Anda di halaman 1dari 5

TUGAS TUTON 1

59-PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK

KINKIN ASIKIN
044239863
TEKNOLOGI PENDIDIKAN
UPBJJ-BANDUNG

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan


Universitas Terbuka
2022.2
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan kehadirat Allah SWT atas segala rahmat-Nya sehingga tugas ini
dapat dikerjakan sampai dengan selesai.

Pada kesempatan ini saya ucapkan terima kasih kepada Dosen Mata Kuliah Perkembangan
Peserta Didik yang telah memberikan tugas ini. Saya sangat berharap semoga tugas ini
dapat menambah pengetahuan dan pengalaman dalam mengerjakan tugas secara mandiri.

Bagi saya bahwa masih banyak kekurangan dalam pengerjaan tugas ini karena keterbatasan
pengetahuan dan pengalaman. Untuk itu saya sangat mengharapkan kritik dan saran yang
membangun dari Dosen Mata Kuliah Perkembangan Peserta Didik demi kesempurnaan
tugas ini.

Purwakarta, Oktober 2022

Penulis
PEMBAHASAN

1. Dalam menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), apakah seorang guru perlu
mempertimbangkan tahapan perkembangan peserta didik di kelas yang ia ampu? Mengapa
demikian?
Berikut ini prinsip-prinsip yang perlu diperhatikan dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP).
1. Perbedaan individual peserta didik, antara lain kemampuan awal, tingkat intelektual, bakat,
potensi, minat, motivasi belajar, kemampuan sosial, emosi, gaya belajar, kebutuhan khusus,
latar belakang budaya, norma, nilai, dan lingkungan peserta didik.
2. Partisipasi aktif peserta didik.
3. Berpusat pada peserta didik untuk mendorong semangat belajar, motivasi, minat,
kreativitas, inspirasi, inovasi, dan kemandirian.
4. Pengembangan budaya membaca dan menulis yang dirancang untuk mengembangkan
kegemaran membaca, pemahaman beragam bacaan, dan berekspresi dalam berbagai
bentuk tulisan.
5. Pemberian umpan balik dan tindak lanjut, memuat rancangan program pemberian umpan
balik positif, penguatan, pengayaan, dan remidi.
6. Penekanan pada keterkaitan dan keterpaduan antara Kompetensi Dasar (KD), materi
pembelajaran, kegiatan pembelajaran, indikator pencapaian kompetensi, penilaian, dan
sumber belajar.
7. Mengakomodasi pembelajaran tematik terpadu, keterpaduan lintas mata pelajaran, lintas
aspek belajar, dan keragaman budaya.
8. Penerapan teknologi informasi dan komunikasi secara terintegrasi, sistematis, dan efektif
sesuai dengan situasi dan kondisi.

Melihat dari prinsip-prinsip dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)


diatas, sudah jelas seharusnya seorang guru atau tanaga pendidik tidak boleh sembarang
dalam penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. Harus bisa mempertimbangkan
dan menyesuaikan dengan Perkembangan Peserta didiknya. Sehingga setiap materi yang
akan diberikan di kelas bisa tercapai oleh seluruh peserta didiknya.

2. Berikan alasan mengapa Anda sebagai seorang guru harus memahami tingkat
perkembangan dan pertumbuhan siswa?
Sikap yang harus dimiliki dan dilakukan guru, agar guru dapat mengetahui aspirasi atau
tuntutan peserta didik yang bisa dijadikan bahan pertimbangan dalam penyusunan program
yang tepat bagi peserta didik, sehingga kegiatan pembelajaran pun akan dapat memenuhi
kebutuhan, minat mereka dan tepat berdasarkan dengan perkembangan mereka.
Beberapa dasar pertimbangan perlunya ” memahami peserta didik ” sebagai berikut :
· Dasar pertimbangan psikologis: bahwa suatu kegiatan akan menarik dan berhasil
apabila sesuai dengan minat, bakat, kemampuan, keinginan, dan tuntutan peserta
didik.
· Dasar pertimbangan sosiologi: bahwa secara naluri manusia akan merasa ikut serta
memiliki dan aktif mengikuti kegiatan yang ada.
• Dengan memahami peserta didik, seorang guru akan dapat memberikan harapan
yang realistis terhadap anak dan remaja. Ini adalah penting, karena jika terlalu banyak
yang diharapkan pada anak usia tertentu, anak mungkin akan mengembangkan
perasaan tidak mampu jika ia tidak mencapai standar yang ditetapkan orangtua dan
guru. Sebaliknya, jika terlalu sedikit yang diharapkan dari mereka, mereka akan
kehilangan rangsangan untuk lebih mengembangkan kemampuannya.
• Dengan memahami peserta didik, Guru akan lebih mudah dalam memberikan respons
yang tepat terhadap perilaku tertentu seorang anak.
• Dengan memahami peserta didik, Guru akan lebih mudah dalam mengenali kapan
perkembangan normal yang sesungguhnya dimulai, sehingga guru dapat
mempersiapkan anak menghadapi perubahan yang akan terjadi pada tubuh,
perhatian dan perilakunya.
• Dengan memahami peserta didik, Guru akan lebih mudah dalam memberikan
bimbingan belajar yang tepat pada peserta didik.[3]
Kesimpulan Pada proses memahami peserta didik penting kiranya memahami kebutuhan
peserta didik juga perkembangan peserta didik terlebih dahulu, sehingga peserta didik dapat
mengembangkan diri pribadi seutuhnya baik fisik, intelektual, emosi, sosial dan spiritual
sebagai individu dan sebagai anggota masyarakat.
DAFTAR PUSTAKA/REFERENSI

http://rizkysobandi.blogspot.com/2016/07/mengapa-guru-harus-memahami.html

https://syukronmakmun8.wordpress.com/membina-pramuka/memahami-peserta-
didik/memahami-peserta-didik/

Anda mungkin juga menyukai