Anda di halaman 1dari 53

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

DI PT. RIRORA PUTRA RANITA

METODE PELAKSANAAN BALOK DAN PELAT


LANTAI 3 PEMBANGUNAN GEDUNG SEKOLAH
YAYASAN JIHADUL ILMI

Diajukan Oleh:

Atiqah Syafida Siregar Ummi Khadijah Lubis


NIM : 1905141023 NIM : 1905141007

PROGRAM STUDI
MANAJEMEN REKAYASA KONSTRUKSI GEDUNG
JURUSAN TEKNIK SIPIL
POLITEKNIK NEGERI MEDAN
MEDAN
2022
HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama Mahasiswa / NIM : 1. Atiqah Syafida Siregar / 1905141023

2. Ummi Khadijah Lubis / 1905141007

Kelas : MRKG – 6A

Program Studi : Manajemen Rekayasa Konstruksi Gedung

Jurusan : Teknik Sipil

Judul Laporan PKL : Metode Pelaksanaan Balok Dan Pelat Lantai 3


Pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul
Ilmi

Menyatakan bahwa laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini merupakan


hasil karya ilmiah penulis sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan atau
duplikasi dari laporan ataupun jurnal yang telah dipergunakan baik di lingkungan
Politeknik Negeri Medan maupun Perguruan Tinggi lainnya, serta belum pernah
di publikasikan. Laporan ini juga telah disusun berdasarkan kaidah penulisan
ilmiah.

Demikian pernyataan ini buat dengan penuh kesadaran serta mampu


mempertanggungjawabkannya.

Medan, 12 Mei 2022


Yang Membuat Pernyataan,

Atiqah Syafida Siregar Ummi Khadijah Lubis


NIM : 1905141023 NIM : 1905141007

i
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

DI PT. RIRORA PUTRA RANITA

METODE PELAKSANAAN BALOK DAN PELAT


LANTAI 3 PEMBANGUNAN GEDUNG SEKOLAH
YAYASAN JIHADUL ILMI

Telah disetujui dan disahkan pada tanggal: 12 Mei 2022

Medan, 12 Mei 2022

Menyetujui:
Pembimbing Akademis, Pembimbing Lapangan,

Samiran, S.S.T., M.T. Hanalar


NIP. 19610918 199003 1 001

Mengetahui:
Ketua Jurusan, Kepala Program Studi,

Marsedes Purba, B.Sc., Ci.Eng., M.Sc. Mizanuddin Sitompul, S.T, M.T.


NIP. 19631011 199303 1 001 NIP. 19870713 201903 1 010

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan yang Maha Esa karena atas
tuntunan dan rahmat – Nya kepada penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan
laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini dengan baik dan tepat waktu.

Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini adalah salah satu dari mata kuliah yang
wajib ditempuh pada semester VI dalam Program Studi Manajemen Rekayasa
Konstruksi Gedung Jurusan Teknik Sipil Tahun Akademik 2021/2022. Laporan
Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini disusun sebagai pelengkap Praktik Kerja
Lapangan (PKL) di proyek pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi,
Kota Matsum I, Medan Area, Kota Medan, Sumatera Utara.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa penyusunan laporan ini banyak


mengalami kesulitan serta hambatan yang penulis alami sebagai penyusun,
terlebih dalam segi isi, penulisan maupun kata – katanya yang tidak tersusun
secara baik. Namun atas bimbingan sekaligus bantuan dari berbagai pihak
akhirnya laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini bisa penulis selesaikan tepat
pada waktunya.

Serta tak lupa penulis mengucapkan banyak terima kasih yang sebesar-
besarnya kepada semua pihak yang telah membantu dan membimbing dalam
Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini, khususnya kepada:

1. Bapak Abdul Rahman, S.E., Ak., M.Si., selaku Direktur Politeknik Negeri
Medan;
2. Bapak Marsedes Purba, B.Sc., Ci.Eng., M.Sc., selaku Ketua Jurusan
Teknik Sipil Politeknik Negeri Medan;
3. Bapak Mizanuddin Sitompul, S.T, M.T., selaku Kepala Program Studi
Manajemen Rekayasa Konstruksi Gedung Jurusan Teknik Sipil Politeknik
Negeri Medan;
4. Bapak Samiran, S.S.T., M.T., selaku Dosen Pembimbing laporan Praktik
Kerja Lapangan (PKL);
5. Bapak Fadli, S.T., M.T., selaku Dosen Wali Kelas MRKG – 6A;

iii
6. Seluruh Staff Pengajar dan Pegawai Program Studi Manajemen Rekayasa
Konstruksi Gedung;
7. Teman-teman Praktik Kerja Lapangan (PKL) satu lokasi proyek yang
sudah bekerja sama dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan;
8. Bapak Hanalar, selaku Pembimbing Lapangan;
9. Seluruh Staff PT. RIRORA PUTRA RANITA pada Proyek Pembangunan
Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi;
10. Bapak dan Ibu serta keluarga yang telah memberikan doa dan dukungan
sehingga penulis mampu melaksanakan dan menyelesaikan Laporan
Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini dengan baik;
11. Seluruh teman – teman prodi MRKG, khususnya MRKG – 6A.

Penulis menyadari bahwa laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini masih
jauh dari sempurna. Hal ini disebabkan keterbatasan pengetahuan dan pengalaman
penulis. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat
membangun agar dapat menyempurnakan laporan ini.

Medan, 12 Mei 2022


Hormat Penulis,

Mahasiswa 1, Mahasiswa 2,

Atiqah Syafida Siregar Ummi Khadijah Lubis


NIM : 1905141023 NIM : 1905141007

iv
DAFTAR ISI

PERNYATAAN ORISINALITAS .................................................................. i

KATA PENGANTAR ...................................................................................... iii

DAFTAR ISI ..................................................................................................... v

DAFTAR TABEL ............................................................................................ viii

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................ ix

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................... xii

BAB 1 PENDAHULUAN ................................................................................ 1


1.1. Latar Belakang Praktek ................................................................... 1
1.2. Pelaksanaan ..................................................................................... 2
1.3. Tujuan .............................................................................................. 2
1.4. Manfaat ............................................................................................ 3

BAB 2 PEMBAHASAN ................................................................................... 4


2.1. Profil Perusahaan Tempat PKL ....................................................... 4
2.1.1 Latar Belakang Proyek ............................................................. 4
2.1.2 Data Umum Proyek .................................................................. 4
2.1.3 Struktur Organisasi .................................................................. 5
2.2. Perlengkapan Alat Perlindungan Diri (APD) .................................. 7
2.2.1 Helm Keselamatan (Safety Helmet) .......................................... 7
2.2.2 Kacamata Pengaman (Safety Glasses) ...................................... 7
2.2.3 Sarung Tangan .......................................................................... 8
2.2.4 Safety Vest (Rompi Kerja) ........................................................ 8
2.2.5 Sepatu Safety (Safety boot) ...................................................... 9
2.3. Deskripsi Alat dan Bahan ................................................................ 9
2.3.1 Peralatan ................................................................................... 10
2.3.1.1 Mixer Concrete ............................................................. 10
2.3.1.2 Lift Cor Beton .............................................................. 11
2.3.1.3 Meteran Baja ................................................................ 12
2.3.1.4 Perancah Bambu ........................................................... 12

v
2.3.1.5 Gerobak Tangan ........................................................... 12
2.3.1.6 Meja Bending ............................................................... 13
2.3.1.7 Gunting Besi ................................................................. 14
2.3.1.8 Bar Cutter ..................................................................... 14
2.3.1.9 Tang kakak tua ............................................................. 15
2.3.1.10 Bending ........................................................................ 15
2.3.1.11 Vibrator ........................................................................ 16
2.3.1.12 Truck Mixer .................................................................. 16
2.3.1.13 Concrete Pump ............................................................. 17
2.3.2 Bahan ........................................................................................ 17
2.3.2.1 Beton site mix ............................................................... 17
2.3.2.2 Tulangan Besi Beton .................................................... 18
2.3.2.3 Kawat Bendrat .............................................................. 18
2.3.2.4 Mulitiplek tebal 9mm ................................................... 19
2.3.2.5 Kayu ............................................................................. 19
2.3.2.6 Paku .............................................................................. 20
2.4. Topik atau Bidang yang di amati atau observasi ............................. 20
2.5. Metode Pelaksanaan Pekerjaan Balok ............................................. 22
2.5.1 Metode Pelaksanaan Pemasangan Bekisting Balok ................. 22
2.5.2 Metode Pelaksanaan Pembesian Balok .................................... 23
2.5.2.1 Pemotongan Tulangan .................................................. 24
2.5.2.2 Pembengkokan Tulangan ............................................. 24
2.5.2.3 Perangkaian Tulangan Balok ....................................... 25
2.6. Metode Pelaksanaan Pekerjaan Pelat .............................................. 27
2.6.1 Metode Pelaksanaan Pemasangan Bekisting Plat .................... 27
2.6.2 Metode Pelaksanaan Pembesian Plat ....................................... 29
2.7. Pekerjaan Pengecoran Balok dan Plat Lantai .................................. 33
2.7.1 Persiapan Pengecoran ............................................................... 33
2.7.2 Proses Pengecoran .................................................................... 35
2.8. Perawatan Beton Balok dan Plat ..................................................... 36
2.9. Pekerjaan Pembongkaran ................................................................ 37
2.10. Ketidaksesuaian yang terjadi dan penyebabnya .............................. 38

vi
BAB 3 PENUTUP ............................................................................................. 39
3.1. Kesimpulan ...................................................................................... 39
3.2. Saran ................................................................................................. 39

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Perhitungan Pembesian Balok ........................................................... 23

Tabel 2.2 Rekapitulasi Perhitungan Pembesian Balok ...................................... 24

Tabel 2.3 Perhitungan Pembesian Pelat ............................................................. 29

viii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Lokasi Proyek ................................................................................. 2

Gambar 2.1 Struktur organisasi proyek ............................................................. 6

Gambar 2.2 Helm keselamatan .......................................................................... 7

Gambar 2.3 Kacamata pengaman ...................................................................... 7

Gambar 2.4 Sarung tangan ................................................................................. 8

Gambar 2.5 Safety vest ....................................................................................... 8

Gambar 2.6 Sepatu safety .................................................................................. 9

Gambar 2.7 Mixer Concrete ............................................................................... 10

Gambar 2.8 Lift cor beton .................................................................................. 11

Gambar 2.9 Meteran Baja .................................................................................. 11

Gambar 2.10. Perancah Bambu .......................................................................... 12

Gambar 2.11 Gerobak tangan ............................................................................ 12

Gambar 2.12 Meja bending ................................................................................ 13

Gambar 2.13. Gunting Besi ................................................................................ 14

Gambar 2.14 Bar Cutter ..................................................................................... 14

Gambar 2.15 Tang Kakak tua ............................................................................ 15

Gambar 2.17 Bending ........................................................................................ 15

Gambar 2.18 Vibrator ........................................................................................ 16

Gambar 2.19 Truck Mixer .................................................................................. 16

Gambar 2.20 Concrete pump ............................................................................. 17

Gambar 2.21 Beton site mix ............................................................................... 17

Gambar 2.22 Tulangan Besi Balok .................................................................... 18

Gambar 2.23 Kawat bendrat .............................................................................. 18

ix
Gambar 2.24 Multiplek tebal 12mm .................................................................. 19

Gambar 2.25 Kayu 2/3 ....................................................................................... 19

Gambar 2.26 Paku .............................................................................................. 20

Gambar 2.27 Tiang Bambu (Perancah) yang sudah dipasang ........................... 22

Gambar 2.28 Panel Dinding Bekisting yang sudah dipasang ............................ 23

Gambar 2.29 Pembengkokan Besi ..................................................................... 24

Gambar 2.30 Memasang Tulangan Pokok Balok .............................................. 25

Gambar 2.31 Memasang Tulangan Sengkang Balok ......................................... 25

Gambar 2.32 Penurunan tulangan balok ............................................................ 26

Gambar 2.33 Setelah selesai proses perangkaian ............................................... 26

Gambar 2.34 Pembersihan sisa kawat bendrat ................................................... 27

Gambar 2.35 Perancah dibawah Plat ................................................................. 28

Gambar 2.36 Pemasangan Multiplek 12 mm ..................................................... 28

Gambar 2.37 Tampak Bawah Bekisting Plat ..................................................... 29

Gambar 2.38 Tampak Atas Bekisting Plat ......................................................... 29

Gambar 2.39 Pemasangan Tulangan Plat lapis pertama .................................... 30

Gambar 2.40 Penyambungan Tulangan Pelat .................................................... 30

Gambar 2.41 Pemasangan Beton Deking ........................................................... 31

Gambar 2.42 Pemasangan Tulangan Pelat Lapis Kedua ................................... 31

Gambar 2.43 Pemasangan besi kaki ayam ......................................................... 32

Gambar 2.44 Pembersihan sisa-sisa kawat ........................................................ 32

Gambar 2.45 Tes Alat ........................................................................................ 33

Gambar 2.46 Slump test ..................................................................................... 34

Gambar 2.47 Pengaliran Beton dari Concrete Mixer Truck ke Concrete Pump . 34

Gambar 2.48 Proses Awal Pengecoran .............................................................. 35

x
Gambar 2.49 Pengecoran Balok dan Plat ........................................................... 35

Gambar 2.50 Perataan beton coran .................................................................... 36

Gambar 2.51 Pembongkaran Bekisting Balok dan Pelat Lantai ........................ 37

Gambar 2.52 Hasil Pembongkaran Bekisting Balok dan Pelat Lantai ............... 37

xi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Denah Pembesian LT 3

Lampiran 2. Denah Pembalokan LT 3

Lampiran 3. Detail Pembesian Balok

Lampiran 4. Time Schedule

xii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Praktek

Politeknik Negeri Medan (POLMED) merupakan perguruan tinggi negeri


yang menekankan penguasaan dan pengembangan ilmu pengetahauan dan
teknologi ilmu praktikal untuk mendukung era industrialisasi. Sebagai
mahasiswa Politeknik Negeri Medan (POLMED) Jurusan Teknik Sipil
Program Studi Manajemen Rekyasa. Konstruksi Gedung semester VI, kami
diwajibkan untuk mengikuti program Praktek Kerja Lapangan (PKL) selama
satu bulan pada awal semester yaitu dari tanggal 14 Februari 2022 sampai 12
Maret 2022, yang mana merupakan salah satu persyaratan bagi mahasiswa
semester VI untuk lanjut semester berikutnya. Banyak manfaat yang didapat
dalam praktek kerja lapangan ini yaitu, memberi gambaran pada mahasiswa
tentang dunia kerja konstruksi yang sesungguhnya di lapangan,
mengembangkan pola pikir mahasiswa, menambah ilmu pengetahuan, dan
terutama yang menjadikan mahasiswa siap bekerja ketika lulus dari
perkuliahan karena telah memiliki modal dasar dalam bekerja.

Dengan adanya Pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi


merupakan peluang bagi kami mahasiswa Politeknik Negeri Medan untuk
melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL), program ini merupakan salah satu
pembelajaran mahasiswa, khususnya bagi mahasiswa Program Studi
Manajemen Rekayasa Konstruksi Gedung, penempatan mahasiswa pada
suatu proyek dimaksudkan untuk meningkatkan wawasan berfikir dan
pengetahuan praktis lapangan yang lebih luas, pada praktek kerja lapangan
mahasiswa dituntut memahami dan mengetahui proses pelaksanaan dan
pengerjaan yang sesungguhnya sebagai ilmu yang diperoleh dari kampus
sehingga ilmu yang diperoleh dapat berguna setelah lulus dari Politeknik
Negeri Medan.

1
1.2. Pelaksanaan

a. Lokasi Proyek
Lokasi proyek berada di Sekolah Al-Ulum Yayasan Jihadul Ilmi yang
terletak di Jalan Puri No 154/46, Kota Matsum I, Kecamatan Medan Area,
Kota Medan, Sumatera Utara. Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan
dari tanggal 14 Februari 2022 s.d. 13 Maret 2022. Selama melaksanakan
Praktik Kerja Lapangan, mahasiswa diharuskan berada di lokasi Praktik
Kerja Lapangan (PKL) sesuai dengan jam kerja di lapangan. PKL di
lapangan berlangsung selama 4 (empat) minggu.

Gambar 1.1. Lokasi Proyek

1.3. Tujuan

Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dilaksanakan di proyek pembangunan


Sekolah Al-Ulum Yayasan Jihadul Ilmi, bertujuan sebagai berikut:
1. Mendeskripsikan kegiatan proyek secara umum.

2. Mendeskripsikan kesesuaian rencana dengan realisasi pelaksanaan


proyek.

2
3. Menjelaskan ketidaksesuaian rencana dengan realisasi beserta penyebab
dan solusinya.

4. Mengetahui cara membaca gambar proyek.

5. Mengetahui perhitungan kubikasi pengecoran dan pembesian.

6. Mengetahui pelaksanaan pemasangan pembesian balok dan plat lantai.

7. Mengetahui pelaksanaan pemasangan bekisting balok dan plat lantai.

8. Mengetahui pelaksanaan vertikalitas pada balok dan plat lantai.

9. Mengetahui pelaksanaan pengecoran balok dan plat lantai.

10. Mengetahui pelaksanaan perawatan atau curing pada balok dan plat
lantai.

1.4. Manfaat

Manfaat pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dilaksanakan di


proyek pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi, adalah sebagai
berikut:
1. Menambah pengetahuan mengenai pelaksanaan pekerjaan balok dan plat
lantai melalui pengamatan secara langsung di lapangan.

2. Sebagai bahan evaluasi dalam pembuatan balok dan plat lantai pada
suatu proyek untuk pekerjaan proyek yang lebih baik.

3. Memberikan wawasan tentang perbandingan antara teori di perkuliahan


dengan praktek di lapangan, khususnya tentang balok dan plat lantai.

4. Sebagai tolak ukur atau referensi untuk penelitian mengenai balok dan
plat lantai.

5. Menerapkan dan memahami pentingnya manajemen keselamatan kerja di


lapangan.

6. Menerapkan disiplin dan penuh tanggung jawab dengan peranan masing


– masing di lapangan untuk kesuksesan pelaksanaan proyek.

3
BAB II

PELAKSANAAN

2.1. Profil Perusahaan Tempat PKL


2.1.1 Latar Belakang Proyek
Proyek Pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi
merupakan salah satu pembangunan Gedung sekolah modern dan
ramah lingkungan di Kota Medan. Pembangunan Gedung Sekolah
ini dibangun sebagai pelengkap sarana Pendidikan, khususnya
dalam bidang belajar dan mengajar.

Prinsip dari perencanaan pembangunan proyek ini adalah


mendapatkan bangunan yang aman, nyaman, fungsional dan
ekonomis. Pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi
direncanakan terdiri dari 3 lantai, yang terdiri dari Lantai 1 Aula,
Lantai 2 Masjid, dan lantai 3 Ruang Kelas.

Proyek pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul llmi ini


tidak mempergunakan bahan-bahan yang khusus. Bangunan
tersebut juga memanfaatkan seefisien mungkin penyelarasan
bangunan dengan alam dan lingkungan disekitarnya.

2.1.2. Data Umum Proyek


Secara keseluruhan, proyek ini dapat digambarkan berdasarkan
data-data di bawah ini. Data-data umum yang mencakup
pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi:

1. Nama Proyek : Pembangunan Gedung Sekolah


Yayasan Jihadul Ilmi
2. Alamat Proyek : Jalan Puri No 154/46, Kota
Matsum I, Kecamatan Medan
Area, Kota Medan, Sumatera
Utara.

4
3. Fungsi Bangunan : Tempat kegiatan belajar mengajar
4. Pemilik Proyek : Nurul Izzah
5. Konsultan Arsitektur : PT RIRORA PUTRA RANITA
6. Konsultan Struktur : PT RIRORA PUTRA RANITA
7. Konsultan Surveyor : PT RIRORA PUTRA RANITA
8. Konsultan MK : PT RIRORA PUTRA RANITA
9. Kontraktor (Pelaksana) : PT RIRORA PUTRA RANITA
10. Lingkup Pekerjaan Umum : Struktur, Arsitektur, Mekanikal,
Elektrikal, Plumbing
11. Luas Tapak :
12. Jumlah Lantai : 3 Lantai
13. Waktu Pelaksanaan : 2021 s.d 2022
14. Waktu Pelaksanaan : 365 hari kalender

2.1.3. Struktur Organisasi

Pada setiap pelaksanaan proyek tujuan yang ingin dicapai adalah


kesuksesan proyek tersebut dimana proyek yang dilaksanakan
tersebut harus sesuai dengan yang telah direncanakan baik dari segi
mutu, waktu dan biaya. Untuk mencapai tujuan tersebut dibutuhkan
struktur organisasi pada setiap proyek yang berguna untuk
mengetahui peran dan tugas yang akan dilaksanakan setiap pihak di
lapangan.

Berikut ini adalah daftar personil inti pada proyek Pembangunan


Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi :

1. Owner : Nurul Izzah

2. Admin Proyek : HJ. Erni Yerita. S.sos

3. Direktur Utama : Ir. H. Rahman Pohan

4. Project Manager : M. Rifqi Nabil Azmi P. S.T

5. Site Manager : Rofiq Naabih Aufa P. S.T

6. Q/C Supervisior : Hanalar

5
7. Kepala Lapangan & Logistik : Senen

8. Mandor : Hadi Kuswoyo

Struktur organisasi proyek pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi


dapat dilihat pada Gambar 2.1 berikut ini:

Direktur Utama
Ir.H. Rahman Pohan

Project Manager Adm/Keuangan


M.Rifqi Nabil Erni Yerita
.S.,sAzmi

Site Manager
Rofiq Nabbih

Drafter Q/C Supervisior


M.Ivan Buana Hanalar

Kepala Pelaksana
Senen

Mandor
Hadi Kuswoyo

Tukang Tukang Laden

Gambar 2.1. Struktur organisasi proyek


(Dokumen Proyek)

6
2.2 Perlengkapan Alat Perlindungan Diri (APD)
Alat pelindung diri adalah perlengkapan yang wajib digunakan
untuk melindungi pekerja dari bahaya yang bisa menyebabkan cedera
atau penyakit seriusterkait pekerjaannya. Semua perlengkapan APD
harus memenuhi standar dan persyaratan yang berlaku, seperti bersih,
pas, dan nyaman dikenakan oleh pekerja, serta harus diganti secara
berkala jika sudah tidak berfungsi dengan baik dan sudah habis masa
pakainya.
Beberapa alat pelindung diri (APD) yang digunakan pada proyek
pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi di antaranya:

2.2.1. Helm Keselamatan (Safety Helmet)

Gambar 2.2 Helm keselamatan

Alat pelindung kepala berfungsi untuk melindungi kepala dari


benturan, pukulan, atau cedera kepala akibat kejatuhan benda
keras. Alat ini juga bisa melindungi kepala dari radiasi panas,
api, percikan bahan kimia, ataupun suhu yang ekstrim.

2.2.2 Kacamata Pengaman (Safety Glasses)

Gambar 2.3. Kacamata pengaman

7
Kacamata Pengaman berfungsi untuk menjaga mata, baik dari
paparan debu maupun asap yang dapat membuat mata iritasi,
percikan cairan kimia, atau cahaya yang sangat terang dan panas
seperti di area pengelasan.

2.2.3. Sarung Tangan

Gambar 2.4 Sarung tangan

Sarung Tangan berfungsi untuk melindungi keselamatan


tangan dari benda panas, bahan kimia, atau arus listrik, juga
untuk mengurangi cedera akibat benturan maupun pukulan dari
benda keras.

2.2.4. Safety Vest (Rompi Kerja)

Gambar 2.5 Safety vest

8
Safety Vest atau Rompi Kerja adalah salah satu APD yang
berfungsi sebagai pelindung badan, Selain itu rompi kerja juga
dilengkapi dengan Reflector yang dapat bersinar dalam kondisi
cahaya minim, selain itu warna mencoloknya dapat memudahkan
operator atau pekerja untuk dapat terlihat dengan mudah.

2.2.5. Sepatu Safety (Safety boot)

Gambar 2.6 Sepatu safety

Safety Boot (sepatu safety) berfungsi untuk melindungi


keselamatan kaki dari benturan benda keras serta mengurangi
resiko dari tertimpa dan kejatuhan keras lainnya.

Ada berbagai macam sepatu safety yaitu:

• Safety shoes dengan bahan kulit untuk pekerjaan berat dan


rawan benturan,

• Rubber boot dengan bahan karet untuk pekerjaan daerah


basah, dan

• Electrical shoes dengan bahan karet untuk pekerjaan listrik.

2.3 Deskripsi Alat dan Bahan

Dalam melaksanakan pekerjaan di dalam proyek tidak terlepas dari


alat dan bahan yang digunakan. Bermacam-macam alat yang digunakan
seperti Vibrator, bekisting, meteran, dll. Dalam proyek pembangunan
Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi pada pekerjaan struktur atas
terbagi atas 3 garis besar, yaitu pekerjaan balok dan plat lantai, serta

9
pekerjaan kolom.

2.3.1. Peralatan

Berikut ini adalah beberapa alat yang digunakan dalam proyek


pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi antara lain:

2.3.1.1 Mixer Concrete

Gambar 2.7 Mixer Concrete

Mixer manual berfungsi untuk mengangkut beton siap pakai (ready


mix) dari tempat pencampuran beton sampai ke lokasi dimana
dilakukannya pengecoran. Selama pengangkatan, molen pada truck ini
harus terus berputar agar adukan beton tersebut tetap homogen dan
tidak mengeras. Dalam pengangkutan harus diperhatikan selang waktu
agar campuran beton tidak mengeras di dalam molen, sehingga tidak
mempersulit pelaksanaan pengecoran nantinya.

10
2.3.1.2. Lift Cor Beton

Gambar 2.8. Lift cor beton

Lift cor beton ini adalah alat sederhana yang fungsinya adalah untuk
memindahkan adukan beton dari lantai satu menuju lantai berikutnya.
Lift cor beton ini memiliki katrol untuk mengangkat campuran beton
ke atas, dan di lengkapi dengan motor penggerak berbahan bakar
bensin yang digerakkan oleh operator.

2.3.1.3. Meteran Baja

Gambar 2.9 Meteran Baja

Meteran baja digunakan untuk mengukur pada jarak tertentu baik


secara horizontal maupun vertikal. Pada proses marking, meteran
digunakan untuk mengukur jarak maupun elevasi pinjaman yang telah
ditentukan.

11
2.3.1.4. Perancah Bambu

Gambar 2.10. Perancah Bambu

Perancah atau steger merupakan konstruksi pembantu pada


pekerjaan bangunan gedung. Perancah dibuat apabila pekerjaan
bangunan gedung sudah mencapai ketinggian 2 meter dan tidak dapat
dijangkau oleh pekerja. Perancah adalah work platform sementara yang
fungsinya adalah sebagai tempat untuk bekerja yang aman bagi tukang
/ pekerja sehingga keselamatan kerja terjamin, dan juga berfungsi
sebagai penyokong sementara dari bekisting balok atau plat lantai
untuk lantai dua dan seterusnya. Perancah yang digunakan dalam
proyek pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi adalah
perancah dengan bahan bambu.

2.3.1.5. Gerobak Tangan

Gambar 2.11. Gerobak tangan

12
Gerobak tangan berfungsi sebagai pemindah adukan beton yang
telah diangkat dari lift cor beton menuju tempat dimana adukan akan
dituangkan. Gerobak tangan ini memiliki ujung bak yang landai
dimana akan memudahkan pekerja untuk menuangkan adukan beton ke
plat lantai atau kebalok.

2.3.1.6. Meja Bending

Gambar 2.12. Meja bending

Meja bending berfungsi sebagai tempat dimana tulangan di


bengkokkan menggunakan alat pembengkok. Meja bending adalah alat
yang sederhana yang hanya menggunakan paku sebagai acuan
pembengkokan.

13
2.3.1.7. Gunting Besi

Gambar 2.13. Gunting Besi

Gunting besi adalah alat perkakas tangan yang berfungsi sebagai


pemotong besi, pelat besi, aluminium, seng, hingga besi wiremesh
yang akan dibentuk sesuai dengan rancangan.

2.3.1.8. Bar Cutter

Gambar 2.14. Bar Cutter

Alat ini dirancang secara khusus untuk memotong baja tulangan


sesuai dengan ukuran yang dibutuhkan. Baja tulangan diproduksi dengan
ukuran 6m, 9m dan 12m sehingga perlu dilakukan pemotongan sesuai
dengan rencana.

14
2.3.1.9. Tang kakak tua

Gambar 2.15. Tang Kakak tua

Tang kakak tua merupakan alat yang berfungsi memotong kawat yang
digunakan untuk mengikat baja tulangan.

2.3.1.10. Bending

Gambar 2.17. Bending


Alat penjepit yang digunakan dipakai dari besi tulangan, berfungsi
pada saat membengkokkan sengkang tulangan Ø10 dengan cara manual.

15
2.3.1.11. Vibrator

Gambar 2.18 Vibrator

Mesin ini merupakan salah satu peralatan yang digunakan saat


pengecoran dimana mesin ini berfungsi untuk memadatkan beton yang
dituangkan dalam bekisting. Hal ini ditujukan untuk mengeluarkan
gelembung udara dari beton sehingga beton yang dihasilkan akan
mendapatkan kekuatan yang merata dan juga untuk menghindari adanya
keropos atau sarang lebah pada beton.

2.3.1.12. Truck Mixer

Gambar 2.19 Truck Mixer

Mesin aduk beton sering disebut juga mesin molen karena memiliki
bentuk seperti molen. Mesin molen ini tidak selalu berada di proyek

16
karena berjenis mobile sehingga hanya ada saat pengecoran akan dimulai.
Proyek memakai mesin molen dengan kapasitas 8 m3. Mesin ini
digunakan untuk membantu proses pengadukan semen. Dengan mesin ini
hasil pengadukan semen akan lebih merata, efisiensi waktu dan tenaga
sehingga pekerjaan konstruksi akan cepat selesai.

2.3.1.13. Concrete Pump

Gambar 2.20 Concrete pump


Concrete Pump merupakan salah satu alat berat yang dipakai untuk
konstruksi bangunan memiliki fungsi untuk memompa beton ready mix
dari molen (mixer) truk ke lokasi pengecoran dilakukan.

2.3.2. Bahan
2.3.2.1. Beton site mix

Gambar 2.21 Beton site mix

17
Site Mix (Cor manual) hanya untuk pengecoran skala kecil dan
terkadang takaran yang diberikan tidak tepat, waktu pengerjaannya
jauh lebih lama dari pada ready mix.

2.3.2.2. Tulangan Besi Beton

Gambar 2.22 Tulangan Besi Balok


Tulangan besi beton ini digunakan sebagai tulangan utama maupun
tulangan beugel penumpu beban tarik pada balok yang akan di
kerjakan nantinya.

2.3.2.3. Kawat Bendrat

Gambar 2.23 Kawat bendrat


Kawat ini digunakan sebagai pengikat besi beton, baik itu pengikat

18
tulangan beugel dengan tulangan utama maupun ikatan pada
sambungan tulangan utama.

2.3.2.4. Mulitiplek tebal 12mm

Gambar 2.24 Multiplek tebal 12mm


Multiplek 12 mm digunakan sebagai penampang bekisting balok
dan juga penampang bekisting pelat lantai.

2.3.2.5. Kayu 2/3

Gambar 2.25 Kayu 2/3


Kayu 2/3 inch atau 5/7 cm digunakan sebagai pendukung pengaku
atau penguat multipleks di atasnya pada bagian bekisting balok adan
juga pelat lantai.

19
2.3.2.6. Paku

Gambar 2.26 Paku

Paku di gunakan sebagai sambungan pada bekisting balok dan pelat


lantai. Paku yang digunakan untuk bekisting memiliki ukuran 2 inch
sampai 3 inch.

2.4 Topik atau Bidang yang di amati atau observasi

Balok adalah batang horizontal dari rangka struktur yang menahan


beban lentur akibat adanya momen yang terjadi pada struktur bangunan.
Balok juga menahan beban vertikal dan horizontal. Beban vertikal berupa
berat balok itu sendiri, beban pelat lantai, berat dinding dan juga beban
hidup yang terdiri dari beban yang berpindah - pindah, seperti manusia
yang melakukan aktivitas didalam bangunan. Adapun fungsi balok antara
lain:
1. Meneruskan beban dinding ke kolom;
2. Sebagai pengikat kolom;
3. Menambah kekuatan lentur pelat;
4. Menambah kekuatan horizontal pada struktur.

Pekerjaan balok dilakukan pengukuran di lapangan bersamaan dengan


persiapan bekisting dan persiapan tulangan dan dilakukan pabrikasi,
kemudian hasil pengukuran dilapangan di cek dengan gambar apakah
sudah sesuai apabila tidak sesuai dilakukan kembali pengukuran dan
apabila telah sesuai dilakukan pemasang bekisting dan kembali di cek
apakah bekisiting tersebut telah sesuai atau belum, apabila belum sesuai

20
dilakukan perbaikan pada bekisting dan apabila telah sesuai dengan
rencana dilanjutkan dengan pemasangan besi tulangan dan setelah
dipasang pembesian dilakukan pengecekan pada tulangan apakah sudah
sesuai dengan rencana atau tidak, apabila tidak sesuai besi dilakukan
perbaikan dan apabila sudah sesuai dengan rencana dilanjutkan dengan
pekerjaan pembersihan, dan setelah bersih dilakukan pengecoran, dan
dilanjutkan dengan pekerjaan curing, setelah umur mencukupi bekisting
di bongkar. Karena konstruksi dan kemudahan dalam pelaksanaannya,
pengecorannya dilaksanakan secara menerus.

1. Balok
a. Balok Induk
Saat penulis melaksanakan PKL di lokasi, progress proyek sudah di
tahap konstruksi struktur lantai 3. Pada gambar kerja denah balok lantai
3, menggunakan Balok Induk berukuran 25 x 40 . Konstruksi balok induk
ini terbuat dari beton bertulang dengan menggunakan tulangan Ø14.
Beton yang digunakan untuk balok induk menggunakan mutu beton
K225, dengan nilai slump rencana 10 ± 2 cm. Dimensi balok dan jumlah
tulangannya menyesuaikan dari kondisi pembebanan dan perhitungan
perencanaan. Denah balok dapat di lihat pada Lampiran .

b. Balok anak
Balok anak berfungsi untuk mengurangi lendutan pada pelat dan
meneruskan beban dari pelat ke balok induk. Balok anak digunakan
untuk mereduksi luas penampang pelat yang terkait pada balok.
Perbedaan antara balok anak dengan balok induk terletak pada tumpuan.
Kalau balok induk menumpu pada kolom, sedangkan balok anak
menumpu pada balok induk.

2. Pelat Lantai

Pelat lantai merupakan komponen struktur bangunan bertingkat yang


berfungsi sebagai pemisah antar lantai. Secara strukturan pelat lantai
berfungsi sebagai perkuatan struktur bangunan yaitu pengaku beam atau
batang tarik (balok). Luas penampang pelat lantai ini tergantung pada

21
pentang balok. Tulangan yang digunakan pada pekerjaan pelat lantai ini
adalah Ø10, tebal pelat typical 12 cm, dengan beton decking tebal 2,5
cm.

2.5 Metode Pelaksanaan Pekerjaan Balok

2.5.1 Metode Pelaksanaan Pemasangan Bekisting Balok


Cara kerja:
1. Pabrikasi cetakan sesuai dengan kebutuhan baik jumlah sesuai
dengan perencanaan. Dalam hal ini apabila ada cetakan bekisting pada
pekerjaan balok sebelumnya yang masih layak digunakan kembali.
2. Pemberian tanda (marking) elevasi dasar balok pada kolom yang telah
dicor;
3. Pemasangan tiang bambu (perancah) untuk pekerjaan balok searah
dengan balok; metode pemasanga bagian bawah bekisting balok untuk
memastikan horizontalitasnya adalah dengan cara menarik benang
pada kolom di ketinggian yang di tentukan dengan patokan marking
elevasi yang sudah dilakukan pada langkah sebelumnya.
4. Kemudian bagian bawah bekisting dipaku ke masing – masing sisi
kolom, lalu dilanjutkan dengan pemasangan perancah bambu di
tengah bentang balok, hal ini dilakukan agar bagian bawah bekisting
tidak rubuh.
5. Lalu perancah bambu mulai di dipasang satu persatu.

Gambar 2.27 Tiang Bambu (Perancah) yang sudah dipasang

22
6. Pasang bekisting balok dengan memperhatikan as balok yang
bersangkutan; bekisting yang sudah dipasang ditunjukkan pada
gambar dibawah

Gambar 2.28 Bekisting yang sudah dipasang

7. Pelapisan bekisting dengan minyak khusus atau oli yang bertujuan


untuk kemudahan dalam pembongkaran bekisting;
8. Dilakukan re-check as dan elevasi untuk menyakinkan bahan
penulangan dan pengecoran dapat mulai dilaksanakan.

2.5.2 Metode Pelaksanaan Pembesian Balok


d l L Berat
No Gambar Jumlah Btg Sisa
(mm) (m) (m) (kg)

1 meter
1 Ø7 1.1 325 358 33 119.79 sebanyak
33

0.8
meter
2 Ø7 1.4 2771 3879.4 347 1259.61
sebanyak
347

9.22
3 Ø14 48.7 6 292.3 30 435
meter

3.84
4 Ø14 415.7 10 4156.8 416 6032
meter

Tabel 2.1 Perhitungan Pembesian Balok

23
d L Berat
No Batang
(mm) (m) (kg)
1 Ø7 4237.4 380 1379.4
2 Ø14 4449.1 446 6467

Tabel 2.2 Rekapitulasi Perhitungan Pembesian Balok

2.5.2.1 Pemotongan Tulangan


1. Mempersiapkan tabel tulangan yang diperlukan dan berdasarkan
standar yang berlaku. Daftar pembesian balok dapat dilihat pada
tabel 2.1.

2. Memotong tulangan dengan menggunakan mesin pemotong baja


/ bar cutter

2.5.2.2 Pembengkokan Tulangan


1. Mempersiapkan daftar tulangan yang dibutuhkan untuk besi
tulangan balok
2. Pembengkokan besi tulangan dilakukan dengan menggunakan
mesinbending begel manual. Tulangan yang akan dibengkokan
diletakkan dimeja pembengkokan yang sudah diberi batas

Gambar 2.29 Pembengkokan Besi


3. Pembengkokan tulangan dilakukan di bar bending, diawali
dengan diputar kearah kanan dengan sudut 45° menggunakan
alat bantu. Pembengkokan sengkang dilakukan dengan cara
yang sama.

24
2.5.2.3 Perangkaian Tulangan Balok
Berdasarkan hasil yang kami lihat selama kerja praktik,
perangkaian pembesian tulangan pada proyek Gedung Sekolah
Yayasan Jihadul Ilmi dilakukan secara manual.

1. Memasang tulangan pokok memanjang, kemudian untuk


mempermudah pemasangan tulangan sengkang, tulangan
tersebut diikat sementara dibagian tengah tulangan

Gambar 2.30 Memasang Tulangan Pokok Balok

2. Pemasangan tulangan pokok dan tulangan sengkang dengan


ukuran jarak sesuai yang direncanakan. Agar batas jarak dan
ukuran sesuai dengan yang direncanakan maka diberi tanda
menggunakan kapur, kemudian ikat tulangan tersebut dengan
menggunakan kawat bendrat.

Gambar 2.31 Memasang Tulangan Sengkang Balok

25
3. Lalu setelah tulangan pokok dan sengkang selesai dirangkai,
diikuti pemasangan beton deking dibagian bawah dan samping
tulangan

4. Penurunan tulangan balok yang telah dirangkai ke dalam


bekisting balok

Gambar 2.32 Penurunan tulangan balok

Gambar 2.33 Setelah selesai proses perangkaian

5. Pembersihan sisa bendrat dan material/kotoran lainya, kemudian


dilanjutkan dengan pemasangan tulangan pelat. Pada proyek
Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi, pembersihan dilakukan
dengan menggunakan sapu dan tongkat yang diberi magnet. Jika

26
pembersihan telah selesai, maka dilanjutkan dengan penyiraman
air.

Gambar 2.34 Pembersihan sisa kawat bendrat

2.6 Metode Pelaksanaan Pekerjaan Pelat


2.6.1 Metode Pelaksanaan Pemasangan Bekisting Pelat

Metode pelaksanaan pekerjaan bekisting dapat diuraikan sebagai


berikut:

1. Pengukuran elevasi atau ketinggian dimana pelat lantai akan di cor,


diambil dari titik patokan ± 0.00 atau titik lain yang sudah
ditentukan.
2. Persiapan bahan bahan yang akan digunakan, mengumpulkan
bahan – bahan di tempat terdekat dari lokasi pekerjaan.
3. Dilakukan pemasangan bekisting balok terlebih dahulu, kemudian
dilanjutkan dengan pemasangan perancah dibawahnya.

27
Gambar 2.35 Perancah dibawah Pelat
4. Pemasangan perancah dari bambu dibawah kayu girder untuk pelat
lantai dan dilanjutkan pemasangan kayu girder arah memanjang
diatas girder arah melintang sehingga membentuk kotak – kotak
yang diatasnya akan dipasang plywood.
5. Kemudian dilanjutkan dengan pemasangan multiplek 12 mm
sebagai dasar atas bekisting untuk pelat (lihat gambar 2.36).
Tampak atas dan tampak bawah dari bekisting pelat dapat dilihat
pada gambar dibawah.

Gambar 2.36 Pemasangan Multiplek 12mm

28
Gambar 2.37 Tampak Bawah Bekisting Pelat

Gambar 2.38 Tampak Atas Bekisting Pelat

2.6.2 Metode Pelaksanaan Pembesian Pelat


(d) (l) (L) Berat
No Jumlah Btg Sisa
(mm) (m) (m) (kg)
6.5 meter
41.5 79 3285.42 136345 68172.4
sebanyak 79
1.42 meter
58.58 58 3417.17 200178 100088.8
sebanyak 58
2.92 meter
21.08 13 265.26 5592 2795.8
sebanyak 13
11 meter
13 31 404.08 5253 2626.5
sebanyak 31
1 Ø10
7.5 meter
16.5 281 4640.63 76570 38285.2 sebanyak
281
5.99 meter
18.01 33 600.33 10812 5406.0
sebanyak 33
3.49 meter
8.51 142 1211.26 10308 5153.9 sebanyak
142
Total 13824.15 445058 222528.6
Tabel 2.3 Perhitungan Pembesian Pelat

29
Cara Kerja :
1. Pemasangan tulangan Ø10 arah memanjang lapis pertama di bawah
tulangan atas balok dengan jarak 120 mm. Pada proyek Gedung
Sekolah ini, memiliki panjang pelat arah panjang 58,58 m
sedangkan besi tulangan yang digunakan memiliki panjang 12 m,
maka dari itu dilakukan penyambungan.

Gambar 2.39 Pemasangan Tulangan Pelat lapis pertama

2. Setelah itu pemasangan tulangan arah pendek Ø10 diatas tulangan


memanjang lapis pertama dengan jarak 120 mm. Pada proyek
Gedung Sekolah ini, memiliki panjang pelat arah pendek 16,5 m
sedangkan besi tulangan yang digunakan memiliki panjang 12 m,
maka dari itu dilakukan penyambungan.

Gambar 2.40 Penyambungan Tulangan Pelat

30
3. Selanjutnya pengikatan kedua tulangan tersebut dengan kawat
bendrat, kemudian pasang beton deking dibawah rangkaian
tulangan tersebut.

Gambar 2.41 Pemasangan Beton Deking

4. Selanjutnya pemasangan tulangan arah pendek Ø10 dengan jarak


150 mm (lihat gambar 2.42). Tulangan ini dipasang di atas tulangan
lapis pertama dan tulangan atas balok. Kemudian pasang juga
tulangan arah panjang Ø10 dengan jarak 150 mm.

Gambar 2.42 Pemasangan Tulangan Pelat Lapis Kedua

31
5. Memastikan rangkaian besi tidak menyatu dan terkontrol
ketebalannya maka bekisting, dipasang besi kaki ayam

Gambar 2.43 Pemasangan besi kaki ayam

6. Pembersihan sisa bendrat dan material/kotoran lainya dilakukan


dengan menggunakan sapu dan tongkat yang diberi magnet Jika
pembersihan telah selesai, maka dilanjutkan dengan penyiraman
air.

Gambar 2.44 Pembersihan sisa-sisa kawat

32
2.7 Pekerjaan Pengecoran Balok dan Plat Lantai
Pengecoran balok dan pelat pada proyek pembangunan Gedung Sekolah
Yayasan Jihadul Ilmi menggunakan beton ready mix dengan mutu K 225.
Pengecoran ini dilaksanakan pada pagi hari dan menggunakan beton
ready mix dari PT. KRATON.

2.7.1 Persiapan Pengecoran

1. Sebelum memulai pengecoran, dilakukan tes concrete


pump, dengan cara mengalirkan beton melalui pipa mengarah ke
tempat coran dilakukan, pipa tersebut di arahkan menggunakan
remote control.

Gambar 2.45 Tes Alat

2. Melakukan test di mobil concrete pump dengan cara membuat


adukan beton sementara, agar saat dimulai mengecor concrete
pump dihidupkan sudah ada beton dialirkan diikuti dengan
menunggu beton dari concrete mixer truck. Jumlah muatan
concrete mixer truck adalah 7 m3.
3. Sebelum dilakukan pengecoran, beton ready mix terlebih dahulu
harus dilakukan pengecekan uji slump. Adapun hasil tes slump
yaitu 12 cm dan ini memenuhi syarat nilai slump yang ditetapkan
oleh spesifikasi.

33
Gambar 2.46 Slump test

4. Setelah pengambilan sampel dan mengetahui hasil slump test sesuai


spesifikasi yang ditetapkan. Maka proses pengecoran dapat dimulai
dengan mengalirkan beton dari concrete mixer truck ke dalam
bucket pada concrete pump truck.

Gambar 2.47 Pengaliran Beton dari Concrete Mixer Truck ke


Concrete Pump

34
2.7.2 Proses Pengecoran

1. Pengecoran diawali dengan dialirkan beton dari balok kiri ujung

Gambar 2.48 Proses Awal Pengecoran

2. Setelah balok terisi pengecoran dapat dialirkan ke pelat sampai


terisi penuh. Hal ini dilakukan karena posisi balok lebih rendah dari
pelat lantai

Gambar 2.49 Pengecoran Balok dan Plat

3. Pengecoran selesai dilakukan lalu dilanjutkan proses pemadatan.


Dikarenakan volume pengecoran beton > 10 m3 pemadatan
dilakukan menggunakan vibrator. Lama penggunaan vibrator
tergantung tingkat kekentalan dan nilai slump beton. Pemadatan ini

35
dilakukan sebelum terjadinya initial setting time pada beton.
Apabila beton masih dapat ditusuk sedalam 10 cm hal ini
menunjukkan setting time belum tercapai

4. Setelah pemadatan selesai dilakukan maka proses selanjutnya


adalah meratakan permukaan coran menggunakan ruskam dengan
acuan tanda batas papan yang sudah dipasang

Gambar 2.50 Perataan beton coran

2.8 Perawatan Beton Balok dan Plat

Pada proyek ini perawatan dilakukan setelah 24 jam pengecoran


proses perawatan yang kami temui pada proyek pembangunan Gedung
Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi ini dilakukan setiap hari selama 21 hari.
Perawatan dilakukan dengan cara penyiraman air (pembasahan).
Perawatan beton dilakukan bertujuan untuk mencapai kekuatan yang
sempurna atau sesuai perencanaan. Selain perawatan setelah pengecoran
perawatan beton juga dilakukan pasca pembongkaran setidaknya 5 hari
sesudahnya karena tidak ada penahan pada dasar beton mengakibatkan
penguapan air lebih besar.

36
2.9 Pekerjaan Pembongkaran

Pada proyek Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi tahap


pembongkaran balok dan pelat dilakukan setelah 21 hari pengecoran.

Metode pelaksanaan pekerjaan pembongkaran bekisting dapat diuraikan


sebagai berikut.

a. Siapkan peralatan pada area pekerjaan.

b. Pembongkaran dilakukan mulai dari membongkar perancah bamboo.

Gambar 2.51 Pembongkaran Bekisting Balok dan Pelat Lantai

c. Bongkar dengan hati – hati plywood menggunakan palu dan linggis


dimulai dari bagian tepi beton yang sudah cukup umur. Pada proyek
ini, pembongkaran bekisting dilakukan saat umur beton 21 hari. Kayu
bekas pembongkaran bekisting bisa dilihat pada gambar 2.52

Gambar 2.52 Hasil Pembongkaran Bekisting Balok dan Pelat Lantai

37
d. Bersihkan area pembongkaran dengan memilah bahan bahan yang
masih dapat digunakan dan yang harus dibuang.

e. Buang material yang sudah tidak dipergunakan ketempat sampah yang


di sediakan.

f. Setelah pembongkaran selesai pengawas lapangan melaksanakan


pemeriksaan terhadap dari pengecoran. Jika ditemukan hasil yang
kurang bagus, maka dilakukan pembobohan.

2.10 Ketidaksesuaian yang terjadi dan penyebabnya

Ketidaksesuaian yang terjadi dilapangan adalah pada pelaksanaan


Pengecoran Balok dan Pelat Lantai. Menurut Standard Pelaksanaan
Pengecoran baiknya pipa tremie diarahkan mulai dari Balok terlebih
dahulu, setelah Balok telah dicor barulah pipa tremie diarahkan ke
Pengecoran Pelat Lantai. Pengecoran Pelat Lantai dilakukan bersamaan
dengan Pengecoran Balok namun pipa tremie diarahkan terlebih dahulu
ke Pengecoran Balok lalu diarahkan ke Pengecoran Pelat agar tidak
terjadi Pelendutan Beban terhadap Plat lantai.

Sedangkan yang terjadi di Lapangan, pipa tremie diarahkan terlebih


dahulu ke Pelat kemudian coran diarahkan ke balok.

38
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Pengamatan dan pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada


Proyek Pembangunan Gedung Sekolah Yayasan Jihadul Ilmi yang
penulis laksanakan mulai tanggal 14 Februari 2022 sampai dengan 12
Maret 2022 memberikan pengalaman baru kepada penulis berupa
pengalaman melaksanakan pekerjaan di lapangan yang pada dasarnya
tidak semua teori yang didapatkan melalui materi di kelas akan sesuai
dengan pelaksanaannya di lapangan. Hal ini juga menambah wawasan
penulis agar mampu bersaing saat terjun ke dunia kerja. Dengan terbit
surat keterangan selesai pelaksanaan kegiatan PKL, selesai juga
kewajiban penulis melaksanakan PKL di lokasi proyek yang
bersangkutan. Adapun beberapa hal yang dapat dijadikan kesimpulan
selama pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah :

1. Metode pelaksanaan yang dilaksanakan di lapangan sudah sesuai


dengan perencanaan.
2. Seluruh pekerjaan struktur selain yang penulis bahas juga dilakukan
dengan metode yang tepat.
3. Struktur utama dari bangunan gedung ini adalah struktur beton
bertulang.

3.2 Saran
Dalam setiap pekerjaan yang dilaksanakan di lapangan pasti
memiliki hambatan - hambatan yang mungkin tidak dapat dihindarkan
seperti hambatan - hambatan yang penulis bahas pada laporan ini, oleh
karena itu dibutuhkan saran yang dapat menambahkan opsi dalam
pemecahan masalahnya antara lain :

39
1. Menambah jumlah pekerja merupakan salah satu opsi yang dapat
dilakukan untuk mengejar keterlambatan pekerjaan yang terjadi bila
dibutuhkan.
2. Meningkatkan ketelitian dalam pemeriksaan pelaksanaan pekerjaan
agar tidak terjadi penurunan mutu dari hasil pekerjaan.
3. Menciptakan koordinasi yang lebih baik dalam hal mobilitas bahan
agar pekerjaan tidak tertunda.

40

Anda mungkin juga menyukai