memasaknya yang berserekan tidak tertata pada tempat yang semestinya, apa
tanggapan dan tindakan anda mengenai hal tersebut sebagai siswa Tata Boga!

SELAMAT MENGERJAKAN !!!


(untuk jawaban dikerjakan dibalik soal)
KUNCI JAWABAN SOAL PTS KEAMANAN PANGAN
TAHUN PELAJARAN 2019/2020
KLS X JASA BOGA

1. Hygiene merupakan aspek yang berkenaan dengan kesehatan manusia atau masyarakat yang
meliputi semua usaha serta kegiatan untuk melindungi, memelihara, dan mempertinggi
tingkat kesehatan jasmani maupun rohani baik perorangan maupun kelompok masyarakat.
Hygiene bertujuan untuk memberikan dasar kehidupan yang sehat bagi seluruh aspek
kehidupan dalam rangka mempertinggi kesejahteraan masyarakat.

2. Sanitasi merupakan keseluruhan upaya yang mencakup kegiatan atau tindakan yang perlu
dilakukan untuk membebaskan hal-hal yang berkenaan dengan kebutuhan manusia, baik itu
berupa barang atau jasa, dari segala bentuk gangguan atau bahaya yang merusak kebutuhan
manusia di pandang dari sudut kesehatan.

3. Memiliki tempat cuci tangan dan mencuci bahan makanan


Memiliki tempat mencuci peralatan memasak/ dapur
Memiliki tempat sampah, minimal jarak antara halaman dapur dan tempat ampah
300m
Memiliki saluran pembuangan yang baik dan tidak tersumbat
Memiliki air bersih dan layak untuk dimasak dan dikonsumsi
Air bersih
Air bersih harus tersedia untuk seluruh kegiatan penyelenggaraan makanan.
Kualitas air bersih harus memenuhi syarat peraturan Menkes No.1/Berhukmas/1/1975.
Jamban dan peturasan
Kamar mandi
Tempat sampah

4. Kontruksi bangunan memenuhi syarat sanitasi.


Lantai rata,halus,kedap air,tahan asam,kuat,tidak licin ,tidak berlubang,mudah
dibersihkan,pada pertemuan lantai tidak terdapat sudut mati.
Dinding
Permukaan dinding sebelah dalam halus,kering tidak menyerap air.mudah dibersihkan dan
tidak berlubang.
Bila permukaan dinding kena percikan air maka 2 meter dari lamtai dilapisi bahan kedap air
yang permukaannya halus, tidak menahan debu dan warnanya terang.

Langit-Langit
Langit-langit harus menutup atap bangunan
Tinggi langit-langit tidak kurang2,4 meter diatas lantai.

Pintu dan jendela


Pintu bangunan harus membuka kearah luar
Jendela,pintu,dan fentilasi tempat makan diolah,dilengkapi kasa yang dapat dibuka dan
dipasang.
Semua pintu ruang pengolahan makanan dibuat menutup sendiri/dilengkapi peralatan anti
lalat(kasa,tirai,pintu rangkap).

Pencahayaan
Intensitas pencahayaan harus cukup untuk pemeriksaan dan pembersihan serta melakukan
pekerjaan secara efektif.
Disetiap pengolahan makanan dan tempat mencuci tangan
Semua pencahayaan tidak menimbulkan cahaya/silau pendistribusian

Ventilasi
Bangunan atau ruangan pengolahan makanan dilengkapi dengan ventilasi yang dapat
menjaga keadaan nyaman.
Ventilasi harus cukup
Mencegah udara dalam ruamgan terlalu panas
Mencegah terjadinya kondensasi uap air atau lemak pada lantai dinding atau lemak pada
lantai dinding atau langit-langit.
Membuang bau , asap dan pencemaran lain dari ruangan.

Ruangan pengolahan makanan


Luas untuk tempat pengolahan makanan harus cukup untuk bekerja dengan mudah dan
efisien agar menghindari kontaminasi makanan dan memudahkan pembersihan .
Luas lantai dapur yang bebas dari peralatan sedikitnya 2 meter persegi untuk tiap pekerja
Ruang pengolahan makanan tidak berhubungan langsung dengan jamban dan kamar mandi.
Untuk kegiatan pemasakan dilengkapi meja kerja,tempat penyimpanan bahan makanan
sementara.

Fasilitas pencucian peralatan


Pencucian peralatan menggunakan bahan pembersih/detergent.
Peralatan yang telah dicuci disimpan kembali dari tempat yang terlindung dari kemungkinan
tercemarnya kembali.

Tempat cuci tangan


Tersedia tempat cuci tangan yang terpisah dengan tempat mencuci peralatan dengan
kran,saluran pembuangan tertutuo,bak penampungan,sabun,dan pengering.
Tempat cuci tangan diletakkan sedekat mungjin dengan tempat lerja.

Air bersih
Air bersih harus tersedia untuk seluruh kegiatan penyelenggaraan makanan.
Kualitas air bersih harus memenuhi syarat peraturan Menkes No.1/Berhukmas/1/1975.
Jamban dan peturasan
Kamar mandi
Tempat sampah

5. Bahan Pembersih

Jenis-jenis Bahan Pembersih:

a. Bahan Pembersih Kimia, antara lain ;


1) Sabun; dipergunakan untuk membersihkan kain, karet, dan bulu.
2) Pengkilap (Polishes); dipergunakan untuk mengkilapkan permukaan kayu dan
logam
3) Abrasif; dipergunakan untuk keramik dan permukaan enamel
4) Asam; dipergunakan untuk kotoran yang susah bersih di peralatan dari logam seperti
karat.
5) Basa; dipergunakan untuk kotoran kerak cair yang lengket seperti lantai kamar
mandi.
6) Pelarut (Solvent); digunakan untuk melarutkan lemak dan minyak (bensin dan
thinner)
7) Detergent; dari tumbuh-tumbuhan.

b. Bahan Pembersih Alami


1) Garam Dapur; dapat dipergunakan untuk pembersih saluran pipa yang tersumbat dan
dapat digunakan sebagai bahan penggosok (abrasif)
2) Cuka, jeruk nipis dan belimbing wuluh digunakan untuk menghancurkan noda karat
dan lumpur.
3) Klerak, daun kembang sepatu, daun waru dan daun nilem digunakan sebagai sabun
untuk membersihkan kain.

c. Bahan Saniter (Pembasmi Kuman)


1) Air panas, digunakan untuk membunuh bakteri pada alat. Jika menggunakan suhu
sampai 170 ⁰C alat direndam selama 30 detik.
2) Senyawa kimia yang mengandung chlor (Cl), Yodium (I), dan Quantennary Amonia
6. Beberapa persyaratan yang perlu dimiliki oleh bahan pembersih antara lain:
a. Ekonomis b. Tidak beracun c. Tidak menyebabkan korosi pada peralatan d. Tidak
lengket dan mengotori peralatan e. Mudah diukur f. Stabil dalam penyimpanan g. Mudah
larut larut sempurna dalam air h. Dapat menurunkan tegangan permukaan atau memiliki
daya pembasah yang tinggi i. Dapat mencegah terjadinya penggumpalan kalsium dan
magnesium dari air j. Memiliki kekuatan untuk mengemulsikan dan mensuspensikan
minyak dan lemak.

7. Personal hygiene meliputi hal-hal sebagai berikut :

 Kebersihan badan
 Kebersihan tangan dan jari tangan
 Kesehatan rambut
 Pakaian kerja
 Mulut dan hidung
 Kesehatan Kulit
 Menjaga pola makan
 Olahraga agar tubuh tetap sehat

8. a. Memiliki kamar mandi dan toilet yang bersih, tersedia cukup air dan sabun cair
b. memiliki tempat cuci tangan
c. pakian sragam/ pakaian kerja yang lengkap
d. pemeriksaan kesehatan secara rutin
e. makan makanan yang sehat

9. Air yang bisa dimasak dan tidak bisa dimasak tersebut tergantung keadaan fisik air tersebut,
keadaan kandungan zat-zat yang terkandung didalam air tersebut, dan syarat
mikroorganisme yang terdapat didalam air tersebut.

10. Jawaban menurut alasan dan pendapat siswa yang menjawab.


Norma Penialian :
Soal No 1.
Jika siswa menjawab pengertian Hygiene dengan benar maka skornya adalah 3
Jika siswa menjawan pengertian Hygiene dengan kata2 sendiri dan sedikit menyangkut jawaban
benar maka skornya adalah 2
Jika siswa mejawab pengertian Hygiene apaadanya dan salah maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No 2.
Jika siswa menjawab pengertian Sanitasi dengan benar maka skornya adalah 3
Jika siswa menjawan pengertian Sanitasi dengan kata2 sendiri dan sedikit menyangkut jawaban
benar maka skornya adalah 2
Jika siswa mejawab pengertian Sanitasi apaadanya dan salah maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No 3.
Jika siswa dapat memberikan gambaran tentang sanitasi dapur yang baik dengan benar maka
skornya adalah 3
Jika siswa dapat memberikan gambaran tentang sanitasi dapur yang baik tetapi sedikit
menyangkut jawaban benar maka skornya adalah 2
Jika siswa dapat memberikan gambaran tentang sanitasi dapur yang baik apaadanya dan salah
maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No. 4
Jika siswa dapat menyebutkan 5 atau lebih Hygiene dapur beserta penjelasannya maka skornya
adalah 5
Jika siswa dapat menyebutkan 4 Hygiene dapur beserta penjelasannya maka skornya adalah 4
Jika Siswa dapat menyebutkan 5 atau lebih hygiene dapur tanpa penjelasannya maka skornya
adalah 3
Jika Siswa hanya dapat menyebutkan kuarang dari 3 hygiene dapur tanpa penjelasannya maka
skornya adalah 2
Jika siswa menjawab dan salah maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No 5
Jika siswa dapat menyebutkan 3 bahan pembersih berserta macam-macamnya maka skornya
adalah 5
Jika siswa dapat menyebutkan 2 bahan pembersih berserta macam-macamnya maka skornya
adalah 4
Jika siswa dapat menyebutkan 3 bahan pembersih tanpa menyebutkan macam-macamnya maka
skornya adalah 3
Jika siswa hanya dapat menyebutkan macam-macam bahan pembersih maka skornya adalah 2
Jika siswa menjawab dan salah maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No. 6
Jika siswa dapat menyebutkan benar syarat bahan pembersih 5 atau lebih maka skornya adalah 5
Jika siswa dapat menyebutkan benar syarat bahan pembersih 4 maka skornya adalah 4
Jika siswa dapat menyebutkan benar syarat bahan pembersih 3 maka skornya adalah 3
Jika siswa dapat menyebutkan benar syarat bahan pembersih 2 maka skornya adalah 2
Jika siswa tidak dapat menyebutkan secara benar syarat bahan pembersih maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No. 7
Jika siswa dapat menyebutkan benar hal-hal yang perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan dan
penampilan pribadi 5 atau lebih maka skornya adalah 5
Jika siswa dapat menyebutkan benar hal-hal yang perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan dan
penampilan pribadi 4 maka skornya adalah 4
Jika siswa dapat menyebutkan benar hal-hal yang perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan dan
penampilan pribadi 3 maka skornya adalah 3
Jika siswa dapat menyebutkan benar hal-hal yang perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan dan
penampilan pribadi 2 maka skornya adalah 2
Jika siswa tidak dapat menyebutkan secara benar hal-hal yang perlu dilakukan untuk menjaga
kebersihan dan penampilan pribadi maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No. 8
Jika siswa dapat menyebutkan benar ketersedianya fasilitas yang dapat menjaga tubuh kita bersih
dan sehat 5 atau lebih maka skornya adalah 5
Jika siswa dapat menyebutkan benar ketersedianya fasilitas yang dapat menjaga tubuh kita bersih
dan sehat 4 maka skornya adalah 4
Jika siswa dapat menyebutkan benar ketersedianya fasilitas yang dapat menjaga tubuh kita bersih
dan sehat 3 maka skornya adalah 3
Jika siswa dapat menyebutkan benar ketersedianya fasilitas yang dapat menjaga tubuh kita bersih
dan sehat 2 maka skornya adalah 2
Jika siswa tidak dapat menyebutkan secara benar ketersedianya fasilitas yang dapat menjaga
tubuh kita bersih dan sehat maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No. 9
Jika siswa dapat menjabarkan kenapa tidak semua air bisa dimasak atau dikonsumsi dengan baik
dan benar maka skornya adalah 3
Jika siswa dapat menjabarkan kenapa tidak semua air bisa dimasak atau dikonsumsi secara baik
maka skornya adalah 2
Jika siswa menjawab dengan salah maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Soal No. 10
Jika siswa dapat memberikan tanggapannya dan menuliskan contoh tindakan yang baik maka
skornya adalah 3
Jika siswa dapat menuliskan tanggapanya saja maka skornya adalah 2
Jika siswa menjawab salah maka skornya adalah 1
Jika siswa tidak menuliskan satu katapun maka skornya adalah 0

Skor Akhir :

Soal 10
Jumlah apabila seluruh Jawaban benar adalah 40

Penilaian Akhir :
𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝐽𝑎𝑤𝑎𝑏𝑎𝑛
𝑥 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑆𝑜𝑎𝑙
10

40
𝑥 10 = 100
10

Anda mungkin juga menyukai