Anda di halaman 1dari 3

GEPREK ASSALAM 99

PRODUCT DEVELOPMENT DEPARTEMENT


STANDARD RECIPE

PRODUCT DEVISI NO.RECIPE


DEVELOPMENT GEPREK ASSALAM 99 SOP / GA / YK / DES
2020

SUBYEK
TANGGAL BERLAKU NASI GORENG & NASI HALAMAN
DESEMBER 2020 GORENG SPESIAL 89

I. BAHAN - BAHAN
1. Nasi : 200gr
2. Ayam( mentok filet 25 gram ) : 1 fillet jadi 5 potong
3. Sosis ayam : 1 buah jadi 20 iris
4. Telor : 0.5 butir + 1 butir ( untuk telur ceplok )
5. Cabe merah besar : 5 iris ( potong miring )
6. Daun bawang hijau : 1 sdm / 10 gr ( potong miring )
7. Bawang putih : ¼ sdt / 2.5 gr ( di cincang lembut )
8. Premix nasgor : 1 pack ( 8 gr )
9. Minyak goreng : 2 sdm ( 10 gr )
10. Mix Vegetable : 2 sdm peres ( 20 gr )
11. Kecap Bango : 1 sdm

II. CARA PEMBUATAN


1. Panaskan minyak goreng didalam wajan, kemudian masukkan potongan ayam
lalu masak hingga matang
2. Kemudian masukkan bawang putih sampai harum dan tidak hangus
3. Masukan sosis dan telor
4. Kemudian masukan nasi aduk hingga tidak menggumpal

5. Masukkan premix nasi goreng 1 pack ( 8 gr ) kemudian daun bawang dan cabe
merah, masak hingga panas dan matang

6. Terakhir masukkan Mix Vegetable dan kecap manis, nasi goreng siap
disajikan
7. Untuk penggorengan telur ceplok :

 Gunakan wajan dengan minyak tidak boleh terlalu sedikit


 Masukkan telur sebelum minyak terlalu panas
 Taburi sedikit garam
 Setelah putih telur berubah warna segera di balik
 Jika kuning telur sudah terlihat matang segera angkat supaya tampilan
telur ceplok menarik

III. PENYAJIAN
1. Letakkan nasi goreng diatas piring dan ratakan
2. Diberi garnis 2 iris timun dan 1 iris tomat
3. Sendok dan garpu di letakan di sebelah kanan piring dengan cara di bungkus 1
lembar tissue
4. Untuk Nasi goreng special penyajian ditambah dengan Telur Ceplok diatas
nya

IV. HAL-HAL YANG HARUS DI PERHATIKAN


1. Premik nasi goreng 1 pack ( 200 gr ) untuk 25 porsi, di repacking dengan
berat 8 gr untuk setiap porsi
2. Nasi LO di prepare kedalam plastik putih dengan holding time 12 jam di
simpan di suhu chiiler
3. Nasi putih fresh yang sudah di prepare di simpan di chiller di masukan
kedalam plastik putih dengan holding time 12 jam
4. Nasi putih yang sudah di prepare harus di beri tanggal prepare
5. Holding time premik nasi goreng yang masih utuh sesuai kemasan dan di
simpan di suhu ruang
6. Untuk sayuran penyimpanan di chiller, sayuran harus di traiming dan di cuci
dengan bersih, harus tercover atau di masukan kedalam plastik putih dengan
holding time selama kualitas sayuran tersebut masih baik
7. Bawang putih,di simpan di suhu ruang dengan holding time selama kualitas
sayuran tersebut masih baik
8. Cabe merah utuh di simpan di chiller dengan holding time selama kualitas
masih baik
9. Telur ayam utuh di simpan di suhu ruang dengan holding time 7 x 24 jam dari
tanggal pembelian
10. Telur ayam prepare ( kocok ) di simpan di suhu ruang dengan holding time
tidak boleh bermalam
11. Pemasakan telur ceplok tidak boleh terlalu kering
Manager TC Operational Accounting Direcktur

Anda mungkin juga menyukai