Anda di halaman 1dari 3

 Kasus merokok

 Faktor budaya merokok


 Dampak negative pada kesehatan
 Apa yang dapat kita lakukan
 Referensi

MEROKOK MEMBUNUHMU: ANCAMAN NYATA YANG TAK TERINDAHKAN

Rokok merupakan salah satu masalah kesehatan di dunia yang tak kunjung usai.
Menurut World Health Organization (WHO) jumlah perokok global sebanyak 2,5 milyar
orang dengan dua pertiganya berada di negara berkembang. Indonesia menempati peringkat
ketiga dari sepuluh negara dengan tingkat perokok tertinggi di dunia setelah Cina dan India
serta berada di atas peringkat Rusia dan Amerika. Menurut laporan WHO tahun 2009
berjudul Global Tobacco Epidemics, rokok membunuh lebih dari 5 juta orang di seluruh
dunia setiap tahun dan umumnya ditemukan di negara-negara dengan penghasilan perkapita
rendah hingga menengah.

Merokok nampaknya menjadi hal yang lazim di tengah masyarakat. Tanpa


memandang gender serta perbedaan lain perokok mudah ditemukan di seluruh penjuru dunia
termasuk Indonesia. Hal ini disebabkan oleh faktor lingkungan yang membenarkan akan
perilaku tidak sehat tersebut. Remaja mencontoh orang tua, tetangga, atau keluarga dekatnya
yang merokok sehingga ia mencontoh perilaku tersebut. Selain itu, kurangnya kesadaran diri
masyarakat terkait bahaya merokok bagi kesehatan meskipun edukasi telah diberikan sejak
dulu.

Rokok yang dikonsumsi dengan cara dihisap menyebabkan efek adiksi. Pengguna
yang awalnya hanya coba-coba menjadi semakin ketagihan. Mereka melakukan segala cara
untuk dapat merokok tanpa memperhatikan dampak bagi ekonomi dan kesehatan. Selain itu,
rokok berdampak buruk pada pasa sistem pernapasan. Perokok mengalami kesulitan bernapas
karena adanya penyempitan saluran udara dan rusaknya jaringan paru-paru. Banyak penyakit
yang timbul karena kebiasaan merokok seperti jantung coroner yang disebabkan oleh
tersumbatnya aliran darah di jantung, ginjal karena rokok menyebabkan lemahnya otot yang
mengontrol ujung bawah kerongkongan dan memungkinkan asam lambung naik. Efek
terburuk dari merokok adalah menyebabkan kematian.

Pemerintah dan pihak berwenang telah melakukan upaya edukasi untuk menekan
angka perokok. Selain itu, sudah terdapat peringatan bahaya merokok yang tertera di bungkus
rokok yang mestinya dipahami oleh masyarakat. Namun, mereka tetap mementingkan
kesenangan dan ego. Sebagai pemuda yang terpelajar, kita harusnya membantu pemerintah
untuk menekan angka perokok dan meningkatkan derajat kesehatan di Indonesia. Hal tersebut
dapat dimulai dari lingkungan sekitar. Biasanya masyarakat akan percaya jika yang memberi
nasihat adalah orang terdekatnya. Berilah contoh nyata dampak negatif bagi kesehatan apa
saja yang dapat mengancam nyawa mereka. Berilah saran untuk mengkonsumsi permen
untuk mengalihkan rasa ketagihan mereka terhadap rokok. Jika perlahan-lahan angka
perokok turun maka rokok tidak lagi menjadi masalah kesehatan.

World Health Organization, & Research for International Tobacco Control., 2008. WHO
report on the global tobacco epidemic, 2008: the MPOWER package. World Health
Organization.

World Health Organization., 2009. Implementing smoke-free environments. World Health


Organization.

Centers for Disease Control and Prevention CDC., 2004. State-specific prevalence of current
cigarette smoking among adults--United States, 2002. MMWR. Morbidity and
mortality weekly report, 52(53), pp.1277-1280.

Allianz, Inilah Dampak Buruk Merokok Bagi kesehatan. www.allianz.co.id. URL:


https://www.allianz.co.id/explore/inilah-dampak-buruk-merokok-bagi-kesehatan.html

Anda mungkin juga menyukai