Anda di halaman 1dari 58

LAPORAN PRAKTEK MANAJEMEN

USAHA BEKERY & PASTRY


KELOMPOK 9:
TITANIO FERRYAWAN 12050394023
LUTHFI NOVELA 12050394025
ARIF BAGUS SATRIYA 12050394207

Appetite bakery
Prodi S1. Pend. Tata Boga 2012
Jurusan Pendidikan Kesejahteraan
Keluarga
Fakultas Teknik
UNESA
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, penyusun dapat
menyusun Laporan Produksi Appetite Bakery & Pastry.
Laporan ini disusun agar pembaca mengetahui bagaimana dan berapa banyak jumlah
produksi kue oleh Appetite Bakery & Pastry. Sebagai akhir langkah dari pelaksanaan
kegiatan tersebut adalah dengan pembuatan dan penyusunan laporan produksi yang
mencakup ketentuan khusus dan ketentuan umum kegiatan.
Selanjutnya laporan ini akan menjadi acuan untuk dapat terlaksananya kegiatan
dengan sukses. Diharapkan pula laporan ini dapat menambah pengetahuan pembaca tentang
pelaksanaan kegiatan walaupun penyusun sendiri menyadari bahwa laporan ini jauh dari
sempurna baik dari tulisan maupun isi.
Akhirnya penyusun menghaturkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu untuk mewujudkan semua keinginan penyusun dalam penyusunan laporan ini.
Kritik dan saran yang bersifat membangun penyusun harapkan guna penyempurnaan
laporan ini. Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi penyusun khususnya dan bagi
masyarakat pada umumnya.

Surabaya, 10Mei 2015

Penyusun

2
A. Profil Usaha
1. Nama Usaha
Nama Perusahaan : Appetite Bakery
Bidang Usaha : Produksi dan layanan kue
Jenis Produk : Kue kontinental dan Kue Nusantara
Alamat Perusahaan : Gedung A3 Fakultas Teknik Unesa
No HP : 089678121824
Mulai berdiri : 12 April 2015

2. Deskripsi Usaha
Usaha ini kami dirikan untuk memperluas kesempatan berwirausaha bagi
khalayak mahasiswa. Sehingga mereka mendapatkan pengalaman dan dapat
bersaing di dunia industry bakery dan pastry. Usaha yang kami buat merupakan
usaha pertama kami dalam hal mewujudkan sebuah usaha di bidang produksi dan
layanan kue. Disini kami menginginkan sebuah wujud nyata dari apa yang sudah
kami pelajari dari matakuliah Bakery dan Pastry di semester sebelumnya. Nama
usaha yang akan kami buat adalah usaha “Appetite Bakery & Pastry”. Alamat usaha
kami yaitu selasar depan gedung A3 di depan pintu masuk menuju gedung A2.
Jenis usaha yang akan kami buat adalah usaha produksi dan penjualan
produk–produk bakery dan pastry baik jenis bakery dan pastry kontinental maupun
Indonesia, selain itu kami juga melayani snack box dan coffee break untuk acara-
acara khusus. Latar belakang kami membangun/mendirikan usaha tersebut adalah
yang pertama kami sedang menjalankan sebuah kewajiban kami sebagai mahasiswa
yaitu mewujudkan sebuah ilmu nyata yaitu membuat aneka macam kue dengan
kreasinya serta menjajakannya di pasaran apakah kreasi kue kami diterima baik di
pasaran. Selain itu kami mendirikan usaha ini yang paling banyak buat pertimbangan
yaitu kesukaan serta permintaan pasar terutama di kalangan mahasiswa dan dosen
serta karyawan di Universitas Negeri Surabaya akan makanan–makanan yang dapat
mereka nikmati tanpa harus membelinya diluar yang dimana jaraknya jauh dari
tempat mereka beraktifitas.
“Appetite Bakery” memberikan sebuah inovasi, sebuah terobosan baru,
sebuah kreasi karya mahasiswa yang berkutat dalam bidang tata boga berupa
macam–macam kue yang sudah banyak di jajakan di luaran sana. Kami
menyediakan beraneka macam kue baik dari segi Kontinental maupun Indonesia.

3
Aneka kue yang kami buat berbeda dengan kue yang di jajakan di pasaran, kami
membuat sebuah inovasi, kreasi dan trobosan baru tentang kue – kue yang sudah di
jajakan di pasaran.
Kami membuat sebuah kreasi tentang dasar–dasar kue yang sudah sering
ditemui di pasaran, seperti kreasi dari choux pastry, cake, roti manis, mini pizza,
macaroni schotel, martabak mini, martbak telur, lumpia, dadar gulung dan banyak
lagi. Disini kami memberikan variasi isi, bentuk dan topping untuk kue – kue yang
kami buat agar kue yang kami buat berbeda dengan kue–kue yang di jajakan di
pasaran. Supaya para konsumen tidak bosan dan lebih suka dengan produk yang
kami buat.

3. Deskripsi Produk
NAMA PRODUK DESKRIPSI
Macaroni Schotel Merupakan hidangan snack yang berbahan dasar
macaroni dengan tambahan jamur, ayam, keju, telur
dan susu, disajikan dengan bentuk potongan dan
kemasan yang menarik serta kondisi yang masih
hangat
Swan Choux Vla chocolate Swan Choux Vla Pandan merupakan kreasi adonan
Choux Pastry yang di olah dengan cara mentega,
air, dan garam di rebus menjadi satu hingga
mentega mencair, kemudian tambah dengan tepung
terigu lalu aduk hingga tepung matang dan tidak
lengket dengan panci.
Dadar Gulung buah Dadar Gulung buah polkadot merupakan kreasi
polkadot adonan batter yang di isi dengan buah yang
dicampurkan vla hingga matang digulung dengan
kulit yang bermotif spot/poladot. (makanan
Nusantara)
Roti Manis topping pizza Roti manis vla durian merupakan olahan roti manis
yang diberi topping saus bolognise dan taburan
sosis, bawang bombay, paprika, jamur dan keju
Eclair vla Tiramisu Merupakan kreasi dari adonan pastri ( chou ) yang
berbentuk memanjang dengan isisan vla tiramisu
dan coklatyang disajikan secara menarik dengan

4
kemasan yang transparant
Cake Ketan Hitam Kreasi hidangan cake menggunakan bahan dasar
tepung ketan hitam yang bertekstur kasar berserat
dengan tambahan butter cream dan topping coklat
serta garnish strawberry.
Martabak telur ayam kari Hidangan tradisional berupa martabak telur dengan
tambahan isi daging ayam yang dibumbui dengan
bumbu kari dengan tambahan bawang prei dan daun
bawang
Black forrest Merupakan hidangan kreasi kue cake coklat yang
dibalut dengan butter cream dan dilapisi coklat
padat serta taburan coklat bubuk dan garnish selai
merah strawberry
Roti manis isi Roti manis kreasi yg dibentuk sedemikian rupa dan
diisi dengan selai, keju, dan coklat,
Chesse Muffin Kreasi hidangan cake yang berbahan dasar telur dan
tepung serta penambahan keju. Disajikan dengan
cup muffin serta pengemasan yang menarik
Lumpia ayam jamur merupakan kreasi adonan batter yang dibuat dengan
bahan tepung terigu, susu cari, telur, garam, dan
mentega. Dengan bahan utama isian yaitu ayam,
kentang, wortel, keju ceddar, dan telur rebus. Yang
kemudian di gulung lalu di panir setelah itu di
goreng.
Pudding layer cake Perpaduan antara hidangan cake dan hidangan
pudding yang disajika secara layer serta penampilan
yang sangat cantik ditambah dengan topping
whipping cream
Terang bulan mini Kue nusantara terangbulan yang sudah tidak asing
lagi bagi masyarakat disuguhkan dengan porsi
mini/sepenggigit dangan taburan berupa keju dan
coklat butir
Arem – arem tongkol Kue nusantara berupa arem – arem yang disajikan
dengan ukuran sepenggigit dan diberi isian berupa
ikan tongkol dan yang dumbui dengan rempah
tradisional
Donut Sandwich Hidangan roti yang dibentuk bulat dengan teknik

5
masak minyak panas yang kemudian diberi isi pada
bagian tengahnya berupa roux dengan campuran
smoked beef, jamur kancing dan wortel

4. Struktur Organisasi
Nama usaha :Appetite Bakery & Pastry
Deskripsi usaha : Appetite Bakery & Pastry merupakan sebuah konsep usaha
secaraberkelompok(kerjasama) yang menjual produk bakery
&pastry dengan caramembuka stand kue di tempat yangstrategis.

Struktur OrganisasiAppetite Bakery & Pastry

Manajer
Arif Bagus Satriya

Pengendali
Pengendali Bahan
Keuangan
Titanio Ferriawan
Luthfi Novela

Penanggung Penanggung Penanggung


Jawab Produksi 1 Jawab Produksi 2 Jawab Produksi 3
Arif BAgus Satriya Titanio Ferriawan Luthfi Novela
Job disc
1) Manajer bertugas mengatur dan mengawasi alur produksi setiap pegawai,
mempertahankan standarisasi resep dan evaluasi produk hasil yang akan dijual.
2) Pengendali bahan bertugas mengatur keluar masuknya bahan dari lemari
penyimpanan agar pegawai lain tidak asal mengambil bahan dan dapat
menggunakan bahan sesuai kebutuhan. Selain itu juga bertugas membagi tugas
belanja bahan per harinya.
3) Pengendali keuangan bertugas mengatur arus kas per hari, baik uang yang masuk
maupun keluar dicatat dan diarsipkan setiap harinya.

6
4) Bagian produksi bertugas memproduksi semua produk yang dijual besok harinya

B. Kebijakan Perusahaan
1. Kepegawaian
Tenaga kerja sekaligus pendiri usaha Appetite bakery ini terdiri atas 3 orang
mahasiswa semester 6 yang mana selain berkeahlian dalam membuat olahan produk
bakery dan pastry, juga mampu dalam memanajemen sebuah usaha sehingga
menghasilkan profit berkelanjutan bagi perusahaan. Untuk memasarkan produk,
appetite bakery mengikat relasi dengan beberapa mahasiswa sebayanya.
a. System penggajian karyawan
System penggajian karyawan pada perusahaan kami adalah dengan memberikan
25% dari keuntungan kotor produk yang kami jual per hari
b. Jam kerja
Jam kerja pegawai appetite bakery adalah sebagai berikut;
1) Lama waktu produksi per 3 produk adalah 8 jam. Dimulai pukul 4 pagi
hingga pukul 12 siang
2) Waktu belanja adalah 2 jam per hari, untuk kebutuhan-kebutuhan bahan yang
habis atau rusak, yakni pukul 14.00-16.00 dan pada malam hari pukul 19.00-
selesai
3) Waktu istirahatperhari antara lain waktu siang dan malam hari. Waktu siang
hari adalah pukul 12.00 – 14.00, sedangkan malam hari adalah pukul 7 malam
sampai pukul 4 pagi.
4) Waktu produksi untuk produk keesokan harinya adalah pukul 16.00-19.00
5) Jam kerja menyesuaikan dengan waktu selesainya pekerjaan. Apabila
pekerjaan selesai sebelum jam istirahat berlangsung, maka jam istirahat siang
berlangsung selama 2 jam setelah pekerjaan selesai, dan apabila pekerjaan
selesai sebelum pukul 19.00 maka diperbolehkan untuk segera belanja bahan
atau istirahat pulang.
c. Peraturan pegawai
1) Setiap pegawai harus memakai pakaian seragam yang telah ditentukan
secara lengkap
2) Setiap pegawai harus memakai sepatu yang safety untuk menghindari
kecelakaan di dapur

7
3) Setiap pegawai yang memakan produk harus membayar sesuai dengan
harga produk, kecuali produk sudah didiskon atau tidak layak jual.
4) Setiap pegawai dilarang mengolor-olor waktu dan melakukan kegiatan
yang tidak berhubungan dengan pekerjaan pada waktu jam kerja, sehingga
pekerjaan kurang efisien
5) Setiap pegawai harus menggunakan bahan-bahan dengan efisien
6) Setiap pegawai harus melaksanakan tugasnya dengan semangat dan ikhlas.
2. Produksi
Jumlah produk yang diproduksi perhari adalah sebanyak 3 macam, terdiri atas
2 kue kontinental dan 1 kue nusantara. Masing-masing produk sebanyak minimal 50
buah, satu buah produk diserahkan pada para ahli untuk dievaluasi sebelum
dikeluarkan ke bagian pemasaran.
Hasil produksi yang gagal dan tidak layak jual tidak diperkenankan dijual di
pasar, atau diturunkan harganya. Penentuan harga jual produk ditentukan berdasarkan
perhitungan jumlah bahan yang digunakan dengan kenaikan sebesar 40%. Namun hal
tersebut dapat berubah berdasarkan kebijakan dengan pertimbangan ahli berkaitan
dengan aspek bentuk, rasa, penampilan produk. Produk yang kurang baik, dinilai dari
bentuk, ukuran dan penampilan serta rasanya kurang sesuaidengan harganya akan
dijual dengan harga turun sedikit. Sebaliknya, hasil produksi yang menarik, enak dan
bentuknya sesuai akan memiliki nilai jual tinggi
3. Pemasaran
Appetite bakery bekerja sama dengan pihak lain untuk memasarkan
produknya, dikarenakan anggota perusahaan kami yang minim. Oleh karena itu,
appetite bakery memutuskan untuk membatasi jam produk harus sudah dapat keluar
dan dipasarkan pada pukul 08.30 – 10.00, agar produk dapat segera terjual habis.
Tim pemasaran memiliki strategi sendiri dalam memasarkan produk kami.
Sehingga kami percayakan sepenuhnya pada tim pemasaran untuk memasarkan
produk kami semaksimal mungkin. Kami hanya menuntut agar produk tidak terlalu
banyak diobral pada jam-jam sore hari, di mana sudah sepi peminat jajanan ringan
dan mungkin ada produk yang mulai tidak layak konsumsi

C. Laporan Usaha
1. Laporan Produksi dan Penjualan
No Nama Jumlah Harga Terjual Penangg Keterangan
8
Produk Jual (Rp) ung
(Rp) Jawab
produk
Senin (13/04)
1. Macaroni 49 3.000 147.000 titanio  1 produk untuk
schotel penilaian
 Produk terjual semua
tanpa diskon
 Produk termasuk
produk yang banyak
diminati karena tidak
ada produk yang sama
pada hari itu.
2. Swan 6 3.000 18.000 arif  1 produk untuk
choux 39 2.500 97.500 penilaian
7 2.000 14.000  Produk barru keluar
sebanyak 20 buah pada
pukul 10 dan laku 6
buah
 Setelah jam 10 produk
ditambah 32 harga jual
diturunkan terkait
ukuran yang kurang
besar
 Pukul 13.00 masih sisa,
dan kebijakan yang
diambil menurunkan
harga menjadi 2.000
agar produk cepat laku
3. Arem-arem 38 - - Luthfi Tidak dijual, produk gagal
tongkol
Selasa (14/04)
1. Éclair vla 53 2.500 132.500 Luthfi  1 produk untuk
tiramissu penilaian
 Produk terjual semua
tanpa diskon
2. Martabak 51 2.000 102.000 Titanio  1 produk untuk
telur penilaian
 Produk terjual semua
tanpa diskon
3. Roti manis 52 - - Arif Tidak dijual

Rabu (15/04)
1. Black 33 3.500 115.500 Luthfi  1 produk untuk
forest penilaian
 Produk terjual semua
tanpa diskon
2. Roti manis 20 2.500 50.000 Arif

9
36 2.000 72.000  1 produk untuk
penilaian
 Setelah pukul 14.00
produk masih sisa 36,
dan kebijakan yang
diambil menurunkan
harga menjadi 2.000/
buah agar produk cepat
laku
3. Terang 53 - - Titanio Tidak dijual
bulan mini
Kamis (16/04)
1. Cheese 42 3.000 126.000 Luthfi  1 produk untuk
muffin 10 2.000 20.000 penilaian
 Setelah pukul 15.00
produk masih sisa 10,
dan kebijakan yang
diambil menurunkan
harga menjadi 2.000/
buah karena pelanggan
mulai sepi
2. Lumpia 54 2.000 108.000 Titanio  1 produk untuk
ayam penilaian
jamur  Produk terjual semua
tanpa diskon
3. Arem-arem 7 2.000 14.000 Luthfi
tongkol 19 1.500 13.500
34 1.000 34.000
4. Donat 7 3.000 21.000 Arif  1 produk untuk
sandwich 10 2.500 25.000 penilaian
 Pukul 10.30 produk
13 2.000 26.000 baru keluar 17 buah
23 1.500 34.500 dan laku 7 buah.
 Kemudian keluar lagi
30 buah dan harga
diturunkan menjadi
2.500 karena mulai
siang
 Setelah pukul 15.00
produk masih sisa 23,
dan kebijakan yang
diambil menurunkan
harga menjadi 1.500/
buah karena ragoutnya
ditakutkan akan basi.
Jum’at (17/04)
1. Dadar 56 2.000 112.000 Titanio  1 produk untuk
gulung penilaian

10
polkadot  Produk terjual semua
tanpa diskon
2. Pudding 49 3.500 171.500 Arif  1 produk untuk
layer cake penilaian
 Produk terjual semua
tanpa diskon
3. Black 16 3.500 56.000 Luthfi  1 produk untuk
forest penilaian
 Memenuhi produksi
tanggal 15 april
 Produk terjual semua
tanpa diskon
4. Mini pizza 32 - - Arif Tidak dijual
Rabu (29/04)
1. Mini pizza 49 3.000 147.000 Arif  1 produk untuk
penilaian
 Produk terjual semua
tanpa diskon
2. Terang 52 1.500 78.000 Titanio  1 produk untuk
bulan mini penilaian
 Produk terjual semua
tanpa diskon
3. Brownis 31 4.000 124.000 Luthfi  1 produk untuk
ketan 20 3.000 60.000 penilaian
hitam  Setelah pukul 14.00
produk masih sisa 20,
dan kebijakan yang
diambil menurunkan
harga menjadi 3.000/
buah agar cepat terjual.

Bahasan:
Tiga hari pertama memulai usaha ini terjadi kegagalan produksi pada 3 produk
diantaranya: Arem-arem tongkol, Roti manis, dan Terang bulan mini.Hal tersebut
disebabkan oleh tidak melakukan standarisasi resep sehingga ketika produk dievaluasi
oleh para ahli produk dinilai tidak layak untuk dijual karena faktor bentuk, tekstur,
rasa dan penampilan yang kurang baik. Serta sangat disayangkan di hari ke-5 kami
juga mengalami kegagalan produksi pada produk Mini Pizza, karena topping pizza
dirasa kurang banyak serta permukaan pizza terlalu kering.
Terdapat beberapa produk yang terjual dengan harga sesuai rencana selama
berjalannya usaha , diantaranya: Éclair vla tiramissu, Martabak telur kare ayam,
Macaroni schotel, Lumpia ayam jamur, Dadar gulung polkadot, Pudding layer cake,
Black forest, Mini pizza dikarenakan produk yang kami produksi diminati oleh pasar

11
dan tindakan tim pemasar yang cekatan dalam memasarkan produk.Namun, terdapat
beberapa produk yang mengalami penurunan harga dikarenakan ukurannya terlalu
kecil, sehingga pelanggan kurang menerima dengan harga yang ditawarkan.
Pelayanan snack box dan coffee break belum kami laksanakan dikarenakan
sulitnya mendapatkan kepercayaan pelanggan akan produk kami. Kebanyakan
pelanggan yang akan mengadakan suatu acara sudah memesan snack box dan coffee
break pada perusahaan langganannya yang dirasa cukup murah meskipun kualitasnya
tidak sebanding dengan produk kami.

Manajemen Tenaga dan Waktu

Hari Waktu Luthfi Arif Titanio

Hari Arem – arem tongkol Swan Choux Macaroni Schotel


ke-1
Minggu, 12  Belanja  Belanja  Menyiapkan
April 2015  Menyiapkan Bahan  Menyiapka alat
 Penataan tempat Bahan  Penataan
12.00-15.00  Penataan alat Bahan
15.00 –  Membuat isi arem-  Menyiapkan  Menyiapkan
17.00 arem adonan swan adonan swan
choux choux
 Mengocok  Membersihkan
adonan swan alat dan
coux merapikan
 Mengoven tempt krja
adonan swan
choux
Senin, 13  Memasak nasi  Membuat filling  Merebus
April 2015  Melayukan daun swan choux macaronni
pisang  Mengisikan  Membuat
05.00 –  Membuat arem- filling ke swan macaroni
08.00 arem tongkol choux schotel
 Membersihkan area  Mengemas  Mengoven
kerja produk macaroni
 Mengemas produk  Evaluasi schotel
 Evaluasi  Penyerahan  Mengemas
 Penyerahan produk produk kepada produk
kepada bagian bagian  Evaluasi
pemasaran pemasaran  Penyerahan
produk kepada
bagian
pemasaran
08.00 –  Membersihkan area  Membersihkan  Mencuci

12
10.00 kerja area kerja peralatan kerja

10.00 –  ISTIRAHAT  ISTIRAHAT  ISTRAHAT


12.00

12.00-15.00  Mendata bahan sisa  Belanja  Belanja


dan menyiapkan
alat dan bahan
untuk produksi
selanjutnya
15.00 –  Mengaduk adonan  Mengaduk  Menyiapkan
17.00 eclair adonan roti oven
 Menyiapkan adonan manis  Rounding
di loyang  Rounding dan adonan roti
 Mengoven eclair prving adonan  Menyiapkan
roti bahan isian
 Mengoven roti roti
manis
Hari Éclair vla tiramissu Roti manis Martabak telur
ke-2
Selasa, 14  Membuat isi eclair  Persiapan alat  Persiapan alat
April 2015  Mengisikan isian ke dan bahan dan bahan
eclair  Menyiapkan  Membuat isian
05.00 –  Mendinginkan bahan martabak
08.30 eclair  Membuat  Mengocok
 Mengemas produk adonan kulit telur dan isian
 Evaluasi martabak telur matabak
 Penyerahan produk  Menggoreng
kepada bagian  Mengemas martabak
pemasaran produk  Mengemas
  Evaluasi produk
 Penyerahan  Evaluasi
produk kepada  Penyerahan
bagian produk kepada
pemasaran bagian
pemasaran
08.30 –  Membersihkan area  Membersihkan  Mencuci
12.00 kerja, mencuci area keja peralatan dan
peralatan  Mengecek bahan menyiapkan
 Mendata arus kas sisa dan habis bahan untuk
dan keuangan pakai produk
selanjutnya
12.00 –  Istirahat  istirahat  istirahat
14.00

14.00- 18.00  Belanja  Persiapan alat  Menimbang


 Menyiapkan bahan dan bahan bahan untuk
dan alat untuk  Mencampur roti manis
blakforest tepung terigu,  Menyiapkan
 Mencampur bahan ragi instan dan alat untuk roti

13
dan membuat bahan lain manis
adonan black forest  Uleni hingga  Menyiapkan
 Mengoven black kalis proffing box
forest  Membentuk dan oven
adonan  Memproffing
 Mengoven roti adonan
manis

Hari Black forest Roti Manis Terangbulan


ke-3 mini

Rabu, 15  Menghias  Mengemas  Persiapan alat


April April blackforest, produk dan bahan
2015 memberi topping  Evaluasi  Membuat
dan mengolesi  Menyerahkan adonan terang
05.00 – dengan buttercream pada pihak bulan
10.00  Mengemas dan pemasaran  Memasak
mengevaluasi adonan terang
 Menyerahkan pada bulan dengan
bagian pemasaran pan

10.00 –  Membersihkan area  Membersihkan  Mengemas


12.00 kerja area kerja dan produk
 Mencuci alat mencuci alat  Evaluasi
 Mendata keuangan  Produk tidak
dipasarkan
12.00 –  istirahat  istirahat  istirahat
14.00

13.00 –  Persiapan alat dan  Belanja  Menyiapkan


18.00 bahan-bahan arem-  Menyiapkan bahan untuk
arem tongkol bahan dan alat kulit lumpia
 Menyuwir tongkol, untuk donat  Membuat kulit
menghaluskan  Mengaduk lumpia
bumbu dan adonan donat  Mencuci alat
memotong wortel  Membentuk dan dan
 Membuat isi arem- memproffing membersihkan
arem tongkol adonan area kerja
 Membersihkan area  Menggoreng
kerja dan alat donat

Hari Chesse muffin & Donat sandwich Lumpia ayam


ke-4 Arem tongkol jamur

Kamis , 16  Mengaru beras  Menyiapkan  menyiapakan


 Menyiapkan daun bahan dan alat alat dan bahan

14
April 2015 pisang isi donat isi lumpia
 Memotong dan  Membuat isi  Membuat isi
04.00 – mengisi daun donat lumpia
08.00 pisang  Mengisi dan  Menggulung
 Mengukus arem- menghidangkan dan mengisi
arem donut lumpia
 Membuat adonan  Menyiapkan  Menggoreng
chesse muffin, oven lumpia
 Mencetak chesse  Mengemas  Menyiapkan
muffin dalam cup produk bahan dan alat
 Mengoven adonan  Evaluasi cheese muffin
muffin  Penyerahan  Mengemas
 Mengemas produk  produk kepada produk
 Evaluasi bagian  Evaluasi
 Penyerahan produk pemasaran  Penyerahan
kepada bagian produk kepada
pemasaran bagian
pemasaran

08.00 –  Membersihkan area  Mencuci alat,  Membersihkan


10.00 kerja dan membersihkan area kerja dan
menghitung serta area kerja mendata
mendata segala jumlah
pengeluaran bahan untuk
produksi
selanjutnya
11.00 –  Istirahat  Istirahat  Istirahat
14.00

14.00 –  Persiapan alat dan  Persiapan alat  Persiapan alat


18.00 bahan blackforest dan bahan dan bahan
 Mengocok putih  Membuat membuat kulit
telur dan membuat adonan roti  Membuat
adonan cake black  Membagi adonan kulit
forest dan cake adonan  Membantu
pudding layer  Mencetak mencetak
 Mencetak adonan adonan adonan mini
cake  Memproofing pizzaMembant
 Mengoven dan adonan u mengisi
menyiapkan cake  Menyiapkan adonan mini
bahan isian pizza
 Membuat bahan  Menata
isian adonan mini
 Mengisi adonan pizza sebelum
dengan bahan dioven
isian  Mengoven
 Mengoven pizza
adonan

15
08.Hari Black forrest Pudding layer cake Dadar gulung
ke-5 & mini pizza polkadot

Jum’at, 17  Membuat butter  Menyiapkan  Membuat vla


April 2015 cream bahan cake buah segar
 Mencetak dan untuk pudding  Mengisi vla ke
04.00 – memotong cake  Mencampur dala adonan
08.00  Melapisi cake bahan dan kulit
dengan butter cream mengaduk  Mengemas
 Memotong cake adonan cake dadar gulung
sepinggan dan  Menyiapkan  Evaluasi
menggarnish cake adonan cake  Penyerahan
 Mengemas produk pada Loyang produk kepada
 Evaluasi dan mengoven bagian
 Penyerahan produk adonan pemasaran
kepada bagian  Menyipakan  Menyiapkan
pemasaran bahan pudding oven untuk
 Membuat pudding cake pudding

08.00-10.00  Membantu mengisi  Mengisi pudding  Membersihkan


pudding ke dalam dalam cetakan alat dan area
adonan cake puding dan membuat kerja
 Membantu layer
mengemas pudding  Evaluasi
layer  Penyerahan
 produk kepada
bagian
pemasaran
 Berkemas
10.00 –  Istirahat  Istirahat  istirahat
12.00

12.00 –  membersihkan area  membersihkan  membersihkan


14.00 kerja, inventaris alat area kerja, area kerja,
dan bahan inventaris alat inventaris alat
dan bahan dan bahan

Hari Cake ketan hitam Mini Pizza Martabak


ke-6 mini

Selasa  Menyiapkan bahan  Menyiapkan  Membantu


pembuatan cake bahan menyiapkan
28- 4- 2015  Mengocok putih pembuatan bahan roti
telur dan membuat adonan roti pizza
( 14.00- adonan  Membuat  Membantu
18.30)  Menyiapkan adonan roti rounding

16
adonan dalam  Menembangkan  Membantu
loyang dan adonan dan menyiapkan
mengoven adonan potong timbang topping
 Menyiapkan butter  Memproffing  Membantu
cream adonan mengoven
 Memotong dan  Menyiapkan dan
menggarnish cake topping mengoles
 Mentopping mini pizza
mini pizza
 Dan mengoven
Rabu  Mengemas dan  Mengemas dan  Membuat
menyerahkan pada menyerahkan adonan
29- 4 – 2015 pemasaran pada pemasaran terang bulan
 Evaluasi  Evaluasi mini
( 05.00-  Membuat
08.00) terang bulan
mini dan
menopping
 Mengemas
hasil jadi
dan
menyerahka
n pada
pemasaran
 Evaluasi
dan
berkemas

17
2. Laporan Keuangan
a. Arus Kas Harian

Tanggal Transaksi Pemasukan Pengeluaran Saldo


Minggu, Iuran per anak Rp. 450.000 Rp- Rp. 450.000
12 April Rp.150.000
Belanja di toko 8 - Rp 217.500 Rp. 232.500
2015

Belanja di pasar Piutang di arif Rp. 268.500 Rp. – 36.000


sepanjang Rp. 36.000
Senin, 13 Hasil penjualan H-1 Rp. 276.000 - Rp. 276.000
april 2015 Belanja packaging - Rp. 17.000 Rp. 259.000
di pasar karah
LPG besar - Rp 72.000 Rp. 187.000
Belanja di pasar - Rp.87.400 Rp. 99.600
wonokromo
Bensin - Rp. 10.000 Rp. 89.600
Pembayaran - Rp. 36.000 Rp. 83.500
piutang arif
Selasa, 14 Hasil penjualan H-2 Rp. 234.500 - Rp. 318.000
Belanja di alfamart - Rp. 39.300 Rp. 278.700
april 2015
ketintang
Belanja di toko - Rp.86.500 Rp. 192.200
barokah
Belanja di pasar - Rp. 34.500 Rp. 157.700
karah
Belanja di toko 8 - Rp. 65.500 Rp. 92.200
Rabu, 15 Black forest dan Rp. 237.500 - Rp 329.700
april 2015 Roti manis

Lpg 3 kg Rp. 16.000 Rp 313.700


Belanja di indomart Rp 16.200 Rp 297.500
Belanja packaging Rp 13.000 Rp 284.500
Belanja di toko Rp 123.100 Rp 161.400
barokah
Belanja di pasar Rp 160.800 Rp. 600
sepanjang
Kamis, Hasil penjualan H-4 Rp. 437.000 - Rp 437.600
113 April
2015

18
Belanja di pasar - Rp 117.500 Rp 320.100
karah
Bensin - Rp 10.000 Rp. 310.100
Jum’at, Hasil penjualan H-5 Rp. 339.500 - Rp. 649.600
114 April
2015
Selasa, Sisa kas Rp. - Rp. 649.600
215 April 649.600
2015
Belanja di arvian Rp 61.400 Rp 588.200
Belanja di pasar Rp 91.800 Rp 496.400
karah
Kemasan di took Rp 9.000 Rp 487.400
merah
Belanja di pasar Rp 123.700 Rp. 363.700
wonokromo
Rabu, 216 Hasil penjualan H-6 Rp. 409.000 - Rp. 772.700
April
2015

19
b. Perhitungan Rugi-Laba
1) Perhitungan rugi-laba rencana
Pemasukan : Rp. 2.150.000
Pengeluaran : Rp. 1.196.100
Laba Kotor :Rp. 953.900
25
Upah pegawai : Rp. 953.900 x = Rp. 238.400
100
5
Biaya operasional : Rp. 953.900 x = Rp. 47.600
100
Laba Bersih : Rp. 953.900 – (Rp. 238.400 + Rp.47.600)
= Rp. 622.900

2) Perhitungan rugi-laba realita


Pemasukan :Rp. 2.383.500
Pengeluaran :Rp. 1.610.800
Saldo :Rp. 772.700

Laba Kotor : Rp. 772.700 – Rp. 450.000


= Rp. 322.700
25
Upah pegawai : Rp. 322.700 x = Rp. 80.675
100
5
Biaya operasional: Rp.322.700 x = Rp. 16.135
100
Laba Bersih : Rp. 332.700 – (Rp. 80.675 + Rp.16.135)
= Rp. 225.890 (dibulatkan Rp. 226.000)

Laba kotor rencana


Capaian laba =
laba kotor realita
Rp. 322.700
= x 100%
Rp . 953.90 0
= 33%

Jadi, kami hanya dapat mencapai laba 33% dari yang kami rencanakan

D. Kesimpulan dan Saran


a. Kesimpulan

20
Usaha yang kami jalani selama 6 hari ini kurang berjalan secara optimal terbukti
dari laba bersih yang kami dapatkan tidak sesuai dan jauh dari yang kami rencanakan.
Hal tersebut dipengaruhi oleh beberpa hal diantaranya kurangnya keterampilan
pegawai dalam mengolah dan memanajemen bahan, tenaga, alat dan waktu, sehingga
banyak produk yang kurang menmenuhi syarat bahkan ada yang gagal, tidak layak
jual. Selain itu, baik pihak pemasar maupun pasar yang kami rencanakan sebagai
tempat penjualan produk kami ternyata kurang sesuai dengan tujuan yang kami
harapkan tercapai. Produk kami masih belum bisa diterima dengan baik oleh
masyarakat, mahasiswa, dosen maupun karyawan di sekitar UNESA, baik dari segi
rasa, penampilan dan harga. Banyaknya pemotongan harga produk dikala sudah
siang/sore menyebabkan penghasilan kami tidak memenuhi target.
Sebenarnnya, usaha di bidang bakery dan pastry ini termasuk usaha yang cukup
menjanjikan karena memiliki peluang memperoleh keuntungan yang tinggi dengan
berbagai produk yang beraneka macam rasa yang dapat disesuaikan dengan selera
konsumen. Namun wirausaha harus memiliki cara mengembangkan kreativitas dan
inovasi dalam diri agar bisnis yang dijalankan dapat berhasil.

b. Saran

Sangat oenting untuk melakukan standarisasi resep terlebih dahulu sebelum


memulai usaha agar produk tidak mengalami kegagalan produksi. Perencanaan yang
baik dan pelaksanaan serta pengorganisasian yang teratur dengan baik akan sangat
membantu wirausahawan mencapai target yang ditentukannya. Agar tidak
menimbulkan kegagalan usaha, seorang wirausaha harus memiliki rencana dan
memperhatikan secara maksimal rencana tersebut agar usaha berkembang dengan
cepat serta tetap menjaga kualitas dan berinovasi untuk menarik para konsumen
membeli produk tersebut.

21
LAMPIRAN

1. RESEP

MACARONI SCHOTEL
Untuk 50 porsi

Bahan:
Mentega tawar  60 gram
Bawang bombay 1 1/2 buah
Tepung terigu  90 gram
Susu cair  900 ml
Macaroni pipa 300 gram , rebus matang
Smoked beef 15 lembar, iris halus
Keju cheddar parut  150 gram
Garam  3 3/4 sdt
Merica bubuk  1 1/2 sdt
Pala bubuk  2 1/4 sdt
Telur 9 butir , kocok lepas

Bahan Taburan:
keju cheddar, 300 gram parut panjang

Cara membuat:
1. Panaskan mentega. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan tepung terigu.
Aduk sampai bergumpal.
2. Masukkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Masukkan macaroni
dan smoked beef. Aduk rata. Angkat.
3. Masukkan keju cheddar parut, garam, merica bubuk, dan telur kocok. Aduk rata.
4. Tuang di pinggan tahan panas built diameter bawah 18, atas 21, dan tinggi 5 1/2 cm
yang sudah dioles tipis mentega.
5. Oven 20 menit dengan api bawah suhu 170 derajat Celcius sampai 3/4 matang
sambil direndam dalam sedikit air.
6. Taburkeju. Oven lagi  20 menit sampai matang

22
AREM-AREM IKAN TONGKOL JAMUR
Untuk 50 buah | @40 gram
Bahan Nasi:
Beras 500 gram
Santan 1200 ml dari 1 butir kelapa
Daun salam 4 lembar
Serai, 2 batang keprek
Laos, 5 iris keprek
Minyak sayur 2 sendok makan
Garam 1 sdt

Bahan Isi:
ikan tongkol 2 ekor ukuran 1/4 kilogram
jamur tiram 250 gram
bawang merah 5 siung
bawang putih 5 siung
cabai merah 9 buah
minyak sayur 2 sendok makan
Gula secukupnya
Merica secukupnya
Garam secukupnya

Cara membuat:
1. Cuci beras hingga bersih. Rendam dalam air selama 15 menit.Tiriskan.
2. Cuci tongkol sampai bersih, buang durinya, kemudian giling dengan chopper.
3. Isi: Panaskan minyak. Haluskan bawang merah, bawang putih dan cabai merah, lalu
tumis sampai harum. Tambahkan garam, gula, dan merica.Terakhir, masukkan ikan
tongkol. Dan jamur tiram. Aduk rata.
4. Bahan nasi: Rebus santan, daun salam, serai, laos, dan garam sambil diaduk
sampai mendidih. Masukkan beras sambil diaduk hingga meresap. Tambahkan
minyak sayur. Setelah menjadi aron, angkat nasi.Kemudian diamkan selama 15
menit
5. Ambil 2 lembar daun pisang. Ambil sedikit nasi aron sambil dipipihkan. Sendokkan
bahan isi. Tutup dengan nasi .Bungkus dan lipat batasnya. Ikat atau tusuk kedua
ujungnya dengan tusuk gigi.
6. Kukus lontong selama 30 menit. Angkat lontong dari kukusan, dinginkan. Lontong
kini siap disantap.

23
MARTABAK TELUR ISI AYAM BUMBU KARE
Untuk 50 buah | @32 gram
Bahan Kulit:
tepung terigu protein tinggi  600 gram
garam 3/4 sendok teh 
air  480 ml
minyak goring 90 gram
minyak 1500 ml untuk merendam 

Bahan Isi:
daging ayam giling 600 gram 
bawang putih 6 siung, iris tipis
bawang merah 9 butir, iris tipis
cabai merah 6 buah keriting, dicincang halus
bubuk kari  1 1/2 sendok makan
garam  3 sendok teh
merica bubuk  3 /4 sendok teh
gula pasir  1 1/4 sendok teh
daun bawang 3 batang, iris halus
minyak 3 sendok makan untuk menumis 

Bahan Campuran Perporsi:


daun bawang 75 gram, diiris halus
telur ayam 6 butir, dikocok lepas
garam  1 1/4 sendok teh
merica bubuk  1 1/4 sendok teh

Cara membuat:
1. Kulit, campur tepung terigu dan garam. Masukkan air sedikit – sedikit sambil diuleni
sampai kalis. Masukkan minyak goreng. Uleni sampai elastis.
2. Timbang masing-masing 25 gram. Bulatkan. Rendam dalam minyak goreng 2 jam.
3. Isi, tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai merah sampai harum.
Tambahkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
4. Masukkan bubuk kari, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai meresap.
Tambahkan daun bawang. Aduk rata. Sisihkan.
5. Pipihkan kulit dan giling tipis. Campur daun bawang, telur, bawang bombay, garam,
merica bubuk, dan 50 gram tumisan daging ayam. Aduk rata.

24
6. Panaskan minyak dalam wajan martabak. Letakan selembar kulit. Beri campuran isi.
Lipat. Goreng sampai matang.

SWAN CHOUX
untuk 48-50 buah
Bahan:
Air 590 ml
Gula 21, 25 gram
Unsalted butter 280 gram
Garam 10 gram
Tepung terigu 300 gram
Telur 10 butir

Untuk ganache (makes extra):


Dark chocolate 415 gram
Boiling heavy cream 475 ml

Untuk whipped cream:


heavy cream 920 ml
vanilla 4 sdt
gula 52 gram

cara membuat:
1. Rebus air dan butter dan garam hingga butter mencair dengan api sedang dan aduk
merata dengan sendok kayu. Tambahkan tepung, aduk hingga rata secara konstan
hingga seluruh tepung tercampur. Angkat dari panas. Tetap aduk-aduk untuk
mengurangi panas dan tambahkan gula. Aduk hingga rata
2. Diamkan 10-15 menit hingga adonan hangat kuku. Masukkan satu telur aduk hingga
tercampur rata, masukkan satu telur aduk hingga rata, dan lakukan berulang hingga
telur habis.
3. Masukkan adonan dalam piping bag, potong ujung plastic untuk membuat badan
angsa diameter sekitar 2 cm. Bulatkan adonan pada Loyang yang sudah dioles
mentega putih, bentuk seperti bdan angsa. Panggang "badan angsa" pada 218 0C
selama 20-25 minutes.
4. Masukkan adonan dalam piping bag, potong ujung plastic sedikit untuk membuat
leher, bentuk huruf S pada Loyang dan buat kepala angsa di atasnya. Panggang
pada suhu yang sama, selama sekitar 12 minutes atau hingga mencoklat.

25
5. Ganache: rebus heavy cream dan tambahkan potongan coklat sambil diaduk
konstan hingga tercampur rata. Angkat dari panas
6. whip cream: aduk heavy cream yang sangat dingin dengan mixer yang sudah
didinginkan juga, aduk selama 5 menit dan hentikan setiap menitnya untuk melihat
konsistensi yang diinginkan, tambahkan gula dan vanila aduk lagi untuk
menghasilkan cream yang kaku dan lembut
7. potong bagian atas badan angsa melintang, belah dua potongan tersebut. Isikan
ganache dan whipped cream dalam badan angsa lalu letakkan 2 potongan tadi
sebagai sayapnya. Kemudian letakkan leher dan kepala angsa. Masukkan dalam
refrigerator selama 2 jam sebelum dihidangkan.

ROTI MANIS
Untuk 50 buah
Bahan:
Terigu protein tinggi 800 gram
Terigu protein sedang 200 gram
Ragi instan 11 gram
Bread improver 5 gram
Susu bubuk full cream 30 gram
Gula 300 gram
Garam 15 gram
Kuning telur 2 butir
Susu cair dingin 150 gram
Air dingin 300 gram
Margarin 200 gram
Filling:
Poppy seed
Kismis
Kayu manis bubuk
Selai blue berry dan selai apricot
Cara membuat:
1. campur semua bahan kering. Bentuk lubang lingkaran di tengah lalu masukkan
kuning telur, susu cair dan air yang sudah dikocok menjadi satu. Aduk hingga
adonan menyatu dengan mixer. Masukkan margarin, aduk hingga kalis. Istirahatkan
10 menit
2. bagi adonan dengan berat timbangan 40 gram, lalu bulatkan dan istirahatkan 10
menit dengan ditutup plastic

26
3. buang udara pada adonan dengan dikempiskan, bentuk adonan dan isi
4. Susun di Loyang yang sudah dioles mentega putih. Poles adonan dengan campuran
kuning telur dan susu cair.
5. Masukkan dalam proffing box dengan suhu 300C , kelembapan 80% selama 60 –
120 menit.
6. Tambahan bahan topping di atasnya sesuai selera. Siapkan oven dengan panas 180
0
C
CAKE KETAN HITAM
Untuk 2 loyang | @ 24 potongan
Bahan:

Tepung ketan hitam 600 gram

Telur 14 butir

Baking powder 2 sdt

Cake emulsifier 2 sdt

Vanili bubuk 1 sdt

Garam ½ sdt

Margarin 400 g

Gula pasir halus 500 g

Susu kental manis vanilla 6 sdm

Cara membuat:

1. Campurkan telur, gula halus, garam dan cake emulsifier. Kocok hingga adonan
benar-benar mengembang

2. Tambahkan tepung ketan hitam, baking powder dan bubuk vanili yang diayak saat
dimasukkan. Aduk hingga rata.

3. Masukkan margarin yang sudah dilelehkan dan susu kental manis sedikir demi
sedikit sambil terus diaduk perlahan hingga kalis

4. Tuang dalam Loyang ukuran 24x24x6 cm yang sudah diolesi margarin dan dialasi
kertas roti

5. Kukus selama kurang lebih 25 menit hingga empuk dengan api sedang.

27
28
CHEESE MUFFIN

Untuk 50 buah

Bahan :

Mentega 750 gram

Gula pasir 700 gram

Telur ayam 10 butir

Fresh milk 750 ml

Keju chedar 300 gram

Tepung terigu protein sedang 1500 gram

Baking powder 20 gram

Baking soda 10 gram

Cara membuat:

1. Campurkan mentega, gula aduk dengan balloon whisk hingga rata


2. Tambahkan telur satu per satu sambil tetap diaduk dengan mixer hingga rata
3. Masukkan susu sedikit demi sedikit hingga setengahnya (375 ml)
4. Siapkan tepung, baking powder dan baking soda di bowl terpisah lalu campurkan ke
adonan aduk dengan balloon whisk
5. Tambahkam sisa susu ke dalam adonan. Aduk hingga rata. Tambahkan parutan keju.
Aduk hingga rata
6. Siapkan cetakan muffin. Tuangkan adonan ke dalamnya hingga ¾ penuh. Hentak-
hentakkan di meja hingga adonan turun dan rata.
7. Masukkan ke dalam oven, bakar dengan suhu 1900C selama 30 menit.

29
LUMPIA ISI AYAM JAMUR KUPING
Untuk 50 buah
Bahan :
Minyak 500 ml untuk menggoreng
Kulit
 Telur 20 butir
 Margarine, lelehkan 125 gram
 T. terigu protein sedang 500 gram
 Santan 1200 cc
 Garam 4 sdt
Isi :
Wortel 4 buah, diserut halus
Jamur kuping 400 gr
Ayam 200 gr
Saus tiram 2 sdt
Garam secukupnya
Bawang merah 6 siung
Bawang putih 10 siung
Merica bubuk 1 sdt
Penyedap secukupnya
Telur 2 butir

Cara membuat :
Kulit:
1. Siapkan wadah masukkan semua bahan kecuali minyak sayur.
2. Aduk rata hingga semua bahan tercampur rata.
3. Tuangkan air sedikit-demi sedikit sambil diaduk-aduk. Lakukan hingga adonan kalis.
Ciri-cirinya adalah jika adonan ditarik tidak mudah putus.
4. Siapkan wajan, kuas kecil dan minyak. Olesi wajan dengan minyak menggunakan
kuas.
5. Gunakan kuas besar untuk mengambil adonan dengan cara mencelupkannya.
Oleskan adonan kedalam wajan yang sudah diolesi dengan minyak.

Isi:
1. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
2. Masukkan wortel sampai layu setelah itu masukkan tauge , masukkan merica, saus
tiram, garam dan penyedap. Setelah itu masukkan bihun yg sudah direbus aduk rata,

30
hingga rata dan rasanya pas.
Ambil kulit, ambil bahan isi 2 sdm,isi disudut kulit,Lipat seperti amplop. Olesin kulit
bawahnya dengan putih telur agar tidak lepas saat di goreng.
Ulangi kembali sampai bahan isi habis dan goreng hingga kuning kecoklatan.
Angkat dan tiriskan.

DONAT SANDWICH

Bahan DONAT:
Tepung cakra 1 kg
Gula 200 gram
Telur 2 butir
Kuning telur 4 butir
Bread improver 10 gram
Ragi instan 20 gram
Garam 20 gram
Susu segar 20 ml
Butter 50 gram
Minyak donat 750 gram
Bahan isi:
Tepung terigu protein sedang 250 gram
Margarin 250 gram
Smooked beef 20 lembar
Keju chedar 100 gram
Sweet corn cernel 150 gram
Cara membuat:
Donat:
Campur semua bahan kering kecuali garam. Aduk dan diamkan sebentar. Lubangi
campuran bahan kering di bagian tengah, masukkan campuran telur, kuning telur dan susu
yang sudah dikocok menjadi satu ke dalamnya. Aduk dengan kecepatan sedang hingga
adonan kalis. Tambahkan butter. Lanjutkan mengaduk hingga kalis.
Istirahatkan adonan selama 10 menit. Ambil adonan timbang seberat 30 gram dan bulatkan
tutup dengan plastic dan diamkan 10 menit. Pipihkan adonan, keluarkan gasnya lalu bentuk
bulat-bulat dengan lubang ditengah. Tata di atas Loyang dan masukkan pada proffing box
selama 60 menit. Setelah adonan mengembang panaskan minyak donat. Goreng donat
hingga kecoklatan.
Isi:

31
Lelehkan margarin, tambahkan tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk konstan,
masuukan jagung manis dan smooked beef, tambahkan parutan keju. Aduk hingga rata.
Ambil donat yang tidak berlubang, letakkan satu sendok isi di atasnya dan tumpuk dengan

32
STRAWBERRY BLACK FORREST FROSTING
BAHAN :
SPONGE
Telur ayam 5 btr
Gula pasir 100 gram
Tepung terigu 60 gram
Chocolate powder 20 gram
Susu bubuk 1 sdm
Rhum bakar 1 sdm
FILLING
Krim kocok 250 gram
Mint essence 2 tetes
Selai stroberi 1 sdm
Essence stroberri sckp
Stroberi (belah dua) 1 pak
PENYAJIAN
Simple sirup 200 ml
Cokelat serut 250 gram

CARA MEMBUAT :
SPONGE
1. Kocok telur dan gula hingga mengembang, masukkan sisa bahan. Aduk perlahan hingga
rata. Tuang ke dalam cetakkan berbentuk kotak dengan ukuran 18x18 cm.
2. Oven dengan suhu 180o C selama 35- 40 menit.

FILLING
1. Campurkan semua bahan kecuali simple syrup dan cokelat serut. Aduk rata dan sisihkan.

PENYAJIAN
1. Belah sponge menjadi dua bagian, siram dengan simple sirup dan tuangi dengan adonan
filling. Tutup kembali, olesi atasnya dengan krim kocok, taburi dengan cokelat serut.

2. Masukkan ke dalam freezer dan biarkan hingga mengeras. Potong kotak-kotak sesuai
selera.

33
MINI PIZZA BOLOGNESSE
50 buah

Bahan Adonan :
 Terigu kereta kencana 1250 g
 Ragi instan 15 g
 Air 750 g
 Gula 125 g
 Garam 25 g
 Susu skim bubuk 75 g
 Minyak zaitun / salad oil 62,5 g
 Margarine 100 g

Cara membuat :
1. Campur semua bahan kering, masukkan air dan aduk pelan hingga adonan
menyatu
2. Tuangkan minyak zaitun dan margarine, teruskan mengaduk dengan
kecepatan dinaikkan sampai adonan kalis
3. Angkat dari mixer, biarkan proving istirahatkan selama kurang lebih 10 menit
4. Potong sesuai ukuran 200 g, bulatkan. Istirahatkan kurang lebih 10 menit.
5. Poles Loyang dengan shortening putih
6. Pipihkan dan masukkan adonan ke cetakan.
7. Diamkan dalam proving machine selama 30 menit
8. Keluarkan dari proving dan berikan saus dan toping ke atasnya. Masukkan ke
proving selama 10 menit
9. Bakar di oven pada suhu 200 o C selama kurang lebih 20 menit.

Bahan topping :
 Sosis sapi 175 g
 Jamur kancing 150 g
 Bawang Bombay 150 g
 Keju quick melt 200 g

Bahan Bolognese :

 Daging Sapi Giling 200 gram


 Bawang Bombay 300 gram

34
 Bawang Putih 5 siung
 Tomat yang besar 2 buah
 Saus Tomat 500 gram
 Merica (Lada) Bubuk 1/2 sendok teh
 Pala Bubuk 1/4 sendok teh
 Lada Hitam 1/4 sendok teh
 Oregano 1/2 sendok teh
 Basil 1/2 sendok teh
 Garam 1 sendok teh
 Gula Pasir 1 sendok teh
 Air 400 ml
 Margarin 2 sendok makan

Cara membuat

1. Cincang bawang bombay, bawang putih & tomat. Panaskan wajan, masukkan
margarine. Tumis bawang bombay & bawang putih hingga layu & harum. Masukkan
tomat. Tumis sampai layu

2. Masukkan daging giling, aduk rata hingga berubah warna

3. Bumbui denga lada, pala, basil & oregano. Aduk rata

4. Masukkan saus tomat, aduk rata. Tambahkan air.

5. Masukkan garam, gula & merica hitam, aduk rata. perbaiki rasanya sesuai selera.
Masak hingga meletup-letup. Matikan api

35
ÉCLAIR VLA TIRAMISU

50 buah
Bahan Choux Pastry :
- 425 gr air
- 530 gr susu
- 20 gr gula
- 20 gr garam
- 400 gr mentega
- 530 gr tepung terigu
- 16 butir telur

Cara Membuat :
1. Panaskan oven hingga 2100 celsius dan siapkan 4 loyang yang telah diolesi dengan
sedikit minyak. Gabungkan mentega dengan air, gula, susu dan garam ke dalam
panci lalu didihkan.
2. Setelah mendidih, diamkan hingga panasnya menghilang dan gunakan sendok kayu
untuk mengaduk terigu ke dalamnya. Kemudian panaskan kembali dan teruskan
mengaduk hingga adonan tercampur dengan rata dan meninggalkan sisa-sisa terigu
di sisi panci. Masak di atas api kecil selama 1-2 menit. Setelah itu biarkan agar
panasnya menghilang.
3. Pindahkan adonan ke tempat yang lebih besar. Gunakan hand mixer untuk
mengaduk adonan kembali sambil memasukan telur satu per satu. Aduk terus
adonan untuk beberapa menit lagi hingga adonan menebal.
4. Ambil adonan secukupnya dan masukan ke dalam kantong yang sudah dipasangkan
dengan round nozzle atau dengan cetakan spuit. Lalu cetak seperti éclair diatas
loyang yang telah diolesi sedikit minyak tadi dan panggang selama 25-30 menit atau
hingga choux memiliki rongga di dalamnya, kemudian setelah dipanggang pindahkan
ke tempat lain.
5. Masukan custard ke dalam kantong yang sudah dipasangkan dengan nozzle yang
bentuknya kurang dari 1 cm dan masukan custard secukupnya ke dalam Kue Choux
melalui dasar Kue Choux tersebut.

Bahan Pandan Custard Filling :


- 1300 gr susu
- 330 gr gula

36
- 130 gr mentega
- 330 gr kuning telur
- 130 gr tepung maizena
- 2 sdm pasta tiramisu

Cara membuat :
1. Masukan susu ke dalam sebuah panci. Panaskan sampai susu hampir mendidih.
Kocok kuning telur, gula, pasta hazelnut dan tepung maizena di dalam mangkuk
hingga mengental dan warna berubah pucat. Kemudian masukan susu yang telah
dimasak dan didinginkan tadi ke dalam adonan sedikit demi sedikit. Jika sudah
tercampur, aduk kembali adonan di atas api sedang hingga custard mendidih.
2. Lalu tuangkan dalam nampan agar cepat mendingin dan tutup dengan erat
permukaan nampan oleh plastik agar bagian permukaan custard tidak membeku.
Setelah itu pada suhu 550 celsius pindahkan custard pada mangkuk dan aduk
dengan mentega kemudian dinginkan.

DADAR GULUNG POLKADOT VLA BUAH


50 buah

Bahan Dadar:
- 450 gram tepung terigu protein sedang
- 2 sendok teh garam
- 1200 ml susu cair
- 3 butir telur, dikocok lepas
- 3/8 sendok teh esens pandan
- 1/8 sdt pewarna merah
Bahan Vla:
– 400 ml susu cair
– 150 gram gula pasir
– 1/4 sendok teh garam
– 40 gram maizena dan 40 ml air, dilarutkan untuk mengentalkan
– 2 kuning telur
– 200 gram fruit mix, dipotong kecil

Cara membuat:
Vla: rebus susu cair, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan

37
larutan maizena sambil diaduk sampai meletup-letup. Matikan api.
Tambahkan kuning telur. Aduk cepat dan rata. Nyalakan api. Masak lagi sambil diaduk
sampai meletup-letup. Angkat.
Masukkan fruit mix. Aduk rata.

Kulit dadar:
1. Campur semua bahan, aduk, sampai tepung larut dan tidak menggumpal
2. Bagi adonan 2 warna.hijau dan merah, yang warna merah cukup sedikit saja.
masukkan adonan merah ke tempat botol saos cabe yang berlubang kecil.
panaskan pan sebentar.titikkan adonan merah merata di pan.setelah itu tuang
adonan hijau. tebar merata dalam pan 
3. Tunggu sejenak sampai dadar masak seutuhnya sebelum diangkat (tidak perlu
dibalik)

TERANG BULAN MINI


Untuk 48 buah | @28 gram

Bahan-bahan
Tepung Terigu Protein Tinggi 400 gram
Gula Pasir 20 gram
Ragi Instan 4 sendok teh
Telur Ayam 8 buah
Air 600 ml
Soda Kue 4 sendok teh
Vanili Essence 1 sdt

Topping:
Meises (Chocolate Rice)
Keju Cheddar
Spikel

Cara membuat
1. Campur terigu dan telur ke dalam baskom
2. Buat adonan biang dengan cara mencampurkan ragi instant dan air, diamkan sebentar
sampai ragi bekerja.
3. Masukkan campuran biang ke dalam campuran terigu. aduk pelan sampai rata.
masukkan gula, garam, soda kue dan essence vanili. aduk sampai rata dan diamkan
selama 30 menit sampai adonan mengeluarkan buih.
4. Siapkan cetakan snack maker (cetakan martabak mini), panaskan tuangkan adonan ke
dalam cetakan. Jangan terlalu penuh, cukup setebal 1 cm dari dasar cetakan. Tutup
cetakan dan tunggu sampai permukaan terang bulan berpori.

38
5. Oles permukaan terang bulan mini dengan sedikit margarin kemudian tambahkan
topping meisses coklat dan keju dan tutup kembali cetakan. tunggu sampai terang bulan
matang

2. PERHITUNGAN HARGA JUAL

NAMA PRODUK PERHITUNGAN HARGA JUAL


Macaroni Schotel Kenaikan yang diharapkan = 60%
Harga jual = (100:60) x 89.000
= 1,67 x 89.000
= Rp 148.630
Harga jual perporsi = Rp 148.630 : 50
= Rp 2.972 (Dibulatkan Rp 3.000)
Laba kotor = 150.000 – 89.000 = Rp. 61.000
Upah tenaga kerja = 20% x 61.000 = Rp 12.200
Biaya umum = 5% x 61.000 = Rp 3.050
Laba bersih = 61.000 – (12.200 + 3.050)
= 61.000 – 15.250 = Rp 45.750

Swan Choux Vla Kenaikan yang diharapkan = 60%


chocolate Harga jual = (100:60) x 80.500
= 1,67 x 80.500= Rp 134.435
Harga jual perporsi = Rp 134.435 : 50 = Rp 2.688
(Dibulatkan Rp 3.000)
Laba kotor = 150.000 – 80.500 = Rp. 69.500
Upah tenaga kerja = 20% x 69.500 = Rp 13.900
Biaya umum = 5% x 69.500 = Rp 3.475
Laba bersih = 69.500 – (13.900 + 3.475)
= 69.500 – 17.375 = Rp 52.125
Dadar Gulung buah Kenaikan yang diharapkan = 60%
polkadot Harga jual = (100:60) x 67.500
= 1,67 x 67.500 = Rp 112.725
Harga jual perporsi = Rp 112.725 : 50 = Rp 2.254
(Dibulatkan Rp 2.500)
Laba kotor = 125.000 – 67.500 = Rp. 57.500
Upah tenaga kerja = 20% x 57.500 = Rp 11.500
Biaya umum = 5% x 57.500 = Rp 2.875
Laba bersih = 57.500 – (11.500 + 2.875)
= 57.500 – 14.375 =Rp 43.125

Roti Manis topping Kenaikan yang diharapkan = 60%


pizza Harga jual = (100:60) x 128.000
= 1,67 x 128.000= Rp 213.760
39
Harga jual perporsi = Rp 213.760 : 50 = Rp 4.275
(Dibulatkan Rp 4.500)
Laba kotor = 225.000 – 128.000 = Rp. 97.000
Upah tenaga kerja = 20% x 97.000 = Rp 19.400
Biaya umum = 5% x 97.000 = Rp 4.850
Laba bersih = 97.000 – (19.400 + 4.850) = Rp
72.750

Eclair vla Tiramisu Kenaikan yang diharapkan = 60%


Harga jual = (100:60) x 67.500
= 1,67 x 67.500 = Rp 112.725
Harga jual perporsi = Rp 112.725 : 50 = Rp 2.254
(Dibulatkan Rp 2.500)
Laba kotor = 125.000 – 67.500 = Rp. 57.500
Upah tenaga kerja = 20% x 57.500 = Rp 11.500
Biaya umum = 5% x 57.500 = Rp 2.875
Laba bersih = 57.500 – (11.500 + 2.875)
= 57.500 – 14.375 =Rp 43.125
Cake Ketan Hitam Kenaikan yang diharapkan = 60%
Harga jual = (100:60) x 105.500
= 1,67 x 105.500 = Rp 176.185
Harga jual perporsi = Rp 176.185 : 50 = Rp 3.523
(Dibulatkan Rp 3.500)
Laba kotor = 175.000 – 105.500 = Rp. 69.500
Upah tenaga kerja = 20% x 69.500 = Rp 13.900
Biaya umum = 5% x 69.500 = Rp 3.475
Laba bersih = 69.500 – (13.900 + 3.475)
= 69.500 – 17.375 = Rp 52.125
Martabak telur Kenaikan yang diharapkan = 60%
ayam kari Harga jual = (100:60) x 51.500
= 1,67 x 51.500 = Rp 86.005
Harga jual perporsi = Rp 86.005 : 50 = Rp 1.720
(Dibulatkan Rp 2.000)
Laba kotor = 100.000 – 51.500 = Rp. 48.500
Upah tenaga kerja = 20% x 48.500 = Rp 9.700
Biaya umum = 5% x 48.500 = Rp 2.425
Laba bersih = 48.500 – (9.700 + 2.425)
= 48.500 – 7.275 = Rp 41.500

Black forrest Kenaikan yang diharapkan = 60%


Harga jual = (100:60) x 101.600
= 1,67 x 101.600 = Rp 169.672
Harga jual perporsi = Rp 169.672 : 50 = Rp 3.393
(Dibulatkan Rp 3.500)

40
Laba kotor = 175.000 – 101.600 = Rp. 73.400
Upah tenaga kerja = 20% x 73.400 = Rp 14.680
Biaya umum = 5% x 73.400 = Rp 3.670
Laba bersih = 73.400 – (14.680 + 3.670)
= 73.400 – 18.350 = Rp 55.050
Roti manis isi Kenaikan yang diharapkan = 60%
Harga jual = (100:60) x 77.500
= 1,67 x 77.500= Rp 129.425
Harga jual perporsi = Rp 129.425 : 50 = Rp 2.599
(Dibulatkan Rp 2.500)
Laba kotor =125.000 – 77.500 = Rp. 47.500
Upah tenaga kerja = 20% x 47.500 = Rp 9.500
Biaya umum = 5% x 47.500 = Rp 2.375
Laba bersih = 47.500 – (9.500 + 2.375)
= 47.500 – 11.875 = Rp 35.625
Chesse Muffin Kenaikan yang diharapkan = 60%
Harga jual = (100:60) x 78.000
= 1,67 x 78.000= Rp 130.260
Harga jual perporsi = Rp 130.260 : 50 = Rp 2.605
(Dibulatkan Rp 3.000)
Laba kotor = 150.000 – 78.000 = Rp. 72.000
Upah tenaga kerja = 20% x 72.000 = Rp 14.400
Biaya umum = 5% x 72.000 = Rp 3.600
Laba bersih = 72.000 – (14.400 + 3.600)
= 72.000 – 18.000 = Rp 54.000

Lumpia ayam jamur Kenaikan yang diharapkan = 60%


Harga jual = (100:60) x 69.500
= 1,67 x 69.500= Rp 116.065
Harga jual perporsi = Rp 116.065 : 50 = Rp 2.321
(Dibulatkan Rp 2.500)
Laba kotor = 125.000 – 69.500 = Rp. 55.500
Upah tenaga kerja = 20% x 55.500 = Rp 11.100
Biaya umum = 5% x 55.500 = Rp 2.775
Laba bersih = 55.500 – (11.100 + 2.775)
= 55.500 – 13.875 = Rp 41.125

Pudding layer cake Kenaikan yang diharapkan = 60%


Harga jual = (100:60) x 105.500
= 1,67 x 105.500 = Rp 176.185
Harga jual perporsi = Rp 176.185 : 50 = Rp 3.523
(Dibulatkan Rp 3.500)
Laba kotor = 175.000 – 105.500 = Rp. 69.500
Upah tenaga kerja = 20% x 69.500 = Rp 13.900

41
Biaya umum = 5% x 69.500 = Rp 3.475
Laba bersih = 69.500 – (13.900 + 3.475)
= 69.500 – 17.375 = Rp 52.125
Terang bulan mini Kenaikan yang diharapkan = 60%
Harga jual = (100:60) x 31.500
= 1,67 x 31.500 = Rp 52.605
Harga jual perporsi = Rp 52.605 : 50 = Rp 1.052
(Dibulatkan Rp 1.500)
Laba kotor = 75.000 – 51.500 = Rp. 43.500
Upah tenaga kerja = 20% x 43.500 = Rp 8.700
Biaya umum = 5% x 43.500 = Rp 2.175
Laba bersih = 43.500 – (8.700 + 2.175)
= 43.500 – 10.875 = Rp 32.625
Arem – arem Kenaikan yang diharapkan = 60%
tongkol Harga jual = (100:60) x 45.500
= 1,67 x 45.500 = Rp 75.985
Harga jual perporsi = Rp 75.985 : 50 = Rp 1.519 (Dibulatkan
Rp 2.000)
Laba kotor = 100.000 – 45.50 = Rp. 54.500
Upah tenaga kerja = 20% x 54.500 = Rp 10.900
Biaya umum = 5% x 54.500 = Rp 1.090
Laba bersih = 54.500 – (10.900 + 1.090)
= 54.500 – 11.990
= Rp 42.510

Donut Sandwich Kenaikan yang diharapkan = 60%


Harga jual = (100:60) x 97.500
= 1,67 x 97.500 = Rp 162.825
Harga jual perporsi = Rp 162.825 : 50 = Rp 3.256
(Dibulatkan Rp 3.500)
Laba kotor = 175.000 – 97.500 = Rp. 77.500
Upah tenaga kerja = 20% x 77.500 = Rp 15.500
Biaya umum = 5% x 77.500 = Rp 3.875
Laba bersih = 77.500 – (15.500 + 3.875)
= 77.500 – 19.375 = Rp 58.125

42
3. REKAP BELANJA HARIAN

Daftar Belanja Minggu, 12 April 2015 (H1)


No
Nama Bahan
Jumlah
Harga satuan
Harga total
1
Whipping Cream
1000
ml
Rp 51,000/liter
Rp51,000
2
Keju chessy
400
gr
Rp 18,000/200 g
Rp36,000
3
Selasih
100
gr
Rp 15,000/ons
Rp15,000
4
Margarin palmboom
3000
gr
Rp 15,000/kg
Rp45,000
5
Terigu Protein Tinggi
2000
gr
Rp 8,000/kg
Rp16,000
6
Cup kertas
2
bks
Rp 6,500/bks (50 lbr)
Rp13,000
7
Susu bubuk indomilk
250
gr
Rp 108,000/kg

43
Rp27,000
8
Kismis
100
gr
Rp 55,000/kg
Rp5,500
9
Selai Apricot
100
gr
Rp 36,000/kg
Rp9,000
10
Selai Strawberry
250
gr
Rp 32,000/kg
Rp8,000
11
Saf Instan
60
gr
Rp 2,500/bks (12 gr)
Rp12,500
12
Cup Aluminium
2
bks
Rp 11,000/bks (25 buah)
Rp22,000
13
Vanili
100
gr
Rp 3,500/ons
Rp3,500
14
Smoke Beef
1
bks
Rp 15,000/bks (isi 24)
Rp15,000
15
Tongkol
500
gr
Rp 20,000/kg
Rp10,000
16

44
Daun Bawang
1
ikat
Rp -
Rp1,000
17
Daun Salam
1
bks
Rp -
Rp1,000
18
Bawang Merah
100
gr
Rp 30,000/kg
Rp3,000
19
Bawang Putih
100
gr
Rp 25,000/kg
Rp2,500
20
Bawang Bombay
250
gr
Rp 18,000/kg
Rp4,500
21
Mpon - Mpon
1
bks
Rp -
Rp2,000
22
Lombok Campur
1
bks
Rp -
Rp5,000
23
Beras
1000
gr
Rp 9,800/kg
Rp9,800
24
Makaroni
1000

45
gr
Rp 10,500/kg
Rp10,500
25
Gula Pasir
3000
gr
Rp 11,000/kg
Rp33,000
26
Telur
4000
gr
Rp 17,500/kg
Rp70,000
27
Tepung Protein Sedang
4500
gr
Rp 7,300/kg
Rp32,800
28
Baking Powder
100
gr
Rp 3,500/ons
Rp3,500
29
Agar-Agar
3
bks
Rp 3,500/bks
Rp10,500
30
Garam
1
bks
Rp 1,000/bks
Rp1,000
Total
 
 
 

Rp486,100

46
Daftar Belanja Senin, 13 April 2015 (H2)

No
Nama Bahan
Jumlah
Harga satuan
Harga

1
Plastik OPP Besar
1
bks
Rp 5,000/bks (100 lbr)
Rp5,000

2
Plastik OPP Kecil
1
bks
Rp 4,000/bks (100 lbr)
Rp4,000

3
Sendok Plastik
1
bks
Rp 2,000/bks (50 buah)
Rp2,000

4
Kertas Roti
3
lmbr
Rp 1,500/lbr
Rp4,500

5
Minyak Goreng
2
lt
Rp 22,900/bks (2 liter)
Rp22,900

47
Lada
1
bks
Rp 7,500/bks (75 gr)
Rp7,500

7
Santan kara
200
ml
Rp 8,000/bks (200 ml)
Rp8,000

8
Coklat Bubuk
100
gr
Rp 4,000/ons
Rp4,000

9
Ovalet
100
gr
Rp 7,000/ons
Rp7,000

10
Toffieco iramisu essence
1
btl
Rp 21,000/btl (100 ml)
Rp21,000

11
Keju kraft cheddar
1
bks
Rp 21,000/bks (180gr)
Rp21,000

12
Pasta Tomat ayam brand
2
klng

48
Rp 17,000/klg (220 gr)
Rp34,000

13
Gula
2000
gr
Rp 11,000/kg
Rp22,000

14
Tomat
250
gr
Rp 12,000/kg
Rp3,000

15
Tepung Protein Sedang
1000
gr
Rp 7,000/kg
Rp7,000

16
Gas LPG 15 kg

Rp 72,000/15 kg
Rp 72.000

Total
 
 
 

Rp222,400

Daftar Belanja Selasa, 14 April 2015 (H3)


No
Nama Bahan
Jumlah
Harga satuan
Harga
1
Colata dark compound

49
1000
gr
Rp 42,000/kg
Rp42,000
2
Butter Cream
2000
gr
Rp27,000/kg
Rp54,000
3
Red Bell strawberry
1
btl
Rp 4,500/btl
Rp4,500
4
Cup Kecil
1
bks
Rp 3,500/bks (100 lbr)
Rp3,500
5
Cup Besar
1
bks
Rp 4,000/bks (100 lbr)
Rp4,000
6
Cup Pudding
2
bks
Rp 5,000/bks (50 buah)
Rp10,000
7
Plastik OPP sedang
1
bks
Rp 3,000/bks (100 lbr)
Rp3,000
8
Susu Ultra UHT
1000
ml
Rp 16,000/ltr
Rp16,000
9
Terigu Protein Rendah
2000
gr

50
Rp 7,000/kg
Rp14,000
10
Terigu Protein Tinggi
1000
gr
Rp 7,500/kg
Rp7,500
11
Telur
2000
gr
Rp 17,000/kg
Rp34,000
12
Gula
2000
gr
Rp 10,300/kg
Rp20,600
13
Strawberry
2
bks
Rp 6,000/bks
Rp12,000
Total
 
 
 

Rp225,600

Daftar Belanja Rabu, 15 April 2015 (H4)

No
Nama Bahan
Jumlah
Harga satuan
Harga total

1
Margarin palmboom
1000
gr
Rp 15,000/kg
Rp15,000

51
2
Butter Cream
2000
gr
Rp 22,000/kg
Rp44,000

3
Jamur Kancing Kaleng
1
klng
Rp13,000/klg (425 gr)
Rp13,000

4
Cup muffin
1
bks
Rp 29,500/bks (100 bh)
Rp29,500

5
Telur
2000
gr
Rp 18,500/kg
Rp37,000

6
Terigu Protein Tinggi
2000
gr
Rp 7,400/kg
Rp14,800

7
Keju prochiz
2
bks
Rp 12,000/bks (180 gr)
Rp24,000

8
Susu Bubuk indomilk
100

52
gr
Rp 8,000/ons
Rp8,000

9
Gula Halus
500
gr
Rp 7,000/bks (500 gr)
Rp7,000

10
Meses
250
gr
Rp 20,000/kg
Rp5,000

11
Coklat Putih colata
500
gr
Rp16,800/bks (500 gr)
Rp16,800

12
Gas LPG
3
kg
Rp 16,000/3 kg
Rp16,000

13
terigu protein sedang
3
kg
Rp 7,500/kg
Rp22,500

Total
 
 
 

Rp247,600

53
Daftar Belanja Kamis, 114 April 2015 (H5)
No Nama Bahan Jumlah Harga satuan Harga total
1 Nangka 500 gr Rp 26,000/kg Rp13,000
2 Fresh milk indomilk 3000 Ml Rp 15,000/liter Rp45,000
3 Strawberry 1 bks Rp 7,000/bks Rp7,000
4 Gula 1000 gr Rp 10,000/kg Rp10,000
5 Bubuk blackforrest 1 ons Rp 10,000/ons Rp10,000
6 Terigu Protein Sedang 2000 gr Rp 7,000/kg Rp14,000
7 Telur 1000 gr Rp 18,500/kg Rp18,500
8 bensin Rp 7,400/liter Rp 10.000
Total       Rp127,500

Daftar Belanja Selasa, 21 April 2015 (H6)


Harga satuan
No Nama Bahan Jumlah Harga
Rp 9,000/klg
1 SKM Carnation 1 klng Rp9,000
Rp 11,200/klg
2 Susu Evaporasi F&N 1 klng Rp11,200
Rp 20,600/bks (500 gr)
3 Tepung Ketan 1000 gr Rp41,200
Rp 18,500/kg
4 Telur 2000 gr Rp37,000
Rp 24,000/ bks (isi 24)
5 Sosis umami 1 bks Rp24,000
Rp 36,000/kg
6 Bawang Bombay 250 gr Rp9,000
Rp 17,000/klg 220 gr
7 Tomato Paste 1 klng Rp17,000
Rp 16,000/kg
8 Tomat 250 gr Rp4,000
Rp 18,000/bks (180 gr)
9 Keju prochiz gold 2 bks Rp36,000
Rp 1,500/lbr
10 Kertas Roti 2 lmbr Rp3,000
Rp 8,000/kg
11 Terigu Protein Tinggi 2000 gr Rp16,000
Rp 21,000/kg
12 Butter Cream 1000 gr Rp21,000
bua Rp 7,500/buah
13 Paprika Hijau 1 h Rp7,500
bua Rp7,500/buah
14 Paprika Kuning 1 h Rp7,500
Rp 7,000/kg
15 Terigu Protein Sedang 1000 gr Rp7,000
Rp 5,000/ons
16 Ragi 100 gr Rp5,000
54
Rp 7,500/bks (500 gr)
17 Gula Halus 500 gr Rp7,500
Rp 15,000/kg
18 Margarin 1000 gr Rp15,000
Rp 9,000/bks (100 lbr)
19 Kemasan plastik Rp 9.000

Total  Rp285,900

55
4. REKAP PENJUALAN HARIAN

No Nama Produk Jumlah Terjual Total


produksi Jumlah HargaJual (Rp) (Rp)
Senin (13/04)
1. Macaroni 50 49 3.000 147.000
schotel
2. Swan choux 53 6 3.000 18.000
39 2.500 97.500
7 2.000 14.000
3. Arem-arem 38 - - -
tongkol
Total 276.000
Selasa (14/04)
1. Éclair vla 54 53 2.500 132.500
tiramissu
2. Martabak telur 52 51 2.000 102.000
3. Roti manis 52 - -
Total 234.500
Rabu (15/04)
1. Black forest 34 33 3.500 115.500
2. Roti manis 57 20 2.500 50.000
36 2.000 72.000
3. Terang bulan 53 - - -
mini
Total 237.500
Kamis (16/04)
1. Cheese muffin 53 42 3.000 126.000
10 2.000 20.000
2. Lumpia ayam 55 54 2.000 108.000
jamur
3. Arem-arem 61 7 2.000 14.000
tongkol 19 1.500 13.500
34 1.000 34.000
4. Donat 54 7 3.000 21.000
sandwich 10 2.500 25.000
13 2.000 26.000
23 1.500 34.500
Total 422.000
Jum’at (17/04)
1. Dadar gulung 57 56 2.000 112.000
polkadot
2. Pudding layer 50 49 3.500 171.500
cake
3. Black forest 18 16 3.500 56.000

56
Total 339.500
Rabu (29/04)
1. Mini pizza 50 49 3.000 147.000
2. Terang bulan 53 52 1.500 78.000
mini
3. Brownis ketan 52 31 4.000 124.000
hitam 20 3.000 60.000
Total 409.000
TOTAL KESELURUHAN 1.918.500

57

Anda mungkin juga menyukai