Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN HASIL OBSERVASI

BIMBINGAN DAN KONSELING DI MTs N Vilial


Tugas ini Disusun untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Bimbingan dan Konseling Islam 2
Dosen Pengampu: Wiyono M.Pd.I.

Oleh

Nada Kadevi (153111056)

Isnaini Nur azizah ( 153111

Suci Indah (153111

Asma Muttaqiyah ( 153111

Arrita (

JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN (FITK)

IAIN SURAKARTA

2017
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Dunia pendidikan di Indonesia saat ini tengah mengalami tantangan yang
sangat serius dikarenakan dampak globlasisasi yang kian berkembang. Diantara
tantangan yang paling krusial adalah masalah karakter peserta didik. Membicarakan
karakter merupakan hal sangat penting dan mendasar. Karakter merupakan nilai-nilai
perilaku manusia yang berhubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa, diri sendiri,
sesama manusia, lingkungan dan kebangsaan yang terwujud dalam pikiran , sikap,
perasaan, perkataan , dan perbuatan berdasarkan norma-norma agama, hukum, tata
krama, budaya dan adat istiadat. Dari hal tersebut dapat dipahami, bahwa seseorang
yang meimiliki karakter baik adalah seseorang yang berusaha melakukan yang
terbaik, baik untuk dirinya sendiri maupun untuk lingkungan sekitarnya.
Dalam dunia pendidikan, tugas seorang pendidik sesungguhnya tidak hanya
dituntut untuk selalu mengembangkan peningkatan wacana intelektual, tetapi juga
bagaimana mendidik dan membina peserta didik agar mereka memiliki bekal dalam
menghadapi tantangan yang lebih kompleks. Tugas seorang pendidik juga
berkewajiban memberikan nasihat dan perhatian secara khusus dalam membentuk
kepribadian mereka sehingga benar-benar menjadi generasi berkualitas dari
pengetahuan dan maupun spiritual.
Adapun sasaran dari pendidikan karakter itu sendiri adalah kepribadian siswa,
khususnya untuk karakter atau watak yang didalamnya mengandung hati nurani
(conscience) sebagai kesadaran (conciousness) untuk berbuat kebajikan (virtue).
Sehingga bukan hanya dari luar saja siswa belajar.
Pendidikan karakter menjadi isu yang sangat hangat dibicarakan sejak di canangkan

B. RUMUSAN MASALAH

a. Bagaimana manajemen BK di MTs N Vilial ?


b. Apa saja jenis kategori masalah yang dihadapi siswa MTs N Vilial ?
c. Bagimana upaya penanganan terhadap masalah-masalh yang dihadapi siswa di MTs N
Vilial ?
d. Siapa saja pihak-pihak yang terkait terhadap Layanan Bimbingan dan Konseling di
MTs N Vilial ?

C. TUJUAN PENELITIAN
Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
a. Mengetahui manajemen BK di MTs N Vilial ?
b. Mengetahui jenis kategori masalah yang dihadapi siswa MTs N Vilial ?
c. Mengertahui upaya penanganan terhadap masalah-masalh yang dihadapi siswa di MTs
N Vililal ?
d. Mengetahui pihak-pihak yang terkait terhadap Layanan Bimbingan dan Konseling di
MTs N Vilial ?
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Alhamdulillah  Puji  syukur penulis panjatkan atas Kehadirat Allah SWT yang
telah melimpahkan rahmat, hidayah, serta inayah-Nya sehingga penulis bisa menyelesaikan
Laporan Observasi Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling di MAN 2 Karanganyar. Laporan
ini dibuat guna memenuhi tugas mata kuliah Bimbingan dan Konseling.

Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan
bantuan, sehingga laporan observasi ini bisa selesai tepat pada waktunya. Laporan observasi
ini masih jauh dari sempurna dan masih banyak kesalahan-kesalahan, terutama dalam segi
penyusunan, bahasa, dan penulisannya. Untuk itu kritik dan saran yang membangun sangat
penulis harapkan  demi sempurnanya laporan observasi ini.

      Semoga, laporan observasi ini memberi banyak pengetahuan dan gambaran mengenai
pelaksanaan bimbingan dan konseling di sekolah dan bisa bermanfaat bagi semua pihak.

Wassalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Surakarta, Mei 2018

Penulis
BAB II

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian di MTs N Vilial adalah
wawancara , yang di laksanakan pada :

Hari :

tanggal : 22 Mei 2018

Dalam teknik ini penulis membuat susunan pertanyaan yang akan menjadi
panduan dalam wawancara dengan guru BK mengenai pelayanan bimbingan dan
konseling beserta daya dukungnya.

B. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian bertempat di MTs N Vilial yang beralamat di Jln.

C. Profil Sekolah

Nama instansi : MTs N Vilial

Alamat :Jln.

Status sekolah : Negeri

D. Narasumber

Nama :
Tempat, Tanggal Lahir :
Jabatan :
Alamat :
No.Telp/Hp :
Visi Sekolah :

Lembaga Pendidikan menengah yang bercirikan khas Islam, mengantarkan peserta didik
yang beriman, bertaqwa, berakhlaqul karimah, populis, dan berkualitas, (Islami, Populis,
dan Kualitas).
Misi Sekolah :
Melaksanakan pendidikan dan pengajaran yang memperoleh lulusan yang :

1. Beriman, bertaqwa, berakhlaqul karimah.


2. Mampu menjadi anggota masyarakat yang baik yang dapat berinteraksi dengan
lingkungannya dan memberikan kontribusi nyata dalam kehidupan masyarakat madani
dengan dijiwai suasana keagamaan.
3. Memberi kepuasan pada peserta didik / orangtua, pasar kerja dan lembaga perguruan
tinggi yang menerimanya.
BAB III

HASIL PENELITIAN

A. ANALSIS HASIL WAWANCARA


Berdasarkan hasil penelitian yang kami lakukan di MTs N Vilial , dengan cara
wawancara langsung kepada guru Bimbingan dan Konseling, mengenai perannya sebagai
guru Bimbingan dan Konseling dalam pelaksanaan bimbingan dan konseling di sekolah,
di dapatkan beberapa pernyataan sebagai berikut:

1. Perencanaan Program di sekolah


Mengidentifikasi permasalahan peserta didik yang dirasa menimbulkan kesulitan
belajar peserta didik serta mengupayakan penyelesaian terbaik. Dengan
melibatkan berbagai pihak sosial : Guru Tukang Kebun, Kantin, Orang tua wali
serta peserta didik itu sendiri, dari pihak lain yang di rasa perlu.
2. Teori yang digunakan
Behavior
Ketika ada siswa yang bermasalah, nilai jelek, laporan dari luar yang negatif, sering
tidak masuk kelas, membolos dll.
Sesuai teori
Mencari atau berburu informasi
Mengintai
Menunggu laporan

3. Kasus yang diselesaikan secara umum


a. Siswa membolos
b. Tidak disiplin
c. Tata tertib disiplin
d. Tata tertib disekolah
e. Motivasi dalam belajar
f. Pacaran
g. Kenakalan Ringan ( Berkelahi dengan teman)

4. Sarana Prasana
 Ruang BP
 Ruang Kelas
 Informasi
 Home Visit Sepeda motor
 Tempat ekstern maupun intern untuk melakkan pendekatan dengan anak yang
bermasalah.
Penyelesaian Masalah
 Informal => 4 mata (curhat)
 Pemberian Informasi motivasi terhadap konseling

Menerapkan motivasi terhadap anak-anak dengan hukuman ringan


Melakukan Pendekatan
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan
Dari penelitian dan hasil penyusunan laporan ini penulis dapat menyimpulkan bahwa
pelaksanaan program BK di MTs N Vilial sudah berjalan dengan baik, meskipun masih
terdapat sedikit hambatan yang tidak begitu berat. Masalah yang terjadi MTs N Vilial pun
tergolong dalam kategori yang ringan,sedang dan berat. Namun yang sering terjadi adalah
maslah dalam kategori ringan. Serta manajemen pelaksanaan BK pun sudah berjalan
dengan sangat baik.
Adapun untuk upaya penanganana masalah baik ringan, berat atau sedang dapat
dilakukan dengan memberikan sosialisasi, pembinaan dan peneguran secara langsung kepada
siswa. Sementara masalah yang termasuk dalam kategori berat dapat diselesaikan dengan
memberikan pendekatan kepada siswa yang bermasalah dengan intensif dan pribadi, agar
masalah yang terjadi dapat terselesaikan dengan baik tanpa menganggu perkembangan anak
yang bermasalah tersebut. Dan masalah-masalah tersebut dapat teratasi dengan baik.
Dalam upaya penanganan masalah melibatkan beberapa pihak ,diantaranya guru
mapel, wali kelas, kesiswaan dan orang tua. Sehingga saling berkerjasama untuk bisa
menangani masalah yang dihadapi siswa.
B. Saran
Dalam penyusunan laporan penelitian ini, penulis menyarankan supaya fasilitas dalam
pelaksanaan BK di MTs N Vilial diperbaiki lagi agar membuat proses pelaksanaan BK di
sekolah dapat berjalan dengan baik.

Semoga dengan adanya laporan hasil penelitian ini ini semakin memberikan
pengetahuan yang lebih tentang peran guru BK dalam pelaksanaan bimbingan dan konseling
di sekolah.
Dan kami memohon kritik maupun sarannya bila dalam penulisan makalah ini masih
banyak kekurangan.
Lampiran-lampiran

D.

Anda mungkin juga menyukai