Anda di halaman 1dari 4

Nama Mahasiswa : Aryudi Indra Perdana

NPM : 2013021056
Kelas/Angkatan : B/2020
Nama Mata Kuliah : Bahasa Indonesia
Jurusan/Prodi : PMIPA/Pendidikan Matematika
Pertemuan Ke-/Materi : 5/ PUEBI III (Tanda Baca)

Silakan Anda amati sekeliling tempat tinggal Anda. Temukan penggunaan bahasa pada
benda-benda seperti kalender, majalah, koran, poster dll. Analisislah penggunaan tanda baca
yang ada di dalamnya. Berikan argumen pada jawaban Anda. Silakan Anda unggah tugas
analisis tanda baca melalui kanal ini.

1. Penggunaan tanda baca pada papan reklame

Analisis:
Pada gambar di atas terdapat kesalahan dalam penulisan singkatan PT kaidah
penggunaan tanda titik yang tidak perlu dipakai dalam singkatan nama resmi lembaga
pemerintah dan ketatanegaraan, bahasa atau organisasi, serta nama dokumen resmi
yang terdiri atas huruf awal kata yang ditulis dengan huruf kapital (Pusat Bahasa,
2005, hlm. 33). Penulisan PT yang benar tidak diikuti tanda titik.
2. Penggunaan tanda baca pada instansi

Analisis:
Pada gambar di atas terdapat kesalahan penggunaan tanda baca yaitu penggunaan
tanda titik. Penggunaan tanda titik yang tidak perlu dipakai dalam singkatan nama
resmi lembaga pemerintah dan ketatanegaraan, bahasa atau organisasi, serta nama
dokumen resmi yang terdiri atas huruf awal kata yang ditulis dengan huruf kapital
(Pusat Bahasa, 2005, hlm. 33). Singkatan yang terdiri atas gabungan huruf awal tidak
menggunakan tanda titik. Jadi, penulisan seperti pada papan nama di atas tidak
tepat, seharusnya PMPD.

3. Penggunaan tanda baca pada papan iklan


Analisis:
Pada gambar di atas terdapat kesalahan penggunaan tanda baca yaitu penggunaan
tanda titik dua. Sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, bahwa penulisan tanda
baca apa pun menurut Permendiknas Nomor 46 Tahun 2009 adalah tanda baca
tersebut tidak dipisah dari kata sebelumnya. Oleh karena itu, penulisan kata
“hubungi :” pada gambar iklan di atas adalah salah. Penulisan yang benar adalah
“hubungi:”, yang penulisan tanda titik dua (:) tidak dipisah dari kata sebelumnya.

4. Penggunaan tanda baca pada papan reklame

Analisis:
Pada gambar di atas terdapat kesalahan penggunaan tanda baca yaitu penggunaan
tanda hubung. Kata hati (n) menurut KBBI (2008: 487) artinya adalah organ badan
yang berwarna kemerah-merahan di bagian kanan atas rongga perut. Sedangkan kata
hati yang ditulis berulang menjadi hati-hati (adv) berarti waspada. Kaidah penulisan
kata ulang adalah dengan menggunakan tanda hubung (-) di antara unsur-unsur
kata.Hal ini selaras dengan fungsi tanda hubung (-), yang salah satunya adalah
digunakan untuk menyambung unsur-unsur kata ulang yang ditulisakan tanpa
menggunakan spasi.
5. Penggunaan tanda baca pada papan nama

Analisis:
Pada gambar di atas terdapat kesalahan penggunaan tanda baca yaitu penggunaan
tanda apostrof atau tanda penyingkat. Dalam penulisan ejaan bahasa Indonesia,
khususnya penulisan tanda penyingkat/apostrof (‘) digunakan sebagai tanda adanya
penghilangan bagian kata.
Contoh:
Anita ‘kan kutemui. (‘kan = akan)
Malam ’lah larut. (‘lah = telah)
Oleh karena itu, penulisan kata /Jum’at/ di atas tidak benar karena tidak ada bagian
kata yang dihilangkan.Jadi, penulisan yang benar adalah /Jumat/.

Anda mungkin juga menyukai