Anda di halaman 1dari 7

Makalah

Ekonomi Makro
Mazhab-Mazhab Dalam Ekonomi Makro

Disusun oleh

Adika Paranata (A1B021243)

Dosen Pengampu:

Drs. Alamsyah AB, MP.


Kata Pengantar

Puji syukur kami ucapkan kehadirat Allah SWT atas segala rahmat-Nya sehingga
makalah ini dapat tersusun sampai dengan selesai. memberikan sumbangan baik
pikiran maupun materinya. Saya sangat berharap semoga makalah ini dapat
menambah pengetahuan dan pengalaman bagi pembaca. Bahkan aya berharap lebih
jauh lagi agar makalah ini bisa pembaca praktekkan dalam kehidupan sehari-hari.
Bagi saya sebagai penyusun merasa bahwa masih banyak kekurangan dalam
penyusunan makalah ini karena keterbatasan pengetahuan dan pengalaman saya.
Untuk itu kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca
demi kesempurnaan makalah ini.

Mataram, 22 februari 2022

Penyusun
Adika Parananta

i
Daftar Isi

Kata Pengantar.......................................................................................................................i
Daftar Isi...................................................................................................................................ii
Bab 1.......................................................................................................................................1
Pendahuluan...........................................................................................................................1
Latara Belakang.................................................................................................................1
Rumusan Masalah..............................................................................................................1
Tujuan.................................................................................................................................1
Bab 2.......................................................................................................................................2
Pembahasan............................................................................................................................2
A. Mazhab Historismus........................................................................................................2
B. Mazhab Analitis................................................................................................................3
C. Mazhab Keynesian...........................................................................................................3
D. Mazhab Klasik..................................................................................................................3
Bab 3.......................................................................................................................................4
Penutup...................................................................................................................................4
Kesimpulan...........................................................................................................................4
Daftar Pustaka......................................................................................................................4

ii
Bab 1
Pendahuluan

Latara Belakang

Ekonomi Makro adalah ilmu yang mempelajari perilaku perekonomian secara


keseluruhan atau secara agregat. Ruang lingkup ekonomi makro meliputi
kemakmuran dan resesi, output barang dan jasa perkonomian, dan laju pertumbuhan
output, laju inflasi dan pengangguran; neraca pembayaran dan nilai kurs. Dalam
ekonomi makro terdapat beberapa mazhab (aliran), dan pada setiap mazhab (aliran)
terdapat tokoh-tokoh besar dalam dunia ekonomi yang menjadi pelopor dari mazhab
(aliran) tersebut

Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah maka dapat dirumuskan suatu pokok


masalah yang kemudian disusun dalam bentuk pertanyaan sebagai berikut:

1. Apa saja mazhab atau aliran dalam ekonomi makro?


2. Siapa saja tokoh-tokoh di balik mazhab-mazhab tersebut?

Tujuan

1. Memenuhi nilai tugas mata kuliah ekonomi makro


2. Untuk menambah wawasan tentang mazhab atau aliran yang ada dalam
ekonomi makro
3. Untuk mengetahui tokoh-tokoh di balik mazhab-mazhab tersebut

1
Bab 2
Pembahasan

A. Mazhab Historismus
Mazhab Historismus atau biasa juga dikenal dengan mazhab historis
merupakan mazhab yang berkambang di negara Jerman. Mazhab Historismus
berkemabang sebagai bentuk kritik atas doktrin kamu klasik (Adam Smith, David
Ricardo, dsb)
Pertentangan ini terjadi karena teori yang dikemukakan kaum Klasik ternyata
tidak mampu memberikan solusi untuk permasalahan yang dihadapi Jerman pada
waktu itu (abad 19). Mazhab Historismus menganggap pemikiran kaum Klasik terlalu
abstrak, karena mengandalkan pendekatan deduktif.
Sedangkan Mazhab Historismus menggunakan pendekatan induktif, yaitu
dengan mendasarkan pada perspektif sejarah (historis) sehingga aliran ini dikenal
dengan nama Mazhab Historismus. Mazhab historismus menganggap dengan
pendekatan ini maka setiap kebijakan yang dihasilkan didasarkan pada realitas di
dunia nyata yang dialami Jerman pada waktu itu.

Mazhab Historismus terdiri dari beberapa tokoh, yaitu Frederich List, Bruno
Hilderbrand, Kalr Bücher, dan yang paling terkenal adalah Walt Whitman Rostow
(W.W. Rostow).

Frederich List
List menyatakan bahwa perkembangan ekonomi terjadi dalam 5 tahap. Lima tahap
perkembangan ekonomi menurut List tersebut didasarkan pada cara produksi dan
konsumsi. Lima tahap tersebut adalah sebagai berikut:

1. Tahap Berburu (barbarian)


2. Tahap Beternak (pastoral)
3. Tahap Agraris

2
4. Tahap Kombinasi: Bertani dan Pabrik 
5. Tahap Kombinasi: Bertani, Pabrik dan Perdagangan.

B. Mazhab Analitis
Teori-teori pembangunan ekonomi yang termasuk dalam mazhab ini berusaha
mengungkapkan proses pertumbuhan ekonomi secara logis dan taat-asas (konsisten),
tetapi sering bersifat abstrak dan kurang menekankan kepada aspek empiris
(historis)nya. Kecenderungan semacam ini tampak lebih jelas dalam teori-teori
pertumbuhan “moderen”.

C. Mazhab Keynesian
Mazhab Keynesian adalah teori ekonomi yang diperkenalkan oleh John
Maynard Keynes. Teori ekonomi ini didasarkan pada model ekonomi Inggris di abad
20. Keynes melihat bahwa sistem ekonomi dalam suatu negara yang ideal adalah
sistem campuran, di mana antara negara maupun swasta mempunyai peran yang sama
pentingnya dalam menjalankan roda perekonomian.
Dalam hal ini, Keynes tidak menghendaki adanya sistem ekonomi yang
memberikan kebebasan pasar dalam mengurus dirinya sendiri. Menurutnya, pasar
akan dikendalikan oleh kaum kapitalis dan berpotensi menciptakan distorsi di dalam
pasar. Mazhab yang dimaksud ini adalah mazhab ekonomi klasik. Inilah mazhab
pertama yang dikritik keras oleh mazhab Keynesian. Tokoh-tokoh pada mazhab ini
adalah Adam Smith, Henry Fawcett, dan lain-lain.
Mazhab kedua yang dikritik oleh Keynes adalah mazhab neoklasik. Mashab
ini berbeda dengan mazhab klasik yang memberikan kepercayaan penuh kepada pasar
dalam mengurus dirinya sendiri, baik pada urusan penentuan harga maupun dalam
menyelesaikan distorsi pasar yang terjadi.

D. Mazhab Klasik
Mazhab Klasik ialah mahzab yang mendefinisikan kebutuhan manusia akan
terpenuhi dengan cara yang paling baik bilamana sumber-sumber daya produksi
digunakan secara efisien. Selain itu bila hasil produksi berupa barang dan jasa dijual
di pasaran melalui persaingan yang bebas. Tokoh-tokoh dari mazhab ini antara lain
Adam Smith dan David Ricardo

3
Bab 3
Penutup

Kesimpulan
Dalam dunia ekonomi terdapat berbagai mazhab atau aliran, mazhab ini
bersumber dari pemikiran tokoh-tokoh ekonomi dalam menyikapi suatu
permasalahan ekonomi. Penyebab banyaknya mazhab tersebut disebabkan oleh
karena perbedaan zaman saat para tokoh-tokoh tersebesut menyampaikan
pemikirannya

Daftar Pustaka
https://books.google.co.id/books?
hl=id&lr=&id=aoyYDwAAQBAJ&oi=fnd&pg=PP1&dq=aliran+ekonomi+makro&ots=VjPnjEqM
8E&sig=8KwZo8MCXY4a13KGrpKFMM4Kii8&redir_esc=y#v=onepage&q=aliran%20ekonomi
%20makro&f=false

https://mutosagala.wordpress.com/2013/02/28/teori-pertumbuhan-dan-pembangunan-
ekonomi/#:~:text=MAZHAB%20ANALITIS,aspek%20empiris%20(historis)nya

http://www.pendidikanekonomi.com/2013/12/tahap-tahap-pertumbuhan-ekonomi-
menurut.html#:~:text=Mazhab%20Historismus%2C%20atau%20biasa%20juga,mazhab
%20dalam%20teori%20pertumbuhan%20ekonomi.&text=Mazhab%20historismus
%20menganggap%20dengan%20pendekatan,dialami%20Jerman%20pada%20waktu%20itu

https://www.qureta.com/post/mengenal-lebih-dekat-mazhab-ekonomi-keynesian-yang-
dibenci-bossman-mardigu

Anda mungkin juga menyukai