Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMK Negeri Cikalong Kabupaten Tasikmalaya


Kelas/Semester : X - Kompetensi Perikanan dan Kelautan / Semester 1
Tema : Sel
Sub Tema : Kegiatan sel sebagai unit struktural dan fungsional mahluk hidup
Pembelajaran Ke : Ke-3
Alokasi Waktu : 10 Menit

A. Tujuan Pembelajaran
1. Kompetensi Inti
a. KI.3 Memahami menerapkan dan menganalisis pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian dalam bidang kerja yang spesifik untuk
memecahkan masalah
b. KI.4 Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu melaksanakan tugas
spesifik di bawah pengawasan langsung
2. Kompetensi Dasar
a. 3.2. Memahami konsep tentang keterkaitan antara struktur, fungsi dan proses
yang berlangsung di dalam sel
b. 4.2. Menyajikan hasil pengamatan struktur sel dengan menggunakan berbagai
media

B. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah melakukan studi literasi dan diskusi kelompok siswa dapat memahami
keterkaitan antara struktur, fungsi dan proses yang berlangsung di dalam sel,
minimal mengenai membran sel
2. Setelah melakukan pengamatan gambar struktur sel siswa dapat menyusun
kesimpulan hasil pengamatan, minimal mengenai sistem membran sel

C. Indikator Hasil Pembelajaran/Indikator Pencapaian Pembelajaran


1. Siswa dapat memahami keterkaitan antara struktur, fungsi dan proses yang
berlangsung di dalam sel, minimal mengenai membrane sel.
2. Siswa dapat menyusun kesimpulan hasil pengamatan pengamatan gambar struktur
sel, minimal mengenai membran sel.
D. Materi Pembelajaran
Kegiatan sel sebagai unit struktural dan fungsional makhluk hidup pada
transport trans membran secara aktif. Membran sel selain berfungsi sebagai pembatas
sel yang satu dengan yang lainnya dalam suatu organisme, membran sel juga
berfungsi dalam mengatur sistem transport zat yang masuk dan keluar dari sel secara
selektif sehingga dikenal sebagai membran selektif permeable. Hanya zat-zat yang
dibutuhkan sel yang dimasukkan. Bahkan Ketika terdapat zat yang reaktif dan
berusaha menerobos membrane sel, tetapi berbahaya bagi kehidupan sel maka zat itu
akan segera dihancurkan oleh sistem membran yang dimiliki. Begitu pula ketika
terdapat zat yang tidak berguna atau merupakan zat sampah dari dalam sel, maka
dengan kemampuan sistem membran maka zat tersebut akan segera dikeluarkan.
Betapa efektif adan efisisiennya sistem transportasi aktif yang dilakukan oleh sistem
membran semipermeabel sel ini. Sel dengan sistem membran selnya begitu sangat
tahu zat apa yang diperlukannya dan zat apa yang tidak diperlukannya, juga sangat
tahu zat yang berbahaya bagi kehidupannya dan zat apa yang bermanfaat bagi
kelangsungan hidupnya.

Gambar 1.

Gambar 2

Gambar 3
Gambar 4

E. Metode/Strategi Pembelajaran
1. Diskusi Kelompok
2. Pengamatan Gambar

F. Kegiatan Pembelajaran/Aktifitas Pembelajaran


1. Kegiatan Pendahuluan
a. Motivasi
Selamat pagi!...pagi
Semangat pagi!...pagi, pagi, pagi!
Yel-yel “ Siapa Kita? Siswa-siswi SMK Negeri Kelautan Cikalong Hebat,
Berkarakter dan Istimewa”.
Memberikan apresiasi kepada siswa yang hadir dan memberikan informasi
kehadiran dari tim manajemen sekolah ‘Sistem Kehadiran Digital’.
b. Apersepsi

Pada hari ini kita sudah sampai pada kompetensi dasar untuk
memahami karakteristik sel. Sebelumnya kita sudah mempelajari tentang
organisasi sel, dimana sel menyusun suatu jaringan, jaringan menyusun suatu
organ dan organ akan menyusun suatu sistem organ, dan sistem organ akan
menyusun suatu organisme atau makhluk hidup. Berarti jika salah satu
organisme yang dimaksudkan adalah manusia, maka manusia sebagai salah
satu organisme tersusun dari sel.
Ada berbagai referensi yang menjelaskan tentang berapa jumlah sel
penyusun suatu organisme atau makhluk hidup. Ada referensi yang
menginformasikan bahwa sel yang menyusun otak manusia saja lebih dari satu
milyar sel. Artinya betapa banyaknya jumlah sel yang menyusun tubuh
manusia yang terdiri dari berbagai organ.
Apa istimewanya sel, sehingga suatu makhluk hidup tersusun dari sel.
Jika organismenya adalah manusia, maka manusia yang seperti apa yang
seharusnya menjelma. Bagaimana jika itu dikaitkan dengan profesi kalian
kelak sebagai seorang pelaut?
2. Kegiatan Inti
a. Belajar dan diskusi pada kelompok serta prsentasi hasil diskusi kelompok.
Kalian belajarlah dalam suatu kelompok, kalian akan belajar juga bagaimana
untuk mampu berkolaborasi dengan teman-teman kalian. Pilihlah teman-teman
kalian untuk belajar kelompok, satu kelompok maksimal 5 orang dan diupayakan
anggota kelompok masing-masing hari ini berbeda dengan kelompok pada
minggu yang lalu.
Bapa sediakan beberapa gambar yang dilengkapi dengan informasi tentang sel.
Setiap kelompok diharapkan melakukan pengamatan dan mencermati informasi
dari gambar tersebut. Masing-masing kelompok mencoba membuat kesimpulan
informasi dari gambar dan informasi yang menyertai gambar tersebut.
Silahkan kelompok yang pertama ingin dan bersedia memberikan hasil diskusi
kelompoknya.
b. Penguatan konsep dan respon dari presentasi siswa.
Betapa cermatnya suatu sel dalam menyeleksi secara aktif apa yang
diperlukannya dan apa yang diperlukannya. Tahu juga apa yang bermanfaat
bagi dirinya dan apa yang berbahaya.
Sistem transport yang dilakukan sel melalui sistem membran sel yang
selektif permeable. Berbagai komponen pada system membrane berbagi peran
dan bekerja sama dalam membangun fungsi system transportasi. Menurut
informasi pada gambar dan penjelasannya ternyata membrane sel termasuk
membrane cair yang dinamis tersusun bilayer protein dan lipid. Juga
dilengkapi dengan molekul lainnya seperti karbohidrat sebagai antenna
penangkap sinyal dan kerjanya dikendalikan oleh inti sel.
Jadi kehandalan sel dan keistimewaan sel tampak dimulai sejak dari
system transport aktif membrane sel.

3. Kegiatan Penutup
a. Refleksi dan elaborasi
Suatu penyadaran diri yang ajaib. Satu sel saja begitu canggihnya.
Logikanya, jika satu sel saja begitu sangat canggih, maka ketika tubuh seorang
manusia tersusun dari bermilyaran sel seharusnya sosok seorang manusia
minimal satu milyar berlipat lebih canggih dari hanya satu sel saja. Kita
diciptakan oleh Yang Maha Sempurna, sehingga sebagi makhluk ciptaan-Nya
seharusnya merefleksikan kesempurnaan itu. Betapa sempurnanya Alloh SWT
menciptakan kita sebagai manusia, dan itu adalah hal yang sangat penting
ketika kita telah mempelajari dan memahami tentang sel hidup sebagai
penyusun organisme. Tapi mengapa banyak fakta seorang manusia sering
melakukan kesalahan bahkan dalam memilah sesuatu yang aman dan
bermanfaat bagi dirinya, bahkan ada yang selalu memelihara dan mengabaikan
sesuatu yang berbahaya dan merugikan tetap melekat pada dirinya. Betapa kita
digerahi kecermatan yang tiada tara dalam menjaga diri kita, menjaga
keselamatan kita.
Jangan khawatir sel kita itu betapa handal dan tangguhnya, yang
membangun diri kita mampu membangun solusi untuk kondisi sesulit apa pun.
G. Penilaian Pembelajaran
1. Instrumen Penilaian
Soal essai:
No.1. Refleksi positif apa dari pemahaman kalian terhadap karakter sel yang dapat
diimplementasikan dalam profesi kalian nanti sebagai pelaut ulung?
No.2. Apakah bermanfaat atau tidak kalian mempelajari biologi sel? Jika menurut
kalian bermanfaat berikan penjelasan! Dan jika menurut kalian tidak bermanfaat
berikan penjelasn!
No.3. Jika ada yang anda sukai dari karakter sel hidup, karakter apa yang paling
anda sukai dan bagaimana akan anda implementasikan dalam kehidupan kalian
sehari-hari
2. Rubrik Penilaian
Semua nomor soal memiliki bobot yang sama yaitu 100. Sehingga nilai maksimal
nya adalah adalah 300/3 = 100
3. Kunci Jawaban
No. 1. Bertindak cermat, teliti dan penuh percaya diri
No.2. Jika bermanfaat, ada suatu bentuk penyadaran diri tentang kemampuan
seorang manusia.
No.3. Contoh karakter selektif, solutif, memiliki tingkat analisis yang tinggi
tentang apa yang perlu atau tidak dan apa yang berbahaya atau yang bermanfaat.

H. Sumber Belajar
1. https://www.cryptowi.com/organel-sel-hewan/
2. https://workamerica.co/sel-hewan/
3. https://id.wikipedia.org/wiki/Transpor_aktif
4. https://consisteria.blogspot.com/2014/01/sistem-transportasi-membran-sel.html
5. https://www.google.co.id/amp/s/poltekkes.id/sel-adalah/%3famp

Tasikmalaya, 17 Februari 2021.


Pembuat
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran,

YADI GUNAWIADI, S.Pd., MM.Pd


NIP. 19660710 198903 1 004

Anda mungkin juga menyukai