Anda di halaman 1dari 2

NAMA : GRETASYA SACHIO RHISHA

NIM : 01031381823178
MATA KULIAH : KOMUNIKASI BISNIS A

Tugas 1 individu

PT. ABC ADALAH PERUSAHAAN YANG BERGERAK DIBIDANG PEMBUATAN DAN


PENJUALAN SHAMPOO MEREK “XYZ”

PIMPINAN PERUSAHAAN, TN. ALEX SEDANG MENERIMA KELUHAN DARI PARA


DISTRIBUTORNYA, KARENA PENJUALAN PRODUK MEREKA MENGALAMI
PENURUNAN DALAM TIGA BULAN TERAKHIR, SEHINGGA BARANG DIGUDANG
MEREKA MENUMPUK.

PARA DISTRIBUTOR MERASA RUGI DAN TIDAK TAHU HARUS BERBUAT APA.

TN. ALEX MEMINTA BANTUAN ANDA UNTUK MEMBERIKAN SARAN BAGAIMANA


MENGATASI PERMASALAHAN YANG DIHADAPI PERUSAHAANNYA?

Jawab:

Cara mengatasi hal tersebut adalah dengan mencari tau penyebab penurunan penjualan shampoo
“xyz” atau mengevaluasi produk tersebut, apakah kemasan yang sudah usang? Apakah
kemasannya kurang menarik? atau ada beberapa produk yang bermasalah. Beberapa saran yang
bisa saya berikan adalah sebagai berikut:

1. Mengubah strategi pemasaran dan promosi pada bisnis


Sebelum mengubah, ada baiknya melakukan evaluasi terlebih dahulu. Pilih strategi yang
mana yang efektif, dan buang yang tidak efektif. Jika semua strategi pemasaran tidak
efektif maka anda dapat membuat strategi pemasaran yang baru yang lebih menyasar
pangsa pasar produk tersebut. Sebagai contoh: melakukan promosi terus menerus kepada
para influencer ternama sehingga banyak orang yang tahu dan ingin mencoba produk
anda dan pasar anda lebih luas. Karena media sosial mempunyai cakupan konsumen lebih
luas dan memungkinkan anda mendapatkan konsumen yang baru yang melirik anda dan
berpeluang meningkatkan keadaan bisnis anda kembali.
Selain hal-hal penting diatas Anda juga dapat bekerja sama serta membangun networking
yang luas, hal ini dapat membantu keadaan bisnis Anda yang sedang mengalami
penurunan dan lakukan kerjasama dengan mitra atau partner bisnis yang berkompeten
dalam bisnis Anda.
2. Memberikan diskon
Kebanyakan masyarakat diluar sana lebih tertarik akan adanya diskon atau potongan
harga yang menurut mereka hal itu bisa membuat mereka jauh lebih hemat. Dalam hal ini
sebaiknya berikan diskon yang cukup besar pada produk yang tidak laku sehingga
pelanggan akan tertarik untuk membelinya.
3. Mendaur ulang/mempercantik kemasan produk
Untuk produk yang terlanjur tidak laku maka anda dapat mendaur ulang (khusus produk
yang bisa didaur ulang). Anda dapat menambahkan keunikan pada produk untuk
menambah nilai dari produk tersebut.
4. Mengelola persediaan secara berkala
Dengan mengelola persediaan secara periodik, Anda dapat memantau persediaan dengan
sering, sehingga saat terdapat persediaan yang rusak, usang, atau bermasalah, Anda dapat
langsung mengetahui dan melakukan tindakan. Dengan begitu akan mengurangi produk
yang tidak laku terjual karena secara tidak langsung Anda juga menjaga kualitas
persediaan di gudang. Selain itu, dengan mengelola persediaan secara sering, Anda juga
dapat mengetahui produk mana yang laku dan yang tidak laku secara cepat. Sehingga
Anda dapat mengambil keputusan selanjutnya untuk produk yang tidak laku tersebut.
Untuk memudahkan Anda mengelola persediaan, Anda dapat menggunakan software
akuntansi. Jurnal merupakan software akuntansi online yang memiliki fitur Stok Barang
atau Inventori. Melalui fitur stok, Anda dapat mengetahui produk mana yang laku dan
produk mana yang tidak laku secara cepat. Sehingga Anda dapat mengambil keputusan
dengan cepat dan benar mengenai produk yang harus dipesan atau diproduksi lagi atau
dihapuskan dari daftar produk. Selain itu, Jurnal juga berbasis cloud computing sehingga
Anda dapat mengakses dan mengelola persediaan dimanapun dan kapanpun.

Anda mungkin juga menyukai