Anda di halaman 1dari 28

2022

Perangkat
TITLE HEADLINE Pembelajaran
Aksi 2 PPG
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing

NAMA : ANDIKA TIYAS APRILIAWATIDALA


NOMOR UKG : 201800281381
NIM : 223161913485
Kategori
2
PRODI : PENDIDIKAN JASMANI
DAN KESEHATAN
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Materi :

Kombinasi Gerak Dasar Dalam Berbagai Permainan Bola Kasti

Oleh :

ANDIKA TIYAS APRILIAWATI, S.Pd.


Bidang Studi PJOK

PPG DALAM JABATAN KATEGORI II


UNIVERSITAS NEGERI MALANG
2022
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah : SDN Bukur


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Kelas/Semester : V/1 (Ganjil)
Materi : Kombinasi Gerak Dasar Dalam Berbagai Permainan Bola Kasti
Sub Materi Pokok : Kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif dalam memukul bola
Alokasi Waktu : 3 x 35 menit (1 x Pertemuan )

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya serta cinta tanah air.
3. Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati, menanya, dan
mencoba berdasarkan rasa ingin tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan tempat
bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dan konseptual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan
logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan
dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.2…Memahami kombinasi gerak 3.2.1 Menjelaskan (C2) kombinasi gerak
dasar lokomotor, nonlokomotor, nonlokomotor dan manipulatif
dan manipulatif sesuai dengan memukul bola dalam permainan bola
konsep tubuh, ruang, usaha, dan
kasti
keterhubungan dalam berbagai
permainan bola kecil sederhana 3.2.2 Menganalisis (C4) kombinasi gerak
dan atau tradisional. nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola
kasti
4.2…Mempraktikkan kombinasi 4.2.1 Mempraktikkan (P3) kombinasi gerak
gerak dasar lokomotor, nonlokomotor dan manipulatif
nonlokomotor, dan manipulatif memukul bola dalam permainan bola
sesuai dengan konsep tubuh, kasti
ruang, usaha, dan 4.2.2 Mencoba (P3) salah satu kombinasi
keterhubungan dalam berbagai gerak nonlokomotor dan manipulatif
permainan bola kecil sederhana memukul bola dalam permainan bola
dan atau tradisional. kasti
C. Tujuan Pembelajaran
3.2.1 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat menjelaskan (B) kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti dengan benar (D)
3.2.2 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat menganalisis (B) kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti dengan benar (D)
4.2.1 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat mempraktikkan (B) kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti sesuai dengan kriteria penilaian
keterampilan (D)
4.2.2 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat mencoba (B) salah satu kombinasi gerak nonlokomotor dan
manipulatif memukul bola dalam permainan bola kasti sesuai dengan kriteria
penilaian keterampilan (D)

Dengan mengimplementasikan sikap percaya diri, disiplin, jujur, santun, gotong


royong dan tanggung jawab (PPK).

D. Materi Pembelajaran
Kombinasi gerak dasar dalam berbagai permainan bola kasti
a) Pengertian permainan bola kasti
b) Macam-macam gerak dasar
c) Teknik dan cara melakukan memukul bola dalam permainan bola kasti

E. Metode Pembelajaran
Pendekatan : Scientific
Metode : Demonstrasi, tanya jawab, diskusi, penugasan
Model : Problem Based Learning (PBL)

F. Media/alat, Bahan, dan Sumber Belajar


1. Media
 PPT memukul bola dalam permainan bola kasti
 Video pembelajaran memukul bola dalam permainan bola kasti
2. Alat
 Lapangan
 Peluit
 Bola yang sudah dimodifikasi
 Pemukul
 Cone
3. Sumber Belajar :
 Simamora, Berton Supriadi. 2019. Buku Siswa Aktif Berolahraga - Pendidikan
Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SD/MI Kelas V. Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan.
 Simamora, Berton Supriadi. 2019. Buku Guru Aktif Berolahraga - Pendidikan
Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SD/MI Kelas V. Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan.
 Sasminta.dkk.2013.Buku Permainan Kecil. Malang: Wineka Media.
 https://youtu.be/NyHFQoA7vkk
 https://youtu.be/pJSMBazKZYs

G. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Orientasi  Guru membariskan peserta didik
 Guru melakukan kegiatan pembukaan dengan salam, mengucapkan
selamat pagi dan menanyakan kabar peserta didik
 Guru melakukan presensi pada peserta didik
 Guru memimpin peserta didik untuk berdo’a (Religius)
 Menyanyikan lagu nasional “Garuda Pancasila” (Nasionalisme)
Apersepsi  Guru melakukan apersepsi dengan mengecek penguasaan materi
yang telah dipelajari sebelumnya. Materi tersebut yaitu kelincahan
dalam kebugaran jasmani, dengan memberikan pertanyaan “Latihan
apa saja yang bisa digunakan untuk meningkatkan kelincahan?” dan
“ada keterkaitan apa tidak materi sebelumnya dan sekarang?”
(Critical Thinking)
 Guru memberikan pretest dengan bertanya secara langsung kepada
peserta didik:
a) Siapa yang sudah pernah bermain permainan bola kasti?
b) Dalam permainan bola kasti, terdapat gerak lokomotor,
nonlokomotor dan manipulatif, coba jelaskan dan berikan
contohnya?
(Critical Thinking)
Motivasi  Memberikan gambaran tentang manfaat dari mempelajari kombinasi
gerak nonlokomotor dan manipulatif memukul bola dalam
permainan bola kasti “memukul dalam permainan bola kasti sangat
penting karena digunakan untuk memulai permainan, tanpa ada yang
memukul permainan tidak bisa berjalan, selain itu dapat melatih
gerak dasar seperti lokomotor, nonlokomotor dan manipulatif, jika
dilakukan dengan sungguh-sungguh maka kebugaran jasmani kita
juga ikut meningkat karena terdapat kecepatan, kelincahan, kekuatan
Kegiatan Deskripsi
dan daya tahan” (PPK: Integritas)
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
 Menanyakan kesiapan siswa untuk menerima materi
Pemberian  Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang semua kegiatan
Acuan yang akan dilakukan,
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pembelajaran.
 Menyampaikan penilaian yang akan digunakan.
Kegiatan Inti (75 Menit)
Orientasi peserta Mengamati
didik kepada 1. Guru membagi kelas menjadi beberapa kelompok dan membagikan
masalah LKPD terkait tugas mengamati video yang sudah diberikan melalui
grup Whattshap pada hari sebelumnya (collaboration dan TPACK)
2. Peserta didik mengklarifikasi permasalahan pada LKPD
Pengetahuan dan keterampilan
(Menganalisis)
Mengorganisasik Menanya
an peserta didik 1. Guru memberikan kesempatan peserta didik untuk bertanya terkait
untuk belajar video memukul bola maupun tentang pengerjaan LKPD,
2. Peserta didik mengidentifikasi apa yang diketahui, apa yang perlu
diketahui dan apa yang perlu dilakukan untuk menyelesaikan
permasalahan dengan menyusun pertanyaan-pertanyaan seperti:
- Apabila lemparan bola setinggi dada, pukulan apa yang
seharusnya digunakan?
3. Peserta didik mengerjakan LKPD Pengetahuan dan keterampilan
Membimbing Mengumpulkan Informasi
penyelidikan 1. Peserta didik secara berkelompok mengumpukan data dan informasi
individu maupun pengetahuan dari literatur yang sudah ada (Buku Ajar) dan berbagai
kelompok latihan variasi gerakan memukul bola untuk menemukan pemecahan
masalah.
2. Peserta didik mengolah informasi yang sudah di dapat untuk
dipergunakan sebagai pemecahan masalah gerakan memukul dalam
permainan bola kasti

Mengasosiasikan
1. Peserta didik melakukan pemanasan statis dan dinamis
2. Peserta didik melakukan permainan “Menjala Ikan” dengan cara:
a) Terdiri dari dua kelompok yaitu kelompok penjala dan kelompok
ikan
b) Untuk kelompok penjala terdiri dari dua peserta didik yang
bertugas menangkap ikan dengan cara mengejar kelompok ikan
dan ketika mengejar tangan penjala tidak diperbolehkan terlepas
c) Lapangan harus ditentukan pembatasnya sebagai kolam ikan
Kegiatan Deskripsi
d) Apabila kelompok ikan yang dijala tertangkap, maka harus segera
bergabung menjadi penjala sehingga jala akan semakin panjang
dan membantu menangkap ikan yang lain
e) Sebagai kolompok ikan bertugas untuk berlari bebas asalkan tidak
keluar dari batas yang ditentukan, jika keluar ikan akan menjadi
jala
f) Permaianan akan selesai jika ikan sudah tertangkap semua atau
maksimal 10 menit

Gambar Permainan Menjala Ikan


3. Peserta didik menempati kun yang disediakan dan ketika ada aba-
aba peluit, peserta didik maju satu langkah ke depan kemudian
melakukan 3 gerakan memukul tanpa bola secara bergantian sampai
batas yang ditentukan dengan berhitung 1 sampai 5 sesuai tahapan
gerakan memukul
4. Peserta didik dibagi menjadi dua kelompok berhadapan, satu
sebagai pelempar dan satu sebagai pemukul dengan jarak lemparan
yang sudah ditentukan, untuk pemukul setelah memukul lari
dengan cepat lurus ke depan, untuk pelempar bertugas mengambil
bola
5. Guru membagi tugas pada tiap kelompok yaitu satu sebagai
pemukul, satu sebagai pengambil bola dan satu kelompok sebagai
pengamat yang akan dituangkan pada LKPD
6. Peserta didik mempraktikkan secara bergantian, setiap peserta
didik mencoba satu gerakan memukul yang menurutnya mudah
dilakukan dan menghasilkan pukulan yang keras dengan 3 kali
repetisi untuk setiap peserta didik
7. Peserta didik dibagi menjadi dua kelompok untuk mencoba
menerapkan salah satu gerakan memukul dalam permainan bola
kasti secara sederhana
8. Peserta didik diharapkan dapat menunjukkan nilai jujur, kerja
sama, tanggung jawab, percaya diri, disiplin, dan guru mengamati
peserta didik selama bermain (yang diamati adalah apakah peserta
Kegiatan Deskripsi
didik sudah dapat melakukan gerakan memukul dengan baik)
9. Guru mengamati jalannya permainan, bila ada peserta didik yang
curang langsung diperingatkan dan menyampaikan arti pentingnya
sportifitas selama bermain.
Mengembangkan Mengkomunikasikan
dan menyajikan 1. Setelah melakukan pengamatan video pembelajaran, berdiskusi dan
hasil karya mencoba melakukan gerakan memukul, peserta didik diminta
mempersentasikan hasil kerja kelompoknya (Communication)
2. Peserta didik memberikan tanggapan terhadap hasil kerja kelompok
3. Peserta didik dalam kelompok memperbaiki hasil kerjanya
berdasarkan masukan kelompok lain
4. Peserta didik dalam kelompok menetapkan solusi penyelesaian
masalah
Menganalisis dan 1. Guru dan peserta didik bersama-sama mengevaluasi dan menarik
mengevaluasi sebuah kesimpulan tentang point- point penting yang muncul dalam
proses kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan tentang gerakan
pemecahan memukul dalam permainan bola kasti.
masalah 2. Guru memberikan penghargaan kepada kelompok yang memiliki
kinerja dan kerjasama yang baik
3. Peserta didik mengumpulkan LKPD
Kegiatan Penutup (15 Menit)
 Peserta didik melakukan kegiatan pendinginan untuk melemaskan
otot setelah melakukan kegiatan
 Peserta didik bersama guru melakukan refleksi atas pembelajaran
yang telah berlangsung:
1. Apa saja yang telah dan belum dipahami peserta didik?
2. Bagaimana perasaan peserta didik selama pembelajaran materi
tentang memukul bola dalam permainan bola kasti?
 Guru menyampaikan rencana tindak lanjut untuk pembelajaran di
rumah dan kegiatan pertemuan lainnya
 Guru memberikan soal pilihan ganda sebanyak 5 soal
 Menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya
dan mengingatkan untuk selalu membawa minum ketika
pembelajaran PJOK
 Guru menyampaikan ke peserta didik untuk membantu
mengembalikan peralatan
 Peserta didik melakukan doa (Religius)
 Guru menutup pembelajaran dan salam. ( Religius )

H. Penilaian Hasil Pembelajaran


1. Penilaian Sikap
a) Teknik penilaian, yaitu pengamatan.
b) Instrumen penilaian (terlampir).

2. Penilaian Pengetahuan.
Penilaian pengetahuan meliputi pilihan ganda.
Guru melakukan penilaian ini melalui rubrik Penilaian Pengetahuan.
a) Teknik penilaian, yaitu tertulis.
b) Instrumen penilaian, yaitu pilihan ganda (5 butir).
c) Instrumen penilaian (terlampir)

3. Penilaian Keterampilan.
Penilaian keterampilan untuk menilai kinerja, yaitu penilaian yang menuntut peserta
didik mempraktikkan kompetensi tertentu dengan tes praktik.
a) Teknik penilaian, yaitu tes praktik.
b) Instrumen penilaian, yaitu lembar pengamatan keterampilan.
c) Instrumen penilaian (terlampir)

4. Pembelajaran Remedial
Pembelajaran remedial akan dilaksanakan apabila nilai peserta didik tidak memenuhi
KKM (75) dan bisa dilaksanakan pada saat KBM berlangsung atau bisa juga diluar
jam pelajaran tergantung jumlah peserta didik. Materi yang di pelajari masih terkait
dengan indikator serta meggunakan metode dan model PBM yang berbeda dari yang
sebelumnya selanjutnya melakukan penilaian kembali untuk mengetahui capaian
peserta didik.

5. Pembelajaran Pengayaan
Peserta didik yang telah mencapai diatas KKM, diberikan pengayaan dengan langkah
sebagai berikut:
 Peserta didik yang mencapai nilai 80 diberikan materi masih dalam cakupan KD
dengan pendalaman sebagai pengetahuan tambahan.
 Peserta didik yang mencapai nilai 90-100 diberikan materi melebihi cakupan KD
dengan pendalaman sebagai pengetahuan tambahan.

Mengetahui Kandangan, 2022


Kepala Sekolah SDN Bukur Guru PJOK

Djoko Purwoko, S.Pd. Andika Tiyas A. S.Pd.


NIP. 196305211986061002 NIP. 199404282020122011
BAHAN AJAR
PJOK

Sekolah : SDN Bukur


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan
Kelas/Semester : V/1 (Ganjil)
Materi : Kombinasi Gerak Dasar Dalam Berbagai
Permainan Bola Kasti
Sub Materi Pokok : Kombinasi gerak nonlokomotor dan
manipulatif
dalam memukul bola
Alokasi Waktu : 3 x 35 menit (1 x Pertemuan )

3.2.1 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan


berdiskusi (C) peserta didik (A) dapat menjelaskan (B) kombinasi
gerak nonlokomotor dan manipulatif memukul bola dalam
permainan bola kasti dengan benar (D)
3.2.2 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan
berdiskusi (C) peserta didik (A) dapat menganalisis (B) kombinasi
gerak nonlokomotor dan manipulatif memukul bola dalam
permainan bola kasti dengan benar (D)
4.2.1 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan
berdiskusi (C) peserta didik (A) dapat mempraktikkan (B)
kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif memukul bola
dalam permainan bola kasti sesuai dengan kriteria penilaian
keterampilan (D)
4.2.2 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan
berdiskusi (C) peserta didik (A) dapat mencoba (B) salah satu
kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif memukul bola
dalam permainan bola kasti sesuai dengan kriteria penilaian
keterampilan (D)

Pengertian permainan bola kasti

Kasti merupakan permainan berkelompok. Sebagai permainan


berkelompok, kasti dapat meningkatkan kekompakan dan kerja sama
antar anggota kelompok. Kasti dimainkan oleh dua kelompok. Satu
kelompok sebagai kelompok pemukul dan satu kelompok sebagai
kelompok penjaga. Kelompok yang mendapat nilai terbanyak menjadi
pemenang. Untuk memainkan kasti, diperlukan bola kasti, tongkat
pemukul, dan tiang hinggap.

Macam-macam gerak dasar

Pada permainan kasti, terdapat variasi gerak dasar lokomotor,


nonlokomotor, dan manipulatif. Gerak lokomotor adalah gerak
berpindah tempat dari satu tempat ke tempat lainnya. Contoh gerak
lokomotor dalam permainan kasti ialah berlari dan berjalan. Gerak
nonlokomotor adalah gerak tidak berpindah tempat atau diam. Contoh
gerak nonlokomotor dalam permainan kasti ialah meliuk, mengayun dan
menekuk. Gerak manipulatif adalah gerakan yang menggunakan alat.
Contoh gerak manipulatif dalam permainan kasti ialah melempar bola,
menangkap bola, memukul bola, dan memantulkan bola.

Teknik memukul bola

Memukul bola juga merupakan teknik yang penting dalam permainan


bola kasti. Seorang pemukul menjadi kunci keberhasilan timnya  untuk
“pulang” ke ruang bebas. Jika bola yang dipukul tidak dapat ditangkap
oleh regu penjaga, maka dia dan temannya yang masih “tertawan” di
pos dapat meloloskan diri untuk pindah ke ruang bebas atau pos
berikutnya. Jika seorang pemukul dapat memukul bola kemudian dia lari
dari titik awal sampai dapat kembali ke ruang bebas, tim akan
mendapatkan dua poin. Lumayan bukan?
Agar dapat memukul bola dengan benar dan kencang, perlu banget buat
tahu cara memukul alat pemukul bola. Yuk kita simak.
1. Pukulan mendatar
Cara memukul bola lurus mendatar sebagai berikut:
1. Posisi badan berdiri tegak dan menyamping
2. Kaki kiri berada di depan
3. Pandangan ke arah depan dan ke arah datangnya bola
4. Pegang alat pemukul pada bagian terkecil tongkat menggunakan
dua tangan dan posisikan sejajar dengan bahu
5. Ayunkan tongkat dari samping lurus kedepan dengan mendatar
6. Tongkat mengenai bola dan pukul sekuat-kuatnya
7. Kemudian melangkahkan kaki ke depan sebagai gerakan
lanjutan

Gambar pukulan mendatar

2. Pukulan Melambung
Cara memukul bola melambung jauh sebagai berikut:
a) Dua tangan memegang bagian lebih kecil tongkat pemukul (bat).
b) Berdiri tegak dengan arah badan menyamping.
c) Kedua kaki dibuka selebar bahu.
d) Kaki kiri berada di depan
e) Tangan yang membawa tongkat pemukul posisinya menyerong
dengan sudut 45 derajat ke bawah.
f) Tangan mengayun dengan posisi siku lurus ketika memukul.
g) Bola dipukul sekuat mungkin, kemudian kaki kanan melangkah ke
depan.
3. Pukulan Menyusur Tanah
Cara memukul bola menyusur
Gambar tanah
pukulan sebagai berikut:
melambung
a) Pegang pemukul bola atau bat pada bagian yang lebih kecil dengan
dua tangan.
b) Berdiri tegak dengan arah badan menyamping.
c) Posisi kedua kaki dibuka selebar bahu.
d) Kaki kiri berada di depan kaki kanan.
e) Tangan yang membawa pemukul dinaikkan ke atas, namun
posisinya di belakang tubuh.
f) Bola dipukul dengan mengayunkan tangan dari arah atas menuju
ke bawah.
g) Pada saat yang bersamaan, langkahkan kaki kanan ke depan

Gambar pukulan menyusur tanah

Tahukah Kamu?

Kasti, Apa Manfaatnya? Kasti merupakan bentuk permainan


tradisional yang berkembang di Indonesia. Kasti dimainkan dua kelompok
untuk mengumpulkan poin. Pada permainan kasti, terdapat faktor
kebangsaan dan pendidikan. Faktor kebangsaan dikembangkan dengan
melestarikan permainan kasti. Faktor pendidikan terasah melalui permainan
kasti mulai dari sikap, komunikasi, kejujuran, tanggung jawab, percaya diri,
dan ungkapan syukur. Permainan kasti juga memiliki banyak manfaat antara
lain meningkatkan ketangkasan, meningkatkan kekompakan, serta
menumbuhkan rasa solidaritas dan persahabatan.
Rangkuman

1. Permainan bola kecil adalah bentuk permainan atau olahraga


menggunakan bola berukuran kecil, misalnya bola kasti. Pada
permainan kasti, terdapat juga variasi gerak dasar lokomotor,
nonlokomotor, dan manipulatif.
2. Kasti merupakan bentuk permainan bola kecil yang dimainkan oleh
dua kelompok, yaitu kelompok penjaga dan kelompok pemukul. Setiap
regu terdiri atas dua belas anak.
MEDIA PEMBELAJARAN
MEDIA PEMBELAJARAN

Sekolah : SDN Bukur


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Kelas/Semester : V/1 (Ganjil)
Materi : Kombinasi Gerak Dasar Dalam Berbagai Permainan Bola Kasti
Sub Materi Pokok : Kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif dalam memukul bola
Alokasi Waktu : 3 x 35 menit (1 x Pertemuan )

A. Tujuan Pembelajaran
3.2.1 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat menjelaskan (B) kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti dengan benar (D)
3.2.2 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat menganalisis (B) kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti dengan benar (D)
4.2.1 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat mempraktikkan (B) kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti sesuai dengan kriteria penilaian
keterampilan (D)
4.2.2 Setelah mengamati video, membaca materi pembelajaran dan berdiskusi (C) peserta
didik (A) dapat mencoba (B) salah satu kombinasi gerak nonlokomotor dan
manipulatif memukul bola dalam permainan bola kasti sesuai dengan kriteria
penilaian keterampilan (D)

B. Media Pembelajaran
 Media Video dari Youtube
1. Video pembelajaran teknik memukul bola dalam permainan bola kasti
Link youtube : https://youtu.be/pJSMBazKZYs
2. Video permainan bola kasti
Link youtube : https://youtu.be/NyHFQoA7vkk
LKPD
(Lembar kerja peserta didik)

Andika Tiyas Apriliawati

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Sekolah : SDN Bukur


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Kelas/Semester : V/1 (Ganjil)
Materi : Kombinasi Gerak Dasar Dalam Berbagai Permainan Bola Kasti
Sub Materi Pokok : Kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif dalam memukul bola
Alokasi Waktu : 3 x 35 menit (1 x Pertemuan )

Nama Kelompok : 1. …………………………


2. …………………………
3. …………………………
4. …………………………
Topik :
Amati video teknik dasar memukul bola dan permainan bola kasti

Tujuan Pembelajaran :
1. Peserta didik dapat menjelaskan kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti
2. Peserta didik dapat menganalisis kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif
memukul bola dalam permainan bola kasti

 LKPD Pengetahuan
Langkah-langkah kegiatan:
1. Amati video berikut !
https://youtu.be/pJSMBazKZYs dan https://youtu.be/NyHFQoA7vkk
2. Diskusikan dengan kelompok dan tuliskan langkah-langkah memukul yang benar dan
jenis pukulan apa yang ada pada gambar.
 LKPD Keterampilan
1. Berdirilah pada kun yang disediakan gurumu, ketika ada aba-aba peluit, maju satu
langkah ke depan kemudian lakukan 3 gerakan memukul tanpa bola secara bergantian
sampai batas yang ditentukan dengan berhitung 1 sampai 5 sesuai tahapan gerakan
memukul
2. Berhadapanlah dengan temanmu, satu sebagai pelempar dan satu sebagai pemukul
dengan jarak lemparan yang sudah ditentukan, untuk yang bertugas sebagai pemukul
setelah memukul lari dengan cepat lurus ke depan, untuk pelempar bertugas mengambil
bola
3. Setiap kelompok diberikan tugas yaitu satu sebagai pemukul, satu sebagai pengambil
bola dan satu kelompok sebagai pengamat yang akan dituangkan pada tabel dibawah ini
dengan melakukan 3 gerakan memukul

Hari : ……………………….
Nama Kelompok yang diamati : ………………………..
Nama pengamat : ………………………..
Petunjuk
1. Peserta didik mengamati gerakan memukul yang dilakukan temannya
2. Peserta didik mencatat gerakan teman saat melakukan gerakan memukul
3. Peserta didik dapat menjelaskan kesalahan-kesalahan temannya dan menuliskannya
4. Peserta didik faham tetang gerakan memukul pada permainan bola kasti

Posisi

No. Nama Kaki Pandangan Pegangan Pukulan Gerak Lanjutan

Benar Salah Benar Salah Benar Salah Benar Salah Benar Salah

Kriteria:
 Posisi Kaki
1. Posisi badan berdiri tegak dan menyamping
2. Kaki kiri berada di depan dan di buka selebar bahu
 Pandangan
1. Pandangan ke arah depan atau ke pelambung
2. Pandangan ke arah datangnya bola
 Pegangan
1. Pegang alat pemukul pada bagian terkecil tongkat
2. Menggunakan dua tangan dan posisikan tongkat dengan gerakan yang akan
dilakukan
 Pukulan
1. Ayunkan tongkat sesuai gerakan memukul yang dilakukan
2. Tongkat mengenai bola dan pukul sekuat-kuatnya
 Gerak Lanjutan
1. Melangkahkan kaki ke depan
2. Berdiri ke sikap awal

4. Cobalah satu gerakan memukul yang menurut kalian mudah dilakukan dan
menghasilkan pukulan yang keras dengan 3 kali
5. Terapkanlan salah satu gerakan memukul dalam permainan bola kasti secara
sederhana
instrument
penilaian

Lampiran
INSTRUMEN PENILAIAN
1. Penilaian Sikap
Selama proses pembelajaran, guru mengamati dan mencatat setiap kejadian yang muncul saat
peserta didik mengikuti pembelajaran di dalam jurnal.
Format Penilaian Sikap Sosial
Sikap
Jumlah
No Nama Disiplin Kerjasama Semangat Skor
1 2 1 2 1 2
1.
2.
3.
4.
5.
dst

Kriteria Penilaian Sikap


o Disiplin
1. Datang Tepat waktu
2. Mematuhi tata tertib atau aturan sekolah
o Kerjasama
1. Melibatkan diri dalam kelompok
2. Mengambil peran secara aktif dalam kelompok
o Semangat
1. Melaksanakan kegiatan dari awal sampai akhir pembelajaran
2. Tidak mengeluh menerima tugas yang diberikan

Pedoman Penskoran
o Diisi 1 jika sikap tersebut muncul
o Diisi 0 jika sikap tersebut tidak muncul

2. Penilaian Pengetahuan

Tes Tertulis
Nama : ………………………..

No. Absen : ………………………..

Pilihlah jawaban yang paling benar dengan memberi tanda silang (X) pada alternatif
jawaban yang paling benar !

Perhatikan gambar dibawah ini untuk menjawab nomor 1-3!


1. Pada gambar diatas terdapat gerak dasar nonlokomotor dan manipulatif, yang termasuk
gerak manipulatif adalah ….
A. Kaki dibuka selebar bahu C. Memukul bola
B. Mengayunkan tangan D. Memegang tongkat
2. Sandi dan teman-temannya sedang bermain permainan bola kasti, dalam permainan
tersebut Sandi memukul bola seperti pada gambar, gerakan memukul Sandi dinamakan
pukulan ….
A. Mendatar C. Menyusur tanah
B. Melambung D. Menggelinding
3. Pernyataan yang benar untuk gerakan memukul nomor 1 adalah ….
A. Posisi kedua kaki dibuka selebar tangan
B. Arah badan lurus dengan pelempar
C. Tangan mengayun dengan posisi siku lurus ketika memukul
D. Tangan yang membawa tongkat posisinya menyerong dengan sudut 90 derajat
4. Perhatikan pernyataan dibawah ini!
1) Mengayun pemukul secara mendatar dan pukul bola sekuat-sekuatnya
2) Pandangan ke arah bola dan tangan yang memegang bola di tarik ke sebelah bahu
3) Kaki di buka selebar bahu atau kaki tumpuan terkuat di depan
4) Melangkah setelah memukul
Urutan yang benar dalam melakukan pukulan mendatar dalam permainan bola kasti di
bawah ini adaah....
A. 3-2-1-4 C. 3-2-4-1
B. 3-4-2-1 D. 3-4-2-1
5. Pada saat bermain permainan bola kasti, Beni melakukan pukulan yang membuat lawan
kesulitan untuk menangkap bola tersebut, dikarenakan bola tersebut rendah dan
terkadang memantul ke tanah. Jenis pukulan apakah yang digunakan Beni ….
A. Pukulan mendatar C. Pukulan menyusur tanah
B. Pukulan melambung D. Pukulan memantul

Kunci Jawaban
1. C. Memukul Bola
2. B. Melambung
3. C. Tangan mengayun dengan posisi siku lurus ketika memukul
4. A. 3-2-1-4
5. C. Pukulan menyusur tanah

Format penilaian pembelajaran pengetahuan guling depan


Pilihan Ganda
Jumlah
No Nama Peserta didik Soal Soal Soal Soal Soal
Skor
1 2 3 4 5
1.
2.
3.
4.
5.
dst

Pedoman Penskoran
 Skor tiap nomor jika benar : 2
 Skor maksimal : 10

3. Penilaian Keterampilan
Penilaian Proses
Format Penilaian Keterampilan Gerakan Memukul
Posisi Gerakan
Pandangan Pegangan Pukulan Jumlah
No. Nama Kaki Lanjutan
Skor
1 2 1 2 1 2 1 2 1 2
1.
2.
3.
4.
5.
dst

Kriteria Penilian:
 Posisi Kaki
1. Posisi badan berdiri tegak dan menyamping
2. Kaki kiri berada di depan dan di buka selebar bahu
 Pandangan
1. Pandangan ke arah depan atau ke pelambung
2. Pandangan ke arah datangnya bola
 Pegangan
1. Pegang alat pemukul pada bagian terkecil tongkat
2. Menggunakan dua tangan dan posisikan sejajar dengan bahu
 Pukulan
1. Ayunkan tongkat sesuai gerakan memukul yang dilakukan
2. Tongkat mengenai bola dan pukul sekuat-kuatnya
 Gerak Lanjutan
1. Melangkahkan kaki ke depan
2. Berdiri ke sikap awal

Pedoman Penskoran:
o Skor 1 apabila muncul (dilakukan)
o Skor 0 apabila tidak muncul atau tidak dilakukan

4. Remedial
Pembelajaran remedial akan dilaksanakan apabila nilai peserta didik tidak memenuhi KKM
(75) dan bisa dilaksanakan pada saat KBM berlangsung atau bisa juga diluar jam pelajaran
tergantung jumlah peserta didik. Materi yang di pelajari masih terkait dengan indikator serta
meggunakan metode dan model PBM yang berbeda dari yang sebelumnya selanjutnya
melakukan penilaian kembali untuk mengetahui capaian peserta didik

Format remedial terhadap peserta didik

Target
Nilai
KI Bentuk
Peserta KKM
No. Aspek Materi Indikator Remedial Ket.
didik Awal Remedi
KD

Catatan : Guru memberi semangat kepada peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriteria
Ketuntasan Minimal). Guru akan memberikan pembelajaran ulang terhadap peserta didik yang
belum mencapai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal)

5. Pembelajaran Pengayaan
Peserta didik yang telah mencapai diatas KKM, diberikan pengayaan dengan langkah sebagai
berikut:
 Peserta didik yang mencapai nilai 80 diberikan materi masih dalam cakupan KD dengan
pendalaman sebagai pengetahuan tambahan.
 Peserta didik yang mencapai nilai 90-100 diberikan materi melebihi cakupan KD dengan
pendalaman sebagai pengetahuan tambahan

Mengetahui Kandangan, 2022


Kepala Sekolah SDN Bukur Guru PJOK

Djoko Purwoko, S.Pd. Andika Tiyas A. S.Pd.


NIP. 196305211986061002 NIP. 199404282020122011

Anda mungkin juga menyukai