Anda di halaman 1dari 2

Nama : MAHANI

NIM : 859642268

Tugas 2
Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran di SD – PDGK4502

1. Apakah yang dimaksud dengan rencana pembelajaran ?


2. Jelaskan hubungan antara indikator dan alat evaluasi !
3. Bagaimana cara memilih materi dan media pembelajaran yang tepat ?
4. Bagaimana cara membuat rancangan kegiatan pembelajaran ?

Jawab
1. Rencana pembelajaran adalah persiapan mengelola pembelajaran yang akan dilaksanakan
dalam kelas untuk mencapai tujuan atau suatu kegiatan yang direncanakan dalam
hubungannya dengan proses belajar mengajar atau pembelajaran untuk mengembangkan,
evaluasi dan pemeliharaan situasi dengan fasilitas pendidikan guna pencapaian tujuan
pembelajaran.

2. Hubungan antara indikator dan alat evaluasi


Indikator pencapaian kompetensi merupakan penjabaran atau rincian dari kompetensi
dasar yang di harapkan dikuasai siswa. Dengan menguasai indicator yang sudah
ditetapkan guru merasa yakin bahwa kompetensi dasar yang diharapkan sudah
dikuasai siswa
Alat evaluasi di buat sesuai dengan indikator pencapaian kompetensi yang di harapkan
Berdasarkan hasil evaluasi dengan menggunakan alat yang di kembangkan., guru
memiliki keyakinan bahwa apabila siswa dapat mengerjakan tugas dan menjawab
pertanyaan yang diajukan berarti siswa telah menguasai indicator pencapaian
kompetensi yang di harapkan

3. Cara memilih materi dan media pembelajaran yang tepat


Yang perlu diperhatikan dalam pemilihan dan penetapan materi pelajaran adalah
kesesuaian dengan tingkat kemampuan dan perkembangan siswa, benar menurut kajian
ilmu, mutakhir menurut perkembangan ilmu dalam bidangnya, dan mendukung pencapain
kompetensi yang telah di tetapkan. Cara memilih media yang tepat dengan memperhatikan
karakteristik media, karakteristik tujuan pembelajaran, karakteristik siswa, kesesuaian
dengan rancangan pembelajaran ,ketersediaan alat pendukung, tingkat keterbacaan
media, dan situasi serta kondisi kelas
4. Cara membuat rancangan kegiatan pembelajaran
a. Perumusan tujuan
Salah satu yang harus diperhatikan dalam pengembangan rencana pembelajaran
adalah adanya perumusan tujuan pembelajaran. Tujuan pembelajaran merupakan
target yang ingin dicapai oleh kegiatan pembelajaran.
b. Perencanaan materi pelajaran
Dalam perencanaan pembelajaran, materi perlu ditetapkan setelah perumusan tujuan
dan alat evaluasi.
c. Perencanaan kegiatan pembelajaran
Dalam merencanakan kegiatan pembelajaran terdapat dua kegiatan yang harus
terlaksana yang pertama adalah kegiatan guru, dan yang kedua adalah kegiatan siswa.
Tahap kegiatan pembelajaran meliputi
- Tahap persiapan

- tahap pelaksanaan

- tahap evaluasi

- tahap tindak lanjut.

d. Pengembangan alat evaluasi


Evaluasi merupakan hal yang penting dalam pembelajaran.oleh karena itu, dalam
pelaksanaannya harus di perhatikan secara cermat sehingga hasil dari usaha belajar
yang nampak dalam bentuk tingkahlaku dapat di evaluasi dalam pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai