Anda di halaman 1dari 2

Kota Balikpapan 

merupakan gerbang utama menuju ibu kota Indonesia yang baru, dengan


keberadaan Pelabuhan Semayang dan Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad
Sulaiman. Besarnya jumlah pendatang dari dalam dan luar negeri di Kota Balikpapan, telah
meningkatkan berbagai aspek kehidupannya, khususnya pada bidang keimigrasian.

Rudenim Balikpapan hadir sebagai salah satu ujung tombak dalam meningkatkan kualitas
pelayanan Kota Balikpapan di bidang Keimigrasian.

Selamat datang di Rudenim Balikpapan.


Anda memasuki Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi.

Rudenim Balikpapan merupakan Unit Pelaksanaan Teknis dibawah Kantor Wilayah


Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur, yang menjalankan fungsi keimigrasian
sebagai tempat penampungan sementara bagi orang asing yang dikenai tindakan administratif
keimigrasian.

Dibangun pada tahun 2008 diatas tanah seluas 6.893 m2 milik pemerintah Kota Balikpapan.
Tepatnya di Jl. Sosial Tengah Nomor 66 Lamaru, Balikpapan Timur.

Rudenim Balikpapan memiliki tugas dan fungsi dalam hal pendetensian, pengisolasian dan
pendeportasian atau pemulangan dengan wilayah kerja mencakup provinsi Kalimantan Timur
dan Kalimantan Utara.

Gedung Kantor Rudenim Balikpapan terbagi menjadi 2 area.


1. Area Blok Hunian Deteni, merupakan bangunan tempat penampungan deteni yang
dirancang untuk dapat menampung 144 orang dan memiliki 3 pos pengamanan
2. Area Perkantoran, sebagai pusat kegiatan perkantoran baik kegiatan fasilitatif maupun
subtantif.

Rudenim Balikpapan memiliki fasilitas pendukung pelayanan publik yaitu lahan parkir, jalur
disabilitas, mushala, ruang laktasi dan area bermain anak.

Struktur Organisasi Rudenim Balikpapan dipimpin oleh Kepala Rumah Detensi Imigrasi yang
membawahi 1 Kepala Sub Bagian Tata Usaha dan 3 Kepala Seksi.

Sub Bagian Tata Usaha. Dalam menjalankan tugasnya Sub Bagian Tata Usaha mempunyai 3
fungsi yang terdiri dari. melakukan Urusan Keuangan, melakukan urusan kepegawaian serta
melakukan urusan surat menyurat perlengkapan dan rumah tangga.

Seksi Registrasi Administrasi dan Pelaporan mempunyai tugas melakukan pencatatan pada
saat deteni keluar dan masuk, membuat dokumentasi sidik jari, foto dan mengamankan barang-
barang milik pribadi, serta melaksanakan pemulangan dan pendeportasian terdetensi dan
pelaporannya.

Seksi Perawatan dan Kesehatan mempunyai tugas melakukan penyiapan makanan sehari-
hari, melakukan perawatan dan Kesehatan, kegiatan pembinaan fisik dan mental deteni, serta
memfasilitasi kegiatan ibadah terdetensi.

Seksi Keamanan dan Ketertiban mempunyai tugas dan tanggungjawab terhadap


pelaksanaan pengamanan, melakukan pengisolasian dan pemindahan antar Rumah Detensi
Imigrasi, serta pengeluaran terdetensi dalam rangka pendeportasian dan pemulangannya.
Sebagai Satuan Kerja yang diusulkan sebagai Satker berpredikat Zona Integritas menuju
Wilayah Bebas Korupsi, Rudenim Balikpapan berkomitmen untuk melakukan pemenuhan 6
area perubahan, yaitu:

1. Manajemen Perubahan
Rudenim Balikpapan telah melaksanakan penandatanganan pakta integritas dan sosialisasi
pembangunan ZI menuju wilayah bebas dari korupsi kepada seluruh pegawai maupun
masyarakat.
2. zsPenataan Tata Laksana
Rudenim Balikpapan telah menerapkan layanan inovasi daftar kunjungan digital dengan
menggunakan teknologi informasi dalam proses pelaksanaan kunjungan serta telah
melaksanakan keterbukaan informasi publik.
3. Penataan Manajemen SDM
Rudenim Balikpapan telah melaksanakan monitoring kinerja melalui pengisian aplikasi
simpeg, melaksanakan penegakan aturan disiplin, memberikan reward kepada pegawai
teladan dan memberikan punishment terhadap pegawai yg melanggar aturan.
4. Penguatan Akuntabilitas Kinerja
Rudenim Balikpapan telah melaksanakan update data e-performance dan Rapat
penyusunan RKAK. Rudenim Balikpapan juga telah berhasil meraih penghargaan sebagai
satker pengelola keuangan terbaik pada tahun 2020.
5. Penguatan Pengawasan
Rudenim Balikpapan telah melakukan pengendalian gratifikasi dan menerapkan Sistem
pengendalian Intern Pemerintah secara kontinyu dengan pembentukan satuan pengawas
internal, penerapan whistle blowing system dan pengaduan masyarakat melalui call center
dan sosial media.
6. Dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik
Rudenim Balikpapan telah melaksanakan Indeks Persepsi Korupsi dan Indeks Kepuasan
Masyarakat, melaksanakan peningkatan sarana dan prasarana dan memiliki layanan
pengaduan.

Closing: Saya Budiman Hadiwasito selaku Kepala Rudenim Balikpapan beserta jajaran
berkomitmen mewujudkan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi
dan

Anda mungkin juga menyukai