Anda di halaman 1dari 3

SOAL MID SEMESTER GANJIL

MATA PELAJARAN : AKIDAH AKHLAK


KELAS/JURUSAN : X/IPA&IPS
HARI/TANGGAL : September 2020
WAKTU :
GURU PENGAJAR :
SOAL.!
1. Jelaskan pengertian Akidah menurut Hasan al-Banna dalam Majmu’ah
ar-Rasa’il.!
2. Sebut dan jelaskan ruang lingkup akidah islamiah
3. Sebutkan prinsip-prinsip akidah dalam kehidupan.!
4. Sebutkan 3 metode peningkatan kualitas akidah.
5. Sebelum seseorang sampai pada tingkat keyakinan yang sebenarnya,
terlebih dahulu ia akan mengalami 3 tahapan yaitu: . sebut dan jelaskan.!
6. Jelaskan pengertian Tauhid.!
7. Sebut dan jelaskan nama-nama Ilmu Tauhid.!
8. Sebutkan macam-macam Tauhid.!

JAWABAN MID SEMESTER KELAS X

1. pengertian Akidah menurut Hasan al-Banna dalam Majmu’ah ar-Rasa’il


yaitu:
Aqaid (bentuk jamak dari akidah) adalah beberapa perkara yang wajib diyakini
kebenarannya oleh hati, mendatangkan ketentraman jiwa, menjadi keyakinan
yang tidak bercampur sedikitpun dengan keragu-raguan.
2. Ruang lingkup akidah islamiah terdiri dari:
a. Ilahiyyah, yaitu pembahasan tentang segala sesuatu yang berhubungan
dengan (Tuhan, Allah), seperti wujud Allah, nama-nama dan sifat
allah, dan perbuatan-perbuatan-Nya.
b. Nubuwah, yaitu pembahasan tentang segala sesuatu yang berhubungan
dengan nabi dan rasul.
c. Ruhaniyyah, yaitu pembahasan tentang segala sesuatu yang
berhubungan dengan alam metafisik, seperti malaikat, jin, iblis, setan
dan roh.
d. Sami’iyyah, yaitu pembahasan tentang segala sesuatu yang hanya
dapat diketahui leway sama’iy, yakni dalil naqli berupa Al-Quran dan
Sunah, seperti alam barzakh, akhirat, azan kubur, tanda-tanda kiamat,
surga, dan neraka
3. prinsip-prinsip akidah dalam kehidupan. Di antaranya
a. pengakuan dan keyakinan bahwa Allah SWT adalah Esa.
b. Pengakuan bahwa para Nabi telah diangkat dengan Allah SWT.
c. Kepercayaan akan adanya kebangkitan.
d. Keyakinan bahwa Allah SWT adalah maha adil
4. Metode peningkatan kualitas akidah.
a. Sanggup membuang jauh segala sesuatu yang bertentangan dengan
kebenaran yang telah diyakini.
b. Selalu mengkaji dalil naqli dan aqli untuk mengukuhkan tingkat
keyakinan agar tidak tergoyahkan oleh tantangan dan problema yang
dihadapi.
c. Selalu menanamkan kalimat Tauhid “la ilaha illallah” dalam setiap
situasi dan kondisi, dimanapun dan kapan pun.
d. Selalu menghadirkan jiwa yang tenang dan tidak guncang dalam
menghadapi segala sesuatu yang harus diselesaikan.
e. Senantiasa mengejawantahkan iman ke dalam amal saleh atau
mewujud dalam sifat dan tingkah laku keseharian yang bermakna.
5. Seseorang sampai pada tingkat keyakinan yang sebenarnya, terlebih
dahulu ia akan mengalami 3 tahapan yaitu:
a. Syak, yaitu sama kuatnya antara membenarkan sesuatu dan
menolaknya.
b. Zan , yaitu salah satu sedikit lebih kuat dari lainnya karena adanya
dalil yang menguatkan.
c. Galabatuzzan, yaitu cenderung lebih menguatkan salah satu karena
sudah memahami dan menyakini adanya dalil yang membenarkannya.
6. Pengertian Tauhid, yaitu
Menurut bahasa kata tauhid berasal dari bahasa Arab tauhid bentuk masdar
(infinitif) dari kata wahhada, yang artinya al-i’tiqaadubiwahdaniyyatillah
(keyakinan atas keesaan Allah). Sedangkan secara istilah tauhid ialah meyakini
bahwa Allah Swt..itu Esa dan tidak ada sekutu bagi-Nya. Kesaksian ini
dirumuskan dalam kalimat syahadat. (tidak ada Tuhan selain Allah).
7. Nama-nama Ilmu Tauhid.
a. Ilmu Ushuluddin, yaitu ilmu yang membahas akan dasar-dasar kepercayaan
agama, dengan menggunakan dasar-dasar nalar yang bisa mengantarkan
manusia untuk membangun akidah dalam akal pikiran,
b. Ilmu Aqaid, yaitu membicarakan tentang kepercayaan atau keimanan yang
mana kepercayaan / keimanan merupakan perasaan dan kesadaran yang ada
pada diri manusia yang menjadi pedorong bagi tindakan amal perbuatan. Dll
8. Macam-macam Tauhid:
a. Tauhid Rabbaniyyah
b. Tauhid Mulkiyyah
c. Tauhid Asma’ wa Sifat
d. Tauhid penghambaan
e. Tauhid Rahmaniyyah

Anda mungkin juga menyukai