Anda di halaman 1dari 1

Hakikat Daftar Pustaka

Pada hakikatnya, daftar pustaka merupakan inventarisasi dari seluruh publikasi (


membuat sesuatu yang diperuntukkan bagi publik atau umum)baik ilmiah maupun non
ilmiah serta hasil-hasil penelitian yang dipergunakan sebagai dasar bagi pengkajian yang
dilakukan. Dalam hal ini bila dilihat dari segi bahasa, daftar pustaka memiliki pengertian
sebagai suatu daftar yang didalamnya mencantumkan nama pengarang, judul buku, penerbit,
tahun terbit dan hal-hal lainnya yang terkait, penempatannya berada pada bagian akhir sebuah
karangan atau buku dan susunannya diurutkan berdasarkan abjad.
Daftar pustaka juga merupakan sebuah halaman yang dapat dibilang ialah halaman yang
wajib ketika membuat buku atau karya tulis, hampir semua karya tulis selalu mencantumkan
daftar pustaka diakhir karangannya, hal ini dibuat untuk mempermudah pembaca yang ingin
meninjau lebih jauh tentang apa yang sudah ditulis, selain itu bisa juga sebagai acuan untuk
melakukan pengecakan apakah sudah sesuai dengan buku yang tertera dalam daftar pustaka.
Daftar pustaka atau sumber pustaka merupakan salah satu bagian sangat penting dalam
menyusun sebuah tulisan dan biasanya digunakan oleh orang-orang yang sedang melakukan
penelitian atau seorang yang mencari ilmu untuk mendukung bahan belajarnya. Daftar
pustaka biasanya juga berisi judul-judul buku atau artikel dari berbagai media cetak yang
mempunyai keterkaitan dengan bahan yang teliti. Jika sebuah penelitian atau tulisan ilmiah
memiliki sumber rujukan yang salah, maka dapat dikatakan tulisan ilmiah tersebut tidak
dapat dipercaya atau hanya hasil karangan belaka. Menurut Gorys Keraf, seorang ahli bahasa
ternama Indonesia, mengatakan bahwa daftar kepustakaan atau bibliografi adalah sebuah
daftar yang berisi judul buku-buku, artikel-artikel, maupun bahan penerbitan lainnya yang
mempunyai hubungan dengan sebuah karangan yang sedang digarap.

Anda mungkin juga menyukai