Anda di halaman 1dari 6

STUDI

 KASUS  STASE  KEPERAWATAN  ANAK  PROGRAM  STUDI  NERS  


FAKULTAS  KEPERAWATAN  UNIVERSITAS  KATOLIK  DE  LA  SALLE  MANADO  
TAHUN  2021  

A. KELUHAN UTAMA

Seorang pasien anak berusia 14 tahun berjenis kelamin laki-laki masuk

RS Lasallian dengan keluhan bengkak ± 1minggu SMRS di tungkai atas dan

bawah sebelah kanan, dimulai dari paha terlebih dahulu kemudian menyebar

ke tungkai bawah. Riwayat terkena pukulan ikat pinggang di bagian belakang

paha ketika bercanda dengan adiknya (+), sedikit memar kemudian bengkak.

Pasien juga mengeluh nyeri di bagian bekas pukulan dan leher, dengan

rentang 1-10 berada di skala 6, kadang hilang dan timbul disertai demam bila

nyeri tersebut timbul. Pasien juga mengeluh pusing, kepala nyeri dan nyut-

nyutan. Bab dan bak normal seperti biasanya.

B. RIWAYAT KESEHATAN

Pasien memiliki riwayat Hemifilia A sejak berumur 1.5 tahun dan sudah

berulang kali dirawat, terakhir tahun 2018. Riwayat demam berdarah dan

thipus disangkal.

C. RIWAYAT KEHAMILAN IBU

1. PRE NATAL

• ANC ibu selalu rutin memeriksakan kehamilannya.

• Ibu mengatakan tidak ada masalah yang serius selama kehamilan.

• Ibu tidak ada muntah berlebihan selama kehamilan, Ibu mengatakan

tidak pernah minum obat atau jamu selama kehamilan

16  
STUDI  KASUS  STASE  KEPERAWATAN  ANAK  PROGRAM  STUDI  NERS  
FAKULTAS  KEPERAWATAN  UNIVERSITAS  KATOLIK  DE  LA  SALLE  MANADO  
TAHUN  2021  

2. NATAL

• Persalinan dilakukan di RS dengan pertolongan Dokter.

• Kehamilan cukup bulan, persalinan dilakukan secara spontan.

3. POST NATAL

• Berat badan bayi saat lahir 3.200 gram , Panjang badan 53 cm.

D. PEMERIKSAAN UMUM

Keadaan Umum : pasien tampak sakit sedang, kesadaran komposmentis.

Terpasang infus KN3B.

TTV : TD : -

N : 88 x/menit

SB : 37,6 0C.

R : 22 x/menit

Riwayat alergi disangkal.

Riwayat vaksinasi lengkap

E. PENGUKURAN
1. KAJIAN PERSEPSI KESEHATAN DAN POLA KESEHATAN
1) Data subjektif
Pasien mengatakan kesehatan itu penting karena selalu diajarkan
ibunya, tapi pasien kurang memperhatikan kesehatannya. Pasien juga
mengatakan belum memahami dan mengetahui soal penyakitnya.
2) Data objektif
Pasien sudah mengetahui soal fungsi obat yang digunakan pasien.
3) Pemeriksaan fisik
STUDI  KASUS  STASE  KEPERAWATAN  ANAK  PROGRAM  STUDI  NERS  
FAKULTAS  KEPERAWATAN  UNIVERSITAS  KATOLIK  DE  LA  SALLE  MANADO  
TAHUN  2021  

Kebersihan kulit kepala dan rambut : bersih


Hygine rongga mulut, telinga, hidung : bersih
Kebersihan kulit dan kuku : bersih
Tanda Scar dan Vaksinasi : BCG √, campak √, polio √,
Hepatitis √

2. KAJIAN POLA NUTRISI METABOLIK


1) Data subjektif
Pasien mengatakan napsu makan seperti biasanya.
2) Data objektif
Pasien tampak makan dengan baik, napsu makan baik.
3) Pemeriksaan fisik
Berat badan: 60 kg tinggi : 175 cm
Keadaan rambut: bersih, tumbuh secara merata
Hidrasi kulit: baik
Palpebrae: tidak bengkak conjungtiva: anemis
Sclera: ikterik -/-
Hidung: lapang/lapang, secret (-)
Abdomen
Inspeksi: perut tampak datar
Auskultasi: bising usus (+) 4x/mnt
Palpasi: supel, nyeri tekan (-), hepar dan linen tidak teraba membesar
Data Laboratorium perawatan hari ke-I
Hematologi:
• Darah Perifer Lengkap
Laju endap darah : 102mm/jam
Hemoglobin : 7,1 g/dL
Leukosit : 6,4
Eritrosit : 2,63
Hematokrit : 23
STUDI  KASUS  STASE  KEPERAWATAN  ANAK  PROGRAM  STUDI  NERS  
FAKULTAS  KEPERAWATAN  UNIVERSITAS  KATOLIK  DE  LA  SALLE  MANADO  
TAHUN  2021  

Retikulosit : 71
• Hitung Jenis Leukosit
Basofil :0
Eosinofil :6
Neutrofil batang : 0
Neutrosil segmen: 65
Limfosit : 23
Monosit :6
Trombosit : 548
MCV : 86
MCH : 27,0
MCHC : 31,3
• APTT
APTT pasien : 51,7
APTT control : 32,6
Kes: (anemia berat, LED A)

Data Laboratorium Perawatan hari ke-II


Hematologi:
• Darah Perifer Lengkap
Laju endap darah : 99 mm/jam
Hemoglobin : 9,6 g/dL
Leukosit : 7,2
Eritrosit : 3,71
Hematokrit : 23
Retikulosit : 71
• Hitung Jenis Leukosit
Basofil :0
Eosinofil :5
Neutrofil batang : 0
STUDI  KASUS  STASE  KEPERAWATAN  ANAK  PROGRAM  STUDI  NERS  
FAKULTAS  KEPERAWATAN  UNIVERSITAS  KATOLIK  DE  LA  SALLE  MANADO  
TAHUN  2021  

Neutrosil segmen: 63
Limfosit : 27
Monosit :5
Trombosit : 582
MCV : 83
MCH : 25,9
MCHC : 31,4
• Masa protrombin/ INR
Masa protrombin (PT)
PT pasien : 12,5
PT control : 13

3. KAJIAN POLA ELIMINASI


Pasien mengatakan pola BAB dan BAK normal, seperti biasanya.

4. KAJIAN POLA AKTIVITAS DAN LATIHAN


1) Data subjektif:
Keadaan sebelum sakit: pasien mengatakan beraktivitas seperti
biasanya, ke sekolah, bermain dengan teman-teman di rumah,
bermain dengan kedua adiknya.
Keadaan saat ini: pasien mengatakan tidak bisa melakukan aktivitas
seperti sebelumnya setelah sakit, aktivitas terbatas untuk
menghindari trauma pandarahan lagi.
2) Data objektif:
klien terbaring di tempat tidur, kadang-kadang pasien bangun dan
duduk menonton TV.
3) Pemeriksaan fisik:
Thorax:
Pergerakan dinding dada simetris, fokal fremitus simetris, sonor
kanan = kiri, bunyi nafas datar vesikuler, Ronchi -/-, wheezing -/-.
STUDI  KASUS  STASE  KEPERAWATAN  ANAK  PROGRAM  STUDI  NERS  
FAKULTAS  KEPERAWATAN  UNIVERSITAS  KATOLIK  DE  LA  SALLE  MANADO  
TAHUN  2021  

Jantung:
Bunyi jantung I & II regular, murmur (-), galiop (-)
Ekstremitas: akral dingin, capret > 2”, nyeri di tungkai kanan atas.

5. KAJIAN POLA TIDUR DAN ISTIRAHAT


1) Data subjektif
Keadaan sebelum sakit:
Pasien mengatakan tidur tercukupi dan tidak ada masalah bila mau
istirahat atau tidur, tidur kurang lebih 8jam
Keadaan sekarang:
Pasien mengatakan tidur terganggu karena kadang-kadang nyeri
muncul. Akibatnya tidak bisa tidur pulas seperti biasanya.

6. KAJIAN POLA PERAN DAN HUBUNGAN DENGAN SESAMA


1) Data subjektif
Pasien mengatakan di sekolah pasien memiliki banyak teman dan
sering bermain bersama-sama. Pasien juga berhubungan baik dengan
teman-temannya. Di rumah juga pasien sering bermain dengan
teman-temannya
2) Data objektif
Di RS pasien sering ditemani oleh ibunya dan kadang adik
perempuannya juga datang menjaga pasien di RS.

Anda mungkin juga menyukai