Anda di halaman 1dari 8

PANDUAN OBSERVASI PESERTA DIDIK

TOPIK 2

“Sebagai Pemenuhan Tugas Mata Kuliah Pemahaman tentang Peserta Didik


dan Pembelajarannya”

Disusun Oleh :
ALIF CITTA PUTRA
NPM :229022485520

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
2023
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................................................. i


DAFTAR ISI........................................................................................................................... ii
BAB I PENDAHULUAN
Panduan Observasi
1. Panduan Observasi Perkembangan Fisiologis Peserta Didik ......................................... 3
2. Panduan Observasi Perkembangan Psikologis Peserta Didik… .................................... 3
3. Panduan Observasi Minat dan Motivasi Belajar Peserta Didik ..................................... 4
4. Panduan Observasi Latar Belakang Sosial Budaya Peserta Didik ................................. 5
5. Panduan Observasi Profil Belajar Peserta Didik ....................................................... 6

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 8

2
Panduan Observasi Peserta Didik
1. Panduan Observasi Perkembangan Fisiologis Peserta Didik
Pertumbuhan fisiologi adalah perubahan fisik yang dapat kita ukur melalui angka.
Selain itu, dapat diukur tinggi badan, besar badan, berat badan dan lain-lain. Pertumbuhan
juga tidak dapat kembali ke dalam keadaan yang semula. Menurut Samio, (2018) Faktor-
faktor yang mempengaruhi pertumbuhan fisik seorang manusia adalah: (1) faktor keturunan
(2) faktor lingkungan (3) Pengaruh Gizi, dan (4) Status sosial ekonomi. Observasi
perkembangan fisiologis peserta didik dapat dilakukan dengan cara wawancara kepada guru
disekolah dan pengamatan secara langsung
Rubrik observasi perkembangan fisiologi peserta didik:
No Pertanyaan Hasil wawancara dan pengamatan
Bagaimana kondisi fisik siswa di
salah satu kelas? Apakah terdapat
1
disabilitas fisik yang dialami oleh
siswa

Bagaimana kondisi komunikasi


2
siswa di salah satu kelas?

2. Panduan Observasi Perkembangan Psikologis Peserta Didik


Psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari semua tingkah laku dan
perbuatan individu, di mana individu tersebut tidak dapat dilepaskan dari lingkungannya.
Secara umum, perkembangan psikologis terbagi menjadi: (1) kognitif, (2) emosi, (3)
psikososial, dan (4) moral. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk mengetahui
perkembangan psikologi peserta didik adalah dengan menggunakan observasi Naturalistik.
Metode observasi naturalistik adalah sejenis observasi yang dilakukan secara alamiah dengan
melakukan pengamatan terhadap perilaku seseorang (Nurliani, 2016).
Rubrik observasi perkembangan psikologi peserta didik (kognitif, emosi, psikososial,
dan moral):
Perkembangan Psikologi Peserta didik (Kognitif)
No Pertanyaan Hasil pengamatan
Apakah peserta didik memiliki
pemahaman dasar mengenai materi
1
belajar yang akan dilaksanakan
di kelas?

3
Apakah peserta didik memiliki
2 pemahaman awal yang berbeda-
beda?
Apakah peserta didik aktif merespon

3 pertanyaan guru selama


pembelajaran berlangsung? Jelaskan

Perkembangan Psikologi Peserta didik (Emosi)


Apakah peserta didik dapat
mengespresikan diri (seperti:
1 ketertarikan pada pembelajaran, dan
memiliki kreativitas yang tinggi) saat
pembelajaran berlangsung?
Perkembangan Psikologi Peserta didik (Psikososial)
Apakah peserta didik memiliki
kemampuan bersosialisasi? misalnya
1 peka terhadap situasi sekitar
berempati, saling menghargai, serta
berinteraksi dan berkomunikasi?
Perkembangan Psikologi Peserta didik (moral)
Apa saja yang dilakukan guru dalam
1 membangun nilai-nilai integritas dan
spiritual peserta didik?

3. Panduan Observasi Minat dan Motivasi Belajar Peserta Didik


Motivasi belajar adalah segala usaha di dalam diri sendiri yang menimbulkan kegiatan
belajar, dan menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar serta memberi arah pada kegiatan-
kegiatan belajar sehingga tujuan yang dikehendaki tercapai. Salah satu cara untuk dapat
mengetahui motivasi belajar peserta didik adalah dengan melakukan wawancara dan
pengamatan secara langsung (Laka et al., 2020)
Sedangkan minat belajar adalah minat yang dimiliki siswa yang dapat diekspresikan
sebagai suatu pernyataan yang menunjukkan Page 2 11 bahwa siswa lebih menyukai sesuatu
hal daripada hal lainnya, dimanifestasikan melalui partisipasi dalam suatu aktivitas Menurut
Slameto (2010: 180).

4
Rubrik observasi perkembangan minat dan motivasi belajar peserta didik:
Motivasi Belajar Peserta Didik
No Pertanyaan Hasil wawancara dan pengamatan
Apakah guru memberikan
reward/hadiah ke peserta didik saat
1
peserta didik dapat menjawab
pertanyaan dari guru?
Apakah peserta didik memiliki
motivasi belajar saat
2
melaksanakan proses
pembelajaran?
Apakah peserta didik memiliki
motivasi belajar dalam menjawab
pertanyaan yang diberikan oleh
guru?
Minat Belajar Peserta Didik
Apakah peserta didik berusaha
1 maksimal mempelajari materi
meski terasa sulit?
Apakah peserta didik menaruh
2 perhatian dari awal sampai akhir
pembelajaran?

4. Panduan Observasi Latar Belakang Sosial Budaya Peserta didik

Menurut Hilda Hernandez dalam Mahfud (2010:168), mengartikan pendidikan


multikultural sebagai pengakuan terhadap realitas ekonomi, sosial, dan politik yang ada
dalam kehidupan bermasyarakat secara kultur dan kompleks serta merefleksikan pentingnya
etnisitas, budaya, agama, ras, seksualitas dan gender, status sosial, ekonomi, dan
pengecualian dalam proses pendidikan. Dengan kata lain pendidikan sebagai media
transformasi pengetahuan yang mampu memberikan nilai-nilai multikultur dengan cara saling
menghormati dan menghargai atas adanya keberagaman, baik dari latar belakang maupun
sosio budaya yang melingkupinya.

5
Keberagaman Etnik Peserta Didik
No Pertanyaan Hasil wawancara dan pengamatan
Apakah peserta didik di kelas
1 memiliki suku yang berbeda-
beda?
Apakah ada peserta didik yang
tidak dapat berkomunikasi
2
menggunakan Bahasa
Indonesia dengan lancar?
Keragaman Kultural Peserta Didik
Apakah peserta didik memiliki
nilai-nilai atau keyakinan yang
1
selaras dengan pembelajaran
di kelas?
Keragaman Status Sosial
Apakah peserta didik memilki
1 fasilitas belajar yang memadai
saat di rumah?

5. Panduan Observasi Profil Belajar Peserta Didik


Profil belajar adalah karakteristik unik setiap individu yang mempengaruhi gaya dan
kebiasaannya dalam belajar, yang membantunya untuk bisa lebih cepat memahami konsep
dan menguasai keterampilan baru. Profil belajar mempengaruhi cara belajar anak. Terbentuk
karena faktor bawaan dan lingkungan misal: temperamen, pola asuh, gizi, pengalaman
berhasil, juga situasi dalam lingkungan belajar.
Rubrik observasi profil belajar peserta didik:
Kemampuan Awal Peserta Didik
No Pertanyaan Hasil wawancara dan pengamatan
Apakah sebelum memulai
pembelajaran peserta didik
1
dapat menjawab pertanyaan-
pertanyaan materi sebelumnya?
Apakah peserta didik dapat
2
menjawab pertanyaan terkait

6
gambaran umum materi yang
akan dibahas?
Gaya Belajar Peserta Didik
Apakah peserta didik lebih
suka mengamati hal-hal
1
seperti gambar, diagram,
garis? (Visual)
Apakah peserta didik lebih
suka mendengarkan materi
2
daripada membaca catatan
tertulis? (Auditori)
Apakah peserta didik lebih
menyukai aktivitas yang
3 melibatkan gerakan tubuh
seperti praktik atau olahraga?
(Kinestetik)
Apakah peserta didik lebih
suka menemukan informasi
4
melalui buku bacaan?
(Reading & writing)

7
DAFTAR PUSTAKA

Laka, B. M., Burdam, J., & Kafiar, E. (2020). Role of Parents in Improving Geography
Learning Motivation in Immanuel Agung Samofa High School. Jurnal Inovasi
Penelitian, 1(2), 69–74. https://doi.org/10.47492/jip.v1i2.51
Nurliani. (2016). Studi Psikologi Pendidikan. Jurnal As-Salam, 1(2), 40.
https://media.neliti.com/media/publications/293617-studi-psikologi-pendidikan-
539b32f0.pdf
Samio, S. (2018). Aspek – Aspek Pertumbuhan Dan Perkembangan Peserta Didik. Best Journal
(Biology Education, Sains and Technology), 1(2), 36–43.
https://doi.org/10.30743/best.v1i2.791

Anda mungkin juga menyukai