Anda di halaman 1dari 4

BUKU JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

TUGAS 1

Nama Mahasiswa : Theo Semuel Simon Lewier

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 043193322

Kode/Nama Mata Kuliah : HKUM4210/Hukum Lingkungan

Kode/Nama UPBJJ : 86 /Ambon

Masa Ujian : 2021/22.1 (2021.2)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. a. Apakah menurut anda implementasi keadilan antar generasi dapat menjadi

solusi atas permasalahan diatas? Berikan argumentasi mengapa implementasi

keadilan antar generasi merupakan hal yang sangat krusial bagi kehidupan

generasi mendatang?

Jawaban: Berdasarkan jurnal Hukum dan Peradilan dikatakan bahwa salah satu

solusi untuk mengatasi masalah-masalah yang terjadi di lingkungan yaitu dengan

mengunakan prinsip pembangunan berkelanjutan untuk mengatasi dan

memperhatikan ketersediaan sumber-sumber daya alam bagi generasi yang akan

datang memerlukan landasan yang paling tinggi untuk menguji semua aktivitas/

kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah dan para pelaku pembangunan yang

berkaitan dengan ketersediaan sumber-sumber daya alam. Ada tiga bentuk prinsip

dasar dari keadilan antar generasi yaitu Pertama, tiap-tiap generasi hendaknya

memelihara keanekaragaman hayati dan budaya, sehingga hal ini tidak akan

membatasi kemampuan generasi yang akan datang dalam memecahkan

permasalahan mereka dan sebanding dengan yang telah dinikmati oleh generasi

sebelumnya. Kedua, tiap-tiap generasi hendaknya memelihara kualitas dari

lingkungan alam ini, sehingga tidak akan sampai pada kondisi rusak. Ketiga, tiap

generasi hendaknya memberikan hak-hak yang seimbang untuk mendapatkan

akses peninggalan generasi lalu dan memelihara akses tersebut untuk generasi

yang akan datang.

b. Berikan analisa anda, apa langkah-langkah yang dapat diambil oleh Indonesia

untuk menerapkan keadilan antar generasi!


Jawaban: Negara dalam hal ini harus melestraikan dan menggunakan lingkungan

serta Sumber daya alam bagi kemanfaatan generasi sekarang dan mendatang.

Prinsip keadilan antargenerasi ini didasari pada gagasan bahwa generasi sekarang

menguasai SDA yang ada di bumi adalah sebagai titipan (in trust) untuk

dipergunakan generasi yang akan datang. Mengingat cukup besarnya potensi

SDA di Indonesia pemerintah diharapkan dapat melakukan pengelolaan SDA

Indonesia dengan baik untuk kemakmuran rakyat yang sebesar-besarnya. Salah

satu cita-cita hukum nasional dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945

(selanjutnya disebut UUD 1945) terdapat kalimat berbunyi "Negara hendak

mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia". Dengan demikian

penggunaan bumi, air, dan ruang angkasa serta kekayaan alam didalamnya harus

dapat diselaraskan untuk mencapai tujuan mewujudkan keadilan sosial bagi

seluruh rakyat Indonesia.

2. a. Berikan analisa saudara mengapa kearifan lokal penting dalam perlindungan

dan pengelolaan lingkungan hidup!

Jawaban: Kearifan lokal akan selalu terhubung pada kehidupan manusia yang

hidup di lingkungan hidup yang arif karena lingkungan hidup merupakan

kesatuan ruang dengan semua benda yang berada didalamnya baik itu makhluk

hidup maupun benda mati. Lingkungan hidup yang serasi dan seimbang sangat

diperlukan sebagai penentu kehidupan suatu bangsa. Idealnya, pemanfaatan

lingkungan hidup harus memperhatikan pemeliharaan dan kelestarian lingkungan

sehingga dapat diwariskan kepada generasi yang akan datang.


b. Berikan contoh dan jelaskan kearifan lokal dalam hal lingkungan yang hidup di

daerah anda serta bagaimana pengaruhnya pada lingkungan daerah anda!

Jawaban: contoh di daerah saya adalah sasi dari Maluku yang merupakan suatu

adat yang menjadi suatu pedoman dari tiap warga masyarakat Maluku didalam

mengelola lingkungan yang termasuk pedoman dari pemanfaatan dari sumber

daya alam. Dalam jurnal makna Komunikasi Simbolik Hukum Adat Sasi (2017)

karya Casparina Yulita, Hafied Cangara, dan Muhadar, dijelaskan bahwa hukum

sasi adalah ketentuan hukum tentang larangan memasuki, mengambil atau

melakukan sesuatu dalam kawasan teretentu dan dalam jangka waktu tertentu

pula. Sasi yang dilakukan di daerah saya adalah Sasi kelapa. Sasi kelapa

merupakan salah satu bagian dari sasi darat yang dilakukan pada sumberdaya

alam di darat. Sasi dimaksudkan untuk mengatur perilaku masyarakat dalam

memanfaatkan sumber daya alam di sekitar mereka.

Anda mungkin juga menyukai