Anda di halaman 1dari 2

LEMBAR CATATAN KULIAH

Hari/Tanggal :
Mata Kuliah : Perencanaan Pendidikan Islam
Metode : Inquiri
Oleh : Helmiyatunnisa Fauziyah
NIM : 2220060108
Jur/ Kelas : MPI - LPDP
Resensi Topik : Rencana Pengembangan SDM Pendidik dan Tenaga Kependidikan

A. Konsep Dasar Rerencana Pengembangan SDM Pendidikan

Menurut Almasdi (2006:17) sumber daya manusia adalah kekuatan daya pikir dan karya manusia
yang masih tersimpan di dalam dirinya yang perlu dibina dan digali serta dikembangkan untuk
dimanfaatkan sebaik-baiknya bagi kesejahteraan kehidupan masyarakat.

Hasibuan (2007: 69) mengemukakan bahwa pengembangan adalah suatu usaha untuk
meningkatkan kemampuan teknis, teoretis, konseptual, dan moral karyawan sesuai dengan
kebutuhan pekerjaan/jabatan melalui pendidikan dan latihan.

Dari kedua pengertian ini dapat disimpulkan pengembengan sumber daya manusia serangkaian
kegiatan atau aktivitas yang dilakukan secara sistematis dan strategis yang berkaitan dengan
perencanaan kebutuhan tenaga kerja/pegawai dalam suatu organisasi (publik,bisnis) dengan
menggunakan sumber informasi yang tepat. Pengembangan SDM pada intinya diarahkan dalam
rangka meningkatkan kualitasnya, yang pada gilirannya akan dapat meningkatkan produktivitas.

Adapun tujuan dari pengembangan SDM memfasilitasi keefektifan organisasi, yang harus
diintegrasikan dengan tujuan perencanaan jangka pendek dan jangka panjang organisasi.2
(Jackson & Schuler, 1990).

B. Implementasi Perencanaan Pengembangan SDM

1. Tahapan Perencanaan SDM

Menurut Jackson dan Schuler (1990), Langkah-langkah tersebut meliputi:


a. Pengumpulan dan analisis data untuk meramalkan permintaan maupun persediaan sumber
daya manusia yang diekspektasikan bagi perencanaan bisnis masa depan.

b. Mengembangkan tujuan perencanaan sumber daya manusia

c. Merancang dan mengimplementasikan program-program yang dapat memudahkan organisasi


untuk pencapaian tujuan perencanaan sumber daya manusia

d. Mengawasi dan mengevaluasi program-program yang berjalan.

2. Teknik/cara Perencanaan Pengembangan SDM

- Perencanaan SDM Di Lembaga Pendidikan

C. Pengembangan SDM Pendidikan

Pengembangan SDM pendidikan adalah proses penggunaan sumber daya manusia yang


kompeten, mulai dari rekrutmen, seleksi, pengangkatan, pengembangan, sampai dengan
penghargaan, serta kegiatan-kegiatan terkait lainnya untuk mencapai tujuan lembaga pendidikan.

D. Program Perencanaan Pengembangan SDM Pendidikan

Program Peremcanaan Pengembangan SDM Pendidikan meliputi;

1) Suppling Planningi, yakni rencana manajemen organisasi/perusahaan untuk mendapatkan


calon karyawan, yang sesuai dengan kriteria yang ditetapkan manajemen demi
memajukan organisasi/perusahaan.
2) Estimates of External Supply, yakni Maksud dari adanya penentuan kebutuhan tenaga
kerja agar jumlah tenaga kerja sekarang dan yang akan datang sesuai dengan beban
pekerjaan.

E. Summary

Sumber daya manusia merupakan faktor yang penting menentukan dalam setiap
organisasi karena sebagai salah satu unsur kekuatan daya saing organisasi juga sebagai penentu
utama organisasi dalam meningkatkan produknya atau pelayanannya kepada masyarakat. Oleh
karena itu sumber daya manusia harus berkualitas memiliki kompetensi dan kinerja yang tinggi.
Maka dalam pengelolaan sumber daya manusia perlu dilakukan perencanaan dan pengembangan
sehingga dimasa datang dapat tersedia SDM yang berkualitas dan unggul.

Anda mungkin juga menyukai