Anda di halaman 1dari 2

Anggun trinita ( 20.103.117.203.

015)

Vina ocliviana ( 20.103.117.203.009)

MENSYUKURI NIKMAT ALLAH SWT

Apa sih makna dari kata BERSYUKUR???

Syukur …. Identik dengan makna pemberian nikmat dari Allah, Syukur dan rasa terima kasih kita kepada
Allah yang telah menganugerahi kita kehidupan ini membantu kita menikmati dan menerima kesuksesan
hidup yang selama ini kita cari. Dengan rasa syukur yang kita rasakan akan kehidupan kita, kesuksesan itu
pada esensinya sudah tidak perlu lagi kita cari, ia sudah ada di sini, di hidup Anda saat ini pula.

Bila kamu bisa merasa bersyukur saat itu, maka itu pertanda bahwa kamu sudah mulai menerima
kesuksesanmu dan kesuksesan yang lebih besar lagi telah menanti. Karena bersyukur bukanlah sekedar
kata-kata. Bersukur adalah sebuah rasa terima kasih dan penghargaan yang mendalam atas sebuah
pemberian dari yang Maha Kuasa, entah bagaimanapun bentuk dan rupa pemberian tersebut.

ْ ‫َف ْاذ ُكرُ ونِي أَ ْذ ُكرْ ُك ْم َوا‬


ِ ‫ش ُك ُروا لِي َواَل َت ْكفُ ُر‬
‫ون‬

Artinya: “Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku niscaya Aku ingat (pula) kepadamu, dan bersyukurlah
kepada-Ku, dan janganlah kamu mengingkari (nikmat)-Ku.”

Selalu ingatlah Kita kepada Allah swt dan bersyukur. Mensyukuri apa yang telah diberi Allah kepada Kita
dalam bentuk apapun itu.

Syukur mencakup tiga sisi

1. Syukur dengan hati, yaitu kepuasan batin atas anugerah.

2. Syukur dengan lidah, dengan mengakui anugerah dan memuji pemberinya.

3. Syukur dengan perbuatan, dengan memanfaatkan anugerah yang diperoleh sesuai dengan tujuan
penganugerahannya.

Insyaallah dengan kita bersyukur di setiap apa yang kita miliki maupun disetiap apa apa yang terjadi maka
allah akan selalu bersama kita dalam keadaan apapun.

Allah SWT juga menjanjikan bahwa dengan memperbanyak sikap bersyukur, maka nikmat kita akan
dilipatgandakan. Selain sebuah kewajiban, bersyukur juga memiliki keutamaan yang besar bagi manusia.

Jangan sampai kita menjadi manusia yang kufur, enggan menyadari, atau bahkan mengingkari bahwa nikmat
yang didapatkan berasal dari Allah SWT.

Banyak manusia yang lupa untuk mensyukuri pemberian Allah SWT. Mereka mengira semua kenikmatan
dunia itu adalah jerih payah mereka. Padahal kenikmatan itu semua tidak lepas dari campur tangan Allah
SWT.

َ‫َو َمنْ الَ َي ْش ُك ِر ال َّناسَ الَ َي ْش ُك ِر هللا‬

Artinya: “Barang siapa yang tidak bersyukur kepada manusia, berarti ia tidak bersyukur kepada Allah." [H.R Ahmad
dan Baihaqi].
Cara Kunci Sukses untuk Bersyukur

1. Coba membiasakan diri mencatat, setiap hari, semua hal baik yang terjadi pada kita hari itu.

“ Dan jika kamu menghitung-hitung ni’mat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya (karena
banyaknya). Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Penyayang. ~ Qur’an: Surat An Nahl: 18 ~

2. Setiap hati kita suntuk dan resah, dan mulai kehilangan semangat dan kepercayaan, coba baca ulang “jurnal
syukur” Anda tersebut, dan lihat betapa banyak yang Allah telah berikan kepada Anda.

3. Bila Anda sendiri sedang merasa kekurangan, coba cari beberapa orang yang Anda tahu lebih buruk lagi
kondisinya dibandingkan Anda. Cari, temui, amati kehidupan mereka.

4. Sering-sering mengadakan acara “syukuran” juga merupakan langkah menerapkan mensyukuri nikmat Allah. Bisa
lebih besar dengan mengundang anak yatim kerumah untuk syukuran memberikannya makanan, mengajaknya jalan-
jalan, atau menyantuni anak yatim tersebut.

Anda mungkin juga menyukai