Anda di halaman 1dari 184

LAPORAN GERONTIK

ASUHAN KEPERAWATAN KELOMPOK KHUSUS GERONTIK

DI UPT PSTW BLITAR

TANGGAL 04 MARET – 23 MARET 2019

Oleh :

Mahasiswa Progam Pendidikan Profesi Ners


Stase Keperawatan Gerontik

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG
2019

i
NAMA MAHASISWA :
1. TITIK RAHMATUL F 20. LOLYTA CITRA A.
2. YOYOK ARI WIBOWO 21. FAISAL BASTHOMI
3. ALLAMUL ANGGA 22. NILUH DEDE AYU
GILANG 23. ADJI BAGUS S.
4. KURNIA AQIDATUL I 24. DIAN SAFITRI
5. AIDA SAFITRI 25. ELLIN PUJI A.
6. NANIK PUJI R. 26. ANANG KURNIAWAN
7. AIDA FITRIYA N. 27. BAYU INDRA S.
8. UMI HANIK 28. NOVITA FEBRI S.
9. LAILIN MUFIDAH 29. DEVY RISTYA I.R
10. SITI NURMAYA 30. RIANJA IKHWAN A.
11. MERITA AYU L. 31. FIFI MAY H.
12. LISMIATI 32. DESI PURWANTINI
13. DYAS AYU P. 33. SARI MURDIYANI
14. ISTIQOMAH 34. SITI NUR PUJI A.
15. CICI INTAN A. 35. SUCI WULANDARI
16. NELLY CHRISTIANTI 36. DYAH AYU P.D
17. BUDI SUPRAPTO 37. BANGUN SUTOPO
18. YULI KRISTYANINGSIH 38. ARI WIDIARTO
19. BATARA PRIMA A. 39. ISMI SULAIKHA

ii
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan praktik Keperawatan Gerontik di UPT PSTW BLITAR, dengan judul

“LAPORAN GERONTIK ASUHAN KEPERAWATAN KELOMPOK

KHUSUS GERONTIK DI UPT PSTW BLITAR ” yang telah dilakukan oleh

Mahasiswa Progam Pendidikan Profesi Ners Stase Keperawatan Gerontikpada

tanggal Tgl 04 Maret – 23 Maret 2019.

Dan telah disahkah pada :


Hari :………………............
Tanggal :…………………….....

Blitar, 06
Maret 2019
Mahasiswa

Mengetahui
Pembimbing Akademik
Pembimbing Lahan

iii
iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah


melimpahkan rahmat dan karuniaNya, sehingga Mahasiswa Progam Pendidikan
Profesi Ners Stase Keperawatan Gerontik dapat menyelesaikan laporan praktik
Gerontik di UPT PSTW BLITAR. Laporan ini disusun dalam rangka memenuhi
tugas keperawatan Gerontik sebagai bentuk pertanggung jawaban kegiatan praktik
Gerontik yang telah dilaksanakan. Pada kesempatan ini kami ingin mengucapkan
terimakasih yang tidak terhingga serta penghargaan yang setinggi-tingginya
kepada yang terhormat.
1. Bapak Kepala UPT PSTW BLITAR
2. Bapak/Ibu dosen pembimbing akademik
3. Bapak/Ibu Pembimbing lahan
4. Rekan-rekan seperjuangan yang telah banyak membantu dalam
penyusunan laporan kegiatan praktik Gerontik.
Kami menyadari dalam penyusunan laporan ini masih banyak
kekurangan oleh karena itu kami mengharap kritik dan saran yang
membangun demi kesempurnaan laporan ini dimasa yang akan datang.
Semoga laporan ini dimanfaatkan bagi pembaca umum dan mahasiswa
program pendidikan profesi ners khususnya.

Blitar, 06 Maret 2019

Penyus
un

v
DAFTAR ISI

Sampul................................................................................................................................i
Nama mahasiswa...............................................................................................................ii
Lembar pengesahan..........................................................................................................iii
Kata pengantar..................................................................................................................iv
Daftar isi.............................................................................................................................v
Daftar lampiran.................................................................................................................vi
BAB 1 Pendahuluan
1.1 Latar belakang............................................................................................................. 1
1.2 Tujuan........................................................................................................................... 2
1.3 Manfaat......................................................................................................................... 2
1.4 Sistematika laporan..................................................................................................... 3
BAB 2 Tinjauan Teori
2.1 Proses menua................................................................................................................ 5
2.2 Konsep keperawatan gerontik.................................................................................... 7
2.3 Konsep keperawatan pada lansia...............................................................................11
2.4 Konsep panti................................................................................................................25
BAB 3 Pengkajian Kelompok Khusus Gerontik
3.1 Tahap persiapan..........................................................................................................29
3.2 Tahap pengkajian........................................................................................................29
3.3 Tahap analisa data.......................................................................................................45
3.4 Tahap penampisan masalah.......................................................................................47
BAB 4 Diagnosa Keperawatan.........................................................................................49
BAB 5 Rencana Keperawatan..........................................................................................49
BAB 6 Implementasi Keperawatan..................................................................................51
BAB 7 Pembahasan Kegiatan...........................................................................................54
BAB 8 Evaluasi Keperawatan..........................................................................................58
BAB 9 Penutup
9.1 Kesimpulan...................................................................................................................70
9.2 Saran.............................................................................................................................71
DAFTAR PUSTAKA........................................................................................................72
LAMPIRAN.......................................................................................................................vii

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Ganchart.............................................................................................................................73
TAK Musik.........................................................................................................................74
TAK Senam OA.................................................................................................................81
TAK keterampilan manik-manik.....................................................................................95
TAK manfaat sholat........................................................................................................105
TAK ROM ......................................................................................................................123

vii
viii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Salah satu tolak ukur kemajuan suatu bangsa sering kali dilihat dari umur harapan
hidup penduduknya. Demikian juga di Indonesia yang merupakan salah satu negara
berkembang, dengan perkembangannya yang cukup baik menyebabkan makin tinggi pula
umur harapan hidup masyarakatnya (Darmojo, 2015). Hal ini berarti akan bertambah pula
jumlah lansia, diperkirakan Indonesia akan mengalami pertambahan lansia terbesar
diseluruh dunia pada tahun 1990 – 2025, yaitu sebesar 414 % (Kensela & Taluber 1993,
dikutip Darmojo, 2015).
UPT PSTW Blitar merupakan singkatan dari Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Sosial
Tresna Werdha Blitar merupakan Unit Pelaksana Teknis Dinas Sosial Propinsi Jawa
Timur. UPT PSTW Blitardi Wlingi memiliki pegawai sebanyak 25 orang. UPT PSTW
Blitar beralamat di Jl. PB Sudirman No.13, Wlingi-Blitar UPT PSTW Blitar memiliki luas
3.589 m2 dan memiliki sarana prasarana yang terdiri dari beberapa bangunan yaitu 1 unit
gedung kantor, 1 unit gedung aula panti, 1 unit Mushola, 5 ruangan wisma klien dan 1
ruangan perawatan khusus, 1 unit dapur. Sarana kamar mandi dan WC yang dimiliki UPT
PSTW Blitar berjumlah 17 unit terdiri dari kamar mandi 3 unit, kamar mandi + WC
berjumlah 11 unit, dan WC saja berjumlah 3 unit. SPAL dibuang melalui selokan dan
berakhir di sungai belakang.
Lanjut usia adalah seseorang yang telah mencapai umur 60 tahun keatas dan
mengakibatkan timbulnya berbagai masalah kesejahteraan di hari tua, kecuali bila
sebelum umur tersebut proses menua telah terjadi lebih awal dilihat dari kondisi fisik,
mental dan sosial (Rahardjo, 1994 dikutip oleh Darmojo, 2015). Proses menua adalah
penjumlahan semua perubahan yang terjadi dengan berlalunya waktu. Perubahan ini
menjadi penyebab atau berkaitan erat dengan meningkatnya kerentanan tubuh terhadap
penyakit, karena berkurangnya kemampuan tubuh dalam proses-proses penyesuaian diri
dalam mempertahankan keseimbangan tubuh terhadap rangsangan baik dari dalam
maupun dari luar tubuh. Masalah yang umumnya terjadi pada lansia antara lain gangguan
penyesuaian, kehilangan, depresi, gangguan kepribadian dan lain-lain. Untuk membina
kesehatan lanjut usia tersebut, maka diperlukan kerjasama lintas program dan lintas
sektoral yang salah satunya dengan pelayanan di Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Sosial
Lanjut Usia.

1
Untuk menerapkan asuhan keperawatan tersebut, maka mahasiswa Program
Pendidikan Profesi Ners Keperawatan STIKES ICME Jombang melaksanakan praktik
keperawatan gerontik di UPT PSTW Blitar pada tanggal 04 Maret – 23 Maret 2019.
Kegiatan inibertujuan mendapatkan pengalaman secara langsung untukmenemukan
permasalahan yang terjadi pada lanjut usia serta memberikan asuhan keperawatan baik
secara fisik, mental, sosial, spiritual dan kultural.

1.2 Tujuan
1.2.1 Tujuan Umum
Mahasiswa dapat memberikan Asuhan keperawatan kelompok khusus
lansiaterhadap klien lanjut usia secara profesional dengan menggunakan pendekatan
proses keperawatan di UPT PSTWBlitar.
1.2.2 Tujuan Khusus
1. Mahasiswa dapat melakukan pengkajian situasi di UPT PSTW Blitar
2. Mahasiswa dapat mengidentifikasi masalah kesehatan yang timbul pada klien
lanjut usia yang tinggal dalam lingkungan UPT PSTW Blitar, baik yang bersifat
aktual, potensial dan resiko.
3. Mahasiswa dapat menetapkan rencana tindakan keperawatan untuk mengatasi
masalah yang terjadi pada klien lanjut usia yang tinggal di UPT PSTW Blitar
4. Mahasiswa dapat mengimplementasikan tindakan keperawatan sesuai rencana
yang dibuat.
5. Mahasiswa dapat melakukan evaluasi dari tindakan keperawatan yang telah
dilakukan.

1.3 Manfaat
1.3.1 Bagi Mahasiswa
Dapat menerapkan konsep asuhan keperawatan gerontik pada lansia dan
mekanisme pengelolaan UPT PSTW Blitar.
1.3.2 Bagi lanjut usia di UPT PSTW
a. Lansia mendapat pelayanan keperawatan sesuai kebutuhannya.
b. Lansia mendapatkan penjelasan tentang kesehatannya.
c. Lansia mengetahui masalah kesehatan yang dideritanya
d. Lansia merasa aman, nyaman dan bahagia di usianya.

2
1.3.3 Bagi Institusi penyelenggara UPT PSTW Blitar
a. Dapat mengembangkan model asuhan keperawatan pada lansia yang tinggal di
UPT PSTW Blitar.
b. Mendapatkan masukan masalah kesehatan tentang lansia, situasi UPTPSTW
Blitar, serta alternatif pelayanan.
1.3.4 Bagi institusi penyelenggara pendidikan
a. Tercapainya tujuan pembelajaran asuhan keperawatan gerontik pada lansia
yang tinggal pada lingkungan panti, sekaligus sebagai sarana evaluasi terhadap
proses pembelajaran mahasiswa berkaitan dengan praktik profesi keperawatan.
b. Dapat memberikan kontribusi yang positif bagi UPT PSTW Blitar
1.4 Sistematika Laporan
Terdiri dari 8 BAB yaitu:
BAB 1 : Pendahuluan
Berisi tentang latar Belakang, Tujuan praktik, Manfaat praktik dan
sistematika Laporan.
BAB 2 : Tinjauan Teori
Berisi tentang teori proses menua, konsep keperawatan gerontik, teori askep
kelompok lansia, konsep panti(bila dilakukan dipanti).
BAB 3 : Pengkajian dan Analisa Data
Pengkajian : Berisi kumpulan data umum, data khusus dan perumusan
masalah. Data umum meliputi: data geografi dan data demografi. Sedangkan
data khusus meliputi : data kesehatan sekarang sampai dengan APGAR
keluarga, bedakan berdasarkan bio-psiko-sosio-spiritual. Buat dalam bentuk
diagram (tabulasinya untuk lampiran saja).
Analisa data : berisi DS, DO dan masalah yang muncul (bedakan antara bio-
psiko-sosio-spiritual).
BAB 4 : Diagnosa Keperawatan Gerontik
Berisi prioritas masalah dan diagnosa keperawatan yang muncul, dengan
kriteria : diagnosa potensial (1-25% data negatif), diagnosa resiko (26-75%
data negatif), diagnosa aktual (76-100% data negatif).
BAB 5 : Rencana Asuhan Keperawatan Gerontik
Berisi tentang rencana kegiatan untuk lansia (contoh : penyuluhan, TAK,
dsb.) sesuai dengan masalah yang muncul pada bio-psiko-sosio-spiritual.
BAB 6 : Pelaksanaan (Implementasi Kep.)

3
Berisi rincian kegiatan dan pelaksanaannya sesuai yang
direncanakan.
BAB 7 : Hasil Kegiatan ( evaluasi )
Berisi tentang evaluasi hasil kegiatan.
BAB 8 : Penutup
Berisi tentang kesimpulan, kritik dan saran.
Lampiran-lampiran

4
BAB 2
TINJAUAN TEORI

2.1 Teori Proses Menua


Menua (menjadi tua) adalah suatu proses menghilangnya secara perlahan-lahan
kemampuan jaringan untuk memperbaiki diri atau mengganti dan mempertahankan
fungsi normalnya sehingga tidak dapat bertahan terhadap infeksi dan memperbaiki
kerusakan yang diderita (Contantinides, 1994 yang dikutip oleh Wahjudi Nugroho, 2014).
Proses menua merupakan suatu yang fisiologis, yang akan dialami oleh setiap
orang. Batasan orang dikatakan lanjut usia berdasarkan UU No 13 tahun 1998 adalah 60
tahun. Meskpun secara alamiah terjadi penurunan fungsi berbagai organ, tetapi tidak
harus menimbulkan penyakit oleh karenanya usia lanjut harus sehat. Sehat dalam hal ini
diartikan:
1. Bebas dari penyakit fisik, mental dan sosial,
2. Mampu melakukan aktivitas untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,
3. Mendapat dukungan secara sosial dari keluarga dan masyarakat (Rahardjo, 2016)
Akibat perkembangan usia, lanjut usia mengalami perubahan-perubahan yang
menuntut dirinya untuk menyesuakan diri secara terus-menerus. Apabila proses
penyesuaian diri dengan lingkungannya kurang berhasil maka timbulah berbagai
masalah. Hurlock (2015) seperti dikutip oleh Munandar Ashar Sunyoto (2016)
menyebutkan masalah-masalah yang menyertai lansia yaitu:
1. Ketidakberdayaan fisik yang menyebabkan ketergantungan pada orang lain,
2. Ketidakpastian ekonomi sehingga memerlukan perubahan total dalam pola hidupnya,
3. Membuat teman baru untuk mendapatkan ganti mereka yang telah meninggal atau
pindah,
4. Mengembangkan aktifitas baru untuk mengisi waktu luang yang bertambah banyak
dan
5. Belajar memperlakukan anak-anak yang telah tumbuh dewasa. Berkaitan dengan
perubahan fisk, Hurlock mengemukakan bahwa perubahan fisik yang mendasar
adalah perubahan gerak.
Lanjut usia juga mengalami perubahan dalam minat. Pertama minat terhadap diri
makin bertambah. Kedua minat terhadap penampilan semakin berkurang. Ketiga minat
terhadap uang semakin meningkat, terakhir minta terhadap kegiatan-kegiatan rekreasi tak
berubah hanya cenderung menyempit. Untuk itu diperlukan motivasi yang tinggi pada
diri usia lanjut untuk selalu menjaga kebugaran fisiknya agar tetap sehat secara fisik.
5
Motivasi tersebut diperlukan untuk melakukan latihan fisik secara benar dan teratur untuk
meningkatkan kebugaran fisiknya.
Berkaitan dengan perubahan, kemudian Hurlock (2015) mengatakan bahwa
perubahan yang dialami oleh setiap orang akan mempengaruhi minatnya terhadap
perubahan tersebut dan akhirnya mempengaruhi pola hidupnya. Bagaimana sikap yang
ditunjukkan apakah memuaskan atau tidak memuaskan, hal ini tergantung dari pengaruh
perubahan terhadap peran dan pengalaman pribadinya. Perubahan yang diminati oleh
para lanjut usia adalah perubahan yang berkaitan dengan masalah peningkatan kesehatan,
ekonomi/pendapatan dan peran sosial (Goldstein, 2013)
Dalam menghadapi perubahan tersebut diperlukan penyesuaian. Ciri-ciri
penyesuaian yang tidak baik dari lansia (Hurlock, 2015, Munandar, 2015) adalah:
1. Minat sempit terhadap kejadian di lingkungannya.
2. Penarikan diri ke dalam dunia fantasi
3. Selalu mengingat kembali masa lalu
4. Selalu khawatir karena pengangguran,
5. Kurang ada motivasi,
6. Rasa kesendirian karena hubungan dengan keluarga kurang baik, dan
7. Tempat tinggal yang tidak diinginkan.
Di lain pihak ciri penyesuaian diri lanjut usia yang baik antara lain adalah: minat
yang kuat, ketidaktergantungan secara ekonomi, kontak sosial luas, menikmati kerja dan
hasil kerja, menikmati kegiatan yang dilakukan saat ini dan memiliki kekhawatiran
minimal terhadap diri dan orang lain.

6
2.2 Konsep Keperawatan Gerontik
1. Pengertian Keperawatan Gerontik
Keperawatan Gerontik adalah praktek keperawatan yang berkaitan dengan
penyakit pada proses menua (Kozier,2014)
Keperawatan Gerontik adalah ilmu yang mempelajari tentang perawatan pada
lansia yang berfokus pada pengkajin kesehatan dan status
fungsional,perencanaan,implementasi sera evaluasi (Lueckerotte,2014)
2. Fungsi Perawat Gerontik
Menurut Eliopoulous tahun 2015,fungsi perawat gerontologi adalah :
a. Membimbing orang pada segala usia untuk mencapai masa tua yang sehat.
b. Menghilangkan perasaan takut tua
c. Menghormati hak orang dewasa yang lebih tua dan memastikan yang lain
melakukan yang sama
d. Memantau dan mendorong kualitas pelayanan
e. Memperhatikan serta mengurangi resiko terhadap kesehatan dan kesejahteraan
f. Mendidik dan mendorong pemberi pelayan kesehatan.
g. Membuka kesempatan untuk pertumbuhan selanjutnya
h. Mendengarkan dan memberi dukungan
i. Memberikan semangat dukungan dan harapan
j. Menghasilkan,mendukung,menggunakan,dan berpartisipasi dalam penelitian
k. Melakukan perawatan restoratif dan rehabilitatif
l. Mengkoordinasi dan mengatur perawatan
m. Mengkaji,merencanakan,melaksanakan dan mengevaluasi perawatan individu dan
perawatan secara menyeluruh.
n. Membangun masa depan perawat gerontik untuk menjadi ahli di bidangnya.
o. Saling memahami keunikan pada aspek fisik,emosi,sosial dan spiritual
p. Mengenal dan mendukung management etika yang sesuai dengan tempatnya
bekerja.
q. Memberikan dukungan dan kenyamanan dalam menghadapi proses kematian.
r. Mengajarkan untuk meningkatkan perawatan mandiri dan kebebasan yang
optimal.
3. Lingkup Keperawatan Gerontik
Lingkup keperawatan gerontik adalah pencegahan ketidakmampuan sebagai
akibat proses penuaan, perawatan untuk pemenuhan kebutuhan lansia dan pemulihan

7
untuk mengatasi keterbatasan lansia,sifatnya adalah independen
(mandiri),interdependen (kalaborasi),humanistik dan holistik.
4. Pengertian Lansia
Lansia adalah golongan penduduk yang mendapat perhatian atau pengelompokan
tersendiri adalah populasi berumur 60 tahun keatas (Nugroho.W 2014).Lansia adalah
kelompok penduduk yang berusia 60 tahun keatas (Hardiwanto Dan Setia Budi
2016).Lansia adalah tahap akhir dari proses penuaan seseorang dimana terjadi
perubahan sel pada tubuhnya dan biasanya berusia 80 tahun keatas (Ratna Suhartiana
2010).Lansia adalah sesorang yang lazimnya menginjak usia 50 tahun atau 60 tahun
keatas maupun normal sosialnya (Dr Yaunul A.A 2010).
5. Batasan Lansia
Menurut WHO:
a. Middle Age : 45 – 59 tahun
b. Ederly : 60 – 70 tahun
c. Old : 75 – 90 tahun
d. Very Old : diatas 90 tahun
6. Teori – teori biologi
a. Teori genetik dan mutasi (somaticmutatietheory)
Menurut teori ini menua telah terprogram secara genetik untuk spesies – spesies
tertentu. Menua terjadi sebagai akibat dari perubahan biokimia yang diprogram
oleh molekul – molekul / DNA dan setiap sel pada saatnya akan mengalami
mutasi. Sebagai contoh yang khas adalah mutasi dari sel – sel kelamin (terjadi
penurunan kemampuan fungsional sel).
b. Reaksi dari kekebalan sendiri (autoimmunetheory)
Di dalam proses metabolisme tubuh, suatu saat diproduksi suatu zat khusus. Ada
jaringan tubuh tertentu yang tidaktahan terhadap zat tersebut sehingga jaringan
tubuh menjadi lemah dan sakit.
c. Teori “immunologyslowvirus”
Sistem imun menjadi efektif dengan bertambahnya usia dan masuknya virus
kedalam tubuh dapat menyebabkan kerusakan organ tubuh.
d. Teori stress
Menua terjadi akibat hilangnya sel-sel yang biasa digunakan tubuh. Regenerasi
jaringan tidak dapat mempertahankan kestabilan lingkungan internal, kelebihan
usaha dan stres menyebabkan sel-sel tubuh lelah terpakai.

8
e. Teori radikal bebas
Radikal bebas dapat terbentuk dialam bebas, tidak stabilnya radikal bebas
(kelompok atom) mengakibatkan osksidasi oksigen bahan-bahan organik seperti
karbohidrat dan protein. Radikal bebas ini dapat menyebabkan sel-sel tidak dapat
regenerasi.
f. Teori rantai silang
Sel-sel yang tua atau usang, reaksi kimianya menyebabkan ikatan yang kuat,
khususnya jaringan kolagen. Ikatan ini menyebabkan kurangnya elastis, kekacauan
dan hilangnya fungsi.
g. Teori program
Kemampuan organisme untuk menetapkan jumlah sel yang membelah setelah sel-
sel tersebut mati.
h. Teorikejiwaansosial
1) Aktivitas atau kegiatan (activitytheory)
Ketentuan akan meningkatnya pada penurunan jumlah kegiatan secara
langsung. Teori ini menyatakan bahwa usia lanjut yang sukses adalah mereka
yang aktif dan ikut banyak dalam kegiatan sosial.Ukuran optimum (pola
hidup) dilanjutkan pada cara hidup dari lanjut usia. Mempertahankan
hubungan antara sistem sosial dan individu agar tetap stabil dari usia
pertengahan ke lanjut usia
2) Kepribadian berlanjut (continuitytheory)
Dasar kepribadian atau tingkah laku tidak berubah pada lanjut usia. Teori ini
merupakan gabungan dari teori diatas. Pada teori ini menyatakan bahwa
perubahan yang terjadi pada seseorang yang lanjut usia sangat dipengaruhi
oleh tipe personaliti yang dimiliki.
3) Teori pembebasan (disengagementtheory)
Teori ini menyatakan bahwa dengan bertambahnya usia, seseorang secara
berangsur-angsur mulai melepaskan diri dari kehidupan sosialnya. Keadaan ini
mengakibatkan interaksi sosial lanjut usia menurun, baik secara kualitas
maupun kuantitas sehingga sering terjaadi kehilangan ganda (tripleloss), yakni:
a) kehilangan peran
b) hambatan kontak sosial
c) berkurangnya kontak komitmen

9
7. Permasalahan Yang Terjadi Pada Lansia
Berbagai permasalahan yang berkaitan dengan pencapaian kesejahteraan lanjut usia,
antara lain: (Setiabudhi, T. 2014 : 40-42)
a. Permasalahan umum
1) Makin besar jumlah lansia yang berada dibawah garis kemiskinan.
2) Makin melemahnya nilai kekerabatan sehingga anggota keluarga yang berusia
lanjut kurang diperhatikan, dihargai dan dihormati.
3) Lahirnya kelompok masyarakat industri
4) Masih rendahnya kuantitas dan kualitas tenaga profesional pelayanan lansia
5) Belum membudaya dan melembaganya kegiatan pembinaan kesejahteraan
lansia.
b. Permasalahan khusus :
1) Berlangsungnya proses menua yang berakibat timbulnya masalah baik fisik,
mental maupun sosial.
2) Berkurangnya integrasi sosial lanjut usia.
3) Rendahnya produktivitas kerja lansia.
4) Banyaknya lansia yang miskin, terlantar dan cacat.
5) Berubahnya nilai sosial masyarakat yang mengarah pada tatanan masyarakat
individualistik.
6) Adanya dampak negatif dari proses pembangunan yang dapat mengganggu
kesehatan fisik lansia
8. Faktor – faktor Yang Mempengaruhi Proses Menua
a. Hereditas atau ketuaan genetik
b. Nutrisi atau makanan
c. Status kesehatan
d. Pengalaman hidup
e. Lingkungan
f. Stres
9. Perubahan-perubahan Yang Terjadi Pada Lansia
a. Perubahan fisik
Meliputi perubahan dari tingkat sel sampai kesemua sistim organ tubuh,
diantaranya sistim pernafasan, pendengaran, penglihatan, kardiovaskuler, sistem
pengaturan tubuh, muskuloskeletal, gastro intestinal, genito urinaria, endokrin dan
integumen.
10
b. Perubahan mental
Faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan mental :
1) Pertama-tama perubahan fisik, khsusnya organ perasa.
2) Kesehatan umum
3) Tingkat pendidikan
4) Keturunan (hereditas)
5) Lingkungan
6) Gangguan syaraf panca indera, timbul kebutaan dan ketulian.
7) Gangguan konsep diri akibat kehilangan jabatan.
8) Rangkaian dari kehilangan, yaitu kehilangan hubungan dengan teman dan
famili.
9) Hilangnya kekuatan dan ketegapan fisik, perubahan terhadap gambaran diri,
perubahan konsep diri.
c. Perubahan spiritual
Agama atau kepercayaan makin terintegrasi dalam kehidupannya (Maslow,
1970).Lansia makin matur dalam kehidupan keagamaanya , hal ini terlihat dalam
berfikir dan bertindak dalam sehari-hari (Murray dan Zentner, 2016)
10. Penyakit Yang Sering Dijumpai Pada Lansia
Menurut theNationalOldPeople’sWelfareCouncil , dikemukakan 12 macam penyakit
lansia, yaitu :
a. Depresi mental
b. Gangguan pendengaran
c. Bronkhitis kronis
d. Gangguan pada tungkai/sikap berjalan.
e. Gangguan pada koksa / sendi pangul / anemia
f. Demensia

2.3 Konsep Keperawatan Pada Lansia


1. Pengertian Keperawatan Gerontik
Keperawatan yang berkeahlian khusus merawat lansia diberi nama untuk
pertama kalinya sebagai keperawatan geriatric (Ebersole et al, 2015). Namun,
pada tahun 1976, nama tersebut diganti dengan gerontological. Gerontologi
berasal dari kata geros yang berarti lanjut usia dan logos berarti ilmu. Gerontologi
adalah ilmu yang mempelajari tentang lanjut usia dengan masalah-masalah yang
terjadi pada lansia yang meliputi aspek biologis, sosiologis, psikologis, dan
11
ekonomi. Gerontologi merupakan pendekatan ilmiah (scientific approach)
terhadap berbagai aspek dalam proses penuaan (Tamher&Noorkasiani, 2009).
Menurut Miller (2004), gerontologi merupakan cabang ilmu yg mempelajari
proses menua dan masalah yang mungkin terjadi pada lansia. Geriatrik adalah
salah satu cabang dari gerontologi dan medis yang mempelajari khusus aspek
kesehatan dari usia lanjut, baik yang ditinjau dari segi promotof, preventif, kuratif,
maupun rehabilitatif yang mencakup kesehatan badan, jiwa, dan sosial, serta
penyakit cacat (Tamher&Noorkasiani, 2015).
Sedangkan keperawatan gerontik adalah istilah yang diciptakan oleh Laurie
Gunter dan Carmen Estes pada tahun 1979 untuk menggambarkan bidang ini.
Namun istilah keperawatan gerontik sudah jarang ditemukan di literature (Ebersole
et al, 2015). Gerontic nursing berorientasi pada lansia, meliputi seni, merawat,
dan menghibur. Istilah ini belum diterima secara luas, tetapi beberapa orang
memandang hal ini lebih spesifik. Menurut Nugroho (2016), gerontik adalah
segala sesuatu yang berhubungan dengan lanjut usia dengan segala
permasalahannya, baik dalam keadaan sehat maupun sakit. Menurut para ahli,
istilah yang paling menggambarkan keperawatan pada lansai adalah
gerontological nursing  karena lebih menekankan kepada kesehatan ketimbang
penyakit. Menurut Kozier (2014), keperawatan gerontik adalah praktek perawatan
yang berkaitan dengan penyakit pada proses menua. Menurut Lueckerotte (2013)
keperawatan gerontik adalah ilmu yang mempelajari tentang perawatan pada lansia
yang berfokus pada pengkajian kesehatan dan status fungsional, perencanaan,
implementasi serta evaluasi.
2. Tujuan Keperawatan Gerontik
Adapun tujuan dari gerontologi adalah (Maryam, 2015):
a. Membantu individu lanjut usia memahami adanya perubahan pada dirinya
berkaitan dengan proses penuaan
b. Mempertahankan, memelihara, dan meningkatkan derajat kesehatan lanjut
usia baik jasmani, rohani, maupun sosial secara optimal
c. Memotivasi dan menggerakkan masyarakat dalam upaya meningkatkan
kesejahteraan lanjut usia
d. Memenuhi kebutuhan lanjut usia sehari-hari
e. Mengembalikan kemampuan melakukan aktivitas sehari-hari
f. Mempercepat pemulihan atau penyembuhan penyakit

12
g. Meningkatkan mutu kehidupan untuk mencapai masa tua yang bahagia dan
berguna dalam kehidupan keluarga dan masyarakat, sesuai dengan
keberadaannya dalam masyarakat
Tujuan dari geriatrik menurut Maryam (2018) adalah sebagai berikut:
a. Mempertahankan derajat kesehatan pada lanjut usia pada taraf yang setinggi-
tingginya sehingga terhindar dari penyakit atau gangguan
b. Memelihara kondisi kesehatan dengan aktivitas fisik dan mental
c. Merangsang para petugas kesehatan untuk dapat mengenal dan menegakkan
diagnosis yang tepat dan dini bila mereka menemukan kelainan tertentu
d. Mencari upaya semaksimal mungkin agar para lanjut usia yang menderita
suatu penyakit atau gangguan, masih dapat mempertahankan kebebasan yang
maksimal tanpa perlu suatu pertolongan (memelihara kemandirian secara
maksimal)
e. Bila para lanjut usia sudah tidak dapat disembuhkan dan mereka sudah sampai
pada stadium terminal, ilmu ini mengajarkan untuk tetap memberi bantuan
yang simpatik dan perawatan dengan penuh pengertian (dalam akhir hidupnya,
memberi bantuan moral dan perhatian yang maksimal sehingga kematiannya
berlangsung dengan tenang.
Tujuan keperawatan gerontik adalah memenuhi kenyamanan lansia,
mempertahankan fungsi tubuh, serta membantu lansia menghadapi kematian
dengan tenang dan damai melalui ilmu dan teknik keperawatan gerontik (Maryam,
2018).
3. Fungsi Perawat Gerontik
Perawat memiliki banyak fungsi dalam memberikan pelayanan prima dalam
bidang gerontik. Menurut Eliopoulus (2015), fungsi dari perawat gerontologi
adalah:
a. Guide persons of all ages toward a healthy aging process (membimbing orang
pada segala usia untuk mencapai masa tua yang sehat)
b. Eliminate ageism (menghilangkan perasaan takut tua)
c. Respect the tight of older adults and ensure other do the same (menghormati
hak orang yang lebih tua dan memastikan yang lain melakukan hal yang sama)
d. Overse and promote the quality of service delivery (memantau dan mendorong
kualitas pelayanan)
e. Notice and reduce risks to health and well being (memperhatikan serta
mengurangi resiko terhadap kesehatan dan kesejahteraan)
13
f. Teach and support caregives (mendidik dan mendorong pemberi pelayanan
kesehatan)
g. Open channels for continued growth (membuka kesempatan untuk
pertumbuhan selanjutnya)
h. Listen and support (mendengarkan dan memberi dukungan)
i. Offer optimism, encouragement and hope (memberikan semangat, dukungan,
dan harapan)
j. Generate, support, use, and participate in research (menghasilkan,
mendukung, menggunakan, dan berpartisipasi dalam penelitian)
k. Implement restorative and rehabilitative measures (melakukan perawatan
restorative dan rehabilitative)
l. Coordinate and managed care (mengoordinasi dan mengatur perawatan)
m. Asses, plan, implement, and evaluate care in an individualized, holistic maner
(mengkaji, merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi perawatan
individu dan perawatan secara menyeluruh)
n. Link service with needs (memberikan pelayanan sesuai kebutuhan)
o. Nurtuere futue gerontological nurses for advancement of the speciality
(membangun masa depan perawat gerontik untuk menjadi ahli dibidangnya)
p. Understand the unique physical, emotical, social, spiritual aspect of each
other (saling memahami keunikan pada aspek fisik, emosi, sosial, dan
spiritual)
q. Recognize and encourage the appropriate management of ethical concern
(mengenal dan mendukung manajemen etika yang sesuai dengan tempatnya
bekerja)
r. Support and comfort through the dying process (memberikan dukungan dan
kenyamanan dalam menghadapi proses kematian)
s. Educate to promote self care and optimal independence (mengajarkan untuk
meningkatkan perawatan mandiri dan kebebasan yang optimal.
4. Peran Perawat Gerontik
Peran perawat gerontik secara garis besar dapat digolongkan menjadi dua
macam, yaitu peran secara umum dan peran spesialis. Peran secara umum yaitu
pada berbagai setting, seperti rumah sakit, rumah, nursing home, komunitas,
dengan menyediakan perawatan kepada individu dan keluarganya (Hess, Touhy, &
Jett, 2015). Perawat bekerja di berbagai macam bentuk pelayanan dan bekerja
sama dengan para ahli dalam perawatan klien mulai dari perencanaan hingga
14
evaluasi. Peran secara spesialis terbagi menjadi dua macam yaitu perawat gerontik
spesialis klinis/gerontological clinical nurse specialist (CNS) dan perawat gerontik
pelaksana/geriatric nurse practitioner(GNP). Peran CNS yaitu perawat klinis
secara langsung, pendidik, manajer perawat, advokat, manajemen kasus, dan
peneliti dalam perencanaan perawatan atau meningkatkan kualitas perawatan bagi
klien lansia dan keluarganya pada setting rumah sakit, fasilitas perawatan jangka
panjang, outreach programs, dan independent consultant. Sedangkan peran GNP
yaitu memenuhi kebutuhan klien pada daerah pedalaman; melakukan intervensi
untuk promosi kesehatan, mempertahankan, dan mengembalikan status kesehatan
klien; manajemen kasus, dan advokat pada setting klinik ambulatori, fasilitas
jangka panjang, dan independent practice. Hal ini sedikit berbeda dengan peran
perawat gerontik spesialis klinis. Perawat gerontik spesialis klinis memiliki peran,
diantaranya:
a. Provider of care
Perawat klinis melakukan perawatan langsung kepada klien, baik di
rumah sakit dengan kondisi akut, rumah perawatan, dan fasilitas perawatan
jangka panjang. Lansia biasanya memiliki gejala yang tidak lazim yang
membuat rumit diagnose dan perawatannya. Maka perawat klinis perlu
memahami tentang proses penyakit dan sindrom yang biasanya muncul di usia
lanjut termasuk faktor resiko, tanda dan gejala, terapi medikasi, rehabilitasi,
dan perawatan di akhir hidup.
b. Peneliti
Level yang sesuai untuk melakukan penelitian adalah level S2 atau
baccalaureatelevel. Tujuannya adalah meningkatkan kualitas perawatan klien
dengan metode evidence based practice. Penelitian dilakukan dengan
mengikuti literatur terbaru, membacanya, dan mempraktekkan penelitian yang
dapat dipercaya dan valid. Sedangkan perawat yang berada pada level
undergraduate degrees dapat ikut serta dalam penelitian seperti membantu
melakukan pengumpulan data.
c. Manajer Perawat
Manajer perawat harus memiliki keahlian dalam kepemimpinan,
manajemen waktu, membangun hubungan, komunikasi, dan mengatasi
perubahan. Sebagai konsultan dan sebagai role model bagi staf perawat dan
memiliki jiwa kepemimpinan dalam mengembangkan dan melaksanakan
program perawatan khusus dan protokol untuk orang tua di rumah sakit.
15
Perawat gerontik berfokus pada peningkatan kualitas perawatan dan kualitas
hidup yang mendorong perawat menerapkan perubahan inovatif dalam
pemberian asuhan keperawatan di panti jompo dan setting perawatan jangka
panjang lainnya.
d. Advokat
Perawat membantu lansia dalam mengatasi adanya ageism yang sering
terjadi di masyarakat. Ageism adalah diskriminasi atau perlakuan tidak adil
berdasarkan umur seseorang. Seringkali para lansia mendapat perlakuan yang
tidak adil atau tidak adanya kesetaraan terhadap berbagai layanan masyarakat
termasuk pada layanan kesehatan. Namun, perawat gerontologi harus ingat
bahwa menjadi advokat tidak berarti membuat keputusan untuk lansia, tetapi
memberi kekuatan mereka untuk tetap mandiri dan menjaga martabat,
meskipun di dalam situasi yang sulit.
e. Edukator
Perawat harus mengambil peran pengajaran kepada lansia, terutama
sehubungan dengan modifikasi dalam gaya hidup untuk mengatasi
konsekuensi dari gejala atipikal yang menyertai usia tua. Perawat harus
mengajari para lansia tentang pentingnya pemeliharaan berat badan,
keterlibatan beberapa jenis kegiatan fisik seperti latihan dan manajemen stres
untuk menghadapi usia tua dengan kegembiraan dan kebahagiaan. Perawat
juga harus mendidik lansia tentang cara dan sarana untuk mengurangi risiko
penyakit seperti serangan jantung, stroke, diabetes, alzheimer, dementia,
bahkan kanker.
f. Motivator
Perawat memberikan dukungan kepada lansia untuk memperoleh
kesehatan optimal, memelihara kesehatan, menerima kondisinya. Perawat juga
berperan sebagai inovator  yakni dengan mengembangkan strategi untuk
mempromosikan keperawatan gerontik serta melakukan riset/ penelitian untuk
mengembangkan praktik keperawatan gerontik.
g. Manajer kasus
Manajemen kasus adalah metode intervensi lain yang dapat
mengurangi penurunan fungsional klien lansia berisiko tinggi dirawat di rumah
sakit. Umumnya, manajemen kasus disediakan bagi klien yang mendapatkan
berbagai perawatan yang berbeda.

16
5. Masalah Kesehatan Pada Lansia
Penampilan penyakit pada lanjut usia (lansia) sering berbeda dengan pada
dewasa muda, karena  penyakit pada lansia merupakan gabungan dari kelainan-
kelainan yang timbul akibat penyakit dan proses menua, yaitu proses
menghilangnya secara perlahan-lahan kemampuan jaringan untuk memperbaiki
diri atau mengganti diri serta mempertahankan struktur dan fungsi normalnya,
sehingga tidak dapat berthan terhadap jejas (termasuk infeksi) dan memperbaiki
kerusakan yang diderita.
Demikian juga, masalah kesehatan yang sering terjadi pada lansia berbeda dari
orang dewasa, yang menurut Kane dan Ouslander sering disebut dengan istilah 14
I, yaitu immobility (kurang bergerak), instability (berdiri dan berjalan tidak stabil
atau mudah jatuh), incontinence (beser buang air kecil dan atau buang air besar),
intellectual impairment (gangguan intelektual/dementia), infection (infeksi),
impairment of vision and hearing, taste, smell, communication, convalescence,
skin integrity (gangguan pancaindera, komunikasi, penyembuhan, dan kulit),
impaction (sulit buang air besar), isolation (depresi), inanition (kurang gizi),
impecunity (tidak punya uang), iatrogenesis (menderita penyakit akibat obat-
obatan), insomnia (gangguan tidur), immune deficiency (daya tahan tubuh yang
menurun), impotence (impotensi). Masalah kesehatan utama tersebut di atas yang
sering terjadi pada lansia perlu dikenal dan dimengerti oleh siapa saja yang banyak
berhubungan dengan perawatan lansia agar dapat memberikan perawatan untuk
mencapai derajat kesehatan yang  seoptimal mungkin.
a. Kurang bergerak
Gangguan fisik, jiwa, dan faktor lingkungan dapat menyebabkan lansia
kurang bergerak. Penyebab yang paling sering adalah gangguan tulang, sendi
dan otot, gangguan saraf, dan penyakit jantung dan pembuluh darah.
b. Instabilitas
Penyebab terjatuh pada lansia dapat berupa faktor intrinsik (hal-hal
yang berkaitan dengan keadaan tubuh penderita) baik karena proses menua,
penyakit maupun faktor ekstrinsik (hal-hal yang berasal dari luar tubuh) seperti
obat-obat tertentu dan faktor lingkungan.  Akibat yang paling sering dari
terjatuh pada lansia adalah kerusakan bahagian tertentu dari tubuh yang
mengakibatkan rasa sakit, patah tulang, cedera pada kepala, luka bakar karena
air panas akibat terjatuh ke dalam tempat mandi.

17
c. Beser
Beser buang air kecil (BAK) merupakan salah satu masalah yang sering
didapati pada lansia, yaitu keluarnya air seni tanpa disadari, dalam jumlah dan
kekerapan yang cukup mengakibatkan masalah kesehatan atau sosial. Beser
bak merupakan masalah yang seringkali dianggap wajar dan normal pada
lansia, walaupun sebenarnya hal ini tidak dikehendaki terjadi baik oleh lansia
tersebut maupun keluarganya. Akibatnya timbul berbagai masalah, baik
masalah kesehatan maupun sosial, yang kesemuanya akan memperburuk
kualitas hidup dari lansia tersebut. Lansia dengan beser bak sering mengurangi
minum dengan harapan untuk mengurangi keluhan tersebut, sehingga dapat
menyebabkan lansia kekurangan cairan dan juga berkurangnya kemampuan
kandung kemih. Beser bak sering pula disertai dengan beser buang air besar
(BAB), yang justru akan memperberat keluhan beser bak tadi.
d. Gangguan intelektual
Merupakan kumpulan gejala klinik yang meliputi gangguan fungsi
intelektual dan ingatan yang cukup berat sehingga menyebabkan terganggunya
aktivitas kehidupan shari-hari. Kejadian ini meningkat dengan cepat mulai usia
60 sampai 85 tahun atau lebih, yaitu kurang dari 5 % lansia yang berusia 60-74
tahun mengalami dementia (kepikunan berat) sedangkan pada usia setelah 85
tahun kejadian ini meningkat mendekati 50 %. Salah satu hal yang dapat
menyebabkan gangguan interlektual adalah depresi sehingga perlu dibedakan
dengan gangguan intelektual lainnya.
e. Infeksi 
Merupakan salah satu masalah kesehatan yang penting pada lansia,
karena selain sering didapati, juga gejala tidak khas bahkan asimtomatik yang
menyebabkan keterlambatan di dalam diagnosis dan pengobatan serta risiko
menjadi fatal meningkat pula. Beberapa faktor risiko yang menyebabkan lansia
mudah mendapat penyakit infeksi karena kekurangan gizi, kekebalan tubuh
yang menurun, berkurangnya fungsi berbagai organ tubuh, terdapatnya
beberapa penyakit sekaligus (komorbiditas) yang menyebabkan daya tahan
tubuh yang sangat berkurang. Selain daripada itu, faktor lingkungan, jumlah
dan keganasan kuman akan mempermudah tubuh mengalami infeksi.
f. Gangguan pancaindera, komunikasi, penyembuhan, dan kulit
Akibat proses menua semua pancaindera berkurang fungsinya,
demikian juga gangguan pada otak, saraf dan otot-otot yang digunakan untuk
18
berbicara dapat menyebabkan terganggunya komunikasi, sedangkan kulit
menjadi lebih kering, rapuh dan mudah rusak dengan trauma yang minimal.
g. Sulit buang air besar (konstipasi)
Beberapa faktor yang mempermudah terjadinya konstipasi, seperti
kurangnya gerakan fisik, makanan yang kurang sekali mengandung serat,
kurang minum, akibat pemberian obat-obat tertentu dan lain-lain. Akibatnya,
pengosongan isi usus menjadi sulit terjadi atau isi usus menjadi tertahan. Pada
konstipasi, kotoran di dalam usus menjadi keras dan kering, dan pada keadaan
yang berat dapat terjadi akibat yang lebih berat berupa penyumbatan pada usus
disertai rasa sakit pada daerah perut.
h. Depresi
Perubahan status sosial, bertambahnya penyakit dan berkurangnya
kemandirian sosial serta perubahan-perubahan akibat proses menua menjadi
salah satu pemicu munculnya depresi pada lansia. Namun demikian, sering
sekali gejala depresi menyertai penderita dengan penyakit-penyakit gangguan
fisik, yang tidak dapat diketahui ataupun terpikirkan sebelumnya, karena
gejala-gejala depresi yang muncul seringkali dianggap sebagai suatu bagian
dari proses menua yang normal ataupun tidak khas. Gejala-gejala depresi dapat
berupa perasaan sedih, tidak bahagia, sering menangis, merasa kesepian, tidur
terganggu, pikiran dan gerakan tubuh lamban, cepat lelah dan menurunnya
aktivitas, tidak ada selera makan, berat badan berkurang, daya ingat berkurang,
sulit untuk memusatkan pikiran dan perhatian, kurangnya minat, hilangnya
kesenangan yang biasanya dinikmati, menyusahkan orang lain, merasa rendah
diri, harga diri dan kepercayaan diri berkurang, merasa bersalah dan tidak
berguna, tidak ingin hidup lagi bahkan mau bunuh diri, dan gejala-gejala fisik
lainnya. Akan tetapi pada lansia sering timbul depresi terselubung, yaitu yang
menonjol hanya gangguan fisik saja seperti sakit kepala, jantung berdebar-
debar, nyeri pinggang, gangguan pencernaan dan lain-lain, sedangkan
gangguan jiwa tidak jelas.
i. Kurang gizi
kekurangan gizi pada lansia dapat disebabkan perubahan lingkungan
maupun kondisi kesehatan. Faktor lingkungan dapat berupa ketidaktahuan
untuk memilih makanan yang bergizi, isolasi sosial (terasing dari masyarakat)
terutama karena gangguan pancaindera, kemiskinan, hidup seorang diri yang
terutama terjadi pada pria yang sangat tua dan baru kehilangan pasangan
19
hidup, sedangkan faktor kondisi kesehatan berupa penyakit fisik, mental,
gangguan tidur, alkoholisme, obat-obatan dan lain-lain.
j. Tidak punya uang
Dengan semakin bertambahnya usia maka kemampuan fisik dan mental
akan berkurang secara perlahan-lahan, yang menyebabkan ketidakmampuan
tubuh dalam mengerjakan atau menyelesaikan pekerjaannya sehingga tidak
dapat memberikan penghasilan. Untuk dapat menikmati masa tua yang bahagia
kelak diperlukan paling sedikit tiga syarat, yaitu :memiliki uang yang
diperlukan yang paling sedikit dapat memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,
memiliki tempat tinggal yang layak, mempunyai  peranan di dalam menjalani
masa tuanya.
k. Penyakit akibat obat-obatan
Salah satu yang sering didapati pada lansia adalah menderita penyakit
lebih dari satu jenis sehingga membutuhkan obat yang lebih banyak, apalagi
sebagian lansia sering menggunakan obat dalam jangka waktu yang lama tanpa
pengawasan dokter dapat menyebabkan timbulnya penyakit akibat pemakaian
obat-obat yang digunakan.
l. Gangguan tidur
Dua proses normal yang paling penting di dalam kehidupan manusia
adalah makan dan tidur. Walaupun keduanya sangat penting akan tetapi karena
sangat rutin maka kita sering melupakan akan proses itu dan baru setelah
adanya gangguan pada kedua proses tersebut maka kita ingat akan pentingnya
kedua keadaan ini. Jadi dalam keadaan normal (sehat) maka pada umumnya
manusia dapat menikmati makan enak dan tidur nyenyak. Berbagai keluhan
gangguan tidur yang sering dilaporkan oleh para lansia, yakni  sulit untuk
masuk dalam proses tidur, tidurnya tidak dalam dan mudah terbangun, tidurnya
banyak mimpi, jika terbangun sukar tidur kembali, terbangun dinihari, lesu
setelah bangun dipagi hari. 
m. Daya tahan tubuh yang menurun
Daya tahan tubuh yang menurun pada lansia merupakan salah satu
fungsi tubuh yang terganggu dengan bertambahnya umur seseorang  walaupun
tidak selamanya hal ini disebabkan oleh proses menua, tetapi dapat pula 
karena berbagai keadaan seperti penyakit yang sudah lama diderita (menahun)
maupun penyakit yang baru saja diderita (akut) dapat menyebabkan penurunan

20
daya tahan tubuh seseorang. Demikian juga penggunaan berbagai obat,
keadaan gizi yang kurang, penurunan fungsi organ-organ tubuh dan lain-lain.
n. Impotensi
Merupakan ketidakmampuan untuk mencapai dan atau
mempertahankan ereksi yang cukup untuk melakukan sanggama yang
memuaskan yang terjadi paling sedikit 3 bulan. Menurut Massachusetts Male
Aging Study (MMAS) bahwa penelitian yang dilakukan pada pria usia 40-70
tahun yang diwawancarai ternyata 52 % menderita disfungsi ereksi, yang
terdiri dari disfungsi ereksi total 10 %, disfungsi ereksi sedang 25 % dan
minimal 17 %. Penyebab disfungsi ereksi pada lansia adalah hambatan aliran
darah ke dalam alat kelamin sebagai adanya kekakuan pada dinding pembuluh
darah (arteriosklerosis) baik karena proses menua maupun penyakit, dan juga
berkurangnya sel-sel otot polos yang terdapat pada alat kelamin serta
berkurangnya kepekaan dari alat kelamin pria terhadap rangsangan (Siburian,
2017).
6. Mitos Pada Lansia
a. Mitos kedamaian dan ketenangan
Kenyataan :Sering ditemui stress karena kemiskinan dan berbagai keluhan
serta penderitaan karena penyakit, depresi, kekhawatiran, paranoid, dan
masalah psikotik
b. Mitos konservatisme dan kemunduran
1) Konservatif
2) Tidak kreatif
3) Menolak inovasi
4) Berorientasi ke masa silam
5) Merindukan masa lalu
6) Kembali ke masa kanak-kanak
7) Susah berubah
8) Keras kepala
9) Cerewet
c. Mitos berpenyakitan
Lansia dipandang sebagai masa degenerasi biologis yang disertai oleh berbagai
penderitaan akibat bermacam penyakit yang menyertai proses menua.

21
d. Mitos semilitas
Lansia dipandang sebagai masa pikun yang disebabkan oleh kerusakan bagian
otak
e. Mitos tidak jatuh cinta
Lansia tidak lagi jatuh cinta dan gairah terhadap lawan jenis tidak ada atau
sudah berkurang
f. Mitos aseksualitas
Ada pandangan bahwa pada lansia, hubungan seksual itu menurun, minat,
dorongan, gairah, kebutuhan dan daya seks berkurang
g. Mitos ketidakproduktifan
h. Lansia dipandang sebagai usia tidak produktif
7. Pendekatan pada Lansia
a. Pendekatan fisik
Perawatan pada lansia juga dapat dilakukan dengan pendekatan fisik
melalui perhatian terhadap kesehatan, kebutuhan, kejadianyang dialami klien
lanjut usia semasa hidupnya, perubahan fisik pada organ tubuh, tingkat
kesehatan yang masih bisa dicapai dan dikembangkan, dan penyakitnya yang
dapat dicegah atau progresivitasnya. Perawatan fisik umum bagi klien lanjut
usia dapat dibagi atas dua bagian, yaitu:
1) Klien lanjut usia yang masih aktif dan memiliki keadaan fisik yang masih
mampu bergerak tanpa bantuan orang lain sehingga dalam kebutuhannya
sehari-hari ia masih mampu melakukannya sendiri.
2) Klien lanjut usia yang pasif atau tidak dapat bangun, keadaan fisiknya
mengalami kelumpuhan atau sakit. Perawat  harus mengetahui dasar
perawatan klien lanjut usia ini, terutama tentang hal yang terhubung
dengan kebersihan perseorangan untuk mempertahankan kesehatannya.
b. Pendekatan psikis
Perawat mempunyai peranan penting untuk mengadakan pendekatan
edukatif pada klien lanjut usia. Perawat dapat berperan sebagai pendukung
terhadap segala sesuatu yang asing, penampung rahasia pribadi dan sahabat
yang akrab. Perawat hendaknya memiliki kesabaran dan ketelitian dalam
memberi kesempatan dan waktu yang cukup banyak untuk menerima berbagai
bentuk keluhan agar lanjut usia merasa puas. Perawat harus selalu memegang
prinsip triple S yaitu sabar, simpatik dan service. Bila ingin mengubah tingkah
laku dan pandangan mereka terhadap kesehatan, perawat bisa melakukannya
22
secara perlahan dan bertahap. Perawat harus mendukung mental mereka kearah
pemuasan pribadi sehingga seluruh pengalaman yang dilaluinya tidak
menambah beban. Bila perlu, usahakan agar mereka merasa puas dan bahagia
di masa lanjut usianya.
c. Pendekatan sosial
Berdiskusi serta bertukar pikiran dan cerita merupakan salah satu upaya
perawat dalam melakukan pendekatan sosial. Memberi kesempatan untuk
berkumpul bersama sesame klien lanjut usia berarti menciptakan sosialisasi
mereka. Jadi, pendekatan sosial ini merupakan pegangan bagi perawat bahwa
orang yang dihadapinya adalah makhluk sosial yang membutuhkan orang lain.
Dalam pelaksanaannya, perawat dapat menciptakan hubungan sosial, baik
antara lanjut usia maupun lanjut usia dengan perawat. Perawat memberi
kesempatan seluas-luasnya kepada lanjut usia untuk mengadakan komunikasi,
melakukan rekreasi. Lansia prlu dirangsang untuk membaca surat kabar dan
majalah. Dengan demikian, perawat tetap mempunyai hubungan komunikasi,
baik dengan sesama mereka maupun petugas yang secara lansung berkaitan
dengan pelayanan kesejahteraan sosial bagi lanjut usia, termasuk asuhan
keperawatan lansia dipanti sosial tresna werdha.
8. Tempat Pemberian Pelayanan Bagi Lansia
a. Pelayanan sosial di keluarga sendiri
Home care service merupakan bentuk pelayanan sosial bagi lanjut usia
yangdilakukan di rumah sendiri atau dalam lingkungan keluarga lanjut usia.
Tujuan pelayanan yang diberikan adalah membantu keluarga dalam mengatasi
dan memecahkan masalah lansia sekaligus memberikan kesempatan kepada
lansia untuk tetap tinggal di lingkungan keluarganya. Pelayanan ini dapat
diberikan oleh:
1) Perseorangan : perawat, pemberi asuhan
2) Keluarga
3) Kelompok
4) Lembaga / organisasi sosial
b. Dunia usaha dan pemerintah
Jenis pelayanan yang diberikan dapat berupa bantuan makanan,
bantuan melakukan aktivitas sehari-hari, bantuan kebersihan dan perawatan
kesehatan, penyuluhan gizi. Pelayanan diberikan secara kontinu setiap hari,
minggu, bulan dan selama lansia atau keluarganya membutuhkan.
23
c. Foster Care Service
Pelayanan sosial lansia melalui keluarga pengganti adalah pelayanan
sosial yang diberikan kepada lansia di luar keluarga sendiri dan di luar
lembaga. Lansia tinggal bersama keluarga lain karena keluarganya tidak dapat
memberi pelayanan yang dibutuhkannya atau berada dalm kondisi terlantar.
Tujuan pelayanan ini adalah membantu memenuhi kebutuhan dan mengatasi
masalah yang dihadapi lansia dan keluarganya. Sasaran pelayanannya adalah
lansia terlantar, tidak dapat dilayani oleh keluarganya sendiri. Jenis-jenis
pelayanan yang diberikan dapat berupa
1) Bantuan makanan, misalnya menyiapkan dan memberi makanan
2) Peningkatan gizi
3) Bantuan aktivitas
4) Bantuan kebersihan dan perawatan kesehatan
5) Pendampingan rekreasi
6) Olahraga
d. Pusat santunan keluarga (pusaka)
Pelayanan kepada warga lansia ini diberikan di tempat yang tidak jauh
daritempat tinggal lansia. Tujuan pelayanan ini adalah membantu
keluarga/lanjut usia dalam mengatasi permasalahan, memenuhi kebutuhan,
memecahkan masalah lansia sekaligus member kesempatan kepada lansia
untuk tetap tinggal di lingkungan keluarga. Sasaran pelayanan adalah lansia
yang tinggal/berada dalam lingkungan keluarga sendiri atau keluarga
pengganti. Lansia masih sehat, mandiri tetapi mengalami keterbatasan
ekonomi.
e. Panti sosial Tresna Werdha
Institusi yang member pelayanan dan perawatan jasmani, rohani, sosial
dan perlindungan untuk memenuhi kebutuhan lansia agar dapat memiliki
kehidupan secara wajar. Pelayanan yang diberikan dalam bentuk kegiatan,
antara lain:
1) Kegiatan rutin
a) Pemenuhan makan 3x/hari
b) Senam lansia (senam pernafasan, senam jantung, senam gerak latih
otak dsb)
c) Bimbingan rohani/keagamaan sesuai dengan agama
d) Kerajinan tangan (menjahit, menyulam, merenda)
24
e) Menyalurkan hobi (bermain angklung, menyanyi, karaoke, berkebun)
2) Kegiatan waktu luang
a) Bermain (catur, pingpong)
b) Berpantun/baca puisi
c) Menonton film dan lainnya

2.4 Konsep Panti


1. Pengertian Panti Werdha
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (2005, 826) arti dari kata panti
werdha adalah rumah tempat mengurus dan merawat orang jompo. Sedangkan
menurut Kepala PSTW Yogyakarta Unit Budhi Luhur, Sutiknar pada seminar
peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui brain development di Jakarta,
Selasa (6/12), panti sosial tresna werdha adalah panti sosial yang mempunyai tugas
memberikan bimbingan dan pelayanan bagi lansia terlantar agar dapat hidup
secara baik dan terawat dalam kehidupan masyarakat baik yang berada di dalam
panti maupun yang berada di luar panti. (Tata Laksana Usia Lanjut di Panti Jompo,
2011:3).
Berdasarkan pengertian panti werdha di atas maka dapat disimpulkan bahwa
panti werdha merupakan tempat tinggal lansia baik di dalam atau di luar panti, di
mana lansia diberikan bimbingan dan perawatan agar mereka dapat terpenuhi
kebutuhannya dan dapat menikmati hari tuanya dengan penuh kenyamanan,
sehingga nantinya akan menciptakan kesejahteraan sosial bagi lansia. Dapat atau
tidak terpenuhinya kebutuhan manusia mejadi permasalahan dalam kesejahteraan
sosial.
Menurut Zastrow dalam Miftachul Huda (2009:74), kesejahteraan sosial
pada dasarnya dapat dipahami dalam dua konteks yang lain, yakni sebagai sebuah
institusi (institution) dan sebagai sebuah disiplin akademik (academic discipline).
Sebagai institusi, kesejahteraan sosial dapat dipahami sebagai pelayanan maupun
pertolongan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Panti werdha sebagai suatu
lembaga kesejahteraan sosial didirikan untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan
masyarakat (lansia) di lingkungannya. Menurut Isbandi Rukminto Adi (1994: 3),
kesejahteraan sosial adalah tindakan yang dilakukan manusia untuk mencapai
tingkat kehidupan masyarakat yang lebih baik.

25
2. Pelayanan Sosial Panti Werdha
Menurut Kemensos RI Nomor 4/PRS-3/KPTS/2007 tentang Pelayanan Sosial
Lansia dalam Panti (2007:5), pelayanan sosial adalah proses pemberian bantuan
yang dilaksanakan secara terencana dan berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan
lansia, sehingga yang bersangkutan mampu melaksanakan fungsi sosialnya.
3. Tujuan Pelayanan sosial Panti Werdha
Dalam artikel yang berjudul Lansia dan Pelayanan pada Lansia karangan Fuad
Bahsin, pelayanan sosial lansia mempunyai tujuan, yaitu:
a. Terpenuhinya kebutuhan jasmani, rohani, sosial, dan psikologi lansia secara
memadai serta teratasinya masalah-masalah akibat usia lanjut.
b. Terlindunginya lansia dari perlakuan yang salah
c. Terlaksananya kegiatan-kegiatan yang bermakna bagi lansia
d. Terpeliharanya hubungan yang harmonis antara lansia dengan keluarga dan
lingkungan
e. Terbentuknya keluarga dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab
pelayanan terhadap lansia
f. Melembaganya nilai-nilai penghormatan terhadap lansia
g. Tersedianya pelayanan alternatif di luar pelayanan panti sosial bagi lansia.
Berdasarkan bentuk-bentuk pelayanan sosial yang ada, menurut Depsos RI
tujuan umum dari pelayanan sosial lansia luar panti adalah meningkatkan
kualitas hidup dan kesejahteraan lansia, sehingga mereka bisa menikmati
kehidupan masa tuanya secara wajar dan berguna. (Standarisasi Pelayanan
Lanjut Usia Luar Psnti,2009:11)
Berdasarkan pengertian-pengertian di atas, maka dapat ditarik kesimpulan
bahwa, adanya pelayanan sosial di panti werdha dapat membantu lansia dalam
memenuhi kebutuhannya. Sehingga dengan terpenuhi kebutuhannya maka lansia
dapat mencapai kesejahteraan sosial. Kesejahteraan sosial di Indonesia tidak
terlepas dari tangan para tenaga kesejahteraan sosial. Tenaga kesejahteraan sosial
menurut UU Nomor 11 Tahun 2009 tentang Kesejahteraan Sosial adalah seseorang
yang dididik dan dilatih secara profesional untuk melaksanakan tugas-tugas
pelayanan dan penanganan masalah sosial dan/atau seseorang yang bekerja, baik di
lembaga pemerintah maupun swasta yang ruang lingkup kegiatannya di bidang
kesejahteraan sosial. Miftachul Huda (2009:81) mengungkapkan bahwa
kesejahteraan sosial dan pekerjaan sosial memiliki hubungan yang erat. Meskipun
kadang-kadang antara kesejahteraan sosial dan pekerjaan sosial sering disamakan,
26
namun pada dasarnya keduanya memiliki ruang lingkup yang berbeda.
Kesejahteraan sosial lebih luas daripada pekerjaan sosial, kesejahteraan sosial
meliputi bidang pekerjaan sosial. Pekerjaan sosial mengupayakan kesejahteraan
sosial sebagaimana bidang profesinya. Semua profesi menjalankan profesinya
untuk mencapai kondisi kesejahteraan sosial.
Menurut Walter A. Friedlander dalam bukunya yang berjudul Introduction
to Social Welfar dalam Istiana Hernawati (2001:2), mendefinisikan pekerjaan
sosial sebagai suatu pelayanan profesional yang didasarkan pada pengetahuan
ilmiah dan keterampilan dalam hubungan kemanusiaan yang membantu individu-
individu, baik secara perorangan maupun kelompok untuk mencapai kepuasan dan
kebebasan sosial dan pribadi. Pelayanan ini biasanya dikerjakan oleh suatu
lembaga sosial atau suatu organisasi yang saling berhubungan. Sedangkan
menurut Zastrow dalam Miftachul Huda (2008:3), pekerjaan sosial merupakan
sebuah aktivitas profesional dalam menolong individu, kelompok, dan masyarakat
dalam meningkatkan atau memperbaiki kapasitas mereka agar berfungsi sosial
dan untuk menciptakan kondisi- kondisi masyarakat yang kondusif dalam
mencapai tujuannya. Dalam praktik pekerjaan sosial terdapat dua jenis metode
yang digunakan untuk memberikan pelayanan sosial, yaitu metode pokok dan
metode bantu. Menurut Istiana Hernawati (2001:32), metode pokok pekerjaan
sosial terdiri dari tiga jenis, yaitu:
a. Metode Bimbingan Sosial Organisasi (SocialCommunityOrganization
atau CommunityDevelopment
b. Metode Bimbingan Sosial Kelompok (SocialGroupWork)
c. Metode Bimbingan Sosial Perorangan (SocialCaseWork).
d. Metode Bimbingan Sosial Organisasi (SocialCommunityOrganization
atau CommunityDevelopment) Bimbingan sosial organisasi adalah suatu
metode dan proses untuk membantu masyarakat agar dapat menentukan
kebutuhan dan tujuannya, serta dapat menggali dan memanfaatkan
sumber yang ada sehingga kebutuhannya terpenuhi dan tujuan yang
diharapkan dapat tercapai.
4. Upaya Peningkatan Pelayanan Sosial
Pelayanan sosial merupakan wujud praktik pekerjaan sosial yang diwadahi
dalam badan pelayanan sosial. Namun demikian dalam praktiknya sampai saat ini,
terdapat beberapa permasalahan yang melekat dalam pelayanan sosial itu sendiri.
Menurut Budhi Wibawa, Santoso T. Raharjo, dan Meilany Budiarti S. (2010:74),
27
beberapa permasalahan yang melekat pada penyelenggaraan pelayanan sosial
yaitu Masih sangat besarnya kesenjangan antara kebutuhan akan pelayanan sosial
dengan ketersediaan kelembagaan pelayanan sosial.

28
BAB 3
PENGKAJIAN KELOMPOK KHUSUS GERONTIK

Asuhan keperawatan gerontik yang dilaksanakan oleh mahasiswa berjumlah


39orang berlangsung mulai dari Tanggal 04 s/d 23 Maret 2019. Praktik Keperawatan
Gerontikini dilakukan di melalui praktik keperawatan di UPT PSTW Blitar.
3.1. Tahap Persiapan
Persiapan tim mahasiswa
Persiapan lapangan
3.2. Tahap Pengkajian
1. Data Umum
a. Geografi (berupa denah batas wilayah kelolaan)

Ruang
K NUSA NUSA
Perawa LOBI DAPUR KM ANGGREK
M INDAH INDAH
t
M
K

FLAMBOYAN tandon
AULA

Mushola

KM
TAMAN
AGLONEMA
K
M
K
M
Lapangan BOUGENVIL
sumur

K KM KM
M KAMBOJA
R.Kepala

gudang KANTOR

U
PARKIR

SATPAM

a. Demografi
1) Jumlah penghuni asrama:
a) Asrama Aglonema sejumlah 8 orang
b) Asrama Bougenvil sejumlah 9 orang
c) Asrama Flamboyan sejumlah 6 orang

29
d) Asrama Anggrek sejumlah 4 orang
e) Asrama Nusa Indah sejumlah 9 orang
f) Asrama Kamboja sejumlah 15 orang
2) Data umum:
a) Kelompok lansia berdasarkan jenis kelamin
N Jenis kelamin jumlah persentase
o
1 Laki-laki 14 27,5 %
2 Perempuan 37 72,5 %
Jumlah 51 100 %

Kelompok Lansia Berdasarkan Jenis Kelamin


40
37
35

30

25

20

15 14

10

0
Laki- laki Perempuan

Jumlah dan Presentase

Kelompok lansia di UPT PSTW Blitar berdasarkan jenis kelamin


diketahui bahwa sebagian besar lansia berjenis kelamin perempuan yaitu
sebanyak 72,5%.
b) Kelompok lansia berdasarkan umur
No Kelompok umur jumlah persentase
1 Middle age 1 2
2 Edelry 8 15,7
3 Old 37 72,5
4 Very old 5 9,8
Jumlah 51 100

30
Kelompok Lansia Berdasarkan Umur
40
37
35

30

25

20

15

10 8
5
5
1
0
Middle Age Edelry Old Very Old

Jumlah dan Presentase

Kelompok lansia di UPT PSTW Blitar berdasarkan umur diketahui


bahwa sebagian besar lansia berusia Old (75-90 thn) yaitu sekitar sebanyak
72,5 %
c) Kelompok lansia berdasarkan agama
N Agama Jumlah Persentase
o
1 Islam 48 94
2 Kristen 1 2
3 Katolik 2 4
Jumlah 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Agama


60

50 48

40

30

20

10

1 2
0
Islam Kristen Katolik

Jumlah dan Presentase

31
Kelompok lansia di UPT PSTW Blitar berdasarkan agama diketahui
bahwa hampir seluruh lansia beragama islam sebanyak 94 %

3) Data Khusus
a. Kelompok lansia berdasarkan masalah biologis
No Masalah Biologis Jumlah persentase
1 Kelelahan 10 19,6 %
2 Perubahan berat badan 10 19,6 %
3 Perubahan nafsu makan 19 37,3 %
4 Masalah tidur 12 23,5 %
Total 51 100 %

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Biologis


20 19
18
16
14
12
12
10 10
10
8
6
4
2
0
Kelelahan Perubahan Berat Badan Perubahan Nafsu makan Masalah Tidur

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperoleh bahwa hampir setengah lansia


mengalami perubahan nafsu makan sebanyak 37,3%.
32
b. Kelompok lansia berdasarkan masalah integumen
No w Masalah
NUSA integument
R.KEPAL NUSA Jumlah Persentase
1 c Lesi A 6 DAPUR wc
11,7 % ANGGREK
INDAH INDAH
2 Pruritus 5 FLAMBOYA 9,8 %

W
C
3 Perubahan pigmen 1 2,0 %

AULA
N
4 Memar TAMAN 1 EMA 2,0 % NVILE
K K
M M5 Pola penyembuhan lesi 2 AGLON 3,9 % BOUGE
6 K Turgor kulit 36 70,6 %
WC WC
TotalM KAMBOJA 51 100 %

GUDANG
KANTOR
U

P
SATPAM

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Integument


40
36
35

30

25

20

15

10
6 5
5
1 1 2
0
Lesi Pruritus Perbahan Pigmen Memar Pola Turgor Kulit
Penyembuhan
Lesi

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperoleh bahwa sebagian besar turgor kulit


lansia tidak elastis sebanyak 70,6 %
c. Kelompok lansia berdasarkan masalah hematopic
No Masalah hematipoetic Jumlah persentase
1 Perdarahan abnormal 0 0%
2 Pembengkakan kelenjar limfe 0 0%
Kelompok
3 Lansia Berdasarkan Masalah Hematopic0
Anemia 0%
60
4 Tidak ada masalah 51 100%
50 Total 51 51 100 %

40

30

20

10
33
0 0 0
0
Perdarahan Abnormal Pembengkakan Kelenjar Anemia Tidak Ada Masalah
Limfe

Jumlah dan Presentase


Berdasarkan data yang diperoleh seluruh lansia mengatakan tidak ada
masalah pada hematopoetic sejumlah 100%.

d. Kelompok lansia berdasarkan masalah kepala


No Masalah kepala Jumlah persentase
1 Pusing 33 64,7
2 Gatal pada kulit kepala 0 0%
3 Gg. kulit kepala 0 0%
4 Tidak ada keluhan 18 35,3
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Kepala


35 33

30

25

20

15

10

5
4.5

0 0
0
Pusing Gatal Pada Kulit Kepala Gangguan Kulit Kepala Tidak Ada Keluhan

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperolehsebagian besar lansia mengeluh


pusing sebanyak 64,7%
e. Kelompok lansia berdasarkan masalah mata
No Masalah mata Jumlah Persentase (%)
34
1 Perubahan penglihatan 31 60,8
2 Pakai kaca mata 1 2,0
3 Gatal 4 7,8
4 Riwayat infeksi 2 3,9
5 Kotoran mata 13 25,5
6 Photobopia 0 0
7 Diplobia 0 0
8 Nyeri 0 0
9 Kekeringan mata 0 0
Total 51 100

kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Mata


35
31
30
25
20
15 13
10
5 4
1 2
0 0 0 0
0

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperoleh sebagian besar lansia mengalami


perubahan penglihatan sebanyak 60,8%
f. Kelompok lansia berdasarkan masalah telinga
No Masalah telinga Jumlah Persentase (%)
1 Penurunan pendengaran 36 70,5
2 Kebiasaan membersihkan 13 25,5
telinga
35
3 Vertigo 2 4,0
4 Discharge 0 0
5 Tinutus 0 0
6 Menggunakan alat bantu 0 0
dengar
7 Riwayat infeksi 0 0
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Telingan


40 36
35
30
25
20
15 13
10
5 2 0 0 0 0
0

Jumlah dan Presentase

36
Berdasarkan data yang diperoleh sebagian besar lansia mengalami
penurunan pendengaran sebanyak 70,5%

g. Kelompok lansia berdasarkan masalah hidung


No Masalah hidung Jumlah Persentase (%)
1 Rhinorrhea 0 0
2 Discharge 0 0
3 Epistaksis 0 0
4 Obstruksi 0 0
5 Snoring 0 0
6 Alergi 0 0
7 Riwayat infeksi 0 0
8 Tidak ada masalah 51 100
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Hidung


60
51
50

40

30

20

10

0
Rhinorrhea Discharge Epistaksis Obstruksi Snoring Alergi Riwayat Tidak ada
infeksi masalah

Jumlah dan Presentase

37
Berdasarkan data yang diperoleh seluruh lansia tidak mengalami
masalah pada hidung sejumlah 100%
h. Kelompok lansia berdasarkan masalah mulut dan gigi
No Masalah mulut dan tenggorokan Jumlah Persentase (%)
1 Caries 27 53,0
2 Perubahan rasa 11 21,5
3 Riwayat infeksi 0 0
4 Perdarahan gusi 1 2
5 Lesi 0 0
6 Kesulitan menelan 0 0
7 Nyeri telan 0 0
8 Gigi palsu 1 2
9 Tidak ada masalah 11 21,5
Total 51 100
Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Mulut dan Gigi
30
27
25

20

15
11 11
10

0
0
Caries Perubahan rasa Riwayat infeksi Perdarahan gusi

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperoleh sebagianbesar lansia mengalami


caries gigi sebanayak 53%
38
i. Kelompok lansia berdasarkan masalah pernapasan
No Masalah pernapasan Jumlah Persentase (%)
1 Batuk 5 9,8
2 Napas pendek 5 9,8
3 Wheezing 2 4
4 Hemoktisis 0 0
5 Asma 0 0
6 Tidak ada masalah 39 76,4
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Pernapasan


45

40 39

35

30

25

20

15

10
5 5
5 2
0 0
0
Batuk Napas pendek Wheezing Hemoktisis Asma Tidak ada
masalah

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperoleh hampir seluruh lansia tidak ada


masalah pernafasan sebesar76,4%

j. Kelompok lansia berdasarkan masalah kardiovaskuler

No Masalah kardiovaskuler Jumlah Persentase (%)


1 Chest pain 2 4
2 Palpitasi 0 0
3 Dypsneu 0 0
4 Paroksimal 0 0
5 Ortopnea 0 0
6 Murmur 0 0
7 Edema 0 0
8 Tidak ada masalah 49 96,0
51 100

39
Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Kardiovaskular
60

50 49

40

30

20

10
2
0 0 0 0 0 0
0
Chest pain Palpitasi Dypsneu Paroksimal Ortopnea Murmur Edema Tidak ada
masalah

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperoleh hampir seluruhnya lansia tidak ada


masalah pada kardiovaskuler sebanyak 96%

k. Kelompok lansia berdasarkan masalah gastrointestinal


No Masalah gastrointestinal Jumlah Persentasi (%)
1 Nausea / vomiting 10 19,6
2 Hematemesis 0 0
3 Perubahan nafsu makan 20 39,2
4 Massa 0 0
5 Jaoundice 0 0
6 Perubahan pola BAB 21 41,2
7 Melena 0 0
8 Hemoroid 0 0
9 Dypsphagia 0 0
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Gastrointestinal


25
20 21
20

15
10
10

5
0 0 0 0 0 0
0

Jumlah dan Presentase

Berdasarkan data yang diperoleh hampir setengah dari lansia


mengalami perubahan pola BAB sebanyak 41,2 %

40
l. Kelompok lansia berdasarkan masalah perkemihan
No Masalah perkemihan Jumlah Persentase (%)
1 Dysuria 0 0
2 Hesitancy 0 0
3 Hematuria 0 0
4 Poli uria 0 0
5 Oliguria 0 0
6 Nocturia 41 80,3
7 Inkontinensia 10 19,7
8 Nyeri berkemih 0 0
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Perkemihan


45
41
40

35

30

25

20

15
10
10

5
0 0 0 0 0 0
0
Dysuria Hesitancy Hematuria Poli uria Oliguria Nocturia Inkontinensia Nyeri
berkemih

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan data yang diperoleh hampir seluruhnya pada lansia


mengalami masalah perkemihan nocturia sebanyak 80,3%

m. Kelompok lansia berdasarkan masalah reproduksi laki-laki


No Masalah reproduksi laki-laki Jumlah Persentase (%)
1 Lesi 0 0
2 Discharge 0 0
3 Testicular pain 0 0
4 Testicular massa 0 0
5 Perubahan gaya sex 0 0
6 Impotensi 0 0
7 Tidak ada masalah 14 100
Total 14 100

41
Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Reproduksi Laki-laki
16
14
14

12

10

2
0 0 0 0 0 0
0
Lesi Discharge Testicular pain Testicular Perubahan Impotensi Tidak ada
massa gaya sex masalah

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan data yang diperoleh seluruh lansia laki-laki tidak ada


masalah pada sistem reproduksi sebanyak 100%.

n. Kelompok lansia berdasarkan masalah reproduksi perempuan


No Masalah reproduksi perempuan Jumlah Persentase (%)
1 Lesi 0 0
2 Discharge 0 0
3 Riwayat menstruasi 0 0
4 Nyeri pelvis 0 0
5 Aktivitas seksual 0 0
6 Tidak ada masalah 37 100
Total 37 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Reproduksi Perempuan


40
37
35

30

25

20

15

10

5
0 0 0 0 0
0
Lesi Discharge Riwayat Nyeri pelvis Aktivitas seksual Tidak ada
menstruasi masalah

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan data yang diperoleh seluruh lansia wanita tidakada


masalah sistem reproduksi sebanyak 100%.

42
o. Kelompok lansia berdasarkan masalah musculoskeletal
No Masalah musculoskeletal Jumlah Persentase (%)
1 Nyeri sendi 24 47,4
2 Bengkak 1 1,9
3 Kaku sendi 8 15,6
4 Deformitas 0 0
5 Spasme 0 0
6 Kram 0 0
7 Kelemahan otot 6 11,7
8 Masalah gaya berjalan 8 15,6
9 Nyeri punggung 4 7,8
10 Pola latihan 0 0
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Musculoskeletal


30

25 24

20

15

10 8 8
6
5 4
1 0 0 0 0
0

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan data yang diperoleh hampir dari setengah lansia


mengeluh nyeri sendi sebanyak 47,4%
p. Kelompok lansia berdasarkan masalah persyarafan
No Masalah peresyarafan Jumlah Persentase (%)
1 Headache 2 3,9
2 Seizures 0 0
3 Syncope 0 0
4 Tremoir 0 0
5 Paralisis 5 9,8
6 Paresis 5 9,8
7 Masalah memori 39 76,5
Total 51 100

43
Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Persyarafan
45

40 39

35

30

25

20

15

10
5 5
5 2
0 0 0
0
Headache Seizures Syncope Tremoir Paralisis Paresis Masalah
memori

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan data yang diperoleh hampir seluruh lansia mengalami


masalah memori sebanyak 76,5 %

q. Kelompok lansia berdasarkan masalah psikologi


No Masalah psikologi Jumlah Persentase (%)
1 Cemas 15 29,4
2 Depresi 5 9,9
3 Ketakutan 1 1,9
4 Insomnia 10 19,6
5 Kesulitan konsentrasi 10 19,6
6 Kesulitan pengambilan keputusan 10 19,6
Total 51 100

44
Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Psikologi
16 15
14

12
10 10 10
10

6 5
4

2 1
0
Cemas Depresi Ketakutan Insomnia Kesulitan Kesulitan
konsentrasi pengambilan
keputusan

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan data yang diperoleh hampir dari setengah lansia


mengalami kecemasan sebanyak 29,4 %

r. Kelompok lansia berdasarkan masalah sosial

No Masalah Sosial Jumlah Presentase (%)


1 Disfungsi berat 30 58,8
2 Disfungsi sedang 6 11,7
3 Diasfungsi ringan 15 29,5
Total 51 100

Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Social


35
30
30

25

20
15
15

10
6
5

0
Disfungsi berat Disfungsi sedang Diasfungsi ringan

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan data yang diperoleh sebagian besar mengalami disfungsi


sosial berat sebanyak 58,8 %

s. Kelompok lansia berdasarkan masalah ibadah


No Masalah Ibadah Jumlah Presentase
1 Yang mengikuti 20 39,2
2 Yang tidak mengikuti 31 60,8
Total 100

45
Kelompok Lansia Berdasarkan Masalah Ibadah
35
31
30

25

20
20

15

10

0
Yang mengikuti Yang tidak mengikuti

Jumlah dan Persentase

Berdasarkan dari data yang diperoleh sebagian besar lansia tidak


mengikuti ibadah sebanyak 60,8%

46
3.3. Tahap Analisa Data

ANALISA DATA PRAKTIK KEPERAWATAN GERONTIK


MAHASISWA STIKES INSAN CENDEKIA MEDIKA JOMBANG
DI UPT PSTW BLITAR

NO ASPEK DATA SUBYEKTIF DATA OBYEKTIF MASALAH


1 BIO 1. Hampir dari 1. Hampir dari Defisiensi
setengahnya lansia setengahnya lansia kesehatan lansia
mengatakan tidak mengalami perubahan
nafsu makan dan nafsu makan
mengalami sebanyak 37,3 %
penurunan berat 2. Sebagian besar turgor
badan kulit lansia tidak
2. Sebagian besar elastis sebanyak 70,6
lansia mengatakan %
sudah tidak bisa 3. Hampir dari
melihat dengan setengahnya lansia
jelas, bahkan ada mengalami keluhan
yang menderita pusing sebanyak 42%
katarak dan tidak 4. Sebagian besar lansia
bisa melihat sama mengalami perubahan
sekali penglihatan sebanyak
3. Sebagian besar 57,7%
lansia harus 5. Sebagian besar lansia
menggunakan mengalami penurunan
suara yang tinggi pendengaran
saat bercakap – sebanyak 70,5%
cakap agar mereka 6. Hampir seluruhnya
mendengar perkemihan pada
4. Hampir seluruhnya lansia mengalami
lansia mengatakan nocturia sebanyak
sering kencing di 80,3%
malam hari 7. Hampir dari
(nocturia) setengahnya lansia
5. Hampir dari mengeluh nyeri sendi
setengahnya lansia sebanyak 47,4%
mengatakan
mengalami linu –
linu di kaki, tangan
dan pinggang
2 PSIKO 1. Hampir dari 1. Bedasarkan data yang Ketidakefektifan
setengahnya diperoleh sebagian koping
lansia mengatakan kecil dari setengah
bisa lansia mengalami
berkonsentrasi. insomnia dengan
2. Setengah dari presentase 19,6 %
lansia mengalami 2. Bedasarkan data yang
kecemasan. diperoleh sebagian
kecil dari lansia
mengalami kesulitan
konsentrasi dengan
47
presentase 19,6 %
3. Berdasarkan data
yang diperoleh
hampir dari setengah
lansia mengalami
cemas dengan
presentase 29,4%
4. Berdasarkan data
yang diperoleh
sebagian kecil lansia
kesulitan dalam
pengambilan
keputusan dengan
presentase 19,6 %
5. Berdasarkan data
yang diperoleh
sebagian kecil lansia
depresi dengan
presentase 9,9 % dan
selalu senyum.
3 SOSIAL Sebagian besar dari Berdasarkan data yang Resiko
lansia melaksanakan diperoleh sebagian besar ketidakefektifan
fungsi sosial dalam mengalami disfungsi hubungan
kategori baik sosial berat, dengan komunitas
presentase 58,8 % gerontik

4 SPIRITUAL 1. Sebagian besar 1. Hampir seluruhnya Kesiapan


lansia di UPT lansia beragama islam meningkatkan
PSTW Blitar 94% religiusitas
mengatakan 2. Sebagian besar lansia
agamanya adalah tidak mengikuti
islam aktivitas beribadah di
2. Sebagian besar UPT PSTW Blitar
lansia mengatakan dengan presentase
ingin mengikuti 60,8 %
aktivitas ibadah

48
3.4. Tahap Penapisan Masalah

SELEKSI ( PENAPISAN )
DIAGNOSA KEPERAWATAN GERONITK
DI UPT PSTW BLITAR

JML
KRITERIA PENAPISAN
SKOR

lansiaInterest kelopmok

DiatasiKemungkinan
Peran Perawat

Potensi Untuk

ProgramRelevan Dengan
Tersedia sumber

Sesuai Dengan

Pendidikan
Resiko Tinggi

Resiko Parah
MASALAH KESEHATAN / DIAGNOSA
KEPERAWATAN GERONTIK

DayaSumber
Fasilitas
Tempat

Waktu

Dana
Kesehatan (He)
gerontik
Defisiensi kesehatan lansia 5 5 5 4 3 5 5 5 4 4 5 4 54
Kesiapan meningkatkan religiositas 4 4 3 3 3 3 4 5 5 4 5 3 46
Ketidakefektifan koping 4 3 3 3 2 3 3 3 3 2 4 3 36
Resiko ketidakefektifan hubungan
3 2 2 2 2 3 3 5 4 2 4 2 34
komunitas gerontik

KETERANGAN :
1= SANGAT RENDAH
2 = RENDAH
3 = SEDANG
4 = TINGGI
5 = SANGAT TINGGI

49
PRIORITAS MASALAH

NO MASALAH SKOR
1 Defisiensi kesehatan lansia(bio) 54

2 Kesiapan meningkatkan religiositas (spiritual) 46

3 Ketidakefektifan koping (psiko) 36

4 Resiko ketidakefektifan hubungan komunitas gerontik 34


(sosial)

Keterangan :
Semakin besar jumlah skor, maka semakin penting untuk diatasi lebih dulu (menjadi prioritas)
karena ketertarikan kelompok dan ketersediaan sumber daya lebih memungkinkan digunakan
dalam menyelesaikan masalah.

50
BAB 4
DIAGNOSA KEPERAWATAN KELOMPOK KHUSUS GERONTIK

1. Defisiensi kesehatan lansia


2. Kesiapan meningkatkan religiositas
3. Ketidakefektifan koping
4. Resiko ketidakefektifan hubungan komunitas gerontik

BAB 5
RENCANA KEPERAWATAN GERONTIK
DI UPT PSTW BLITAR

Hari/
N Askpe Masalah Rencana
Tujuan Tangga Tempat
o k Keperawatan Kegiatan
l
1 Bio Defisiensi 1. Kegiata 1. Menentukan Selasa, Lapangan PSTW
kesehatan n pasien untuk 12 Blitar
lansia senam senam lansia Maret
lansia 2. Mempersiapka 2019
terlaksa n senam lansia
na 3. Monitoring Rabu,
dengan kegiatan senam 13
optimal lansia Maret
sesuai 4. Melaksanakan 2019
dengan senam lansia
prosedu 5. Evaluasi Kamis,
r yang kegiatan senam 14
telah lansia Maret
disusun 2019

Sabtu,
16
Maret
2019

51
1. 1. Menentukan Jumat Wisma Nusa
Kegiata pasien untuk 15 Indah, Aggrek,
n ROM ROM maret Aglonema,bugenv
aktif 2. Mempersiapka 2019 il
dan n ROM
pasif 3. Monitoring Sabtu,
terlaksa Kegiatan ROM 16
na 4. Melaksanakan Maret
dengan ROM 2019
optimal 5. Evaluasi
sesuai kegiatan ROM Senin,
prosedu 18
r yang Maret
telah di 2019
susun
2 Spiritua Kesiapan Menambah 1. Menentukan Rabu Di Musholla
l spiritual pasien untuk 13 PSTW Blitar
meningkatkan
klien mengikui maret
religiositas tentang belajar shalat 2019
manfaat 2. Mempersiapka
shalat n belajar Kamis,
shalat 14
3. Monitoring Maret
latihan sholat 2019
4. Melakukan
belajar shalat Jumat,
5. Evaluasi 15
maret
2019

Sabtu,
16
maret
2019

Senin
18
maret
2019

3 Psiko Ketidakefektifa Terapi 1. Menentukan Senin, Di Aula Upt Pstw


n koping Musik pasien untuk 11 Blitar
terlaksana Terapi Musik Maret
dengan 2. Mempersiapka 2019
optimal n Terapi
sesuai Musik Selasa,
prosedur 3. Melaksanakan 12
Terapi Musik Maret
2019

Sabtu,
16
52
maret
2019
4 Sosio Resiko TAK 1. Menentukan Selasa, Di Aula Upt Pstw
Ketrampila pasien untuk 12 Blitar
ketidakefektifa
n TAK Maret
n hubungan terlaksana Ketrampilan 2019
dengan 2. Mempersiapka
komunitas
optimal n TAK Selasa,
gerontik sesuai Ketrampilan 19
prosedur 3. Melaksanakan maret
TAK 2019
Ketrampilan

53
BAB 6
IMPLEMENTASI KEPERAWATAN

NO ASPEK DIAGNOS WAKTU/TEMPA KEGIATAN PESERTA PELAKSANA


. A T
1. Bio Defisiensi Lapangan PSTW 1. Menentukan Lansia yang  Penanggung jawab : Ari Widiarto S.kep
kesehatan Blitar pasien untuk mengalami  Moderator : Desi Purwantini S.Kep
lansia Selasa, 12 Maret senam lansia Osteoatritis  Pemateri : Aida Safitri S.kep
2019
2. Mempersiapkan  Observer : Batara Prima S.kep
Rabu, 13 Maret senam lansia
 Fasilitator : Lismiati S.kep
2019
3. Memonitoring
 Dokumentasi : Anang Kurniawan S.kep
Kamis, 14 Maret kegiatan senam
2019
lansia
Sabtu, 16 Maret 4. Melaksanakan
2019 senam lansia
5. Mengevaluasi
kegiatan senam
lansia
Wisma Nusa Indah, 1. Menentukan Lansia yang  Penanggung jawab : Siti Nurmaya S.kep
Wisma Anggrek, pasien untuk
mengalami  Moderator : Budi Suprapto S.kep
Wisma Boegenfil, ROM
Wisma Aglonema. 2. Mempersiapkan kelemahan otot  Pemateri : Allamul Angga S.kep
ROM

54
Jumat 15 maret 2019 3. Monitoring  Observer : Dian Safitri S.kep
Kegiatan ROM
Sabtu, 16 Maret 4. Melaksanakan  Fasilitator : Rianja Ikhwan S.kep
2019 ROM Evaluasi  Dokumentasi : Diah Ayu Intan S.kep
kegiatan ROM
Senin, 18 Maret
2019

2. Spiritual Kesiapan Musholla PSTW 1. Menentukan Lansia yang  Penanggung jawab : Titik Rahmatul S.kep
Blitar pasien untuk
meningkatka beragama  Moderator : Novita Febri S.kep
mengikui
n religiositas Rabu 13 maret 2019 belajar shalat islam  Pemateri : Cici Intan S.kep
2. Mempersiapkan
Kamis, 14 Maret belajar shalat  Observer : Bayu Indra S S.kep, Umi Hanik
2019 3. Memonitoring S.kep
latihan sholat
Jumat, 15 maret 4. Melakukan  Fasilitator : Ismi Sulaikha S.Kep, Sari
2019 belajar shalat Murdiani S.kep, Dyah Ayu S.kep, Niluh
5. Mengevaluasi
Sabtu, 16 maret Dede S.kep, Siti Nur Puji S.kep
2019
 Dokumentasi : Nanik Puji A S.kep
Senin 18 maret 2019

3. Psiko Ketidakefekt Di aula PSTW Blitar 1. Menentukan Lansia yang  Penanggung jawab : Nelly C S.kep
ifan koping
pasien untuk mengalami  Moderator : Suci Wulandari S.kep
Senin, 11 Maret
2019 mengikuti terapi masalah  Pemateri : Devi Ristia S.kep
music psikologis  Observer : Yoyok Ari W S.kep, Aida
Selasa, 12 Maret
2019 2. Mempersiapkan Fitriya S.kep

55
terapi music  Fasilitator : Adji Bagus S.kep, Faisal
Sabtu, 16 maret
3. Melaksanakan Basthomi S.kep, Istiqomah S.kep
2019
terapi music  Dokumentasi : Lailin Mufidah S.kep
4. Sosio Resiko Di aula PSTW Blitar 1. Menentukan Lansia yang  Penanggung jawab : Merita Ayu S.kep
ketidakefekti pasien untuk mengalami  Moderator : Kurnia Aqidatul S.kep
Selasa, 12 Maret
fan 2019 TAK hambatan  Pemateri : Fifi May S.kep
hubungan Ketrampilan sosial  Observer : BangunSutopo S.kep
Selasa, 19 maret
komunitas 2019 2. Mempersiapkan
 Fasilitator : Yuli Kristyaningsih S.kep
gerontik TAK
 Dokumentasi : Ellin Puji A S.kep
ketrampilan
3. Melaksanakan
TAK
ketrampilan

56
BAB 7
PEMBAHASAN KEGIATAN
7.1 Terapi aktivitas kelompok senam osteoarthritis
Berdasarkan kegiatan senam osteoarthritis yang dilakukan pada tanggal 12
maret 2019 didapatkan bahwa lansia yang mengikuti senam sebanyak 16 orang
dengan antusias mengikuti gerakan senam yang di instruksikan oleh intruktur
senam. Senam ini dilakukan setiap hari agar bermanfaat untuk pengendalian atau
menghilangkan nyeri, memperbaiki gerak dan fungsi sendi serta meningkatkan
kualitas hidup penderita osteoarthritis. Latihan fisik pada dewasa yang beresiko
mengalami osteoartritis dapat dijadikan sebagai pencegahan terhadap timbulnya
nyeri serta membantu pemulihan setelah masa akut lewat. Senam osteoartritis ini
juga mempunyai pengaruh yang baik untuk meningkatkan kemampuan otot sendi
yang dapat memberikan kebugaran dan meningkatkan daya tahan tubuh.
A. Hambatan
Sebagian lansia tidak mengikuti kegiatan senam osteartritis dikarenakan sudah
merasa badanya sehat.
B. Dukungan
1. Senam dilakukan setiap pagi
2. Adanya musik yang mengiringi senam
3. Adanya instruktur senam
4. Adanya fasilitator yang mendampingi senam

7.2 Terapi aktivitas kelompok gerakan ROM


Berdasarkan kegiatan yang dilakukan pada tanggal 15 maret 2019
didapatkan bahwa yang mengikuti gerakan ROM sebanyak 6 orang, 2 Orang di
Wisma Nusa Indah, 1 Orang di Wisma Anggrek, 1 Orang di Wisma Bogenfil, 2
orang di Wisma Aglonema. Kegiatan ROM ini dilakukan sehari 2 kali pagi dan
sore. Latihan ROM bermanfaat untuk Memperbaiki tonus otot, Meningkatkan
mobilisasi sendi , Memperbaiki toleransi otot untuk latihan, Meningkatkan massa
otot dan Mengurangi kehilangan tulang. Pembagian latihan ROM ini ada 2 yaitu
ROM aktif dan pasif, indikasi untuk dilakukan ROM aktif yaitu pada klien dalam
melaksanakan pergerakan sendi secara mandiri sesuai dengan rentang gerak sendi
normal. Hal ini untuk melatih kelenturan dan kekuatan otot serta sendi dengan cara
menggunakan otot-ototnya secara aktif, sedangkan indikasi untuk dilakukan ROM

57
pasif yaitu pada klien semikoma dan tidak sadar, pasien dengan keterbatasan
mobilisasi, tidak mampu melakukan beberapa atau semua latihan rentang gerak
dengan mandiri, pasien tirah baring total atau pasien dengan paralisis ekstermitas
total (Suratun, dkk, 2008).
A. Hambatan
Sebagian lansia ada yang tidak dapat memahami dan menirukan gerakan yang
diajarkan.
B. Dukungan
1. Latihan ROM dilakukan pada saat pagi dan sore hari
2. Adanya Fasilitator yang memberikan contoh gerakan-gerakan ROM Aktif

7.3 Terapi aktivitas kelompok manfaat sholat bagi kesehatan

Berdasarkan kegiatan yang dilakukan pada tanggal 13 maret 2019 didapatkan


bahwa yang mengikuti sholat sebanyak 15 orang. Kegiatan sholat ini dilakukan selama
4 hari yaitu sholat dzuhur,ashar, magrib, isya’. Gerakan – gerakan sholat tidak hanya
sebagai ibadah yang akan dijadikan bekal untuk di akhirat, namun gerakan-gerakannya
juga sangat baik dan proporsional bagi anatomi tubuh manusia yang dari sisi medisnya
dapat menangkal berbagai macam penyakit. Manfaat Kesehatan Sholat Berdiri lurus
adalah pelurusan tulang belakang, dan menjadi awal dari sebuah latihan pernapasan,
pencernaan dan tulang. Takbir merupakan latihan awal pernapasan. Paru-paru adalah
alat pernapasan.
Takbir berarti kegiatan mengangkat lengan dan merenggangkannya, hingga
rongga dada mengembang seperti halnya paru-paru. Dan mengangkat tangan berarti
meregangnya otot-otot bahu hingga aliran darah yang membawa oksigen menjadi
lancar.
Dengan ruku, memperlancar  aliran darah dan getah bening ke leher oleh
karena sejajarnya letak bahu dengan leher. Aliran akan semakin lancar bila ruku’
dilakukan dengan benar yaitu meletakkan perut dan dada lebih tinggi daripada leher.
Ruku’ juga mengempiskan pernapasan. Pelurusan tulang belakang pada saat ruku’
berarti mencegah terjadinya pengapuran. Selain itu, ruku’ adalah latihan kemih (buang
air kecil) untuk mencegah keluhan prostat. Pelurusan tulang belakang akan
mengempiskan ginjal. Sedangkan penekanan kandung kemih oleh tulang belakang dan
tulang kemaluan akan melancarkan kemih.

58
Sujud Mencegah Wasir Sujud mengalirkan getah bening dari tungkai perut dan
dada ke leher karena lebih tinggi. Dan meletakkan tangan sejajar dengan bahu ataupun
telinga, memompa getah bening ketiak ke leher. Selain itu, sujud melancarkan
peredaran darah hingga dapat mencegah wasir. Sujud dengan cepat tidak bermanfaat.
Ia tidak mengalirkan getah bening dan tidak melatih tulang belakang dan otot. Tak
heran kalau ada di sebagian sahabat Rasul menceritakan bahwa Rasulullah sering lama
dalam bersujud.
Duduk di antara dua sujud dapat mengaktifkan kelenjar keringat karena
bertemunya lipatan paha dan betis sehingga dapat mencegah terjadinya pengapuran.
Pembuluh darah balik di atas pangkal kaki jadi tertekan sehingga darah akan
memenuhi seluruh telapak kaki mulai dari mata kaki sehingga pembuluh darah di
pangkal kaki mengembang. Gerakan ini menjaga supaya kaki dapat secara optimal
menopang tubu hkita.
Gerakan salam yang merupakan penutup sholat, dengan memalingkan wajah
ke kanan dan ke kiri bermanfaat untuk menjaga kelenturan urat leher. Gerakan ini juga
akan mempercepat aliran getah bening di leher ke jantung.
Manfaat Sholat Malam Malam hari biasanya dingin dan lembab. Kalau
ditanya, paling enak tidur di waktu tersebut. Banyak lemak jenuh yang melapisi saraf
kita hingga menjadi beku. Kalau tidak segera digerakkan, sistem pemanas tubuh tidak
aktif, saraf menjadi kaku, bahkan kolesterol dan asam urat merubah menjadi
pengapuran. Tidur di kasur yang empuk  akan menyebabkan urat syaraf yang
mengatur tekanan ke bola mata tidak mendapat tekanan yang cukup untuk
memulihkan posisi saraf mata kita.
Jadi sholat malam itu lebih baik daripada tidur. Kebanyakan tidur malah
menjadi penyakit. Bukan lamanya masa tidur yang diperlukan oleh tubuh kita
melainkan kualitas tidur. Dengan sholat malam, kita akan mengendalikan urat tidur
kita.

A. Hambatan
1. Sebagian lansia yang mengikuti sholat di mushola.
2. Lansia malas melaksanakan sholat berjamaah di mushola
B. Dukungan
3. adanya muadzin dan imam setiap waktu sholat
4. adanya kemauan lansia untuk melaksanakan sholat berjamaah di mushola

59
7.4 Terapi aktivitas kelompok keterampilan manik-manik
Berdasarkan kegiatan ketrampilan manik-manik yang dilaksanakan pada
Hari Selasa tanggal 12 Maret 2019 dilakukan jam 09.45 WIB dengan jumlah lansia
yang mengikuti 17 lansia perempuan.Alat dan bahan yang d digunakan yaitu
manik-manik, benang dan gunting. Suasana saat kegiatan sangat menyenangkan
dan diiringi lagu-lagu, kegiatan berlangsung aman dan nyaman, yang aktif pada
ketrampilan manik-manik yaitu 12 lansia dan yang tidak aktif 15 lansia. Dengan
memberikan kegiatan ketrampilan/kerajinan kelompok pada lansia maka dapat
meningkatkan produktifitas atau kemandirian dan dapat mengisi waktu luang, di
samping itu diantara lansia akan timbul hubungan komunikatif antara sesama lansia
yang ada di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar.
A. Hambatan
Sebagian Lansia tidak dapat merangkai manik-manik sendiri karena
mengalami penurunan pengli
B. Dukungan
3. Ketrampilan dilakukan pada saat hari selasa
4. Fasilitator menyediakan bahan-bahan untuk melakukan ketrampilan
5. Fasilitator membantu lansia untuk merangkai manik-manik menjadi tasbih
dan gelang
6. Adanya mentor dari Panti untuk membimbing lansia membuat tasbih dan
gelang dari manik-manik.

7.5 Terapi aktivitas kelompok terapi music


Berdasarkan kegiatan terapi musik yang dilaksanakan pada Hari Senin tanggal
11 Maret 2019 Pukul 10.00 – selesai yang bertempat di Aula PSTW Blitar, terapi
music dilakukan selama 25 menit yang bertujuan untuk melatih gerak tubuh lansia,
melatih konsentrasi dan meminimalkan penggunaan energi serta emosional untuk
aktivitas lansia agar dapat mengekspresikan perasaannya melalui lagu dan
bernyanyi.
A. Hambatan
Sebagian lansia pada saat mengikuti kegiatan terapi music sulit berkonsentrasi
B. Dukungan
5. Adanya leader yang memimpin jalannya kegiatan terapi music
6. Adanya fasilitator yang mendampingi dan membantu lansia.

60
BAB 8
EVALUASI KEPERAWATAN

NO ASPEK DIAGNOSA TINDAKAN WAKTU/TEMPAT EVALUASI TINDAK LANJUT


.
1. Bio Defisiensi Senam OA Lapangan PSTW a. Evaluasi Memotivasi lansia
kesehatan lansia Blitar Struktur agar rutin mengikuti
Selasa, 12 Maret 1. Peserta hadir senam OA dan
2019
ditempat senam mengadakan senam
Rabu, 13 Maret 2019 2. Peyelenggaraan OA rutin setiap hari
senam di
Kamis, 14 Maret
2019 lapangan UPT
PSTW BLITAR
Sabtu, 16 Maret
3. Pengorganisasian
2019
penyelenggaraan
sebelum
dilakukan senam
OA
4. Jumlah peserta
pada tanggal 12
Maret 2019

61
sejumlah 16
peserta
b. Evaluasi proses
1. Peserta antusias
mengikuti senam
OA
2. Peserta mengikuti
jalannya senam
OA sampai
selesai
3. Anggota
mengikuti proses
sesuai prosedur
c. Evaluasi hasil
1. Peserta mengerti
manfaat dari
senam OA
2. Peserta mampu
mengingat
gerakan sebagian
senam OA

62
3. Peserta
merasakan sendi-
sendi terasa
ringan

ROM Wisma Nusa Indah, b. Evaluasi Struktur Memotivasi lansia


Wisma Anggrek, 1. Peyelenggaraan dan mengajarkan
Wisma Boegenfil, ROM di setiap gerakan ROM
Wisma Aglonema. ruangan 2x/ hari
2. Pengorganisasian
Jumat 15 maret 2019
penyelenggaraan
Sabtu, 16 Maret sebelum
2019
dilakukan ROM
Senin, 18 Maret 3. Jumlah peserta
2019
pada tanggal 15
Maret 2019
sejumlah 6 peserta
4. Jumlah peserta
pada tanggal 16
Maret 2019

63
sejumlah 6 peserta
5. Jumlah peserta
pada tanggal 18
Maret 2019
sejumlah 6 peserta
c. Evaluasi proses
1. Peserta antusias
mengikuti
kegiatan ROM
2. Peserta mengikuti
jalannya kegiatan
ROM sampai
selesai
3. Anggota
mengikuti proses
sesuai prosedur
d. Evaluasi hasil
1. sebagian Peserta
mampu
melakukan
gerakan ROM

64
aktif
2. Peserta mampu
menerima dan
mengikuti
instruksi dengan
baik
3. Peserta
merasakan
persendian terasa
ringan

2. Spiritual Kesiapan Belajar sholat Musholla PSTW A. Evaluasi struktur Memberikan terapi
Blitar
meningkatkan Berdasarkan dengan memutarkan
religiositas Rabu 13 maret 2019 kegiatan yang kajian islam dan
dilakukan pada kajian al quran setiap
Kamis, 14 Maret
2019 tanggal 13 maret habis sholat subuh
2019 didapatkan dan menjelang sholat
Jumat, 15 maret
2019 bahwa yang maghrib.
mengikuti sholat
Sabtu, 16 maret
2019 sebanyak 15
orang. Kegiatan
Senin 18 maret 2019

65
sholat ini
dilakukan selama
4 hari yaitu sholat
dzuhur,ashar,
magrib, isya’.

B. Evaluasi proses
Kegiatan
sholat berjamaah
di dilakukan rutin
setiap hari yang di
imami oleh
pegawai UPT
PSTW Blitar pada
sholat shubuh,
dzuhur, Ashar,
Magrib, kemudian
isya’ di imami
oleh mahasiswa
profesi Stikes
ICME Jombang

66
sesuai dengan
jadwal yang telah
ditentukan.

C. Evaluasi hasil
Setiap lansia
yang mengikuti
kegiatan sholat
berjamaah selalu
mengikuti sampai
akhir sampai
dengan do’a yang
dipimpin oleh
imam.

4. Psiko Ketidakefektifan Terapi music Di aula PSTW Blitar a. Evaluasi Menyelipkan terapi
koping
Struktur musik disetiap
Senin, 11 Maret
2019 1. Tim berjumlah 14 kegiatan yang
yang terdiri dari 1 diadakan di panti dan
Selasa, 12 Maret
2019 Leader, 1 Co memutarkan music
Leader, 10 tiap menjalang
Sabtu, 16 maret

67
2019 Fasilitator, 1 istirahat tidur.
observer, dan 1
dokumentasi
2. Tidak sulit
memilih peserta
yang sesuai
dengan kriteria
dan karakteristik
peserta untuk
melakukan TAK
b. Evaluasi proses
1. Peserta kelihatan
senang
2. Peserta kelihatan
rileks
3. Peserta mengikuti
TAK sampai
selesai
4. Leader berperan
dengan baik
5. Co leader aktif

68
mengingatkan
leader jika ada
yang lupa
6. Fasilitator
berperan aktif
membantu peserta
melakukan
kegiatan
7. Observer
menyampaikan
hasil penilaiannya
kepada masing-
masing peserta

c. Evaluasi hasil
1. TAK dilakukan
13 Maret 2019
sejumlah 20
2. Peserta mampu
bernyanyi
bersama

69
3. Peserta mampu
membawakan
lagu yang disukai
4. Peserta dapat
mengikuti
kegiatan TAK
sampai selesai

5. Sosio Resiko Membuat gelang dan tasbih Di aula PSTW Blitar a. Evaluasi Kegiatan ketrampilan
ketidakefektifan dari manik-manik struktur manik- manik dapat
Selasa, 12 Maret
hubungan 2019 1. Dalam dilakukan di Wisma
komunitas gerontik pelaksanaan TAK, masing- masing untuk
Selasa, 19 maret
2019 dilakukan jam mengisi waktu
09.45 WIB longgar.
dengan jumlah
klien yang
mengikuti 17
lansia perempuan.
2. Alat dan bahan
yang yang
disiapkan

70
digunakan
bagaimana
semestinya sesuai
dengan
ketrampilan yang
di buat.
3. Suasana saat
kegiatan sangat
menyenangkan
dengan diiringi
lagu-lagu,
berlangsung aman
dan nyaman, yang
aktif 12 lansia dan
yang tidak aktif 15
lansia.
b. Evaluasi proses
1. Kegiatan
dibimbing oleh Ibu
yang biasa
melakukan

71
bimbingan
ketrampilan
c. Evaluasi hasil
1. Setiap klien
mampu membuat
gelang dari manik-
manik sesuai
kreatifitasnya
masing-masing,
dan ada juga klien
yang membuat
tasbih dari manik-
manik.

72
BAB 9
PENUTUP

9.1 Kesimpulan
Asuhan keperawatan kelompok lansia telah dilaksanakan oleh mahasiswa di UPT
PSTW Blitar berlangsung mulai dari Tanggal 04 Maret 2019- 23 Maret 2019,
didapatkan kesimpulan sebagai berikut :
1. Aspek biologis
Hampir seluruh lansia di UPT PSTW Blitar mengalami keluhan nyeri pada sistem
muskuloskeletal, namun setelah diberikan berbagai tindakan keperawatan seperti
ROM baik aktif maupun pasif, dan senam OA memberikan dampak positif bagi nyeri
yang dirasakan klien (lansia). lansia mengatakan bahwa nyeri yang mereka rasakan
pada sendi menjadi berkurang dan lebih rileks. Hal tersebut menunjukkan bahwa
senam osteoartritis dan gerakan ROM cukup efektif mengatasi keluhan nyeri pada
sendi lansia.
2. Aspek psiko
Berada jauh dari keluarga tidak membuat lansia di UPT PSTW Blitar mengalami
rasa cemas, takut, khawatir atau bahkan merasa kesepian. lansia mengatakan bahwa
mereka betah tinggal di panti karena segala kebutuhan mereka terpenuhi tanpa harus
bersusah payah untuk mendapatkannya. Selain itu mereka mendapatkan teman baru
untuk berbagi suka dan duka selama mereka tinggal di panti. Tindakan keperawatan
yang dilakukan untuk aspek psikologi berupa terapi musik. peserta terapi (lansia)
dapat ikut bernyanyi dan menyampaikan perasaannya dalam lagu yang mereka
nyanyikan.
3. Aspek sosial
Interaksi sosial diantara lansia tidak selalu berjalan lancar. Tingkat emosi yang
dimiliki lansia mengalami ketidakstabilan karena mengalami gangguan kognitif yang
disebabkan oleh proses aging. Hal tersebut berdampak pada hubungan sosial diantara
lansia. lansia mengatakan bahwa mereka memiliki rasa tidak nyaman pada lansia yang
lain. Tindakan keperawatan yang dilakukan untuk mengatasi resiko gangguan interaksi
tersebut adalah dengan TAK Sosial keterampilan membuat gelang dan tasbih.
Kegiatan tersebut mempererat interaksi lansia dengan lansia lainnya.
4. Aspek spiritual
Proses Aging yang dialami lansia membuat lansia mengalami keterbatasan dalam
bergerak, hal ini juga membuat lansia di UPT PSTW Blitar bermalas – malasan untuk

73
beribadah. Lansia di UPT PSTW Blitar melakukan ibadah shalat 5 waktu meskipun
tidak dalam keadaan berdiri dan tidak pergi ke mushala. Untuk aspek spiritual,
tindakan keperawatan yang dilakukan adalah penyuluhan dan demonstrasi belajar
shalat serta tausiyah agama. Lansia mengatakan merasa lebih damai setelah
mendengarkan tausiyah agama dan merasa lebih paham tentang cara – cara shalat yang
baik dan benar.

9.2 Saran
Diharapkan kedepannya pihak panti dapat melanjutkan kegiatan yang ada dengan
menambahkan inovasi yang terbaru. Untuk mahasiswa diharapkan dapat
mengaplikasikan tindakan keperawatan gerontik di lingkunagn masyarakat.
Demikian saran dari setiap kegiatan pokja yaitu sebgai berikut :
1. Pokja bio
a. Memotivasi lansia agar melakukan ROM 2x/ hari.
b. Memotivasi lansia agar rutin mengikuti senam OA dan mengadakan senam OA
rutin 3x/minggu
2. Pokja psiko
Menyelipkan terapi music disetiap kegiatan yang diadakan di panti serta
memutarkan music disetiap ruangan.
3. Pokja sosio
a. Menganjurkan lansia untuk selalu berkomunikasi dengan rekannya disaat santai
maupun saat kegiatan yang diadakan.
b. Mengadakan kegiatan ketrampilan setiap minggu sekali untuk beradaptasi
dengan lansia lainnya serta memberikan tugas untuk memberikan kerajinan
sesuai dengan bakat yang dimiliki lansia.
4. Pokja spiritual
a. Menganjurkan dan memotivasi lansia untuk beribadah khususnya sholat
dengan cara yang benar sesuai dengan kondisi lansia.
b. Berikan kultum rutin setiap satu minggu sekali agar lansia selalu termotivasi
dalam ibadahnya.
c. Memutarkan kajian islam dan bacaan al quran setiap hari selesai sholat subuh
dan menjelang sholat maghrib.

74
DAFTAR PUSTAKA

Patricia Gonce Morton et.al. (2011). Keperawatan Kritis: pendekatan asuhan holistic ed.8;
alih bahasa, Nike Esty wahyuningsih. Jakarta: EGC
Potter dan Perry. (2005). Fundamental keperawatan: Konsep, Proses dan Praktik. Jakarta:
EGC.
Psychologymania. (2012). Pengertian-lansia-lanjut-usia. Diakses pada hari Senin, 01
April, 2013. http://www.psychologymania.com/2012/07/pengertian-lansia-lanjut-
usia.html
Stanley, Mickey dan Patricia Gauntlett Beare. (2006). Buku Ajar Keperawatan
Gerontik. Jakarta: EGC.
Wilkinson, Judith. (2011). Buku saku diagnosa keperawatan: diagnose NANDA, intervensi
NIC, Kriteria hasil NOC, ed.9. Alih bahasa, Esty Wahyuningsih; editor edisi bahasa
Indonesia, Dwi Widiarti. Jakarta: EGC.

75
10
PENDIDIKAN PROFESI NERS STASE KEPERAWATAN GERONTIK
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA JOMBANG

N BULAN MARET
KEGIATAN
O 04 05 06 07 08 09 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23
1 Pengkajian askep+LP individu 1 & pengumpulan data askep kelompok                                        
2 Konsul Askep individu 1 + Askep Kelompok            L           L          
3 Implementasi dan evaluasi klien            I           I          
4 Konsul askep individu 1 dan askep+LP individu 2 + Askep Kelompok            B           B          
5 Implementasi dan evaluasi klien            U           U          
6 Konsul Askep individu + Kelompok            R           R          
7 Revisi askep dan persiapan seminar                                        
8 Implementasi dan evaluasi klien                                        
9 Seminar kelompok besar                                        
10 Ujian stase gerontik                                        
11 Revisi dan pengumpulan laporan akhir                                        
12 TAK                                    
NB :
BIRU TUA : PENGKAJIAN
MERAH : KONSUL
BIRU MUDA : IMPLEMENTASI DAN EVALUASI
KUNING : REVISI DAN PERSIAPAN ACTION
HITAM : UJIAN DAN SEMINAR
PINK : TAK (ANGKA SESUAI KELOMPOK)

76
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
TERAPI MUSIK PADA LANSIA DI UPT PSTW BLITAR

Oleh :

Mahasiswa Progam Pendidikan Profesi Ners


Stase Keperawatan Gerontik

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG
2019

74
NAMA MAHASISWA :

1. TITIK RAHMATUL F
2. YOYOK ARI WIBOWO 20. LOLYTA CITRA A.
3. ALLAMUL ANGGA GILANG 21. FAISAL BASTHOMI
4. KURNIA AQIDATUL I 22. NILUH DEDE AYU
5. AIDA SAFITRI 23. ADJI BAGUS S.
6. NANIK PUJI R. 24. DIAN SAFITRI
7. AIDA FITRIYA N. 25. ELLIN PUJI A.
8. UMI HANIK 26. ANANG KURNIAWAN
9. LAILIN MUFIDAH 27. BAYU INDRA S.
10. SITI NURMAYA 28. NOVITA FEBRI S.
11. MERITA AYU L. 29. DEVY RISTYA I.R
12. LISMIATI 30. RIANJA IKHWAN A.
13. DYAS AYU P. 31. FIFI MAY H.
14. ISTIQOMAH 32. DESI PURWANTINI
15. CICI INTAN A. 33. SARI MURDIYANI
16. NELLY CHRISTIANTI 34. SITI NUR PUJI A.
17. BUDI SUPRAPTO 35. SUCI WULANDARI
18. YULI KRISTYANINGSIH 36. DYAH AYU P.D
19. BATARA PRIMA A. 37. BANGUN SUTOPO
38. ARI WIDIARTO
39. ISMI SULAIKHA

75
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
(TAK)
Topik/materi : TAK Musik
Sasaran : Lansia perempuan
Waktu : 09.45 WIB
Tanggal : 11 Maret 2019
Tempat : Gedung serba guna UPT PSTW BLITAR

1. Latar Belakang
Semua orang akan mengalami proses menjadi tua dan masa tua
merupakan hidup manusia yang terakhir, dimana pada masa ini seseorang
mengalami penurunan kemampuan fisik, mental dan social secara bertahap
sampai tidak dapat melakukan tugasnya sehari-hari lagi. Bagi kebanyakan
orang masa tua itu masa yang kurang menyenangkan.Anggapan terhadap
lansia adalah bingung dan tidak peduli terhadap lingkungan, kesepian dan
tidak bahagia, pikun, tidak berminat seksual dan tidak berguna bagi
masyarakat. Namun kenyataannya tidak semua usia lanjut yang mencapai
kematangan dan produktifitas mental dan materi pada usia lanjut. Oleh karna
itu perawat harus dapat membangkitkan semangat dan kreasi klien lanjut usia
dalam memecahkan masalah dan mengurangi rasa putus asa, rendah diri, rasa
keterbatasan akibat dari ketidakmampuan fisik dan kelainan yang dideritanya.
Dapat disadari bahwa pendekatan komunikasi dalam perawat tidak kalah
pentingnya dengan upaya pengobatan medis dan proses penyembuhan dan
ketenangan para klien lanjut usia.

2. TUJUAN
a. Tujuan Umum
Setelah dilakukan Terapi Musik selama 25 menit peserta TAK mampu
menyalurkan energinya secara kosntruktif dan memberikan stimulasi pada
klien agar mampu mengekspresikan perasaannya melalui lagu dan
bernyanyi

74
b. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan Terapi Musik selama 25 menit peserta TAK mampu ;
1) Melatih gerak tubuh
2) Melatih konsentrasi dan meminimalkan penggunaan energi serta
emosional untuk aktivitas.
3) Mengeluarkan energinya untuk meningkatkan kebugaran jasmani

3. Kriteria Pemilihan Anggota TAK pada Lansia


a. Lansia yang kooperatif dan mampu mengikuti proses kegiatan
sampai selesai
b. Para lansia berumur 55-60 tahun
c. Lansia yang mau berpartisipasi dalam terapi fisik

4. Waktu dan Tempat


a. Tanggal pelaksanaan : 11 Maret 2019
b. Waktu : 10.00 - selesai
c. Tempat : Aula PSTW Blitar
d. Skema :
L Co O
F P F P F P
F P F P F P

5. Metode
Metode yang digunakan dengan demonstrasi

6. Pengorganisasian
a. Leader : Ellin Puji Aprilia
Tugas :
1) Memimpin jalannya acara terapi aktivitas kelompok
2) Memperkenalkan anggota terapi aktivitas kelompok
3) Menetapkan jalannya tata tertib
4) Menjelaskan tujuan diskusi

75
5) Dapat mengambil keputusan dengan menyimpulkan hasil diskusi pada
kelompok terapi diskusi tersebut .
6) Kontrak waktu
7) Menyimpulkan hasil kegiatan
8) Menutup acara
b. Co Leader : Anang Kurniawan
Tugas :
1) Mendampingi leader jika terjadi bloking
2) Mengoreksi dan mengingatkan leader jika terjadi kesalahan
3) Bersama leader memecahkan penyelesaian masalah
c. Fasilitator :
Desi Purwantini, Dyah Ayu Intan P D, Devi Ristya I, Dian Safitri, Suci
Wulandari, Ari Widiarto, Bangun Sutopo, Sari Murdiani, Niluh Dede Ayu,
Adji Bagus S, Bayu Indra S, Siti Nur Puji A, Ismi Sulaikha, Novita Febri,
Fifi May H.
Tugas :
1) Membantu klien meluruskan dan menjelaskan tugas yang harus
dilakukan
2) Mendampingi peserta TAK
3) Memotivasi klien untuk aktif dalam kelompok
4) Menjadi contoh bagi klien selama kegiatan
d. Observer : Rianja Ikhwan A
Tugas :
1) Mengobservasi persiapan dan pelaksanaan TAK dari awal sampai
akhir
2) Mencatat semua aktifitas dalam terapi aktifitas kelompok
3) Mengobservasi perilaku pasien

7. Pelaksanaan
1. Persiapan Alat
1) Laptop
2) Sound Speaker

76
3) Musik dari Handphone
2. Langkah Kegiatan
1) Persiapan
a) Mempersiapkan alat dan pertemuan
b) Mengumpulkan lansia ke aula
2) Orientasi
a) Salam terapeutik
Salam dari terapis kepada klien
b) Evaluasi / validasi
Menanyakan perasaan klien saat ini
c) Kontrak
1) Terapis menjelaskan tujuan kegiatan, yaitu meningkatakan
kesehatan dan kebugaran jasmani
2) Terapis menjelaskan aturan main
a) Jika ada klien yang ingin meninggalkan kelompok, harus
minta izin kepada terapis
b) Lama kegiatan 25 menit
c) Setiap klien mengikuti kegiatan dari awal sampai selesai
d) Tahap kerja
1) Terapis mulai memutar music.
2) Musik diputar dan musik mengalun. Sembari musik mengalun,
bola plastik diputar secara mengelilingi para klien.
3) Musik dimatikan dan bola berhenti pada satu klien. Saat bola
berhenti pada satu klien, para fasilitator / leader / Co leader
memancing klien untuk mengungkapkan perasaannya.
4) Klien dapat bercerita tentang kegiatan sehari-hari yang
dilakukan klien
5) Para fasilitator membantu klien untuk mengungkapkan
perasaannya.
6) Setelah klien bercerita tentang kegiatan yang dilakukan sehari-
hari, leader menanyakan pada klien lain mengenai kegiatan

77
yang dilakukan sehari-hari yang diceritakan klien atau
mempersilahkan klien lain untuk bertanya.
7) Setelah itu lagu diputar lagi sampai tiap klien mendapatkan
giliran untuk menceritakan kegiatan sehari-hari.
8) Observer mengevaluasi kegiatan TAK Musik
e) Tahap terminasi
1. Evaluasi
a. Terapis menanyakan perasaan klien setelah mengikuti TAK
b. Terapis memberikan pujian atas keberhasilan kelompok
2. Tindak lanjut
Terapis menganjurkan klien untuk selalu meningkatkan
kebugaran jasmaninya
3. Kontrak Yang Akan Datang.
4. Menyepakati kegiatan TAK yang akan datang.
5. Menyepakati waktu dan tempat.

8. Antisipasi Masalah
a. Klien Tidak Aktif
1) Jika klien tidak aktif para fasilitator dapat membantu klien
2) Fasilitator bisa menanyakan alasan klien tidak aktif dan memberikan
solusi ataupun semangat agar klien menjadi aktif kembali
3) Memberikan selingan seperti hiburan
b. Klien Meninggalkan Ruangan Tanpa Pamit
1) Menanyakan alasan klien meninggalkan tanpa pamit
2) Jika klien ingin ke kamar mandi atau merasa kurang enak badan, klien
bisa mengangkat tangan dan bilang kepada fasilitator agar bisa
istirahat

9. Kriteria Evaluasi
a. Evaluasi Struktur
1. Tim berjumlah 14 yang terdiri dari 1 Leader, 1 Co Leader, 10
Fasilitator, 1 observer, dan 1 dokumentasi

78
2. Tidak sulit memilih peserta yang sesuai dengan kriteria dan
karakteristik peserta untuk melakukan TAK
b. Evaluasi proses
1. Peserta kelihatan senang
2. Peserta kelihatan rileks
3. Peserta mengikuti TAK sampai selesai
4. Leader berperan dengan baik
5. Co leader aktif mengingatkan leader jika ada yang lupa
6. Fasilitator berperan aktif membantu peserta melakukan kegiatan
7. Observer menyampaikan hasil penilaiannya kepada masing-masing
peserta
c. Evaluasi hasil
1. TAK dilakukan 13 Maret 2019 sejumlah 20
2. Peserta mampu bernyanyi bersama
3. Peserta mampu membawakan lagu yang disukai
4. Peserta dapat mengikuti kegiatan TAK sampai selesai

ASPEK PENILAIAN
No Aspek yang dinilai Jumlah peserta
1. Mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir 20 orang
2. Memberi respon dengan ikut bernyanyi 20 orang
3. Memberikan pendapat tentang kegiatan yang 10 orang
dilakukan
4. Menjelaskan perasaan setelah mengikuti kegiatan 12 orang

No Nama Pre Post


1. Sarti Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
2. Sumiati Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
3. Oemiasih Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
4. Misenah Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
5. Suci Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
6. Utoyo Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
7. Paniran Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia

79
kegiatan secara aktif
8. Trimo Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
9. Reso Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
10. Warimen Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
11. Suratiyah Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
12. Leginawati Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
13. Juwariyah Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
14. Mijem Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
15. Walimah Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
16. Minarsih Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
17. Ngatinah Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
18. Sri murjani Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
19. Musdiah Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif
20. Wanah Peserta datang tepat waktu, Peserta merasa senang,
dan peserta mengikuti terhibur dan bahagia
kegiatan secara aktif

80
DOKUMENTASI
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK TERAPI MUSIK

81
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
SENAM OSTEOARTHRITIS

Oleh :

Mahasiswa Progam Pendidikan Profesi Ners


Stase Keperawatan Gerontik

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG
2019

82
NAMA MAHASISWA :

1. TITIK RAHMATUL F 21. FAISAL BASTHOMI


2. YOYOK ARI WIBOWO 22. NILUH DEDE AYU
3. ALLAMUL ANGGA GILANG 23. ADJI BAGUS S.
4. KURNIA AQIDATUL I 24. DIAN SAFITRI
5. AIDA SAFITRI 25. ELLIN PUJI A.
6. NANIK PUJI R. 26. ANANG KURNIAWAN
7. AIDA FITRIYA N. 27. BAYU INDRA S.
8. UMI HANIK 28. NOVITA FEBRI S.
9. LAILIN MUFIDAH 29. DEVY RISTYA I.R
10. SITI NURMAYA 30. RIANJA IKHWAN A.
11. MERITA AYU L. 31. FIFI MAY H.
12. LISMIATI 32. DESI PURWANTINI
13. DYAS AYU P. 33. SARI MURDIYANI
14. ISTIQOMAH 34. SITI NUR PUJI A.
15. CICI INTAN A. 35. SUCI WULANDARI
16. NELLY CHRISTIANTI 36. DYAH AYU P.D
17. BUDI SUPRAPTO 37. BANGUN SUTOPO
18. YULI KRISTYANINGSIH 38. ARI WIDIARTO
19. BATARA PRIMA A. 39. ISMI SULAIK
20. LOLYTA CITRA A.

83
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
Topik/materi : Senam Osteoartritis
Sasaran : Lansia yang mempunyai keluhan linu-linu
Waktu : 06:30 wib
Tanggal : 12 Maret 2019
Tempat : Lapangan PSTW Blitar

A. LATAR BELAKANG
Osteoartritis dipandang sebagai penyakit yang sering menyerang orang-orang
yang berusia lebih dari 50 tahun.Osteoartritis merupakan penyakit yang sifatnya
menahun dan menghambat aktivitas penderitanya.Keluhan yang dirasakan
adalahnyeri dan kaku pada sendi yang terkena, terutama apabila melakukan
aktivitas danmereda apabila istirahat. Kekakuan di pagi hari sering dirasakan dan
biasanya akan hilang dalam waktu 30 menit.Pada penderita osteoarthritis, mereka
akan kesulitan menggerakkan tubuhnya karena nyeri, dan apabila tidak
digerakkan lama kelamaan sendi akan lengkat dan benar-benar tidak bisa
digerakkan (kontraktur).Nyeri merupakan gejala yang paling sering dirasakan
pada pasien osteoartritis lutut. Pada awalnya nyeri terlokalisasi pada bagian
tertentu, tetapi apabila berlanjut nyeri dirasakan pada seluruh lutut (Ambardini,
2011).
Nyeri yang terjadi padapasien osteoartritis merupakan nyerimuskuloskletal
yang termasuk kedalam nyeri kronis. Nyeri tersebut dapat mengakibatkan
penurunan kemampuan muskuloskeletal sehingga akan menurunkanaktivitas fisik
(physical activity) dan latihan (exercise) pada dewasa yang selanjutkan akan
mempengaruhi dewasa dalam melakukan aktivitas kehidupan sehari-hari (activity
daily living/ADL). Aktivitas pada dewasatersebut dapat terdiri dari self
care(pemeliharaan diri), bekerja, olahraga, dan melakukan hobinya.
Penurunanaktivitas kehidupan sehari-hari tersebut jika tidak segera ditangani
dapat mempengaruhi kualitas hidup (quality of life) padadewasa.
Nyeri ketika melakukan aktivitas sehari-hari, pembengkakan pada sendi,
kaku, kelainan bentuk tubuh merupakan manifestasi dari osteoarthritis. Oleh
karena itu fokus penanganannya adalah mengontrol rasa nyeri, proteksi sendi,

84
serta mempertahankan fungsi kualitas gerak pada dewasa.Sampai saat ini belum
ada terapi yang dapat menyembuhkan osteoartritis. Penatalaksanaan terutama
ditujukan pada pengendalian atau menghilangkan nyeri, memperbaiki gerak dan
fungsi sendi serta meningkatkan kualitas hidup penderita osteoartritis (PABDI,
2014). Latihan fisik pada dewasa yang beresiko mengalami osteoartritis dapat
dijadikan sebagai pencegahan terhadap timbulnya nyeri dan pada dewasa yang
telah mengalami osteoartritis dapat membantu pemulihan setelah masa akut lewat.
Salah satu implementasi yang dapat digunakan adalah senam osteoartritis yang
melibatkan gerakan-gerakan untuk meregangkan dan memperkuat otot-otot
penyangga sendi yang rusak.
Bila otot penyangga sendi menguat, nyeri sendi akan berkurang. Senam
osteoartritis merupakan bentuk latihan fisik yang mempunyai pengaruh yang baik
untuk meningkatkan kemampuan otot sendi yang dapat memberikan kebugaran
dan meningkatkan daya tahan tubuh dewasa. Apabila otot sering dilatih maka
cairan sinovial akan meningkat atau bertambah. Cairan sinovial ini berfungsi
sebagai pelumas dalam sendi artinya penambahan cairan sinovial pada sendi dapat
mengurangi resiko cidera dan mencegah timbulnya nyeri lutut pada penderita
osteoartritis lutut.
Pemberian intervensi senam osteoartrits pada dewasa penderita
osteoarthritis lutut ini dapat mencegah dan mengurangi timbulnya nyeri lutut pada
dewasa.Dewasa dapat melakukan aktivitasnya sehari-hari apabila nyeri yang
dirasakannya telah berkurang atau hilang sehingga dapat meningkatkan kualitas
hidup pada dewasa.Berdasarkan latar belakang dan angka kejadian tersebut, maka
dapat disimpulkan bahwa latihan senam osteoartritis sangat dibutuhkan oleh
dewasa yang mengalami tanda gejala osteoartritis.

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Setelah dilakukan senam selama 1x30 menit, diharapkan dewasa memahami
dan mampu mempraktikkan senam osteoartritis.

85
2. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan senam selama 1x30menit, dewasa memahami konsep dan
mampu mempraktikkan senam osteoartritis dengan indikator:
a. menjelaskan pengertian senam osteoartritis
b. menjelaskan tujuan senam osteoartritis
c. menjelaskan manfaat senam osteoartritis
d. menjelaskan waktu yang tepat untuk senam osteoartritis
e. mempraktikkan senam osteoarthritis.

C. STRATEGI PELAKSANAAN
1. Model Pembelajaran
a. Jenis model pembelajaran : Ceramah dan Demonstrasi
b. Langkah Pokok :
1) Menciptakan suasana diskusi yang nyaman.
2) Menjelaskan konsep senam osteoartritis yang meliputi pengertian,
tujuan, dan indikasi senam osteoartritis.
3) Membuka forum diskusi terkait konsep senam osteoartritis.
4) Memberi tanggapan dan komentar.
5) Mempraktikkan senam osteoartritis.
6) Menetapkan suatu kesimpulan.

2. Waktu dan Tempat


a) Waktu : 1 x 30 menit
b) Tempat : Lapangan PSTW Blitar

3. Media
a) Kursi
b) Pijakan kaki/tangga

4. Struktur organisasi
a. Penanggung jawab : Ellin puji A.
b. Moderator : Bayu Indra S.

86
c. Pemateri : Anang Kurniawan
d. Observer : Adji Bagus S.
e. Fasilitator : Dian Safitri,
f. Dokumentasi : Niluh Dede Ayu

5. Kegiatan Pendidikan Kesehatan

Tindakan
Proses Waktu
Kegiatan Penyuluh Kegiatan Peserta
Pendahulua a. Memberikan salam, Memperhatikan dan 2 Menit
n memperkenalkan diri, dan menjawab salam
membuka penyuluhan
b. Menjelaskan materi Memperhatikan
secara umum dan manfaat
bagi peserta
c. Menjelaskan TIU dan Memperhatikan
TIK
Penyajian b. Menjelaskan pengertian Memperhatikan 15 Menit
senam osteoartritis
1. Menanyakan kepada Memberikan
peserta mengenai pertanyaan
materi yang telah
disampaikan
2. Mendiskusikan Memperhatikan dan
bersama jawaban memberi tanggapan
yang diberikan.

c. Menjelaskan tujuan Memperhatikan


senam osteoartritis
1. Menanyakan kepada Memberi pertanyaan
peserta mengenai
materi yang telah
disampaikan
2. Mendiskusikan Memperhatikan dan
bersama jawaban memberi tanggapan
yang diberikan

d. Menjelaskan manfaat Memperhatikan


senam osteoartritis
1. Menanyakan kepada
peserta mengenai Memberi pertanyaan
materi yang telah
disampaikan
2. Mendiskusikan Memperhatikan dan
jawaban dari hasil memberi tanggapan
diskusi

87
e. Menjelaskan waktu yang Memperhatikan dan
tepat untuk senam mempraktikkan
osteoartritis
1. Menanyakan kepada Memberi pertanyaan
peserta mengenai
materi yang telah
disampaikan
2. Mendiskusikan Memperhatikan dan
jawaban dari hasil memberi tanggapan
diskusi

f. Mempraktikkan gerakan Memperhatikan dan


senam osteoartritis mempraktikkan
1. Meminta kepada
peserta untuk Memberi pertanyaan
mengikuti gerakan
senam yang dilakukan
oleh penyuluh
2. Meminta kepada
peserta untuk Memperhatikan dan
mempraktikkan memberi tanggapan
secara mandiri
gerakan yang baru
dilakukan
Penutup a. Menutup pertemuan Memperhatikan 13 Menit
dengan memberi
kesimpulan dari materi
yang disampaikan
b. Mengajukan pertanyaan Memberi saran
kepada peserta
c. Mendiskusikan bersama Memberi komentar
jawaban dari pertanyaan dan menjawab
yang telah diberikan pertanyaan bersama
d. Menutup pertemuan Memperhatikan dan
dengan memberi salam membalas salam

88
SOP SENAM OSTEOARTRITIS

JUDUL SOP :

SENAM OSTEOARTRITIS/OA

1. PENGERTIAN Merupakan suatu tindakan pada klien dewasa dengan


melakukan gerakan-gerakan untuk meregangkan dan
memperkuat otot-otot penyangga sendi.
2. TUJUAN 1. Memperbaiki fungsi sendi
2. Melindungi sendi dari merusakan
3. Meningkatkan kekuatan sendi
4. Meningkatkan kebugaran jasmani
3. MANFAAT 1. Mencegah atau mengurangi nyeri lutut dan kaku sendi
2. Memberikan rasa nyaman atau rileks.
3. Meningkatnya mobilitas sendi lutut.
4. Memperkuat otot yang menyokong dan melindungi sendi
4. INDIKASI 1. Umur >50 tahun
2. Dewasa beresiko osteoartritis
3. Dewasa dengan osteoartritis yang dalam masa pemulihan
5. KONTRAINDIKASI -
6. PERSIAPAN KLIEN 1. Identifikasi klien dengan memeriksa identitas, keluhan,
riwayat kesehatan, dan penyakit klien secara cermat.
2. Berikan salam, perkenalkan diri anda, dan identifikasi
klien dengan memeriksa identitas klien secara cermat.
3. Jelaskan tentang prosedur tindakan yang akan
dilakukan, berikan kesempatan kepada klien untuk
bertanya dan jawab seluruh pertanyaan klien.
7. PERSIAPAN ALAT 1. Kursi 1 buah
2. Papan pijakan/tangga
CARA BEKERJA :
1. Jelaskan pada klien dewasa bahwa tindakan akan segera dilakukan
2. Atur posisi klien senyaman mungkin
3. Periksa alat-alat yang akan digunakan
4. Minta klien untuk mengikuti gerakan yang diperagakan
5. Lakukan gerakan 1 sampai 6

Gerakan 1: Berjalan di tempat


Lakukan gerakan berjalan di tempat sambil mengayunkan lengan perlahan-lahan
selama 30 detik.

89
Gerakan 2: Meluruskan lutut
Klien duduk pada kursi dan melakukan tindakan meluruskan lutut pada masing-
masing lutut kaki secara bergantian sebanyak 12 kali pada kaki kanan dan kaki
kiri.

Gerakan 3: Squat modifikasi duduk berdiri


Lakukan gerakan duduk kemudian berdiri sambil mengangkat kedua lengan lurus
ke depan sebanyak 12 kali.

Gerakan 4: Melangkah naik


Lakukan gerakan naik tangga dengan satu kaki secara bergantian pada kaki
kanan dan kiri sebanyak 12 kali. Lakukan dengan cara berpegangan pada
pegangan tangga agar tidak terjatuh.

90
(a) Melangkah naik dengan kaki kiri

(b) Melangkah naik dengan kaki kanan

Gerakan 5: Peregangan otot paha depan


Tarik paha kebelakang menggunakan satu tangan, sementara tangan yang lain
berpegangan pada kursi. Lakukan gerakan ini pada kaki kanan dan kiri selama 30
detik sampai terasa tarikan pada otot paha depan.

Gerakan 6: Peregangan pergelangan kaki


Kedua tangan klien berpegangan pada kursi. Tarik kaki kanan kebelakang hingga
terasa tarikan pada betis kanan. Lakukan gerakan ini selama 30 detik pada kaki
kanan dan kiri.

91
6. Beritahu klien bahwa tindakan telah selesai dilakukan.
7. Setelah semua tindakan selesai, rapikan dan kembalikan alat-alat ke tempat
semula.
8. Berikan reinforcement positif pada klien
9. Akhiri kegiatan dengan baik

8. HASIL :
Kaki terasa lebih nyaman untuk digerakkan, nyeri lutut berkurang, badan rileks.
9. Hal-hal yang perlu diperhatikan :
1. Senam osteoartritis sangat baik dilakukan saat pagi hari sebelum memulai aktivitas
2. Apabila klien merasa tidak nyaman, nyeri hebat, atau bengkak pada kaki setelah
senam, maka hentikan kegiatan dan istirahat selama beberapa hari hingga nyeri
mereda.

4. EVALUASI
a. Evaluasi Struktur
1. Peserta hadir ditempat senam
2. Peyelenggaraan senam di lapangan UPT PSTW BLITAR
3. Pengorganisasian penyelenggaraan sebelum dilakukan senam OA
4. Jumlah peserta pada tanggal 12 Maret 2019 sejumlah 16 peserta
b. Evaluasi proses
1. Peserta antusias mengikuti senam OA
2. Peserta mengikuti jalannya senam OA sampai selesai
3. Anggota mengikuti proses sesuai prosedur
c. Evaluasi hasil
1. Peserta mengerti manfaat dari senam OA
2. Peserta mampu mengingat gerakan sebagian senam OA
3. Peserta merasakan sendi-sendi terasa ringan

92
TABEL EVALUASI PRE DAN POST KEGIATAN SENAM OA

No Nama Pre Post


1. Leginah Wati Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
2. Sarti Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
3. Sairah Wanah Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
4. Halimah Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
5. Suciati Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
6. Surip Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
7. Suratiah Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA

93
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
8. Juwariah Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
9. Asiyah Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
10. Sri Murjani Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
11. Sumiati Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam OA
12. Ngatinah Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam
OA
13. Trimo Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam

94
OA
14. Poniran Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam
OA
15. Wono Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam
OA
16. Reso Mengikuti Mampu menirukan
gerakan senam gerakan senam OA
OA dengan mandiri
dan menyatakan
rasa nyaman
setelah melakukan
senam
OA

DOKUMENTASI
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK SENAM OSTEO ARTRITIS

95
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK

96
MEMBUAT KERAJINAN TASBIH DAN GELANG DARI
MANIK-MANIK
DI UPT PSTW BLITAR

Oleh :

Mahasiswa Progam Pendidikan Profesi Ners


Stase Keperawatan Gerontik

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG
2019

NAMA MAHASISWA :

97
40. TITIK RAHMATUL F 61. NILUH DEDE AYU
41. YOYOK ARI WIBOWO 62. ADJI BAGUS S.
42. ALLAMUL ANGGA 63. DIAN SAFITRI
GILANG 64. ELLIN PUJI A.
43. KURNIA AQIDATUL I 65. ANANG KURNIAWAN
44. AIDA SAFITRI 66. BAYU INDRA S.
45. NANIK PUJI R. 67. NOVITA FEBRI S.
46. AIDA FITRIYA N. 68. DEVY RISTYA I.R
47. UMI HANIK 69. RIANJA IKHWAN A.
48. LAILIN MUFIDAH 70. FIFI MAY H.
49. SITI NURMAYA 71. DESI PURWANTINI
50. MERITA AYU L. 72. SARI MURDIYANI
51. LISMIATI 73. SITI NUR PUJI A.
52. DYAS AYU P. 74. SUCI WULANDARI
53. ISTIQOMAH 75. DYAH AYU P.D
54. CICI INTAN A. 76. BANGUN SUTOPO
55. NELLY CHRISTIANTI 77. ARI WIDIARTO
56. BUDI SUPRAPTO 78. ISMI SULAIKHA
57. YULI KRISTYANINGSIH
58. BATARA PRIMA A.
59. LOLYTA CITRA A.

60. FAISAL BASTHOMI

98
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
(TAK)
Topik/materi : Kerajinan/ketrampilan manik-manik
Sasaran : Lansia perempuan
Waktu : 09.45 WIB
Tanggal : 12 Maret 2019
Tempat : Gedung serba guna UPT PSTW BLITAR

A. Latar Belakang
Manik-manik ataubeads,merupakan sebutan pada benda-benda
yang relative kecil, di lubangi pada bagian tengah dan pada umumnya
diuntai atau dironce dengan benang atau tali. Bahan baku manik beraneka
ragam, secra tradisional kita dapat membuat manik-manik dari cangkang
kerang, batu, kayu, getah, biji-bijian, tulang, taring, kaca dan bahan-bahan
sederhana lainnya hingga menggunakkan bahan yang memerlukan
pengolahan lebih lanjut dan keahlian khusus, seperti: bahan keramik,
plastic, porselen, dan logam mulia.
Seni adalah kreatifitas tanpa batas.Semua orang tentu memiliki
kreatifitas yang tanpa batas dan tidak bisa dibatasi tersebut.Seni sendiri
adalah suatu bidang yang sangat luas dan perlu digali dan diberikan ruang
seluas-luasnya agar bisa berkembang dengan bagus. Terlebih untuk lasia,
dengan membuka ruang seluas-luasnya untuk berkarya seni, maka sama
halnya dengan memancing kreatifitas dari lansia untuk menyalurkan
bakat-bakat terpendamnya.
Kerajinan adalah hal yang berkaitan dengan buatan tangan atau
kegiatan yang berkaitan dengan barang yang dihasilkan melalui
keterampilan tangan (kerajinan tangan).Kerajinan yang dibuat biasanya
terbuat dari berbagai bahan.Dari kerajinan ini menghasilkan hiasan atau
benda seni maupun barang pakai. Biasanya istilah ini diterapkan untuk
cara tradisional dalam membuat barang-barang.
Maka dari itu, untuk membuka kesempatan bagi lansia dalam
menyalurkan kreatifitasnya di bidang seni, kami dari program kerja

97
kretifitas berinisiatif untuk menggelar kegiatan kerajinan tangan membuat
tasbih. Selain untuk memberikan kesempatan kepada para lansia berkarya,
sekaligus juga untuk menghibur sesama lansia lain yang mungkin jarang
sekali mereka bertemu dan menyalurkan kreativitasnya dari masing-
masing Wisma. Mengisi waktu luang dan menumbuhkan rasa sosial antar
penghuni wisma, agar lansia bisa saling menghargai dan bertukar cerita.
B. Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan kegiatan dilaksanakannya acara ini adalah :
1. Mempererat tali silaturahmi antar sesama Lansia di UPT PSTW
Blitar
2. Memupuk semangat untuk bekerja sama dalam satu tujuan.
3. Meningkatkan kreatifitas dalam bidang seni
4. Sebagai sarana hiburan bagi lansia
5. Membuka ruang seluas-luasnya kepada lansia untuk berkarya seni
6. Mengisi waktu luang
7. Menumbuhkan rasa sosial sesama penghuni wisma
C. Manfaat
a. Manfaat bagi lansia
Dengan memberikan kegiatan ketrampilan/kerajinan
kelompok pada lansia maka dapat meningkatkan produktifitas atau
kemandirian dan dapat mengisi waktu luang, di samping itu
diantara lansia akan timbul hubungan komunikatif antara sesama
lansia yang ada di UPT Pelayanan Sosial Tresna Werdha Blitar
b. Manfaat bagi mahasiswa
Untuk menambah pengetahuan mahasiswa mengenai
keterampilan yang dimiliki oleh para lansia.
D. Isi Proposal
A. Tema
Untuk tema kegiatan Program kerja kretifitas pada minggu pertama
ini, kami sepakat untuk mengambil tema "Seniku keterampilanku"
untuk disajikan dalam seni peran dari masing-masing wisma.

98
B. Peserta
Peserta yang dapat mengikuti Seni kerajinan ini adalah Lansia
perempuan dari UPT PSTW Blitar
C. Peralatan dan bahan yang Dibutuhkan
1. Manik-manik
2. Benang nilon
3. Gunting
D. Cara membuatnya
1. Potong tali sekitar 100 cm
2. Masukkan manik-manik dari satu tali yang tidak diikat di
gesper.
3. Setelah tali terisi penuh oleh manik-manik, ikat ujung tali yang
satu dengan ujung tali lainnya berkali-kali agar kuat
E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Adapun waktu dan tempat pelaksanaan Seni Kreatifitas ini adalah :
Tanggal : Selasa, 12 maret 2019
Waktu : Pukul  09.45 WIB –11.00 WIB
Tempat : Gedung serba guna UPT PSTW Blitar
F. Susunan Acara
1. 09.15–09.30 : Persiapan alat dan bahan pembuatan
2. 09.30–09.45 : Mengarahkan lansia untuk berkumpul di gedung
serba guna
3. 09.45–11.00 : Pembukaan dan penyelesaian seni pembuatan
tasbih dan gelang
G. Tujuan intruksional
1. Tujuan umum
Setelah mengikuti ketrampilan membuat tasbih selama 75
menit diharapkan klien mampu mengikuti semua yang sudah
diajarkan oleh mahasiswa/I dan ibu pembimbing.
2. Tujuan khusus
Setelah mengikuti ketrampilan selama 75 menit ,diharapkan klien
akan mampu :

99
a. Meningkat kretifitas yang dimiliki
b. Menyalurkan bakat dan bisa berkarya
c. Klien mampu mengikuti instruksi yang sudah diarahkan oleh
mahasiswa/Idan ibu pembimbing

H. Setting tempat

Ket :klien

Mahasiswa/i

Tempat manik-manik

100
I. Susunan Kepanitiaan
Leader :Budi Suprapto
Co-leader :Siti Nurmaya
Fasilitator :Faisal Basthomi, Yuli Krityaningsih
Observer : Umi hanik, Lismiati

J. EVALUASI
1. Evaluasi struktur
a) Dalam pelaksanaan TAK, dilakukan jam 09.45 WIB dengan
jumlah klien yang mengikuti 17 lansia perempuan.
b) Alat dan bahan yang yang disiapkan digunakan bagaimana
semestinya sesuai dengan ketrampilan yang di buat.
c) Suasana saat kegiatan sangat menyenangkan dengan diiringi
lagu-lagu, berlangsung aman dan nyaman, yang aktif 12 lansia
dan yang tidak aktif 5 lansia.
2. Evaluasi proses
Kegiatan dibimbing oleh Ibu yang biasa melakukan bimbingan
ketrampilan
3. Evaluasi hasil
Setiap klien mampu membuat gelang dari manik-manik sesuai
kreatifitasnya masing-masing, dan ada juga klien yang membuat
tasbih dari manik-manik.

TABEL EVALUASI PRE DAN POST KEGIATAN KETERAMPILAN

No Nama Pre Post


.
1. Leginah Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
2. Misnah Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang

101
gelang dan tasbih dengan
didampingi
3. Ngatinah Tidak Mengikuti cara Tidak Mengikuti cara
membuat tasbih dan membuat tasbih dan
gelang gelang
4. Sumiati Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih
5. Mijem Tidak Mengikuti cara Tidak Mengikuti cara
membuat tasbih dan membuat tasbih dan
gelang gelang
6. Musdiah Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
7. Suciati Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
8. Sairah wanah Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
9. Asliyah Tidak Mengikuti cara Tidak Mengikuti cara
membuat tasbih dan membuat tasbih dan
gelang gelang
10. Juwariyah Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih
11. Suratiyah Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
12. Sarti Tidak Mengikuti cara Tidak Mengikuti cara
membuat tasbih dan membuat tasbih dan

102
gelang gelang
13. Walimah Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
14. Miarsih Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
15. Bisu Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
16. Sriatun Mengikuti cara Mampu membuat
membuat tasbih dan keterampilan gelang
gelang dan tasbih dengan
didampingi
17. Lasmi Tidak Mengikuti cara Tidak Mengikuti cara
membuat tasbih dan membuat tasbih dan
gelang gelang

DAFTAR PUSTAKA

https://www.scribd.com/document/322805810/MANIK
http://uun-halimah.blogspot.co.id/2007/12/manik-manik-di-indonesia.html

103
http://manikunikindonesia.blogspot.co.id/2012/10/sejarah-manik-manik-atau-
beads.html

DOKUMENTASI
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK KETERAMPILAN MANIK-MANIK

104
105
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
MANFAAT SHOLAT BAGI KESEHATAN
PADA LANSIA DI UPT PSTW BLITAR

Oleh :

Mahasiswa Progam Pendidikan Profesi Ners


Stase Keperawatan Gerontik

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG
2019

106
NAMA MAHASISWA :

1. TITIK RAHMATUL F 21. FAISAL BASTHOMI


2. YOYOK ARI WIBOWO 22. NILUH DEDE AYU
3. ALLAMUL ANGGA GILANG 23. ADJI BAGUS S.
4. KURNIA AQIDATUL I 24. DIAN SAFITRI
5. AIDA SAFITRI 25. ELLIN PUJI A.
6. NANIK PUJI R. 26. ANANG KURNIAWAN
7. AIDA FITRIYA N. 27. BAYU INDRA S.
8. UMI HANIK 28. NOVITA FEBRI S.
9. LAILIN MUFIDAH 29. DEVY RISTYA I.R
10. SITI NURMAYA 30. RIANJA IKHWAN A.
11. MERITA AYU L. 31. FIFI MAY H.
12. LISMIATI 32. DESI PURWANTINI
13. DYAS AYU P. 33. SARI MURDIYANI
14. ISTIQOMAH 34. SITI NUR PUJI A.
15. CICI INTAN A. 35. SUCI WULANDARI
16. NELLY CHRISTIANTI 36. DYAH AYU P.D
17. BUDI SUPRAPTO 37. BANGUN SUTOPO
18. YULI KRISTYANINGSIH 38. ARI WIDIARTO
19. BATARA PRIMA A. 39. ISMI SULAIK
20. LOLYTA CITRA A.

107
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
(TAK)
Topik/materi : Manfaat sholat bagi Kesehatan
Sasaran : Lansia perempuan
Waktu : 09.45 WIB
Tanggal : 14 Maret 2019
Tempat : Musholla UPT PSTW BLITAR

1. Latar Belakang Masalah


Rangkaian gerakan sholat yang dicontohkan oleh Rasulullah saw sarat
akan hikmah dan manfaat bagi kesehatan. Sebab, setiap gerakan sholat
merupakan bagian dari olahraga otot-otot dan persendian tubuh. Sholat dapat
membantu menjaga vitalitas dan kebugaran tubuh tetapi dengan syarat semua
gerakan sholat dilakukan dengan benar, tuma’ninah (perlahan dan tidak
terburu-buru), dan istiqomah (konsisten/terus menerus).
Begitu banyak manfaat gerakan sholat bagi kesehatan tubuh manusia.
Semakin sering kita sholat dengan benar, semakin banyak manfaat yg kita
peroleh untuk kesehatan diri kita.
Inilah risalah singkat tentang kewajiban bersuci dan shalat bagi orang-
orang yang sakit.Karena orang sakit mempunyai hukum tersendiri tentang hal
ini.Syariat Islam begitu memperhatikan hal ini karena Allah mengutus
Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam dengan aturan yang lurus dan lapang
yang dibangun atas dasar kemudahan.
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman.
“Artinya : Dan Dia sekali-kali tidak menjadikan untuk kamu dalam
agama suatu kesempitan” [Al-Hajj : 78]
“Artinya : Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak
menghendaki kesukaran bagimu” [Al-Baqarah : 185]
“Artinya : Maka bertakwalah kamu kepada Allah menurut
kesanggupanmu dan dengarlah serta ta’atlah dan nafkahkanlah nafkah yang
baik untuk dirimu” [At-Taghabun : 16]

107
Berdasar kaidah dasar ini maka Allah memeberi keringanan bagi orang
yang mempunyai udzur dalam masalah ibadah mereka sesuai dengan tingkat
udzur yang mereka alami, agar mereka dapat beribadah kepada Allah tanpa
kesulitan, dan segala puji bagi Allah Subhanahu wa Ta’ala.

2. Tujuan
a. Tujuan Instruksional Umum ( TIU )
Setelah dilakukan penyuluhan tentang manfaat sholat bagi
kesehatan pasien dan keluarga pasien memahami manfaat sholat bagi
kesehatan.
b. Tujuan Instruksional Khusus ( TIK )
Setelah dilakukan tindakan keperawatan / pendidikan kesehatan
selama 1 x 30 menit paien dan keluarga pasien diharapkan mampu :
1) Mengetahui manfaat sholat bagi kesehatan
2) Mengetahui tatacara sholat bagi orang sakit
3) Mengetahui syarat-syarat ibadah sholat bagi orang yang sakit yang
berada di rumah sakit.
3. Pelaksanaan Kegiatan Penyuluhan
No Kegiatan Waktu Perawat Peserta Media / Alat
· Salam pembuka
· Memperkenalkan diri
Pembuka · Menjelaskan topik
D= yang akan disampaikan
· Menjawab
Deskripsi · Menjelaskan TIU dan
1. 4 menit salam
T = Tujuan TIK
· Mendengarkan
R= · Menjelaskan relevansi
Relevansi dari materi yang
disampaikan terhadap
kesehatan
15 o Penyampaian · Mendengarkan · Leaflet
menit Materi Menjelaskan dengan penuh . Proyektor
2. Kerja   tentang : perhatian
1. Mengeta o Bertanya

108
hui manfaat · Menjawab
sholat bagi Pertanyaan
kesehatan  
2. Mengeta  
hui tatacara  
sholat bagi orang · Menjelaskan
sakit dan
3. Mengeta mempraktekkan
hui syarat-syarat
ibadah sholat
bagi orang yang
sakit yang
berada di rumah
5 menit sakit.
  o Tanya Jawab
Memberi kesempatan
pada peserta untuk
mengajukan
10 pertanyaaan.
menit o Demonstrasi sholat
Memperagakan bacaan
3 menit dan gerakan sholat
  o Evaluasi
Memberikan
pertanyaan tentang
1. Mengeta
hui manfaat sholat
bagi kesehatan
2. Mengeta
hui tatacara sholat
bagi orang sakit
3. Mengeta

109
hui syarat-syarat
ibadah sholat bagi
orang yang sakit
yang berada di
rumah sakit.

· Mendengarkan
· Menyimpulkan
3. Penutup 3 menit · Menjawab
· Salam Penutup
salam

4. Strategi Pelaksanaan
a. Metode : Ceramah, diskusi, demonstrasi
b. Media : Speaker
5. Setting
Peserta penyuluhan dengan bed berhadapan dengan penyaji

Keterangan :
: Penyaji
: Lansia
: Mahasiswa

6. Struktur organisasi
Leader : Batara Prima A
Co Leader : Cici Intan P
Observer : Nelly Cristianti
Dokumentator : Allamul Angga
Fasilitator :
1. Umi Hanik
2. Aida Safitri
3. Aida Fitriya

110
4. Kurnia Aqidatul I
5. Yoyok Ari W
6. Yuli Kristiyaningsih
7. Istiqomah
8. Lismiati
9. Budi Suprapto
10. Lailin Mufida
11. Siti Nur Maya
12. Dyas Ayu P
13. Nanik Puji R
14. Titik
15. Merita Ayu L
16. Lolyta Citra A
17. Faizal Bastomi

111
MANFAAT SHOLAT BAGI KESEHATAN

1. Manfaat Sholat Bagi Kesehatan


Dr. Bahar Azwar, SpB-Onk, seorang dokter spesialis bedah-onkologi
( bedah tumor ) lulusan FK UI dalam bukunya “ Ketika Dokter Memaknai
Sholat “ mampu menjabarkan makna gerakan sholat. Bagaimana sebenarnya
manfaat sholat dan gerakan-gerakannya secara medis?
Selama ini sholat yang kita lakukan lima kali sehari, sebenarnya telah
memberikan investasi kesehatan yang cukup besar bagi kehidupan kita. Mulai
dari berwudlu ( bersuci ), gerakan sholat sampai dengan salam memiliki
makna yang luar biasa hebatnya baik untuk kesehatan fisik, mental bahkan
keseimbangan spiritual dan emosional. Tetapi sayang sedikit dari kita yang
memahaminya. Berikut rangkaian dan manfaat kesehatan dari rukun Islam
yang kedua ini.
Manfaat Wudlu Kulit merupakan organ yang terbesar tubuh kita yang
fungsi utamanya membungkus tubuh serta melindungi tubuh dari berbagai
ancaman kuman, racun, radiasi juga mengatur suhu tubuh, fungsi ekskresi
( tempat pembuangan zat-zat yang tak berguna melalui pori-pori ) dan media
komunikasi antar sel syaraf untuk rangsang nyeri, panas, sentuhan secara
tekanan.
Begitu besar fungsi kulit maka kestabilannya ditentukan oleh pH
(derajat keasaman) dan kelembaban. Bersuci merupakan salah satu metode
menjaga kestabilan tersebut khususnya kelembaban kulit. Kalu kulit sering
kering akan sangat berbahaya bagi kesehatan kulit terutama mudah terinfeksi
kuman.
Dengan bersuci berarti terjadinya proses peremajaan dan pencucian
kulit, selaput lendir, dan juga lubang-lubang tubuh yang berhubungan dengan
dunia luar (pori kulit, rongga mulut, hidung, telinga). Seperti kita ketahui
kulit merupakan tempat berkembangnya banya kuman dan flora normal,
diantaranya Staphylococcus epidermis, Staphylococcus aureus, Streptococcus
pyogenes, Mycobacterium sp (penyakit TBC kulit). Begitu juga dengan

112
rongga hidung terdapat kuman Streptococcus pneumonia (penyakit pneumoni
paru), Neisseria sp, Hemophilus sp.
Seorang ahli bedah diwajibkan membasuh kedua belah tangan setiap
kali melakukan operasi sebagai proses sterilisasi dari kuman. Cara ini baru
dikenal abad ke-20, padahal umat Islam sudah membudayakan sejak abad ke-
14 yang lalu. Luar Biasa!!
Keutamaan Berkumur Berkumur-kumur dalam bersuci berarti
membersihkan rongga mulut dari penularan penyakit. Sisa makanan sering
mengendap atau tersangkut di antara sela gigi yang jika tidak dibersihkan
(dengan berkumur-kumur atau menggosok gigi) akhirnya akan menjadi
mediasi pertumbuhan kuman. Dengan berkumur-kumur secara benar dan
dilakukan lima kali sehari berarti tanpa kita sadari dapat mencegah dari
infeksi gigi dan mulut.
Istinsyaq berarti menghirup air dengan lubang hidung, melalui rongga
hidung sampai ke tenggorokan bagian hidung (nasofaring). Fungsinya untuk
mensucikan selaput dan lendir hidung yang tercemar oleh udara kotor dan
juga kuman.
Selama ini kita ketahui selaput dan lendir hidung merupakan basis
pertahanan pertama pernapasan. Dengan istinsyaq mudah-mudahan kuman
infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) dapat dicegah.
Begitu pula dengan pembersihan telinga sampai dengan pensucian
kaki beserta telapak kaki yang tak kalah pentingnya untuk mencegah berbagai
infeksi cacing yang masih menjadi masalah terbesar di negara kita.
Manfaat Kesehatan Sholat Berdiri lurus adalah pelurusan tulang
belakang, dan menjadi awal dari sebuah latihan pernapasan, pencernaan dan
tulang. Takbir merupakan latihan awal pernapasan. Paru-paru adalah adlat
pernapasan.
Paru kita terlindung dalam rongga dada yang tersusun dari tulang iga
yang melengkung dan tulang belakang yang mencembung. Susunan ini
didukung oleh dua jenis otot yaitu yang menjauhkan lengan dari dada
(abductor) dan mendekatkannya (adductor).

113
Takbir berarti kegiatan mengangkat lengan dan merenggangkannya,
hingga rongga dada mengembang seperti halnya paru-paru. Dan mengangkat
tangan berarti meregangnya otot-otot bahu hingga aliran darah yang
membawa oksigen menjadi lancar.
Dengan ruku, memperlancar  aliran darah dan getah bening ke leher
oleh karena sejajarnya letak bahu dengan leher. Aliran akan semakin lancar
bila ruku’ dilakukan dengan benar yaitu meletakkan perut dan dada lebih
tinggi daripada leher. Ruku’ juga mengempiskan pernapasan. Pelurusan
tulang belakang pada saat ruku’ berarti mencegah terjadinya pengapuran.
Selain itu, ruku’ adalah latihan kemih (buang air kecil) untuk mencegah
keluhan prostat. Pelurusan tulang belakang akan mengempiskan ginjal.
Sedangkan penekanan kandung kemih oleh tulang belakang dan tulang
kemaluan akan melancarkan kemih.
Getah bening (limfe) fungsi utamanya adalah menyaring dan
menumpas kuman penyakit yang berkeliaran di dalam darah.
Sujud Mencegah Wasir Sujud mengalirkan getah bening dari tungkai
perut dan dada ke leher karena lebih tinggi. Dan meletakkan tangan sejajar
dengan bahu ataupun telinga, memompa getah bening ketiak ke leher. Selain
itu, sujud melancarkan peredaran darah hingga dapat mencegah wasir. Sujud
dengan cepat tidak bermanfaat. Ia tidak mengalirkan getah bening dan tidak
melatih tulang belakang dan otot. Tak heran kalau ada di sebagian sahabat
Rasul menceritakan bahwa Rasulullah sering lama dalam bersujud.
Duduk di antara dua sujud dapat mengaktifkan kelenjar keringat
karena bertemunya lipatan paha dan betis sehingga dapat mencegah
terjadinya pengapuran. Pembuluh darah balik di atas pangkal kaki jadi
tertekan sehingga darah akan memenuhi seluruh telapak kaki mulai dari mata
kaki sehingga pembuluh darah di pangkal kaki mengembang. Gerakan ini
menjaga supaya kaki dapat secara optimal menopang tubuh kita.
Gerakan salam yang merupakan penutup sholat, dengan memalingkan wajah
ke kanan dan ke kiri bermanfaat untuk menjaga kelenturan urat leher.
Gerakan ini juga akan mempercepat aliran getah bening di leher ke jantung.

114
Manfaat Sholat Malam Malam hari biasanya dingin dan lembab.
Kalau ditanya, paling enak tidur di waktu tersebut. Banyak lemak jenuh yang
melapisi saraf kita hingga menjadi beku. Kalau tidak segera digerakkan,
sistem pemanas tubuh tidak aktif, saraf menjadi kaku, bahkan kolesterol dan
asam urat merubah menjadi pengapuran. Tidur di kasur yang empuk  akan
menyebabkan urat syaraf yang mengatur tekanan ke bola mata tidak
mendapat tekanan yang cukup untuk memulihkan posisi saraf mata kita.
Jadi sholat malam itu lebih baik daripada tidur. Kebanyakan tidur
malah menjadi penyakit. Bukan lamanya masa tidur yang diperlukan oleh
tubuh kita melainkan kualitas tidur. Dengan sholat malam, kita akan
mengendalikan urat tidur kita.
Sholat Lebih Canggih dari Yoga “Apakah pendapatmu sekiranya
terdapat sebuah sungai di hadapan pintu rumah salah seorang di antara kamu
dan dia mandi di dalamnya setiap hari lima kali. Apakah masih terdapat
kotoran pada badannya?”. Para sahabat menjawab : “Sudah pasti tidak
terdapat sedikit pun kotoran pada badannya”. Lalu beliau bersabda :
“Begitulah perumpamaan sholat lima waktu. Allah menghapus segala
keselahan mereka”. (H.R Abu Hurairah r.a)
Jika manfaat gerakan sholat kita betul, maka sangat luar biasa
manfaatnya dan lebih canggih daripada yoga. Sangat disayangkan tidak ada
universitas yang berani atau sengaja mengembangkan teknik gerakan sholat
ini secara ilmiah.
Belum lagi manajemen yang terkandung dalam bacaan sholat. Seperti
doa iftitah yang berarti mission statement (dalam manajemen strategi).
Sedangkan makna bacaan Alfatihah yang kita baca berulang sampai 17 kali
adalah objective statement. Tujuan hidup mana yang lebih canggih
dibandingkan tujuah hidup di jalan yang lurus, yaitu jalan yang penuh
kebaikan seperti diperoleh para orang-orang shaleh seperti nabi dan rasul?
Dr. Gustafe le Bond mengatakan bahwa Islam merupakan agama yang
paling sepadan dengan penemuan-penemuan ilmiah. Perkembangan ilmu
pengetahuan dan etika sains harus didukung dengan kekuatan iman. Semoga
sholat kita makin terasa manfaatnya.

115
2. Mengetahui Tatacara Sholat Bagi Orang Sakit
a. Bersuci bagi orang yang sakit
“…Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari
tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, lalu kamu tidak
memperoleh air, maka bertayammumlah dengan tanah yang baik
(bersih); sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu…” (QS. Al-
Maa-idah: 6)
Sedangkan orang yang tidak bisa menggunakan air, juga tidak
mungkin untuk bertayammum, maka dia wajib melakukan shalat pada
waktu itu juga walaupun tanpa berwudhu dan bertayammum, hal ini
berdasarkan firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:
“Maka bertakwalah kamu kepada Allah menurut
kesanggupanmu…” (QS. At-Taghaabun: 16)
Orang yang sakit wajib bersuci dengan air.Ia harus berwudhu jika
berhadats kecil dan mandi jika berhadats besar. Jika tidak bisa bersuci
dengan air karena ada halangan, atau takut sakitnya bertambah, atau
khawatir memperlama kesembuhan, maka ia boleh bertayamum.

Tata cara tayamum : Hendaknya ia memukulkan dua tangannya ke


tanah yang suci sekali pukulan, kemudian mengusap wajahnya lalu
mengusap telapak tangannya.
Bila tidak mampu bersuci sendiri maka ia bisa diwudhukan, atau
ditayamumkan orang lain. Caranya hendaknya seseorang memukulkan
tangannya ke tanah lalu mengusapkannya ke wajah dan dua telapak tangan
orang sakit. Begitu pula bila tidak kuasa wudhu sendiri maka diwudhukan
orang lain.
Jika pada sebagian anggota badan yang harus disucikan terluka,
maka ia tetap dibasuh dengan air. Jika hal itu membahayakan maka diusap

116
sekali, caranya tangannya dibasahi dengan air lalu diusapkan diatasnya.
Jika mengusap luka juga membahayakan maka ia bisa bertayamum.
Jika pada tubuhnya terdapat luka yang digips atau dibalut, maka
mengusap balutan tadi dengan air sebagai ganti dari membasuhnya.
Dibolehkan betayamum pada dinding, atau segala sesuatu yang
suci dan mengandung debu. Jika dindingnya berlapis sesuatu yang bukan
dari bahan tanah seperti cat misalnya,maka ia tidak boleh bertayamum
padanya kecuali jika cat itu mengandung debu.
Jika tidak mungkin bertayamum di atas tanah, atau dinding atau
tempat lain yang mengandung debu maka tidak mengapa menaruh tanah
pada bejana atau sapu tangan lalu bertayamum darinya. Jika ia
bertayamum untuk shalat lalu ia tetap suci sampai waktu shalat berikutnya
maka ia bisa shalat dengan tayamumnya tadi, tidak perlu mengulang
tayamum, karena ia masih suci dan tidak ada yang membatalkan
kesuciannya.
Orang yang sakit harus membersihkan tubuhnya dari najis, jika
tidak mungkin maka ia shalat apa adanya, dan shalatnya sah tidak perlu
mengulang lagi. Orang yang sakit wajib shalat dengan pakaian suci. Jika
pakaiannya terkena najis ia harus mencucinya atau menggantinya dengan
pakaian lain yang suci. Jika hal itu tidak memungkinkan maka ia shalat
seadanya, dan shalatnya sah tidak perlu mengulang lagi.
Orang yang sakit harus shalat di atas tempat yang suci.Jika
tempatnya terkena najis maka harus dibersihkan atau diganti dengan
tempat yang suci, atau menghamparkan sesuatu yang suci di atas tempat
najis tersebut. Namun bila tidak memungkinkan maka ia shalat apa adanya
dan shalatnya sah tidak perlu mengulang lagi.
Orang yang sakit tidak boleh mengakhirkan shalat dari waktunya
karena ketidak mampuannya untuk bersuci. Hendaknya ia bersuci
semampunya kemudian melakukan shalat tepat pada waktunya, meskipun
pada tubuhnya, pakaiannya atau tempatnya ada najis yang tidak mampu
membersihkannya.

117
3. Tata Cara Shalat Orang Sakit
Orang yang sakit harus melakukan shalat wajib dengan berdiri meskipun
tidak tegak, atau bersandar pada dinding, atau betumpu pada tongkat.Bila
sudah tidak mampu berdiri maka hendaknya shalat dengan duduk.Yang lebih
utama yaitu dengan posisi kaki menyilang di bawah paha saat berdiri dan
ruku. Bila sudah tidak mampu duduk maka hendaknya ia shalat berbaring
miring dengan bertumpu pada sisi tubuhnya dengan menghadap kiblat, dan
sisi tubuh sebelah kanan lebih utama sebagai tumpuan. Bila tidak
memungkinkan meghadap kiblat maka ia boleh shalat menghadap kemana
saja, dan shalatnya sah, tidak usah mengulanginya lagi. Bila tidak bisa shalat
miring maka ia shalat terlentang dengan kaki menuju arah kiblat. Yang lebih
utama kepalanya agak ditinggikan sedikit agar bisa menghadap kiblat. Bila
tidak mampu yang demikian itu maka ia bisa shalat dengan batas
kemampuannya dan nantinya tidak usah mengulang lagi.
Orang yang sakit wajib melakukan ruku dan sujud dalam shalatnya.Bila
tidak mampu maka bisa dengan isyarat anggukan kepala. Dengan cara untuk
sujud anggukannya lebih ke bawah ketimbang ruku. Bila masih mampu ruku
namun tidak bisa sujud maka ia ruku seperti biasa dan menundukkan
kepalanya untuk mengganti sujud. Begitupula jika mampu sujud namun tidak
bisa ruku, maka ia sujud seperti biasa saat sujud dan menundukkan kepala
saat ruku. Apabila dalam ruku dan sujud tidak mampu lagi menundukkan
kepalanya maka menggunakan isyarat matanya.Ia pejamkan matanya sedikit
untuk ruku dan memejamkan lebih banyak sebagai isyarat sujud. Adapun
isyarat dengan telunjuk yang dilakukan sebagian orang yang sakit maka saya
tidak mengetahuinya hal itu berasal dari kitab, sunnah dan perkataan para
ulama.
Jika dengan anggukan dan isyarat mata juga sudah tidak mampu maka
hendaknya ia shalat dengan hatinya. Jadi ia takbir, membaca surat, niat ruku,
sujud, berdiri dan duduk dengan hatinya (dan setiap orang mendapatkan
sesuai yang diniatkannya).
Orang sakit tetap diwajibkan shalat tepat pada waktunya pada setiap
shalat. Hendaklah ia kerjakan kewajibannya sekuat dayanya. Jika ia merasa

118
kesulitan untuk mengerjakan setiap shalat pada waktunya, maka dibolehkan
menjamak dengan shalat diantara waktu akhir dzhuhur dan awal ashar, atau
antara akhir waktu maghrib dengan awal waktu isya. Atau bisa dengan jama
taqdim yaitu dengan mengawalkan shalat ashar pada waktu dzuhur, dan shalat
isya ke waktu maghrib. Atau dengan jamak ta’khir yaitu mengakhirkan shalat
dzuhur ke waktu ashar, dan shalat maghrib ke waktu isya, semuanya sesuai
kondisi yang memudahkannya. Sedangkan untuk shalat fajar, ia tidak bisa
dijamak kepada yang sebelumnya atau ke yang sesudahnya. Apabila orang
sakit sebagai musafir, pengobatan penyakit ke negeri lain maka ia
mengqashar shalat yang empat raka’at. Sehingga ia melakukan shalat dzuhur,
ashar dan isya, dua raka’at-raka’at saja sehingga ia pulang ke negerinya
kembali baik perjalanannya lama ataupun sebentar.
4. Mengetahui Syarat-Syarat Ibadah Sholat Bagi Orang
Yang Sakit Yang Berada Di Rumah Sakit.
a. Shalatnya Orang yang Beser
Seseorang yang sedang sakit parah biasanya menggunakan kantong
untuk air seni, maka bagaimanakah dia shalat dan berwudhu.
Wajib baginya melakukan shalat dengan keadaannya itu, kasusnya
seperti orang yang terkena penyakit beser (buang air seni yang tidak
tertahankan) atau wanita yang mengalami istihadhah, maka pasien tersebut
wajib melaksanakan shalat jika telah masuk waktu dalam keadaannya yang
seperti itu, dan wajib baginya bertayammum ketika tidak bisa
menggunakan air, dan jika dia bisa menggunakannya, maka wajib baginya
berwudhu. Hal ini berdasarkan firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:
“Maka bertakwalah kamu kepada Allah menurut
kesanggupanmu…” (QS. At-Taghaabun: 16)
Sedangkan yang keluar darinya setelah itu sama sekali tidak
menjadi masalah, tetapi dia tidak berwudhu kecuali setelah masuk waktu
shalat, lalu dia melakukan shalat walaupun ada yang keluar darinya selama
dia ada pada waktu shalat karena dia sedang berada pada keadaan darurat,
seperti orang yang memiliki penyakit beser. Sesungguhnya ia melakukan
shalat pada waktunya walaupun air seni keluar dari kemaluannya.

119
Demikian pula seorang wanita istihadhah, sesungguhnya ia melakukan
shalat pada waktunya walaupun darah keluar darinya pada waktu yang
lama. Mereka semua melakukan shalat dalam keadaannya masing-masing.
Akan tetapi seseorang yang selalu berhadats tidak berwudhu kecuali
setelah masuk waktu shalat, hal ini berdasarkan sabda Rasulullah
shallallahu ‘alaihi wasallam kepada wanita yang sedang istihadhah:
“Berwudhulah pada setiap waktu shalat.”
Maka seorang wanita yang mengalami istihadhah, seseorang yang
punya penyakit beser, dan seseorang yang sakit parah hendaklah berwudhu
ketika masuk waktu shalat untuk semua shalat, baik yang fardhu atau
sunnah. Dia bisa membaca Al Qur’an dari mushaf, berthawaf di Ka’bah
jika dia berada di Makkah selama dia masih berada pada waktu
shalatnya.Jika waktu shalat telah keluar, maka dia tidak bisa melakukan
semua itu sehingga dia berwudhu kembali bagi waktu yang telah
masuk.Hanya Allah-lah yang bisa memberikan pertolongan.
b. Bercak Darah pada Pakaian
Seseorang yang pada pakaiannya terdapat bercak darah, apakah dia
melakukan shalat dengan pakaian tersebut atau dia menunggu sehingga
datang baju bersih.
Wajib baginya melakukan shalat dalam keadaannya pada waktu
itu. Tidak dibenarkan baginya meninggalkan shalat sehingga keluar
waktunya, akan tetapi dia wajib melakukan shalat dalam keadaannya pada
waktu itu, jika tidak mungkin baginya membersihkan darah tersebut atau
menggantinya dengan pakaian yang suci sebelum keluar waktu shalat. Hal
ini berdasarkan firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:
“Maka bertakwalah kamu kepada Allah menurut
kesanggupanmu…” (QS. At-Taghaabun: 16)
Pada dasarnya setiap muslim wajib mencuci darah yang mengenai
pakaiannya atau menggantinya dengan pakaian yang suci jika dia mampu
melakukannya. Jika tidak bisa, maka dia melakukan shalat dengan
keadaannya itu, dan tidak wajib baginya mengulang shalat. Hal ini
berdasarkan sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam:

120
“Jauhilah segala hal yang aku larang, dan lakukanlah segala hal
yang aku perintahkan semampumu.”(Muttafaq ‘alaihi).
7. EVALUASI
A. Evaluasi struktur
Berdasarkan kegiatan yang dilakukan pada tanggal 13 maret 2019
didapatkan bahwa yang mengikuti sholat sebanyak 15 orang. Kegiatan
sholat ini dilakukan selama 4 hari yaitu sholat dzuhur,ashar, magrib,
isya’.

B. Evaluasi proses
Kegiatan sholat berjamaah di dilakukan rutin setiap hari yang di
imami oleh pegawai UPT PSTW Blitar pada sholat shubuh, dzuhur,
Ashar, Magrib, kemudian isya’ di imami oleh mahasiswa profesi Stikes
ICME Jombang sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

C. Evaluasi hasil
Setiap lansia yang mengikuti kegiatan sholat berjamaah selalu
mengikuti sampai akhir sampai dengan do’a yang dipimpin oleh imam.
No. Nama Pre Post
1. Suciati Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
2. Utoyo Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
3. Sairah wanah Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
4. Suratiyah Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
5. Sumiati Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat

121
6. Poniran Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
7. Katirin Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
8. Paini Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
9. Katini Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
10. Leginah Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
11. Ngatinah Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
12. Misnah Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
13. Asliyah Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
14. Walimah Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
15. Wakimin Melaksanakan sholat Melaksanakan sholat
berjamaah dimusholla berjamaah dimusholla serta
memahami manfaat sholat
JADWAL IMAM MUSHOLLA UPT PSTW BLITAR

No Nama Hari Waktu Muadzin


. dan sholat
1. Anang kurniawan Senin Dzuhur
2. Batara , budi sutopo, faizal Selasa Asar , maghrib,
isya’

122
3. Yoyok ari W Rabu Dzuhur
4. Ari, Rianja, Aji Kamis Asar , maghrib,
isya’
5. Allamul Angga Jumat Dzuhur
6. Bangun , bayu indra, anang Sabtu Asar , maghrib,
kurniawan isya’

DOKUMENTASI
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK MANFAAT SHOLAT BAGI
KESEHATAN

123
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
RANGE OF MOTION (ROM)
PADA LANSIA DI UPT PSTW BLITAR

124
Oleh :

Mahasiswa Progam Pendidikan Profesi Ners


Stase Keperawatan Gerontik

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
INSAN CENDEKIA MEDIKA
JOMBANG
2019

125
NAMA MAHASISWA :

1. TITIK RAHMATUL F 20. LOLYTA CITRA A.


2. YOYOK ARI WIBOWO 21. FAISAL BASTHOMI
3. ALLAMUL ANGGA GILANG 22. NILUH DEDE AYU
4. KURNIA AQIDATUL I 23. ADJI BAGUS S.
5. AIDA SAFITRI 24. DIAN SAFITRI
6. NANIK PUJI R. 25. ELLIN PUJI A.
7. AIDA FITRIYA N. 26. ANANG KURNIAWAN
8. UMI HANIK 27. BAYU INDRA S.
9. LAILIN MUFIDAH 28. NOVITA FEBRI S.
10. SITI NURMAYA 29. DEVY RISTYA I.R
11. MERITA AYU L. 30. RIANJA IKHWAN A.
12. LISMIATI 31. FIFI MAY H.
13. DYAS AYU P. 32. DESI PURWANTINI
14. ISTIQOMAH 33. SARI MURDIYANI
15. CICI INTAN A. 34. SITI NUR PUJI A.
16. NELLY CHRISTIANTI 35. SUCI WULANDARI
17. BUDI SUPRAPTO 36. DYAH AYU P.D
18. YULI KRISTYANINGSIH 37. BANGUN SUTOPO
19. BATARA PRIMA A 38. ARI WIDIARTO
39. ISMI SULAIKHA

126
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK
(TAK)
Topik/materi : Latihan ROM
Sasaran : Lansia perempuan dan laki- laki
Waktu : 09.45 WIB
Tanggal : 15 Maret 2019
Tempat : Asrama UPT PSTW BLITAR

D. Persiapan
1. Topik : Range Of Motion (ROM)
2. Tujuan Umum : Klien dapat menyebutkan manfaat dan cara melaksanakan
latihan rentang gerak sendi (ROM)
3. Tujuan Khusus :
a. Klien mampu menyebutkan pengertian Latihan rentang gerak sendi
(ROM).
b. Klien mampu menyebutkan manfaat Latihan rentang gerak sendi
(ROM)
c. Klien mampu melaksanakan contoh Latihan rentang gerak sendi
(ROM).
4. Landasan Teori :
Pada proses menua biasanya terjadi penurunan produksi cairan
sinovia pada persendian dan tonus otot, kartilago sendi menjadi lebih tipis
dan ligamentum menjadi lebih kaku serta terjadi penurunan kelenturan
(fleksibilitas), sehingga mengurangi gerakan persendian. Adanya
keterbatasan pergerakan dan berkurangnya pemakaian sendi dapat
memperparah kondisi tersebut. Penurunan kemampuan muskuloskeletal
dapat menurunkan aktivitas fisik (physical activity) dan latihan (exercise),
sehingga akan mempengaruhi lansia dalam melakukan aktivitas kehidupan
sehari-hari (activity daily living/ ADL). Latihan dan aktivitas fisik pada
lansia dapat mempertahankan kenormalan pergerakan persendian, tonus
otot dan mengurangi masalah fleksibilitas (Wold, 1999). Range of Motion

121
(ROM) merupakan salah satu indikator fisik yang berhubungan dengan
fungsi pergerakan. Menurut Kozier (2004), ROM dapat diartikan sebagai
pergerakan maksimal yang dimungkinkan pada sebuah persendian tanpa
menyebabkan rasa nyeri. Latihan ROM merupakan salah satu alternatif
latihan yang dapat dilakukan oleh lansia dengan keterbatasan gerak sendi.
Adanya keterbatasan pergerakan dan berkurangnya pemakaian
sendi, dapat memperparah kondisi sistem muskuloskeletal yang
mengalami penurunan karena proses menua (Tortora dan Grabowski,
2003). Menurut Dep.Kes RI (1998), lansia yang kurang mampu melakukan
latihan fisik atau olah raga karena sakit dan lemah, dapat melakukan
gerakan-gerakan sederhana yang menyerupai senam. Dengan latihan
ROM, diharapkan dapat meningkatkan fleksibilitas sendi pada lansia yang
mengalami keterbatasan gerak sendi, sehingga lansia dapat menjalankan
aktivitas kehidupan sehari-hari dengan lebih mandiri atau latihan yang
lebih tinggi seperti latihan senam.
5. Struktur Anggota Kelompok
a. Leader (Pemimpin) :
Tugas dan Peran
 Mengkoordinir jumlah peserta yang telah ditentukan
 Mampu mengatasi masalah yang timbul dalam
kelompok
 Memimpin perkenalan, menjelaskan tujuan kegiatan
 Menjelaskan proses kegiatan
 Mendemonstrasikan cara melaksanakan latihan
rentang gerak sendi (ROM).
b. Fasilitator :
Tugas dan Peran
 Mampu memotivasi anggota terlibat dalam kegiatan
 Mampu menjadi role model bagi peserta TAK
c. Observer :
Tugas dan Peran

122
 Mengamati jalannya proses kegiatan sebagai
acuan untuk mengevaluasi.
 Mencatat serta mengamati respon klien selama
TAK berlangsung.
 Mencatat peserta yang aktif dan pasif dalam
kelompok serta klien yang drop out
d. Operator (Co-Leader) :
Tugas dan Peran
 Membantu leader selama TAK berlangsung
 Mengatur jalannya TAK dengan mengontrol
musik pengiring (sound system)
6. Persiapan lingkungan
a. Menyiapkan tempat pelaksanaan TAK (di beranda rumah Ny.Mardiah)
b. Peralatan yang dibutuhkan: Tape recorder, kaset lagu, kursi, poster
latihan rentang gerak sendi (ROM).

B. Rencana Kegiatan
a. Waktu :
b. Tempat :
c. Pengorganisasian :
Leader : Yoyok Ari W
Co Leader : Dyas Ayu P
Observer : Istiqomah
Dokumentator : Lailin Mufida
Fasilitator :
1. Umi Hanik
2. Aida Safitri
3. Aida Fitriya
4. Kurnia Aqidatul I
5. Batara Prima A
6. Yuli Kristiyaningsih
7. Nelly Cristianti

123
8. Allamul Angga
9. Cici Intan P
10. Lismiati
11. Budi Suprapto
12. Siti Nur Maya
13. Nanik Puji R
14. Titik
15. Merita Ayu L
16. Lolyta Citra A
17. Faizal Bastomi

d.Setting Tempat

Skema Ruang Terapi

Keterangan :
L O T
O
L = leader

K K F = Fasilitator
O

O = Observer
F F O

K T = tape recorder
K

K K K = Klien
F

d. Pembukaan (Fase Orientasi) :


1. Perkenalan :
Salam teraupetik, Menjelaskan tujuan, aturan permainan aktivitas dan
peran dan Membuat kontrak waktu TAK.

124
e.Proses Kegiatan (Fase Kerja)
1. Memberikan penjelasan awal tentang pengertian latihan rentang gerak
sendi
2. Memberikan penjelasan tentang manfaat melakukan latihan rentang
gerak sendi
3. Memberikan kesempatan pada lansia untuk mempersiapkan diri untuk
melaksanakan latihan rentang Gerak Sendi (ROM).
4. Pada saat tape dinyalakan, lansia mulai melaksanakan Latihan rentang
Gerak Sendi (ROM).
5. Beri pujian untuk tiap keberhasilan lansia dengan memberi tepuk
tangan.
f. Evaluasi (Fase Terminasi)
A. Evaluasi Struktur
1. Peyelenggaraan gerakan ROM disetiap ruangan UPT PSTW
BLITAR
2. Pengorganisasian penyelenggaraan sebelum dilakukan gerakan
ROM
3. Jumlah peserta sejumlah 6 peserta
B. Evaluasi proses
1. Peserta antusias mengikuti gerakan ROM
2. Peserta mengikuti jalannya gerakan ROM sampai selesai
3. Anggota mengikuti proses sesuai prosedur
C. Evaluasi hasil
1. sebagian Peserta mampu melakukan gerakan ROM aktif
2. Peserta mampu menerima dan mengikuti instruksi dengan baik
3. Peserta merasakan persendian terasa ringan

TABEL KEGIATAN RANGE OF MOTION (ROM)

NO. NAMA PRE POST

1. Utoyo Mengikuti gerakan Mampu mengikuti gerakan


ROM ROM

2. Trimo Mengikuti gerakan Mampu mengikuti gerakan


ROM ROM

125
3. Debora Mengikuti gerakan Mampu mengikuti gerakan
sulami ROM ROM

4. Asliyah Mengikuti gerakan Mampu mengikuti gerakan


ROM ROM

5. Misenah Mengikuti gerakan Mampu mengikuti gerakan


ROM ROM

6. Walimah Mengikuti gerakan Mampu mengikuti gerakan


ROM ROM

LATIHAN ROM

Tujuan :
1. Mempertahankan / memelihara kekuatan otot
2. Memelihara mobilitas persendian
3. Menstimulasi sirkulasi

Petunjuk :
1. Ada dua jenis latihan Range of Motion
- Latihan pasif
- Latihan aktif
2. Latihan pasif biasanya dilakukan pada :
- Pasien semikoma dan tidak sadar
- Pasien lansia dengan mobilitas terbatas
- Pasien bedrest
- Pasien dengan paralysis ekstremitas tepat
3. Latihan Aktif biasanya dilakukan pada :
- Klien dengan paralysis ekstremitas sebagian
- Klien bedrest / tirah baring (tanpa kontraindikasi)
4. Definisi istilah – istilah Range of Motion
- Fleksi : menekuk persendian
- Ekstensi : meluruskan persendian

126
- Abduksi : gerakan suatu anggota tubuh ke arah aksis tubuh
- Adduksi : gerakan suatu anggota tubuh menjauhi aksis tubuh
- Rotasi : memutar atau menggerakkan suatu bagian melingkar
- Pronasi : memutar ke bawah
- Supinasi : memutar ke atas
- Infersi : menggerakkan ke dalam
- Efersi : menggerakkan ke luar
5. Range of motion harus dilakukan sekitar 7-10 kali dan dikerjakan
sekurang-kurangnya dua kali sehari. Lakukan pelan-pelan dan hati-hati
dan tidak melelahkan klien.
6. Dalam merencanakan suatu program latihan, perhatikan umur klien,
diagnosa, tanda-tanda vital dan lama bedrest (tirah baring).
7. Latihan seringkali diprogramkan dokter dan dikerjakan oleh para terapis
fisik.
8. Bagian tubuh yang akan dilakukan latihan range of motion adalah: leher,
jari, lengan, siku, bahu, tumit, kaki, pergelangan kaki.
9. Latihan terapeutik dilakukan, dapat dikerjakan pada semua persendian
tubuh atau hanya pada bagian-bagian yang dicurigai mengalami proses
penyakit.
10. Waktu melakukan latihan yang tepat misalnya setelah memandikan atau
perawatan.

Pelaksanaan
1. Kaji klien dan rencanakan program latihan yang sesuai untuk klien
2. Memberitahu klien tentang tindakan yang akan dilakukan, area yang akan
digerakkan dan peran klien dalam latihan
3. Jaga privacy klien
4. Jaga/atur pakaian yang menyebabkan hambatan pergerakan
5. Angkat selimut sebagaimana diperlukan
6. Anjurkan klien berbaring dalam posisi yang nyaman
7. Lakukan latihan sebagaimana dengan cara berikut
8. Kaji pengaruh/efek latihan pada klien

127
9. Atur klien pada posisi yang nyaman
10. Benahi selimut dan linen
Fleksi dan ekstensi pergelangan tangan
a. Atur posisi lengan klien menjauhi sisi tubuh dengan siku menekuk dengan
lengan
b. Pegang tangan klien dengan satu tangan dan tangan lainnya memegang
pergelangan tangan klien
c. Tekuk tangan klien ke depan sejauh mungkin

LATIHAN ROM PASIF

Latihan pasif sering kali dilakukan oleh perawat kepada klien yang
menderita paralysis atau lemah otot pada salah satu bagian tubuh.Pemilihan
latihan yang spesifik tergantung batas kemampuan klien.
Petunjuk dalam melakukan latihan pasif terdiri dari :
- Pastikan bahwa klien mengerti alasan dilakukannya latihan ROM
- Gunakan body mekanik yang baik sewaktu melakukan ROM,
untuk mencegah keseleo atau injury pada perawat atau klien
- Gerakkan hanya bagian yang akan dilatih untuk menghindari klien
merasa malu
- Tahan persendian untuk menghindari injury dengan menggunakan
telapak tangan
- Gerakkan bagian otot tersebut dengan lembut, perlahan dan teratur
- Hindari melakukan gerakan yang pasien tersebut tidak mampu
karena injury bisa saja terjadi.

Leher – gerakan berputar


Flexi : Gerakkan kepala dari posisi tegak lurus ke arah depan sehingga dagu
menempel pada dada. Jarak normal yaitu 45 o dari garis tengah tubuh.Otot utama
adalah sternocleidomastoideus.

128
Extensi : Gerakkan kepala dari posisi ditekuk ke posisi tegak lurus. Jarak normal
yaitu 45 o dari garis tengah tubuh. Otot utama adalah trapezius.
Hiperextensi : Gerakkan kepala dari posisi tedak lurus ke belakang sejauh
mungkin. Jarak normal yaitu 10o.Otot utama adalah trapezius.

Flexi lateral : Gerakkan kepala secara lateral ke kanan dan ke kiri bahu,
sedangkan wajah tetap menghadap ke depan. Jarak normalnya yaitu 40 o dari garis
tengah tubuh.Otot utama adalah sternocleidomastoideus.
Rotasi : Putar kepala sejauh mungkin ke kiri dan ke kanan. Jarak normal yaitu 80o
dari garis tengah tubuh. Otot utama adalah sternocleidomastoideus dan trapezius.

Bahu – sendi peluru


Flexi : Angkat tangan dari arah depan dan atas ke posisi samping kepala. Jarak
normal yaitu 180o dari sisi tubuh. Otot utama adalah pectoralis major,
coracobrachialis, dan deltoideus.
Extensi : Gerakkan tangan dari posisi vertical di samping kepala ke atas dan ke
bawah pada posisi istirahat di samping tubuh. Jarak normal yaitu 180o dari posisi
vertical di samping kepala. Otot utama adalah latissimus dorsal, deltoideus, dan
teres major.
Hiperextensi : Gerakkan masing-masing tangan ke belakang tubuh. Jarak normal
yaitu 50o dari sisi. Otot utama adalah latissimus dorsi, deltoideus, dan teres
major.
Abduksi : Gerakkan tiap lengan dari posisi istirahat ke atas, di samping kepala,
telapak tangan menghadap keluar. Jarak normal yaitu 180o. Otot utama adalah
deltoideus dan supraspinatus.
Anterior addukasi : Gerakkan tiap lengan dari samping kepala ke bawah secara
lateral dan ke arah depan tubuh sejauh mungkin. Jarak normal yaitu 230 o. Otot
utama adalah pectoralis major, dan teres major.
Abduksi posterior : Gerakkan tiap lengan dari posisi di samping kepala ke bawah
samping dan ke arah samping sejauh mungkin. Jarak normal yaitu 230 o. Otot
utama adalah latissimus dorsi dan teres major.

129
Fleksi horizontal (adduksi – horizontal) : Lebarkan tiap lengan ke arah lateral
dengan berat badan pada bahu dan pindahkan melalui garis horizontal menyilang
depan tubuh sejauh mungkin. Jarak normal : 130 o – 135o. Otot utama : pectoralis
major dan coracobrachialis.
Ekstensi horizontal (abduksi horizontal) : Lebarkan tiap lengan secara lateral
dengan berat badan pada bahu dan pindahkan melalui garis horizontal ke sebelah
tubuh sejauh mungkin. Jarak normal : 360o. Otot utama : latissimus dorsi, teres
major dan deltoideus.
Cirkumduksi : Pindahkan tiap lengan ke depan atas, belakang dan atas secara
berputar. Jarak normal : 360o. Otot utama : deltoideus, coracobrachialis, latissimus
dorsi dan teres major.
Rotasi eksternal : Tiap lengan ditahan sehingga bahu dan siku dapat ditekuk pada
sendi yang tepat, jari mengarah ke bawah, pindahkan lengan ke atas sehingga jari
mengarah ke atas. Jarak normal : 90o. Otot utama : infranfinatus dan teres minor.
Rotasi internal : Tiap lengan ditahan sehingga bahu dan siku dapat ditekuk pada
sendi yang tepat, jari mengarah ke atas, angkat lengan ke atas dan ke bawah. Jarak
normal : 90o. Otot utama : subscapularis, pectoralis major, latissimus dorsi dan
teres major.

Sendi engsel
Fleksi : Angkat tangan mendekati bahu. Jarak normal : 150o. Otot utama : biceps
brachii, brachialis dan brachioradialis.
Ekstensi : Gerakkan lengan bawah ke depan dan menurun kemudian lurus. Jarak
normal: 150o. Otot utama : triceps brachii.
Hiperekstensi : Gerakkan lengan bawah dipindah ke belakang dari posisi lurus.
Jarak normal : 0 – 15o. Otot utama : triceps brachii.
Rotasi untuk supinasi : Putar tangan dan lengan bawah sehingga telapak tangan
menghadap ke atas. Jarak normal : 70 – 90 o. Otot utama : biceps brachii dan
supinator.

130
Rotasi untuk pronasi : putar tangan dan lengan bawah sehingga telapak tangan
menghadap ke bawah. Jarak normal : 70 -90o. Otot utama : promator teres dan
pronator quadratus.

Sendi Condyloid pada pergelangan tangan


Fleksi : Gerakkan jari tangan menghadap ke dalam pada lengan bawah. Jarak
normal: 80 – 90o. Otot utama : flexor carpi radialis dan flexor carpi ulnaris.
Ekstensi : Luruskan tangan sejajar. Jarak normal : 80 – 90o. Otot utama : extensor
carpi radialis longus, extensor carpi radialis brevis dan extensor carpi ulnaris.
Hiperekstensi : Tekuk jari-jari tangan ke belakang sejauh mungkin. Jarak
normal : 70 – 90o. Otot utama : extensor carpi radialis longus, extensor carpi
radialis brevis, dan extensor carpi ulnaris.
Abduksi (Fleksi radialis) : Tekuk pergelangan tangan secara menyamping ke
dalam ibu jari di samping dengan tangan supinasi. Jarak normal : 0 – 20 o. Otot
utama : extensor carpi radialis.
Abduksi (Fleksi ulnaris) : Tekuk pergelangan tangan menyamping ke dalam
kelima jari dengan tangan supinasi. Jarak normal : 30 – 50o. Otot utama : extensor
carpi ulnaris.

Tangan dan jari – jari


Fleksi : Buat kepalan tangan. Jarak normal : 90o. Otot utama : interossei dorsalis
manus dan flexor digitarum superfisialis.
Ekstensi : Luruskan jari-jari tangan. Jarak normal : 90o. Otot utama : extensor
indicis dan extensor digitiminmi.
Hiperekstensi : Tekuk jari-jari tangan ke belakang sejauh mungkin. Jarak
normal : 30o. Otot utama : extensi radialis dan extensor digitiminimi.
Abduksi : Regangkan jari-jari tangan. Jarak normal : 20o. Otot utama : interossei
dorsalis manus, abduabduktor digiti minimi manus dan oppones digiti manus.
Adduksi : Rapatkan jari-jari tangan. Jarak normal : 20o. Otot utama : interossei
palmares.

Sendi Ibu jari

131
Fleksi : Gerakkan ibu jari menyilang permukaan palmar di atas kelima jari. Jarak
normal : 90o. Otot utama : flexi pollicicis brevis dan opponens pollicis.
Ekstensi : Gerakkan tiap ibu jari menjauhi tangan. Jarak normal : 90o. Otot
utama : extensor pollicis brevis dan extensor pollicis longus.
Abduksi : Gerakkan ibu jari ke arah lateral. Jarak normal : 30o. Otot utama :
abductor pollicis brevis dan abductor pollicis longus.
Adduksi : Gerakkan ibu jari ke belakang. Jarak normal : 30o. Otot utama :
adductor pollicis.
Oposisi : Gerakkan ibu jari dan sentuhkan ke tiap jari pada tangan yang sama.
Gerakan ibu jari meliputi adduksi, rotasi dan fleksi. Otot utama : opponens
pollicis dan flexor opponens brevis.

Sendi Peluru (Ball & Socket)


Fleksi : Gerakkan kaki ke depan dan ke atas, lutut mengulur atau melentur. Lutut
menekuk dengan sudut 90o dan melentur dengan sudut 120o. Otot utamanya
adalah psoas major dan iliacus.
Extensi : Gerakkan kaki ke sebelah kaki lainnya. Jarak normal : 90 – 120o. Otot
utama : gluteus maximus, adductor magnus, semitendinosus, dan
semimembranosus.
Hiperextensi : Gerakkan setiap kaki ke belakang tubuh. Jarak normal : 30 – 50 o.
Otot utama : gluteus maximus semitendinosus, semimembranosus.
Abduksi : Gerakkan masing-masing kaki ke samping luar. Jarak normal : 45 –
50o. Otot utama : gluteus medius, gluteus minimus.
Adduksi : Gerakkan masing-masing kaki ke belakang dan ke depan melebihi kaki
yang lain. Jarak normal : 20 – 30o. Otot utama : adductor magnus, adductor brevis,
adductor longus.
Sirkumduksi : Gerakkan masing-masing kaki memutar ke belakang atas,
samping, dan ke bawah secara melingkar. Jarak normal : 360 o. Otot utama : psoas
major, gluteus maximus, gluteus medius, adductor magnus.
Rotasi dalam : Angkat telapak kaki dan putar ke arah dalam dan ibu jari sebagai
tumpuan. Jarak normal : 90o. Otot utama : gluteus minimus, tensor fascialatae.

132
Rotasi luar : Angkat telapak kaki dan putar ke luar dan ibu jari sebagai tumpuan.
Jarak normal : 90o. Otot utama : obturator externus, obturator internus, quadratus
femoris.

Sendi Lutut
Fleksi : Bengkokkan kaki ke belakang, dekatkan ke paha. Jarak normal : 120 –
130o. Otot utama : rectus femoris, vastus lateralis, vastus mdialis, vastus
intermedius.
Extensi : Lururskan masing-masing kaki kembali ke posisi semula di samping
kaki yang lain. Jarak normal : 120 -130o. Otot utama : biceps femoris,
semitendinosus, semimembranosus.
Hiperekstensi : Beberapa orang dapat hiperekstensi lutut 10 o. Otot utama : rectus
femoris, vastus lateralis, vastus medialis, vastus intermedius.

Sendi Mata Kaki


Extensi : Tekuk telapak kaki ke bawah. Jarak normal : 45 – 50 o. Otot utama :
gastronemius,soleus.
Fleksi : Tekuk telapak kaki ke atas. Jarak normal : 20o. Otot utama : peroneus
tertius, tibialis anterior.

Sendi Jari Kaki


Eversi : Putar masing-masing telapak kaki ke samping. Jarak normal : 30 o. Otot
utama : peroneus longus, peroneus brevis.
Inversi : Putar masing-masing telapak kaki ke tengah. Jarak normal : 5 o. Otot
utama : tibialis posterior, tibialis anterior.
Fleksi : Gerakkan masing-masing ibu jari ke bawah. Jarak normal : 35 -60o. Otot
utama : flexor hallucis brevis, lumbricales pedis, flexor digitorum brevis.
Ekstensi : Luruskan ibu jari kaki. Jarak normal : 35 – 60 o. Otot utama : extensor
digitorum longus, extensor digitorum brevis, extensor hallucis longus.
Abduksi : Regangkan masing-masing jari kaki. Jarak normal : 0 -15 o. Otot
utama : interossei dorsalis pedis, abductor hallucis.

133
Adduksi : Rapatkan masing-masing jari kaki bersamaan. Jarak normal : 0 – 15o.
Otot utama : adductor hallucis, interossei plantares.

Sendi – sendi tubuh


Fleksi : Bungkukkan tubuh ke arah jari kaki. Jarak normal : 70 – 90o. Otot utama :
rectus abdominis, psoas major, psoas minor.
Extensi : Luruskan tubuh dari posisi fleksi. Jarak normal : 70 – 90 o. Otot utama :
longissimus thoracis, iliocostalis thoracis, iliocostalis lumborum, erector spinae,
longissimus cervicis.
Hiperekstensi : Bungkukkan tubuh ke arah belakang. Jarak normal : 20 – 30 o.
Otot utama : longissimus thoracis, iliocostalis thoracis, iliocostalis lumborum,
erector spinae, longissimus cervicis.
Fleksi lateral : Lekukkan tubuh ke kanan dan ke kiri. Jarak normal : 30 o dari
samping. Otot utama : Quadratus lumborum.
Rotasi : Lekukkan tubuh dari bagian atas, dari samping ke samping. Jarak
normal : 30 – 45o dari samping. Otot utama : erector spinae.

134
DOKUMENTASI
TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK RANGE OF MOTION (ROM)

135
136
137
BIOLOGIS
jenis Kelelaha perubahan perubahan nafsu masalah
no nama umur kelamin agama n bb makan tidur
1 Wagisah 97 P ISLAM − − − −
2 Kasiyem 78 P ISLAM − √ √ −
3 Murjiati 80 P ISLAM − − − −
4 Kasiati 82 P ISLAM − − − −
KATOLI
5 Paini 83 P K − − − −
6 Tukiyem 77 P ISLAM √ − √ −
7 Tutik 75 P ISLAM √ − √ √
8 Katiyem 83 P ISLAM − √ − −
9 Emi 76 P ISLAM − − − √
10 Sarminah 84 P ISLAM √ − − −
11 Supinah 75 P ISLAM − − − √
12 Gimah 73 P ISLAM √ √ − √
13 Warso 85 L ISLAM − − √ −
14 Leginah 80 P ISLAM √ − √ −
15 Katini 80 P ISLAM − − − −
16 Kuswanto 72 L ISLAM − √ − −
17 Rebo 90 L ISLAM − √ − √
18 Poniran 90 L ISLAM √ − − √
19 Katirin 103 L ISLAM − − − −
KRISTE
20 Reso 80 L N √ − √ −
21 Paniran 95 L ISLAM − − √ √
22 Harmani 80 L ISLAM − − − −
23 Trimo 68 L ISLAM √ − √ √
24 Dulhamid 65 L ISLAM − √ − −
25 Purnomo 52 L ISLAM − − √ −
26 Utoyo 93 L ISLAM − − √ −

138
27 Misnah 75 P ISLAM − − √ √
28 Oeminasih 75 P ISLAM − − − −
29 Wakimin 76 L ISLAM − − − −
30 Arjo 65 L ISLAM − √ − −
31 Ngatinah 80 P ISLAM − − − −
32 Sumiati 87 P ISLAM − − − −
Debora KATOLI
33 Sulami 96 P K − − √ −
34 Mijem 70 P ISLAM − √ − −
35 Musdiah 80 P ISLAM − − − −
36 Suciati 76 P ISLAM − − − √
37 Sairah Wanah 68 P ISLAM − − √ −
38 Sri Murjiani 76 P ISLAM − √ √ −
39 Asliyah 79 P ISLAM √ − √ −
40 Juwariyah 80 P ISLAM − − √ −
41 Suyani 74 P ISLAM − − √ −
42 Surip 70 P ISLAM − √ − −
43 Suratiyah 75 P ISLAM − − − √
44 Leginah 67 P ISLAM √ − − −
45 Sarti 65 P ISLAM − − − −
46 Walimah 77 P ISLAM − − − −
47 Miarsih 67 P ISLAM − − − −
48 Bisu 74 P ISLAM − − − −
49 Sriatun 83 P ISLAM − − − −
50 Lasmi 76 P ISLAM − − √ −
51 Mariyem 73 P ISLAM − − √ √
TOTAL 10 10 19 12

139
Integumen

140
no nama lesi pruritus perubahan pigmen memar tugor kulit pola penyembuhan lesi
1 Wagisah − √ − − − −
2 Kasiyem − − − − − −
3 Murjiati − − − − − −
4 Kasiati − − − − − −
5 Paini − − − − − −
6 Tukiyem − − − − − −
7 Tutik − − − − − −
8 Katiyem − − − − − −
9 Emi − − − − √ −
10 Sarminah − − − − − −
11 Supinah √ − − − − −
12 Gimah − − − − − −
13 Warso − − − √ − −
14 Leginah − − − − − −
15 Katini √ − − − √ √
16 Kuswanto − √ − − − −
17 Rebo √ − − − − −
18 Poniran − − − − − −
19 Katirin − − − − √ −
20 Reso − − √ − − −
21 Paniran − − − − − −
22 Harmani − − − − − −
23 Trimo √ − − − √ −
24 Dulhamid √ − − − − −
25 Purnomo √ √ − − − −
26 Utoyo − − − − − −
27 Misnah − − − − − −
28 Oeminasih − − − − √ −
29 Wakimin − √ − − − −
30 Arjo − − − − − √

141
31 Ngatinah − − − − − −
32 Sumiati − − − − − −
33 Debora Sulami − − − − − −
34 Mijem − − − − − −
35 Musdiah − − − − − −
36 Suciati − − − − − −
37 Sairah Wanah − − − − − −
38 Sri Murjiani − − − − − −
39 Asliyah − − − − − −
40 Juwariyah − − − − − −
41 Suyani − − − − − −
42 Surip − − − − − −
43 Suratiyah − − − − − −
44 Leginah − − − − − −
45 Sarti − − − − − −
46 Walimah − − − − − −
47 Miarsih − − − − − −
48 Bisu − − − − − −
49 Sriatun − − − − − −
50 Lasmi − − − − − −
51 Mariyem − √ − − − −
TOTAL 6 5 1 1 5 2
Hemotopoitik Kepala
perdaraha
pembengkakan anemi pusin gatal pada gangguan pada kulit tidak ada
n
kelenjar limfe a g kulit kepala kepala keluhan
no Nama abnormal
1 Wagisah − − − − − − √
2 Kasiyem − − − − − − √
3 Murjiati − − − − − − √
4 Kasiati − − − − − − −
5 Paini − − − √ − − −

142
6 Tukiyem − − − √ − − −
7 Tutik − − − √ − − −
8 Katiyem − − − √ − − √
9 Emi − − − − − − √
10 Sarminah − − − − − − −
11 Supinah − − − − − − −
12 Gimah − − − √ − − −
13 Warso − − − √ − − √
14 Leginah − − − √ − − −
15 Katini − − − − − − √
16 Kuswanto − − − − − − −
17 Rebo − − − − − − √
18 Poniran − − − √ − − −
19 Katirin − − − √ − − −
20 Reso − − − √ − − −
21 Paniran − − − √ − − −
22 Harmani − − − √ − − √
23 Trimo − − − √ − − −
24 Dulhamid − − − √ − − −
25 Purnomo − − − √ − − √
26 Utoyo − − − √ − − −
27 Misnah − − − − − − −
28 Oeminasih − − − − − − √
29 Wakimin − − − √ − − √
30 Arjo − − − − − − −
31 Ngatinah − − − √ − − −
32 Sumiati − − − − − − −
Debora
33 Sulami − − − √ − − √
34 Mijem − − − − − − −
35 Musdiah − − − √ − − −

143
36 Suciati − − − − − − −
37 Sairah Wanah − − − √ − − √
38 Sri Murjiani − − − √ − − −
39 Asliyah − − − √ − − √
40 Juwariyah − − − √ − − −
41 Suyani − − − √ − − √
42 Surip − − − √ − − −
43 Suratiyah − − − √ − − √
44 Leginah − − − √ − − −
45 Sarti − − − √ − − √
46 Walimah − − − √ − − −
47 Miarsih − − − √ − − −
48 Bisu − − − √ − − −
49 Sriatun − − − √ − − −
50 Lasmi − − − − − − −
51 Mariyem − − − − − − −
TOTAL 0 0 33 0 0 18

Mata
Perubahan
pakai kaca kekeringa photopobi riwayat
penglihata nyeri diplopia kotoran mata
mata n mata a infeksi
no nama n
1 Wagisah √ − − − − − − −
2 Kasiyem √ − − − − − − −
3 Murjiati √ − − − − − − −
4 Kasiati √ − − − − − − −
5 Paini √ − − − − − − −
6 Tukiyem √ − − − − − − √

144
7 Tutik √ − − − − − − −
8 Katiyem − − − − − − − √
9 Emi − − − − − − − −
10 Sarminah − − − − − − − −
11 Supinah − − − − − − − −
12 Gimah √ √ − − − − − √
13 Warso √ − − − − − − −
14 Leginah √ − − − − − − −
15 Katini √ − − − − − − −
16 Kuswanto √ − − − − − − √
17 Rebo √ − − − − − − √
18 Poniran √ − − − − − √ √
19 Katirin − − − − − − − √
20 Reso √ − − − − − − −
21 Paniran − − − − − − − −
22 Harmani √ − − − − − − −
23 Trimo − − − − − − − √
24 Dulhamid √ − − − − − − √
25 Purnomo − − − − − − − √
26 Utoyo √ − − − − − − −
27 Misnah √ − − − − − − −
28 Oeminasih √ − − − − − − −
29 Wakimin √ − − − − − − √
30 Arjo √ − − − − − − −
31 Ngatinah √ − − − − − − √
32 Sumiati √ − − − − − − −
33 Debora Sulami √ − − − − − − −
34 Mijem √ − − − − − − √
35 Musdiah √ − − − − − − −
36 Suciati − − − − − − − −
37 Sairah Wanah − − − − − − √ −

145
38 Sri Murjiani − − − − − − − −
39 Asliyah √ − − − − − − √
40 Juwariyah √ − − − − − − −
41 Suyani √ − − − − − − −
42 Surip √ − − − − − − −
43 Suratiyah − − − − − − − √
44 Leginah − − − − − − − −
45 Sarti − − − − − − − −
46 Walimah − − − − − − − √
47 Miarsih − − − − − − − −
48 Bisu − − − − − − − √
49 Sriatun − − − − − − − √
50 Lasmi − − − − − − − −
51 Mariyem − − − − − − − −
TOTAL 31 1 0 0 0 2 18

Telinga Hidung
penurunan alat kebiasaan
pendengara tinitu vertig bantu membersihka rhinore epitaksi obtruks alerg riwaya
no nama n s o dengar n telinga a s i i t alergi
1 Wagisah √ − − − − − − − − −
2 Kasiyem − − − − − − − − − −
3 Murjiati √ − − − − − − − − −
4 Kasiati √ − − − − − − − − −
5 Paini √ − − − − − − − − −
6 Tukiyem − − − − − − − − − −
7 Tutik √ − − − − − − − − −
8 Katiyem − − − − − − − − − −

146
9 Emi √ − − − − − − − − −
10 Sarminah − − − − − − − − − −
11 Supinah √ − − − − − − − − −
12 Gimah − − − − − − − − − −
13 Warso √ − − − − − − − − −
14 Leginah √ − − − − − − − − −
15 Katini − − − − − − − − − −
16 Kuswanto √ − − − − − − − − −
17 Rebo √ − − − − − − − − −
18 Poniran − − − − √ − − − − −
19 Katirin √ − − − √ − − − − −
20 Reso − − − − √ − − − − −
21 Paniran √ − − − − − − − − −
22 Harmani − − − − √ − − − − −
23 Trimo √ − − − − − − − − −
24 Dulhamid − − − − − − − − − −
25 Purnomo √ − − − √ − − − − −
26 Utoyo √ − − − − − − − − −
27 Misnah √ − √ − − − − − − −
28 Oeminasih − − − − − − − − − −
29 Wakimin √ − − − √ − − − − −
30 Arjo √ − − − − − − − − −
31 Ngatinah − − − − − − − − − −
32 Sumiati − − − − √ − − − − −
33 Debora Sulami √ − − − √ − − − − −
34 Mijem √ − − − − − − − − −
35 Musdiah − − − − − − − − − −
36 Suciati √ − − − − − − − − −
37 Sairah Wanah √ − − − √ − − − − −
38 Sri Murjiani √ − − − − − − − − −
39 Asliyah √ − − − − − − − − −

147
40 Juwariyah √ − − − √ − − − − −
41 Suyani − − − − − − − − − −
42 Surip √ − − − √ − − − − −
43 Suratiyah √ − − − − − − − − −
44 Leginah √ − − − − − − − − −
45 Sarti √ − − − √ − − − − −
46 Walimah √ − − − − − − − − −
47 Miarsih √ − − − − − − − − −
48 Bisu √ − − − − − − − − −
49 Sriatun √ − √ − − − − − − −
50 Lasmi √ − − − − − − − − −
51 Mariyem √ − − − √ − − − − −
TOTAL 36 0 2 0 13 0 0 0 0 0

leher mulut dan tenggorokan


kekakua nyeri nyeri kesulitan les perdaraha karie perubaha gigi riwayat
no nama n tekan masa telan menelan i n gusi s n rasa palsu infeksi
1 Wagisah − − − − − − √ √ − −
2 Kasiyem − − − − − − − √ − −
3 Murjiati − − − − − − √ √ − −
4 Kasiati − − − − − − − − − −
5 Paini − − − − − − √ − − −
6 Tukiyem − − − − − − − − − −
7 Tutik − − − − − − √ − − −
8 Katiyem − − − − − − √ √ − −
9 Emi − − − − − − √ √ − −
10 Sarminah − − − − − − √ √ − −
11 Supinah − − − − − − √ − − −

148
12 Gimah − − − − − − √ − − −
13 Warso − − − − − − √ − − −
14 Leginah − − − − − − √ √ − −
15 Katini − − − − − − √ √ − −
16 Kuswanto − − − − − − √ − − −
17 Rebo − − − − − − √ − − −
18 Poniran − − − − − − √ √ − −
19 Katirin − − − − − − √ − − −
20 Reso − − − − − − √ √ − −
21 Paniran − − − − − − − − − −
22 Harmani − − − − − − − √ − −
23 Trimo − − − − − − − − − −
24 Dulhamid − − − − − − √ − − −
25 Purnomo − − − − − − √ − − −
26 Utoyo − − − − − − √ − − −
27 Misnah − − − − − − − − − −
28 Oeminasih − − − − − − − − − −
29 Wakimin − − − − − − √ − − −
30 Arjo − − − − − − √ − − −
31 Ngatinah − − − − − − √ − − −
32 Sumiati − − − − − − √ − − −
Debora
33 Sulami − − − − − − √ − − −
34 Mijem − − − − − − − − − −
35 Musdiah − − − − − − − − − −
36 Suciati − − − − − − − − √ −
37 Sairah Wanah − − − − − − √ − − −
38 Sri Murjiani − − − − − − √ − − −
39 Asliyah − − − − − √ − − − −
40 Juwariyah − − − − − − − − − −
41 Suyani − − − − − − − − − −

149
42 Surip − − − − − − − − − −
43 Suratiyah − − − − − − − − − −
44 Leginah − − − − − − − − − −
45 Sarti − − − − − − − − − −
46 Walimah − − − − − − − − − −
47 Miarsih − − − − − − − − − −
48 Bisu − − − − − − − − − −
49 Sriatun − − − − − − − − − −
50 Lasmi − − − − − − − − − −
51 Mariyem − − − − − − − − − −
TOTAL 0 0 0 0 0 1 27 11 1 0

pernafasan Kardiovaskuler
tidak
nafas tidak ada ada
batuk hemoptisis whezing asma
pendek masalah chest palpitas ortopne keluha
no nama paint i dispnea paroksimal a murmur edema n
1 Wagisah √ − − − − √ − − − − − − − √
2 Kasiyem − − − − − √ − − − − − − − √
3 Murjiati − − − − − √ − − − − − − − √
4 Kasiati − − − − − √ − − − − − − − √
5 Paini − − − − − √ − − − − − − − −
6 Tukiyem − − − − − √ − − − − − − − √
7 Tutik − − − − − √ √ − − − − − − √
8 Katiyem − − − − − √ − − − − − − − √
9 Emi √ − − − − √ − − − − − − − √
10 Sarminah − − − − − √ − − − − − − − √
11 Supinah − √ − − − − − − − − − − − √

150
12 Gimah − − − − − − − − − − − − − √
13 Warso − − − − − − − − − − − − − √
14 Leginah − − − − − √ − − − − − − − √
15 Katini − − − − − √ − − − − − − − √
16 Kuswanto − − − − − − − − − − − − − √
17 Rebo − − − − − √ − − − − − − − √
18 Poniran − − − − − √ − − − − − − − √
19 Katirin − − − − − √ − − − − − − − √
20 Reso − √ − − − √ − − − − − − − √
21 Paniran − − − − − √ − − − − − − − √
22 Harmani − − − − − √ − − − − − − − √
23 Trimo − − − − − √ − − − − − − − √
24 Dulhamid − − − − − √ − − − − − − − √
25 Purnomo − − − − − − − − − − − − − √
26 Utoyo − − − − − − − − − − − − −
27 Misnah − − − − − − − − − − − − −
28 Oeminasih − − − − − √ − − − − − − −
29 Wakimin − − − − − √ − − − − − − −
30 Arjo − − − v − √ − − − − − − −
31 Ngatinah − − − − − √ − − − − − − −
32 Sumiati − − − − − √ − − − − − − −
33 Debora Sulami − √ − − − − − − − − − − −
34 Mijem − − − − − √ − − − − − − −
35 Musdiah − − − − − √ − − − − − − −
36 Suciati √ − − − − √ − − − − − − −
37 Sairah Wanah − − − − − √ − − − − − − −
38 Sri Murjiani − − − − − √ − − − − − − −
39 Asliyah − − − − − √ − − − − − − −
40 Juwariyah − √ − − − √ √ − − − − − −
41 Suyani − − − − − √ − − − − − − −
42 Surip − − − √ − √ − − − − − − −

151
43 Suratiyah − − − − − √ − − − − − − −
44 Leginah √ − − − − √ − − − − − − −
45 Sarti − − − − − √ − − − − − − −
46 Walimah − − − − − √ − − − − − − −
47 Miarsih − − − − − √ − − − − − − −
48 Bisu − √ − − − − − − − − − − −
49 Sriatun − − − − − − − − − − − − −
50 Lasmi − − − − − − − − − − − − −
51 Mariyem √ − − − − − − − − − − − −
TOTAL 5 5 0 2 0 39 2 0 0 0 0 0 0 4

gastrointestinal perkemihan
Hemat perubahan perubaha Inkon nyeri
dyspagi nause e nafsu n pola disuri Nokt- ti berkemi poliuri oliguri hematuri hesitans
no nama a a mesis makan BAB a uria nensia h a a a i
1 Wagisah − √ − √ √ - - √ − − − − −
2 Kasiyem − − − − √ - - − − − − − −
3 Murjiati − − − − √ - - − − − − − −
4 Kasiati − − − − − - - √ − − − − −
5 Paini − √ − √ − - - − − − − − −
6 Tukiyem − √ − √ − - - − − − − − −
7 Tutik − − − √ √ - - √ − − − − −
8 Katiyem − − − − √ - - − − − − − −
9 Emi − − − − √ - - − − − − − −
10 Sarminah − √ − √ − - - √ − − − − −
11 Supinah − − − √ − - - − − − − − −
12 Gimah − − − − √ - - − − − − − −
13 Warso − − − √ − - - √ − − − − −
14 Leginah − √ − − √ - - − − − − − −

152
15 Katini − − − √ − - - − − − − − −
16 Kuswanto − − − − √ - - √ − − − − −
17 Rebo − − − − − - - − − − − − −
18 Poniran − − − − √ - - − − − − − −
19 Katirin − − − √ − - - √ − − − − −
20 Reso − − − − − - - − − − − − −
21 Paniran − − − − √ - - − − − − − −
22 Harmani − − − √ √ - - − − − − − −
23 Trimo − − − − √ - - − − − − − −
24 Dulhamid − − − √ − - - − − − − − −
25 Purnomo − − − − − - - − − − − − −
26 Utoyo − − − √ √ - - − − − − − −
27 Misnah − − − − − - - − − − − − −
28 Oeminasih − − − − √ - - − − − − − −
29 Wakimin − − − − − - - − − − − − −
30 Arjo − − − √ √ - − − − − − −
31 Ngatinah − − − √ − - - − − − − − −
32 Sumiati − √ − √ √ - - − − − − − −
Debora
33 Sulami − − − √ − - - − − − − − −
34 Mijem − − − √ √ - - − − − − − −
35 Musdiah − √ − √ − - - − − − − − −
36 Suciati − − − √ − - - − − − − − −
Sairah
37 Wanah − − − − √ - - − − − − − −
38 Sri Murjiani − √ − − √ - - − − − − − −
39 Asliyah − − − − √ - - − − − − − −
40 Juwariyah − − − − − - - − − − − − −
41 Suyani − − − − − - - √ − − − − −
42 Surip − √ − − − - - − − − − − −
43 Suratiyah − − − − − - - − − − − − −

153
44 Leginah − − − − − - - √ − − − − −
45 Sarti − − − − − - - − − − − − −
46 Walimah − √ − − − - - − − − − − −
47 Miarsih − − − − − - - − − − − − −
48 Bisu − − − − − - - − − − − − −
49 Sriatun − − − − − - - − − − − − −
50 Lasmi − − − − − - - √ − − − − −
51 Mariyem − √ − √ − - - − − − − − −
TOTAL 0 11 0 20 21 0 0 10 0 0 0 0 0

reproduksi laki laki reproduksi perempuan


riwayat
les perubahan tidak ada discharg menstruas papsmea tidak ada
no Nama i gairah seks masalah e lesi i aktivitas seksual r masalah
1 Wagisah − − − − − − − − √
2 Kasiyem − − − − − − − − √
3 Murjiati − − − − − − − − √
4 Kasiati − − − − − − − − √
5 Paini − − − − − − − − √
6 Tukiyem − − − − − − − − √
7 Tutik − − − − − − − − √
8 Katiyem − − − − − − − − √
9 Emi − − − − − − − − √
10 Sarminah − − − − − − − − √
11 Supinah − − − − − − − − √
12 Gimah − − − − − − − − √
13 Warso − − √ − − − − − −
14 Leginah − − − − − − − − √

154
15 Katini − − − − − − − − √
16 Kuswanto − − √ − − − − − −
17 Rebo − − √ − − − − − −
18 Poniran − − √ − − − − − −
19 Katirin − − √ − − − − − −
20 Reso − − √ − − − − − −
21 Paniran − − √ − − − − − −
22 Harmani − − √ − − − − − −
23 Trimo − − √ − − − − − −
24 Dulhamid − − √ − − − − − −
25 Purnomo − − √ − − − − − −
26 Utoyo − − √ − − − − − −
27 Misnah − − − − − − − − √
28 Oeminasih − − − − − − − − √
29 Wakimin − − √ − − − − − −
30 Arjo − − √ − − − − − −
31 Ngatinah − − − − − − − − √
32 Sumiati − − − − − − − − √
Debora
33 Sulami − − − − − − − − √
34 Mijem − − − − − − − − √
35 Musdiah − − − − − − − − √
36 Suciati − − − − − − − − √
37 Sairah Wanah − − − − − − − − √
38 Sri Murjiani − − − − − − − − √
39 Asliyah − − − − − − − − √
40 Juwariyah − − − − − − − − √
41 Suyani − − − − − − − − √
42 Surip − − − − − − − − √
43 Suratiyah − − − − − − − − √
44 Leginah − − − − − − − − √

155
45 Sarti − − − − − − − − √
46 Walimah − − − − − − − − √
47 Miarsih − − − − − − − − √
48 Bisu − − − − − − − − √
49 Sriatun − − − − − − − − √
50 Lasmi − − − − − − − − √
51 Mariyem − − − − − − − − √
TOTAL 0 0 14 0 0 0 0 0 37

muskuloskletal
nyeri
send bengka kaku deformita spasm kra kelemaha masalah gaya nyeri
no Nama i k sendi s e m n otot berjalan punggung
1 Wagisah √ − − − − − − − −
2 Kasiyem − − − − − − − − −
3 Murjiati √ − − − − − − − −
4 Kasiati √ − − − − − − − −
5 Paini √ − − − − − − − −
6 Tukiyem √ − − − − − − − √
7 Tutik √ − − − − − − − −
8 Katiyem √ − − − − − − − −
9 Emi − − − − − − − − −
10 Sarminah − − − − − − − − −
11 Supinah √ − − − − − − − √
12 Gimah √ − √ − − − − − −
13 Warso √ − − − − − √ − −
14 Leginah √ − − − − − − − −
15 Katini − − − − − − − − √

156
16 Kuswanto − − √ − − − − − −
17 Rebo − − − − − − − − −
18 Poniran √ − − − − − − − −
19 Katirin √ − √ − − − √ − −
20 Reso √ − − − − − − − √
21 Paniran √ − − − − − − − −
22 Harmani √ − − − − − − − −
23 Trimo √ − − − − − − − −
24 Dulhamid √ − − − − − − − −
25 Purnomo √ − − − − − − − −
26 Utoyo √ − − − − − − − −
27 Misnah √ − − − − − − − −
28 Oeminasih √ − − − − − − − −
29 Wakimin − − − − − − − − −
30 Arjo − − √ − − − − √ −
31 Ngatinah − − − − − − − − −
32 Sumiati − − − − − − √ − −
Debora
33 Sulami − − √ − − − − √ −
34 Mijem − − − − − − − − −
35 Musdiah − − − − − − − √ −
36 Suciati − − − − − − √ − −
Sairah
37 Wanah − − − − − − − − −
38 Sri Murjiani − − √ − − − − √ −
39 Asliyah − − − − − − − − −
40 Juwariyah − − − − − − − √ −
41 Suyani − − − − − − √ √ −
42 Surip − − − − − − − − −
43 Suratiyah − − − − − − − − −
44 Leginah √ − √ − − − − √ −

157
45 Sarti − − − − − − − − −
46 Walimah − − − − − − − − −
47 Miarsih − − − − − − − − −
48 Bisu − − √ − − − − − −
49 Sriatun − − − − − − − √ −
50 Lasmi √ − − − − − √ − −
51 Mariyem − − − − − − − − −
TOTAL 24 0 8 0 0 0 6 8 4

persyarafan psikologis
masala
h kesulitan kesulitan dalam
headach tremo paranisi memor cema depres ketakuta Insomni konsentra menggambil
no nama e r s i s i n a si keputusan
1 Wagisah − − − √ − − − − − −
2 Kasiyem − − − √ − − − − − −
3 Murjiati − − − √ − − − − − −
4 Kasiati − − √ √ − − − − − −
5 Paini − − − √ − − − − − −
6 Tukiyem √ − − √ − − − − − −
7 Tutik − − − √ − − − − − −
8 Katiyem − − − √ − − − − − −
9 Emi − − √ − − − − − − −
10 Sarminah − − − − − − − − − −
11 Supinah − − − − − − − − − −
12 Gimah √ − − √ − − − − − −
13 Warso − − √ √ − − − − − −
14 Leginah − − − √ − − − − − −

158
15 Katini − − − √ − − − − − √
16 Kuswanto − − √ √ − − − − − −
17 Rebo − − − √ − − − − − −
18 Poniran − − √ √ − − − − − −
19 Katirin − − − − − − − − − √
20 Reso − − − − − − − − − −
21 Paniran − − − − − − − − − −
22 Harmani − − − − − − − − √ −
23 Trimo − − − √ − − − − − √
24 Dulhamid − − − √ √ − − − − −
25 Purnomo − − − √ √ − − − √ −
26 Utoyo − − − √ √ − − √ − −
27 Misnah − − − √ √ − − − − √
28 Oeminasih − − − √ √ − − √ √ −
29 Wakimin − − − √ √ − − − − −
30 Arjo − − − − √ − − − − −
31 Ngatinah − − − √ √ − − √ √ √
32 Sumiati − − − √ √ − − − − −
Debora
33 Sulami − − − √ √ √ − − − −
34 Mijem − − − √ √ − − − √ −
35 Musdiah − − − √ − √ − √ − √
36 Suciati − − − √ √ − − − − −
37 Sairah Wanah − − − √ − − − − √ −
38 Sri Murjiani − − − √ − √ − − − −
39 Asliyah − − − √ √ − − √ − √
40 Juwariyah − − − √ − − − − √ −
41 Suyani − − − √ − − − √ − −
42 Surip − − − √ − √ − − − −
43 Suratiyah − − − − √ − − − √ √
44 Leginah − − − − − − √ − − −

159
45 Sarti − − − √ − − − − √ −
46 Walimah − − − √ − − − − − −
47 Miarsih − − − √ − − − √ − √
48 Bisu − − − √ − − − √ √ −
49 Sriatun − − − √ √ − − √ − −
50 Lasmi − − − − − − − − − −
51 Mariyem − − − − − − − √ − √
TOTAL 2 0 5 15 4 1 10 10 10

sosialisasi Ibadah
no Nama disfungsi berat disfungsi sedang disfungsi baik Yang mengikuti Yang Tidak mengikuti
1 Wagisah √ − √ √ −
2 Kasiyem − − − √ −
3 Murjiati √ − − √ −
4 Kasiati − − √ √ −
5 Paini √ − − − √
6 Tukiyem − − − √ −
7 Tutik √ − − √ −
8 Katiyem − − √ √ −
9 Emi √ − − √ −
10 Sarminah − − − √ −
11 Supinah √ − √ √ −
12 Gimah √ − − √ −
13 Warso √ − − − √
14 Leginah √ − √ − √
15 Katini √ − − − √
16 Kuswanto √ − − √ −
17 Rebo √ − √ √ −

160
18 Poniran √ − − √ −
19 Katirin √ − − − √
20 Reso √ − √ − √
21 Paniran √ √ − − √
22 Harmani √ − √ √ −
23 Trimo √ − √ √ −
24 Dulhamid √ − √ √ −
25 Purnomo √ − − √ −
26 Utoyo √ √ − √ −
27 Misnah √ − − − √
28 Oeminasih √ − − − √
29 Wakimin √ − − − √
30 Arjo √ − − √ −
31 Ngatinah √ √ − − √
32 Sumiati √ − √ − √
Debora
33 Sulami √ − − − √
34 Mijem − − − − √
35 Musdiah − √ − − √
36 Suciati − − √ − √
37 Sairah Wanah − − − − √
38 Sri Murjiani − − − − √
39 Asliyah − √ − − √
40 Juwariyah − − √ − √
41 Suyani √ − − − √
42 Surip √ − − − √
43 Suratiyah − − − − √
44 Leginah − √ √ − √
45 Sarti − − − − √
46 Walimah − − − − √
47 Miarsih − − − − √

161
48 Bisu − − − − √
49 Sriatun − − √ − √
50 Lasmi − − − − √
51 Mariyem − − − − √
TOTAL 30 6 15 20 31

162

Anda mungkin juga menyukai