Anda di halaman 1dari 4

LK-1.

Format Laporan Hasil Analisis Penilaian Pembelajaran

Pada tugas ini Anda diminta untuk menuliskan Laporan Hasil Analisis Penilaian
Pembelajaran pada salah satu kegiatan inovasi pembelajaran yang dilakukan. Silakan ikuti
langkah berikut ini untuk membantu Anda dalam menuliskan Laporan Hasil Analisis
Penilaian Pembelajaran (LK-2).
1. Pilihlah salah satu pembelajaran yang merupakan rencana aksi yang telah dirancang
pada langkah 7 MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran. Diharapkan pembelajaran
yang dipilih adalah pembelajaran yang direkam.
2. Bandingkan hasil penilaian pembelajaran (proses dan/atau hasil) siswa/i dengan
capaian pembelajaran yang Anda pilih.
3. Lakukan analisis terhadap penilaian yang telah dilaksanakan. Untuk analisis penilaian,
kaitkan hal-hal yang berjalan dengan baik dan hal-hal yang masih menjadi hambatan
saat kegiatan penilaian berlangsung dengan teori yang dipelajari saat MK
Pengembangan Perangkat Pembelajaran.
4. Laporan Hasil Analisis Penilaian Pembelajaran pada PPL PPG Daljab diserahkan
sebanyak 1x untuk siklus 1 dan 1x untuk siklus 2.

Nama Mapel Fisika

Tempat Pelaksanaan SMA N 2 Salang

Waktu Pelaksanaan 9 Desember 2023

Nama Mahasiswa Sonawan Fitra, S.Pd

Nama Guru Pamong Dhiyan

Nama Dosen Drs. G. Budijanto Untung, M.Si

I. Deskripsi Kegiatan Penilaian


(Kegiatan apakah yang Anda lakukan untuk menilai proses dan/atau hasil pembelajaran
siswa/i Anda saat inovasi pembelajaran berlangsung? Penilaian dapat berupa assessment for
learning, assessment as learning, atau assessment of learning)
1. Assessment for learning (penilaian yang di lakukan pendidik dalam proses
pembelajaran )
 Pada kegiatan pembelajaran ini pendidik menggunakan tes formatif
berupa kegiatan pretest dan post test yang bertujuan untuk mengukur
sejauh mana perkembangan peserta didik setelah mendapatkan treatment
pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran PBL
 Pendidik melakukan penilaian dalam pembelajaran dengan menggunakan
LKPD, Dimana LKPD ini berfungsi sebagai wadah peserta didik dalam
menyelesaikan masalah yang diberikan dalam pembelajaran.
 Pendidik menilai sikap dan keterampilan melalui rubrik yang telah
disediakan , dalam proses penilaian ini pendidik dibantu juga dengan
rekan sejawat dan bantuan video pembelajaran dalam menilai sikap serta
keterampilan peserta didik
2. Assessment as learning ( penilaian yang dilakukan oleh peserta didik )
 Pada penilaian ini peserta didik diminta untuk melakukan penilaian
terhadap diri mereka sendiri dan rekan sejawatnya.
 Penilaian ini bertujuan untuk bahan refleksi peserta didik itu sendiri, hal
ini diperlukan agar peserta didik dapat menilai sejauh mana
perkembangan dan kemampuan peserta didik dalam kegiatan
pembelajaran
 Penilian ini menggunakan rubrik penilaian diri dan penilaian rekan
sejawat yang di isi oleh rekan peserta didik
3. Assessment of learning (penilaian pendidik setelah pembelajaran selesai )
 Penilaian ini di lakukan pendidik setelah rangkaian kegiatan pembelajaran
selesai di lakukan , biasa nya penilaian ini berupa tes formatif yang di
laksanakan di Tengah semester dan di akhir semester.
 Penilaian kegiatan ppl ini dilaksanakan setelah kegiatan aksi 1 dan 2
dilaksanakan dalam bentuk soal post test

II. Hasil dan Manfaat Penilaian


(Bagaimana hasil yang diperoleh dari kegiatan penilaian yang Anda lakukan? Apakah ada
manfaat yang dirasakan siswa/i untuk meningkatkan kemampuan sikap, pengetahuan
dan/atau keterampilan terhadap topik yang diajarkan? Apakah hasil penilaian
menggambarkan pencapaian tujuan pembelajaran yang Anda tetapkan? Kaitkan penjelasan
Anda dengan materi yang dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran)
1. Adapun manfaat dari hasil penilaian adalah untuk mengukur dan mengetahui
Tingkat pencapaian peserta didik. Hasil yang diperoleh dari kegiatan penilaian
adalah pendidik dapat melihat perkembangan kemampuan peserta didik dalam
mengumpulkan informasi terkait pembelajaran, dan berdasarkan hasil pretest dan
post tes terdapat peningkatan hasil pembelajaran peserta didik yang lumayan
signifikan hal ini memberikan indikasi bahwa terjadi peningkatan literasi dan
numerasi peserta didik. Untuk perkembangan sikap model pembelajaran PBL
dengan metode diskusi dan media Hp, membentuk sikap peserta didik yang
sangat baik, hal ini di tunjukan dengan hasil penilaian sikap selama pembelajaran
melalui rubrik penilaian yang juga di bantu oleh rekan sesama pendidik diperoleh
100% sikap peserta didik sangat baik dalam merespon kegiatan pembelajaran, hal
ini bisa di lihat dari penggunaan HP yang betul – betul selama pembelajaran
hanya untuk mengumpulkan informasi. Pada penilaian keterampilan, kemapuan
peserta didik dalam mengumpulkan informasi dalam LKPD dan berdiskusi dalam
kelompok di peroleh 20% peserta didik berkerja dengan sangat baik dan 80%
peserta didik bekerja dengan baik.
2. Pencapaian peserta didik dapat menjadi gambaran pencapaian tujuan dari
pembelajaranan dalam hal ini Melalui model pembelajara PBL dan diskusi
kelompok , peserta didik dapat menganalisis Menganalisis besaran-besaran fisis
pada gerak lurus dengan kecepatan konstan (tetap) dan gerak lurus dengan
percepatan konstan (tetap) berikut penerapannya dalam kehidupan sehari-hari
misalnya keselamatan lalu lintas serta menyimpulkannya dengan benar serta
dengan penuh tanggung jawab
3. Peserta didik mendapatkan hal baru dalam proses pembelajaran , yakni peserta
didik secara mandiri belajar untuk mencari konten atau pengetahuan yang di
aplikasikan ke dalam LKPD secara mandiri, penggunaan HP sebagai media
pembelajaran memberikan dampak positif Dimana peserta didik dapat dengan
mudah mengakses informasi mengenai pembelajaran Dimana, sebelum nya
peserta didik dilarang menggunakan HP dalam proses pembelajaran sehingga
ketika peserta didik belajar menggunakan model pembelajaran yang baru yakni
PBL dan menggunakan HP sebagai media belajar memunculkan minat belajar
yang tinggi dan memudahkan peserta didik untuk mengakses informasi secara
real time di dalam kelas.

III. Tantangan Kegiatan Penilaian


(Apakah yang menjadi tantangan Anda saat kegiatan penilaian berlangsung? Apakah hasil
penilaian menggambarkan penilaian yang komprehensif? Mengapa dan kaitkan alasan Anda
dengan materi dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran.)
1. Tantangan utama saya dalam melaksana tugas ppl ini adalah peserta didik tidak
terbiasa belajar dengan menggunakan model PBL , sehingga dalam manajemen
waktu peserta didik masih perlu di latih hal ini menyebabkan keterlambatan
dalam bekerja sama untuk mengumpulkan informasi . penilaian yang saya
lakukan adalah dengan seakurat mungkin dan menggambarkan kondisi peserta
didik dalam kehidupan sehari – hari dalam pembelajaran dalam proses penilaian
ini saya di bantu oleh Ibu Faulina Sari, S.Pd
2. Hasil penilaian yang pendidik lakukan sudah cukup untuk mengukur kemampuan
peserta didik dalam kegiatan pembelajaran Dimana di akhir pembelajaran peserta
didik di arahkan untuk mengerjakan tugas. Namun karena keterbatasan waktu
penugasan di lakukan secara mandiri yang dikumpulkan di pertemuan selanjut
nya

IV. Rencana Tindak Lanjut


(Apakah rencana tindak lanjut (RTL) Anda untuk menjadikan kegiatan dan hasil penilaian
sesuai dengan tujuan pembelajaran dan pendekatan/metode/strategi pembelajaran
berikutnya?)

1. Rencana tindak lanjut yang akan dilakukan pendidik adalah dalam proses
penyusunan RPP atau modul ajar harus sesuai dengan kebutuhan peserta didik
yang mencakup penyusunan tujuan pembelajaran, membuat bahan ajar yang
mencakup tujuan pembelajaran, pembuatan media pembelajaran yang
mengakomodir kebutuhan peserta didik, penyusunan istrumen dan rubrik
penilaian yang ramah peserta didik agar dalam proses penilaian peserta didik
paham aka napa yang di ukur dari mereka.
2. Penyusunan instrument penilaian yang berkesinambungan dalam kegiatan
pembelajaran akan sangat membantu peserta didik untuk melakukan self
assessment , oleh karena itu pendidik perlu merancang bentuk penilaian yang bisa
mengakomodir kebutuhan peserta didik
3. Penyusunan time line pembelajaran yang menyesuaikan kalender Pendidikan
serta kebutuhan peserta didik agar proses kegiatan pencapaian tujuan
pembelajaran dapat terlaksana secara maksimal

Daftar Pustaka

_________, ___________20___

Dibuat oleh Disetujui oleh

(Mahasiswa Dalam Jabatan) (Guru Pamong)

Anda mungkin juga menyukai