Anda di halaman 1dari 5

MATA KULIAH

PEMAHAMAN PESERTA DIDIK DAN PEMBELAJARAN

PENDIDIKAN PROFESI GURU PRAJABATAN

BIDANG STUDI

PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN

DI SUSUN OLEH

NAMA : REZKI AULIYAH

NPM : 229038495111

KELAS : PKn 002

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU

UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

TAHUN 2022
TOPIK 5

KONEKSI ANTAR MATERI

Koneksi antar materi tentang Assessment : Pengertian, Fungsi, Tujuan, Jenis, Contoh, dengan
topik lain yang berkaitan di mata kuliah ini atau mata kuliah lain atau dengan kehidupan sehari-
hari yang berkaitan

A. Pengertian Asesmen

Asesment atau yang disebut juga dengan penilaian adalah suatu penerapan
atau penggunaan dalam berbagai cara dan alat guna mendapatkan serangkaian
informasi mengenai hasil dari pembelajaran serta pencapaian kompetensi dari peserta
didik. Pada dasarnya, Asesment merupakan suatu istilah lain dalam penilaian. Istilah
Asesment sangat berkaitan erat dengan istilah evaluasi yang merupakan metode dalam
mendapatkan hasil belajar dari siswa. Sehingga proses Asesment ini dilaksanakan
denga tujuan agar dapat mengetahui sejauh mana presatasi belajar dari para peserta
didik.

Tak hanya itu definisi lain dari assesment merupakan suatu proses dalam
memperoleh data atau informasi dari proses pembelajaran serta memberikan umpan
baik terhadap guru maupun kepada peserta didik. Dengan demikian, dapat
disimpulkan beberapa pengertian sebagai berikut :

1. Asesmen (Asesment) adalah upaya untuk mendapatkan data/informasi dari


proses dan hasil pembelajaran untuk mengetahui seberapa baik kinerja
mahasiswa, kelas/mata kuliah, atau program studi dibandingkan terhadap
tujuan/kriteria/capaian pembelajaran tertentu. Setelah diperoleh hasil asesmen
maka dilakukan proses penilaian.
2. Penilaian (grading) adalah proses penyematan atribut atau dimensi atau
kuantitas (berupa angka/huruf) terhadap hasil asesmen dengan cara
membandingkannya terhadap suatu instrumen standar tertentu. Hasil dari
penilaian berupa atribut/dimensi/kuantitas tersebut digunakan sebagai bahan
evaluasi.
3. Evaluasi (evaluation) adalah proses pemberian status atau keputusan atau
klasifikasi terhadap suatu hasil assesmen dan penilaian.
B. Fungsi Assesmen

Asesment atau penilaian mempunyai peranan yang penting dalam proses kegiatan
belajar dan mengajar terhdap peserta didik. Sebab Asesment mempunyai dua fungsi
yaitu fungsi formatif dan fungsi sumatif, berikut penjelasannya.

1. Fungsi Formatif

Fungsi formatif merupakan Asesment yang digunakan dalam memberikan umpan


balik atau feedback terhadap para guru untuk dijadikan dasar pada saat memperbaiki
serta membenarkan proses pembelajaran dan juga mengadakan remedial bagi para
peserta didik.

2. Fungsi Sumatif

Fungsi Sumatif merupakan fungsi yang berguna dalam penentuan nilai belajar siswa
dalam satu mata pelajaran tertentu, sehingga selanjutnya dapat dijadikan bahan
memberikan laporan, untuk menentukan kenaikan kelas serta menentukan lulus atau
tidaknya peserta didik.

C. Tujuan Assesmen

Menurut pendapat dari Chittenden (1994) ia menyatakan bahwa tujuan dari penilaian
“Asesment purpose” merupakan “keeping track”, checking up, finding out and
summing up. Berikut adalah penjelasannya :

1. Keeping Track

Keeping track yaitu berguna dalam menelusuri dan melacak proses belajar dari
peserta didik yang mana sesuai dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah
diterapkan. Maka dalam hal ini guru wajib mengumpulkan data dan informasi dalam
kurun waktu tertentu dari berbagai jenis dan teknik penilaian agar mendapatkan
gambaran suatu pencapaian dan kemajuan belajar dari peserta didik.
2. Checking Up

Checking Up yaitu berguna dalam mengecek suatu pencapaian dan kemampuan dari
peserta didik dalam proses belajar dan kekurangan-kekurangan dari peserta didik pada
saat mengikuti proses pembelajaran. Dengan kata lain, dalam hal ini guru sangat

D. Jenis-Jenis Asesmen

Ada juga jenis-jenis dari Asesment yang sering digunakan, antara lain tes tertulis yang
disajikan terhadap siswa untuk menjawabnya yaitu:

1. Performance Asesment

Performance Asesment marupakan salah satu jenis Asesment yang menyuruh para
peserta didik agar dapat melakukan demonstasi bersamaan mengaplikasikan
pengetahuan diberbagai situasi yang dikehendaki.

2. Penilaian Portofolio dan Penilaian Proyek

Penilaian proyek ini merupakan suatu tugas dalam bentuk investigasi yang diawali
dengan pengumpulan selanjutnya pengorganisasian dan evaluasi hingga dengan
penyajian data.

3. Product Asesment dan Self Asesment

Product Asesment merupakan suatu proses penilaian keterampilan dengan cara


membuat suatu produk tertentu. Self Asesment dilaksanakan sendiri oleh peserta didik
maupun guru yang bersangkutan dalam kepentingan pengelolaan Kegiatan Belajar
Mengajar di tingkat kelas, terakhir, jenis Asesment juga bisa dalam bentuk penilaian
sikap dan penilaian dengan basis kelas.

E. Penerapan Asesmen :

Contoh dari Asesment yaitu pemberian tugas pada saat belajar atau adanya UAS.
Penilaian dilakukan oleh guru berdasarkan Asesment yang mana berupa lembar
jawaban dalam tugas atau ujian. Guru memberikan nilai, dapat dalam bentuk angka
atau huruf terhadap hasil pekerjaan dari peserta didik. Apabila semuanya hasil
Asesment telah dinilai atau diukur selanjutnya akan memasuki tahap evaluasi. Semua
hasil dari peserta didik dapat diklasifikasikan, yang mana peserta didik itu lulus
ataupun tidak lulus.

F. Koneksi Antar Materi Dengan Mata Kuliah Lain

1. Mata Kuliah Teknologi Baru dalam Pengajaran dan Pembelajaran Lingkungan


belajar abad 21 erat kaitannya dengan pembelajaran paradigma baru, yaitu
pembelajaran yang membuat peserta didik terlibat aktif dalam pembelajran
dengan kata lain pembelajaran berpusat kepada peserta didik dan menjadikan
guru hanya sebagai fasilitator dalam pembelajaran. Hal ini membuat asesmen
yang lebih sering digunakan oleh guru yaitu asesmen formatif dikarenakan
pembelajan paradigma baru lebih membuat peserta didik terlibat aktif dalam
pembelajaran sehingga penilaian yang dilakukan oleh guru bukan lagi fokus ke
hasil akhir melainkan penilaian dilakukan lebih banyak pada proses pembelajaran.
2. Pada mata kuliah Praktik Pengalaman Lapangan Dalam mata kuliah PPL adalah
implementasi dari seluruh yang dipelajari dalam perkuliahan sehingga mata
kuliah asesmen ini berhubungan langsung dan sangat erat dengan PPL
3. Pada mata kuliah Prinsip Pengajaran dan Asessmen yang Efektif I di Sekolah
Menengah Secara menyeluruh mata kuliah ini membahas mengenai materi
asesmen. Mulai dari topik 1 “Telaah perencanaan pembelajaran dan asesmen
yang disusun oleh guru”, topik 2 “Merancang perencanaan pembelajaran dan
asesmen”, topik 3 “Telaah kesesuaian pembelajaran dengan tingkat capaian dan
karakteristik peserta didik”, topik 4 “Lingkungan kelas aman, nyaman dan
berpihak pada ekosistem pembelajaran,” dan topik 5 “pelaksanaan pembelajaran
dan asesmen yang efektif”. Topik-topik diatas, secara garis besar membahas
tentang cara merancang asesmen yang efektif untuk pembelajaran dan cara
pelaksanaan asesmen yang efektif untuk pembelajaran yang sangat erat kaitannya
dengan materi yang dipelajari saat ini.

Anda mungkin juga menyukai