Anda di halaman 1dari 3

PENYETARAAN REAKSI REDOKS ADA DUA CARA YAITU :

1. CARA PBO ( Perubahan bilangan oksidasi )

Untuk soal dalam bentuk Ion , Langkah-langkahnya sebagai berikut :

a. Tandai unsur yang berubah bil oksidasinya/ muatannya

b. Setarakan unsur yang ditandai tadi

c. Hitung bil oksidasi unsur2 tersebut, kemudian hitung selisih jumlah elektronnya

d. Hitung KPK nya, kemudian jadikan koefisiennya ( dikalikan jika sdh ada koefisien
di awalnya )

e. Hitung jumlah muatan kiri dan kanannya, kemudian tambahkan H + ( suasana asam )
jika ruas kiri lebih negative, tambahkan OH-, jika kiri lebih positif ( Kurang Asem )
berarti reaksi tersebut suasana basa

f. Tambahkan molekul H2O untuk menyetarakan jumlah atom H

g. Atur-atur untuk menghitung jumlah atom di rukir rukan, dengan urutan H dan O
selalu hitung terakhir

Contoh Soal

1. Soal dalam bentuk Ion :

A. MnO4- + Br-  Mn2+ + Br2

B. Cr2O72- + C2O42- + H+  Cr3+ + CO2 + H2O

C. Al + NO3- + OH- + H2O  AlO2- + NH4+

C. Zn + NO3-  Zn2+ + NH4+

D. Mn2+ + H2O2  MnO2 + H2O

E. CuS + NO3-  Cu+2 + S + NO

2. Soal dalam bentuk unsur/ molekul ( tidak perlu point e dan f ( dari langkah2
untuk ion di atas ), dari point d langsung saja ke point g

A. Cu + HNO3  Cu ( NO3 )2 + NO2 + H2O

B. Cl2 + KOH  KCl + KClO3 + H2O

C. FeS + HNO3  Fe(NO3)3 + S + NO2 + H2O


D. KI + H2SO4  K2SO4 + H2S + I2 + H2O

E. Al + NaOH + H2O  Na Al ( OH )4 + H2

2. CARA SETENGAH REAKSI

Untuk Langkah-langkahnya sebagai berikut :

a. Tandai unsur yang berubah bilangan oksidasinya, kemudian tuliskan secara


terpisah persamaan setengah reaksi reduksi dan oksidasinya

b. Setarakan unusr yang mengalami perubahan bilangan oksidasinya

c. Tambahkan H2O pada ruas yang kekurangan atom O ( Jika suasana asam ) , dan
jika suasana basa tambahkan H2O di ruas yang kelebihan atom O

d. Setarakan atom hidrogen dengan ion H+ pada suasana asam , atau dengan ion OH-
pada suasana basa

e. Setarakan muatan pada kedua ruas dengan menambahkan elektron

f. jumlahkan kedua persamaan setengah reaksi tersebut dengan menyetarakan lebih


dahulu jumlah elektronnya

Contoh soal :

1. Cr2O72- + Cu+  Cr3+ + Cu2+ ( suasana asam )

2.Br2 + Zn2+  BrO3- + Zn ( basa )

3. Cl2 + IO2-  Cl- + IO4- ( basa )

4. Cr2O72- + C2O42- + H+  Cr3+ + CO2 + H2O ( asam )

5. BrO3- + Cu  Br- + Cu2+

Note :

1. Reaksi Oksidasi adalah :

A. Reaksi pelepasan elektron : Na  Na+ + 1e

B. Reaksi pengikatan oksigen : Mg + 1/2 O2  MgO

C. Reaksi kenaikan bilangan oksidasi , contoh pada reaksi (A), atom Natrium memiliki
bil oks 0 berubah menjadi +1 pada keadaan ion Na+

Anda mungkin juga menyukai