Anda di halaman 1dari 2

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS NASIONAL

UJIAN TENGAH SEMESTER GENAP


TAHUN AKADEMIK 2019/2020

MATA KULIAH : MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA 2


HARI / TANGGAL : Senin, 04 Mei 2020
WAKTU : 13:20 – 15:50
PROGRAM STUDI : MANAJEMEN
DOSEN PENGUJI : Olivia Yolanda, S.E., M.M.
KELAS : R09
SIFAT UJIAN : Closed Book

1. Konsep Talent Management lahir dan berkembang sebagai follow up dari fenomena War for Talent pertama kali
dilontarkan oleh Steven Hankin dari Mc Kinsey & Company berdasarkan penelitiannya di sejumlah perusahaan di
Amerika tahun 2007 sebelum akhirnya diterbitkan di Harvard Business Review tahun 2001.
Tugas:
Jelaskan hasil penelitian yang sudah ada sesuai konsep Talent Management!

Dalam jurnal Pengaruh Manajemen Talenta Terhadap Kinerja Karyawan Lintasarta Kota Jakarta
terdapat penerapan manajemen talenta di perusahaan Lintasarta. Mengingat bahwa fungsi talent pada
karyawan sangatlah penting dalam perusahaan, di mana karyawan tersebut bekerja untuk mewujudkan
kinerja perusahaan yang meningkat dibandingkan sebelumnya.
Talent pool dibangun untuk memusatkan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia di
dalam perusahaan dengan jelas dengan mengurangi omset dan mempertahankan bakat terbaik.
Keberadaan talent pool ini sangat bermanfaat bagi perusahaan, terutama untuk mengidentifikasi
karyawan yang memiliki potensi besar untuk menjadi seorang manajer umum di sebuah perusahaan.
Dimensi perencanaan talenta merupakan dimensi terendah jika dibandingkan dengan dimensi yg
lain yaitu sebesar 72.81%. Tingkat Manajemen Talenta pada perusahaan Lintasarta berada dalam
kategori tinggi. Tingkat kinerja pada perusahaan Lintasarta termasuk dalam kategori tinggi. Dimensi
terendah dimiliki oleh dimensi efektifitas dengan persentase sebesar 77.39%. Berdasarkan hasil koefisien
determinasi diperoleh manajemen talenta 63.8%. berpengaruh terhadap kinerja sedangkan sisanya
sebesar 36.2% dipengaruhi oleh faktor lain.

2. Ada 2 konsep Manajemen dalam upaya meningkatkan prestasi kerja:


a. Pengembangan SDM berbasis Kompetensi
b. Pengembangan SDM berbasis Bakat (Talenta)

Tugas:
Buatlah 1 studi kasus dengan terlebih dahulu memilih a atau b dengan penjelasan secara detail.

B. Pengembangan SDM berbasis bakat (talenta).


Konsep berbasis Bakat pekerjaanlah yang harus sesuai dengan orangnya. Pengembangan bakat
memegang nilai penting bahkan menjadi point kritis bagi perusahaan. Ini karena, dengan pengembangan
bakat tersedianya karyawan berbakat dan unggul pada posisi-posisi yang dibutuhkan sehingga terjadi
peningkatan performance dan mendongkrak performance perusahaan.
Studi kasus. Seorang pegawai baru di suatu bank bernama Uesugi mengikuti program minat bakat
pekerjaan saat awal masuk selama 2 bulan. Hal tersebut dilakukan oleh pihak bank untuk memberikan
tugas dan pekerjaan sesuai kemampuan dari pegawai baru, demi mewujudkan cita-cita perusahaan, dan
menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
3. Kekuatan manusia terletak pada 3 hal yaitu:
a. Bakat
b. Pengetahuan
c. Keterampilan

Tugas:
Buatlah 1 studi kasus yang berhubungan dengan bakat, pengetahuan dan keterampilan.
Secara keseluruhan dijelaskan satu persatu.
Jawab.
 Seorang manager harus memiliki bakat kepemimpinan, pengetahuan yang luas agar mampu
dalam menjalankan tugasnya, dan keterampilan dalam berkomunikasi, mengambil keputusan,
teknis, konseptual, serta memiliki keterampilan dalam memotivasi karyawannya, dsb.
 Studi kasus. Isni sebagai manager SDM di suatu perusahaan selalu memberi motivasi kepada para
karyawannya untuk memulai bekerja, hal itu dinilai efektif karena dengan motivasi bisanya
karyawan akan bekerja lebih giat lagi. Pengetahuannya di bidang psikolog sangatlah luas karena
dia lulusan Psikologi dan pernah magang di beberapa instansi. Keterampilannya dalam memipin
juga sangatlah baik karena sebelum menjadi seorang manager dia mengikuti program ODP di
perusahaan saat ini dia bekerja. Isni juga sering mengadakan evaluasi untuk mengetahui
seberapa jauh kinerja para karyawannya dalam beberapa hari terakhir.

Terima kasih....

Telah Diperiksa Ka. Prodi Dosen


t.t.d t.t.d
(Dr. Rahayu Lestari, S.E., M.M) ( Olivia Yolanda, S.E.,
M.M )

Anda mungkin juga menyukai