Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

ATLETIK

DISUSUN OLEH:

NAMA MAHASISWA :KETRIN PADANG


KELAS :I
MATA KULIAH :KEOLAHRAGAAN SD
DOSEN PENGAMPU :Fajar Siddik, S.Pd.,M.Pd

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan atas kehadirat TUHAN YANG MAHA ESA,Berkat limpahan
rahmat dan karunia-Nya kami mampu menyelesaikan tugas makalah ini guna memenuhi tugas
mata kuliah Keolahragaan SD.

Makalah ini disusun agar pembaca dapat memperluas ilmu serta menambah wawasan
tentang “ATLETIK”. Ucapan terima kasih kami haturkan kepada rekan-rekan dan semua pihak
yang telah membantu, sehingga makalah kami ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya.

Dengan segala kerendahan hati kami sangat mengharapkan kritik dan sarannya yang
bersifat membangun, agar kami dapat menyusun makalah lebih baik lagi. Kami menyadari masih
banyak kekurangan dan jauh dari sempurna. Karena kesempurnaan sesungguhnya hanya
datangnya dari Allah SWT. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi para penulis.

Medan,September 2022

Ketrin padang
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR…………………………………………………………………...1

DAFTAR ISI………………………………………………………..……………………2

BAB I PENDAHULUAN………………………………………..………………………3

 A. Latar Belakang……………………………………….……………………….4
 B. Rumusan Masalah……………………………………………...……………..5

BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………………6

 A. Pengertian Atletik…………………………………………………….………7
 B. Sejarah Atletik…………………………………………………………...……7
 C. Macam-macam Atletik……………………………………………….………7
 1. Lari Estafet……………………………………………………………..7
 2. Lompat galah…………………………………………………...………7
 3. Maraton…………………………………………………………………7
 4. Sprint……………………………………………………………………7
 5. Lompat Jauh…………………………………………………………….7
 6. Lempar Lembing………………………………………………………..7
 7. Jalan Cepat……………………………………………………………...7
 8. Event……………………………………………………………...…….7
 9. Lari Gawang……………………………………………………………7

BAB III PENUTUP…………………………………………………………….………..8

 A. Kesimpulan…………………………………………………………...……….8
 B. Saran…………………………………………………………………...………9

DAFTAR PUSTAKA…………………………………………………………………..10
BAB I
PENDAHULUAN

A.Latar Belakang
Atletik adalah cabang olahraga yang di dalamnya terdiri atas nomor jalan, lari, lempar, dan
lompat. Kata atletik berasal dari bahasa Yunani “athlon” yang berarti “berlomba”. Atletik
merupakan cabang olahraga yen diperlombakan pada Olimpiade Pertama pada 776 SM. Dalam
Olimpiade, atletik merupakan salah satu olahraga yang paling banyak menyediakan medali emas.
Setiap pemecahan rekor dalam cabang olahraga atletik merupakan suatu catatan sejarah di setiap
Olimpiade.

B. Rumusan Masalah

1. Apa pengertian atletik?


2. Bagaimana sejarah atletik?
3. Apa saja macam-macam atletik?

BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Atletik

Istilah “atletik” berasal dari kata Yunani “athlon” yang berarti berlomba atau bertanding. Kita
dapat menjumpai pada kata “penthalton” yang terdiri dari kata “pentha” berarti lima atau panca
dan kata “athlon” berarti lomba. Arti selengkapnya adalah “panca lomba” atau perlombaan yang
terdiri dari lima nomor. Kalau kita mengatakan perlombaan atletik, pengertiannya adalah
meliputi perlombaan jalan cepat, lari, lompat, dan lempar, yang dalam bahasa inggris digunakan
istilah “track and field”.

Kalau diterjemahkan dalam bahasa Indonesia berarti perlombaan yang dilakukan di lintasan
(track) dan di lapangan (field). Istilah “athletic” dalam bahasa inggris dan “atletik” dalam bahasa
Jerman mempunyai pengertian yang luas meliputi berbagai cabang olahraga yang bersifat
perlombaan atau pertandingan, termasuk renang, bola basket, tenis, sepak bola, senam, dan lain-
lain.
B. Sejarah Atletik

Atletik berasal dari kata Yunani yaitu atlon, yang berarti pertandingan atau perjuangan. Jadi
atletik menurut ensiklopedia Indonesia berarti pertandingan dan olahraga pada atletik. Atletik
yaitu suatu cabang olahraga mempertandingkan lari, lompat, jalan, dan lempar. Olahraga atletik
mula-mula di populerkan oleh bangsa Yunani kira-kira pada abad ke-6 SM. Orang yang berjasa
mempopulerkannya adalah Iccus dan Herodicus. Atletik yang terkenal sekarang sudah lain dari
pada yang dilakukan oleh bangsa Yunani dulu. Tetapi, walaupun demikian dasarnya tetap sama
yaitu berjalan, lari, lompat dan lempar. Karena mempunyai berbagai unsur inilah atletik
dikatakan sebagai ibu dari segala cabang olahraga. Mengandung berbagai unsur gerakan sehari-
hari.

Pada zaman primitif sangat penting artinya untuk mencari nafkah dan mempertahankan hidup.
Mereka hidup dengan berburu binatang liar, diperlukan ketangkasan, kecepatan, dan kekuatan.
Pandangan hidup pada zaman itu adalah yang kuat; yang berkuasa sehingga untuk dapat tetap
hidup dan mempertahankan diri mereka harus berlatih jasmani. Pada zaman Yunani dan Romawi
kuno telah terlihat arah latihan jasmani. Istilah atletik ini juga bisa dijumpai dalam berbagai
bahasa antara lain dalam bahasa Inggris athletic, dalam bahasa Prancis ateletique, dalam bahasa
Belanda atletiek, dalam bahasa Jerman athletik.

Untuk dapat memahami pengertian tentang atletik, tidaklah lengkap jika tidak diketahui sejarah
atau riwayat istilah atletik serta perkembangannya sebagai salah satu cabang olahraga mulai
zaman purbakala sampai zaman modern ini. Memahami sejarah tidak hanya sekedar untuk
pengertian dan pengetahuan tetapi mengetahui dan mengikuti perkembangan atletik sejak zaman
kuno sampai dengan zaman sekarang. Dengan mengetahui kejadian-kejadian pada masa lampau,
dapat diambil hikmahnya untuk menentukan langkah-langkah di masa yang akan datang.

C. Macam-macam Atletik

Macam-macam atletik antara lain adalah, jalan cepat, maraton, sprint, lari jarak jauh, lompat
jauh, lompat gala, dan lain-lain.

1. Lari Estafet

Lari ini berjarak 400 m. Lari estafet adalah lomba antar tim. Inilah satu-satunya lomba beregu
yang ada di cabang atletik. Ada 4 orang atlet lari terpilih di setiap timnya. Pelari tercepat di tim
tersebut akan mengambil posisi terakhir. Kondisi kritis kadang terjadi ketika seorang pelari
memberikan tongkat kepada pelari berikutnya. Kalau tongkat tersebut terjatuh, maka se-per
sekian detik terbuang percuma.

2. Lompat galah

Walaupun cabang atletik satu ini tidak terlalu terkenal, lompat galah mempunyai tingkat
kesulitan khusus. Bila teknik melompat salah, gala yang dipakai dapat saja mengenai tubuh atlet
yang bisa menyebabkan luka serius. Galah yang mempunyai panjang 4-5 meter terbuat dari
fiberglass yang dulunya terbuat dari bambu. Setiap pelompat mempunyai kesempatan tiga kali
untuk melewati mistar yang dinaikkan 8-15 cm. Bila lompatan ketiga gagal, maka pelompat
tersebut didiskualifikasi.

3. Maraton

Olahraga atletik ini sudah cukup terkenal di kalangan masyarakat. Saking terkenalnya olahraga
yang biasanya menempuh jarak 42 Km, 195 meter, sehingga ada perlombaan maraton yang
mampu menyedot ribuan orang untuk menontonnya. Misalnya lomba maraton tahunan yang
diselenggarakan di Boston, Massachusetts, London, Inggris, Berlin, Jerman, dan New York.
Hadiah yang disediakan oleh penyelenggara pun cukup menggiurkan. Bisa jutaan rupiah atau
ribuan dolar Amerika.

4. Sprint

Bila diadakan dalam ruangan, jarak yang ditempuh biasanya, 50 meter, 60 meter, 100 meter, 200
meter, 400 meter. Di luar ruangan, jarak yang ditempuh biasanya, 100 meter, 200 meter, dan 400
meter. Sprint merupakan olahraga utama di atletik. Begitu banyak sensasi yang terjadi di
olahraga ini. Pemecahan rekor dunia yang mencapai di bawah 10 detik, benar-benar membuat
mata para penonton tidak berkedip melihat para pelari tercepat dunia berlaga di arena lintasan
lari. Tubuh-tubuh atlet yang tipis dengan rambut cepak untuk mempermudah aliran udara,
pakaian khusus yang bisa membuat para pelari berlari lebih cepat dan cepat lagi, membuat sprint
semakin tegang dan menantang untuk dilihat.

5. Lompat Jauh

Olahraga satu ini sebenarnya sangat sederhana. Tapi kenyataannya tidak mudah untuk
melambungkan tubuh agar bisa mencapai jarak yang sejauh-jauhnya. Atlet lompat jauh berlari
dari jarak 45 meter, lalu melompat ke lintasan yang telah ditentukan. Banyak atlet yang
didiskualifikasi karena melewati garis lompatan.

6. Lempar Lembing

Olahraga ini tidak terlalu populer tapi tetap menarik untuk dibicarakan. Atlet memegang lembing
dan melemparkannya setelah memulai gerakan hanya sejauh 4 meter. Panjang lembing untuk
atlet pria, 260 meter, sedangkan untuk atlet wanita 220 meter. Membutuhkan ketahanan tubuh
dan kekuatan fisik yang sempurna untuk mampu melemparkan lembing tersebut sejauh-jauhnya.

7. Jalan Cepat

Adalah gerak maju dengan melangkah tanpa adanya hubungan terputus dengan tanah. Setiap kali
melangkah kaki depan harus menyentuh tanah sebelum kaki belakang meninggalkan tanah. Saat
melangkah satu kaki harus berada di tanah, maka kaki tersebut harus lurus/lutut tidak bengkok
dan tumpuan kaki dalam keadaan posisi tegak lurus.
8. Event

Ada variasi lain selain yang ditulis di bawah, tetapi lomba dengan panjang tidak biasa
(contohnya 300 m) dilangsungkan lebih jarang. Balapan yang tidak lazim biasanya digelar
selama musim indoor karena lintasan 200 m dalam ruangan. Dengan pengecualian lari mil,
lomba berdasarkan jarak kerajaan jarang sekali digelar di lintasan sejak kebanyakan lintasan
diubah dari seperempat mil (402,3 m) ke 400 m. Hampir semua catatan rekor untuk jarak
kerajaan tidak dilangsungkan kembali. Bagaimanapun, IAAF dalam buku rekornya masih
memasukkan rekor dunia mil (dipegang oleh Hicham El Guerroj dari Maroko dan Svetlana
Masterkova dari Rusia untuk wanita) karena perbedaan signifikan yang mendunia.

9. Lari Gawang

Gerakan lari gawang, baik itu 100 m, 110 m, 200 m, 400 m putri atau 400 m untuk putra, pada
waktu pengambilan gawang atau melampaui gawang, harus dilakukan dengan cepat dan secara
berurutan, lancar dan rileks, diusahakan tidak melayang terlalu lama sehingga kecepatan dapat
dipertahankan. Usahakan waktu di atas gawang dalam keseimbangan yang sebaik-baiknya,
dengan badan condong ke depan.

BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan

Di dalam olahraga atletik banyak sekali melibatkan bagian-bagian tubuh bagian atas dan bawah
mulai dari otot, sendi, sumbu dan bidang. Hasil dari kombinasi yang lengkap dari bagian-bagian
tubuh tersebut menghasilkan suatu gerakan dan fisik yang baik dalam atletik.

B. Saran

Sebagai siswa, dengan mengetahui analisis olahraga atletik yaitu mengetahui sejarah, nomor
yang diperlombakan dan peraturan dalam atletik serta diharapkan dapat menjadi suatu pegangan
dalam membelajarkan kelak.
DAFTAR PUSTAKA

https://id.wikipedia.org/wiki/Atletik

http://aqoel.blogspot.com/2012/12/sejarah-atletik-dunia-penjas.html

http://olahraga101.blogspot.com/2012/03/nomor-yang-di-perlombakan-dalam-
atletik.html

http://man1802000.blogspot.com/2012/07/nomor-cabang-olaharaga-atletik.html

Anda mungkin juga menyukai