Anda di halaman 1dari 5

LK 3.1.

MENYUSUN BEST PRACTICES


PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN KE- 1
TEMA 1 ORGAN GERAK PADA HEWAN DAN MANUSIA
SUBTEMA 1. ORGAN GERAK PADA HEWAN
PEMBELAJARAN 1

DIBUAT OLEH

Nama : Amallia
NIM : 2005722037
NIM BARU: 2005220036
Kelas : 007
Kelompok : A
LK 3.1 Menyusun Best Practices

Menyusun Cerita Praktik Baik (Best Practice) Menggunakan Metode


Star (Situasi, Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil Dan Dampak)
Terkait Pengalaman Mengatasi Permasalahan Siswa Dalam
Pembelajaran

Lokasi SD Negeri Mendawai-2


Lingkup Pendidikan Sekolah Dasar
Tujuan yang ingin dicapai Meningkatkan motivasi belajar peserta didik pada
Materi Organ Gerak Pada Hewan dan Manusia
Penulis Amallia
Tanggal 31-08-2022
Situasi: Yang menjadi latar belakang masalah ini adalah
Kondisi yang menjadi latar 1. Sering mengobrol saat pembelajaran
belakang masalah, mengapa 2. Malu dalam mengungkapkan pendapat
praktik ini penting untuk 3. Mengantuk di saat jam pembelajaran
dibagikan, apa yang menjadi berlangsung
peran dan tanggung jawab 4. Siswa tidak fokus dalam kegiatan
anda dalam praktik ini. pembelajaran

Situasi di atas disebabkan karena kurangnya guru


dalam pemanfaatan teknologi, media ajar dan model
pembelajaran inovatif yang sesuai dengan
kebutuhan peseta didik.

Situasi tersebut juga disebabkan karena pada masa


pandemi peserta didik belajar secara daring atau
Pembelajaran jarak Jauh (PJJ) sehingga pada
Pertemuan Tatap Muka (PTM) sikap dan tingkah
laku peserta didik mengalami banyak perubahan
terutama dalam pembelajaran. Oleh karena itu saat
pertemuan tatap mukan, peserta didik merasa bosan
pada saat pembelajaran di kelas karena pada saat
PJJ siswa terbiasa bermain di rumah dengan teman-
temannya dan siswa banyak menghabiskan waktu
mereka dengan android dibandingan dengan buku
pelajaran di gedget saat PJJ.

Menurut saya praktik ini penting untuk dibagikan


karena sebagai motivasi saya untuk menyelesaikan
permasalahan yang saya alami selama menjadi
guru, dan saya juga berharap bisa memotivasi
teman-teman guru dan semoga dapat menjadi acuan
bagi guru yang lain.

Saya sebagai seorang guru yang mempunyai peranan


dan posisi yang sangatstrategis,gurubharus mampu
merencanakan dan mengembangkan kegiatan
pembelajaran yang menarik, kraeatif dan dinamis
sehingga kegiatan belaja mengajar di dalam kelas
menyenangkan bagi peserta didik.Untuk melakukan
proses kegiatan pembelajaran yang lebih menarik,
efektif dan dinamis guru harus menggunakan
metode, media dan model pembelajaran yang tepat,
dan inovatif sehingga dapat meningkatkan motivasi
belajar siswa dan tujuan pembelajaran dapat
tercapai sesuai yang diharapkan
Tantangan : Setelah melakukan identifikasi masalah dengan
Apa saja yang menjadi refleksi diri, wawancara dengan guru senior, kepala
tantangan untuk mencapai sekolah, maka beberapa tantangan yang terjadi
tujuan tersebut? Siapa saja yaitu:
yang terlibat, 1. Kurangnya perhatian dan motivasi dari
orangtua karena mereka sibuk bekerja
2. Hilangnya percaya diri yang timbul dari dalam
diri siswa
Tantangan dari sisi siswanya berdampak sekali pada
proses pembelajaran yang berlangsung di sekolah
seperti:
1. Faktor guru dalam memilih media
pembelajaran
2. Kurangnya pemanfaatan teknologi (TPACK)
3. Model pembelajaran kurang relevan dengan
kebutuhan siswa
4. Kurangnya motivasi yang diberikan guru
kepada siswa
Tantangan itu menyebabkan seorang guru harus
bisa menghadapinya dengan berbagai cara seperti
menerapkan media yang sesuai dengan gaya belajar
siswa serta model pembelajaran lainnya yang
mendukung serta
Aksi : Sesuai dengan tantangan yang ada di atas,langkah-
Langkah-langkah apa yang langkah yang harus diambil oleh seorang guru
dilakukan untuk adalah sebagai berikut:
menghadapi tantangan 1. Berkaitan dengan model pembelajaran
tersebut/ strategi apa yang Guru menyakini sudah hafal dengan sintak
digunakan/ bagaimana dari model pembelajaran yang dipiihnya yang
prosesnya, siapa saja yang dituangkan ke dalam kegiatan pembelajaran
terlibat / Apa saja sumber pembukaan,kegiatan inti, dan kegiatan
daya atau materi yang penutup. Adapun tahapan-tahapan dari
diperlukan untuk sintak Problem Bsed Learning yaitu sebagai
melaksanakan strategi ini berikut:
1) Orientasi peserta didik terhadap masalah
Guru memberikan suatu permasalahan
yang berkaitan dengan materi yang
diajarkan seperti siswa memperhatikan
video pembelajaran
2) Mengorganisasikan siswa
Peserta didik dibagi ke dalam kelompok
yang heterogen dan bisa berdiskusi untuk
menyelesaikan permasalahan yang
diberikan oleh guru
3) Membimbing penyelidikan kelompok
Guru memberikan bimbingan kepada
setiap kelompok agar bisa menyelesaikan
permasalahan yang kurang atau belum
dimengerti
4) Mengembangkan dan menyajikan hasil
karya
Setiap kelompok diberikan kesempatan
untuk mempresentasikan hasil kerjanya
5) Menganalisis dan mengevaluasi proses
pemecahan masalah
Guru bersama peserta didik mengevalusi
hasil kerja setiap kelompok dan guru
memberikan penguatan terhadap
permasalahan tersebut.
2. Berkaitan dengan media ajar
Seorang Guru dapat menggunakan media
konkret yang ada di lingkungan sekitar
sekolah sehingga siswa lebih mengenal media
yang ada. Setelah itu, guru juga dapat
mengintegrasikannya dengan media Power
Point agar siswa lebih memahami materi yang
ajarkan atau bisa juga mengkolaborasikannya
yang berbasis TPACK seperti mencari referensi
video pembelajaran yang terkait di google
(berbasis Wibsite).
3. Berkaitan dengan penilaian
Penilaian keseluruhan yang harus diberikan
oleh seorang guru yaitu dari segi ranah
kognitif, afektif dan spikomotorik. Penilaian
tersebut yaitu berupa instrumen penilaian
yang lengkap yang dimulai dari kisi-kisi,
indikator ketercapaian setiap ranah, dan
rubrik penilaian atau evaluasi sebagai
pelengkap penilaian di akhir pembelajaran.

Refleksi Hasil dan dampak Dampak dari aksi dari langkah-langkah yang
Bagaimana dampak dari aksi dilakukan yang hasilnya efektif dapat dilihat dari:
dari Langkah-langkah yang 1. Penggunaan model pembelajaran PBL
dilakukan? Apakah hasilnya membuat siswa lebih bersemangat dan
efektif? Atau tidak efektif? merasa tidak cepat bosan serta dapat
Mengapa? Bagaimana respon membuat siswa berpikir lebih kritis terlihat
orang lain terkait dengan dari tanggapan siswa terhadap pertanyaan
strategi yang dilakukan, Apa yang diberikan guru
yang menjadi faktor 2. Penerapan media berbasis wibsite yang
keberhasilan atau diintegrasikan Dengan TPACK dapat
ketidakberhasilan dari membantu pemahaman siswa terhadap materi
strategi yang dilakukan? Apa yang dipelajari terlihat dari hasil evaluasi
pembelajaran dari pembelajaran siswa
keseluruhan proses tersebut Respon yang diberikan siswa terhadap kegiatan ini
yaitu siswa sangat senang terlihat pada saat
berdiskusi pada kelompoknya masing-masing dan
pada kegiatan refleksi akhir siswa memberikan
refleksi bahwa pembelajaran sangat menyenangkan
apalagi menggunakan media yang menarik sehingga
mudah di pahami oleh siswa.

Anda mungkin juga menyukai