Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMAN 1 Sungai Pandan


Mata Pelajaran : Kimia
Kelas/Semester : XII/1
Materi Pokok : Laju Reaksi
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit

A. KOMPETENSI INTI
KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli
(gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun,responsif dan pro-aktif dan
menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan
diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan,
kebangsaan,kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat
dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4 : Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri serta
bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah
keilmuan.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


KD 3 KD 4
3.6 Memahami teori tumbukan (tabrakan) 4.6 Menyajikan hasil pemahaman terhadap
untuk menjelaskan reaksi kimia. teori tumbukan (tabrakan) untuk
menjelaskan reaksi kimia.
IPK KD 3 IPK KD 4
3.6.1. Mendeskripsikan pengertian laju 4.6.1 Menjelaskan pengaruh konsentrasi,
reaksi dan faktor-faktor yang mempengaruhi luas permukaan, suhu dan katalis terhadap
laju reaksi. laju reaksi berdasarkan teori tumbukan.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi.
2. Siswa dapat menganalisis pengaruh konsentrasi, luas permukaan, suhu dan katalis
terhadap laju reaksi berdasarkan teori tumbukan.

D. MATERI PEMBELAJARAN
Terlampir

E. METODE PEMBELAJARAN
1. Pendekatan : Saintifik
2. Model : Problem Based Learning
3. Metode : Diskusi kelompok

F. MEDIA PEMBELAJARAN
1. Media : Buku paket, PPT, Video animasi
2. Alat : Laptop, LCD proyektor, Papan tulis, Spidol
3. Bahan ajar : LKPD

G. SUMBER BELAJAR
1. Buku Kimia Untuk SMA/MA Kelas XII, Erlangga Tahun 2013.
2. Power point tentang reaksi redoks.
3. Buku/ sumber lain yang relevan.

H. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu
a. Komunikasi 5 menit
1. Guru bersama peserta didik saling
memberi dan menjawab salam
2. Guru memberikan semangat pagi
kepada peserta didik
3. Guru menanyakan kabar dan
mengecek kehadiran peserta didik
4. Guru mengajak peserta didik berdoa
sebelum memulai pelajaran
b. Apersepsi 5 menit
Pendahuluan
Pasti kalian semua pernah melihat
kembang api bukan? Kembang api saat
dinyalakan menggunakan korek api
akan langsung menyala dan
menghasilkan kembang api yang
bergitu indah. Begitu juga saat di pagi
hari ketika kalian meminum segelas air
teh yang ditambahkan gula? Pernahkah
kalian mengamati air teh panas dan air
teh dingin manakah gula yang paling
cepat larut. Apakah gula yang berada di
air dingin ataukah air hangat?
Selanjutntya pasti kalian pernah kalian
melihat mengapa buah apel yang
dikupas berwarna putih, namun setelah
dibiarkan diudara terbuka warna buah
apel perlahan-lahan berubah menjadi
cokelat. Mengapa hal ini terjadi? Untuk
menemukan jawabannya mari kita
sama-sama menyaksikan video berikut.
(Guru menayangkan sebuah video
animasi).
Suatu reaksi kimia ada yang
berlangsung cepat ada pula yang
berlangsung lambat. Kembang api dan
air teh panas termasuk reaksi yang
berlangsung cepat sedangkan apel yang
terkontaminasi dengan udara atau
perkaratan pada besi berlangsung
lambat. Cepat lambatnya suatu reaksi
kimia dinyatakan sebagai laju reaksi.
Apa itu laju reaksi?
c. Motivasi
Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran
Guru memberikan materi faktor-faktor
yang mempengaruhi laju reaksi melalui 65 menit
tayangan PPT.
1. Mengamati
- Peserta didik diminta untuk
mengamati materi tentang faktor-
faktor yang mempengaruhi laju
reaksi
2. Menanya
Kegiatan Inti Melalui tanya jawab dengan peserta
didik, guru dapat menggali pengetahuan
peserta didik dengan memberikan
sedikit waktu kepada peserta didik
untuk bertanya tentang faktor-faktor
yang mempengaruhi laju reaksi yang
sudah peserta didik pelajari berdasarkan
penjelasan dari pendidik dan
pengamatan peserta didik yang ada
dalam materi.
3. Mengumpulkan Informasi
Guru membentuk kelompok menjadi
beberapa kelompok dan memberikan
LKPD untuk menyelesaikan soal-soal
yang ada didalam LKPD serta
mendiskusikannya secara berkelompok.
Mengkaji literatur untuk menjawab
pertanyaan yang berkaitan dengan
faktor-faktor yang mempengaruhi laju
reaksi.
Peserta didik diberi tugas untuk
menyelesaikan soal-soal yang berkaitan
dengan faktor-faktor yang
mempengaruhi laju reaksi melalui
diskusi kelompok.
4. Mengasosiasikan
Peserta didik masing-masing
perwakilan kelompok diminta untuk
menyampaiakan serta menuliskan hasil
jawaban soal tentang faktor-faktor yang
mempengaruhi laju reaksi di depan
kelas.
5. Mengkomunikasikan
Peserta didik diminta untuk
menyimpulkan hasil diskusi mengenai
soal yang berkaitan dengan faktor-
faktor yang mempengaruhi laju reaksi.
Penutup a. Kesimpulan 15 menit
Guru menuntun dan memfasilitasi
siswa dalam menyimpulkan tentang
faktor-faktor yang mempengaruhi laju
reaksi.
b. Evaluasi
Guru memberikan pertanyaan beberapa
soal kepada peserta didik tentang
faktor-faktor yang mempengaruhi laju
reaksi.
c. Refleksi
Guru meminta umpan balik dari peserta
didik mengenai kegiatan pembelajaran
yang telah berlangsung. Apakah
pembelajaran menarik, menyenangkan,
dan memberi wawasan lebih kepada
peserta didik tentang faktor-faktor yang
mempengaruhi laju reaksi.
d. Penutup
Pendidik mengakhiri kegiatan
pembelajaran dengan berdoa dan salam
untuk menutup kegiatan pembelajaran.

Sungai Pandan, 09 November 2022


Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Drs. Ahmad Rifani, M.Pd Rahmalinda, S.Pd


NIP. 19660505 199303 1 008 NIP. 19950819 201903 2 015

LAMPIRAN 1
RUBRIK PENILAIAN ASPEK PENGETAHUAN
No. Tujuan Pembelajaran IP Butir Soal
1. Mendeskripsikan Menjelaskan Terlampir
pengertian laju reaksi dan pengaruh
faktor-faktor yang konsentrasi, luas
mempengaruhi laju reaksi. permukaan, suhu
dan katalis
terhadap laju
reaksi berdasarkan
teori tumbukan.
Soal;

1. Sebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi?


Jawab: ………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
2. Jelaskan pengaruh luas permukaan terhadap laju reaksi dengan teori
tumbukan! Jawab:
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
3. Apakah yang dimaksud dengan energi pengaktifan? Jelaskan dengan
singkat hubungan energi pengaktifan dengan laju reaksi!
Jawab: ………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
4. Bagaimana pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi?
Jawab: ………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
5. Jelaskan fungsi katalisator dalam laju reaksi?
Jawab: ………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
LAMPIRAN 2
INSTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN
No Nama Peserta Total
Didik 4 3 2 1 Skor
1
2
3
4
5

Keterangan Nilai
Sangat Baik = 4 Skor minimal =1
Baik =3 Skor maksimal =4
Cukup =2
Kurang =1
LAMPIRAN 3
MATERI
Teori Tumbukan dan Energi Aktivasi
Reaksi kimia terjadi karena tumbukan antara partikel-partikel zat yang bereaksi. Namun
tidak semua tumbukan antarmolekul pereaksi akan menghasilkan zat hasil reaksi. Hanya
tumbukan efektif yang akan menghasilkan zat hasil reaksi. Keefektifan suatu tumbukan
bergantung pada posisi molekul dan energi kinetik yang dimilikinya. Dalam reaksi kimia
dikenal istilah energi aktivasi (energi pengaktifan) yaitu energi kinetik minimum yang harus
dimiliki molekul-molekul pereaksi agar tumbukan antarmolekul menghasilkan zat hasil
reaksi.
Teori tumbukan dan energi aktivasi berguna untuk menjelaskan faktor-faktor yang
mempengaruhi laju reaksi. Laju suatu reaksi kimia dapat dipercepat dengan cara
memperbesar harga energi kinetik molekul atau menurunkan harga energi aktivasi.
1. Pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi
Semakin besar konsentrasi semakin cepat reaksi berlangsung (kecepatan reaksi
makin besar). Hal ini disebabkan semakin besar konsentrasi berarti jarak
antarmolekul rapat/padat, sehingga semakin banyak/mudah terjadi tumbukan yang
menghasilkan reaksi, akibatnya menjadi lebih cepat.
2. Pengaruh luas permukaan
Makin luas permukaan sentuhan semakin banyak kemungkinan terjadinya tumbukan
antarpartikel pereaksi sehingga makin cepat reaksinya. Zat padat bentuk serbuk
memiliki luas permukaan lebih besar daripada bentuk kepingan, sehingga zat padat
bentuk serbuk bereaksi lebih cepat daripada bentuk kepingan.
3. Pengaruh suhu
Pada umumnya reaksi makin cepat bila suhu dinaikkan, makin tinggi cepat gerak
partikel-partikel pereaksi dan makin besar pula energi kinetiknya. Sehingga banyak
partikel-partikel pereaksi yang memiliki energi yang mencapai energi pengaktifan
akibatnya reaksi makin cepat.
4. Pengaruh katalis
Katalis adalah zat yang dapat mempercepat reaksi di mana pada akhir reaksi
terbentuk kembali dengan jumlah yang tetap. Katalis mempercepat reaksi dengan
jalan menurunkan energi aktivasi yaitu energi minimum yang harus dimiliki agar
reaksi dapat berlangsung.

Anda mungkin juga menyukai