Anda di halaman 1dari 22

MAKALAH

SADDUDZ DZARI’AH

Diajukan untuk memenuhi tugas Fikih


Guru Pembimbing : Drs. Hj. N. Aisah, M.Pd

Disusun Oleh :
( Kelompok 4 )
Jihan
Mesi
Dea
Siffa
Kelas : XII IPS 3

MADRASAH ALIYAH NEGERI 3 TASIKMALAYA


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Istishab
Dalam hukum Islam terdapat dua ketentuan hukum yaitu hukum yang
disepakati dan hukum yang tidak disepakati. Seperti yang kita ketahui
bahwa hukum yang kita sepakati tersebut yaitu Al-Qur’an dan As-Sunnah,
Ijma’, dan Qiyas. Secara umum ada 7 hukum Islam yang tidak disepakati
dan salah satu dia antaranya akan menjadi pokok pembahasan pada makalah
ini yaitu Istishab.
Dalam peristilaan ahli ushul, istishab berarti menetapkan hukum
menurut keadaan yang terjadi sebelumnya sampai ada dalil yang
mengubahnya. Dalam ungkapan lain, ia diartikan juga sebagai upaya
menjadikan hukum peristiwa yang ada sejak semula tetap berlaku hingga
peristiwa berikutnya, kecuali ada dalil yang mengubah ketentuan itu.
Saddu Dzariah
Setiap pebuatan yang secara sadar dilakukan oleh seseoang pasti
mempunyai tujuan tertentu yang jelas, terkadang tanpa mempersoalkan
apakah perbuatan yang dituju itu baik atau buruk, mendatangkan manfaat
atau menimbulkan mudharat. Sebelum sampai pada perbuatan yang dituju,
ada serentetan perbuatan yang mendahuluinya dan harus dilalui. Contoh,
bila seseorang ingin menuntut ilmu, ia melalui beberapa fase kegiatan
seperti mencari guru, menyiapkan tempat dan alat-alat belajarnya. Perbuatan
pokok dalam hal ini adalah menuntut
Contoh pebuatan pendahuluan yang sudah diatur hukumnya adalah:
Wudhu. wudhu adalah perantara melakukan shalat, namun kewajiban
wudhu itu sendiri telah diatur hukumnya oleh al-Qur’an. Jelas dalam hal ini
antara wudhu (perantara) dan shalat yang menjadi perbuatan pokok
hukumnya sama-sama wajib. Contoh lain yaitu Berzina. Berzina adalah
perbuatan yang dilarang, sedangkan perbuatan yang mendahuluinya adalah
berkhalwat yang hukumnya sudah ditentukan dalam al-Qur’an. Jadi antara

1
zina yang menjadi perbuatan pokok dengan khalwat yang menjadi perbuatan
perantara hukumnya sama-sama haram.

B. Rumusan Masalah
Bertitik tolak pada uraian yang telah dikemukakan di atas, penulis
dapat menarik sebuah rumusan masalah sebagai berikut:
1. Apa pengertian istishab?
2. Jelaskan macam-macam istishab dan contohnya!
3. Apa kehujjahan istishab?
4. Apa pengertian saddu dzariah?
5. Bagaimana Kedudukan Saddu dzariah sebagai sumber hukum Islam?

C. Tujuan
Tujuan penulisan makalah ini adalah untuk mengetahui tentang
Istishab dan Saddu dzariah.

2
BAB II
PEMBAHASAN

A.     Pengertian  Tentang  Istishab


Kata Istishab secara etimologi berasal dari kata
“istashhaba” dalam sighat istif’ala (‫تفعال‬AAAAAAAAAAAAAAAAAAAAA‫)اس‬ yang
bermakna ‫حبة‬AAA‫استمرارالص‬ kalau kata  ‫حبة‬AAA‫الص‬   diartikan dengan teman atau
sahab[1]at dan ‫تمرار‬AAAAAAAAAAAAAAA‫اس‬ diartikan selalu atau terus menerus,
maka istishab secara Lughawi artinya selalu menemani atau selalu
menyertai.
Sedangkan menurut isthilah[2]Imam al- Asnawy:
‫ان الثَّانِى بِنَا ًء َعلَى ثُبُوْ تِ ِه فِى ال َّز َما ِن اَأل َّو ِل لِ َعد َِم ُوجُوْ ِد َمايَصْ لُ ُح‬
ِ ‫اب ِعبَا َرةٌ َع ِن ْال ُح ْك ِم ي ُْثبِتُوْ نَ اَ ْمرًا فِى ال َّز َم‬
َ ‫اَ َّن ْاإِل ْستِصْ َح‬
‫ِللتَّ َغيُّر‬
“Istishab adalah melanjutkan berlakunya hukum yang sudah ada dan sudah
ditetapkan ketetapan hukumnya, lantaran sesuatu dalil sampai ditemukan
dalil lain yang mengubah ketentuan hukum tersebut.
Istishab diartikan Hasby Ash-Shiddiqy dengan:
ِ ‫اضى اَ ِو ْال َح‬
‫اض ِر‬ ِ ‫اِ ْبقَا ُء َما َكانَ َعلَى َما َكانَ َعلَ ْي ِه اِل ْند َِام ْالُم َغي ِِّر (اِعتِقَا ُد َكوْ ِن ال َّشِئ فِى ْال َم‬
(‫ال اَ ِو ْاِإل ْستِ ْقبَاِ ِل‬ َ ‫يُوْ ِجبُ ِظَ َّن ثُبُوْ تِ ِه فِى ْا‬
ِ ‫لح‬
“Mengekalkan apa yang telah ada atas keadaan yang telah ada, karena tidak
ada yang mengubah hukum, atau karena sesuatu hal yang belum diyakini.
 Dari pengertian yang lain juga disebutkan, istishab berasal dari
bahasa Arab ialah: pengakuan adanya perhubungan. Sedangkan dari
kalangan ulama` (ahli) ushul fiqih Istishab menurut istilah adalah
menetapkan hukum atas sesuatu berdasarkan keadaan sebelumnya, sehingga
ada dalil yang menunjukkan atas perubahan keadaan tersebut. Atau
menetapkan hukum yang telah tetap pada masa yang lalu dan masih tetap
pada keadaannya itu, sehingga ada dalil yang menunjukkan atas
perubahannya. 
Menurut Ibnu Qayyim, istishab adalah menyatakan tetap berlakunya
hukum yang telah ada dari suatu peristiwa, atau menyatakan belum adanya
hukum suatu peristiwa yang belum pernah ditetapkan hukumnya. Menurut

3
Asy Syatibi, istishab adalah segala ketetapan yang telah ditetapkan pada
masa yang lampau dinyatakan tetap berlaku hukumnya pada masa sekarang.
Dari pengertian istishab di atas, dapat dipahami bahwa istishab itu ialah:
1. Segala hukum yang telah ditetapkan pada masa lalu, dinyatakan tetap
berlaku pada masa sekarang, kecuali kalau telah ada yang mengubahnya.
2. Segala hukum yang ada pada masa sekarang, tentu telah ditetapkan pada
masa yang lalu.
Oleh sebab itu apabila seorang Mujtahid ditanya tentang hukum
kontrak atau pengelolan yang tidak ada di dalam Al-Qur’an dan As-Sunnah
atau dalil Syara’ yang meng-Itlak-kan hukumnya, maka hukumnya boleh
sesuai kaidah :
‫االصل فى االشياءاالباحة‬
Artinya :”Pangkal sesuatu adalah kebolehan”
Istishab adalah akhir dalil syara’ yang dijadikan tempat kembali para
Mujatahid untuk mengetahui hukum suatu peristiwa yang dihadapinya.
Ulama Ushul Fiqh berkata “sesungguhnya Istishab adalah akhir
tempat beredarnya fatwa”.
Yaitu mengetahui sesuatu menurut hukum yang telah ditetapkan
baginya selama tidak ada dalil yang mengubahnya .Ini adalah teori dalam
pengembalian yang telah menjadi kebiasaan dan tradisi manusia dalam
mengelola berbagai ketetapan untuk mereka.
B.      Pembagian Al-Istishab
Lanjutan dari pada pengertian al-istishab tadi, kita akan lihat pula
kepada pembahagiannya. Al-istishab mengikut klasifikasinya dapat
dibahagikan kepada lima bahagian yaitu:
 ‫استصحاب الحكم االصلى لالشياء‬
Al-istishab bahagian ini membawa maksud pada asalnya sesuatu itu adalah
harus ketika tiada dalil yang menyalahinya apabila perkara itu
memberi manfaat dan haram apabila sesuatu perkara itu
mendatangkan kemudharatan.
Antara dalil yang menunjukkan bahawa hukum asal iaitu harus pada
perkara-perkara yang membawa manfaat ialah : Firman Allah Taala:

4
ٍ ۚ ‫َّىهن سبع سمو‬
‫ت وهو بكل شى ٍء علي ٌم ۝‬ َّ ‫ فسو‬A‫رض جميعًا ثم استوى إلى السماء‬
ِ ‫هو الذى خلق لكم َّما فِى اَأل‬

Maksudnya :“Dialah (Allah) yang menjadikan untuk kamu segala yang


ada di bumi”.
firman Allah Taala:
‫قوم يتفكرونَ ۝‬ ٍ ‫إن فى ذلك َأَلي‬
ٍ ِّ‫ت ل‬ ۚ ‫وس َّخرلكم َّما فى السموت وما فى األرض جميعًا ِّم‬
َّ ‫نه‬
Maksudnya :“Dan ia memudahkan untuk (faedah dan kegunaaan) kamu,
segala yang ada di langit dan yang ada di bumi, (sebagai rahmat
pemberian) daripadanya; Sesungguhnya semuanya itu mengandungi
tanda-tanda (yang membuktikan kemurahan dan kekuasaanNya) bagi
kaum yang memikirkannya dengan teliti ”.
Daripada kedua-dua ayat tersebut,dapat difahami bahawa segala yang
ada di bumi adalah untuk manusia dan ia diharuskan untuk mereka.
Sekiranya perkara tersebut diharamkan ke atas mereka, tentunya Allah
tidak menjadikannya untuk manusia.
Selain itu, antara dalil yang menunjukkan bahawa asal pada perkara
yang memudharatkan dan tidak dijelaskan oleh syara’ hukum yang
tertentu mengenainya adalah haram seperti hadis yang bahawa Rasulullah
bersabda:
‫ال ضرر وال ضرار‬
Maksudnya :“ Tidak mudharat dan tidak memudharatkan ”.
Melalui hadis ini, dapat difahami bahawa hadis ini merupakan
larangan kepada setiap perkara yang membawa kemudharatan samaada
jiwa mahupun orang lain kerana setiap yang
membawa kemudharatan maka hukumnya adalah haram.
 ‫إستصحاب العدم األصلي أو البراءة األصلية‬
Al-Istishab bahagian ini membawa maksud berterusan ataupun
berkekalan.Al-Istishab ini juga didefinisikan sebagai pada asalnya
seseorang adalah terlepas daripada bebanan dan
kewajipan syara’ sehinggalah terdapat dalil atau bukti yang menunjukkan
untuk memikul tanggungjawab tersebut. Misalnya ialah lelaki dan wanita
tidak ditaklifkan untuk memikul tanggungjawab sebagai suami isteri selagi
mereka belum diakad dengan perkahwinan yang sah. Di antara contoh lain
juga ialah jika seseorang mendakwa Muhammad berhutang kepadanya

5
sebanyak RM100 dan tidak mengemukakan bukti sedangkan Muhammad
tidak mengakui dakwaan tersebut,maka tertuduh iaitu Muhammad terlepas
daripada hutang itu kerana asalnya dia terlepas daripada sebarang bebanan
atau tanggungjawab sehingga terdapat dalil menunjukkan sebaliknya. 
 ‫إستصحاب الوصف المثبت للحكم الشرعي حتى يثبت خالفه‬
Al-Istishab ini bermaksud hukum itu tetap dengan sifat asalnya, iaitu
asal ketetapan syara’ pada sesuatu hukum sama ada ia harus atau haram
sehingga terdapat dalil yang menunjukkan hukum yang sebaliknya.
Antara contohnya ialah air pada asalnya adalah bersih dan dihukum
bersih dan suci kecuali terdapat tanda-tanda yang menunjukkan air
tersebut dikotori najis seperti berubah bau, warna atau pun rasa.
Contoh lain ialah asal semua makanan di bumi adalah halal tetapi
apabila datang ayat al-Quran yang menegahnya dan mengecualikannya
maka terdapat makanan yang halal dan haram untuk dimakan.
Contoh al-istishab ini juga ialah sifat suci adalah berkekalan kerana
sifat suci apabila thabit, maka diharuskan untuk mengerjakan sembahyang
dan hukum suci tersebut terus kekal sehinggalah thabit sebaliknya iaitu
berlaku salah satu daripada perkara-perkara yang membatalkan wudu’.
 ‫إستصحاب مادل العقل والشرع على ثبوته واستمراره‬
Al-Istishab ini membawa maksud sesuatu ketetapan hukum berlaku
menurutsyara’ dan akal tentang thabitnya dan berkekalannya. Erti kata
lain, al-istishabdalam pembahagian yang ke-empat ini diakui ada
kaitannya dengan syara’ dan akal.
Antara contohnya ialah hukum halalnya perhubungan lelaki dengan
perempuan adalah disebabkan perkahwinan sehingga terdapat dalil yang
menunjukkan haramnya perhubungan mereka seperti melalui perceraian
atau punfasakh.
Contoh lain bagi al-istishab ini ialah punya hak milik apabila terdapat
sebab yang mewujudkan demikian, maka ia thabit sehinggalah terdapat
perkara yang menghilangkannya iaitu apabila thabit milik sesuatu bagi
seseorang dengan mana-mana sebabnya seperti jual beli atau pusaka, maka

6
milik itu berterusan walaupun beberapa lama tempohnya sehingga terdapat
dalil yang menunjukkan ternafinyakerana sebab yang baru timbul.
Berdasarkan Istishab , beberapa prinsip Syara’ dibangun ,yaitu :
  A‫االصل فىاالشياءاالءباحة‬
Asal segala sesuatu itu mubah (boleh dikerjaka)
Contoh : Dua sahabat bernama Lukman dan Rahmat Taufiq jalan-jalan ke
Jakarta. Setelah lama muter-muter sambil menikmati indahnya ibu kota,
perut kedua bocah ndeso tersebut protes sambil berbunyi nyaring alias
kelaparan.
Akhirnya setelah melihat isi dompet masing-masing keduanya
memutuskan untuk mampir makan di restourant yang lumayan mewah tapi
kemudian keduanya ragu apakah daging pesenannya itu halal atau haram.
Dengan mempertimbangkan makna kaidah diatas, maka daging itu boleh
dimakan.
      ‫االصل براء ةالذ مة‬  
(Menurut hukum) asal(nya) tidak ada tanggungan
Contoh kaidah: Seorang yang didakwa (mudda’a ‘alaih)melakukan suatu
perbuatan bersumpah bahwa ia tidak melakukan perbuatan tersebut.
Maka ia tidak dapat dikenai hukuman, karena pada dasarnya ia terbebas
dari segala beban dan tanggung jawab. Permasalahan kemudian
dikembalikan kepada yang mendakwa (mudda’i).

      ‫مثله‬ ‫االبيقين‬ ‫واليزول‬ ‫بالشك‬  ‫اليزول‬ ‫باليقين‬ ‫ثبت‬ ‫ما‬ 
“apa yang telah ditetapkan dengan yakin, maka ia tidak bisa gugur kare
na keraguraguan. Ia tidak bisa gugur kecuali dengan yakin juga.
Maka orang yang yakin bahwa ia masih mempunyai wudhu’ dan ragu-
ragu jika dirinya telah batal, maka ia dihukum masih mempunyai wudhu’
, dan shalatnya sah. 
‫االجتهاد ال ينقد باالجتهاد‬

Ijtihad tidak bisa dibatalkan oleh ijtihad lainnya.

Contoh kaidah:

7
1.   Apabila dalam menentukan arah kiblat, ijtihad pertama tidak sama
dengan ijtihat ke dua, maka digunakan ijtihad ke dua. Sedangkan
ijtihad pertama tetap sah sehingga tidak memerlukan pengulangan
pada rakaat yang dilakukan dengan ijtihad pertama. Dengan demikian,
seseorang mungkin saja melakukan shalat empat rakaat dengan
menghadap arah yang berbeda pada setiap rakaatnya.

             ‫الضرورات تبيح المحظورات‬

Kondisi darurat memperbolehkan sesuatu yang semula dilarang


Contoh kaidah:
Ketika dalam perjalan dari Sumatra ke pondok pesantren An-
Nawawi, ditengah-tengah hutan Kasyfurrahman alias Rahman
dihadang oleh segerombolan begal, semua bekal Rahman ludes
dirampas oleh mereka yang tak berperasaan -sayangnya Rahman tidak
bisa seperti syekh Abdul Qadir al-Jailany yang bisa menyadarkan para
begal- karenanya mereka pergi tanpa memperdulikan nasib Rahman
nantinya, lama-kelamaan Rahman merasa kelaparan dan dia tidak bisa
membeli makanan karena bekalnya sudah tidak ada lagi, tiba-tiba
tampak dihadapan Rahman seekor babi dengan bergeleng-geleng dan
menggerak-gerakkan ekornya seakan-akan mengejek si-Rahman yang
sedang kelaparan tersebut. Namun malang juga nasib si babi hutan itu.
Rahman bertindak sigap dengan melempar babi tersebut dengan
sebatang kayu runcing yang dipegangnya. Kemudian tanpa pikir
panjang, Rahman langsung menguliti babi tersebut dan kemudian
makan dagingnya untuk sekedar mengobati rasa lapar. Tindakan
Rahman memakan daging babi dalam kondisi kelaparan tersebut
diperbolehkan. Karena kondisi darurat memperbolehkan sesuatu yang
semula dilarang.
      ‫الحكم يدور مع العلة وجودا وعدما‬
Hukum itu berputar beserta 'illatnya, baik dari sisi wujudnya maupun
ketiadaannya’illatnya
Contoh kaidah :

8
Alasan diharamkannya arak (khamr) adalah karena
memabukkan. Jika kemudian terdeteksi bahwa arak tidak lagi
memabukkan seperti khamr yang telah berubah menjadi cuka maka
halal
‫ما ال يتم الواجب اال به فهو واجب‬
Sesuatu yang karena diwajibkan menjadi tidak sempurna kecuali
dengan keberadaannya,maka hukumnya wajib

Wajibnya menutup bagian lutut pada saat menutup aurat bagi


laki-laki dan wajibnya dan wajibnya menutup bagian wajah bagi
wanita.

      ‫الرخصة التناط بالمعاص‬

Keringanan hukum tidak bisa dikaitkan dengan maksiat.


Contoh kaidah:
Orang yang bepergian karena maksiat, tidak boleh mengambil
kemurahan hukum karena berpergiannya, seperti; mengqashar dan
menjama’ shalat, dan membatalkan puasa.
Masalah hewan spesies baru
Imam Abi Syuja’ dalam Matan Taqrib telah mengemukan sebuah
rumus untuk mengetahui halal atau haramnya hewan.
‫فصل" وكل حيوان استطابته العرب فهو حالل إال ما ورد الشرع بتحريمه وكل حيوان استخبثته العرب فهو حرام إال‬
‫ما ورد الشرع بإباحته ويحرم من السباع ما له ناب قوي يعدو به ويحرم من الطيور ما له مخلب قوي يجرح به ويحل‬
‫للمضطر في المخمصة أن يأكل من الميتة المحرمة ما يسد به رمقه وميتتان حالالن السمك والجراد ودمان حالالن‬
‫الكبد والطحال‬.
“semua hewan yang dianggap bagus oleh orang Arab adalah halal
kecuali ada nash yang mengharamkannya. Semua hewan yang
dianggab kotor oleh orang Arab adalah haram kecuali ada nash yang
menghalalkannya.”
Untuk spesies baru yang belum ada ketentuan hukumnya dalam
al-Qur’an, Hadits dan tradisi Arab maka dibandingkan kepada hewan
yang mirip dengannya. 

9
C. Kehujjahan Istishab
Ahli ushul fiqh berbeda pendapat tentang ke-Hujjah-an Istishab ketika
tidak ada dalil Syara’yang menjelaskannya,antara lain :
1. Menurut mayoritas Mutakallimin (ahli kalam) Istishab tidak dapat di
jadikan dalil,karena hukum yang ditetapkan pada masa lampau
menghendaki adanya dalil.Demikian pula untuk menetapkan hukum yang
sama pada masa sekarang dan masa yang akan datang,harus berdasarka
dalil.
2. Menurut mayoritas Ulama’ Hanafiyah, khususnya Muta’akhirin Istishab
bisa dijadikan Hujjah untuk menetapkan hukum yang telah ada
sebelumnya dan menganggap hukum itu tetap berlaku pada masa yang
akan datang,tetapi tidak bisa menetapkan hukum yang akan ada.
3. Ulama’ Malikiyyah, Syafi’iyah, Hanabilah, Zahiriyyah dan Syi’ah
berpendapat bahwa Istishab bisa dijadikan Hujjah secara mutlaq untuk
menetapkan hukum yang telah ada selama belum ada dalil yang
mengubahnya.Alasan mereka adalah bahwa sesuatu yang telah
ditetapkan pada masa lalu,selama tidak ada dalil yang mengubahnya baik
secara qath’I maupun Zhanni,maka hukum yang telah ditetapkan itu
berlaku terus,karena diduga keras belum ada perubahanya.
D. Pengertian Saddu Dzari’ah
Kata sadd adz-dzari’ah ( ‫ )سد الذريعة‬merupakan bentuk frase (idhafah)
yang terdiri dari dua kata, yaitu sadd ( ‫) َس ُّد‬dan adz-dzari’ah (‫)ال َّذ ِر ْي َعة‬. Secara
etimologis, kata as-sadd (‫)ال َّس ُّد‬merupakan kata benda abstrak (mashdar) dari
‫ ًّدا‬A‫ ُّد َس‬A‫ َس َّد يَ ُس‬. Kata as-sadd tersebut berarti menutup sesuatu yang cacat atau
َّ ) merupakan
rusak dan menimbun lobang. Sedangkan adz-dzari’ah (‫الذ ِر ْي َعة‬
kata benda (isim) bentuk tunggal yang berarti jalan, sarana (wasilah) dan
sebab terjadinya sesuatu. Bentuk jamak dari adz-dzari’ah ( ‫ )ال َّذ ِر ْي َعة‬adalah adz-
َّ ). Karena itulah, dalam beberapa kitab usul fikih, seperti
dzara’i (‫ذ َراِئع‬AA‫ال‬
Tanqih al-Fushul fi Ulum al-Ushul karya al-Qarafi, istilah yang digunakan
adalah sadd adz-dzara’i.
Saddu Dzara’i berasal dari kata sadd dan zara’i. Sadd artinya menutup
atau menyumbat, sedangkan zara’i artinya pengantara

10
Dzari’ah berarti “jalan yang menuju kepada sesuatu.” Ada juga yang
mengkhususkan pengertian dzari’ah dengan “sesuatu yang membawa
kepada yang dilarang dan mengandung kemudaratan.” Akan tetapi Ibn
Qayyim al-Jauziyah (ahli fiqh) mengatakan bahwa pembatasan pengertian
dzari’ah kepada sesuatu yang dilarang saja tidak tepat, karena ada juga
dzari’ah yang bertujuan kepada yang dianjurkan.[13] Oleh sebab itu,
menurutnya pengertian dzari’ah lebih baik dikemukakan yang bersifat
umum , sehingga dzari’ah itu mengandung dua pengertian, yaitu: yang
dilarang (sadd al-dzariah) dan yang dituntut untuk dilaksanakan (fath al-
dzari’ah).
Pada awalnya, kata adz-adzari’ah dipergunakan untuk unta yang
dipergunakan orang Arab dalam berburu. Si unta dilepaskan oleh sang
pemburu agar bisa mendekati binatang liar yang sedang diburu. Sang
pemburu berlindung di samping unta agar tak terlihat oleh binatang yang
diburu. Ketika unta sudah dekat dengan binatang yang diburu, sang
pemburu pun melepaskan panahnya. Karena itulah, menurut Ibn al-A’rabi,
kata adz-dzari’ah kemudian digunakan sebagai metafora terhadap segala
sesuatu yang mendekatkan kepada sesuatu yang lain
Secara terminologi
Ibnul Qayyim dan Imam Al-Qarafi menyatakan bahwa Dzari’ah itu
ada kalanya dilarang yang disebut Saddus Dzari’ah, dan ada kalanya
dianjurkan bahkan diwajibkan yang disebut fath ad-dzari’ah. Seperti
meninggalkan segala aktivitas untuk melaksanakan shalat jum’at yang
hukumnya wajib. Tetapi Wahbah Al-Juhaili berbeda pendapat dengan Ibnul
qayyim. Dia menyatakan bahwa meninggalkan kegiatan tersebut tidak
termasuk kedalam dzari’ah tetapi dikategorikan sebagai muqaddimah
(pendahuluan) dari suatu perbuatan
Menurut al-Qarafi, sadd adz-dzari’ah adalah memotong jalan
kerusakan (mafsadah) sebagai cara untuk menghindari kerusakan tersebut.
Meski suatu perbuatan bebas dari unsur kerusakan (mafsadah), namun jika
perbuatan itu merupakan jalan atau sarana terjadi suatu kerusakan
(mafsadah), maka kita harus mencegah perbuatan tersebut. Dengan
ungkapan yang senada, menurut asy-Syaukani, adz-dzari’ah adalah masalah

11
atau perkara yang pada lahirnya dibolehkan namun akan mengantarkan
kepada perbuatan yang dilarang (al-mahzhur).
Dari beberapa contoh pengertian di atas, tampak bahwa sebagian
ulama seperti asy-Syathibi dan asy-Syaukani mempersempit adz-dzariah
sebagai sesuatu yang awalnya diperbolehkan. Namun al-Qarafi dan Mukhtar
Yahya menyebutkan adz-dzari’ah secara umum dan tidak
mempersempitnyahanya sebagai sesuatu yang diperbolehkan. Di samping
itu, Ibnu al-Qayyim juga mengungkapkan adanya adz-dzari’ah yang pada
awalnya memang dilarang. Klasifikasi adz-dzariah oleh Ibnu al-Qayyim
tersebut akan dibahas lebih lanjut di halaman berikutnya.
Dari berbagai pandangan di atas, bisa dipahami bahwa sadd adz-
dzari’ah adalah menetapkan hukum larangan atas suatu perbuatan tertentu
yang pada dasarnya diperbolehkan maupun dilarang untuk mencegah
terjadinya perbuatan lain yang dilarang.
Kesimpulannya adalah bahwa Dzari’ah merupakan washilah (jalan)
yang menyampaikan kepada tujuan baik yang halal ataupun yang haram.
Maka jalan/ cara yang menyampaikan kepada yang haram hukumnyapun
haram, jalan / cara yang menyampaiakan kepada yang halal hukumnyapun
halal serta jalan / cara yang menyampaikan kepada sesuatu yang wajib maka
hukumnyapun wajib[15]
Contohnya:
a. Zina hukumnya haram, maka melibat aurat wanita yang menghantarkan
kepada perbuatan zina juga merupakan haram
b. shalat jum,at merupakan kewajiban maka meninggalkan segala kegiatan
untuk melaksanakan shalat jum’at wajib pula hukumnya.
Dari berbagai pandangan di atas, bisa dipahami bahwa sadd adz-
dzari’ah adalah menetapkan larangan atas suatu perbuatan tertentu yang
pada dasarnya diperbolehkan untuk mencegah terjadinya perbuatan lain
yang dilarang

12
E. Dasar hukum saddu dzari’ah
1. Al qur’an
Firman Allah : “Dan janganlah kamu memaki sembahan-sembahan yang
mereka sembah selain Allah, Karena mereka nanti akan memaki Allah
dengan melampaui batas tanpa pengetahuan.Demikianlah kami jadikan
setiap umat menganggap baik pekerjaan mereka. Kemudian kepada
Tuhan merekalah kembali mereka, lalu dia memberitakan kepada mereka
apa yang dahulu mereka kerjakan.(QS. Al an’am: 108)”.

Pada ayat di atas, mencaci maki tuhan atau sembahan agama lain
adalah adz-dzari’ah yang akan menimbulkan adanya sesuatu mafsadah
yang dilarang, yaitu mencaci maki Tuhan. Sesuai dengan teori psikologi
mechanism defense, orang yang Tuhannya dicaci kemungkinan akan
membalas mencaci Tuhan yang diyakini oleh orang sebelumnya mencaci.
Karena itulah, sebelum balasan caci maki itu terjadi, maka larangan mencaci
maki tuhan agama lain merupakan tindakan preventif (sadd adz-dzari’ah).
Firman Allah: “Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu katakan
(kepada Muhammad): “Raa’ina”, tetapi Katakanlah: “Unzhurna”, dan
“dengarlah”. dan bagi orang-orang yang kafir siksaan yang pedih.(QS. Al
baqoroh: 104)
Pada surah al-Baqarah ayat 104 di atas, bisa dipahami adanya suatu
bentuk pelarangan terhadap sesuatu perbuatan karena adanya kekhawatiran
terhadap dampak negatif yang akan terjadi. Kata raa ‘ina (‫اعنَا‬
ِ ‫ ) َر‬berarti:
“Sudilah kiranya kamu memperhatikan kami.” Saat para sahabat
menggunakan kata ini terhadap Rasulullah, orang Yahudi pun memakai kata
ini dengan nada mengejek dan menghina Rasulullah SAW. Mereka
menggunakannya dengan maksud kata raa’inan ( ‫) َر ِعنًا‬sebagai bentuk isim
fail dari masdar kata ru’unah(‫) ُر ُعوْ نَة‬yang berarti bodoh atau tolol.Karena
itulah, Tuhan pun menyuruh para sahabat Nabi SAW mengganti kata raa’ina
yang biasa mereka pergunakan dengan unzhurna yang juga berarti sama
dengan raa’ina. Dari latar belakang dan pemahaman demikian, ayat ini
menurut al-Qurthubi dijadikan dasar dari sadd adz-dzari’ah.
2. As sunnah
1. Diantara dalil sunnah adalah larangan menimbun demi mencegah
terjadinya keulitan atas manusia. Nabi juga melarang orang yang

13
berpiutang menerima hadiah dari orang yang berhutang demi menutup
celah riba.
2. Fuqaha sahabat juga menerapkan prinsip ini, hingga mereka
memberikan waris kepada wanita yang dicerai ba’in, jika suami
mencerainya dalam keadaan sakit kritis, demi untuk menutup
terhalanginya celah istri dari mendapatkan warisan
‫صلَّىاللهُ َعلَ ْي ِه َو َسلَّمَِإنَّ ِم ْنَأ ْكبَ ِر ْال َكبَاِئ ِرَأ ْنيَ ْل َعنَال َّر ُجلُ َوالِ َد ْي ِهقِيلَيَا َر ُسواَل لل ِه َو َك ْيفَيَ ْل َعنُال َّر ُج‬
َ ‫ضيَاللهُ َع ْنهُ َماقَالَقَالَ َر ُسواُل لل ِه‬ ِ ‫َع ْن َع ْب ِداللَّ ِه ْبنِ َع ْم ٍرو َر‬
‫ُأ‬
ُ‫لُ َوالِ َد ْي ِهقَالَيَ ُسبُّال َّر ُجَأُلبَاال َّر ُجلِفَيَ ُسبُّ بَاه َُويَ ُسبُّ َّمه‬
‫َأ‬
Dari Abdullah bin Amr RA, ia berkata, Rasulullah SAW bersabda:
“Termasuk di antara dosa besar seorang lelaki melaknat kedua orang
tuanya.” Beliau kemudian ditanya, “Bagaimana caranya seorang lelaki
melaknat kedua orang tuanya?” Beliau menjawab, “Seorang lelaki
mencaci maki ayah orang lain, kemudian orang yang dicaci itu pun
membalas mencaci maki ayah dan ibu tua lelaki tersebut
F. Kedudukan sebagai sumber hukum
Kedudukan Saddu Dzari’ah
Tidak semua ulama sepakat dengan sadd al-dzarỉ‘ah sebagai metode
dalam menetapkan hukum. Secara umum berbagai pandangan ulama
tersebut bisa diklasifikasikan dalam tiga kelompok, yaitu :
1) yang menerima sepenuhnya;
2) yang tidak menerima sepenuhnya;
3) yang menolak sepenuhnya.
Kelompok pertama, yang menerima sepenuhnya sebagai metode
dalam menetapkan hukum, adalah mazhab Maliki dan mazhab Hambali.
Para ulama di kalangan Mazhab Maliki bahkan mengembangkan metode ini
dalam berbagai pembahasan fikih dan ushul fikih mereka sehingga bisa
diterapkan lebih luas.
Kelompok kedua, yang tidak menerima sepenuhnya sebagai metode
dalam menetapkan hukum, adalah mazhab Hanafi dan mazhab Syafi’i.
Dengan kata lain, kelompok ini menolak sadd al-dzarỉ‘ah sebagai metode
istinbath pada kasus tertentu, namun menggunakannya pada kasus-kasus
yang lain.
Kelompok ketiga, yang menolak sepenuhnya sebagai metode dalam
menetapkan hukum, adalah mazhab Zhahiri. Hal ini sesuai dengan prinsip

14
mereka yang hanya menetapkan hukum berdasarkan makna tekstual(zhâhir
al-lafzh). Sementara sadd al-dzarỉ‘ah adalah hasil penalaran terhadap
sesuatu perbuatan yang masih dalam tingkatan dugaan, meskipun sudah
sampai tingkatan dugaan yang kuat. Dengan demikian, bagi mereka konsep
sadd al-dzarỉ‘ah adalah semata-mata produk akal dan tidak berdasarkan
pada nashsecara langsung.
Masalah ini menjadi perhatian para ulama’ karena banyaknya ayat-ayat Al-
Qur’an yang mengisyaratkan kearah itu, umpamanya:
1. Surat Al-An’am ayat 108 yang artinya: Janganlah kamu caci orang yang
menyembah selain Allah, karena nanti ia akan memushi tanpa
pengetahuan.
Sebenarnya mencaci dan menghina penyembah selain Allah itu boleh-boleh
saja, bahkan jika perlu boleh memeranginya, namun karena perbuatan
mencaci dan menghina itu akan menyebabkan penyembah selain Allah
itu akan mencaci Allah, maka perbuatan mencaci dan menghinanya
menjadi dilarang.
2. Surat al-Nur ayat 31 yang artinya: Janganlah perempuan itu
menghentakkan kakinya supaya diketahui orang perhiasan yang
tersembunyi didalamnya.
Sebenarnya menghentakkan kaki itu bagi perempuan boleh saja, tapi kaena
menyebabkan perhiasannya yang tersembunyi doketahui orang sehingga
menimbulkan angsangan bagi yang mendengarnya, maka menghentakkan
kaki bagi perempuan itu menjadi terlarang[16]
Dari dua contoh ayat diatas terlihat adanya larangan bagi perbuatan
yang dapat menyebabkan sesuatu yang terlarang, meskipun pada dasarnya
perbuatan itu boleh hukumnya.
Dari ayat yang sudah dibahas diatas juga dapat diketahui bahwa
Saddus Zari,ah mempunyai dasar dari al-Qur,an, sedangkan dasar-dasar
saddus zari’ah dari sunnah adalah:
1. Nabi melarang membunuh orang munafik, karena membunuh orang
munafik bisa menyebabkan nabi dituduh membunuh sahabatnya.

15
2. Nabi melarang kreditor untuk menerima hadiah dari debitor karena cara
demikian bisa mengarah kepada riba, atau untuk ikhtiyat.
3. Nabi melarang memotong tangan pencuri pada waktu perang dan
ditangguhkan sampai selesai perang, karena dikhawatikan tentara-tentara
lari bergabung bersama musuh.
4. Nabi melarang melakukan penimbunan karena penimbunan bisa
mengakibatkan kesulitan manusia.
Nabi melarang fakir miskin dari bani hasyim menerima bagian dari
zakat agar tidak menimbulkan fitnah bahwa nabi memperkaya diri dan
keluarganya dari zakat.
G. Objek Saddu Al-Dzari’ah
Pada dasranya yang menjadi objek dzari’ah adalah semua perbuatan
ditinjau dari segi akibatnya yang dibagi menjadi empat, yaitu :
1) Perbuatan yang akibatnya menimbulkan kerusakan/bahaya, seperti
menggali sumur di belakang pintu rumahdijalan gelap yang bisa
membuat orang yang akan masuk rumah jatuh kedalamnya.
2) Perbuatan yang jarang berakibat kerusakan/bahaya, seperti berjual
makanan yang tidak menimbulkan bahaya, menanam anggur sekalipun
akan dibuat khamar. Ini halal karena membuat khamar adalah nadir
(jarang terjadi)
3) Perbuatan yang menurut dugaan kuat akan menimbulkan bahaya; tidak
diyakini dan tidak pula dianggap nadir (jarang terjadi). Dalam keadaan
ini, dugaan kuat disamakan dengan yakin karena menutup pintu (saddu
dzari’ah) adalah wajib mengambil ihtiat (berhati-hati) terhadap kerusakan
sedapat mungkin, sedangkan ihtiat tidak diragukan lagi menurut amali
menempati ilmu yakin. Contohnya menjual senjata diwaktu
perang/fitnah, menjual anggur untuk dibuat khamar, hukumnya haram.
4) Perbuatan yang lebih banyak menimbulkan kerusakan, tetapi belum
mencapai tujuan kuat timbulnya kerusakan itu, seperti jual-beli yang
menjadi sarana bagi riba, ini diharamkan. Mengenai bagian keempat
initerjadi perbedaan pendapat dikalangan para ulama, apakah ditarjihkan

16
yang haram atau yang halal. Imam Malik dan Imam Ahmad menetapkan
haram.
H. Pengelompokan Saddu Dzari’ah
Dzari’ah dapat dikelompokkan dengan melihat beberapa segi:
1. Dari segi akibat (dampak) yang ditimbulkannya, Ibnu Qayyim membagi
dzari’ah menjadi 4 yaitu:
a. Dzari’ah yang pada dasarnya membawa kepada kerusakan. Contohnya,
minuman yang memabukkan akan merusak akal dan perbuatan zina
akan merusak keturunan.
b. Dzari’ah yang ditentukan untuk sesuatu yang mubah (boleh), namun
ditujukan untuk pebuatan buruk yang merusak baik yang disengaja
seperti nikah muhallil, atau tidak disengaja seperti mencaci
sesembahan agama lain.
c. Dzari’ah yang semula ditentukan mubah, tidak ditujukan untuk
kerusakan, namun biasanya sampai juga kepada kerusakan dan
kerusakan itu lebih besar daripada kebaikannya. Seperti berhiasnya
seorang istri yang baru ditinggal mati oleh suaminya, sedangkan dia
dalam masa iddah.
d. Dzari’ah yang semula ditentukan mubah, namun terkadang membawa
kepada kerusakan tetapi kerusakannya lebih kecil daripada
kebaikannya. Contoh dalam hal ini adalah melihat wajah perempuan
saat dipinang.
2. Dari segi tingkat kerusakan yang ditimbulkannya, Abu Ishak al-Syatibi
membagi dzari’ah menjadi 4 macam:
a. Dzari’ah yang membawa kerusakan secara pasti. Umpamanya
menggali lobang ditanah sendiri yang lokasinya didekat pintu rumah
orang lain diwaktu gelap.
b. Dzari’ah yang kemungkinan besar mengakibatkan kerusakan.
Umpamanya menjual anggur kepada pabrik minuman dan menjual
pisau tajam kepada penjahat yang sedang mencari musuhnya.
c. Perbuatan yang boleh dilakukan karena jarang mengandung
kemafsadatan.

17
d. Perbuatan yang pada dasarnya mubah karena mengandung
kemaslahatan, tetapi dilihat dari pelaksanaannya ada kemungkinan
membawa kepada sesuatu yang dilarang. Misalnya semacam jual-
beli yang dilakukan untuk mengelak dari riba, umpama si A menjual
arloji kepada si B dengan harga rp 1.000.000 dengan hutang, dan
ketika itu arloji tersebut dibeli lagi oleh si A dengan harga rp
800.000 tunai, si B mengantongi uang p 800.000 tetapi nanti pada
waktu yang sudah ditentukan si B harus membayar rp 1000.000 pada
si A. Jual beli seperti ini dikenal dengan bai’ al-ainah atau bai’ul
ajal.
Contoh Saddu Al-Dzari’ah
Melarang perbuatan/permainan judi tanpa uang. Melarang orang
minum seteguk minuman keras, padahal seteguk itu tidak memabukkan.
Melihat aurat perempuan itu dilarang, untuk menyumbat jalan terjadinya
perzinaan. Larangan semacam ini untuk menutup jalan agar jangan
sampai muncul/bertambahnya penjudi, pemabuk, dan pezina.

18
BAB II
PENUTUP

A. Kesimpulan
Istishab
Ø Istishab adalah melanjutkan berlakunya hukum yang sudah ada dan
sudah ditetapkan ketetapan hukumnya, lantaran sesuatu dalil sampai
ditemukan dalil lain yang mengubah ketentuan hukum tersebut
Ø Setelah membaca dan memahami penjelasan diatas dapat kami ambill
kesimpulan bahwa Istishab dapat digunakan sebagai dasar hukum
setelah Al-qur’an,As-sunnah,Ijma’ dan Qiyas.Karena “Pangkal sesuatu
itu adalah boleh”
Ø Selama belum ada dalil yang merubah ketetapan hukum tersebut,maka
sesuatu itu tetap dihukumi boleh.Dengan catatan selama tidak
bertentangan dengan Al-qur’an dan As-sunnah.
Ø Istishab terbagi dalam beberapa macam diantaranya : Istishab adamil
ashliy ,
Ø Istishab hukum syar’i
Saddu dzariah
Saddu Al-Dzari’ah adalah menghambat segala sesuatu yang menjadi
jalan kerusakan.
Dzari’ah adalah washilah (jalan) yang menyampaikan kepada tujuan,
baik yang halal ataupun yang haram. Maka jalan/ cara yang menyampaikan
kepada yang haram hukumnyapun haram, jalan / cara yang menyampaiakan
kepada yang halal hukumnyapun halal serta jalan / cara yang menyampaikan
kepada sesuatu yang wajib maka hukumnyapun wajib.
Dapat disimpulkan bahwa dalam saddu al-zai’ah penetapan hukumnya
selalu menekankan pada keutamaan manfaat dan menghindari
kemufsadatan. Hal ini untuk mengantisispasi sikap hidup yang tidak terpuji
ditengah masyarakat.

19
B. Saran
Tentunya makalah ini banyak terdapat kesalahan dan kekurangan.
Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan kririk dan sarannya dari
berbagai pihak manapun. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi penulis
khususnya dan pembaca pada umumnya. Dan mudah-mudahan dapat
dijadikan referensi untuk menambah khasanah keilmuan kita. Amin…

20
DAFTAR PUSTAKA

Djazuli, Ilmu Fiqh Jakarta : Prenada Media,cet-5 2005


Jumantoro, Totok, Kamus Ilmu Ushul Fikih, Amzah,2005
Syafi’I Rahmat, Ilmu Ushul Fiqh, Bandung : CV Pustaka Setia, cet-1 1999
Efendi Satria Ushul Fiqh Halaman
Djazuli Ilmu Fiqh, Jakarta : Prenada Media, cet-5 2005
Syafi’I Rahmat Ilmu Ushul Fiqh Bandung : CV Pustaka Setia,cet-1 1999
Mabadi Awwaliya fi ilmul ushulul fiqh
Muhammad bin mukarrom bin manzhur al afriqi al mishri, lisan al arab, (beirut:
dar shadir,tt), juz 3, hal 207.
Ibid., juz8, hal 93.
Syihab ad-din abu al Abbas al Qarafi, tanqih al fushul fi ‘ilm al ushul,dalam kitab
digital al marji’ alakbar li at turats al islami, (syirkah al aris al kumbiurat).
Syeikh islam ibnu taimiyyh, saddu dzarai’,(Riyad;Daru al Fadilah),26.
Djaazuli, H.A, Ilmu Fiqih., hal. 99
Nasrun Haroen, Ushul Fiqh I.,
http://abdurrahman.heck.in/makalah-tentang-saddu-al-dzariah.xhtml
http://ridaingz.wordpress.com/2012/07/19/saddu-al-dzariah-dalam-hukum-islam/
http://rumah-dakwah-indonesia.blogspot.com/2013/11/makalah-al-dzariah-
pengertian-kedudukan.html
http://elkafilah.wordpress.com/2012/05/23/saddu-al-dzariah/#_ftn1
Ibn Qayyim al-Jauziyah, jilid III, hal. 147
Syeikh islam ibnu taimiyyh, saddu dzarai’,(Riyad;Daru al Fadilah),26.
Djaazuli, H.A, Ilmu Fiqih., hal. 99
Nasrun Haroen, Ushul Fiqh I., hal. 164.
Nasrun Haroen, Ushul Fiqh I., hal. 164.
Syafe’I Rahman, Ilmu., hal. 132

21

Anda mungkin juga menyukai