Anda di halaman 1dari 5

1) Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan pemeriksaan kasus pada skenario

2) Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan definisi dan penyebab kasus pada skenario
Insisiva Dental Journal: Majalah Kedokteran Gigi Insisiva, 7 (2), November 2018)
Premature Loss dan Perkembangan Rahang

Definisi

Premature loss adalah kondisi dimana gigi desidui yang sudah tanggal sebelum
waktunya sementara gigi permanen pengganti belum tumbuh. Kehilangan gigi desidui yang
terlalu dini akan berpengaruh pada keberhasilan erupsi gigi apabila ada pengurangan ruang
pada lengkung gigi. Kondisi premature loss terkait pula dengan perkembangan rahang.
Rahang adalah bagian dari struktur total kepala dan setiap rahang bisa mempunyai hubungan
posisional yang bervariasi terhadap struktur lain dari kepala, variasi semacam itu bisa terjadi
pada ketiga bidang yaitu sagital, vertikal, dan lateral. Setiap kondisi patologis yang
mempengaruhi pertumbuhan rahang bisa menimbulkan efek besar terhadap oklusi gigi.

Premature loss adalah kondisi dimana gigi desidui yang sudah tanggal sebelum
waktunya sementara gigi permanen pengganti belum tumbuh. Penyebabnya selain karena
trauma yang mengakibatkan gigi tanggal awal, juga karies yang parah sehingga menyebabkan
gigi harus dicabut.

Etiologi

Kehilangan dini gigi desidui paling sering disebabkan oleh karies. Penyebab lain dari
kehilangan dini gigi desidui adalah trauma, erupsi ektopik, kelainan kongenital, dan defisiensi
panjang lengkung yang kemudian menyebabkan resorpsi gigi desidui.24 Penyebab hilangnya
gigi desidui tergantung pada gigi yang hilang. Kehilangan dini gigi insisivus desidui biasanya
disebabkan oleh early childhood caries (ecc) yang parah dimana mengenai beberapa gigi dan
dapat juga hilang karena trauma. Kehilangan dini gigi kaninus desidui biasanya disebabkan
oleh crowding yang parah pada regio insisivus dengan erupsi ektopik gigi insisivus lateral
permanen yang mempercepat resorpsi akar gigi kaninus desidui. Kehilangan dini gigi molar
desidui biasanya terjadi karena karies atau infeksi

3) Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan perawatan pada kasus pada scenario
SONDE (Sound of Dentistry) Vol 5 No 2 Semi-Fixed Space Maintainer Treatment in
Premature Loss Deciduous Tooth
Space maintainer adalah suatu alat yang digunakan untuk menjaga dan
mempertahankan ruang untuk erupsi gigi permanen pengganti pada kasus kehilangan dini gigi
sulung. Indikasi penggunaan suatu space maintainer adalah ketika gigi sulung molar pertama
atau kedua tanggal sebelum erupsi gigi permanen penggantinya. Selain itu, juga untuk
mempertahankan leeway space ketika terdapat semua gigi geligi sulung posterior, tetapi
dengan kondisi maloklusi ringan. Space maintainer merupakan pilihan perawatan gigi anak
yang umum, biasanya tebuat dari akrilik atau logam dan dapat disemen di dalam mulut anak –
anak.
space maintainer semi cekat band and loop. Alat ini dipasang pada daerah tak bergigi. Pada
kasus ini dilakukan perawatan space maintainer semi cekat pada gigi 85 dengan hasil yang
memuaskan. Ruang yang ada dapat terjaga dengan baik.
 Kunjungan pertama dilakukan Oral Hygiene Instructions (OHI) dan Komunikasi
Informasi Edukasi (KIE) kepada orang tua dan anak mengenai kebersihan gigi dan
mulut. Pasien diinstruksikan agar menyikat gigi dua kali sehari, pagi setelah sarapan
dan malam sebelum tidur. Dilakukan mouth preparation gigi yang berlubang hingga
selesai semua penambalan.
 Kunjungan berikutnya dilakukan kontrol pada space maintainer. Setiap pasien datang
kontrol dilakukan oral profilaksis, pemeriksaan keutuhan space maintainer, kondisi
gigi penyangga, jaringan sekitar, oklusi dan observasi erupsi gigi pengganti

4) Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan jenis jenis space maintainer


SONDE (Sound of Dentistry) Vol 5 No 2 Semi-Fixed Space Maintainer Treatment in
Premature Loss Deciduous Tooth
1. space Maintainer Semi Cekat
a. Crown-distal shoe space maintainer
Space maintainer ini diindikasikan untuk menjaga ruang akibat kehilangan gigi molar
kedua sulung, sementara itu crown diindikasikan untuk gigi dengan karies yang luas.1
b. Crown and loop space maintainer
Space maintainer crown-loop dapat digunakan pada gigi di maksila maupun mandibula
dengan gigi penyangga dalam keadaan karies yang luas sehingga dibutuhkan restorasi
(crown). Space maintainer ini biasanya digunakan untuk menjaga kehilangan satu gigi.
c. Band and loop space maintainer
Space maintainer band-loop dapat digunakan pada gigi di maksila maupun mandibula dengan
gigi penyangga dalam keadaan sehat. Space maintainer ini biasanya digunakan untuk menjaga
kehilangan satu gigi.

2. Space Maintainer Cekat


a. Lingual-holding-arch space maintainer
Space maintainer ini diindikasikan untuk premature loss gigi posterior dan dapat
menghilangkan kebiasaan buruk. Estetika sangat baik karena wire berada pada lingual.
b. Nance’s holding arch
Space maintainer ini hanya digunakan pada maksila dengan kehilangan gigi posterior yang
multiple pada kedua sisi dan dapat digunakan untuk menghilangkan kebiasaan buruk. Space
maintainer Nance’s holding arch dibuat dengan menggunakan wire yang dihubungkan dengan
akrilik dan band pada M1 pemanen.

3. Removable space maintainer


a. Non-functional space maintainer
Space maintainer non-fungsional ini mempunyai fungsi sama dengan space maintainer
fungsional. Daerah edentulous pada space maintainer ini tidak ditambahkan gigi artifisial
melainkan diisi dengan akrilik.
b. Functional space maintainer
Alat ini digunakan khusus bila gigi hilang dalam satu kuadran atau lebih pada rahang atas
maupun rahang bawah. Alat ini dapat ditambahkan gigi artifisial untuk mengembalikan fungsi
estetik

Ada beberapa macam jenis space maintainer cekat yang sering digunakan dalam klinik, yaitu band-
loop, crown-loop, distal shoe, dan lingual arch. Band and loop space maintainer dirancang untuk
mempertahankan ruang dari tanggalnya satu gigi dalam satu kuadran.
 Band and loop ini lebih disukai karena proses pembuatannya lebih mudah, waktu kerja yang
singkat, tidak perlu dilakukan anestesi terlebih dahulu untuk pemasangan band karena tidak
ada preparasi yang dilakukan pada gigi, pengaplikasiaannya mudah dan lebih ekonomis.
 Jenis crown loop biasa digunakan pada kasus gigi abutment bagian posterior yang mengalami
karies luas dan memerlukan restorasi mahkota, gigi abutment pernah mendapat perawatan
pulpa sehingga mahkota perlu dilindungi secara menyeluruh. Keuntungannya adalah
konstruksinya tampak lebih ringan, ekonomis, memperbaiki fungsi kunyah, tidak
menghalangi erupsi gigi antagonis. 
 Distal shoe space maintainer, digunakan jika molar kedua sulung hilang sebelum erupsi
molar pertama permanen. Fungsinya adalah untuk menuntun erupsi molar pertama permanen
ke posisinya yang normal dalam lengkung rahang. Adapun kontraindikasi dari penggunaan
alat ini ialah pada pasien dengan oral hygiene yang jelek, keadaan hilangnya beberapa gigi
sehingga abutment kurang mendukung aloi yang disemen, dan kurangnya kerja sama dari
pasien dan orang tua.9,10
 Crown-loop space maintainer digunakan saat distal shoe merupakan kontraindikasi.
Perawatan yang dapat dilakukan yaitu dengan menggunakan piranti lepasan atau cekat yang
tidak memasuki jaringan tetapi memberi tekanan pada ridge mesial molar permanen yang
belum erupsi.7,9
 Space maintainer lingual arch pasif merupakan space maintainer pilihan setelah kehilangan
banyak gigi pada lengkung RA/RB, terutama jika insisivus permanen RB terlihat crowded.
Piranti ini digunakan sebagai space maintainer bilateral cekat pada RB dan bersifat pasif
karena tidak dapat diatur begitu disemen pada molar kedua sulung. Adapun keuntungan
piranti ini, yaitu karies gigi rendah, ekonomis, dan adaptasi dengan pasien lebih baik

5) Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan indikasi dan konta indikasi perawan space
maintainer
SONDE (Sound of Dentistry) Vol 5 No 2 Semi-Fixed Space Maintainer Treatment in
Premature Loss Deciduous Tooth
Indikasi penggunaan space maintainer antara lain  (Finn, 1973).

1. Apabila terjadi kehilangan gigi sulung dan gigi penggantinya belum siap erupsi
menggantikan posisi gigi sulung tersebut dan analisa ruang menyatakan masih terdapat
ruang yang memungkinkan untuk gigi permanennya.
2. Jika ada kebiasaan yang buruk dari anak, misalnya menempatkan lidah di tempat yang
kosong atau menghisap bibir maka pemasangan space maintainer ini dapat diinstruksikan
sambil memberi efek menghilangkan kebiasaan buruk.
3. Adanya tanda-tanda penyempitan ruang.
4. Kebersihan mulut (OH) baik.
5. Adapun waktu yang tepat penggunaan space maintainer adalah segera setelah kehilangan
gigi sulung. Kebanyakan kasus terjadi penutupan ruang setelah 6 bulan kehilangan gigi.
Adapun kontra indikasi space maintainer antara lain (Finn, 1973).

1. Tidak terdapat tulang alveolar yang menutup mahkota gigi tetap yang akan erupsi.
2. Kekurangan ruang untuk erupsi gigi permanen.
3. Ruangan yang berlebihan untuk gigi tetapnya erupsi.
4. Kekurangan ruang yang sangat banyak sehingga memerlukan tindakan pencabutan dan
perawatan ortodonti.
5. Gigi permanen penggantinya tidak ada (agenisi).

Indikasi
1. Apabila saat dilakukan pengukuran dimensi ruang ditemukan tanda- tanda penyempitan
ruang dan ruang tersebut harus dipertahankan. Penyempitan ruang dapat terjadi selama
enam bulan pertama setelah hilangnya gigi sulung dimana gigi permanen belum erupsi.
2. Kebersihan mulut atau oral hygiene baik.
3. Panjang lengkung rahang tidak mengalami pemendekan.
4. Hubungan antara rahang atas dan rahang bawah tidak dipengaruhi oleh hilangnya gigi.
5. Jika ada kebiasaan buruk dari anak seperti menempelkan lidah di area gigi yang hilang
atau sering menghisap bibir maka dengan pemasangan space maintainer sambil
mempertahankan ruang yang ada juga dapat menghilangkan kebiasaan buruk tersebut.

Kontra indikasi
1. Kekurangan ruang untuk erupsi gigi permanen.
2. Terdapat ruang yang berlebihan untuk erupsi gigi permanen.
3. Gigi permanen penggantinya tidak ada (agenesis).
4. Kekurangan ruang yang banyak sehingga memerlukan tindakan pencabutan dan
perawatan ortodontik.
5. Pada anak yang usianya masih sangat muda sehingga sulit untuk bekerjasama dalam
melakukan perawatan dengan dokter gigi.

Alasan tidak diperlukan aplikasi space maintainer adalah sebagai berikut :


1. Jika tonjolan dan dataran inklinasi dari gigi-gigi di samping gigi yang dicabut itu sudah
mengunci sedemikian rupa sehingga pergeseran ke arah tempat yang kosong itu sudah
dengan sendirinya terhalang.
2. Jika pergeseran ke arah tempat yang kosong itu dapat memperbaiki oklusi dari molar
pertama permanen.
3.  Jika pergeseran ke tempat yang kosong dapat memperbaiki adanya gigi depan
yang crowded.
4. Pada anak dengan usia yang masih sangat muda sehingga sulit kerjasama dengan dokter
gigi.

6) Mahasiswa mampu memahami ayat dan hadist sesuai scenario


QS. Al-Maidah: 88)

“Dan makanlah dari apa yang telah diberikan Allah kepada kalian  sebagai rezeki yang
halal dan baik, dan bertakwalah kamu kepada Allah yang kamu beriman kepada-Nya.”
(QS. Al-Maidah: 88)

Terkait ayat yang mulia ini Ibnu Katsir menjelaskan bahwa maksud dari  halalan
thayiban adalah makanan yang dzatnya halal dan juga baik

Hadist
“Dua kenikmatan yang sering dilupakan oleh kebanyakan manusia adalah kesehatan dan
waktu luang.” (HR. Al-Bukhari: 6412, at-Tirmidzi: 2304, Ibnu Majah: 4170)

Ibnu Bathal menjelaskan bahwa makna hadits ini adalah seseorang tidak dikatakan
memiliki waktu luang hingga ia juga memiliki badan yang sehat. Barangsiapa yang
memiliki hal tersebut (waktu luang dan badan yang sehat) hendaknya ia bersemangat
agar jangan sampai ia tertipu dengan meninggalkan syukur kepada Allah atas segala
nikmat yang diberikan-Nya

Anda mungkin juga menyukai