Anda di halaman 1dari 2

SURAT PERNYATAAN JUAL BELI SEBIDANG TANAH

SEBELUM DIBUAT AKTA JUAL BELI DI PPAT

Yang bertanda tangan dibawah ini kami masing-masing :


1. Nama : MUSA BIN DAWI
Umur : Cirebon, 23 April 1972
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Kp. Parakan Sagu, Rt.001/008 Desa Gunung Picung
Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor

Selaku Penjual selanjutnya disebut Pihak Pertama / Penjual

2. Nama : ADAS
Umur : Bogor, 15 Juli 1961
Pekerjaan : Buruh
Alamat : Kp. Cikoneng Rt.001/005 Desa Gunung Picung
Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor

Selaku Pembeli selanjutnya disebut Pihak Kedua / Pembeli.

Pada hari ini, Rabu tanggal 13 Bulan Januari Tahun 2021 Pihak Pertama telah menjual sebidang tanah
yang terletak di Kp. Cikoneng Rt. 02/05 Desa Gunung Picung Kecamatan pamijahan Kabupaten Bogor.
Blok Sukabumi Persil Nomor : 0058.A Kelas A.36 SPPT Nomor 000.2890.7 C. Desa No ……………
Luas tanah 697 M2, diambil dari buku atas nama : Musa Bin Dawi dengan harga sebesar Rp. 75.000.000,-
Terbilang (Tujuh Puluh Lima Juta Rupiah).

Dengan batas-batas sebagai berikut :


- Dari sebelah Utara : Tanah Milik Edi
- Dari sebelah Timur : Tanah Milik Suganda
- Dari sebelah Selatan : Tanah Milik Otib
- Dari sebelah Barat : Tanah Milik Suganda

Kemudian tanah tersebut yang dijual oleh Pihak Pertama / Penjual tidak dalam keadaan sengketa atau
bermasalah, atau tidak dalam penguasaan pihak lain atau penguasaan pihak Bank, selanjutnya kepada
sanak famili atau ahli waris tidak boleh mengganggu gugat tanah tersebut karena sudah bukan milik lagi
dan sudah menjadi hak milik Pihak Kedua / Pembeli, apabila dikemudian hari ternyata tanah yang dijual
oleh Pihak Pertama terjadi sengketa atau bermasalah segala akibat dan resiko apapun menjadi tanggung
jawab Pihak Pertama / Penjual, tidak melibatkan saksi-saksi dan Kepala Desa Gunung Picung.

Demikian suarat pernyataan jual beli ini dibuat dengan sebenar-benarnya tidak ada unsur paksaan atau
tekanan dari pihak manapun dan untuk dijadikan dasar selanjutnya.

Gunung Picung, 13 Januari 2021

Pihak Kedua / Pembeli Pihak Pertama / Penjual

…………………………. ……………………………

Saksi – Saksi : Mencatat :


Nomor : 593 / 464 / XIII / 2021
1. Bpk. Mahmud ( ) Kepala Desa Gunung Picung

2. Bpk. Husen ( )
SURAT KETERANGAN TIDAK SENGKETA

Yang bertanda tangan / cap jempol di bawah ini :

Nama : MUSA BIN DAWI


Tempat / Tanggal Lahir : Cirebon, 23 April 1972
Warga Negara : Indonesia
Pemilik KTP Nomor :
Alamat : Kp. Parakan Sagu, Rt.001/008 Desa Gunung Picung
Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor

Menerangkan bahwa sesungguhnya dan sanggup diangkat sumpah, bahwa saya benar pemilik tanah
sawah / darat yang terletak di Blok :
Kampung Cikoneng Rt 02/05 Rt. 02 Rw. 05 Desa Gunung Picung Kecamatan Pamijahan Kabupaten
Bogor.
Adapun tanah tersebut terdaftar dalam sertifikat No.
Persil No. 0058.A Kelas A.36 C. Desa Nomor …………………… SPPT/PBB Nomor. 000.2890 Seluas +
697 M2 (Enam Ratus Sembilan puluh tujuah) Meter Persegi.

Dengan batas-batas sebagai berikut :


- Dari sebelah Utara : Tanah Milik Edi
- Dari sebelah Timur : Tanah Milik Suganda
- Dari sebelah Selatan : Tanah Milik Otib
- Dari sebelah Barat : Tanah Milik Suganda

Adapun keadaan tanah tersebut sebagai berikut :


1. Tidak dalam keadaan sengketa baik hak maupun batasnya.
2. Tidak dalam jaminan bank pemerintah maupun swasta.
3. Tidak dalam digadaikan kepada pihak lain.
4. Telah melunasi SPPT PBB tahun berjalan
5. Tidak pernah diperjual belikan / dihibahkan atau tidak pernah menerima uang muka dari pihak lain.

Demikian surat pernyataan tidak sengketa ini kami buat dengan sebenar-benarnya dan kami bersedia
dituntut secara hukum apabila ternyata keterangan ini tidak benar serta kami bertanggung jawab
sepenuhnya agar kepada pejabat / instensi pemerintah atau para saksi terlepas dari segala tuduhan dan
tuntutan.

MENGETAHUI : Bogor, 13 Januari 2021


KEPADA DESA GUNUNG PICUNG YANG MEMBUAT PERNYATAAN
PIHAK PERTAMA

(……………………………..) (………………………………..)

Anda mungkin juga menyukai